Anda di halaman 1dari 51

Case Report

TN. HA 22 TAHUN DENGAN GANGGUAN MENTAL LAINNYA AKIBAT


KERUSAKAN DAN DISFUNGSI OTAK DAN PENYAKIT FISIK + EPILEPSI

Oleh:
Gerhana Sukma Hendra
(H1AP21006)

Pembimbing:
dr. Ermiati, Sp. KJ

SMF BAGIAN ILMU PSIKIATRI


RSUD DR. M. YUNUS KOTA BENGKULU
FAKULTAS KEDOKTERAN DAN ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS BENGKULU
2022
HALAMAN PENGESAHAN

Nama : Gerhana Sukma Hendra


NPM : H1AP21006
Fakultas : Kedokteran dan Ilmu Kesehatan
Judul : Tn. HA 22 Tahun dengan Gangguan Mental lainnya Akibat
Kerusakan dan Disfungsi Otak dan Penyakit Fisik + Epilesi
Bagian : Ilmu Kesehatan Jiwa
Pembimbing : dr. Ermiati, Sp. KJ

Telah menyelesaikan tugas Case Report dalam rangka kepaniteraan klinik di Bagian
Ilmu Kesehatan Jiwa Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Bengkulu.

Bengkulu, September 2022


Pembimbing

dr. Ermiati, Sp. KJ

ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa karena atas
berkat dan rahmat-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan Case Report Psikiatri
yang berjudul “Tn. HA 22 Tahun dengan Gangguan Mental lainnya Akibat
Kerusakan dan Disfungsi Otak dan Penyakit Fisik + Epilesi”.
Laporan Case Report ini disusun untuk memenuhi salah satu tugas SMF
Bagian Ilmu Kesehatan Jiwa di Rumah Sakit Khusus Jiwa Soeprapto Provinsi
Bengkulu Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Bengkulu.
Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan laporan kasus ini telah
melibatkan banyak pihak, untuk itu penulis mengucapkan banyak terima kasih
kepada:
1. dr. Ermiati, Sp.KJ selaku konsulen yang telah meluangkan waktunya untuk
membimbing dan memberikan banyak arahan demi perbaikan penulisan
laporan Case Report ini.
2. Keluarga dan semua teman – teman yang telah memberikan dukungan baik
moril, materil, dan spiritual kepada penulis selama penyusunan.
Penulis menyadari bahwa dalam penulisan Case Report ini masih jauh dari
kesempurnaan sehingga penulis sangat mengharapkan berbagai masukan, kritik
dan saran yang membangun untuk perbaikan kedepannya. Akhir kata semoga Case
Report ini dapat bermanfaat bagi banyak pihak.

Bengkulu, Agustus 2022

Penulis

iii
DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAN.......................................................................................ii

KATA PENGANTAR .................................................................................................iii

DAFTAR ISI................................................................................................................iv

BAB 1 PENDAHULUAN ...................................................................................... 1

BAB 2 LAPORAN KASUS ................................................................................... 1

2.1 Identitas Pasien............................................................................................... 1


2.1. Riwayat Psikiatri ............................................................................................ 1
2.2.1. Keluhan Utama........................................................................................ 1
2.2.2. Riwayat Gangguan Sekarang .................................................................. 1
2.2.3. Riwayat Gangguan Sebelumnya ............................................................. 3
2.2.4. Riwayat Kehidupan Pribadi .................................................................... 4
2.2.5. Riwayat Pelanggaran Hukum.................................................................. 6
2.2.6. Riwayat Keluarga.................................................................................... 6
2.2.7. Genogram................................................................................................ 7
2.2.8. Situasi Kehidupan Sekarang ................................................................... 8
2.2.9. Persepsi Diri dan Lingkungan serta Harapan Pasien .............................. 8
2.2. Pemeriksaan Fisik........................................................................................... 8
1. Status Generalis .............................................................................................. 8
2. Status Neurologis ......................................................................................... 10
2.3. Pemeriksaan Status Mental .......................................................................... 10
2.4. Ikhtisar Penemuan Bermakna....................................................................... 13
2.5. Formulasi Diagnosis Multiaksial.................................................................. 13
2.6. Evaluasi Multiaksial ..................................................................................... 15
2.7. Daftar Masalah ............................................................................................. 15
2.8. Pemeriksaan Penunjang................................................................................ 16
2.9. Prognosis ...................................................................................................... 16

iv
2.10. Perencanaan Terapi................................................................................... 17
2.11. Follow Up ................................................................................................. 17
BAB 3 TINJAUAN PUSTAKA ........................................................................... 28

3.1 Epilepsi ......................................................................................................... 28


3.1.1 Definisi.................................................................................................. 28
3.1.2 Epidemiologi ......................................................................................... 28
3.1.3 Etiologi.................................................................................................. 29
3.1.4 Klasifikasi ............................................................................................. 29
3.1.5 Manifestasi Klinis ................................................................................. 31
3.1.6 Diagnosis............................................................................................... 33
3.1.7 Tatalaksana............................................................................................ 34
3.2 Gangguan Mental dan Perilaku Akibat Penggunaan Pelarut yang Mudah
Penguap .................................................................................................................. 35
3.2.1 Definisi.................................................................................................. 35
3.2.2 Epidemiologi ......................................................................................... 36
3.2.3 Neurofarmakologi ................................................................................. 36
3.2.4 Diagnosis............................................................................................... 37
3.2.5 Gambaran Klinis ................................................................................... 39
3.2.6 Penanganan ........................................................................................... 39
BAB 4 PEMBAHASAN....................................................................................... 41

DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................. 44

LAMPIRAN................................................................................................................ 45

v
BAB 1 PENDAHULUAN

World Health Organization ( WHO) menyebutkan satu dari empat orang


kemungkinan menderita gangguan me ntal) pada suatu saat dalam kehidupannya. Saat
ini, diperkirakan 450 juta orang d i dunia menderita gangguan mental, termasuk
kecanduan alkohol dan penyalahgunaan obat. Diperkirakan, 50 juta orang diantaranya
menderita epilepsi Perkiraan proporsi populasi umum dengan epilepsi aktif (yaitu
kejang berkelanjutan atau dengan kebutu han pengobatan) pada waktu tertentu
adalah antara 4 dan 10 per 1000 orang. Secara global, diperkirakan 5 juta orang
didiagnosis dengan epilepsi setiap tahun.
Gangguan Mental Organik adalah gangguan jiwa (dengan tanda dan
gejala psikotik maupun non-psikotik) yang ada kaitannya dengan faktor organik
spesifik (penyakit/gangguan tubuh sistemik atau gangguan otak). GMO memiliki
tanda dan gejala sebagai berikut: 1) gangguan sensorium dapat berupa penurunan
but; 2) ga
ngguan fungsi kognitif dapat berupa gangguan daya ingat, daya pikir; 3) 3P
terganggu, yaitu gangguan dalam pemusatan, pertahankan dan pengalihan perhatian;
4) gangguan dalam orientasi, waktu, tempat dan orang; 5) gangguan persepsi , antara
lain berupa halusinasi; 6) gangguan isi pikiran, antara lain berupa waham; 7)
gangguan mood, , antara lain berupa depresif, euphoria, dan cemas.
Epilepsi adalah kelainan otak yang ditandai dengan kecenderungan
untuk timbulnya bangkitan kejang epilepsi yang terus menerus, dengan
konsekuensi dapat terjadi gangguan neurobiologi, kognitif, psikologi dan sosial.
Dalam definisi ini diisyaratkan minimal terjadi 1 kali bangkitan epileptik. Bangkitan
epileptik adalah adanya tanda atau gejala tertentu yang bersifat sesaat akibat aktivitas
neuronal abnormal dan berlebihan di otak. Laporan kasus ini menyajikan kasus
gangguan mental organik pada laki-laki usia 22 tahun yang menderita epilepsi dan
tatalaksananya.

1
BAB 2 LAPORAN KASUS
2.1 Identitas Pasien
Nama Lengkap : Tn. HA
Jenis Kelamin : Laki-laki
Tempat Tanggal Lahir/Umur : Bengkulu, 01 April 2000/22 tahun
Status Perkawinan : Belum Menikah
Pendidikan : SD
Pekerjaan : Tidak Bekerja
Agama : Islam
Alamat : Jl. Karang Indah RW 05 RT 009, Bengkulu
Warga Negara : Indonesia
Suku Bangsa : Bengkulu
Nomor MR : 052607
Tanggal Pemeriksaan : Jumat, 9 September 2022 Pukul 10.00 WIB
2.1. Riwayat Psikiatri
2.2.1. Keluhan Utama
Pasien mudah marah dan kejang 2 minggu yang lalu.
2.2.2. Riwayat Gangguan Sekarang
1. Autoanamnesis
Pasien kontrol datang ke poli diantar oleh ibu dan adiknya dengan
keluhan suka marah apabila keinginan atau permintaan pasien tidak
dipenuhi. Pasien marah hingga merusak barang-barang di rumah. Pasien
juga sering mengancam ibunya ketika marah. Ketika pasien marah,
keluarga pasien tidak berani untuk dekat-dekat dengan pasien, keluarga
pasien hanya memantau pasien dari jauh. Pasien pernah menusukan kepala
pasien sendiri dengan paku. Sebelumnya, pasien sudah mengancam akan
menusukan paku ke kepalanya apabila permintaannya tidak dituruti,
keluarga pasien lalu menyembunyikan paku dan alat-alat tajam lainnya,

1
namun pasien masih menemukannya dan keluarga pasien tidak berani
mengambilnya kembali dari pasien.
Pasien kejang 2 minggu yang lalu. Keluarga pasien mengatakan pasien
pertama kali kejang pada umur 11 tahun, namun tidak pernah dibawa
berobat. Kejang pasien biasanya terjadi tiba-tiba dan hanya sebentar.
Awalnya pasien jatuh dari pohon lalu beberapa hari kemudian pasien
mulai mengalami kejang. Pasien pernah masuk penjara tahun 2017 karena
mencuri bersama 12 orang temannya selama 1 tahun 6 bulan dan keluarga
pasien tidak tahu apakah pasien pernah mengalami kejang selama di
penjara atau tidak.
Pasien saat ini juga mengeluhkan sulit tidur. Pasien masih dapat mandi
sendiri dengan cukup bersih dan memakai sabun. Pasien mengosumsi lima
macam obat, yaitu Chlorpromazine 2x50 mg, Risperidone 2x2 mg,
Haloperidol 2x1,5 mg, Divalproex Sodium 2x500 mg, dan Asam Folat
1x1.
Pasien saat ini tinggal bersama ayah, ibu, dan ketiga adik pasien.
Kegiatan pasien sehari-hari biasanya adalah urut keliling di sekitar
lingkungan tempat tinggal pasien. Uang yang didapat hasil urut keliling
ini biasanya pasien belikan rokok.
Pasien pernah menghirup lem saat usia 9 tahun, pasien mengatakan
mengetahui hal itu karena diajak teman-temannya. Pasien kemudian sering
menghirup lem di kamarnya sembunyi-sembunyi. Saat keluarga pasien
tahu hal ini dan menyuruh pasien untuk tidak lagi menghirup lem, pasien
marah-marah dan tidak menuruti keluarganya. Keluarga pasien pernah
mencoba mengambil lem dari pasien namun pasien marah-marah.

