Anda di halaman 1dari 44

LAPORAN KERJA PRATIK AKHIR

STUDI PARAMETER LINGKUNGAN


DAN PERTUMBUHAN EKOSISTEM LAMUN
DI PERAIRAN PULAU KELAPA DUA,KEPULAUAN SERIBU

SITI ALVIYANTI NURSAIDAH


19704100

TEKNIK KELAUTAN
POLITEKNIK KELAUTAN DAN PERIKANAN KARAWANG
KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN
2022
STUDI PARAMETER LINGKUNGAN
DAN PERTUMBUHAN EKOSISTEM LAMUN
DI PERAIRAN PULAU KELAPA DUA,KEPULAUAN SERIBU

SITI ALVIYANTI NURSAIDAH


19704100

TEKNIK KELAUTAN
POLITEKNIK KELAUTAN DAN PERIKANAN KARAWANG
KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN
2022
LEMBAR PENGESAHAN

Judul : Studi Parameter Lingkungan dan Pertumbuhan Ekosistem Lamun di


Perairan Pulau Kelapa Dua,Kepulauan Seribu
Nama Taruna : Siti Alviyanti Nursaidah
NIT : 19704100

Disetujui oleh:
Komisi Pembimbing

Chrisoetanto P. Pattirane, S.Pi., M.Si Herlina Adelina M. U. Sagala, S.Pi., M.Si


Pembimbing I Pembimbing II

Dietahui oleh :
Ketua Program Studi Direktur
Teknik Kelautan Politeknik KP Karawang

Roni Sewiko, S,Pi., M. Si DH. Guntur Prabowo, A.Pi, MM


NIP. 19871218 201902 1 003 NIP. 19650811 19903 1 001
KATA PENGANTAR

Segala Puji dan syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, akhirnya Laporan
Pratik kerja Akhir (KPA) yang berjudul “Studi Parameter Lingkungan dan Pertumbuhan
Ekosistem Lamun di Perairan Pulau Kelapa Dua,Kepulauan Seribu” ini dapat diselesaikan
sesuai dengan target dan waktu yang direncanakan.
Proses persiapan pelaksanaan dan penyusunan Laporan ini telah melibatkan konstribusi
pemikiran dan saran konstruktif banyak pihak.Pada kesempatan ini penulis menyampaikan
penghargaan dan terimakasih kepada:
1. DH. Guntur Prabowo, A.Pi. MM selaku Direktur Politeknik Kelautan dan Perikanan
Karawang
2. Chrisoetanto P. Pattirane, S.Pi., M.Si selaku Dosen Pembimbing I yang telah
memberikan arahan mengenai Studi Parameter Lingkungan dan Pertumbuhan Ekosistem
Lamun di Perairan Pulau Kelapa Dua
3. Herlina Adelina M.U Sagala, S.Pi, M.Si selaku Dosen Pembimbing II atas kesediaan
waktu yang telah diberikan untuk mengkoreksi dan revisi terhadap sejumlah data dan
informasi
4. Roni Sewiko, S,Pi., M. Si selaku Ketua Program Studi Teknik Kelautan dan sebagai
Ketua Penguji pada Ujian Akhir Program yang akan dilaksanakan
5. Balai Taman Nasional Kepulauan Seribu selaku Unit Pratik Kerja yang telah
memberikan izin untuk melaksanakan Kerja Praktik Akhir
6. SPTN 1 Balai Taman Nasional Kepulauan Seribu yang telah membantu dalam
ketersedian sebagai tempat terlakananya Kerja Praktik Akhir
7. Dr.Ir.Anton Anthony Djari, MS selaku Penguji pada kegiatan Ujian Akhir Program yang
telah memberikan masukan dan saran mendukung terhadap sejumlah data dan informasi
8. Keluarga tercinta khususnya ibu dan adik saya tercinta yang selalu memberikan
dukungan moral,materi serta doa yang selalu diberikan disetiap harinya.
Penulis menyadari bahwa Laporan Praktik Kerja Akhir (KPA) ini masih jauh dari
kesempurnaan, sehingga kritik dan saran yang membangun sangat penulis harapkan semoga
laporan ini memberikan informasi dan manfaat bagi semua pihak.

Karawang, Juli 2022

Siti Alviyanti Nursaidah

ii
RINGKASAN
Tumbuhan lamun memiliki struktur morfologi yang terdiri dari akar, batang, daun,
bunga, buah dan biji. Ekosistem lamun merupakan salah satu ekosistem pendukung perairan
pesisir yang dipengaruhi oleh proses – proses yang terjadi di laut dan di darat. Tumbuhan
lamun digunakan oleh organisme laut untuk memijah, berlindung, mencari makan dan
menetap. Tujuan dari pengamatan ini adalah untuk mengetahui struktur komunitas lamun
yang terdapat di Pulau Kelapa Dua Taman Nasional Laut Kepulauan Seribu. Tahapan dalam
kegiatan praktek kerja lapangan ini meliputi penentuan lokasi sampling, penentuan stasiun
sampling, pengambilan data lamun, Pengambilan data kualitas air yang meliputi parameter
fisik kimia dan biologi, pengamatan pertumbuhan jenis lamun, identifikasi sampel, analisis
dan pengolahan data. Metode yang digunakan mengacu pada metode LIPI yang disesuaikan
dengan lokasi pengambilan sampel menggunakan tiga transek sepanjang 100 meter, jarak
antar titik 10 meter dimulai dari pertama kali ditemukan lamun dan searah dengan bibir
pantai hingga ke arah laut yang diambil dari 3 stasiun yang dilihat dari aktifitas manusia.
Frame kuadrat yang digunakan berukuran 50x50 cm dengan jarak antar kuadrat adalah 10
meter Berdasarkan hasil yang didapat pada praktek kerja lapangan yaitu terdapat 5 jenis
lamun yang mendominasi Cymodocea rotundata, Thalassia Hemprichii, Halophila ovalis,
Halodule uninervis dan Cymodocea serulata. Indeks kerapatan pada stasiun I, stasiun II dan
III adalah sedang. Ketiga stasiun memiliki keanekaragaman sedang dan keseragaman tinggi
yang menunjukan pula bahwa tidak ada jenis lamun yang mendominasi.nilai kualitas air yang
diambil meliputi Parameter Fisik, Kimia dan Biologi serta nilai pertumbuhan lamun yang
terdapat di Perairan Pulau Kelapa Dua dengan harapan dapat memberikan informasi
mengenai hubugan parameter kuaitas air dengan ekosistem lamun yang terdapat di Perairan
Pulau Kelapa Dua.

Kata kunci : Lamun,Kualitas Air,Keanekaragaman Biota,Struktur Komunitas,Pertumbuhan


Lamun,Metode LIPI.

iii
DAFTAR ISI
Halaman

LEMBAR PENGESAHAN .............................................................................................. 3


KATA PENGANTAR ....................................................................................................... ii
DAFTAR GAMBAR ........................................................................................................ vi
DAFTAR TABEL ........................................................................................................... vii
I. PENDAHULUAN .......................................................................................................... 8
1.1 Latar Belakang........................................................................................................... 8
1.2 Rumusan Masalah ...................................................................................................... 9
1.3 Ruang Lingkup dan Batasan Masalah ........................................................................ 9
1.4 Tujuan ......................................................................................................................... 9
1.5 Manfaat ....................................................................................................................... 9
II. TINJAUAN PUSTAKA ............................................................................................. 10
2.1 Profil Kawasan Balai Taman Nasional Kepulauan Seribu ....................................... 10
2.1.1 Letak Geografis Wilayah .................................................................................. 10
2.1.2 Sumber Daya Alam .......................................................................................... 10
2.2 Morfologi dan Klasifikasi Lamun ............................................................................ 10
2.3 Jenis-Jenis Lamun .................................................................................................... 11
2.3.1 Cymodocea rotundata....................................................................................... 11
2.3.2 Thalassia hemprichii ........................................................................................ 12
2.3.3 Enhalus acoroides ............................................................................................ 12
2.3.4 Halodule uninervis ........................................................................................... 13
2.3.5 Cymodocea serullata ........................................................................................ 13
2.3.6 Halophila Ovalis............................................................................................... 13
2.3.7 Syringodium isoetifolium .................................................................................. 14
2.4 Lamun Sebagai Habitat Biota ................................................................................... 14
2.5 Parameter Lingkungan Perairan ............................................................................... 14
2.6. Hubungan Antara Lamun dengan biota ................................................................... 16
III. METODE PRAKTIK .............................................................................................. 17
3.1 Waktu dan Tempat Pelaksanaan ............................................................................... 17
3.2 Alat dan Bahan ......................................................................................................... 18
3.3 Diagram Alir Kegiatan ............................................................................................. 19
3.4 Prosedur Kerja .......................................................................................................... 19
3.4.1. Tahap Persiapan ............................................................................................... 19
3.4.2. Observasi Awal................................................................................................ 20
3.4.3 Pengambilan Data ............................................................................................. 20
3.4.3.1 Data Primer ................................................................................................... 20
3.4.3.2 Data Sekunder............................................................................................... 28
IV. HASIL DAN PEMBAHASAN................................................................................. 29
4.1. Parameter Kualitas Air ....................................................................................... 29
4.1.1 Parameter Kimia ............................................................................................... 29

iv
4.1.1.1 Nitrat .............................................................................................................. 30
4.1.1.2 Nitrit............................................................................................................... 30
4.1.1.3 Fosfat ............................................................................................................. 30
4.1.1.4 Derajat Keasaman (pH) ................................................................................. 30
4.1.1.5 Dysolved oksigen (DO) ................................................................................. 31
4.1.1.6 Salinitas ......................................................................................................... 31
4.1.2 Parameter Fisika .................................................................................................... 31
4.1.2.1 Suhu ............................................................................................................... 31
4.1.2.2 Kecerahan ...................................................................................................... 31
4.1.3 Parameter Biologi .................................................................................................. 31
5. Kesimpulan dan Saran...................................................................... .............................37
DAFTAR PUSTAKA ...................................................................................................... 41
LAMPIRAN…………………………………………………………………………..…41

v
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 Morfologi Lamun .................................................................................................... 10


