Anda di halaman 1dari 2

A.

Latar Belakang
Mekanika statistik adalah ilmu yang mempelajari tentang sifat atau
perilaku sistem yang terdiri dari banyak partikel. Generalisasi perilaku
partikel merupakan ciri pokok dari pendekatan statistik. Sampai saat ini
pendekatan statistik cukup memadai untuk merepresentasikan keadaan sistem
dan perilaku partikel penyusunnya. Oleh karena itu perlu disusun cara
memahami keadaan suatu sistem dan perilaku partikel pada sistem partikel
yang memenuhi hukum-hukum fisika klasik maupun fisika modern.
Pada bagian awal dalam kuliah ini menerangkan tentang dasar-dasar
statistik dan fungsi distribusi partikel sebagai pengetahuan dasar dalam
memahami penerapan statistik pada sistem partikel. Sistem yang tersusun
oleh partikel-partikel tidak identik (terbedakan) dan mematuhi hukum-hukum
fisika klasik dapat didekati dengan statistik klasik Maxwell-Boltzmann.
Sedangkan pada sistem yang tersusun oleh partikel-partikel identik (tidak
terbedakan), hukum-hukum fisika klasik tidak cukup memadai untuk
merepresentasikan keadaan sistem dan hanya dapat diterangkan dengan
hukum-hukum fisika kuantum. Sistem semacam ini dapat didekati dengan
statistik modern, yaitu statistik Fermi-Dirac dan Bose-Einstein. Statistik
Fermi-Dirac sangat tepat untuk menerangkan perilaku partikel-partikel
identik yang memenuhi larangan Pauli, sedangkan statistik Bose-Einstein
sangat tepat untuk menerangkan perilaku partikel-partikel identik yang tidak
memenuhi larangan Pauli.
Mekanika Statistik ini adalah mata kuliah wajib jurusan pendidikan
fisika. Topik-topik yang disajikan dalam makalah disesuaikan dengan dengan
materi dan kurikulum. Materi fisika yang akan disajikan menekankan pada
pemahaman konsep dasar dan pengembangannya. Disamping itu akan
dibahas juga cara menyajikan materi disertai dengan terapannya dalam
kehidupan sehari-hari.
Mengingat begitu pentingnya Mekanika Statistik bagi mahasiswa
FKIP Fisika, maka mahasiswa diharapkan dapat mengetahui dan memahami
materi Mekanika Statistik yang meliputi statistik Maxwell-Boltzman,
Statistik Bose-Einstein, Statistik Fermi-Dirac, paradoks Gibbs, Gas Diatomik,
Gas Bose-Einstein dan Gas Fermi-Dirac. Akan tetapi yang akan dibahas
dalam makalah ini hanya materi Statistik Fermi-Dirac.

Anda mungkin juga menyukai