Anda di halaman 1dari 9

MAKALAH MOTIVASI PERAWAT PROFESIONAL

Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Psikologi yang Diampuh Oleh

Ibu Nani Avianti S.Kp.Msi

Disusun Oleh :

IMAM MUIZ (P17320119061)

TINGKAT 1B

JURUSAN D-III KEPERAWATAN

POLTEKKES KEMENKES BANDUNG

2020
KATA PENGANTAR

Puji syukur alhamdulillah kami panjatkan ke hadirat Allah SWT, karena hanya dengan segala
rahmat-Nyalah akhirnya kami bisa menyusun makalah dengan judul ‘Motivasi Perawat Profesional’
ini tepat pada waktunya. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Ibu Nani Avianti,S.Kp.,M.Si
selaku dosen pembimbing kami yang telah memberikan tugas ini kepada kami sehingga kami
mendapatkan banyak tambahan pengetahuan khususnya dalam masalah komunikasi.

Kami selaku penyusun berharap semoga makalah yang telah kami susun ini bisa memberikan
banyak manfaat serta menambah pengetahuan terutama dalam hal motivasi menjadi perawat
proffesional

Kami menyadari bahwa makalah ini masih memiliki banyak kekurangan yang membutuhkan
perbaikan, sehingga kami sangat mengharapkan masukan serta kritikan dari para pembaca.

Bandung,Juni 2020

Penyusun

DAFTAR ISI

1
JUDUL
KATA PENGANTAR...........................................................................................................................1
DAFTAR ISI.........................................................................................................................................2
BAB I PENDAHULUAN......................................................................................................................3
A. LATAR BELAKANG...............................................................................................................3
B. RUMUSAN MASALAH...........................................................................................................4
C. TUJUAN...................................................................................................................................4
BAB II PEMBAHASAN.......................................................................................................................5
1. MOTIVASI................................................................................................................................5
2. PERAWAT PROFESIONAL....................................................................................................5
3. MOTIVASI DIRI MENJADI PERAWAT PROFESIONAL.....................................................6
4. TEORI YANG DIPAKAI..........................................................................................................6
BAB III PENUTUP...............................................................................................................................7
KESIMPULAN.................................................................................................................................7
SARAN.............................................................................................................................................7
SUMBER..............................................................................................................................................8

2
BAB I
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Motivasi adalahMprosesMyangMmenjelaskan intensitas, arah,dan ketekunan seorangM

individu untuk mencapai tujuannya. Tiga elemen utama dalam definisi ini diantaranya adalah
intensitas, arah, dan ketekunan

Berdasarkan teori hierarki kebutuhan Abraham Maslow, teori X dan teori Y Douglas


McGregor maupun teori motivasi kontemporer, arti motivasi adalah 'alasan' yang mendasari
sebuah perbuatan yang dilakukan oleh seorang individu. Seseorang dikatakan memiliki
motivasi tinggi dapat diartikan orang tersebut memiliki alasan yang sangat kuat untuk
mencapai apa yang diinginkannya dengan mengerjakan pekerjaannya yang sekarang. Berbeda
dengan motivasi dalam pengertian yang berkembang di masyarakat yang sering kali
disamakan dengan 'semangat', seperti contoh dalam percakapan "saya ingin anak saya
memiliki motivasi yang tinggi". Statemen ini bisa diartikan orang tua tersebut menginginkan
anaknya memiliki semangat belajar yang tinggi. Maka, perlu dipahami bahwa ada perbedaan
penggunaan istilah motivasi di masyarakat. Ada yang mengartikan motivasi sebagai sebuah
alasan, dan ada juga yang mengartikan motivasi sama dengan semangat.

Dalam hubungan antara motivasi dan intensitas, intensitas terkait dengan seberapa giat
seseorang berusaha, tetapi intensitas tinggi tidak menghasilkan prestasi kerja yang
memuaskan kecuali upaya tersebut dikaitkan dengan arah yang
menguntungkan organisasi. Sebaliknya elemen yang terakhir, ketekunan, merupakan ukuran
mengenai berapa lama seseorang dapat mempertahankan usahanya.

