Anda di halaman 1dari 6

MAKALAH

Pengembangan Diri Menuju Guru Profesional


Di Susun Demi Memenuhi tugas
Mata Kuliah : Pengembangan Profesi Guru
Dosen Pengampuh : Dr. Hj. ST. Aisyah Abbas, M. Ag

21

Di Susun Oleh
Sarti Ayu Yusri : 21063014004

FAKULTAS AGAMA ISSLAM


PRODI PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAYYAH
UNIVERSITAS ISLAM MAKASSAR
MAKASSAR
2023
KATA PENGANTAR

Alhamdulillah, puji syukur hanya kehadirat Allah SWT. Karena masih memberikan
rahmat dan nikmat-Nya kepada kita semua, khususnya kepada saya, sehingga dalam kesempatan
ini saya dapat menyelasaikan makalah “Pengembangan Diri Menuju Guru Profesional” sebagai
tugas dalam mata kuliah. PENGEMBANGAN PROFESI GURU.

Dalam penyusunan makalah ini, saya berusaha dengan sebaik-baiknya dengan harapan
dapat membuat makalah yang terbaik. Namun sebagaimana pepatah “Tiada Gading yang tak
Retak”, masih terdapat kekurangsempurnaan dalam makalah ini. Karena kata sempurna
hanyalah milik Allah SWT. Untuk itu segala kritik dan saran yang ikhlas sangat saya harapkan.
DAFTAR ISI
BAB I
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Keberadaan guru di Indonesia semakin dituntut agar menjadi guru yang
profesional. Sejalan dengan semakin dikembangkannya sistem pendidikan diIndonesia,
pendidikan disuatu Negara semakin maju pula peradabannya. Pendidikan juga dinilai
perlu bagi keberlangsungan kehidupan manusia khususnya dalam kehidupan
bermasyarakat, baik itu bermasyarakat skala kecil di pedesaan maupun skala besar
berbangsa dan bernegara. Pembukaan UUD 1945 alinea IV pendidikan menjadi salah
satu dari tujuan Negara yang ditegaskan dengan kalimat “mencerdaskan kehidupan
bangsa”. Guru menjadi komponen penting dalam berlangsungnya pendidikan.
Keberadaan guru di masyarakat sangatlah eksis dan sangat berpengaruh. Keberadaan
guru bagi masyarakat adalah sebuah teladan dan percontohan. Posisi guru masih belum
mampu digantikan oleh mesin canggih sekalipun, karena guru adalah pemberi contoh
dalam bersikap di kehidupan sehari-hari, teladan dalam budi pekerti, khususnya dalam
lingkungan sekolahnya.
Pekerjaan seorang guru bersangkutan dangan pembinaan sifat dan mental
seseorang yang setiap individunya mempunyai keunikan masing-masing yang berbeda,
maka tidak heran jika pada paragraf sebelumnya dikatakan bahwa guru dituntut untuk
menjadi guru profesional. Pengembangan diri menuju guru profesional dinilai penting
untuk menyikapi problem oknum guru yang ternyata masih banyak melanggar kode etik
sebagai seorang guru, yang mana dalam mengerjakan profesinya dengan semaunya
sendiri. Pelatihan guru banyak diselenggarakan oleh pemerintah untuk menunjang
keprofesionalan seorang guru dalam menjalankan tugasnya. Pengembangan profesi guru,
merupakan tuntutan pribadi guru dalam mempertanggung jawabkan dan
mengembangkan profesi yang dapat dilakukanoleh dirinya sendiri tanpa dapat diwakilkan
kepada orang lain. Profesi guru yang disebut-sebut sebagai pahlawan tanpa tanda jasa,
menyadari tugas seorang guru itu tidak mudah, menyadari bahwa oleh guru- lah generasi-
generasi penerus bangsa dipersiapkan, menyadari guru adalah pekerjaan yang mulia yang
tak bisa hanya menumpang nama kemudian dapat gaji dari Negara, menyadari bahwa
guru adalah pekerjaan yangt mesti dilakukan sepenuh hati, siap berkorban jiwa dan raga.
B. TUJUAN
Tujuan penulissan makalah ini antara lain sebagai berikut:
1. Menjelaskan makna profesional
2. Menjelaskan kiat pengembangan dirin agar menjadi guru yang profesional
BAB II
PEMBAHASAN

A. Makna Guru Profesional


Guru dalam profesinya mempunyai tugas utama sebagai pendidik, pengajar, pelatih,
pembimbing, pengarah, penilai, dan pengevaluasi siswanya dalam jalur pendidikan formal
(Tabrani Ruslan, 2012:12). Tugas yang diemban guru tersebut tidaklah mudah, karena pada
dasarnya semua tugas tersebut menyangkut pembentukan karakter setiap siswanya yang
bermacam-macam latar belakang serta keunikan individunya. Pembentukan karakter siswa
berdasarkan tugas utama guru ini tentu saja perlu suatu keahlian khusus dari guru itu sendiri,
untuk mencapai tujuan itulah maka guru dituntut ahli dalam menjalani profesinya. Menurut Rice
& Bishoprick guru profesional adalah guru yang mampumengelola dirinya sendiri dalam
melaksanakan tugas-tugasnya sehari-hari. Keprofesionalan sebuah profesi dinilai dari
keberhasilan anggotanya dalam menjalankan tugasnya, semakin baik hasilnya semakin tinggi
tingkat keprofesionalannya. Guru dalam masyarakat modern dipandang sebagai tombak penegak
pendidikan bagi bangsa. Eksistensi profesi sebagai guru tentu saja harussenantiasa dijaga dan
dikembangkan, karena jika tidak demikian maka profesiguru akan minim penghargaan oleh
masyarakat, dan keberadaanya akan semakinsedikit karena para penerusnya merasa tidak
dihargai dan diapresiasi.Guru akhirnya harus dapat bersaing dengan profesi-profesi lainnya yang
ada dalam masyarakat modern, yaitu dengan cara menjadi guru yang profesional. Guru yang
profesional adalah guru yang dapat menggembangkan dirinya, menjaga eksistensi dan bangga
akan profesinya. Guru harus berpegang teguh dengan kode etik, karena guru adalah panutan dan
percontohan dalam berprilaku, mengabdikan diri dengan sepenuh hati untuk pendidikan penerus
bangsa

Anda mungkin juga menyukai