2. Heteroanmnesis
Pasien pertama kali berobat ke Rumah Sakit Jiwa Khusus Soeprapto
Provinsi Bengkulu pada tahun 2018 diantar oleh keluarga pasien dengan
keluhan menusukan paku ke kepala dan sering menghirum lem. Pasien

2
mengaku menusukan paku ke kepala karena merasa pusing, beberapa hari
sebelumnya pasien juga sering marah-marah dan meminta uang ke orang
tua pasien. Pasien sudah menghidup lem sejak usia 9 tahun sampai
sekrang. Jika tidak diberi lem pasien akan mengamuk. Pasien juga
mengosumsi alkohol dan merokok.
Pada tahun 2021 pasien datang diantar oleh keluarga pasien ke IGD
Rumah Sakit Jiwa Khusus Soeprapto Provinsi Bengkulu dengan keluhan
serupa yaitu, pasien menusukan paku ke kepalanya sendiri dengan alasan
kepala pasien terasa pusing. Pasien juga melempar barang ke keluarganya
di rumah, marah-marah, memukul orang sekitar, dan sulit tidur. Pasien
pernah mengancam orang sekitar dengan senjata tajam agar menuruti
kemauannya.
Pada Juli 2021 pasien mendapat obat Haloperidol tab 0,75 mg, CPZ 50
mg, dan Risperidone 2 mg. Pada Agustus 2021 pasien mendapat obat
Haloperidol 1 mg, CPZ 50 mg, dan Risperidone 2 mg, Pada September
2021 pasien mendapat obat Haloperidol 1,5 mg, Chlorpromazine 50 mg,
dan Risperidone 2 mg. Pada Mei 2022 keluarga pasien mengeluhkan
kejang yang dialami pasien. Pasien lalu mendapat tambahan obat
Divalproex Sodium 500 mg dan Asam folat. Pada Juni 2022, kejang sudah
tidak lagi terjadi namun pasien kembali kejang 2 kali pada Juli 2022, 2
kali pada Agustus 2022, 3 kali pada September 2022.

2.2.3. Riwayat Gangguan Sebelumnya


1. Riwayat Gangguan Psikiatri
Pasien pernah dirawat inap dua kali di RSKJ pada tahun 2018 dan 2021.

2. Riwayat Gangguan Medik


Menurut ibu pasien, pasien pertama kali kejang saat umur 11 tahun.

3. Riwayat Penggunaan Zat Psikoaktif,Obat-Obatan dan Alkohol

3
Pasien memiliki riwayat menghirup lem sejak usia 9 tahun.

2.2.4. Riwayat Kehidupan Pribadi


1. Riwayat Prenatal
Menurut ibu pasien, pasien lahir normal ditolong bidan dengan BBL =
2.500 gram, langsung menangis, kehamilan diinginkan, tidak ada cedera
lahir, selama hamil ibu dalam kondisi sehat.

2. Riwayat Masa Kanak-Kanak Awal (0-3 Tahun)


Ibu pasien mengatakan pasien diasuh oleh kedua orangtuanya. Pasien
tidak pernah mengalami sakit berat, kejang ataupun demam tinggi.
Pertumbuhan dan perkembangan masa balita normal, tidak ada kelainan.
Hubungan dengan saudara baik. Pasien berperilaku aktif.

3. Riwayat Masa Kanak Pertengahan (3-11 Tahun)


Menurut ibu pasien, pasien masuk ke sekolah dasar usia 6 tahun, pasien
sering bolos sejak dari kelas 1 SD. Saat usia 9 tahun pasien mulai
menghirup lem, pasien mengatakan mengetahui hal itu karena diajak
teman-temannya. Pasien kemudian sering menghirup lem di kamarnya
sembunyi-sembunyi. Pasien tidak meneruskan sekolahnya sejak naik kelas
5 SD. Menurut ibu pasien, saat usia 11 tahun pasien pernah terjatuh dari
pohon dan beberapa hari kemudian pasien mengalami kejang.

4. Riwayat Masa Remaja (12-18 Tahun)


Menurut ibu pasien, keluarga mengetahui pasien sering menghirup lem
sejak usia 9 tahun, namun pasien sering marah-marah apabila disuruh
berhenti. Pasien pernah di penjara saat usia 17 tahun karena mencuri
berasama 12 orang temannya. Pasien di hukum dengan masa tahanan 1
tahun 6 bulan. Pasien mengatakan sempat mengosumsi pil samkodin
selama di penjara. Pasien mengatakan dia juga sering marah-marah dan

4
bertengkar dengan narapidana lainnya di penjara. Keluarga pasien tidak
mengetahui apakah pasien pernah kejang lagi semala di penjara. Saat usia
18 tahun, setelah pasien bebas dari penjara, pasien masih sering
menghirup lem, pasien lalu di bawa ke Rumah Sakit Khusus Jiwa
Soeprapto karena menusuk kepalanya sendiri dengan paku.

5. Riwayat Masa Dewasa Muda (19 tahun- Sekarang)


Pasien mengatakan sudah tidak menghirup lem lagi sejak di rawat di
RSKJ Provinsi Bengkulu saat usia 18 tahun. Keluarga pasien mulai rutin
control keadaan pasien ke poli RSKJ Soeprapto Provinsi Bengkulu.
Namun, pasien kembali di rawat saat usia pasien 21 tahun karena menusuk
kepalanya sendiri lagi dengan paku dengan alasan pasien merasa pusing.
Keluarga pasien mulai mengeluhkan masalah kejang yang dialami pasien
pada Mei 2022.

6. Riwayat Pendidikan
Pasien menempuh pendidikan sampai kelas 5 SD dan tidak melanjutkan
sekolahnya.

7. Riwayat Pekerjaan
Pasien mendapatkan uang dari upahnya sebagai urut keliling.

8. Riwayat Pernikahan
Pasien belum menikah.

9. Riwayat Kehidupan Beragama


Pasien beragama islam namun tidak rutin mengerjakan ibadah.

10. Riwayat Psikososial

5
Pasien mengatakan masih memiliki teman di lingkungannya. Keluarga
besar pasien juga bertempat tinggal tidak berjauhan dengan pasien. Pasien
mengatakan bahwa dia tidak dijauhi oleh teman-teman dan keluarganya
karena gangguan yang ia miliki. Hubungan pasien dan tetangganya juga
lumayan dekat.

2.2.5. Riwayat Pelanggaran Hukum


Pasien pernah masuk penjara tahun 2017 karena mencuri bersama 12
orang temannya. Pasien dihukum masa tahanan 1 tahun 6 bulan.

2.2.6. Riwayat Keluarga


Pasien merupakah anak pertama dari lima bersaudara. Pasien saat ini
tinggal di Karang indah, Bengkulu, bersama kedua orang tua pasien, dan 2
adik pasien (Tn. A, 49 tahun, Ny. Y, 36 tahun, An. D, 9 tahun, By. G, 3,5
bulan). Dua orang adik pasien yang lain (Ny. T, 20 tahun, Tn. A, 17 tahun)
sudah menikah namun belum mempunyai anak. Dua orang adik pasien ini
masih sering mengunjungi rumah dan membantu merawat pasien.
Hubungan pasien dan keluarganya cukup dekat. Apabila pasien berobat, ia
diantar oleh ibu dan adiknya (Ny. Y 36 tahun dan Ny. T 20 tahun). Ayah
pasien jarang menemani pasien ke rumah sakit karena ayah pasien harus
bekerja sebagai kuli. Keluarga pasien tidak ada yang memiliki gejala yang
sama dengan pasien.

6
2.2.7. Genogram

1 2 3 4

5 6 7 8 9 1
0

1 1 13 14 1
1 2 5

Keterangan gambar:
1. Laki-laki

2. Perempuan

3. Pasien
4. Tinggal 1 rumah

Keterangan Nomor:
1. Tn. D, pendidikan terakhir tidak diketahui, petani.
2. Ny S, pendidikan terakhir SD, IRT, pendiam
3. Tn. M, pendidikan terakhir tidak diketahui, petani.
4. Ny. R, pendidikan terakhir tidak diketahui, IRT, tidak peduli.
5. Tn. A, 49 tahun, pendidikan terakhir SD, kuli, peduli.
6. Tn. L, 45 tahun pendidikan terakhir SD, petani.
7. Tn. S, 43 tahun, pendidikan terakhir SMA, wiraswasta.
8. Ny. Z, 58 tahun, pendidikan terakhir SD , peduli

7
9. Ny. Y, 36 tahun, pendidikan terakhir tidak diketahui, ibu rumah tangga,
peduli.
10. Ny.T, 54 tahun, pendidikan terakhir SD, IRT, kurang peduli
11. Tn. HA, 22 tahun, pendidikan terakhir SD, urut keliling.
12. Ny. T, 20 tahun, pendidikan terakhir tidak diketahui, ibu rumah tangga,
peduli.
13. Tn. A, 17 tahun, pendidikan terakhir tidak diketahui, pedagang, peduli.
14. An. D, 9 tahun, pendidikan terakhir SD, pelajar, kurang peduli.
15. By. G, 3,5 bulan.