Perawat adalah seseorang yang berperan dalam merawat atau memelihara, membantu dan
melindungi seseorang karena sakit, Perawat Profesional adalah perawat yang bertanggung
jawab dan berwewenang memberikan pelayanan keperawatan secara mandiri dan atau

berkolaborasi dengan tenaga kesehatan lain sesuai dengan kewenagannya.

Maka dari itu untuk menjadi perawat profesional kita harus memiliki motivasi terlebih dahulu
agar acuan semangat yang kita punya.

B. RUMUSAN MASALAH

3
1. Apa yang disebut motivasi?

2. Apa itu Perawat Profesional?

3. Apa yang menjadi motivasi diri kita untuk menjadi perawat profesional?

4. Berdasarkan Teori apakah yang dipakai untuk memotivasi diri kita?

C. TUJUAN

1. Untuk mengetahui apa itu motivasi perawat profesional

2. Untuk mengetahui apa yang menjadi motivasi untuk menjadi perawat profesional

3. Untuk mengetahui teori yang dipakai sebagai motivasi perawat profesional

4
BAB II
PEMBAHASAN

1. MOTIVASI
Motivasi berasal dari bahasa Latin "movere", yang berarti menggerakkan. Menurut Weiner
(1990) motivasi didefenisikan sebagai kondisi internal yang membangkitkan kita untuk
bertindak, mendorong kita mencapai tujuan tertentu, dan membuat kita tetap tertarik dalam
kegiatan tertentu. Menurut Uno (2007), motivasi dapat diartikan sebagai dorongan internal
dan eksternal dalam diri seseorang yang diindikasikan dengan adanya hasrat dan minat,
dorongan dan kebutuhan, harapan dan cita-cita, penghargaan, dan penghormatan. Sedangkan
Imron (1966) menjelaskan bahwa motivasi berasal dari bahasa Inggris "motivation" yang
berarti dorongan atau pengalasan untuk melakukan suatu aktivitas hingga mencapai tujuan.

Dari serangkain pengertian para ahli diatas, maka dapat disimpulkan bahwa motivasi adalah
sesuatu alasan yang mendorong seseorang untuk melakukan; menyelesaikan; menghentikan;
dsb, suatu aktivitas guna mencapai tujuan tertentu yang diinginkan dari motivasi tersebut.

2. PERAWAT PROFESIONAL
Perawat atau Nurse berasal dari bahasa latin yaitu dari kata Nutrix yang berarti merawat atau
memelihara.Perawat adalah seseorang yang berperan dalam merawat atau memelihara,
membantu dan melindungi seseorang karena sakit, injury dan peruses penuaan (Harlley,
1997).
Perawat Profesional adalah perawat yang bertanggung jawab dan berwewenang memberikan
pelayanan keperawatan secara mandiri dan atau berkolaborasi dengan tenaga kesehatan lain
sesuai dengan kewenagannya (Depkes RI, 2002 dalam Aisiyah 2004).Menurut UU RI NO 23
tahun 1992 tentang Kesehatan, mendefinisikan Perawat adalah mereka yang memiliki
kemampuan dan kewenangan melakukan tindakkan keperawatan berdasarkan ilmu yang
dimilikinya,MyangMdiperolehMmelaluiMpendidikanMkeperawatan. Sedangkan menurut
international Council of Nurses (1965), perawat adalah seseorang yang telah menyelesaikan
program pendidikan keperawatan, berwenang di Negara bersangkutan untuk memberikan
pelayanan dan bertanggung jawab dalam peningkatan kesehatan, pencegahan penyakit serta
pelayanan terhadap pasien.

