Anda di halaman 1dari 3

Lampiran 5.

LK 4: Format Lembar Observasi Pelaksanaan Pembelajaran untuk Observer

LEMBAR OBSERVASI PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(untuk mahasiswa, DPL, DP sebagai Observer)

Mata Pelajaran/Topik Bahasa Indonesia/ Musikalisasi Puisi

Sekolah/Kelas SMAN 36 JAKARTA / XI

Nama Guru Model Maulana Husada, M. Pd.

Kompetensi 1. Peserta didik mampu mengevaluasi informasi berupa


Dasar/Capaian gagasan, pikiran, pandangan, arahan atau pesan dari
Pembelajaran berbagai jenis teks, misalnya deskripsi, laporan, narasi,
rekon, eksplanasi, eksposisi dan diskusi, dari teks visual
dan audiovisual untuk menemukan makna yang tersurat
dan tersirat.
2. Peserta didik menginterpretasi informasi untuk
mengungkapkan gagasan dan perasaan, peduli, empati
dan/ atau pendapat pro . kontra pada teks visual dan
audiovisual secara kreatif. Peserta didik menggunakan
sumber lain untuk menilai akurasi dan kualitas data serta
membandingkan isi teks.

A. Apakah semua peserta didik benar-benar telah belajar tentang topik pembelajaran
hari ini? Bagaimana proses mereka belajar? (tuliskan fakta kongkrit dan alasannya)
Peserta didik di kelas dapat mengikuti pembelajaran dengan baik. Hal ini terbukti hampir
sebagian besar peserta didik dapat menjawab pertanyaan yang diberikan oleh guru. Proses
pembelajaran dimulai dari guru memberikan materi tentang apa yang akan dipelajari.
Kemudian guru membuka situs untuk melakukan Spin kepada peserta didik, nama peserta
didik yang muncul maka siswa tersebut akan menjawab pertanyaan yang diberikan oleh
guru. Akhir dari pembelajaran tersebut peserta didik mendapatkan nilai atau skor.

B. Siswa mana yang tidak dapat mengikut kegiatan pembelajaran pada hari ini?
(tuliskan fakta konkret yang diamati dengan disertai nama peserta didik)

Secara umum peserta didik menjawab pertanyaan yang diberikan oleh guru. Akan tetapi,
terdapat beberapa peserta didik yang menjawab kurang maksimal. Masih banyak peserta
didik yang lama untuk berpikir dan cenderung membuang waktu. Selain itu, ada peserta
didik yang tidak mau menjawab padahal sudah menjadi gilirannya.

C. Mengapa peserta didik tersebut tidak dapat belajar dengan baik? Menurut Anda apa
penyebabnya dan bagaimana alternatif solusinya?
(tuliskan alasan, analisis yang mendalam, dan jika mungkin dasar rujukan yang sesuai)

Terdapat beberapa peserta didik yang kurang maksimal dalam mengikuti pembelajaran ini
adalah kurangnya motivasi untuk menjadi peserta didik yang aktif. Penyebab kurangnya
motivasi adalah kurangnya keberanian yang ada pada peserta didik. Oleh karena itu guru
turut serta dan aktif dalam membantu meningkatkan motivasi dari peserta didik. Selain
motivasi perlu memunculkan sikap curiosity pada mereka, guru juga harus memiliki lebih
banyak informasi dalam pembelajaran yang didapatkan oleh peserta didik.

D. Bagaimana usaha guru model dalam mendorong peserta didik yang tidak aktif untuk
belajar? Apakah usaha tersebut berhasil (tuliskan fakta konkrit upaya guru dan
hasilnya)
Usaha yang dilakukan oleh guru untuk memacu peserta didik agar dapat mengikuti dan
aktif dalam pembelajaran antara lain dengan memberikan pendampingan dan motivasi
kepada peserta didik. Guru memberikan kesempatan untuk semua peserta didik dalam
menjelaskan atau menyampaikan hambatan yang dihadapi oleh setiap peserta didik.
Guru lalu bertanya penyebab dan hal yang membuat peserta didik tersebut belum
maksimal dalam mengikuti pembelajaran.

E. Pelajaran berharga apa yang dapat Anda petik dari pengamatan pembelajaran hari ini?
Pengalaman yang dapat dipelajari adalah dapat mengaplikasikan materi diperkuliahan di
dalam kelas. Kelas yang berisi peserta didik dengan beragam karakteristik dapat
mempengaruhi berjalannya pembelajaran. Serta belajar bagaimana pendekatan pendekatan
yang berbeda dalam menghadapi permasalahan yang dimiliki oleh setiap peserta didik.

F. Lain-lain: Apakah rancangan pembelajaran telah dapat dilaksanakan dengan hasil yang
efektif? (berikan bukti keterlaksanaan/ketidakterlaksanaan rancangan pembelajaran)
Secara garis besar peserta didik sudah dapat mencapai tujuan pembelajaran yang dibawakan
pada saat itu. Pembelajaran sudah sesuai dengan rancangan pembelajaran dan hasil juga
sudah sesuai dengan apa yang diharapkan. Selain itu juga peserta didik sudah antusias
untuk mengikuti proses pembelajaran.

Catatan: Aspek-aspek lain yang dapat dicermati oleh observer antara lain difokuskan
pada interaksi antarpeserta didik dalam satu kelompok, interaksi peserta didik
antarkelompok, interaksi peserta didik-guru, interaksi peserta didik-media/sumber belajar,
serta interaksi peserta didik-lingkungan.

Hari/Tanggal : Rabu, 6 Maret 2024

Nama Observer : Abeltha Giovanie Br Ginting

Jabatan : Mahasiswa

*) coret yang tidak sesuai

Anda mungkin juga menyukai