2.2.8. Situasi Kehidupan Sekarang


Pasien saat ini tinggal bersama ayah, ibu, dan kedua adik pasien. Ayah
pasien adalah seorang kuli dan masih berkerja samapi sekarang, ayah pasien
biasanya bekerja dari pagi sampai sore. Ibu pasien merupakan seorang ibu
rumah tangga. Pasien memilki 4 orang adik. Dua adik pasien yang lainnya
sudah menikah dan tinggal bersama pasangan mereka namun masih sering
kerumah membantu orang tua pasien merawat pasien.

2.2.9. Persepsi Diri dan Lingkungan serta Harapan Pasien


Pasien menyadari bahwa saat ini dirinya sakit dan mau meminum
obat. Saat pasien marah, pasien tidak merasa bersalah karena menurut pasien
alasan dia marah karena bapak dan ibunya tidak menuruti permintaan pasien.

2.2. Pemeriksaan Fisik


1. Status Generalis
a. Keadaan Umum
Keadaan umum : Tampak sehat.
Kesadaran : Compos mentis dengan GCS E4M6V5.
BB/TB : 50 kg/160 cm
Status gizi : Normal dengan IMT 19,9 kg/m2

8
b. Tanda Vital
Tekanan darah : 125/80 mmHg
Nadi : 82 kali/menit
Pernapasan : 20 kali/menit.
Suhu : 36,7 oC.
SpO2 : 99% tanpa O2.

c. Pemeriksaan fisik
Kepala : Normosefali.
Mata : Konjungtiva palpebra pucat (-/-), sklera ikterik (-/-),
pupil isokor (3mm/3mm), refleks cahaya (+/+).
Hidung : Deviasi (-), sekret lebih (-).
Mulut : Sianosis (-), pucat (-), mukosa bibir kering (-).
Telinga : Nyeri tekan tragus (-), nyeri tekan mastoid (-).
Leher : Pembesaran kelenjar tiroid (-), KGB (-).
Thorak, :
Pulmo, I : Pergerakan dinding dada simetris saat statis dan
dinamis. Retraksi dinding dada (-).
P : Stem fremitus kanan = kiri.
P : Sonor di kedua lapang paru.
A : Vesikuler (+/+) normal, ronkhi (-/-), wheezing (-/-).
Pulmo, I : Iktus kordis terlihat (-).
P : Iktus kordis teraba (-).
P : Batas jantung dalam batas normal.
A : Bunyi jantung I dan II reguler, murmur (-), gallop (-).
Abdomen, I : Datar, scar (-).
A : Bising usus (+) normal.
P : Supel, pembesaran hepar (-), pembesaran lien (-),
massa (-), nyeri tekan (-).
P : Timpani seluruh lapang abdomen.

9
Ekstremitas : Akral hangat, CRT <2”, edema (-).

2. Status Neurologis
a. Saraf kranial : dalam batas normal.
b. Saraf motorik : dalam batas normal.
c. Sensibilitas : dalam batas normal.
d. Susunan saraf vegetatif : dalam batas normal.

2.3. Pemeriksaan Status Mental


1. Deskripsi Umum
a. Penampilan : Pasien laki-laki usia 22 tahun, wajah sesuai
usia, berpakaian cukup rapi menggunakan
baju hitam, celana panjang hitam, dan
sendal hitam.
b. Kesadaran : a. Secara kuantitatif : Kompos Mentis
(Sadar penuh)
b. Secara kulitatif : tidak ada gangguan
c. Perilaku dan Aktivitas : Kooperatif, aktivitas psikomotor normal,
Psikomotor tidak ada gerakan tidak sadar berulang
tanpa tujuan dan involunter
d. Pembicaraan : Pasien dapat mengerti pertanyaan dan
mampu menjawab sesuai yang
ditanyakan. Pasien menggunakan bahasa
Indonesia dan bahasa daerah, berbicara
cukup jelas dan kecepatan sedang.
e. Sikap terhadap Pemeriksa : Pasien kooperatif, kontak mata adekuat
kearah pemeriksa. Pasien tidak terlihat
marah atau sedih saat menjawab
pertanyaan pemeriksa.

10
2. Mood dan Afek
a. Mood : Eutimia
b. Afek : Serasi

3. Gangguan Persepsi
a. Halusinasi : Negatif, pasien menyangkal ada halusinasi.
b. Ilusi : Negatif, pasien tidak melihat objek yang tidak
dapat dilihat oleh orang lain
c. Depersonalisasi : Negatif, pasien tidak merasa bahwa tubuhnya
adalah suatu yang tidak nyata
d. Derealisasi : Negatif, pasien tidak merasa lingkungannya
menjadi asing ataupun tidak nyata

4. Proses Berpikir
a. Bentuk Pikir : Realistis
b. Arus Pikir : Koheren
c. Isi Pikir : Adekuat, waham (-), fobia (-), obsesi (-)

5. Fungsi Intelektual / Kognitif


a. Taraf Pendidikan: SD
b. Daya konsentrasi dan perhatian: , konsentrasi pasien baik karena dapat
berhitung mengurangi angka 100 dengan 7, perhatian baik karena pasien
dapat mengeja nama depannya secara terbalik.
c. Orientasi
1) Waktu : Baik, pasien mengetahui bahwa saat pemeriksaan
adalah waktu pagi di hari Jumat
2) Tempat : Baik, pasien mengetahui bahwa sedang di rumah
sakit jiwa kota Bengkulu di poli jiwa.
3) Orang : Baik, pasien mampu mengidentifikasi dan
mengenali ibu dan adik pasien yang mengantarkan

11
pasien ke RSKJ dengan tepat.

6. Daya Ingat
a. Daya Ingat Jangka : Cukup, pasien dapat meningat kapan ia masuk
Panjang ke RSJ pertama kali dan kedua kali, dan
pernah di penjara selama berapa lama.
b. Daya Ingat Jangka : Baik, pasien dapat mengingat terakhir makan
Pendek dan minum obat, dan jam pasien berangkat
dari rumah ke RSKJ.
c. Daya Ingat Segera : Baik, pasien dapat mengingat kata-kata yang
telah disebutkan pemeriksa seperi : apel, uang
dan mawar lalu menyebutkan sesuai urutannya
d. Akibat Hendaya Daya : Tidak terdapat hendaya daya ingat pada
Ingat Pasien pasien.

7. Pikiran Abstrak : Baik, pasien dapat menyebutkan perasamaan bola dan


bakso.
8. Kemampuan : Cukup, pasien dapat membaca saat diminta membaca
Baca dan Tulis kalimat dan melakukan perintah sesuai kalimat yang
tertulis : pejamkan mata, pasien dapat membacanya
dan selanjutnya memejamkan mata sesuai instruksi.
9. Pengendalian : Baik, pasien mampu mengendalikan tingkah lakunya,
Impuls mengikuti perintah dari pemeriksa, serta mampu
menjawab beberapa pertanyaan dari pemeriksa

10. Daya Nilai


a. Norma Sosial : Cukup, pasien mampu berkomunikasi dengan
keluarga, tetangga, dan teman-temannya. Pasien
tidak dijauhi karena gejalanya.
b. Uji Daya Nilai : Cukup, pasien mengakui bahwa dirinya sakit

12
dan mau meminum obat agar sembuh namun
pasien menyalahkan orang sekitar apabila pasien
marah karena keinginannya tidak terpenuhi.
c. Penilaian Realitas : Baik, pasien saat ini tidak ada gangguan
penilaian realitas.

11. Tilikan : Dua, ambivalensi terhadap penyakitnya.

12. Taraf Dapat Dipercaya : Cukup dapat dipercaya

2.4. Ikhtisar Penemuan Bermakna


 Pasien ulangan laki-laki dewasa muda usia 22 tahun datang bersama
ibu dan adiknya dengan keluhan mudah marah dan kejang 2 minggu
yang lalu.
 Pasien pertama kali kejang usia 11 tahun setelah beberapa hari
sebelumnya pernah jatuh namun tidak pernah berobat. Pasien pertama
kali mengeluhkan kejangnya kepada dokter pada Mei 2022.
 Pasien memiliki riwayat menghirup lem sejak usia 9 tahun. Pasien
baru berhenti menghirup lem sejak di rawat di RSJK pada tahun 2018.
 Pasien pernah di rawat inap di RSKJ sebanyak dua kali pada tahun
2018 dan 2021 karena pasien menusukkan paku ke kepalanya sendiri.

2.5. Formulasi Diagnosis Multiaksial


Berdasarkan hasil anamnesis dan pemeriksaan pada pasien didapatkan hasil:
Aksis I
 Berdasarkan hasil anamnesis dan pemeriksaan pada pasien terdapat
kelainan pola perilaku dan psikologis yang secara klinis bermakna yang
dapat menyebabkan timbulnya disabilitas dalam fungsi sehari-hari.
 Pada pasien ini melalui anamnesis dan pemeriksaan fisik tidak
ditemukan riwayat demam tinggi, penurunan kesadaran, pasien

13
memiliki riwayat kejang sejak usia 11 tahun. Kejang mulai dikeluhkan
keluarga pasien sejak Mei 2022, hal ini menjadi dasar diagnosis
Gangguan Mental lainnya Akibat Kerusakan dan Disfungsi Otak
dan Penyakit Fisik + Epilesi (F06 + G40).
 Dari anamnesis didapatkan riwayat menghirup lem sejak usia 9 tahun.
Hal ini menjadi dasar diagnosis Gangguan Mental dan Perilaku
Akibat Penggunaan Pelarut yang Mudah Penguap (F18).

Aksis II
Berdasarkan pemeriksaan pasien pasien sering mencuri hingga pernah
dikenakan hukuman penjara pada usia 17 tahun bersama temannya. Pasien
mengatakan melakukan pencurian karena diajak oleh temannya. Pasien juga
sering menuntut keinginannya untuk dipenuhi tanpa mempertimbangkan
kebutuhan primer keluarga, pasien juga sering mengamuk dan marah-marah
hingga pernah menusukkan paku kekepalanya karena keinginannya pasien
belum bisa dipenuhi keluarga. Hal ini menjadi dasar diagnosis Gangguan
Kepribadian dan Perilaku Akibat Penyakit, Kerusakan, dan Disfungsi
Otak (F07).

