Anda di halaman 1dari 12

Ya

DOKUMEN 1
PERANGKAT PEMBELAJARAN

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP ), BAHAN AJAR

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK ( LKPD ), INSTRUMEN PENILAIAN

MEDIA PEMBELAJARAN

DISUSUN OLEH :

JUFRIZAL ,S.Pd
No. UKG. 201501265108

KELAS 02 KELOMPOK 3
PROGRAM STUDI PENDIDIKAN PROFESI GURU
UNIVERSITAS MANADO
TAHUN 2021
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
( RPP )
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
A. IDENTITAS

Nama Sekolah : SDN 019 Sagulung


Kelas/Semester : V (Lima) / I
Tema : 5. Ekosistem
Subtema : 1 (Komponen Ekosistem)
Pembelajaran : 1 (Bahasa Indonesia, IPA)
Alokasi : 2 x 35 menit

B. KOMPETENSI INTI
1. Menerima dan menjalankan ajaran Agama yang dianutnya.
2. Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam
berinteraksi dengan keluarga, teman dan guru.
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati [mendengar, melihat, membaca]
dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan
kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, sekolah.
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis dan sistematis, dalam
karya yang estetis dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan
yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

C. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI

Muatan : BAHASA INDONESIA

Kompetensi Dasar (KD) Indikator


3.7 Menguraikan konsep-konsep yang 3.7.1 Membuat (C6) pertanyaan
saling berkaitan pada teks nonfiksi berkaitan teks non fiksi (HOTS)
3.7.2 Membandingkan (C5) teks
yang tergolong fiksi ataupun
Non fiksi
4.7 Menyajikan konsep-konsep yang 4.7.1 Membuat kesimpulan (
saling berkaitan pada teks nonfiksi ke C5)berupa teks non fiksi tentang
dalam tulisan dengan Bahasa sendiri penggolongan hewan berdasarkan
jenis makanannya (HOTS)
4.7.2 Memprediksi ( C5)konsep
pemahaman teks fiksi dan Non
Fiksi

Muatan : ILMU PENGETAHUAN ALAM (IPA)


Kompetensi Dasar (KD) Indikator
3.5 Menganalisis hubungan antar 3.5.1 Menjelaskan pengertian,
komponen ekosistem dan jaring – Menganalisa (C5) jenis-jenis,
jaring makanan di lingkungan sekitar dan komponen ekosistem (
HOTS)
3.5.2 Menggolongkan (C4) hewan
berdasarkan jenis makanannya
(HOTS)
4.5 Membuat karya tentang konsep jaring 4.5.1 Menugaskan (C5) siswa untuk
– jaring makanan dalam suatu membuat bagan tentang
ekosistem penggolongan hewan berdasarkan
jenis makannya (HOTS)
4.5.2 Mendesain (P5) karya tentang
konsep jaring – jaring makanan
D. TUJUAN PEMBELAJARAN

1. Dengan mencermati teks nonfiksi yang disajikan (Condition), siswa mampu menemukan (
Behaviour) /(C4) pokok pikiran dalam bacaan secara tepat.( Degree)
2. Dengan menyimak penjelasan dan mencermati teks bacaan(Condition),, siswa mampu
membuat /( Behaviour) (C6) pertanyaan- pertanyaan sehubungan dengan bacaan secara
tepat. ( Degree).
3. Dengan menyimak video tentang ekosistem ((TPACK), peserta dapat menjelaskan
pengertian, menganalisa /Behaviour (C5) jenis-jenis dan komponen ekosistem dengan
tepat ( Degree)
4. Dengan membuat bagan ( Condition ), siswa mampu menggolongkan ( Behaviour )/C4
hewan berdasarkan jenis makanannya secara benar( Degree)
5. Dengan melakukan pengamatan dan pengumpulan informasi melalui you tube, animasi (
TPACK ), ataupun media lainnya ( Condition), siswa mampu membuat /Behaviour (
C6)kesimpulan berupa teks nonfiksi tentang penggolongan hewan berdasarkan jenis
makanannya secara benar.( Degree)
6. Dengan memahami konsep Produsen, konsumen, dan decomposer,( Condition ) siswa
mampu Menciptakan / Behaviour ( C6)sebuah karya tentang pemahaman konsep tersebut
(Degree)

