Anda di halaman 1dari 14

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Diajukan untuk memenuhi salah satu tugas mata kuliah Pembelajaran Biologi dan Bumi
Antariksa di SD yang diampu oleh: Drs. Nana Jumhana, M.Pd

Disusun oleh : Kelompok 8

Dea Febrina Irawan 2101931

Mita Nur Rizky Septiyani 2103252

Sri Mulyani 2103901

PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR


DEPARTEMEN PEDAGOGIK
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA
BANDUNG
2022
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)
Nama Sekolah : Sekolah Dasar
Kelas/Semester : VI/1
Mata Pelajaran : IPA (Ilmu Pengetahuan Alam)
Materi Pokok : Reproduksi Pada Tumbuhan
Alokasi Waktu : 2 x 35 Menit (2 Jam Pelajaran)

A. Kompetensi Inti
KI 3 Memahami pengetahuan faktual dan konseptual dengan cara mengamati,menanya dan
mencoba berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya,makhluk ciptaan Tuhan dan
kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, disekolah dan tempat
bermain
KI 4 Menyajikan pengetahuan faktual dan konseptual dalam bahasa yang jelas,sistematis,
logis dan kritis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak
sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak
mulia

B. Standar Kompetensi

Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi

3.1 Membandingkan Cara 3.1.1 Menelaah pengertian reproduksi


Perkembangbiakan Tumbuhan dan tumbuhan.
Hewan 3.1.2 Memerinci jenis perkembangbiakan
tumbuhan
3.1.3 Menganalisis bagian-bagian tumbuhan.
3.1.4 Mengkategorikan cara penyerbukan
tumbuhan

4.1 Menyajikan Karya Tentang 4.1.1 Menghasilkan dan menyimpulkan


Perkembangbiakan Tumbuhan karya terkait perkembangbiakan
tumbuhan, minimal 1 karya.
C. Tujuan Pembelajaran
1. Melalui permainan puzzle, peserta didik mampu menelaah pengertian reproduksi
tumbuhan dengan baik.
2. Melalui pengamatan power point dan video animasi, peserta didik mampu memerinci
jenis perkembangbiakan tumbuhan dengan tepat.
3. Melalui media infografis, peserta didik mampu menganalisis bagian-bagian tumbuhan
dengan baik.
4. Melalui media podcast, peserta didik mampu mengkategorikan cara penyerbukan
tumbuhan dengan tepat.
5. Melalui praktikum dan diskusi, peserta didik mampu menghasilkan dan
menyimpulkan terkait karya perkembangbiakan tumbuhan, minimal 1 karya.

D. Model, Pendekatan dan Metode Pembelajaran


Model : Discovery Learning
Pendekatan : Saintifik
Metode Pembelajaran : Ceramah, Pemaparan bahan tayang, diskusi, penayangan
audio dan video, praktikum dan permainan.

E. Sumber Belajar dan Materi Pokok


1. Bahan ajar “Reproduksi Pada Tumbuhan”
2. Permainan puzzle “Pengertian Reproduksi Tumbuhan”
3. Power point dan video animasi ”Jenis Perkembangbiakan Tumbuhan”
4. Infografis “Bagian-Bagian Tumbuhan”
5. Podcast “Cara Penyerbukan Tumbuhan”

F. Media dan Alat Pembelajaran


1. Laptop
2. Jaringan Internet
3. Powerpoint
4. Video Animasi
5. Podcast
6. Puzzle
7. Infografis
G. Langkah-Langkah Pembelajaran
Kegiatan Deskripsi Durasi

Pembuka 1. Guru membuka pembelajaran dengan memberi senyum, sapa, salam, sopan dan santun (5S) Kemudian 10 Menit
menanyakan kabar dan kesiapan belajar siswa.
2. Siswa diminta untuk berdo’a sesuai dengan kepercayaan masing-masing dipimpin oleh salah satu siswa.
3. Siswa dan Guru berdiri dari tempat duduk masing-masing untuk menyanyikan lagu “Satu Nusa Satu Bangsa”
untuk meningkatkan rasa nasionalisme.
4. Guru mengecek kehadiran siswa.
5. Guru memberikan informasi mengenai tujuan pembelajaran yang akan dibelajarkan mengenai “Reproduksi
Tumbuhan”siswa menyimak penjelasan guru mengenai tujuan pembelajaran.
6. Siswa diberikan apersepsi dengan dilakukan tanya jawab seperti ini
● Tahukah kamu apa itu perkembangbiakan tumbuhan ?
● Tahukah kamu bagaimana tumbuhan berkembangbiak ?