Gambar 2 Cymodocea rotundata ............................................................................................. 11
Gambar 3 Thalassia hemprichii ............................................................................................... 12
Gambar 4 Enhalus acoroides ................................................................................................... 12
Gambar 5 Halodule uninervis .................................................................................................. 13
Gambar 6 Cymodocea serullata............................................................................................... 13
Gambar 7 Halophila Ovalis ..................................................................................................... 13
Gambar 8 Syringodium isoetifolium ........................................................................................ 14
Gambar 9 Peta Lokasi KPA ..................................................................................................... 17
Gambar 10 Alur Kegiatan Kerja Praktik Akhir ....................................................................... 19
Gambar 11. Observasi Awal .................................................................................................... 20
Gambar 12. Pengambilan Data Primer .................................................................................... 21
Gambar 13. Stasiun Pengambilan Sampel ............................................................................... 21
Gambar 14. Pengukuran Garis Transek ................................................................................... 22
Gambar 15. Pemasangan Line Transek ................................................................................... 22
Gambar 16. Pemasangan Kuadran ........................................................................................... 22
Gambar 17. Perhitungan Tegakan............................................................................................ 23
Gambar 18. Pengambilan Sample ............................................................................................ 23
Gambar 19. Pengambilan Sample Kualitas Air ....................................................................... 23
Gambar 20. Cara Pengambilan Sampel air .............................................................................. 24
Gambar 21. Thalassia hemprichi ............................................................................................. 33
Gambar 22. Halophila ovalis ................................................................................................... 33
Gambar 23. Cymodoceae rotundata ........................................................................................ 34
Gambar 24. Cymodocea rotundata .......................................................................................... 34
Gambar 25. Halodule uninervis ............................................................................................... 35
Gambar 26. Rerata Pertumbuhan Lamun................................................................................. 39

vi
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Titik Koordinat .......................................................................................................... 17


Tabel 2. Alat dan Bahan........................................................................................................... 18
Tabel 3. Pengukuran Parameter Kimia .................................................................................... 30
Tabel 4. Parameter Fisika ........................................................................................................ 31
Tabel 5. Parameter Fisika ........................................................................................................ 35
Tabel 6. Kategori Tutupan Lamun ........................................................................................... 36
Tabel 7. Tutupan Relatif Lamun .............................................................................................. 36
Tabel 8. Indeks Dominansi Lamun .......................................................................................... 37
Tabel 9. Indeks Dominansi Lamun .......................................................................................... 37
Tabel 10. Biota yang berasosiasi list gambar terlampir ........................................................... 38

vii
I. PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Sebagai Negara dengan kekayaan sumberdaya alam yang melimpah, Indonesia
merupakan negara yang sangat strategis karena memiliki tingkat keanekaragaman hayati yang
tinggi, secara khusus di wilayah Kepulauan Seribu dimana memiliki 78 pulau, 86 gosong
pulau, 2136 ha pasir karang pulau, 119 ha laguna, 18 ha selat dan 5 ha teluk (Simpul- Seribu,
2022).Dari banyaknya pulau yang terdapat di wilayah kepulauan seribu salah satunya adalah
Pulau Kelapa Dua yang termasuk pulau-pulau kecil yang dikategorikan ke dalam Gugus
Utara (GU) kepulauan seribu dan termasuk pulau yang cukup rapat dengan pulau lainnya
yakni antara pulau cukup dekat dari pulau panggang dan pulau pramuka, sehingga letak pulau
Kelapa Dua terdapat diantara kedua pulau tersebut. Dengan kekayaan SDA yang meimpah
maka wilayah kepulauan seribu memiliki beerapa ekosistem yang menjadi ekosistem yang
bernilai penting di lingkungan wilayah pesisir yakni ekosistem mangrove, lamun dan
Terumbu Karang
Lamun secara ekologis merupakan salah satu ekosistem yang penting di wilayah pesisir,
lamun juga memiliki fungsi sebagai tumbuhan pendaur ulang unsur hara,Penstabil subsrat,
dan perangkap sedimen, daerah asuhan (nursery ground), makanan utama,duyung, penyu
hijau, dan merupakan habitat penting bagi satwa perairan lainnya seperti ikan, dan
sebagainya. Sehingga lamun dapat memberi perlindungan bagi biota yang terdapat di
dalamnya, sehingga memberikan rasa aman dari predator (Barbier et al. 2011). Pada
ekosistem lamun terdapat berbagai macam biota didalamnya seperti ikan, Crustacea,
Mollusca (Pinna sp, Lambis sp, dan Strombus sp) echinodermata (Holothuria sp, Synapta sp,
Diadema sp, Arcbaster sp, Linckia sp)
Ekosistem lamun merupakan ekosistem yang rentan terhadap kerusakan, Adapun
kerusakan pada ekosistem lamun dapat dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal dan
perubahan itu bersifat dinamis (Sjafrie et al, 2018). Penurunan habitat ekosistem lamun dapat
diakibatkan oleh manusia dan juga alam, Adapun contoh kerusakan yang dapat merusak
ekosistem lamun yang berasal dari kegiatan manusia contohnya adalah (pengerukan,
perikanan dan jangkar), eutrofikasi, pembangunan di wilayah pesisir, dan pengembangan
wisata yang tanpa memperhatikan dampak ekologis ekosistem lamun (Awanis, 2018). Faktor
alam yang berdampak pada kerusakan ekosistem lamun dapat terjadi seperti kejadian bencana
alam yang berdampak langsung terhadap ekosistem lamun, serta perubahan kualitas air yang
signifikan (Fortes at all, 2016).
Faktor kualitas air menjadi salah satu faktor penting karena lamun merupakan ekosistem
yang secara permanen hidup di bawah permukaan air laut. Apabila kondisi kualitas air nya
tercemar maka akan membawa pengaruh terhadap kehidupan lamun dan biota akuatik di
sekitarnya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa kualitas air pada ekosistem lamun
berdasarkan baku mutu kualitas air untuk lamun (KEPMEN LH No. 51 Tahun 2004)
Adapun Faktor kualitas perairan yang menjadi pembatas pertumbuhan jenis lamun pada suatu
ekosistem adalah: CO2, HCO3-, intensitas cahaya, suhu, salinitas, pergerakan air, dan nutrien
yang didalamnya terdapat kandungan Nitrat, Nitrit serta Fosfat (Bengen, 2003). Faktor–faktor
pembatas tersebut berpengaruh terhadap kelimpahan, kerapatan dan kondisi lamun di suatu
tempat. Selain faktor dari parameter kualitas air, kondisi ekosistem lamun dapat dilihat dari
kegiatan atau aktifitas manusia didalamnya seperti kegiatan masyarakat di wilayah pesisir
yang dapat menghasilkan suatu limbah yang selanjutnya dapat menjadi sumber pencemaran
serta kegiatan wisata di wilayah perairan pulau Kelapa Dua yang merupakan salah satu
tempat singgah bagi wisatawan, maka faktor tersebut dapat memungkinkan terganggunya
pertumbuhan dan perubahan ekosistem lamun. Oleh karena itu perlu dilakukan penelitian

8
terkait hubungan parameter kualitas perairan serta keterkaitannya dengan ekosistem lamun di
perairan pulau Kelapa Dua

1.2 Rumusan Masalah


Adapun Rumusan Masalah pada Kerja Praktik Akhir adalah :
Ekosistem lamun memiliki fungsi yang sangat beragam sehingga diperlukan
data terkini mengenai nilai tutupan lamun, Indeks Nilai Penting lamun, serta jenis
biota yang berasosiasi didalamnya. Hal ini berhubungan terhadap nilai kualitas air
yang menjadi salah satu faktor pertumbuhan lamun, parameter fisik dan kimia
perairan pada ekosistem lamun penting untuk diketahui yang bertujuan untuk
mengetahui kondisi pada ekosistem lamun di Perairan Pulau Kelapa Dua pada saat
ini.

1.3 Ruang Lingkup dan Batasan Masalah


Adapun Ruang lingkup dan batasan masalah yang ditentukan pada Kerja Praktik
Akhir adalah sebagai berikut:
a. Nilai Kualitas air sangat penting bagi kelangsungan hidup lamun
b. Pertumbuhan Lamun pada setiap jenis yang ditemukan di Perairan pulau
Kelapa Dua
c. Tingkat Presentase Indeks Kelimpahan Jenis biota yang berasosiasi di Perairan
Pulau Kelapa Dua
d. hubungan antara nilai kualitas air secara fisik dan kimia terhadap ekosistem
lamun

1.4 Tujuan
Adapun tujuan yang diharapkan pada Kerja Praktik Akhir di tahun 2022 adalah
sebagai berikut:
a. Memberikan gambaran terkait nilai Fisika dan Kimia perairan pada ekosistem
Lamun di Perairan Pulau Kelapa Dua, Kepulauan Seribu
b. Memperoleh data Pertumbuhan Lamun yang diukur pada setiap minggu
menggunakan metode Plastochrone Interval
c. Mengetahui Keanekaragaman jenis biota di ekosistem lamun di perairan pulau
Kelapa Dua serta nilai INP Lamun
d. Mengetahui hubungan antara nilai parameter kualitas air dengan pertumbuhan
lamun

1.5 Manfaat
Adapun manfaat dari Kerja Praktik Akhir yang dilakukan adalah sebagai
berikut:
a. Dapat memberikan Informasi Terkini mengenai nilai Parameter kualitas air
pada ekosistem lamun diperairan pulau Kelapa Dua
b. Dapat memberikan Informasi Terkini mengenai data pertumbuhan jenis
lamun yang diperoleh serta nilai INP Lamun
c. Memberikan Informasi mengenai Keanekaragaman jenis biota di ekosistem
lamun di perairan Pulau Kelapa Dua
d. Memberikan informasi mengenai kesesuaian antara nilai parameter fisik
dan kimia dengan pertumbuhan lamun di Perairan Pulau Kelapa Dua

