Anda di halaman 1dari 17

ANALISIS MANAJEMEN

SUMBER DAYA MANUSIA


KELOMPOK 1
M. Cahyodi Nur Ichwan 210304002
M. Salman Al Farisi 210304017
Silvia Salsabilah 210304025
Salwa atika nabilah 210304020
VISI, MISI & STRATEGI
VISI
Selalu menjadi merek restoran cepat saji Nomor 1 di Indonesia dan mempertahankan
kepemimpinan pasar dengan menjadi restoran yang termodern dan terfavorit dalam segi
produk, harga, pelayanan, dan fasilitas.

MISI
Semakin memperkuat citra merek KFC dengan strategi-strategi dan ide-ide yang inovatif,
terus meningkatkan suasana bersantap yang tiada bandingannya dan konsisten memberikan
produk, layanan, serta fasilitas restoran yang selalu berkualitas mengikuti kebutuhan dan
selera konsumen yang terus berubah.

STRATEG
 Mengembangkan dan menanamkan budaya yang mendalam dan kuat didalam organisasi
 Membangun pola pikir yang berorientasi pada “Costumer and Sales Mania” dengan
kesadaran
tinggi untuk memberikan kepuasan kepada pelanggan melebihi dari yang diharapkan.
 Mengembangkan kesinambungan dalam sumber daya manusia dan proses dengan berfokus
sepenuhnya pada pengembangan kompetensi dan kemampuan.
 Mempertahankan konsistensi dalam pencapaian prestasi terbaik.
Aktivitas-Aktifitas Bisnis
A. Sebagai restoran penyedia masakan cepat saji (fast food) makanan atau masakan
yang dimaksudkan diantaranya:
 Fried Chicken (Ayam Goreng),
 Stick Kentang,
 Burger,dll

B. Sebagai penyalur jasa paket makanan ala KFC Kegiatan jasa KFC di antaranya:
 Home Delivery (Konsumen dapat memesan menu yang diinginkan hanya dengan
menghubungi pada nomor (14022) dan pesanan yang diinginkan pun siap untuk
diantarkan ke alamat yang dituju)
 Layanan Catering (konsumen yang memiliki acara besar seperti hajatan, rapat kantor,
pernikahan dan lainnya, para konsumen bisa menggunakan jasa catering yang
praktis.)