Aksis III
Berdasarkan anamnesis pasien terdapat riwayat kejang sejak usia 11 tahun
namun pasien tidak pernah mengobati kejangnya sampai tahun 2022. Maka
pada aksis ini pasien didiagnosis epilepsi (G40).

Aksis IV
Berdasarkan anamnesis didapatkan bahwa pasien memiliki hubungan yang
cukup baik dengan keluarganya. Pasien pernah ditindak pidana hukum karena
mencuri bersama 12 teman pasien. Pasien tidak dijauhi oleh lingkungan pasien
karena gejalanya. Pasien hanya sekolah sampai kelas 5 SD. Pasien control ke
rumah sakit dan berobat diurus oleh adik perempuan pasien. Bapak pasien

14
bekerja sebagai kuli,dan ibu pasien adalah seorang ibu rumah tangga. Pasien
mendapatkan uang dari urut keliling. Maka pasien memiliki masalah dengan
primary support group, masalah pendidikan, dan masalah interaksi
dengan hukum atau kriminal.

Aksis V
Penilaian terhadap kemampuan pasien untuk berfungsi dalam kehidupannya
menggunakan Global Assesment of functioning (GAF). Pada saat dilakukan
wawancara, pasien masuk kedalam kategori skala GAF scale 70-61 yakni
pasien memiliki beberapa gejala ringan dan menetap, disabilitas ringan dalam
fungsi, secara umum masih baik.

2.6. Evaluasi Multiaksial


Aksis I : Diagnosis kerja:
 F.06 Gangguan Mental lainnya Akibat Kerusakan dan
Disfungsi Otak dan Penyakit Fisik + Epilesi.

Diagnosis Banding:
 F.18 Gangguan Mental dan Perilaku Akibat Penggunaan
Pelarut yang Mudah Penguap.
 F07. Gangguan Kepribadian dan Perilaku Akibat
Penyakit, Kerusakan, dan Disfungsi Otak.

Aksis II : Tidak ada diagnosis


Aksis III : G40. Epilepsi
Aksis IV : Masalah dengan primary support group, masalah pendidikan,
dan masalah interaksi dengan hukum atau kriminal.
Aksis V : Skor Global Assesment of Functioning (GAF) 70-61

2.7. Daftar Masalah


1. Organobiologik : Riwayat kejang saat usia pasien 11 tahun.

15
2. Psikologis : Pasien kadang merasa mudah marah dan mengancam keluarganya
apabila keinginannya tidak terpenuhi.
3. Sosioekonomi : Pasien memiliki hubungan yang cukup baik dengan keluarga,
tetangga, dan teman-temannya.

2.8. Pemeriksaan Penunjang


Tidak dilakukan.

2.9. Prognosis
Kriteria Ada
Prognosis Baik
1. Late onset
2. Onset akut
3. Faktor pencetus yang jelas 
4. Riwayat premorbid baik dalam sosial, seksual dan
pekerjaan
5. Dijumpai simptom depresi
6. Menikah
7. Riwayat keluarga dengan gangguan mood
8. Sistem support yang baik
9. Gambaran klinis menunjukkan gejala positif
Prognosis Buruk
1. Onset usia muda 
2. Onset perlahan dan tidak jelas
3. Tidak ada faktor pencetus yang jelas
4. Riwayat premorbid buruk dalam sosial, seksual dan
pekerjaan
5. Perilaku menarik diri dan autistik
6. Belum menikah atau telah bercerai 

16
7. Riwayat keluarga dengan gangguan depresi, skizofrenia
8. Sistem support yang buruk
9. Gambaran klinis menunjukkan gejala negatif
10. Riwayat trauma perinatal
11. Tidak ada remisi selama 3 tahun terapi
12. Sering kambuh 
13. Riwayat depresi sebelumnya

Pada pasien ini didapatkan adanya 5 kriteria yang memenuhi prognosis baik,
sedangkan 2 kriteria yang memenuhi prognosis buruk. Sehingga dapat disimpulkan
bahwa pada pasien ini menunjukkan prognosis yang baik.
 Quo Ad Vitam : Dubia ad bonam.
 Quo Ad Functionam : Dubia ad bonam.
 Quo Ad Sanationam : Dubia ad bonam.

2.10. Perencanaan Terapi


1. Farmakoterapi:
Haloperidol 2x2,5 mg
Luminal 2x30 mg
Phenitoin 2x100 mg
Divalproex sodium 2x500 mg
Asam folat 1x1

2. Non-Farmakoterapi:
1. Psikoedukasi terhadap keluarga pasien

2.11. Follow Up
Sabtu, 10 September 2022 pukul 09.15 WIB melalui video call.
S: Berdasarkan keluarga pasien, saat ini pasien tidak ada keluhan. Pasien

17
meminum obat yang diberikan. Pasien sudah tidak mengalami kejang.
Pasien tidak marah-marah. Pasien sudah tidak mengeluhkan sulit tidur.
Sejak meminum obat dengan dosis yang baru, pasien menjadi lebih
sering keluar rumah. Pasien mampu menjawab dia sekarang berada di
mana, waktu, dan orang yang bersamanya saat ini dengan tepat.
O: Kesadaran : Compos mentis
Penampilan : Pasien laki-laki, usia 22 tahun, sesuai usia,
berpakaian cukup rapi menggunakan baju putih
Orientasi : Tempat/Waktu/Orang Baik
Sikap dan tingkah laku : Kooperatif
Bentuk pikir : Realistis
Arus pikir : Koheren
Isi pikir : Tidak ada
Mood : Eutimia
Afek : Serasi
Halusinasi : Tidak ada
Ilusi : Tidak ada
Daya konsentrasi : Baik
Orientasi : Baik
Daya ingat : Baik
Pikiran abstrak : Baik
Pengendalian impus : Baik
Daya nilai : Baik
Tilikan :6
Taraf dapat dipercaya : Dapat dipercaya.
A: Gangguan Mental lainnya Akibat Kerusakan dan Disfungsi Otak dan
Penyakit Fisik + Epilesi.
P: Haloperidol 2x2,5 mg
Luminal 2x30 mg

18
Phenitoin 2x100 mg
Divalproex sodium 2x500 mg
Asam folat 1x1

Senin, 12 September 2022 pukul 16.00 WIB melalui video call


S: Pasien masih sering keluar rumah. Pasien mengaku ia pergi ke rumah
sepupu atau ke tempat temannya. Pasien patuh meminum obat yang
diberikan. Ketika ditanyakan apakah ada keluhan lain yang dirasakan
pasien mengatakan tidak ada dan merasa cukup baik.
O: Kesadaran : Compos mentis
Penampilan : Pasien pria, usia 22 tahun, sesuai usia,
berpenampilan cukup rapi, menggunakan baju hijau
Orientasi : Tempat/Waktu/Orang Baik.
Sikap dan tingkah laku : Kooperatif
Bentuk pikir : Realistis
Arus pikir : Koheren
Isi pikir : Tidak ada
Mood : Eutimia
Afek : Serasi
Halusinasi : Tidak ada
Ilusi : Tidak ada
Daya konsentrasi : Baik
Orientasi : Baik
Daya ingat : Baik
Pikiran abstrak : Baik
Pengendalian impus : Baik
Daya nilai : Baik
Tilikan :6
Taraf dapat dipercaya : Dapat dipercaya.

19
A: Gangguan Mental lainnya Akibat Kerusakan dan Disfungsi Otak dan
Penyakit Fisik + Epilesi.
P: Haloperidol 2x2,5 mg
Luminal 2x30 mg
Phenitoin 2x100 mg
Divalproex sodium 2x500 mg
Asam folat 1x1

Rabu, 14 September 2022 melalui pertemuan langsung di rumah pasien


S: Pasien merasa obat yang sekarang lebih enak. Pasien berkata semenjak
minum obat yang sekarang pasien lebih banyak tidur pada siang hari.
Keluarga pasien berkata bahwa malam hari pasien sering keluar. Ketika
ditanyakan pasien kemana, pasien mengatakan bahwa dia pergi bersama
temannya dan hanya mengobrol. Pasien merasa baik-baik saja dan tidak
ada kejang.
O: Kesadaran : Compos mentis
Penampilan : Pasien laki-laki, 22 tahun, sesuai usia, cukup
rapi, memakai baju hitam dan celana hitam.
Orientasi : Tempat/Waktu/Orang Baik.
Sikap dan tingkah laku : Kooperatif
Bentuk pikir : Realistis
Arus pikir : Koheren
Isi pikir : Tidak ada
Mood : Eutimia
Afek : Serasi
Halusinasi : Tidak ada
Ilusi : Tidak ada
Daya konsentrasi : Baik
Orientasi : Baik

20
Daya ingat : Baik
Pikiran abstrak : Baik
Pengendalian impus : Baik
Daya nilai : Baik
Tilikan :6
Taraf dapat dipercaya : Dapat dipercaya.
A: Gangguan Mental lainnya Akibat Kerusakan dan Disfungsi Otak dan
Penyakit Fisik + Epilesi.
P: Haloperidol 2x2,5 mg
Luminal 2x30 mg
Phenitoin 2x100 mg
Divalproex sodium 2x500 mg
Asam folat 1x1

Jumat, 16 September 2022 melalui video call


S: Pasien merasa cukup baik. Keluarga mengatakan pasien makan lebih
banyak daripada boasanya. Pasien tidak ada keluhan tidur. Tidak ada
kejang.
O: Kesadaran : Compos mentis
Penampilan : Pasien laki-laki usia 22 tahun cukup rapi,
menggunakan baju hitam.
Orientasi : Tempat/Waktu/Orang Baik.
Sikap dan tingkah laku : Kooperatif
Bentuk pikir : Realistis
Arus pikir : Koheren
Isi pikir : Tidak ada
Mood : Eutimia
Afek : Serasi
Halusinasi : Tidak ada

