Anda di halaman 1dari 6

TUGAS

TENTANG

“Hukum Acara Pidana”

DISUSUN OLEH :
ALAUDDIN ARSAD
3331119146

SEKOLAH TINGGI ILMU HUKUM


MANOKWARI PAPUA BARAT
2020
1. Jelaskan pengertian hukum acara pidana menurut Prof. Mulyatno.?
bagian dari keseluruhan hukum yang berlaku disuatu negara yang memberikan
dasar-dasar dan aturan-aturan yang menentukan dengan cara apa dan prosedur
macam apa, ancaman pidana yang ada pada suatu perbuatan pidana dapat
dilaksanakan apabila ada sangkaan bahwa orang telah melakukan perbuatan
pidana.
2. Jelaskan fungsi represif dalam hukum acara pidana ?
melaksanakan dan menegakkan hukum pidana.
3. Jelaskan fungsi preventif dalam hukum acara pidana ?
mencegah dan mengurangi tingkat kejahatan.
4. Sebutkan beberapa tujuan hukum acara pidana dalam pedoman pelaksanaan
KUHAP.?
- mencari dan mendapatkan kebenaran
- melakukan penuntutan
- melakukan pemeriksaan dan memberikan putusan namun dari ketiga hal
tersebut dapat pula ditambahkan yangkeempat yaitu melaksanakan
(Eksekusi) putusan hakim
5. Siapa Yang berhak mencari dan menemukan kebenaran ?
kepolisian dalam hal ini adalah penyelidik dan penyidik.
6. Sebutkan ilmu bantu dalam hukum acara pidana.?
- ilmu bantu logika - Psikiatri - victimologi

- psikolog - kriminologi

- kriminalistik - penologi

7. jelaskan pengertian ilmu victimologi.?


Ilmu Yang mempelajari seluk beluk korban Kejahatan. Ilmu ini sangat
membantu dalam menentukan tindakan apa yang tepat untuk dapat memberikan
santunan kepada korban.
8. Dalam acara pidana ada beberapa asas hukum, yaitu asas kebenaran materil, asas
peradilan cepat, asas praduga tak bersalah, Asas Inquisitoir dan Accusatoir. Dari
beberapa asas diatas. jelaskan asas praduga tak bersalah .?
Asas praduga tak bersalah ini menghendaki agar setiap orang yang terlibat
dalam perkara pidana harus dianggap belum bersalah sebelum adanya putusan
hakim yang berkekuatan hukum tetap.
9. Indonesia merupakan negara hukum, dari asas diatas, Indonesia memakai asas
yang mana.?
Di Indonesia memakai asas Inquisatoir yang diperlunak atau dapat pula
dikatakan Campuran. karena terdakwa masih menjadi obyek pemeriksaan
namun dapt dilakukan secara terbuka dan terdakwa dapat berargumen untuk
membela diri sepanjang tidak melanggar undang-undang,
10. Sebutkan tahapan acara hukum acara pidana dalam menyelesaikan perkara
pidana.?
- Tahapan pemeriksaan Pendahuluan,
- Tahapan Penuntutan dan
- Tahapan pemeriksaan disidang pengadilan.
11. Jelaskan arti tentang penyidikan.?
Definisi dari Penyelidikan adalah ada di dalam ketentuan umum Pasal 1 butir 5
yang menjelaskan bahwa Penyelidikan adalah serangkaian tindakan penyelidik
untuk mencari dan menemukan suatu peristiwa yang diduga sebagai tindak
pidana guna menemukan dapat atau tidaknya dilakukan penyelidikan menurut
cara yang diatur dalam Undang-undang ini (KUHAP).
12. Dalam pasal 5 KUHAP diatur kewenangan penyelidik, yaitu.?
 Kewenangan berdasarkan Kewajiban (Hukum)
 Kewenangan berdasarkan Perintah Penyidik.
13. Jelaskan perbedaan antara laporan dan pengaduan ?
- Laporan dapat disampaikan oleh setiap orang dan merupakan kewajibannya,
sementara pengaduan hanya dapat diajukan oleh orang tertentu saja buka
kewajibanny tapi merupakan hak.
- dari segi obyeknya, laporan obyeknya adalah setiap delik/tindak pidana yang
terjadi tidak ada pengecualiannya, jadi hal ini berkenaan dengan delik biasa.
sementara pengaduan, obyeknya terbatas pada delik-delik aduan saja.

