Anda di halaman 1dari 2

A&W Restaurant

A&W Restaurant Adalah restoran cepat saji yang sudah berdiri sejak tahun 1923 di
California, Amerika serikat. Nama A&W sendiri adalah nama pembuat restoran tersebut yang
bernama Roy W. Allen dan Frank Wright. Menu andalannya pada waktu itu adalah Minuman
Root Beer yang banyak diminati oleh warga Amerika Serikat. Dengan banyaknya peminat Root
Beer, maka perusahaan A&W tersebut membuat menu makan lain seperti Burger, Hotdog, dan
lain lain.
3 generic strategi Porter terdiri dari Segmentation strategic, Differensiation strategic
dan Cost leadeship. Strategic segmentation adalah strategi pemasaran yang membagi target pasar
yang luas ke dalam kelompok dari konsumen yang memiliki kebutuhan umum yang sama.
Strategic differensiation adalah tindakan merancang satu set perbedaan yang berarti untuk
membedakan penawaran perusahaan dari penawaran pesaing. Dan Strategic cost leadership
adalah suatu strategi bersaing dimana perusahaan berhasil dalam memproduksi barang atau
jasa pada biaya yang paling rendah di dalam industrinya.
Pada perusahaan A&W, strategi yang digunakan adalah Strategi Segmentasi dan Strategi
Diferensiasi, yaitu menggabungkan strategi segmentasi pasar dengan strategi diferensiasi produk
yang dipandang sebagai cara yang efektif untuk pencocokan strategi produk perusahaan dengan
karakteristik segmen pasar target sisi permintaan. Tapi kombinasi kepemimpinan seperti biaya
dengan diferensiasi produk dipandang sebagai hal yang sulit untuk dilaksanakan karena potensi
konflik antara minimisasi biaya dan biaya tambahan diferensiasi nilai tambah.
Bisnis strategi pada perusahaan A&W adalah Fokus Strategi. Fokus strategi adalah
strategi unit bisnis yang memfokuskan diri pada satu atau lebih segmen pasar yang sempit dari
pada mengejar pasar yang lebih besar. A&W mengevaluasi fokus strategis dari bisnis cepat saji.
Strategis utama A&W terdiri dari:
 Membangun restoran baru ditempat yang strategis
 Membangun team yang solid dalam perusahaan A&W
 Memperluas dan memperkuat kemampuan perusahaan dalam strategi dan Iklim (budaya
organisasi kami)
 Dan menjaga dan merawat nama baik merek A&W
IT strategy pada perusahaan A&W salah satunya adalah menyediakan order makanan
secara online. customer dimudahkan dalam memesan makanan yang diinginkan, tanpa perlu
mengunjungi restoran tersebut, melalui sistem ini makanan yang dipesan secara online oleh
customer akan diterima oleh bagian restoran yang nantinya akan diproses dan diantarkan kepada
customer. customer tidak semata-mata hanya mendapatkan kemudahan dalam pemesanan,
mereka juga bisa mendapatkan voucher buy one get one atau voucher diskon melalui pemesanan
online tersebut. strategi seperti inilah yang diterapkan oleh A&W untuk menaikkan jumlah
customer melalui IT strategy yang dilakukan.
Organisational strategy yang dilakukan oleh restauran A&W terkait dengan peningkatan
mutu usaha adalah dengan mengembangkan produk-produk yang mereka tawarkan,
pengembangan produk yang pada mulanya hanya sebuah minuman kemudian terus
dikembangkan dengan penawaran menu makanan, seperti hot dog, hamburgers, dan lain-lain.
manajemen dari restauran A&W terus melakukan inovasi pada produk yang mereka tawarkan
kepada customer, sehingga customer bisa leluasa memilih menu yang mereka inginkan, inovasi
yang pun berdasarkan keinginan customer dan melihat trend yang berkembang di sekitar agar
apa yang ditawarkan akan sesuai dengan permintaan. tidak hanya itu, bentuk organisational
strategy yang lain adalah franchise. franchise adalah kegiatan pemberian lisensi dari pemegang
usaha (franchisor) kepada pembeli merek usaha (franchisee) untuk berusaha dibawah nama
dagang franchisor berdasarkan kontrak dan pembayaran royalti. Dengan franchise, secara
langsung restauran ini seperti membuka cabang dimana-mana, A&W tidak hanya terpusat pada
satu tempat tetapi kita bisa menemukan A&W di berbagai tempat di belahan kota bahkan di
dunia. ini yang dilakukan manajemen A&W untuk meningkatkan jumlah customer, dengan
tersebarnya restauran A&W akan memudahkan customer untuk mengunjungi restauran tersebut.

Anda mungkin juga menyukai