21
Ilusi : Tidak ada
Daya konsentrasi : Baik
Orientasi : Baik
Daya ingat : Baik
Pikiran abstrak : Baik
Pengendalian impus : Baik
Daya nilai : Baik
Tilikan :6
Taraf dapat dipercaya : Dapat dipercaya.
A: Gangguan Mental lainnya Akibat Kerusakan dan Disfungsi Otak dan
Penyakit Fisik + Epilesi.
P: Haloperidol 2x2,5 mg
Luminal 2x30 mg
Phenitoin 2x100 mg
Divalproex sodium 2x500 mg
Asam folat 1x1

Minggu, 18 September 2022 melalui video call


S: Keluarga pasien (adik pasien) mengatakan pasien melukai kepalanya
dengan paku. Pasien juga berkeliling-keliling sekitar rumah membawa
paku dan palu ditangannya. Keluarga pasien mengatakan sobat pasien
sudah habis (haloperidol dan phenytoin sodium). Kemarin pasien
marah-marah dan mengancam ibu pasien untuk membelikan pasien
speakter, jika tidak dibelikan pasien akan menusuk perutnya sendiri.
Adik pasien mengatakan pasien sering banyak meminta jika tau orang
tua pasien sedang ada uang. Keluarga pasien ingin mengambil obat ke
IGD namun selama ini setiap mengambilan obat selalu bayar dan
keluarga pasien belum ada uang.
O: Kesadaran : Compos mentis

22
Penampilan : Pasien pria usia 22 tahun sesuai usia, cukup rapi
menggunakan baju coklat.
Orientasi : Tempat/Waktu/Orang kurang.
Sikap dan tingkah laku : Kooperatif inadekuat
Bentuk pikir : Nonrealistis
Arus pikir : Inkoheren
Isi pikir : Inadekuat
Mood : Labil
Afek : Labil
Halusinasi : Tidak ada
Ilusi : Tidak ada
Daya konsentrasi : Kurang
Orientasi : Kurang
Daya ingat : Kurang
Pikiran abstrak : Kurang
Pengendalian impus : Kurang
Daya nilai : Kurang
Tilikan :1
Taraf dapat dipercaya : Kurang dapat dipercaya.
A: Gangguan Mental lainnya Akibat Kerusakan dan Disfungsi Otak dan
Penyakit Fisik + Epilesi.
P: Luminal 2x30 mg
Divalproex sodium 2x500 mg
Asam folat 1x1

Selasa, 20 September 2022 melalui video call


S: Pasien mengeluhkan sering merasa kesal dan marah. Pasien bertengkar
dengan ibu pasien karena keinginannya tidak diturutin untuk membeli
speaker. Pasien masih mau makan dan mandi namun tidak gosok gigi.

23
Pasien juga mengeluhkan kepalanya masih sakit karena menusukkan
palu ke kepalanya.
O: Kesadaran : Compos mentis
Penampilan : Pasien laki-laki 22 tahun, sesuai usia, cukup
rapi, memakai baju coklat
Orientasi : Tempat/Waktu/Orang cukup
Sikap dan tingkah laku : Kooperatif inadekuat
Bentuk pikir : Realistis
Arus pikir : Koheren
Isi pikir : Jumping of ideas
Mood : Labil
Afek : Labil
Halusinasi : Tidak ada
Ilusi : Tidak ada
Daya konsentrasi : Cukup
Orientasi : Cukup
Daya ingat : Baik
Pikiran abstrak : Cukup
Pengendalian impus : Kurang
Daya nilai : Kurang
Tilikan :2
Taraf dapat dipercaya : Kurang dapat dipercaya.
A: Gangguan Mental lainnya Akibat Kerusakan dan Disfungsi Otak dan
Penyakit Fisik + Epilesi.
P: Luminal 2x30 mg
Divalproex sodium 2x500 mg
Asam folat 1x1

Kamis, 22 September 2022 melalui video call

24
S: Pasien dan keluarga pasien masih belum mengambil obat karena alasan
belum ada uang. Pasien masih suka keluyuran keluar rumah dan masih
mudah kesal dan marah dan meminta uang ke orang tua pasien. Pasien
banyak berbicara
O: Kesadaran : Compos mentis
Penampilan : Pasien laki-laki 22 tahun sesuai usia, cukup rapi
memakai baju hitam.
Orientasi : Tempat/Waktu/Orang cukup.
Sikap dan tingkah laku : Kooperatif inadekuat
Bentuk pikir : Realistis
Arus pikir : Jumping of ideas
Isi pikir : Waham (-), fobia (-), obsesi (-)
Mood : Labil
Afek : Labil
Halusinasi : Tidak ada
Ilusi : Tidak ada
Daya konsentrasi : Kurang
Orientasi : Cukup
Daya ingat : Cukup
Pikiran abstrak : Kurang
Pengendalian impus : Kurang
Daya nilai : Kurang
Tilikan :2
Taraf dapat dipercaya : Kurang dapat dipercaya.
A: Gangguan Mental lainnya Akibat Kerusakan dan Disfungsi Otak dan
Penyakit Fisik + Epilesi.
P: Luminal 2x30 mg
Divalproex sodium 2x500 mg
Asam folat 1x1

25
Sabtu, 24 September 2022 melalui pertemuan langsung di rumah pasien.
S: Pasien mengeluhkan mudah kesal dan marah pada keluarganya. Pasien
juga mengeluhkan kepalanya yang ditusuk masih terasa sakit. Pasien
masih sering meminta-minta untuk dibelikan speaker. Pasien masih mau
makan makan dan mandi namun tidak menggosok gigi. Pasien dan
keluarga pasien belum mengambil obat.
O: Kesadaran : Compos mentis
Penampilan : Pasien laki-laki 22 tahun sesuai usia, cukup rapi,
mengenakan baju coklat dan celana hitam
Orientasi : Tempat/Waktu/Orang Cukup
Sikap dan tingkah laku : Kooperatif inadekuat, pasien banyak
bicara.
Bentuk pikir : Realistis
Arus pikir : Koheren,
Isi pikir : Waham (-), fobia (-), obsesi (-)
Mood : Labil
Afek : Labil
Halusinasi : Tidak daa
Ilusi : Tidak ada
Daya konsentrasi : Kurang
Orientasi : Cukup
Daya ingat : Cukup
Pikiran abstrak : Kurang
Pengendalian impus : Kurang
Daya nilai : Kurang
Tilikan :2
Taraf dapat dipercaya : Kurang dapat dipercaya.
A: Gangguan Mental lainnya Akibat Kerusakan dan Disfungsi Otak dan
Penyakit Fisik + Epilesi.

26
P: Luminal 2x30 mg
Divalproex sodium 2x500 mg
Asam folat 1x1

27
BAB 3 TINJAUAN PUSTAKA
3.1 Epilepsi
3.1.1 Definisi
Epilepsi adalah penyakit kronis yang tidak menular yang diderita sekitar 50
juta orang di seluruh dunia. Hal ini ditandai dengan kejang berulang, yang merupakan
episode singkat gerakan tak sadar yang mungkin melibatkan sebagian tubuh (parsial)
atau seluruh tubuh dan kadang-kadang disertai dengan hilangnya kesadaran dan
kontrol kandung kemih. Episode kejang adalah akibat dari pelepasan listrik yang
berlebihan pada sekelompok sel otak.. Kejang dapat bervariasi dari penyimpangan
perhatian atau sentakan otot yang singkat hingga kejang yang parah dan
berkepanjangan. Kejang juga dapat bervariasi dalam frekuensi, dari kurang dari satu
per tahun hingga beberapa per hari. Satu kejang tidak menandakan epilepsi (hingga
10% orang di seluruh dunia mengalami satu kali kejang selama hidup mereka).
Epilepsi didefinisikan sebagai memiliki dua atau lebih kejang tanpa alasan (WHO,
2022).
Bagi psikiater, perhatian utama tentang epilepsi adalah pertimbangan adanya
diagnosis epilepsy pada pasien psikiatri, percabangan psikososial diagnosis epilepsi
untuk seorang pasien, serta efek psikologis dan kognitif obat antikonvulsan yang
sering digunakan. Dengan memperhatikan bagian pertama pertimbangan tersebut, 30
sampai 50 persen penderita epilepsy mengalami kesulitan psikiatri pada suatu waktu
selama perjalanan penyakit. Gejala perilaku epilepsi paling sering adalah perubahan
kepribadian. Psikosis dan kekerasan lebih jarang dibanding yang diperkirakan
(Sadock and Sadock, 2010).

3.1.2 Epidemiologi
Epilepsi diderita oleh sekitar 50 juta orang di seluruh dunia. Perkiraan
proporsi populasi umum dengan epilepsi aktif (yaitu kejang berkelanjutan atau
dengan kebutuhan pengobatan) pada waktu tertentu adalah antara 4 dan 10 per 1000
orang. Secara global, diperkirakan 5 juta orang didiagnosis dengan epilepsi setiap

28
tahun. Di negara-negara berpenghasilan tinggi, diperkirakan ada 49 per 100.000
orang yang didiagnosis menderita epilepsi setiap tahun. Di negara-negara
berpenghasilan rendah dan menengah, angka ini bisa mencapai 139 per 100.000
(WHO, 2022).

3.1.3 Etiologi
Otak terdiri dari miliaran sel saraf (neuron). Area otak yang berbeda
bertanggung jawab untuk hal yang berbeda, termasuk gerakan, ucapan, persepsi, dan
perasaan. Sel-sel saraf berkomunikasi satu sama lain menggunakan sinyal listrik dan
kimia. Selama serangan epilepsi, interaksi antara sel-sel saraf untuk sementara
menjadi rusak. Akibatnya, area otak tertentu atau semua area otak menjadi terlalu
aktif dan mengeluarkan terlalu banyak sinyal. Hasil "badai di otak" memiliki efek
yang nyata, seperti kejang, di seluruh tubuh. Epilepsi dapat disebabkan oleh berbagai
hal, termasuk cedera, radang otak atau selaput otak, stroke atau tumor. Jika ada
penyebab yang diketahui untuk epilepsi seseorang, itu disebut sebagai "epilepsi
simtomatik." Tetapi seringkali tidak mungkin untuk menemukan penyebab yang
jelas. Terkadang beberapa orang dalam generasi keluarga yang berbeda menderita
epilepsi. Ini adalah tanda bahwa itu mungkin diturunkan secara genetik. Hal-hal
seperti lampu strobo di klub malam dapat memicu kejang pada beberapa orang.
Kondisi tertentu terkadang juga dapat menyebabkan kejang. Contohnya termasuk
tidak cukup tidur, kekurangan oksigen, keracunan, alkohol atau – terutama pada
anak-anak – demam tinggi. Faktor-faktor semacam ini bahkan dapat menyebabkan
kejang pada seseorang yang tidak menderita epilepsi. Hal ini kemudian dikenal
sebagai kejang yang diprovokasi. Anak-anak yang rentan terhadap kejang demam,
misalnya, jarang juga mengalami epilepsi. (InformedHealth.Org, 2019).