9
II. TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Profil Kawasan Balai Taman Nasional Kepulauan Seribu
Wilayah Taman Nasional Kepulauan Seribu termasuk kawasan ASEAN Heritage Park
(AHP) dan mendapatkan penghargaan sebagai kawasan yang mewakili Indonesia
dalam pertemuan Asean Working Group on Nature Conservation and Biodiversity
(AWGNCB) ke 27 di Brunei Darussalam. Taman Nasional Kepulauan Seribu
mempunyai tujuh (7) Taman Nasional Laut dibawah Kementerian lingkungan hidup
dan Kehutanan (KLHK) dan 553 unit konservasi(Simpul – Seribu, 2020).
2.1.1 Letak Geografis Wilayah
Taman Nasional Kepulauan Seribu terletak di Kabupaten Administratif Kepulauan
Seribu, DKI Jakarta (Seto,2014). Kawasan ini mencakup tiga (3) kelurahan, yaitu
Kelurahan Pulau Kelapa, Pulau Harapan dan Pulau Pramuka. Secara geografis,
Kawasan Taman Nasional Kepulauan Seribu terletak pada 5º24‟ - 5º45‟ LS (Lintang
Selatan) dan 106º 25‟ - 106º 40‟ BT (Bujur Timur). Batas kawasan terluar sebelah
selatan berjarak ± 50 km dari daratan Kota Jakarta (Balai Taman Nasional Kepulauan
Seribu, 2022).
2.1.2 Sumber Daya Alam
Kekayaan laut serta luasan yang cukup besar ,maka kepulauan seribu memiliki nilai
ekosistem yang tinggi serta sering kali ditemukan biota yang berasosisasi didalamnya
diantara biota tersebut adalah jenis bintang laut,lili laut,teripang,dan bulu babi
(echinodermata), kepiting, rajungan dan kerang kerangan (crustacea), moluska
Binatang lunak (moluska) dan jenis yang dilindungi seperti kima raksasa dan kima
sisik (Gastropoda, Pelecypoda) (Simpul – Seribu, 2020)
2.2 Morfologi dan Klasifikasi Lamun
Morfologi Tumbuhan Lamun memiliki tingkat keseragaman yang tinggi, serta
semua jenis lamun memiliki rhizoma yang sudah berkembang dengan baik dan bentuk
daun yang memanjang atau berbentuk sangat panjang yang menyerupai sabuk, hanya
satu jenis yang tidak terlihat memanjang yakni jenis Halophila memiliki bentuk
lonjong (Kawaroe et al.,2016). Lamun atau biasa disebut (seagrass) merupakan salah
satu kelompok tumbuhan yang berbunga yang terdapat di lingkungan laut. Tumbuhan
ini hidup pada suatu perairan pantai yang dangkal. Lamun memiliki bentuk tunas
berdaun yang tegak dan bertangkai sehingga efektif melakukan pertumbuhan.
Berbeda dengan tumbuhan laut yang lain nya (alga dan rumput laut), lamun berbunga,
berbuah serta menghasilkan biji dan memiliki akar serta bagian untuk mengangkut
gas dan zat zat hara pada tumbuhan lamun tersebut (Romimohtarto dan Juwana 2007)

Gambar 1 Morfologi Lamun


(Sumber Umami, 2015)

10
Adapun klasifikasi lamun di perairan pantai Indonesia menurut Phillips & Menez,
1988 adalah sebagai berikut:
Divisi : Anthophyta
Kelas : Angiospermae
Subkelas : Monocotyledonae
Ordo : Helobiae
Famili : Hydrocharitaceae
Genus : Enhalus
Spesies : Enhalus acoroides
Genus : Halophila
Spesies : Halophila decipiens
Halophila ovalis
Halophila minor
Halophila spinulosa
Genus : Thalassia
Spesies : Thalassia hemprichii

2.3 Jenis-Jenis Lamun


Terdapat beberapa jenis lamun yang dijumpai di Asia Tenggara yang total jenis lamun
tersebut berjumlah 20 jenis dan hanya 12 jenis lamun yang dijumpai di Perairan Indonesia.
Kedua belas jenis lamun ini tergolong pada 2 famili dan 7 genus. Ketujuh genus ini terdiri
dari 3 genus dari Famili Hydrocharitaceae yaitu Enhalus, Thalassia dan Halophila, dan 4
genus dari Famili Potamogetonaceae yaitu Syringodium, Cymodocea, Halodule dan
Thalassodendron. Sedangkan dari spesies Cymodocea rotundata, Cymodocea
serrrulata, Enhalus acoroides, Halodule pinifolia, Halodule uninervis, Halophila
decipiens, Halophila minor, Halophila ovalis, Halophila spinulosa, Halophila
sulawessi, Syringidium isoetifolium, Thalasia hemprichii, dan Thalasodendrom ciliatum (
DJPRL, 2020) Pada kawasan Taman Nasional Kepulauan Seribu atau TNKpS dijelaskan
bahwa terdapat 7 jenis lamun yaitu Enhalus acoroides, Thalassia hemprichii, Cymodocea
serrulata, Cymodocearotundata, Halophila ovalis, Syringodium isoetifolium dan Halodule
uninervis (BTNKpS,2008).

2.3.1 Cymodocea rotundata

Gambar 2 Cymodocea rotundata


(Sumber: Panduan Monitoring Padang Lamun, P2OLIPI)
Adapun ciri ciri dari jenis lamun Cymodocea rotundata memiliki daun yang
berbentuk seperti pita yang lurus atau sedikit melengkung. Setiap tegakkan terdiri
dari 2-3 helai daun. Dengan panjang daun 5,9-14,1 cm dan lebar 0,2-0,8 cm.
Mempunyai ukuran batang yang pendek dan akar yang bercabang menempel pada
rhizoma. Secara umum terlihat rhizoma berwarna kuning sampai kecoklatan.

11
2.3.2 Thalassia hemprichii

Gambar 3 Thalassia hemprichii


( Sumber: Panduan Monitoring Padang Lamun, P2OLIPI)

Adapun ciri ciri dari jenis lamun Thallasia hemprichii Memiliki daun
berbentuk seperti pita dan tumbuh agak melengkung berbentuk seperti sabit yang
tebal. Setiap tegakkan rata-rata memiliki 3 helai daun. Mempunyai batang dengan
pelepah daun yang menyelimuti dan akar serta rhizoma berbentuk seperti saluran
yang berbuku-buku.

2.3.3 Enhalus acoroides

Gambar 4 Enhalus acoroides


( Sumber: Panduan Monitoring Padang Lamun, P2OLIPI)

Memiliki akar berbentuk seperti tali, berjumlah banyak dan tidak bercabang.
Panjangnya antara 18,50 – 157,65 mm dan diameternya antara 3,00 – 5,00 mm.
Bentuk daun seperti pita, tepinya rata dan ujungnya tumpul, panjangnya antara 65,0
– 160,0 cm dan lebar antara 1,2 – 2,0 cm. Tumbuhnya berpencar dalam kelompok-
kelompok kecil terdiri dari beberapa individu atau kumpulan individu yang rapat.
Enhalus acoroides merupakan jenis lamun yang mempunyai ukuran paling besar,
helaian daunnya dapat mencapai ukuran lebih dari 1 meter. Jenis ini tumbuh di
perairan dangkal sampai kedalaman 4 meter, pada dasar pasir, pasir lumpur atau
lumpur.

12
2.3.4 Halodule uninervis

Gambar 5 Halodule uninervis


Sumber: Panduan Monitoring Padang Lamun, P2OLIPI)

Memiliki ujung daun yang berbentuk gelombang menyerupai huruf W, jarak


antara nodus + 2 cm, dan rimpangnya berbuku-buku. Setiap nodusnya berakar
tunggal, banyak dan tidak bercabang. Selain itu juga setiap nodusnya hanya terdiri
dari satu tegakan, dan tiap tangkai daun terdiri dari 1 sampai 2 helaian daun.

2.3.5 Cymodocea serullata

Gambar 6 Cymodocea serullata


(Sumber: Panduan Monitoring Padang Lamun, P2OLIPI)

Memiliki ciri Ujung daun bergerigi serta memiliki 4-9 mm lembar helai daun
Panjang daun 6-15 cm dan seringkali bergaris dan beberapa tangkai terdapat Seludang
daun berbentuk segitiga

2.3.6 Halophila Ovalis

Gambar 7 Halophila Ovalis


(Sumber: Panduan Monitoring Padang Lamun, P2OLIPI)

Memiliki jumlah pembuluh daun melintang 10 atau lebih serta permukaan


daun tidak berambut.

13
2.3.7 Syringodium isoetifolium

Gambar 8 Syringodium isoetifolium


(Sumber: Panduan Monitoring Padang Lamun, P2OLIPI)

Memiliki akar tiap nodus majemuk dan bercabang, daun berbentuk silindris dan
panjang, rimpangan yang tidak berbuku-buku, dan tiap tangkai daun terdiri dari 2-3 helaian
daun. Selain itu juga mempunyai tangkai daun berbuku-buku.

2.4 Lamun Sebagai Habitat Biota


Ekosistem lamun merupakan salah satu ekosistem yang produktif. Di samping itu,
ekosistem lamun mempunyai peranan penting dalam menunjang kehidupan dan
perkembangan jasad hidup di laut dangkal, Lamun memberikan tempat perlindungan dan
tempat menempel berbagai hewan dan tumbuh tumbuhan (alga). Di samping itu, padang
lamun merupakan daerah pemijahan (spawning ground), padang pengembalaan (nursery
ground) dan mencari makan, bagi berbagai jenis ikan herbivora dan ikan–ikan karang
(Bengen, 2001).

2.5 Parameter Lingkungan Perairan


Parameter kualitas air sangatlah berpengaruh bagi pertumbuhan lamun, serta
kondisi habitat padang lamun sangat dipengaruhi oleh beberapa parameter hidrooseanografi
perairan di sekitar habitat hidup lamun. Parameter perairan yang berpengaruh terhadap
pertumbuhan lamun adalah kondisi fisika, kimia dan biologi perairan. Parameter- parameter
tersebut antara lain berupa: suhu perairan, kecepatan arus, kecerahan, salinitas perairan, dan
fraksi substrat dasar. Kondisi perairan yang sangat mempengaruhi kerapatan jenis lamun
adalah fraksi substrat serta kandungan nutrien atau zat hara substrat dasar tempat lamun
tumbuh. Hal ini dikarenakan adanya pemanfaatan nutrient terlarut di perairan dan nutrient
yang berada di substrat dasar yang sangat dibutuhkan lamun untuk proses produksi. Nutrien
tersebut diserap oleh lamun melalui daun dan system perakaran lamun yang sudah
mempunyai fungsi yang berkembang sangat baik (Tomascik et al., 1997; Riniatsih et al,
2001). Adapu parameter kualitas air yang akan dilakukan pada kegiatan pengamatan Kerja
Praktik Akhir adalah sebagai berikut:
a. Suhu
Suhu merupakan parameter fisik yang dapat mempengaruhi metabolisme
penyerapan unsur hara dan kelangsungan hidup lamun bahwa pada daerah area yang
memiiki lingkup keadaan tropis dan sub tropis pertumbuhan pada suhu optimal bagi
lamun berkisar pada suhu 23-32°C sedangkan pada proses fotosintesis lamun
membutuhkan suhu optimum antara 28 -35ºC ( Lee et al.,2007)
b. Kecerahan
Kecerahan sangat penting bagi lamun karena erat kaitannya dengan proses
fotosintesis, penyinaran yang baik akan mempengaruhi kehidupan lamun karena proses
fotosintesis akan berjalan dengan baik pula. Selain itu, nilai kecerahan yang tinggi ini