Inti STIMULATION (PEMBERIAN RANGSANGAN) 45 Menit


7. Guru menyediakan media papan game puzzle bertema “Reproduksi tumbuhan” kemudian siswa menyusun
puzzle tersebut secara bergiliran.
PROBLEM STATEMENT (IDENTIFIKASI MASALAH)
8. Guru menanyakan kepada peserta didik;
Apa pengertian perkembangbiakan dari puzzle yang sudah disusun tersebut? (Menganalisis)
9. Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk mengidentifikasi sebanyak mungkin masalah yang
berkaitan dengan perkembangbiakan tumbuhan.
10. Peserta didik diminta merumuskan pertanyaan terkait dengan materi perkembangbiakan tumbuhan.
● Apa saja jenis perkembangbiakan tumbuhan ?
● Apa saja bagian-bagian dari tumbuhan ?
● Bagaimana cara penyerbukan tumbuhan ?
11. Peserta didik diminta membuat hipotesis atau jawaban sementara atas pertanyaan yang mereka rumuskan.
PENGUMPULAN DATA (DATA COLLECTION)
12. Guru membimbing peserta didik dalam mengumpulkan informasi yang relevan untuk menjawab pertanyaan
yang telah dirumuskan. Informasi diperoleh melalui kegiatan:
● Siswa memerinci materi “Jenis Perkembangbiakan Tumbuhan” yang ditayangkan oleh guru melalui
powerpoint dan video animasi (Menganalisis)
● Siswa menganalisis materi “Bagian-Bagian Tumbuhan” yang ditayangkan oleh guru melalui media
infografis. (Menganalisis)
● Siswa mengkategorikan “Cara Penyerbukan Tumbuhan” yang ditayangkan oleh guru melalui media
podcast
DATA PROCESSING (PENGOLAHAN DATA)
13. Guru membentuk siswa menjadi 4 kelompok.
14. Peserta didik dalam kelompoknya berdiskusi untuk mengolah informasi yang diperoleh dengan cara:
● Mendiskusikan hasil pengumpulan informasi dari hasil pengamatan:
1. Media bahan ajar tentang “Reproduksi Pada Tumbuhan”
2. Media permainan puzzle tentang “Pengertian Reproduksi Tumbuhan”
3. Media Power point dan video animasi tentang”Jenis Perkembangbiakan Tumbuhan”
4. Media infografis tentang “Bagian-Bagian Tumbuhan”
5. Media Podcast tentang “Cara Penyerbukan Tumbuhan”
● Memperhatikan pertanyaan-pertanyaan yang telah disusun, dan menjawab pertanyaan-pertanyaan
tersebut berdasarkan informasi yang diperoleh dari bahan bacaan dan pengamatan gambar serta video.
15. Guru membimbing siswa dalam melakukan pengolahan data yang telah terkumpul
VERIFICATION (PEMBUKTIAN)
16. Guru membimbing peserta didik dalam membuktikan hipotesis yang telah dirumuskan dengan cara:
● Memeriksa secara cermat rumusan hipotesis
● Mencocokkan rumusan hipotesis tentang; pengertian reproduksi tumbuhan, jenis perkembangbiakan
tumbuhan, bagian-bagian tumbuhan dan cara penyerbukan tumbuhan. Dengan informasi yang berhasil
ditemukan (Mengasosiasi)
GENERALIZATION (MENARIK KESIMPULAN)
17. Peserta didik menyimpulkan hasil pengumpulan informasi dan diskusi
18. Setiap kelompok mempresentasikan hasil kesimpulan di depan kelas (Mengkomunikasikan)

Penutup 19. Siswa diminta untuk menyimpulkan pembelajaran hari ini. 15 Menit
20. Guru memberikan penjelasan dan penguatan terhadap materi perkembangbiakan tumbuhan.
21. Guru menyimpulkan pembelajaran hari ini.
22. Siswa dan guru melakukan refleksi mengenai kegiatan pembelajaran hari ini, dengan kegiatan tanya jawab.
● Setelah bermain puzzle, apakah kalian masih ingat apa itu pengertian perkembangbiakan tumbuhan?
● Setelah mengamati Power point dan video animasi, apakah kalian masih ingat apa saja jenis
perkembangbiakan tumbuhan?
● Setelah mengamati infografis, apakah kalian masih ingat bagian-bagian tumbuhan?
● Setelah mendengarkan Podcast, apakah kalian masih ingat apa saja cara penyerbukan tumbuhan?
23. Guru memberikan tugas yang tercantum dalam LKPD, sebagai penguatan pemahaman siswa mengenai
“Perkembangbiakan tumbuhan vegetatif buatan”.
24. Siswa menyimak penjelasan guru mengenai materi pembelajaran yang akan dilaksanakan di pertemuan
selanjutnya.
25. Guru menunjuk siswa untuk memimpin do’a sebelum pulang.
26. Siswa bersama dengan guru menutup kegiatan pembelajaran hari ini dengan salam.
H. Evaluasi
Evaluasi terbagi menjadi 4 aspek penilaian:
1. Penilaian Afektif
2. Penilaian sikap psikomotor.
3. Penilaian kognitif.
I. Penilaian
1. Penilaian Afektif
a. Penilaian Sikap Spiritual

Aspek Yang Dinilai


No Nama Siswa Jumlah Predikat
1 2 3 4

1.