3.1.4 Klasifikasi
1. Kejang umum
Kejang umum mempengaruhi seluruh otak. Kejang ini tidak selalu lebih
buruk daripada kejang yang mempengaruhi bagian otak individu (kejang

29
parsial). Tapi kejang umum lebih cenderung menyebabkan hilangnya
kesadaran dan membuat seluruh tubuh kejang. Ada berbagai jenis kejang
umum:
a. Kejang tonik: Lengan dan kaki menjadi kaku dan kaku. Kejang
semacam ini biasanya berlalu cukup cepat dan tidak selalu
mempengaruhi keadaan kesadaran.
b. Kejang atonik ("serangan jatuh"): Di sini otot-otot di salah satu
bagian tubuh tiba-tiba menjadi lemas. Akibatnya, dagu mungkin
jatuh ke arah dada, atau kaki menjadi lemas.
c. Kejang klonik: Kelompok otot besar – misalnya di lengan atau
kaki – tersentak dalam ritme yang lambat. Hal ini biasanya disertai
dengan hilangnya kesadaran.
d. Kejang mioklonik: Kelompok otot individu berkedut dengan cepat.
Keadaan kesadaran biasanya tidak terpengaruh.
e. Kejang tonik-klonik (kadang-kadang disebut "kejang grand mal"):
Seluruh tubuh kejang dan berkedut, dan menjadi tidak sadar.
f. Kejang tidak ada (kadang-kadang disebut "kejang petit mal"): Pada
jenis kejang ringan ini, orang tiba-tiba kehilangan kesadaran
(tampak seperti "keluar") untuk sesaat.
2. Kejang parsial (fokal)
Kejang parsial muncul hanya di satu bagian otak. Gejalanya akan tergantung
pada apa yang dilakukan bagian otak itu, dan mungkin termasuk hal-hal
seperti kedutan pada lengan (gangguan motorik), sensasi abnormal (gangguan
sensorik) atau perubahan penglihatan (gangguan penglihatan). Ketika orang
mengalami kejang parsial, mereka mungkin mengalami sensasi abnormal,
kehilangan kesadaran, atau mendengar, melihat, atau mencium sesuatu secara
berbeda. Mereka mungkin juga merasa pusing, merasa cemas atau
berhalusinasi. Ini dikenal sebagai aura. Beberapa orang menampar bibir
mereka, meringis, terbata-bata, berjalan-jalan tanpa tujuan atau mengutak-atik
sesuatu. Kejang parsial dapat disertai dengan kedutan atau kejang. Terkadang

30
kejang parsial memengaruhi kesadaran atau kemampuan untuk
berkonsentrasi. Kejang parsial dapat menyebar ke seluruh otak, menghasilkan
kejang umum.

3.1.5 Manifestasi Klinis


1. Gejala Praiktal
Kejadian praiktal (aura) pada epilepsy parsial kompleks mencakup sensasi
otonom (seperti perut kembung, pipi memerah, dan perubahan napas), sensai
kognitif seperti bermimpi, keadaan afektif seperti takut, panik, depresi, dan elasi),
dan yang klasik, otomatisme (seperti menampar bibir, menggosok-gosok,
mengunyah) (Sadock and Sadock, 2010).

2. Gejala Iktal
Perilaku singkat, kacau dan tak terinhibisi menandai kejadian iktal. Meski
beberapa pengaca pembela mengklaim sebaliknya, seseorang jarang menunjukkan
perilaku kasar yang direncakan dan bertujuan selama suau episode epilepsi.
Gejala kognitif meliputi amnesia akan waktu selama serangan dan periode
delirium yang menyembuh setelah serangan. Pada pasien epilepsy parsial
kompleks, focus serangan dapat ditemukan pada elektroensafalogram (EEG) pada
25 sampai 50 persen pasien. Penggunaan elektroda sfenoidal atau temporal
anterio dan EEG pada keadaan kurang tidur dapat meningkatkan kemungkinan
menemukan abnormalitas EEG. EEG normal multiple sering diperoleh pada
pasien epilepsi parsial kompleks. Penggunaan rekaman EEG jangka panjang
(biasnaya 24 sampai 72 jam) dapat membantu klinisi mendeteksi focus kejang
pada sejumlah pasien. Sebagian besar studi menunjukkan bahwa penggunaan lead
nasofaring tidak terlalu meningkatkan sensitivitas EEG namun justru menambah
ketidaknyamanan prosedur bagi pasien (Sadock and Sadock, 2010).

3. Gejala interictal

31
Gangguan kepribadian. Abnormalitas psikiatri yang paling sering dilaporkan
pada pasien epileptic adalah gangguan kepribadian, dan gangguan tersebut
terutama cenderung terjadi pada pasien dengan epilepsi yang berasa dari lobus
temporal. Gambaran tersering adalah tampak sangat religious, pengalaman emosi
yang meninggi – suatu kualitas yang biasa disebut viskositas kepribadian – dan
perubahan perilaku seksual. Sindrom dalam bentuk yang komplit relaif jarang,
bahkan pada mereka dengan kejang parsial kompleks yang berasal dari lobus
temporal. Banyak pasien tidak mengalami gangguan kepribadian, yang lain
menderita serangkai gangguan yagn sangat berbeda dengan sindrom yang klasik
(Sadock and Sadock, 2010).

Gejala Psikotik. Awitan gejala psikotik pada epilepsy bervariasi. Secara klasik,
gejala psikotik tampak pada pasien yang telah mengalami epilepsy dalam jangka
waktu lama dan awitan gejala psikotik didahului oleh timbulnya perubahan
kepribadian yang berhubungan dengan aktivitas epileptik otak. Gejala psikosis
yang paling khas adalah halusinasi dan waham paranoid

Kekerasan. Kekerasan episodic menjadi masalah pada sebgian pasien epilepsy,


terutama epilepsy yang berasal dari lobus temporal dan frontal. Belum diketahui
pasti apakah kekerasan merupakan manifestasi serangan itu sendiri atau memiliki
sumber psikopatologis interictal. Sebgian besar bukti menunjukkan kekerasan
sangat jarang menjadi fenomena iktal. Hanya pada kasus yang langka saja
kekerasan pada seorang pasien epilepsy dianggap disebabkan oleh serangan
kejang itu sendiri (Sadock and Sadock, 2010).

Gejala Gangguan Mood. Gejala gangguan mood, seperti depresi dan mania
jarang terlihat pada epilepsy dibanding gejala skizofrenia. Kalua pun terjadi,
gejala gangguan mood cenderung bersifat episodic dan paling sering muncul bila
focus epilepsy mengenai lobus temporal hemisfer serebri nondominant. Makna

32
gejala gangguan mood dapat diperlihatkan oleh meningkatnya insiden percobaan
bunuh diri pada orang dengan epilepsi (Sadock and Sadock, 2010).

3.1.6 Diagnosis
Epilepsi biasanya didiagnosis jika setidaknya dua kejang telah terjadi, ada
periode setidaknya 24 jam antara kejang, dan tidak ada yang menunjukkan bahwa
kejang disebabkan oleh faktor-faktor tertentu (kejang yang diprovokasi)
(InformedHealth.Org, 2019)
Beberapa metode digunakan untuk mendiagnosis kejang epilepsi. Metode ini
meliputi, EEG, computed tomography (CT) scan, magnetic resonance imaging
(MRI), positron emission tomography (PET), single photon emission computed
tomography (SPECT) dan pengujian genetik. Tes darah sederhana juga dilakukan
karena dapat menjadi alat yang berguna untuk menjelaskan etiologi ensefalopati
toksik dan metabolik. Studi menunjukkan bahwa EEG dan MRI adalah dua teknik
prinsip yang digunakan dalam diagnosis kejang epilepsi. Teknik tambahan membantu
untuk mengkonfirmasi diagnosis dan bahkan dapat mengidentifikasi hasil negatif
palsu.
EEG dianggap sebagai metode yang paling efektif untuk mendiagnosis
epilepsi. Setiap kali EEG yang tidak biasa diamati, ini membantu dalam
mengidentifikasi apakah kejang adalah kejang epilepsi fokal atau umum dan juga
dapat menyingkirkan sindrom epilepsi pasien. Dengan demikian, ini dapat membantu
dalam prognosis penyakit dan mengendalikan kejang lebih lanjut, memungkinkan
pilihan pengobatan yang lebih baik dibuat. Ketika tidak ada kelainan yang diamati
dalam pencitraan otak, pembedahan dipilih sebagai pengobatan pilihan setelah
pemantauan Video-EEG (vEEG) memastikan area cedera di otak.
CT scan juga terbukti membantu, tetapi tingkat deteksi lesi fokal pada pasien
hanya 30%. Ketika perawatan bedah saraf sedang dipilih, neuroimaging sangat
penting dalam evaluasi epilepsi.
Dengan kemajuan dalam teknologi MRI, protokol dan metode akuisisi,
pencitraan otak telah meningkat pesat. MRI struktural adalah teknik neuroimaging

33
utama yang digunakan untuk identifikasi lesi epileptogenik. Namun, ada
kemungkinan negatif palsu pada sekitar 15% sampai 30% pasien yang menderita
epilepsi fokal refrakter. Jika pasien tidak memiliki lesi yang jelas pada MRI, maka
perangkat keras dan teknik MRI terbaru digunakan, yang mungkin menunjukkan
beberapa kelainan kecil. Namun, ini harus ditangani dengan sangat hati-hati, karena
ada kemungkinan hasil positif palsu. Ada alasan tertentu untuk menggunakan MRI
sebagai sarana penyelidikan penyakit. MRI dapat membantu dalam penentuan
penyebab dan evaluasi kondisi sebelum operasi.
PET dan SPECT adalah studi pencitraan fungsional yang membantu dalam
mengidentifikasi zona epileptogenik dan memungkinkan evaluasi pra-bedah. Untuk
menemukan penyebab beberapa jenis epilepsi, pengujian genetik digunakan. Namun,
ada banyak keterbatasan, termasuk biaya yang relatif tinggi dan kurangnya
ketersediaan. Pencitraan PET dan pencitraan SPECT adalah teknik yang digunakan
untuk melokalisasi area korteks yang bertanggung jawab untuk inisiasi kejang,
terutama pada pasien dengan epilepsi fokal yang memiliki MRI normal, pasien
dengan kelainan multipel, atau pada pasien dengan inkonsistensi antara MRI dan
EEG (Anwar et al., 2020).