5
3. MOTIVASI DIRI MENJADI PERAWAT PROFESIONAL
Disini saya akan memaparkan motivasi saya sesuai dengan teori maslow. seperti kita ketahui
bahwa setiap manusia punya keinginan untuk maju dan berusaha untuk memenuhi kebutuhan
hidupnya, begitu pula dengan saya. Saya juga sama ingin maju dan memenuhi kebutuhan
hidup saya. Kita harus mempunyai keahlian agar kebutuhan yang kita inginkan dapat kita raih
tanpa hambatan. Menjadi perawat misalnya, kita sudah tidak asing lagi dengan kata itu,yaitu
sebuah profesi yang mempunyai kewajiban untuk melayani dan mengoptimalkan Kesehatan
masyarakat. Saya memilik saudara yang profesinya menjadi perawat dan dari profesi itu
saudara saya sudah dapat menafkahi keluarganya lebih dari cukup. Menjadi seorang perawat
juga kita dapat berbaur, berkomunikasi langsung dengan masyarakat terutama yang
kesehatannya tergangggu, disaat itu kita bisa memberikan informasi seputar Kesehatan dan
cara agar Kesehatan klien tersebut terjaga, menerapkan sikap caring kita terhadap klien
sehinngga klien merasa aman, nyaman dan timbulah hubungan yang hangat antara klien dan
perawat. Kita sebagai perawat yang professional tidak boleh membeda bedakan klien dan juga
selalu menjaga privacy klien, kita harus menghargai perbedaan budaya, agama, ras, warna
kulit dengan begitu klien kita akan merasa sangat dihargai karena menghilangkan perbedaan
tersebut. Jika kita berhasil memberikan pelayanan yang baik maka klien pun akan akan
menghargai kita dan percaya bahwa kita adalah perawat professional. Nah apabila kita sudah
dapat merealisaikan itu semua dalam kehidupan kita sebagai perawat professional kita tidak
boleh merasa puas dengan apa yang sudah kita dapat, kita harus terus belajar, mengasah soft
skill kita agar kita menjadi perawat yang hebat dan selalu siap jika dibutuhkan, dengan begitu
masyarakat atau lingkungan disekitarmu akan mengakui atau kamu akan mendapatkan
apresiasi dari lingkungan sekitarmu.

4. TEORI YANG DIPAKAI


Berdasarkan motivasi yang saya punya,yaitu mengacu pada Teori Maslow.Teori motivasi
yang paling terkenal adalah Teori Hierarki Kebutuhan milik Abraham Maslow.Ia membuat
hipotesis bahwa dalam setiap diri manusia terdapat hierarki dari lima kebutuhan, yaitu
fisiologis (rasa lapar, haus, seksual, dan kebutuhan fisik lainnya), rasa aman (rasa ingin
dilindungi dari bahaya fisik dan emosional), sosial (rasa kasih sayang, kepemilikan,
penerimaan, dan persahabatan), penghargaan (faktor penghargaan internal dan eksternal), dan
aktualisasi diri (pertumbuhan, pencapaian potensi seseorang, dan pemenuhan diri sendiri).

6
BAB III
PENUTUP

KESIMPULAN
Motivasi adalah sesuatu alasan yang mendorong seseorang untuk melakukan; menyelesaikan;
menghentikan; dsb, suatu aktivitas guna mencapai tujuan tertentu yang diinginkan dari motivasi
tersebut. Perawat Profesional adalah perawat yang bertanggung jawab dan berwewenang
memberikan pelayanan keperawatan secara mandiri dan atau berkolaborasi dengan tenaga
kesehatan lain sesuai dengan kewenangannya (Depkes RI, 2002 dalam Aisiyah 2004) Sebagai
perawat professional kita harus melaksanakan tugas kita dengan sebaik mungkin,
dengan begitu kebutuhan kita satu persatu akan terpenuhi hingga sampai ke puncaknya
yaitu aktualisasi diri

SARAN
Diharapkan bagi pembaca setelah membaca makalah ini khususnya perawat dan
memahami dan mengerti serta dapat mempunyai motivasi diri untuk menjadi perawat
profesional agar memiliki semangat dan kinerja yang optimal.

SUMBER

https://id.wikipedia.org/wiki/Motivasi

https://perawat77.blogspot.com/2010/05/definisi-peran-fungsi-dan-tugas-perawat.html

7
8

Anda mungkin juga menyukai