Anda di halaman 1dari 5

PENGERTIAN KORUPSI

Kata korupsi berasal dari bahasa latin corruptio atau corruptus. Corruptio
memiliki arti beragam yakni tindakan merusak atau menghancurkan. Corruptio juga
diartikan kebusukan, keburukan, kebejatan, ketidakjujuran, dapat disuap, tidak
bermoral, penyimpangan dari kesucian, kata-kata atau ucapan yang menghina atau
memfitnah.

Kata corruptio masuk dalam bahasa Inggris menjadi kata corruption atau dalam
bahasa Belanda menjadi corruptie. Kata corruptie dalam bahasa Belanda masuk ke
dalam perbendaharaan Indonesia menjadi korupsi. Menurut Kamus Besar Bahasa
Indonesia (KBBI), korupsi adalah penyelewengan atau penyalahgunaan uang
negara (perusahaan, organisasi, yayasan, dan sebagainya) untuk keuntungan
pribadi atau orang lain.

Definisi lainnya dari korupsi disampaikan World Bank pada tahun 2000, yaitu
“korupsi adalah penyalahgunaan kekuasaan publik untuk keuntungan pribadi".
Definisi World Bank ini menjadi standar internasional dalam merumuskan korupsi.

Pengertian korupsi juga disampaikan oleh Asian Development Bank (ADB), yaitu
kegiatan yang melibatkan perilaku tidak pantas dan melawan hukum dari pegawai
sektor publik dan swasta untuk memperkaya diri sendiri dan orang-orang terdekat
mereka. Orang-orang ini, lanjut pengertian ADB, juga membujuk orang lain untuk
melakukan hal-hal tersebut dengan menyalahgunakan jabatan.

1
BENTUK – BENTUK
PERBUATAN TINDAK PIDANA KORUPSI

1. Merugikan Keuangan Negara


Pengertian murni merugikan keuangan negara adalah suatu perbuatan yang
dilakukan oleh orang, Pegawai Negeri Sipil, dan penyelenggara negara yang
melawan hukum, menyalahgunakan kewenangan, kesempatan atau sarana yang
ada padanya karena jabatan atau kedudukan dengan melakukan tindak pidana
korupsi. Jenis korupsi yang terkait dengan kerugian keuangan negara diatur di
dalam Pasal 2 dan Pasal 3 UU 31/1999 jo. Putusan MK No. 25/PUU-XIV/2016.

2. Suap - Menyuap
Suap-menyuap adalah tindakan yang dilakukan pengguna jasa secara aktif
memberi atau menjanjikan sesuatu kepada pegawai negeri atau penyelenggara

dengan maksud agar urusannya lebih cepat, walau melanggar prosedur.


Suap-menyuap terjadi terjadi jika terjadi transaksi atau kesepakatan antara
negara
kedua belah pihak. uap menyuap dapat terjadi kepada PNS, hakim maupun
advokat, dan dapat dilakukan antar pegawai ataupun pegawai dengan pihak luar.
Suap antar pegawai dilakukan guna memudahkan kenaikan pangkat atau
jabatan. Sementara suap dengan pihak luar dilakukan ketika pihak swasta
memberikan suap kepada pegawai pemerintah agar dimenangkan dalam proses
tender.

3. Penggelapan dalam Jabatan

Penggelapan dalam jabatan adalah tindakan dengan sengaja menggelapkan


uang atau surat berharga, melakukan pemalsuan buku-buku atau daftar-daftar
yang khusus untuk pemeriksaan administrasi, merobek dan menghancurkan
barang bukti suap untuk melindungi pemberi suap, dan lain-lain.

2
PENYEBAB KORUPSI SULIT DIBERANTAS

1. Korupsi sangat sulit diberantas di Indonesia karena jika ditinjau dari sisi
historisnya para penjajah dan pendahulu sudah menampilkan serta mengajarkan
kita perilaku koruptif.

2. Birokrasi yang lambat dan berbelit-belit menciptakan celah bagi para oknum
untuk meraup keuntungan dengan meminta imbalan kepada masyarakat dalam
upaya mempercepat urusan.

3. Hukum yang lemah menciptakan pemikiran bagi para oknum untuk melakukan
tindak korupsi karena tidak adanya efek jera ataupun takut akan hukum serta
penggunaan kekuasaan yang mengintervensi proses pengadilan membuat para
koruptor semakin leluasa melakukan korupsi.

4. Menjadi sebuah realitas kasus, secanggih apapun sistem jika masih ada KKN
maka sistem akan menjadi mandul dan hukum menjadi pandang bulu.

3
METODE MEMBERANTASAN KORUPSI
MENURUT PENDAPAT PRIBADI

Dengan Menerapkan Metode Pendidikan Anti Korupsi Sejak Dini

Pendidikan antikorupsi merupakan tindakan untuk mengendalikan dan mengurangi


korupsi berupa keseluruhan upaya untuk mendorong generasi mendatang untuk
mengembangkan sikap menolak secara tegas terhadap setiap bentuk korupsi.
Mentalitas antikorupsi ini akan terwujud jika kita secara sadar membina kemampuan
generasi mendatang untuk mampu mengidentifkasi berbagai kelemahan dari sistem
nilai yang mereka warisi dan memperbaharui sistem nilai warisan dengan situasi-
situasi yang baru.

Pendidikan antikorupsi melalui jalur pendidikan lebih efektif, karena pendidikan


merupakan proses perubahan sikap mental yang terjadi pada diri seseorang, dan
melalui jalur ini lebih tersistem serta mudah terukur, yaitu perubahan perilaku
antikorupsi. Perubahan dari sikap membiarkan dan memaafkan para koruptor ke
sikap menolak secara tegas tindakan korupsi, tidak pernah terjadi jika kita tidak
secara sadar membina kemampuan generasi mendatang untuk memperbaharui
sistem nilai yang diwarisi untuk menolak korupsi sesuai dengan tuntutan yang
muncul dalam setiap tahap pernjalanan bangsa kita.

Model penyelenggaraan pendidikan antikorupsi bisa diterapkan dengan tiga cara


yaitu Model Terintegrasi dalam Mata Pelajaran, Model di Luar Pembelajaran melalui
Kegiatan Ekstra Kurikuler, dan Model Pembudayaan atau Pembiasaan Nilai dalam
seluruh aktivitas kehidupan siswa. Oleh karena itu, perlu adanya perubahan baru
dalam menyemaikan kebaikan melalui lembaga pendidikan. Perlu komitmen kuat
dan langkah konkrit dalam menanamkan nilai kejujuran pada diri setiap generasi
muda agar terbentuk pribadi mulia, jujur serta bertanggung jawab dengan segala
yang diamanahkan kepada mereka. Dengan demikian, sekolah memiliki tugas besar
dalam merealisasikan hal itu. Semua dapat berjalan sesuai harapan apabila ada
peran nyata dari pihak sekolah, dukungan pemerintah serta partisipasi aktif
masyarakat.

4
Adapun tujuan yang ingin dicapai dalam pendidikaln antikorupsi ini adalah membuat
siswa mengenal lebih dini hal-hal yang berkenaan dengan korupsi sehingga tercipta
generasi yang sadar dan memahami bahaya korupsi, bentuk-bentuk korupsi, dan
mengerti sanksi yang akan diterima jika melakukan korupsi, serta menciptakan
generasi muda bermoral baik serta membangun karakter teladan agar generasi
muda tidak melakukan korupsi sejak dini.

Anda mungkin juga menyukai