Anda di halaman 1dari 3

Nama : Indrianingsih

NIM : A41180419
Golongan : A

TUGAS MATA KULIAH PERAKITAN GALUR TANAMAN


MENYERBUK SILANG
1. Pelajari perbedaan antara seleksi massa dan seleksi galur murni! Jelaskan
tahapan seleksi massa! Jelaskan tahapan seleksi pedigree!
2. Pertanyaan (Evaluasi mandiri). Apa persamaan metode seleksi pedigree dan
bulk? What are the differences between pedigree selection and bulk selection?
Jawab :
1. Seleksi massa merupakan pemilihan tetap berdasarkan pada individu tanaman
dan penilaian fenotip. Seleksi ini dilakukan pada populasi tanaman secara acak
atau random, tujuannya adalah untuk memperbaiki sifat-sifat dalam varietas
lokal yang merupakan campuran antara genotip dan fenotip yang seragam.
Sedangkan seleksi galur murni berasal dari galur yang berasal dari individu-
individu yang dikembangkan melalui penyerbukan sendiri dari tanaman
tunggal, sehingga populasinya akan seragam karena tanaman yang digunakan
adalah tamaman homozigot dan pemilihan individunya berdasarkan fenotip
tanaman, tujuannya agar memperoleh individu yang homozigot. Perbedaan
antara seleksi massa dan galur murni terdapat pada individu yang digunakan
sebagai populasi dasar dan tujuan yang hampir sama.
 Tahapan Seleksi Massa
a) Memilih individu-individu terbaik berdasarkan fenotip yang sesuai
kriteria seleksi untuk ditanam sebagai populasi dasar.
b) Hasil biji dari individu terpilih dipanen kemudian dicampur.
c) Mengambil biji secara acak atau random kemudian ditanam dalam satu
petak dan diseleksi sesuai kriteria seleksi.
d) Biji yang terpilih dipanen dan dicampur kembali lalu dipilih secara
acak atau random untuk kemudian ditanam dalam satu petak dan
diseleksi sesuai kriteria seleksi.
e) Hal tersebut terus dilakukan sampai diperoleh populasi seragam
dengan sifat sesuai kriteria seleksi.
 Tahapan Seleksi Pedigree
a) Persilangan sepasang tetua homozigot yang berbeda diperoleh F1
seragam.
b) Biji F1 ditanam sesuai kebutuhan tanaman generasi F2 dan sebagian
benihnya disimpan.
c) Biji F2 ditanam, jumlah biji yang ditanam tergantung pada banyaknya
famili F3 yang akan ditangani biasanya 10:1 atau 100:1. Kemudian
dilakukan seleksi pada tanaman terbaik.
d) Masing-masing biji tanaman F3 ditanam dalam satu baris sehingga
dapat terlihat jelas perbedaan antar famili.
e) Dilakukan seleksi pada tanaman terbaik dan seragam dalam suatu
baris.
f) Pada generasi F4-F5 banyak famili homozigot.
g) Melakukan seleksi antar famili dan memilih 2 atau lebih yang terbaik.
h) Pada generasi F6-F7 dilakukan uji daya hasil dengan varietas
pembanding.
i) Pada generasi F8 dilakukan uji multilokasi.
j) Melepas varietas dan melakukan perbanyakan benih sebar.

2. Persamaan seleksi pedigree dan seleksi bulk adalah sama-sama melakukan


hibridisasi atau persilangan. Untuk populasi dasar yang ditanam juga
merupakan hasil dari suatu persilangan.
 Perbedaan seleksi pedigree dan seleksi bulk
Seleksi Pedigree
1) Seleksi dilakukan pada generasi tanaman F2
2) Seleksi dilakukan pada setiap generasi sehingga tanaman tidak terlalu
banyak
3) Seleksi dilakukan pada individu terbaik, barisan terbaik, dan tanaman
terbaik
4) Asal-usulnya atau silsilahnya diketahui
Seleksi Bulk
1) Seleksi biasanya dilakukan pada generasi tanaman F5 dan F6
2) Beberapa generasi tidak dilakukan seleksi
3) Adanya seleksi secara alami
4) Seleksi dilakukan pada karakter tanaman yang memiliki heritabilitas
rendah
5) Membentuk galur homozigot dari populasi bersegregasi melalui
selfing

Anda mungkin juga menyukai