14
juga didukung oleh kecepatan arus yang relatif tenang pada perairan tersebut (Solichin et
al., 2016).
c. Salinitas
Salinitas merupakan salah satu parameter kualitas air yang mempengaruhi
pertumbuhan lamun. Salah satu faktor yang menyebabkan kerusakan ekosistem padang
lamun adalah dengan meningkatnya salinitas yang diakibatkan oleh berkurangnya
suplai air tawar dari sungai (Dahuri, 2003). Spesies lamun memilki kemampuan
toleransi yang berbeda-beda terhadap salinitas, menurut Nybakken (1992) lamun
hidup pada toleransi salinitas optimum 20–35‰.
d. Substrat
Kerapatan jenis lamun sangat tergantung dari fraksi substrat serta kondisi kimia
zat hara substrat dasar tempat lamun tumbuh. Hasil penelitian yang telah dilakukan oleh
Riniatsih et al., (2016) menunjukkan bahwa substrat dasar yang didominasi oleh lumpur
berpasir dengan kandungan hara yang tinggi di perairan sekitar mangrove lebih banyak
disukai oleh lamun spesies Enhalus acoroides dan daerah dengan substrat pasir
berlumpur lebih disukai lamun spesies Thalassia hemprichii. Sedangkan habitat dengan
substrat pasir halus lebih banyak disukai oleh lamun spesies Halodule uninervis, H.
pinifolia dan Syringodium isoetifoium.
e. DO
Oksigen terlarut (Dissolved Oxygen = DO) merupakan salah satu parameter
penting pada proses metabolisme atau pertukaran zat yang kemudian menghasilkan suatu
zat yang energi untuk membantu proses pembiakan ataupun pertumbuhan suatu
organisme baik biota maupun tumbuhan didalamnya. Disamping itu, oksigen juga
dibutuhkan untuk oksidasi bahan-bahan organik dan anorganik dalam proses aerobik.
Sumber utama oksigen dalam suatu perairan berasal dari suatu proses difusi dari udara
bebas dan hasil fotosintesis organisme yang berasosiasi pada perairan tersebut (Salmin,
2000)
f. Nutrien
Menurut Riniatsih (2016), kondisi perairan yang sangat mempengaruhi kerapatan
jenis lamun adalah substrat serta kandungan nutrien atau zat hara substrat dasar tempat
lamun tumbuh. Hal ini dikarenakan adanya pemanfaatan nutrient terlarut di perairan dan
nutrient yang berada di substrat dasar yang sangat dibutuhkan lamun untuk proses
produksi. Nutrien tersebut diserap oleh lamun melalui daun dan sistem perakaran lamun
yang sudah mempunyai fungsi yang berkembang sangat baik.
Manfaat dari ketersediaan nitrat dan Fosfat pada ekosistem lamun berfungsi
sebagai faktor pembatas pertumbuhan sehingga efesiensi daur nutrisi dalam sistemnya
akan menjadi sangat penting untuk melihat produktivitas primer padang lamun dan
organisme autrotofnya (Hillman et al., 1989). Ketersediaan nitrat dan Fosfat yang larut
dalam perairan pada daerah tropis lebih rendah jika dibandingkan dengan konsentrasi
nutrien yang ada di sedimen (Fachrul, 2005). Sehingga ketersediaan nitrat dan Fosfat
sangatlah berpengaruh terhadap pertumbuhan lamun yang didukung oleh nilai konsentrasi
oksigen terlarut didalamnya. Sehingga perairan akan bernilai baik dan nutrisi perairan
yang ada di wilayah ekosistem lamun mendukung pertumbuhan lamun itu sendiri

15
2.6. Hubungan Antara Lamun dengan biota
Hubungan antara lamun dan biota yang berasosiasi langsung terhadap ekosistem
lamun sangatlah erat kaitannya hal ini dikarenakan Padang lamun mempunyai peran penting
untuk kehidupan hewan laut yang berada di perairan dangkal. Peran padang lamun
diantaranya sebagai tempat untuk berlindung, mecari makan, dan penghasil energi pada
ekosistem lamun. Padang lamun tentu mempunyai peran ekosistem untuk ikan di wilayah
perairan dangkal karena peran lamun sebagai tempat berlindung untuk ikan-ikan kecil dan
tempat mencari makan (Adrim ,2006).

16
III. METODE PRAKTIK
3.1 Waktu dan Tempat Pelaksanaan
Kegiatan Kerja Praktik Akhir (KPA) terhitung pada tanggal 20 Maret 2022 sampai
dengan 20 Mei tahun 2022. Yang bertempatkan di Perairan Pulau Kelapa Dua yang termasuk
Kawasan Balai Taman Nasional Kepulauan Seribu, Kabupaten Administrasi Kepulauan
Seribu, Daerah khusus Ibu Kota Jakarta yang terbagi menjadi 3 stasiun yang dilihat dari
tingkat aktifitas manusia yang berada pada wilayah tersebut yakni stasiun 1 pada wilayah
breakwater, stasiun 2 pada wilayah mangrove tracking mangrove dan yang terakhir adalah
stasiun 3 pada wilayah Keramba Jaring Apung. Adapun titik koordinat pada setiap kondisi
stasiun yang diambil adalah sebagai berikut:

Tabel 1. Titik Koordinat

Lokasi Pengamatan Titik Koordinat


Stasiun I Area Break water 05º44’32.3” S 106º36’14.09” E
Stasiun II area tracking 05º44’17.4” S 106º36’10.06” E
Mangrove
Stasiun III Keramba Jaring 05º74’17.65” S 106º60’31.1” E
Apung

Adapun titik wilayah pengambilan sampel dapat dilihat pada gambar peta dibawah
ini.

Gambar 9 Peta Lokasi KPA


(Sumber SAS Planet 2022)

17
3.2 Alat dan Bahan
Alat dan bahan yang diperlukan pada saat kegiatan turun lapangan pada kegiatan
Kerja Praktik Akhir adalah sebagai berikut:

Tabel 2. Alat dan Bahan


No Nama Alat / bahan Kegunaan
1. Alat Tulis Anti Air Mencatat Hasil Pengamatan Lamun dan Biota
2. Kuadran (50 cm x 50 cm) Plot pengambilan sampel Lamun dan Biota
3. Kamera Handphone Dokumentasi penelitian
4. Refrakhtometter Pengukuran Salinitas pada setiap line transek
5. Termometer Pengukuran suhu pada setiap line transek
Laboratorium
6. pH Metter Pengukuran derajat Keasaman pada setiap line transek
7. Plastik Klip Ukuran 15 Tempat penyimpanan sementara sampel lamun dan
X30 biota di lapangan
8. GPS Coordinat Menentukan koordinat lokasi
(global position system)
9. Tali rafia Untuk membuat garis transek
10. Roll Meter (100 m ) Untuk menghitung panjang garis transek
11. Sepatu boots Perlengkapan Safety di lapangan
12. Masker dan Snorkle Peralatan untuk membantu melihat sampel lamun dan
biota di dalam air pada setiap kuadran
13. Sebagai cairan pengawet sampel
14. Buku identifikasi Lamun Membantu mengidentifikasi Lamun
15. Botol Sampel Penyimpanan sampel kimia perairan
16. Benang dan jarum Bahan sebagai penanda plastochrone interval
17. Aplikasi Untuk memproses dalam pengolahan data/pembuatan
(Argcis, Microsoft peta lokasi,serta pendataan mengenai pertumbuhan
office,SAS planet) lamun
18. Laptop Media pengolah data

18
3.3 Diagram Alir Kegiatan
Berikut adalah diagram alir yang digunakan pada kegiatan Kerja Praktik Akhir adalah
sebagai berikut:

Gambar 10 Alur Kegiatan Kerja Praktik Akhir

3.4 Prosedur Kerja


Berikut merupakan tahap-tahap yang dilakukan pada kegiatan KPA dengan judul
Karakteristik Fisika dan kimia perairan dan pertumbuhan lamun di perairan Pulau Kelapa
Dua yang meliputi:

3.4.1. Tahap Persiapan


Tahapan persiapan untuk melakukan Kerja Praktik Akhir adalah
mengumpulkan data literatur sebagai bahan pendukung yang berkaitan dengan objek
pengamatan dan melakukan konsultasi dengan dosen pembimbing mengenai kegiatan
Kerja Praktik Akhi serta perizinan mengenai surat SIMAKSI kepada pihak dari pulau
Kelapa dua.

19
3.4.2. Observasi Awal
Sebelum melakukan pengamatan dan pengambilan data. Observasi awal
diperlukan untuk melihat kondisi lapangan (angin, gelombang dan cuaca) di sekitar
untuk mempermudah dalam pengamatan dan pengambilan data pada ekosistem lamun
di perairan Pulau Kelapa Dua

Gambar 11. Observasi Awal


(Sumber: data pribadi)

3.4.3 Pengambilan Data


Data yang diperlukan dalam melakukan Kerja Praktik Akhir ini adalah data primer dan
data sekunder, Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan teknik
purporsive sampling (sampel bertujuan), yaitu dilakukan dengan cara mengambil subjek
bukan berdasarkan atas strata, random atau daerah tetapi didasarkan atas adanya tujuan
tertentu.Teknik ini biasanya dilakukan karena beberapa pertimbangan, misalnya alasan
keterbatasaan waktu, tenaga dan dana sehingga tidak dapat mengambil sampel berdasarkan
sampel yang besar dan jauh.
Kegiatan Praktik ini termasuk pada kegiatan yang bersifat kuantitatif. Pengambilan data
lamun dilakukan saat air laut cenderung surut secara purposive sampling dengan
menggunakan metode transek kuadrat yang ditempatkan berdasarkan dari ketiga stasiun
pengambilan data adapun pengambilan data secara purposive sampling dilakukan dengan
prosedur sebagai berikut:

3.4.3.1 Data Primer


Data primer yang diperlukan dalam Kerja Praktik Akhir ini adalah
pengamatan secara langsung menggunakan metode transek kuadrat untuk mengetahui
karakteristik fisik dan kimia perairan, jenis serta jumlah tegakan lamun yang terdapat
di wilayah perairan Pulau Kelapa Dua, jenis biota yang berasosiasi pada lamun di
setiap kuadran nya, serta data Pertumbuhan lamun pada beberapa sampel di Perairan
Pulau Kelapa Dua.