C. Layanan Acara Ulang tahun KFC menyediakan jasa menyiapkan acara pesta ulang
tahun kepada anak-anak.
Fasilitas yang disediakan :
 Ruangan dengan segala dekorasi dan atribut lengkap bernuansa pesta ulang tahun
(Dapat dilakukan di Indoor maupun Outdoor).
 Hidangan yang tentunya telah disediakan. KFC menawarkan harga terjangkau.
Pemesan medapat harga
Rp. 25.500,00 untuk 20 orang.
 MC sebagai pengatur dan penyelenggara acara.
Analisis Pekerjaan
Analisis Pekerjaan adalah proses pengumpulan
informasi mengenai suatu pekerjaan yang
dilakukan oleh seorang pekerja, yang
dilaksanakan dengan mengamati cara atau
mengadakan interview terhadap pekerja,
dengan bukti-bukti yang benar dari
supervisor.Analisis pekerjaan yang dilakukan
KFC :
 Restaurant Managerè
Bertanggung jawab atas Restaurant dan semua
yang bertugas di restaurant tersebut dan
menginput data penjualan untuk dikirimkan
kepusat.
 Assistant Manager (1)
Bertanggung jawab atas cashier dan petugas
cashier yang bekerja pada restaurant tersebut.
 Assistant Manager (2)
Bertanggung jawab atas petugas shift control
atau gudang untung mengecek keluar masuknya
bahan bahan makanan.
Rekruitmen
&
Seleksi
 Rekruitmen
Rekrutmen adalah proses mencari, menemukan, mengajak dan menetapkan sejumlah orang
dari dalam maupun dari luar perusahaan sebagai calon tenaga kerja dengan karakteristik
tertentu seperti yang telah ditetapkan dalam perencanaan sumber daya manusia. Proses
rekrutmen terbagi menjadi dua, yaitu eksternal dan internal. Untuk rekrutmen eksternal yaitu
rekrutmen yang berasal dari orang luar bagi yang ingin mendaftar menjadi pegawainya yaitu
dengan mendaftarkan diri pada KFC pusat yang berada di Jakarta atau dengan mengirimkan
surat lamaran kerja dan data diri melalui kantor pos, dan untuk rekrutmen internal yaitu
berasal dari orang dalam atau pegawainya yang sudah bekerja cukup lama dan berpengalaman
jika ada posisi yang kosong diatasnya akan mengisi posisi yang kosong diatasnya tetapi hal
ini ditentukan dari jejak kerjanya dan kantor pusat yang berwenang. .
 Seleksi
Seleksi adalah usaha pertama yang dilakukan perusahaan untuk memperoleh karyawan yang
kualifikasi dan kompeten yang akan menjabat serta mengerjakan semua pekerjaan pada
perusahaan.
Pelatihan
&
Pengembangan SDM
Pelatihan adalah proses yang didesain untuk meningkatkan pengetahuan dan
ketrampilan teknis, ataupun meningkatkan kinerja pegawai.
pengembangan adalah proses yang didesain untuk meingkatkan kemampuan
konseptual, kemampuan dalam pengambilan keputusan, dan memperluas human
relation. Pelatihan dan Pengembangan diberikan pada masa training dan orientasi
agar pada saat bekerja pegawai baru tersebut sudah mengerti dan tidak bingung apa
yang harus dilakukan pada jabatannya.
Kompensasi
Kompensasi adalah semua pendapatan yang berbentuk uang, barang langsung atau tidak langsung yang
diterima karyawan sebagai imbalan atas jasa yang diberikan kepada perusahaan.
a) Kompensasi Finansial LangsungKompensasi yang diterima oleh pegawai sesuai dengan UMR kota
tempat beradanya outlet tersebut. Selain itu, ada bonus yang diterima pegawai jika performa dan
loyalitas nya tinggi terhadap perusahaan
b) Tunjangan dan Imbalan Non-finansialSetiap pegawai yang bekerja di KFC diberikan oleh perusahaan
tunjangan berupa BPJS. Contoh di umrohkan bagi para pekerja dengan penilaian pegawai terbaik
c) Keselamatan dan Kesehatan Kerja
Tingkatkan Margin Usaha,
KFC Rotasi Tenaga Kerja
Perusahaan pengelola restoran cepat saji, PT Fast Food Indonesia Tbk
tengah melakukan berbagai upaya efisiensi dalam rangka menekan beban
usaha yang diyakini berdampak positif pada peningkatan rasio perolehan
laba sebelum pajak, pendapatan, sampai pada margin usaha perseroan
sebelum pajak.Upaya efisiensi dilakukan menyusul turunnya margin
usaha atas penjualan produk makanan cepat saji Kentucky Fried Chicken
(KFC) yang telah dirasakan sejak awal tahun ini.
Sebagai informasi, hingga kuartal III 2015 perusahaan baru membukukan laba usaha sebelum pajak sebesar
Rp 88,4 miliar, anjlok 41 persen dibandingkan dengan laba pada periode yang sama tahun lalu di angka Rp
150 miliar.Sedangkan pada tahun depan perusahaan menargetkan pertumbuhan penjualan sebesar Rp 4,94
triliun atau meningkat 8,09 persen dibanding proyeksi penjualan hingga akhir tahun ini di ksiaran Rp 4,57
triliun.Analisis Kasus :Dari masalah tersebut PT Fast Food Indonesia Tbk mengalami penurunan margin
usaha atas penjualan produk makanan cepat saji Kentucky Fried Chicken (KFC), anjloknya margin usaha
emiten berkode FAST itu tak lepas dari meningkatnya besaran beban usaha, menyusul penurunan nilai tukar
rupiah terhadap dollar Amerika Serikat, serta tren peningkatan upah minimum karyawan yang berlangsung
dari waktu ke waktu dan ini merupakan masalah eksternal perusahaan. Pihak perusahaan banyak melakukan
efisiensi, terutama dari segi Sumber Daya Manusia (SDM) karena tiap tahun upah minimumnya bertambah.
Dalam kasus ini yang dilakukan pihak manajemen perusahaan sudah benar karena tidak melakukan
melakukan Pemutusan Hubungan Kerja ( PHK ), pihak perusahaan justru merotasikan karyawannya
menurut saya tindakan ini benar karena dapat mengurangi rasa jenuh karyawan atas pekerjaanya, dengan
mengurangi jumlah pegawai yang terdapat di satu gerai KFC dan memindahkan karyawan tadi ke gerai-
gerai baru cara tersebut juga dapat membuat karyawan menjadi multitasking sehingga produktivitasnya
TERIMAKASI…

Anda mungkin juga menyukai