3.1.7 Tatalaksana
Obat antikonvulsan merupakan terapi pilihan utama. Obat lini pertama untuk
kejang umum adalah valproate dan fenitoin. Obat lini pertama untuk kejang parsial
meliputi karbamazepin, okskarbazepin, dan fenitoin. Etosuksimid dan valproate
adalah obat lini pertamam untuk kejang absans (petit mal). Psikoterapi, konseling
keluarga, dan terapi kelompok bergunan untuk membicarakan masalah psikososial
yang berkaitan dengan epilesi. Sebagai tambahan, klinisi sebaiknya menyadari bahwa
banyak obat antiepileptic menyebabkan hendaya kognitif derajak ringan sampai
sedang dan penyesuaian dosis atau perubahan obat sebaiknya dipertimbangkan jika
gejala hendaya kognitif merupakan masalah bagi pasien (Sadock and Sadock, 2010).

34
Gambari 1. Obat antiepileptic dimodifikasi oleh Fauci AS, Kasper DL, Longo DL,
eds. Harrison’s Principles of Internal Medicine, 17th ed. New York: McGraw-Hill;
2008;2498–2512 (Goldenberg, 2010).

3.2 Gangguan Mental dan Perilaku Akibat Penggunaan Pelarut yang Mudah
Penguap
3.2.1 Definisi
Kategori gangguan terkait inhalan mencakup sindrom psikiatri yang terjadi
akibat penggunaan bahan pelarut lem, bahan perekat, bahan pembakar, bahan
pengencer cat, bahan bakar. Contoh spesifiknya adalah bensin, penghapus pernis,
cairan pematik, lem pesawat terbang, semen karet, cairan pembersih, cat semprot,
pelembab sepatu, dan cairan pengoreksi mesin ketik. Senyawa aktif inhalan ini
mencakup toluene, aseton, benzene, trikloroetana, perkloretilen, trikloroetilen, 1,2-
dikloropropan, dan hidrokarbon terhalogenisasi (Sadock and Sadock, 2010).

35
3.2.2 Epidemiologi
Zat inhalan tersedia dengan mudah, legal, dan tidak mahal. Ketiga factor ini
berberan dalam tingginya penggunaakn inhalan di antara orang miskin dan orang
muda. Menurut DSM IV TR, kurang lebih 6 persen orang di Amerika Serikat pernah
menggunakan inhalan setidaknya sekali dan sekitar 1 persen adalah pengguna saat
ini. Di antara dewas muda, usia 18 sampai 25 tahun, 11 persen pernah menggunakan
inhalan setidaknya secalin dan 2 persen adalah menggunakan inhalan setidaknya
seklai dan 2 persen adalah pengguna saat ini.
Pengguna inhalan meliputi 1 persen kematian terkait zat dan kurang dari 0,5
persen kunjungan ke ruang gawat darurat terkait zat. Sekitar 20 persen kunjunan ke
ruang gawat darurat karena menggunaan inhalan melibatkan usia 18 tahun.
Penggunaan inhalan di kalangan remaja mungkin paling sering pada mereka yang
orang tuanya atau kakaknya mengosumsi zat terlarang. Penggunaan inhalan di
kalangan remaja juga dikaitkan dengan peningkatan kecenderungan terhadap
gangguan perilaku atau gangguan kepribadiaan antisosial (Sadock and Sadock, 2010).

3.2.3 Neurofarmakologi
Orang biasanay menggunakan inhalan dengan pipa, kaleng, kantong plasitk
atau kain dibasahi atau kain dibasahi inhalan, yang melalui atau dari benda tersebut
pengguna dapat menghirup inhalan melalui hidung atau “menghirup” melalui mulut.
Inhalan secara umum bekerja sebagai depresan sistem saraf pusat. Toleransi terhadap
inhalan dapat terbentuk, meski gejala putus zat biasanya cukup ringan an tidak
diklasifikasikan sebagai suatu gangguan dalam DSM IV TR.
Inhalan dengan cepat diabsorpsi melalui paru dan dengan cepat dihantarkan
ke otak. Efeknya tampak dalam 5 menit dan dapat bertahan selama 30 menit sampai
beberapa jam, bergantung pada zat inhalan dan dosis. Sebagai contoh,15 sampai 20
hirupan larutan 1 persen bensin dapat mengakibatkan mabuk selama beberapa jam.
Konsentrasi berbagai zat inhalan dalam darah meningkat ketika digunakan bersama
alkohol, mungkin karena berkompetisi untuk enzim hepar. Meski sekitar satu
penerima zat inhalan diekskresi dalam bentuk yang sama oleh paru, sisanya

36
dimetabolisasi hepar. Inhalan dapat terdeteksi dalam darah selama 4 sampai 10 jam
setelah penggunaan dan sampel darah sebaiknya diambil di ruang gawat darurat bila
dicurigai terdapat penggunaan inhalan.
Hampir sama seperti alkohol, inhalan memiliki efek farmakodinamik spesifik
yang belum dipahami dengan baik. Oleh karena efeknya secara umum serupa
menambah efek depresan sistem saraf pusat lain. Sejumlah peneliti menyatakan
bahwa inhalan bekerja dengan meningkatkan sistem asam γ-aminobutirat. Penelitiian
lain menyatakan bahwa inhalan bekerja melalui fluidisasai membrane yang juga
dihipotesiskan sebagai efek farmakodinamik etanol (Sadock and Sadock, 2010).

3.2.4 Diagnosis
1. Ketergantungan Inhalan dan Penyalahgunaan Inhalan
Sebagian besar orang mungkin menggunakan inhalan dalam jangka waktu
singkat tanpa menimbulkan pola penggunaan jangka panjang yang berakibat
keterganguan dan penyalahgunaan. Namun, ketergantungan dan
penyalahgunaan inhalan dapat terjadi dan didiagnosis menurut kriteria standar
DSM IV TR untuk sindrom tersebut.
2. Intoksikasi Inhalan
Kriteria diagnosis DSM IV TR untuk intoksikasi inhalan merinci adanya
perubahan perilaku maladapted dan sekurangnya dua gejala fisik. Keadaan
terintoksikasi sering ditandai dengan apati, penurunan fungsi sosial dan
okupasional, daya nilai terganggu, serta perilaku impulsive atau agresif dan
dapat disertai mual, anoreksia, nystagmus, refleks depresia dan diplopia. Pada
dosis tinggi dan panjanan jangka panjang, status neurologis pengguna dapat
berlanjung menjadi stupor dan tidak sadar, dan seseorang mungkin kemudian
menjadi amnesik selama periode intoksikasi. Klinisi kadang-kadang dapat
menidentifikasi orang yang baru menggunakan inhalan berdasarkan ruam
disekitar hidung dan mulut pasien, bau napas yang tak lazim, residu zat
inhalan pada wajah, tangan, atau pakaian, dan iritasi mata, tenggorok, paru,
dan hidung pasien.

37
3. Delirium pada Intoksikasi Inhalan
Delirium dapat diinduksi efek inhalan itu sendiri, melalui interasksi
farmakodinamik dengan zat lain, serta melalui hipoksia yang dapat
disebabkan oleh inhalan atau metode inhalasi. Bila delirium mengakibatkan
gangguan perilaku berat, penanganan jangka pendek dengan antagonis
reseptor dopamine, seperti haloperidol, mungkin diperlukan. Golongan
benzodiazepine sebaiknya dihindari karena kemungkinan meningkatkan
depresi napas pada pasien.
4. Demensia Persisten Terinduksi Inhalan
Demensia terinduksi inhalan, seperti halnya delirium dapat disebabkan efek
neurotoksik inhalan itu sendiri, efek neurotoksis logam (cth: timah hitam)
yang biasa digunakan pada inhalan, atau efek periode hipoksia yang sering
dan memanjang. Demensia yang disebabkan inhalan cenderung ireversibel
pada semua kasus kecuali kasus ringan.
5. Gangguan Psikotik Terinduksi Inhalan
Gangguan psikotik terinduksi inhalan merupakan suatu diagnosis DSM IV
TR. Klinisi dapat mernci halusinasi atau waham sebagai gejala predominan.
Keadaan paranoid mungkin merupakan sindrom psikotik yang paling sering
selama intoksikasi inhalan.
6. Gangguan Mood Terinduksi Inhalan dan Gangguan Ansietas Terinduksi
Inhalan
Gangguan mood terinduksi inhalan dan gangguan ansietas terinduksi inhalan
adalah diagnosis DSM IV TR yang memungkinkan klasifikasi gangguan
terkain inhalan yang ditandai gehala mood dan ansietas yang promien.
Gangguan depresi adalah gangguan mood yang paling sering dikaitkan
dengan penggunaan inhalan, semetara gangguan panik dan gangguan ansietas
menyeluruh adalah gangguan ansietas yang paling sering terjadi.
7. Gangguan Terkait Inhalan yang Tak-Tergolongkan
Gangguan inhalan yang tak tergolongkan adalah diagnosis yang
direkomendasikan DSM IV TR untuk gangguan terkait inhalan yang tidak

38
memenuhi salah satu kategori diagnostic yang dibahas diatas (Sadock and
Sadock, 2010).