20
Gambar 12. Pengambilan Data Primer
(Sumber: data pribadi)
a) Pembagian stasiun
Berdasarkan kondisi lingkungan di lapangan diantaranya keadaan
cuaca,keadaan pasang surut air laut, arus, aktivitas sekitar dan ekosistem lamun yang
disesuaikan pada arah mata angin. Pada setiap stasiun dilakukan 30 kali pengambilan
sampel. Pengambilan sampel biota dan lamun dilakukan pada 3 stasiun sehingga total
kuadran yang diambil adalah 90 titik. tiap stasiun dilakukan pada tiap titik dengan
menggunakan kotak kuadran 50 cm x 50 cm. teknik pengambilan sampel pada
pengamatan ini berdasarkan pada penggunaan metode quadrat sampling (Fachrul,
2007). Line Transec quadrat dibentang sejajar terhadap garis pantai dari pertamanya
ditemukan lamun. Skema pengambilan sampel lamun di wilayah perairan pulau
Kelapa Dua Balai Taman Nasional Kepulauan Seribu adalah sebagai berikut:

Gambar 13. Stasiun Pengambilan Sampel


(Sumber. Data Pribadi)

b) Pengambilan sampel Lamun serta Biota


Pengambilan sampel pada setiap kuadran dilakukan dengan cara:
a) Pada setiap transek garis di letakkan transek kuadrat sesuai dengan
keterwakilan lamun secara acak, dengan jarak masing-masing transek kuadrat
25 meter.
b) Pengamatan kondisi tutupan lamun dan kerapatan lamun dilakukan
menggunakan transek kuadrat 0,5 m x 0,5 m
c) Pengamatan tutupan lamun dilakukan dengan menghitung berapa persen
lamun menutupi areal dalam tiap kisi pengamatan.
d) Pengambilan sampel lamun dilakukan setelah pendataan lamun selesai
dilakukan, pengambilan sampel lamun dilakukan pada 4 kisi di setiap transek
kuadrat 0,5 m2 Sampel ini kemudian di simpan ke dalam kantong sampel

21
untuk selanjutnya dilakukan identifikasi dan perhitungan morfometrik.
Perhitungan kerapatan jenis lamun dilakukan dengan menghitung berapa
tegakan lamun yang terdapat dalam setiap kisi untuk setiap jenis lamun yang
ada pada setiap kuadran.

Gambar 14. Pengukuran Garis Transek

Gambar 15. Pemasangan Line Transek

Gambar 16. Pemasangan Kuadran

22
Gambar 17. Perhitungan Tegakan

Gambar 18. Pengambilan Sample

Gambar 19. Pengambilan Sample Kualitas Air

23
c) Pengukuran Parameter Fisik dan Kimia Perairan
Melakukan pengukuran kualitas air pada 3 stasiun yang didalamnya terdapat 9
garis transek hal ini dilakukan untuk mendapatkan data kualitas air mengenai kondisi
perairan lamun yang terdapat di wilayah perairan pulau Kelapa Dua. Diantaranya
untuk mendapatkan parameter fisik meliputi pengukuran suhu yang diukur
menggunakan termometer,nilai kecerahan yang diukur dengan keping secchidisk
Pengukuran parameter kimia diukur dengan dua cara yakni pengukuran secara
lansung serta pengukuran yang dibutuhkan uji lab pada prosesnya.Parameter kimia
yang dilakukan dengan pengukuran secara langsung meliputi pengukuran data pH
dengan menggunakan pH digital, pengukuran salinitas atau kadar garam dengan
menggunakan refrakhtometter, dan pengukuran DO menggunakan DO metter
sedangkan parameter kimia yang proses pengukurannya menggunakan uji
laboratorium adalah untuk mengetahui kadar nitrat,nitrit dan fosfat yang sampel
pengukurannya berupa air yang diperoleh pada setiap transek.Pengambilan sampel air
untuk pengambilan sampel nitrat dan nitrit dilakukan sesuai dengan prosedur
pengambilan sampel perairan salah satu cara pengambilan sampel air adalah dengan
cara mengambil sampel air dengan berlawanan dengan arus laut

Gambar 20. Cara Pengambilan Sampel air


(Metode Pengambilan contoh air Permukaan)

Setelah sampel diambil maka proses selanjutnya adalah penambahan


yang sebelumnya telah dilakukan pengeceran dengan rumus pengenceran larutan
sampai diperoleh 30% kemudian ditambahkan pada sampel sebanyak 0,2 ml
atau sampai nilai pH < 2 yang kemudian di dinginkan, sampel yang diambil untuk
satu kali pengukuran adalah sebanyak pada setiap 200 ml,sampel tersebut dapat
bertahan sampai 7 hari, sedangkan untuk pengambilan sampel Fosfat dibutuhkan 100
ml air yang kemudian didinginkan serta dapat bertahan sampai 2 hari pada botol
sampel PE yang ditutup rapat (Referensi : SNI 6989.57.2008)

24
Sampel yang telah didapatkan pada 3 stasiun kemudian dilakukan uji
laboratorium yang terletak di Laboratorium nutrien FPIK dengan mengukur
kandungan nitrat,nitrit,dan fosfat dengan sampel perairan yang diambil di Perairan
Pulau Kelapa Dua, Pengukuran dilakukan selama 2 kali pengulangan yakni dengan
interval waktu 1 bulan.Hal ini bertujuan untuk mengetahui data yang diperoleh per
bulan yakni pada bulan April dan Mei tahun 2022

d) Pengukuran Pertumbuhan Lamun


Pengukuran pertumbuhan daun lamun diawali dengan memilih individu lamun
yang sehat (tidak rusak) yang dilihat secara fisik dari lamun itu sendiri pada setiap
jenis yang diperoleh. Pengukuran diawali dengan memilih 10 (lima) tegakan lamun
pada setiap jenis. Tegakan lamun yang diamati adalah tegakan yang memilik 4 helai
daun kemudian diberi tanda yang sama berjarak 30,5 mm dari dasar batang.kemudian
setiap daun pada tegakan yang terpilih diberi lubang pada jarak yang telah ditentukan
sebelumnya dari dasar substrat Kemudian metode pengukuran pertumbuhan lamun
menggunakan metode plastochrone Interval (Alie,2010)

Gambar 18.Metode Plastochrone Interval


(Alie,2010)

Setelah diperoleh data mengenai pertumbuhan lamun maka dilakukan analisis


pertumbuhan daun lamun digunakan rumus (Supriadi,2003) sebagai berikut :

25
P = Lt - Lo
Δt
Keterangan :
P = Laju pertumbuhan panjang daun (mm)
Lt = Panjang daun setelah waktu t (mm)
Lo = Panjang daun pada pengukuran awal (mm)
Δt = Selang waktu pengukuran (hari)

Untuk mengetahui analisi kecepatan tumbuh daun baru menggunakan rumus


sebagai berikut ( Ali,2010) :
Rata rata pertumbuhan Panjang lamun
( T1 – T0)
Keterangan :
T1 = Waktu pengambilan/ pengukuran sampel
T0 = Waktu penandaan sampel

e) Analisis Data Lamun


Komposisi jenis lamun merupakan komposisi banyaknya tegakan pada setiap jenis
lamun yang ditemukan dalam satu unit area pengamatan (transek kuadran). Pengamatan
lamun dilakukan secara langsung pada masing-masing transek pada tiap stasiunnya, yang
kemudian dilakukan identifikasi dan pencatatan terhadap jenis lamun yang ditemukan.
Identifikasi jenis lamun dilakukan dengan visual yang mengacu pada katalog
morfologi lamun. Dalam mengindentifikasi lamun hal yang dilihat pertama adalah bentuk
daun dari jenis lamun, kemudian melihat ukuran dari daun lamun tersebut, selanjutnya
membedakan ujung dari daun lamun tersebut berdasarkan buku panduan dari katalog
morfologi lamun.
Cara menghitung kerapatan jenis, indeks keanekaragaman, indeks keseragaman,
dan indeks dominansi ditentukan dengan menggunakan rumus sebagai berikut :
1. Kelimpahan jenis yaitu jumlah individu lamun (tegakan) persatuan luas. Sedangkan
menurut Fachrul tahun 2007 kelimpahan jenis dan relatif.Kelimpahan diartikan
sebagai satuan jumlah individu yang ditemukan per satuan luas. Menurut Fachrul
(2007) perhitungan kelimpahan jenis biota dapat di rumuskan sebagai berikut :
Ki =

Keterangan :
Ki = Kelimpahan jenis (individu/m²)
ni = Jumlah individu dari spesies ke-i (individu)
A = Luas area pengamatan (m²)

2. Keanekaragaman jenis lamun.keanekaragaman jenis merupakan suatu karakteristik


tingkat komunitas berdasarkan organisasi biologinya, dan akan menyatakan struktur
komunitasnya. Keanekaragaman ditentukan berdasarkan indeks keanekaragaman
(ShannonWiener, 1963 dalam Fachrul, 2007), dengan rumus:

H’ = -∑Pi ln Pi = -∑ ni ln ni
N N

26
Keterangan :
N : Jumlah total Individu
ni : Jumlah Individu dalam setiap spesies
pi : jumlah individu dalam setiap spesies
jumlah total individu

Dengan nilai :
H’< 1 = Keanekaragaman rendah dengan jumlah individu tidak
seragam dan salah satu spesiesnya ada yang dominan.
1 ≤ H’≤ 3 = Keragaman sedang dengan jumlah individu tiap spesies tidak
seragam tapi tidak ada yang dominan
H’>3 = Keragaman tinggi dengan jumlah individu setiap spesies
seragam dan tidak ada yang dominan

3. Kelimpahan relatif/ frekuensi relatif untuk menghitung suatu data lamun Menurut
Fachrul (2007) sebagai berikut :
KR = X 100 %

Keterangan :
KR = Kelimpahan Relatif (%)
Ni = Jumlah individu dari spesies ke-i (individu)
N = Jumlah individu dari seluruh spesies (individu)

Rata-Rata Nilai minansi Lamun dapat dihitung dengan menggunakan rumus :


Rata-Rata Nilai dominansi Lamun (%) =
Jumlah nilai penutupan setiap jenis lamun pada seluruh kuadrat
Jumlah kuadrat seluruh transek

4. Frekuensi
Frekuensi jenis adalah peluang suatu jenis ditemukan dalam titikcontoh yang
diamati. Frekuensi jenis dihitung dengan rumus (Fachrul, 2007)

Pi
F=
∑p
Dimana : Fi = Frekuensi Jenis
Pi = Jumlah petak contoh dimana ditemukan Spesies i
∑p = Jumlah total petak contoh yang diamati
Frekuensi relatif adalah perbandingan antara frekuensi spesies dengan jumlah
frekuensi semua jenis (Fachrul, 2007)

Pi x 100
FR =
∑F

Dimana : Fi = Frekuensi Relatif


Pi = Frekuensi Spesies i
∑F = Jumlah frekuensi semua jenis

27
5. Indeks nilai penting

Indeks nilai penting (INP) digunakan untuk menghitung dan menduga


keseluruhan jenis lamun dalam satu komunitas (Fachrul, 2007) :

INP = FR + KR + PR

Dimana :
INP = indeks nilai penting
FR = frekuensi relatif
KR = kerapatan relatif
PR = penutupan relatif

3.4.3.2 Data Sekunder


Data sekunder merupakan data penunjang yang diperoleh dari referensi yang
mendukung serta dengan melakukan pendeskripsian ciri morfologi pada lamun dan
biota untuk setiap kelas lengkap dengan nama ilmiahnya.Disajikan dalam bentuk tabel
disertai gambar setiap spesies sesuai dengan buku identifikasi lamun serta biota yang
berasosiasi di dalamnya