14. Apa yang dimaksud dengan Barang Bukti ?


barang yang digunakan untuk melakukan atau yang berkaitan dengan tindak
pidana.
15. Barang Bukti dengan Alat Bukti Sama atau Tidak ?
Tidak, Alat bukti disebutkan dalam pasal 184 KUHAP yaitu: - Keterangan saksi,
- Keterangan ahli, - Surat, - petunjuk, - keterangan terdakwa
16. Jelaskan kewenangan penyelidik mengenai melakukan tindakan lain.?
Kewenangan ini adalah kewenangan yang kabur dan tidak jelas dalam pasal 5
ayat 1 huruf a angka 4 menyebutkan bahwa yang dimaksud dengan tindakan lain
adalah tindakan dari penyelidik guna kepentingan penyelidikan.
17. Jelaskan perbedaan antara penyelidikan dan penyidikan.?
- dilihat dari sudut pejabat yang melaksanakannya. penyelidikan pejabat yang
melaksanakanya adalah yang terdiri dari pejabat POLRI saja, sedangkan
Penyidikan, pejabat yang terdiri POLRI dan Pejabat Pegawai Negeri sipil
(PPNS) tertentu.
- dari segi penekanannya tugasnya Penyelidikan penekanannya pada “mencari
dan menemukan sesuatu peristiwa” yang diduga sebagai tindakan pidana.
18. Jelaskan mengenai Penghentian penyidikan, dan dalam hal apakah seorang
penyidik mengentikan penyidikannya ?
pertanyaan ini dapat dijawab dengn pasal 109 ayat (2) KUHAP, berdasarkan
psal ini dapat dikemukakan bahwa penyidik harus menghentikan penyidikan
jika:
- apabila ternyata tidak cukup bukti untuk melnjutkan pekerjaannya kepengdilan
untuk diadili;
- apabila tindakan yang dialakukan oleh seorang tersangka itu ternyata bukan
merupakan suatu tindak pidana dan; (Apa yang dimaksud Tindak Pidana?)
- apabila penyidikan tersebut memang perlu dihentikan demi hukum.
19. Apa yang dimaksud penangkapan.?
suatu tindakan penyidik berupa pengekangan sementara waktu kebebasan
tersangka atau terdakwa apabila terdapat cukup bukti guna kepentingan
penyidikan atau penuntutan atau peradilan dalam hal serta menurut cara yang
diatur dalam undang-undang hukum acara pidana
20. Jelaskan tujuan penangkapan.?
tujuan penangkapan disebutkan dalam 16 KUHAP yakni untuk kepentingan
penyelidikan atau untuk kepentingan penyidikan,
21. Jelaskan alasan penangkapan.?
alasan penangkapan ditentukan dalam pasal 17 KUHP yaitu: adanya dugaan
keras melakukan tindak pidana berdasarkan bukti permulaan yang cukup
22. Berapa lama batas waktu penangkapan.?
penangkapan ditentukan dalam pasal 19 ayat (1) yaitu dilakukan maksimum satu
hari. jika lebih dari stu hari maka sudah terjadi pelangaran hukum dan dengan
sendirinya penangkapan dianggap tidak sah.
23. Siapa yang berwenang melakukan penahanan ?
Pejabat yang berwenang melakukan penahanan adalah:
- Penyidik, - Penuntut umum, - Hakim pengadilan negeri, - Hakim pegadilan
Tinggi , - Hakim mahkamah Agung
24. Jelaskan jenis penahanan berdasarkan KUHP.?
- Penahanan Rumah Tahanan Negara (Rutan)
- Penahanan Rumah
- Penahanan Kota
25. Sebutkan tempat-tempat yang tidak bisa dilakukan penggeledahan.?
- Ruang dimana sedang berlangsung sidang MPR dan DPR
- tempat dimana sedang diadakan /berlangsung ibadah dan atau upacara
keagamaan;
- ruang dimana sedang berlangsung sidang pengadilan.

Anda mungkin juga menyukai