3.2.5 Gambaran Klinis


Pada dosis awal yang kecil, inhalan dapat menyebabkan disinhibisi serta dapat
menimbulkan perasaan euphoria dan eksitasi serta sensasi mengambang yang
menyenangkan yang kemungkinan merupakan efek yang dicari oleh orang yang
menggunakan obat tersebut. Dosis tinggi inhalan dapat menyebabkan gejala
psikologis ketakutan, ilusi sensorik, halusinasi auditorik, dan visual, serta distorsi
ukuran tubuh. Gejala neurologis dapat mencakup bicara cadel, penurunan kecepatan
bicara dan ataksia. Penggunaan jangka panjang dapat dikaitkan dengan iritabilitas,
labilitas emosi, dan hendaya memori.
Inhalan dikaitkan dengan banyak efek samping yang potensial serius.
Kematian dapat terjadi akibat depresi napas, aritmia jantung, asfiksia, aspirasi
muntahan, serta kecelakaan atau cedera. Efek sampingserius lain dari penggunaan
inhalan jangka panjang meliputi kerusakan hepatic atau renak yang ireversibel dan
kerusakan otot permanen yang dikaitkan dengan rhabdomiosis. Kombinasi pelarut
organic dan konsentrasi tinggi tembaga, seng, dan logam berat telah dikaitkan dengan
terjadinya atrofi otak, epilepsy lobus temporal, penurunan IQ dan perubahan
elektrosefalogram (Sadock and Sadock, 2010).

3.2.6 Penanganan
Intoksikasi inhalan biasanya tidak memerklukan perhatian medis dan sembuh
spontan. Namun, efek intoksikasi seperti koma, bronkospasme, laringospasme,
aritmia jantung, trauma, atau luka bakar memerlukan penanganan. Bila tidak,
perawatan utamanya mencakup penetraman, dunkungan dalam dian, dan perhatian
pada tanda vital dan tingkat kesadaran.
Perjalanan penyakit dan penanganan gangguan psikotik terinduksi inhalan
menyerupai intoksikasi inhalan. Kebingunan, panik, dan psikosis mengharuskan
perhatian khusus terhadap keamanan pasien. Agitasi berat mungkin memerlukan

39
pengendalian ketat terhadap haloperidol (5 mg secara intramuscular per 70 kg berat
badan). Obat sedative sebaiknya dihindari karena dapat memperparah psikosis
(Sadock and Sadock, 2010).

40
BAB 4 PEMBAHASAN

Berdasarkan hasil anamnesis serta pemeriksaan status mental, dan merujuk pada
kriteria diagnostic dari PPDGJ III. Pada pasien didapatkan Gangguan Mental lainnya
Akibat Kerusakan dan Disfungsi Otak dan Penyakit Fisik + Epilesi (F06 + G40).
Dikarenkan kejang yang diderita pasien sejak usia 11 tahun namun tidak ditangani
dengan cepat dapat mengakibatkan gangguan mental yang dialami pasien seperti
pasien sering mengamuk dan mengancam anggota keluarganya. Menurut PPDGJ III,
kriteria Gangguan Mental lainnya Akibat Kerusakan dan Disfungsi Otak dan
Penyakit Fisik adalah adanya penyakit, kerusakan atau disfungsi otak, atau penyakit
fisik sistemik yang diketahui berhubungan dengan salah satu sindrom mental yang
tercantum; adalahnya hubungan waktu dalam beberapa minggu atau bulan antara
perkembangan penyakit yang mendasari dan timbulnya sindrom mental; kesembuhan
dari gangguan mental setelah perbaikan atau dihilangkannya penyebab yang
mendasarinya; tidak adanya bukti yang mengarah pada penyebab alternative dari
sindrom mental ini (seperti pengaruh yang kuat dari riwayat keluarga atau pengaruh
stress sebagai pencetus.
Pasien ini memiliki riwayat menghirup lem sejak usia 9 tahun dan pada usia
18 tahun dibawa ke Rumah Sakit akibat menusukkan kepalanya dengan paku. Pada
PPDGJ III, kriteria Gangguan Mental dan Perilaku Akibat Penggunaan Pelarut yang
Mudah Penguap (F18) meliputi intoksikasi akut sering dikaitnya dengan: tingkat
dosis zat yang digunakan (dose-dependent), individu dengan kondisi organic tertentu
yang mendasarinya (misalnya insufiensi ginjal atau hati) yang dalam dosis kecil dapat
menyebabkan efek intoksikasi berat yang tidak proporsional; disinhibisi yang ada
hubungannya dengan konteks sosial perlu dipertimbangkan (misalnya disinhibisi
perilaku pada pesta atau upacara keagamaan), intoksikasi akut merupakan suatu
kondisi peralihan yang timbul akibat penggunaan alkohol atau zat psikoaktif lain
sehingga gangguan kesadaran,fungsi kognitif, afek atau perilaku, ataufungsi dan
respons psikofisiologis lainyya. Intensitas intoksikasi berkurang dengan berlalunya
waktu dan pada akhirnya efeknya menghilang bila tidak terjadi penggunaan zat lagi.

41
Dengan demikian orang tersebut akan kembali ke kondisi semula, kecuali jika
dajaringan yang rusak atau terjadinya komplikasi lainnya.
Pasien sering mencuri hingga pernah dikenakan hukuman penjara pada usia
17 tahun bersama temannya. Pasien mengatakan melakukan pencurian karena diajak
oleh temannya. Pasien juga sering menuntut keinginannya untuk dipenuhi tanpa
mempertimbangkan kebutuhan primer keluarga, pasien juga sering mengamuk dan
marah-marah hingga pernah menusukkan paku kekepalanya karena keinginannya
pasien belum bisa dipenuhi keluarga. Hal ini menjadi dasar diagnosis Gangguan
Kepribadian dan Perilaku Akibat Penyakit, Kerusakan, dan Disfungsi Otak (F07).
Gangguan Kepribadian dan Perilaku Akibat Penyakit, Kerusakan, dan Disfungsi
Otak.. Pada PPDGJ III, kriteria diagnostik ini meliputi, riwayat yang jelas atau hasil
pemeriksaan yang mantap menunjukkan adanya penyakitkerusakan atau disfungi
otak, disertai dua atau lebih gambaran berikut: penurunan yang konsisten dalam
kempuan untuk mempertahankan aktivitas yang bertujuan, terutama yang memkanan
waktu lebih lama dan penundaan kepuasan; perubahan perilaku emosional, ditandai
oleh labilitas emosional; kegembiraan yang dangkal dan tak beralasan (euphoria,
kejenakaan yang tidak sepadan), mudah berubah menjadi iritabilitas atau cetusan
marah dan agresi yang sejenak, pada beberapa keadaan, apati dapat merupakan
gambaran yang menonjol; pengungkapan kebutuhan dan keinginan tanpa
mepertimbangkan konsekuensi atau kelaziman sosial (pasien munkgin terlibat dalam
tindakan dissosial, seperti mencuri, bertindak melampaui batas kesopanan seksual,
atau makan secara lahap atau tidak sopan, kurang memperhatikan kebersihan
dirinya), gangguan proses pikir, dalam bentuk curiga atau pikiran paranoid, dan/atau
preokupasi berlebihan pada satu tema yang biasanya abstrak (seperti soal agama,
“benar” atau “salah”); kecepatan dan arus pembicaraan berubah dengan nyata dengan
gambaran seprti berputar-putar, bicara banyak, alot, dan hipergrafia; perilaku seksual
yang berubah (hiposeksualitas atau perubahan selera seksual).
Pasien diberikan terapi Haloperidol 2x2,5 mg, Luminal 2x30 mg, Phenitoin
2x100 mg, Divalproex sodium 2x500 mg, Asam folat 1x1. Haloperidol merupakan
antipsikotik yang diberikan kepada pasien karena pasien mudah marah, mengamuk,

42
hingga menusukan paku ke kepalanya jika keinginan pasien tidak terpenuhi. Luminal
phenobarbital merupakan antikonvulsan turunan barbiturat yang efektif dalam
mengatasi epilepsy. Phenytoin atau fenitoin termasuk ke dalam obat golongan
antikonvulsan. Obat ini bekerja dengan cara mengurangi aktivitas listrik berlebihan di
otak sehingga kejang bisa mereda. Divalproex sodium termasuk dalam obat
antikonvulsan golongan turunan asam lemak valproate. Obat ini bekerja dengan cara
menyeimbangkan zat kimia alami (neurotransmitter) yang mengatur aktivitas listrik
di dalam otak. Dengan begitu, aktivitas listrik berlebihan di otak yang menyebabkan
kejang dapat terkontrol. Asam folat adalah vitamin yang larut air. Vitamin B9 atau
asam folat adalah suplemen untuk mencegah dan mengatasi kekurangan (defisiensi)
vitamin B9. Vitamin B9 berperan penting dalam proses pembentukan sel darah
merah. Asam folat berperan dalam menjalankan fungsi dan mengembangkan sel otak
dan saraf. Asupan asam folat yang cukup dapat mengurangi risiko kejang pada pasien
epilepsi.

43
DAFTAR PUSTAKA
1. Anwar, H. et al. (2020) ‘Epileptic Seizures’, Discoveries, 8(2), p. e128. doi:
10.15190/d.2020.7.
2. Goldenberg, M. M. (2010) ‘Overview of drugs used for epilepsy and seizures:
Etiology, diagnosis, and treatment’, P and T, 35(7), pp. 392–415.
3. InformedHealth.Org (2019) ‘Epilepsy : Overview’, Clologne, Germany:
Institure for Quality and Efficiency in Health Care (IQWiG), pp. 1–7.
4. Sadock, B. and Sadock, V. (2010) Buku Ajar Psikiatri Klinis, Penerbit Buku
Kedokteran: EGC.
5. WHO (2022) ‘Epilepsy’.
6. Pedoman Penggolongan Diagnostik Gangguan Jiwa (PPDGJ III). 2013.
Cetakan kedua. Jakarta: Direktorat Kesehatan Jiwa Departemen Kesehatan
Republik Indonesia
7. American Psychiatric Association. 2011. Diagnosis dan Statistical Manual of
Mental disorders (DSM IV TM). American Psychological Association (APA):
Washington DC.

44
LAMPIRAN

Kunjungan ke rumah pasien.

45

Anda mungkin juga menyukai