28
IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1. Parameter Kualitas Air


Ekosistem lamun merupakan salah satu ekosistem perairan laut dangkal yang
berfungsi sebagai stabilisator lingkungan perairan.Faktor kuaitas air merupakan salah
satu indikator yang sangat penting bagi ekosistem lamun.dalam kehidupan di
lapangan lamun adalah salah satu tanaman yang hidup secara keseluruhan didalam air.
Adapun dalam kegiatan Kerja Praktik Akhir ini melakukan pengamatan kondisi
Parameter kualitas air pada ekosistem lamun meliputi Parameter Kimia,Parameter
Fisika, dan Parameter Biologi.
Berdasarkan hasil pengamatan kualitas perairan laut di pulau kelapa dua pada
ketiga stasiun rata-rata memiliki suhu sebesar 32˚c yang diambil saat pendataan di
sore hari. Setiap stasiun memiliki perbedaan selisih suhu yang tidak jauh berbeda
karna titik antar pengamatan yang berdekatan, kondisi lingkungan yang cerah dan
kedalaman juga mempengaruhi suhu karena cahaya matahari. Suhu seperti ini
merupakan kondisi optimum bagi lamun untuk melakukan fotosintesis karena suhu
yang optimal bagi Lamun menurut Ira et al., (2013) adalah bekisar antara 25 - 35˚c.
Hasil rata-rata pH pada seluruh stasiun adalah 7. Pada umumnya perairan air laut atau
pesisir memiliki pH stabil dan berada dalam kisaran sempit antara 7,6-8,3 hal ini
dicantumkan oleh jurnal Safrika, (2012). pH akan mengalami peningkatan apabila
perairan tercemar akibat limbah atau bahan organik dan anorganik. Suhu dapat
mempengaruhi nilai pH pada suatu perairan.
Parameter perairan salinitas, DO dan kecerahan diambil secara langsung di
lapangan,salinitas berhubungan dngan kemampuan fotosintesis lamun.salinitas yang
optimum untuk pertumbuhan lamun adalah berkisar antara 25 – 35 ppt, dimana Pulau
Kelapa dua sendiri salinitasnya berada pada angka 32,1 dan masih sesuai untuk
pertumbuhan lamun. Oksigen terlarut di pulau kelapa dua adalah >5, sesuai dengan
Keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup No. 51 Tahun 2004 untuk kehidupan
biota laut dengan nilai DO>5 Mg/L. Oksigen merupakan salah satu faktor pembatas
jika ketersediaanya dalam air tidak dapat mencukupi kebutuhan biotanya maka segala
aktivitas biota akan terhambat. Oksigen yang diperlukan biota air untuk
pernafasannya harus terlarut dalam air.

4.1.1 Parameter Kimia


Nilai Parameter kimia yang diambil pada kegiatan praktik ini meliputi nilai
nitrat,nitrit,fosfat,salinitas,DO dan pH.Adapun metode pengambilan data nilai fisik
kualitas air ini dilakukan dengan mengambil sampel berupa air pada ekosistem lamun
serta dianalisis di laboratorium kimia dan juga pengukuran langsung di lapangan.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian dengan
pendekatan survei, yaitu teknik pengambilan sampel berdasarkan data yang sudah
dipelajari, sehingga dapat dianalisa hubungan antar variabel, dalam penelitian ini
yaitu ketersediaan nitrat dan fosfat dengan kerapatan lamun. Lokasi penelitian
ditentukan menggunakan metode purposive sampling yaitu pengambilan sampel
berdasarkan pertimbangan tertentu setelah dilakukan survei lapangan, maka
ditentukan 3 lokasi penelitian yang dibagi menjadi 9 line, dan 90 titik/kuadran.
Penentuan kadar nitrat,nitrit dan fosfat sampel air dilakukan dengan metode
Hach programme menggunakan alat spektrofotometer pada panjang gelombang 355
nm untuk nitrat dan panjang gelombang 490 nm untuk fosfat. Prinsip dari metode ini
yaitu didasarkan pada penambahan reagen nitrat ver5 nitrate untuk nitrat dan reagen
phos ver3 untuk fosfat
29
adalah berkisar 7,3 - 9,0. Berdasarkan pernyataan ini, maka hasil penelitian yang
menunjukan bahwa pH perairan di semua lokasi pengamatan dapat dikatakan
optimum
4.1.1.5 Dissolved oksigen (DO)
Menurut hasil kegiatan praktik yang dilaksanakan secara langsung di lapangan
memperoleh nilai oksigen terlarut berkisar antara 5.3-5.6 mg/L nilai DO tertinggi
terdapat pada stasiun 2 dan stasiun 3 dimana pada stasiun tersebut terdapat di wilayah
mangrove dan di dekat wilayah keramba jaring apung.
4.1.1.6 Salinitas
Ekosistem lamun dapat mentoleransi tingkat salinitas pada suatu wilayah
perairan, pada kegiatan praktik ini dapat mengetahui nilai rerata derajat keasaman di
perairan pulau kelapa dua. Kisaran nilai salinitas di perairan kelapa dua berkisar
antara 32.00-32.3.dengan nilai salinitas tertinggi ada pada stasiun satu dengan nilai
32.33.Lamun memiliki kemampuan toleransi salinitas yang berbeda-beda.
Kemampuan toleransi tersebut sangat bergantung kepada jenis. Namun umumnya,
lamun dapat mentolerir salinitas kisaran 10-40 ‰ (Hutomo 1999),sehingga dari nilai
tersebut dapat dikatakan bahwa nilai salinitas di perairan pulau kelapa dua dapat
dikatakan optimum.Hal ini juga dikuatkan oleh pendapat Supriharyono (2007), secara
umum salinitas yang optimum untuk pertumbuhan lamun berkisar antara 25 – 35 ‰.

4.1.2 Parameter Fisika


4.1.2.1 Suhu

Tabel 4. Parameter Fisika

Parameter Stasiun 1 Stasiun 2 stasiun 3 Kisaran Rerata

Suhu 32 31.67 32 31.67-32 31.89


Kecerahan 100 100 100 100 100

Berdasarkan tabel diatas dapat disimpulkan bahwa parameter suhu pada


praktik yang dilaksanakan di perairan pulau kelapa dapat disimpulkan bahwa kisaran
suhu perairan yang terdapat di wilayah lamun kelapa dua adalah 31.67-32 hal ini
masih dapat dikatakan optimum dan masih pada kondisi optimal dan sesuai bagi
perairan ekosistem lamun
4.1.2.2 Kecerahan
Kecerahan pada setiap stasiun adalah 100%, pengukuran dilihat menggunakan
alat berupa kepping secchi disk yang dilihat sampai kolom dasar perairan.
4.1.3 Parameter Biologi
4.1.3.1 Distribusi Lamun
Adapun hasil pengamatan yang termasuk pada Parameter biologi meliputi
pengamatan mengenai distribusi lamun serta biota yang berasosiasi pada ekosistem
lamun di wilayah perairan pulau kelapa dua kepualauan seribu. Komposisi jenis
dihitung dengan membandingkan antara jumlah tegakan masing-masing jenis dengan
jumlah total tegakan dari semua jenis lamun yang ditemukan. Komposisi lamun di
Pulau Kelapa Dua Taman Nasional Laut Kepulauan Seribu adalah lamun campuran,
dimana ditemukan sebanyak 5 jenis dan berasal dari 2 suku, yaitu Halophila ovalis,
Halophila spinulosa, Thalassia hemprichii, Cymodocea rotundata, dan Halodule

31
uninervis merupakan jenis lamun yang paling banyak ditemukan di Pulau Kelapa Dua
Taman Nasional Laut Kepulauan Seribu. Data yang telah diperoleh dari lokasi
pengamatan, diolah untuk mengetahui beberapa parameter struktur vegetasi sebagai
berikut:
. 4.1.3.2 Jenis Lamun dan Jumlahnya di Setiap Stasiun
Hasil praktik yang telah dilakukan di Kawasan Perairan Pulau Kelapa Dua
Balai Taman Nasional Kepulauan Seribu diperoleh 5 jenis Lamun yang terdiri
jenis,Thalassia hemprichi, Halophila ovalis,Cymodecoae rotundata, Cymodoceae
rotundata, dan Halodule uninervis, untuk klasifikasi dari jenis jenis tersebut adalah
sebagai berikut :

32
a. Thalassia hemprichi

Gambar 21. Thalassia hemprichi


(Dokumentasi Pribadi)

Kingdom : Plantae
Clade : Angiosperms
Clade : Monocots
Order : Alismatales
Family : Hydrocharitaceae
Genus : Thalassia
Species : T. hemprichii

b. Halophila ovalis

Gambar 22. Halophila ovalis


(Dokumentasi Pribadi)

Kingdom : Plantae
(unranked) : Angiosperms
(unranked) : Monocots
Order : Alismatales
Family : Hydrocharitaceae
Genus : Halodule
Species : H. ovalis
Binomial : Halophila ovalis

33
c. Cymodoceae rotundata

Gambar 23. Cymodoceae rotundata


(Dokumen pribadi)

Kingdom :Plantae
(unranked) :Angiosperms
(unranked) :Monocots
Order :Alismatales
Family :Cymodoceaceae
Genus :Cymodocea
Species :C. rotundata
Binomial :Cymodocea rotundata (Asch. & Schweinf)

d. Cymodocea rotundata

Gambar 24. Cymodocea rotundata


(Dokumentasi Pribadi)

Kingdom :Plantae
Clade :Tracheophytes
Clade :Angiosperms
Clade :Monocots
Order :Alismatales
Family :Cymodoceaceae
Genus :C. rotundata
Species :Cymodocea rotundata

34
e. Halodule uninervis

Gambar 25. Halodule uninervis


(Dokumentasi Pribadi

Kingdom :Plantae
Clade :Tracheophytes
Clade :Angiosperms
Clade :Monocots
Order :Alismatales
Family :Cymodoceaceae
Genus :Halodule
Species :H. uninervis

Tabel 5. Parameter Fisika


Jumlah Tegakan Total
No Jenis
Stasiun 1 Stasiun 2 Stasiun 3 (jenis)
1 T.hemprichii 681 831 721 2233
2 C.serrulata 554 605 558 1717
3 H. ovalis 403 412 356 1171
4 C. rotundata 33 510 604 1147
5 H. uninervis 55 184 126 365
Total keseluruhan 1726 2542 2365 6633