2.

Dst.

Keterangan :
1. Berdoa sebelum kegiatan pembelajaran dimulai.
2. Memberikan salam sebelum kegiatan pembelajaran dimulai.
3. Berdoa setelah kegiatan pembelajaran dimulai.
4. Memberikan salam setelah kegiatan pembelajaran dimulai.
Predikat :
A jika 4 aspek terpenuhi.
B jika 3 aspek terpenuhi.
C jika 2 aspek terpenuhi.
D jika hanya 1 aspek atau tidak sama sekali aspek terpenuhi.
b. Penilaian Sikap Kerjasama

Kerjasama Kelompok
No Nama Siswa Skor
Keaktifan Saat Diskusi Kelompok Kerjasama dan Kekompakan

1.

2.

Dst

Keterangan:
T : Terlihat
BT : Belum Terlihat
Predikat:
A : Jika 2 aspek terlihat.
B : Jika 1 aspek terlihat
3. Penilaian Psikomotor

No Indikator Ada Tidak Ada Keterangan

1 Menggambar Bagian Bunga

2 Menggambar Bagian Biji (Dikotil dan Monokotil)

3 Menuliskan Teknik mencangkok pada tumbuhan

Tabel Penilaian Produk Siswa

Indikator

No Nama Siswa Indikator Satu Indikator Dua Indikator Tiga Indikator Empat Keterangan

Ada Tidak Ada Ada Tidak Ada Ada Tidak Ada Ada Tidak Ada

Predikat:
A jika 4 aspek terpenuhi.
B jika 3 aspek terpenuhi.
C jika 2 aspek terpenuhi.
D jika hanya 1 aspek atau tidak sama sekali aspek terpenuhi.
4. Penilaian Kognitif
a. Penilaian pengetahuan melalui post test pilihan ganda

Penilaian
Nomor Kunci Jawaban
IPK Materi Bentuk Soal
Soal Skor Rubik

3.1.1 Menelaah Pengertian b. Proses perkembangbiakan Skor 20 jika jawaban


pengertian reproduksi atau pembentukan benar
reproduksi tumbuhan individu baru pada suatu Skor 0 jika jawaban
PG 1 0-20
tumbuhan. tumbuhan dalam rangka salah/ tidak menjawab
menjaga kelangsungan
keturunan spesiesnya

3.1.2 Memerinci Perkembangbiakan c. A dan B karena kedua Skor 20 jika jawaban


jenis tumbuhan tanaman tersebut benar
perkembangb PG 2 merupakan tanaman 0-20 Skor 0 jika jawaban
iakan dikotil salah/ tidak menjawab
tumbuhan

3.1.3 Menganalisis Bagian-bagian Skor 20 jika jawaban


bagian- tumbuhan benar
PG 3 d. Mahkota bunga 0-20
bagian Skor 0 jika jawaban
tumbuhan salah/ tidak menjawab

3.1.4 Mengkategor Cara penyerbukan PG 4 d. Serbuk sari nya kering 0-20 Skor 20 jika jawaban
ikan cara tumbuhan benar
penyerbukan Skor 0 jika jawaban
tumbuhan salah/ tidak menjawab

4.1.1 Menghasilka Jenis Skor 20 jika jawaban

n dan perkembangbiakan benar


tumbuhan Skor 0 jika jawaban
menyimpulka
salah/ tidak menjawab
n karya
c. Tanaman kangkung yang
terkait karya
PG 5 baru memiliki sifat yang 0-20
perkembangb
berbeda dengan induknya
iakan

tumbuhan,

minimal 1

karya.

Total Skor 100

Nilai = Skor Perolehan x


J. Pembelajaran Remedial dan Pengayaan
a. Remedial
Diberikan kepada peserta didik yang belum memenuhi kriteria ketuntasan minimal (KKM), maka guru bisa memberikan soal tambahan
misalnya sebagai berikut :
1. Jelaskan apa yang kamu ketahui tentang perkembangbiakan tumbuhan!
2. Jelaskan apa saja jenis perkembangbiakan tumbuhan!
3. Jelaskan apa saja bagian-bagian tumbuhan!
4. Jelaskan bagaimana cara penyerbukan tumbuhan?

No. KD yang Tanggal


No Nama Siswa Rencana Program Hasil Kesimpulan
belum dikuasai Pelaksanaan

b. Pengayaan
Guru memberikan nasihat agar tetap rendah hati, karena telah mencapai KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal). Guru memberikan soal
pengayaan sebagai berikut :
1. Membaca buku-buku tentang perkembangbiakan tumbuhan
2. Mencari informasi lainya tentang perkembangbiakan tumbuhan, selain yang dipelajari hari ini.
3. Membaca surat kabar, majalah, serta berita online tentang berbagai macam cara perkembangbiakan tumbuhan.
4. Mengamati langsung atau melalui video proses cara perkembangbiakan tumbuhan.

Anda mungkin juga menyukai