Dilihat dari tabel diatas maka dapat disimpulkan bahwa Thalassia


hemprichii memiliki nilai tegakan paling tinggi dibandingkan dengan keempat
jenis lamun lainnya. Hal ini dapat diartikan bahwa Thalassia hemprichi
merupakan jenis lamun yang dapat tumbuh dengan baik pada ke 3 wilayah
stasiun yang terpillih.
4.1.3.3 Tutupan Lamun dan Penutupan relatif perstasiun
Presentase penutupan lamun menggambarkan seberapa luas penguasaan lamun
pada suatu ruang di dasar perairan. Presentase penutupan lamun yang tinggi tidak
selamanya linear dengan tingginya jumlah jenis atau kerapatan jenis karena bukan
jumlah tegakan yang dilihat melainkan penutupan subsrat oleh helaian daunnya.
Ketika kondisi surut maka luas penutupan tinggi sedangkan ketika pasang
penutupan aka sedikit menurun karena helaian daun menjadi tegak ketika
terendam air.
Berdasarkan hasil pengolahan data menunjukan rata- rata penutupan lamun
tiap jenis per stasiun dimasukan ke dalam kategori pada tabel dibawah. kisaran

35
rata rata penutupan lamun pada stasiun 1,2, dan 3 adalah 14.86±7.33% tergolong
jarang. Dimana pada stasiun 1 tergolong kategori sedang karena rata rata
penutupan lamun sebesar 25.52%, sedangkan pada stasiun 3 tergolong jarang
karena hasil rata – rata penutupan lamun hanya sebesar 35.88%. Dominasi jenis
lamun di semua stasiun adalah jenis Thalassia hempricii dengan presentasi total
tegakan adalah 2233 tegakan
Stasiun 1 jarang ditemukan lamun karena arus cukup kencang karena langsung
berhadapan dengan laut lepas dan sedikitnya pulau pulau yang berada di sekitar
lokasi ini, stasiun 1 juga merupakan dermaga tempat lalu lalang kapal – kapal
sehingga perairan sekitarnya kurang sehat sedangkan stasiun 2 termasuk kedalam
kategori sedang karena arus di stasiun ini tidak kencang karena berada diantara
mangrove dimana mangrove dan lamun juga memiliki keterkaitan satu sama lain
sebagai salah satu ekosistem penting yang ada di perairan, sedangkan pada stasiun
3 termasuk dalam kategori sedang karena langsung berhadapan dengan laut
namun gelombangnya teredam oleh pulau pulau terdekat dan juga masih dekat
dengan mangrove dan keramba ikan dimana lamun memiliki manfaat untuk biota
laut sehingga lokasi ini cocok untuk lamun tumbuh.

Tabel 6. Kategori Tutupan Lamun


KATEGORI NILAI PENUTUPAN
LAMUN
Sangat Padat 76- 100
Padat 51-75
Sedang 26-50
Jarang 0-25

Berikut merupakan data tutupan lamun di setiap stasiun terlampir pada


tabel sebagai berikut:

Tabel 7. Tutupan Relatif Lamun


No Line Transek Penutupan Lamun Penutupan Relatif (%)
1 S1.T1 18.625 9.669
2 S1.T2 16.5 8.565
3 S1.T3 16 8.306
4 S2.T1 25.125 13.043
5 S2.T2 21.375 11.096
6 S2.T3 25.875 13.432
7 S3.T1 14.125 7.332
8 S3.T2 28.625 14.860
9 S3.T3 26.375 13.692
Total 192.625 100

36
Maka dapat diartikan bahwa tutupan tertinggi terdapat pada stasiun 3
dan pada line transek ke 2 dengan nilai 28.625 dimana stasiun tersebut
terdapat di wilayah keramba jaring apung dimana pada kegiatan di lapangan
kepadatan ini diambil dari observasi secara langsung, kepadatan ini terjadi
dikarenakan area jaring apung memiliki kandungan nutrisi yang cukup tinggi
4.1.3.4 Indeks Dominasi Lamun
Berikut merupakan data hasil perhitungan indeks dominasi lamun pada stasiun
1,2, dan 3 di perairan pulau kelapa dua.

Tabel 8. Indeks Dominansi Lamun


Dominansi
No Jenis Dominansi (D)
Relatif
1 T.hemprichii 388.62 23.65
2 C. serrulata 388.62 23.65
3 H.ovalis 275.98 16.80
4 C.rotundata 362.87 22.09
5 H. uninervis 226.87 13.81
Total 1642.96 100

Dapat dilihat bahwa, DOminansi lamun jenis yang mendominansi


adalah jenis lamun thalassia hemprichii dimana dilihat dari bagan diatas jenis
thalassia hemprichi memiliki nilai tegakan yang tinggi.
4.1.3.5 Indeks Nilai Penting Ekosistem Lamun
Nilai indeks dominasi berkisar antara 0 – 1. Jika indeks dominasi mendekati 0
atau berada diantara 0 – 0,5 maka tidak ada individu yang mendominasi dan biasanya
diikuti dengan indeks keanekaragaman dan keseragaman yang tinggi. Apabila indeks
dominasi mendekati 1 atau berada diantara 0,5 – 1 maka ada salah satu jenis yang
mendominasi dan nilai indeks keanekaragaaman nya rendah. Nilai indeks dominasi
berhubungan terbalik dengan keanekaragaman dan keseragaman. Indeks dominasi
dapat digunakan untuk mengetahui sejauh mana suatu kelompok biota mendominasi
kelompok lain. dominasi yang cukup besar akan mengarah pada komunitas yang labil
maupun tertekan.Tidak ada jenis yang mendominasi pada seluruh stasiun karena hasil
indeks dominasi berada mendekati 0 pada setiap jenis yang ditemukan. Dan dapat
dilihat dari tabel dibawah ini

Tabel 9. Indeks Nilai Penting

No Jenis INP

1 T. hemprichii 0,8981
2 C.serrulata 0,8903
3 H.ovalis 0,5752
4 C. rotundata 0,4920
5 H. uninervis 0,2144

37
4.1.4 Biota Asosiasi
Daerah padang lamun hidup berbagai jenis biota laut hal ini disebabkan karena
padang lamun berfungsi sebagai daerah untuk mencari makan dan berlindung bagi
hewan makrobenthos.Biota yang berasosiasi di lokasi pengamatan lamun
beranekaragam. Makroalga yang ditemukan didalam transek di seluruh stasiun hanya
jenis halimeda dan caulerpa namun ada sargassum yang tidak masuk kedalam transek.
Benthos kelas Bivalvia juga ditemukan di seluruh stasiun, hal ini diperkuat oleh jurnal
Prasetya et al.(2015), hewan makrobenthos yang banyak melimpah hidup pada
substrat ekosistem padang lamun adalah kelas bivalvia dan gastropoda dan
dipengaruhi oleh faktor seperti tegakan, jenis lamun,jnis substrat,kandungan bahan
organik sedimen dan kualitas air. Alga berperan sebagai produsen. Lamun melindungi
dasar laut dari sinar matahari sehingga menyebabkan padatnya hewan benthos.
Berikut adalah data biota yang berasosiasi di setiap stasiun pengamatan lamun
yang ditemukan pada saat kegiatan praktik di perairan pulau kelapa dua, adapun hasil
biota tersebut adalah:

Tabel 10. Biota yang berasosiasi list gambar terlampir

Jenis Biota Stasiun 1 Stasiun 2 Stasiun 3


Siganus guttatus + + +
halimeda sp + + +
Polifera + + +
Cyprarea - + +
sargasum sp + + -
padina sp + + -
caulerparacemosa - - +
Eucheuma cottoni - + +
tripneuses depresus + + +
sand dolars - + +
pinna bicolor - + +

4.3 Pertumbuhan Lamun


Pengukuran daun lamun dilakuan penandaan dengan membuat lubang
menggunakan jarum/kawat yang ditusukkan pada bagian dasar daun dekat rhizoma.
Kemudian diukur panjang daun awal dan dibiarkan selama waktu 2 bulan. Panjang
daun akhir diukur pada saat akhir penelitian, pengukuran dengan memisahkan daun
muda dan daun tua. Daun muda adalah daun yang muncul selama penandaan. Daun
tua adalah daun yang terdapat lubang tanda sedangkan daun muda tidak terdapat
lubang bekas penandaan. Pengukuran dilaksanakan setiap minggu sehingga terdapat 6
kali ulangan pengukuran yang terhitung pada tanggal 28 maret – 20 mei, sehingga
hasil yang didapatkan adalah sebagai berikut

38
Gambar 26. Rerata Pertumbuhan Lamun

Rerata pertumbuhan jenis lamun hampir seragam pada setiap bulannya, pada kegiatan
di lapangan pengukuran pertumbuhan lamun diukur dengan menggunkan jangka
sorong manual dan digital. Maka didapatkan rerata pertumbuhan jenis lamun dengan
menggunkan metode plastochrone interval adalah sebesar 0.1 mm- 0.4 mm.

39
V. PENUTUP
5.1 Kesimpulan
Dari hasil Kerja Praktik Akhir (KPA) struktur komunitas padang lamun di perairan
Pulau Kelapa Dua Taman Nasional Laut Kepulauan Seribu dapat disimpulkan bahwa.
1. Parameter kualitas air meliputi pengambilan sampel kualitas air fisika, kimia, dan
bioogi memiliki nilai yang relatif sesuai dengan baku mutu perairan, dimana
kualitas air yang diperoleh menunjukan hasil yang cukup optimum. Hal ini
sejalan dengan bebrapa jenis lamun yang ditemukan dan nilai kepadatan jenis
jenis lamun di perairan pulau kelapa dua, serta beragamnya jenis biota yang
berasosiasi didalamnya dengan jenis biota yang mendominasi adalah jenis
gastropoda.
2. Metode Plastochrone interval merupakan metode yang dipakai pada saat
mengukur pertumbuhan lamun di wilayah perairan kepulauan seribu dengan hasil
yang diperolah dari metode penandaan tersebut adala 0.1 mm – 0.4mm pada
setiap minggunya. Metode ini merupakan metode penandaan yang pada
kenyataan dilapangan metode ini dapat digunakan dan menghasilkan nilai
pertumbuhan.
3. Terdapat 5 jenis lamun yang ditemukan di wilayah TNKpS Pulau Kelapa Dua,
Kepulauan Seribu,yaitu Thallasia hemprichii, Cymodocea rotundata,
Cymodocea serullata, Halophile ovalis dan Halodule uninervis. Adapun nilai
INP pada beberapa jenis lamun yang ditemukan di Balai Taman Nasional
Kepulauan Seribu dengan nilai tertinggi pada jenis Thallasia hemprichii dengan
nilai 89.81 dan nilai terendah ada pada jenis Halodule uninervis dengan nilai
21.44, hal ini dapat disimpulkan bahwa jenis lamun di perairan Kelapa Dua
mendominasi dari jenis Thallasia hemprichii
4. Hubungan antara nilai Parameter kualitas air dan pertumbuhan lamun sangatlah
saling berhubungan dimana air merupakan media bagi lamun untuk tumbuh, nilai
kualitas air di perairan kelapa dua baik secara fisik, kimia ataupun biologi
termasuk pada angka yang dapat ditolerir oleh lamun itu sendiri sehingga lamun
dapat hidup dengan baik pada kondisi perairan di pulau kelapa dua

5.2 Saran
Berdasarkan pada kegiatan Praktik Kerja Akhir yang telah dilaksanakan maka
hal hal yang diharapkan adalah adanya kegiatan lanjutan mengenai praktik akhir
ini dengan judul yang sama serta peningkatan metode praktik agar mendapatkan
hasil pembanding mengenai parameter lingkungan dan pertumbuhan, baik di
pulau yang sama maupun pulau yang berbeda. Keragaman metode yang
dilaksanakan akan menjadi hasil yang baik dan diharapkan pengambilan data pada
judul yang sama dapat dilakukan secara berkelanjutan.

40
DAFTAR PUSTAKA

Adrim, M. 2006. "Asosiasi Ikan di Padang Lamun." Oseana, 31(4) 1-7.


Alie K. 2010. Pertumbuhan dan Biomassa Lamun Thalassia hemprichii di Perairan Pulau
Bone Batang, Kepulauan Spermonde, Sulawesi Selatan. J. Sains MIPA. 16 (2): 105- 110

Awanis. (2018). Penilaian ekonomi kerusakan dan kebijakan pengelolaan ekosistem lamun di
Pulau Pari Kepulauan Seribu. Bogor: Skripsi IPB.

Barbier, E.B., Hacker, S.D., Kennedy, C., Koch, E.M., Stier, A.C., Silliman, B.R. (2011). The
value of estuarine and coastal ecosystem services. Journal Ecological Monographs the
Ecological Society of America, vol 81, no. 2 , 169–193.

Bengen, D. (2003). PeDOman Teknis Pengenalan dan Pengelolaan Ekosistem Mangrove.


Bogor: Pusat Kajian Sumberdaya Pesisir dan Laut. Institut Pertanian Bogor

Bengen, D.G. 2004. Ekosistem Sumber Daya Alam Pesisir dan Laut Serta Prinsip
Penggolongannya. Pusat kajian Sumber Daya Lautan. IPB : Bogor

BTNKpS] Balai Taman Nasional Kepulauan Seribu. (2008). Inventarisasi padang lamun
di Taman Nasional Kepulauan Seribu. Jakarta. 44 hlm.

Dahuri.R 2003. Keanekaragaman hayati laut aset pembangunan berkelanjutan inDOnesia.


gramedia. Pusaka Utama Jakarta

Direktur Jenderal PHKA Departemen Kehutanan. “Surat Keputusan Zonasi TNKpS Nomor:
SK.05/IV-KK/2004 tentang Zonasi Pengelolaan Taman Nasional Laut Kepulauan
Seribu”. Jakarta. 2004

Fachrul, F.M., H. Haeruman, dan L.C. Sitepu. 2005. Komunitas Fitoplankton Sebagai Bio-
indikator Kualitas Perairan Teluk Jakarta. Seminar Nasional MIPA 2005. FMIPA-
Universitas InDOnesia. 24-26 November 2005, Jakarta. 10 hlm.
Fachrul, M., Haeruman, H., & Sitepu, L.C. 2005. Komunitas Fitoplankton sebagai
Bioindikator Kualitas Perairan Teluk Jakarta. Universitas InDOnesia. Jakarta.

Fachrul, M.F. 2007. Metode Saampling Bioekologi. Bumi Aksara, Jakarta.

Gosari, B. A. J. dan Haris, A. 2012. Studi Kerapatan dan Penutupan Jenis Lamun di
Kepulauan Spermonde. Jurnal Ilmu Kelautan dan Perikanan. 22(3):156-162.

Harpiansyah, A. Pratomo dan F. Yandri. 2014. Struktur Komunitas Padang Lamun di


Perairan Desa Pengudang Kabupaten Bintan. Riau: Universitas Maritim Raja Ali.
Hillman, K., Walker, D.J., Larkum, A.W.D. & Mc Comb, A.J. 1989. Productivity and
Nutrients Limitation on Seagrasses. Biology of Seagrasses. Elsevier Science Publishers.
Netherland.

Ira., Oetama, D. dan Julianti. 2013. Kerapatan dan Penutupan Lamun Pada Darah Tanggul
Pemecah Ombak Di Perairan Desa Terebino Provinsi Sulaweesi Tengah. Jurnal Ilmu
Perikanan dan Sumberdaya Perairan. 3(1) : 90 -97.

41
Kamarrudin, Z. S., S. B. RonDOnuwu dan P. V. Maabuat. 2016. Keanekaragaman Lamun di
Pesisir Desa Lihunu Pulau Bangka Kecamaran Likupang Kabupate Minahasa Utara,
Sulawesi Utara. Jurnal Mipa Unsrat Online., 5(1) 20-24.

Larkum A.W.D, R.J Orth, C.M Duarte. “Biology, Ecology and Conservation”. Springer:
Netherlands. 2006.

Lee, KS, SR Park, dan Kim YK. 2007. Effect of Irradiance, Temperature, and Nutrients on
Growth Dynamics of Seagrasses: A Review. Journal of Experimental marine Biology
and Ecology. 350 (1 2): 144-175 hlm

McKenzie L.J dan R.L. Yoshida. 2009. Seagrass-watch: Proceedings of a workshop for
monitoring seagrass habitats in InDOnesia. The Nature Concervacy, Coral Triangel
Center, Sanur, Bali, 9th May 2009.

Novendi D. 1999. Struktur Komunitas Lamun (Seagrass) di Perairan Gugus Pulau Pari
Kepulauan Seribu Jakarta Utara. Bogor: IPB

Nybakken, J.W. 1992. Biologi Laut: Suatu Pendekatan Ekologis. Eidman, M., Koesoebiono,
D.G. Begen, M. Hutomo, dan S. Sukardjo [Penerjemah]. Terjemahan dari: Marine
Biology: An Ecological Approach. PT. Gramedia. Jakarta.

Poedjirahajoe E., N. P. D. Mahayani, B. R. Sidharta dan M. Salamuddin. 2013. Tutupan


Lamun Dan Kondisi Ekosistemnya Di Kawasan Pesisir Madasanger, Jelenga, Dan
Maluk Kabupaten Sumbawa Barat. Jurnal Ilmu dan Teknologi Kelautan Tropis.,
5(1) : 34-46.

Prasetya,. K., Ruswahyuni dan Widyorini, N. 2015. Hubungan Antara Kelimpahan Hewan
Makrobenthos Dengan Kerapatan Lamun Yang Berbeda di Pulau Panjang dan Teluk
Awur Jepara. Diponegoro Journal Of Maquares. 4(4): 155-163

Rahmawati, S., Irawan, A., Supriyadi, I. H. dan Azkab, M. H. 2014. Panduan Monitoring
Padang lamun. CRITC CORMAP LIPI, Jakarta

Razak, A. dan Suprihardjo, R. 2013. Pengembangan Kawasan Pariwisata Terpadu di


Kepulauan Seribu. Jurnal Teknik Pomits. 2(1) : 14-19

Riniatsih I. 2016. Distribusi Jenis Lamun Dihubungkan dengan Sebaran Nutrien Perairan di
Padang Lamun Teluk Awur Jepara. Jurnal Kelautan Tropis 19(2) : 101-107.

Riniatsih, I., Widianingsih & S. Sedjati. 2001. Kandungan Nutrisi Substrat Dasar dan
Hubungannya dengan Distribusi Spesies Lamun di Perairan Jepara. Hasil Penelitian
(Tidak dipublikasikan) Lemlit Universitas Diponegoro. Semarang

Romimohtarto, K., & Juwana, S. (2001). Biologi Laut : Ilmu Pengetahuan Tentang Biota Laut.
Jakarta: Djambatan.

Romimohtarto, K., & Juwana, S. (2001). Biologi Laut : Ilmu Pengetahuan Tentang Biota
Laut. Jakarta: Djambatan

42
Ruswahyuni, D. K. Prasetya dan N. Widyorini. 2015. Hubungan Antara Kelimpahan Hewan
Makrobenthos Dengan Kerapatan Lamun yang Berbeda di Pulau Panjang dan Teluk
Awur Jepara. Journal of Maquares, 4(4): 155-163.

SALMIN. 2000. Kadar Oksigen Terlarut di Perairan Sungai Dadap, Goba, Muara Karang dan
Teluk Banten. Dalam : Fora minifera Sebagai Bioindikator Pen cemaran, Hasil Studi
di Perairan Estuarin Sungai Dadap, Tangerang (Djoko P. Praseno, Ricky Rositasari
dan S. Hadi Riyono, eds.) P3O - LIPI hal 42 – 46

Sarfika, M. 2012. Pertumbuhan dan Produksi Lamun CymoDOcea rotundara dan


CymoDOcea serrulata di Pulau Pramuka dan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu,
DKI Jakarta

ShannonWienner,1963 dalam Fachrul, 2007 M. F. 2007. Metode Sampling Bioekologi.


Penerbit Bumi Aksara. Jakarta.

Sjafrie, M.D.N., Hernawan, U.E., Prayudha, B., Iswari, M.Y., Rahmat, Anggraini, K.,
Rahmawati, S., Suyarso, Indarto Happy Supriyadi, I.H. (2018). Status padang lamun
inDOnesia Ver. 02. Jakarta: LIPI
SNI 6989.57.2008 (metode pengambilan contoh air permukaan)

Supriadi, Kaswadji, R. F., D. G. Bengen dan M. Hutomo. 2012. Produktivitas Komunitas


Lamun di Pulau Barranglompo Makassar. Jurnal Akuatika., 3(2): 159-170.

Syukur A. 2015. Distribusi, Keragaman Jenis Lamun (Seagrass) dan Status


Konservasinya di Pulau Lombok. Jurnal Biologi Tropis., 15(2) : 171-182.

Tomascick, T., A.J. Mah, A. Nontji & M.K. Kasim Moosa. 1997. The Ecology of the
InDOnesia Seas. Part One. Periplus Edition (HK) Ltd., Singapore.

Tuwo, A. 2011. Pengelolaan Ekowisata Pesisir dan Laut. Brilian International. Surabaya. 412
hal.

Wagey, B. T. dan Sake, W. 2013. Variasi Morfometrik Beberapa Jenis Lamun di Perairan
Kelurahan Tongkeina Kecamatan Bunaken. Jurnal Pesisir dan Laut Tropis., 3(1) : 37
– 38

Yuliana. 2012. Hubungan Antara Kelimpahan Fitoplankton dengan Parameter Fisik-Kimiawi


Perairan di Teluk Jakarta. Jurnal Akuatika, 3(2):169-179.

43

Anda mungkin juga menyukai