E. PENGUATAN PENDIDIKAN KARAKTER


1. Religius
2. Nasionalismen
3. Tanggung Jawab
4. Mandiri
5. Disiplin
F. MATERI PEMBELAJARAN
1. Bahasa Indonesia : Pokok pikiran dan informasi penting
2. IPA : Ekosistem dan golongan hewan berdasarkan jenis
makanannya

G. MODEL, PENDEKATAN, DAN METODE PEMBELAJARAN


Model Pembelajaran : Problem Based Learning
Pendekatan : Scientific, TPACK, HOTS
Metode Pembelajaran : Tanya jawab, diskusi, ceramah, penugasan, pengamatan

H. MEDIA, BAHAN DAN SUMBER BELAJAR


MEDIA DAN BAHAN
1. Laptop
2. HP
3. Google meet
4. Grup Whatsapp
5. Google form
6. Video (Tentang ekosistem link
7. Power point (Tentang pokok pikiran dan informasi penting pada teks non fiksi, serta
ekosistem dan jenis makanan hewan)

SUMBER BELAJAR
1. Diana Puspa Karitas. 2017. Buku Siswa Tema 5 Ekosistem Tematik Terpadu Kurikulum
2013 Untuk SD/MI Kelas V. Jakarta. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 186
halaman.
2. Diana Puspa Karitas. 2017. Buku Guru Tema 5 Ekosistem Tematik Terpadu Kurikulum
2013 Untuk SD/MI Kelas V. Jakarta. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 176
halaman.
3. https://www.youtube.com/watch?v=7YYH-xwdpiw )
I. LANGKAH – LANGKAH PEMBELAJARAN

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi


Waktu

Kegiatan 1. Kelas dimulai dengan dibuka dengan salam, guru 10 menit


Pendahuluan menyapa siswa dan wali murid melalui
Whatsapp Group
2. Guru menanyakan kabar dan mengecek kehadiran peserta
didik dengan mengirimkan link
google form pada classroom untuk siswa dapat mengisi
kehadirannya. (TPACK)
3. Kelas dilanjutkan dengan mengingatkan peserta didik
untuk berdoa sebelum memulai pembelajaran dan
menyanyikan lagu wajib nasional.
4. Menyampaikan tujuan pembelajaran yang harus dicapai
oleh peserta didik melalui voice note yang dikirim ke
Whatsapp Group (Communication-4C)
Kegiatan Inti 1. Guru meminta siswa untuk bergabung di Google Meet 50 menit

2. Guru membuka pelajaran dengan memperkenalkan judul


tema, yaitu “Ekosistem.” Guru memberikan penjelasan
bahwa dalam tema ini siswa akan mencari informasi dan
memahami lebih rinci tentang ekosistem guru
menayangkan (share screen) Power Point Interaktif
sebagai media untuk menjelaskan materi tentang
ekosistem (TPACK)

3. Guru mengajak siswa untuk mengamati gambar dan


membaca dialog pembuka kegiatan
pembelajaran, beri penekanan pada kata Ekosistem.
4. Guru dan siswa bertanya jawab tentang ekosistem
serta komponen-komponennya. Tanyakan kepada
siswa:
“Menurut kalian, apakah ekosistem itu?”
“Apa yang kalian ketahui tentang ekosistem?”
“Apakah peranan ekosistem bagi makhluk hidup?”
“Menurutmu, apakah semua tempat terdiri atas ekosistem
yang sama?”
Pertanyaan di atas untuk menstimulus rasa ingin tahu
siswa tentang topik yang akan didiskusikan.
5. Setelah bertanya jawab guru memberi waktu untuk siswa
membaca teks dengan seksama bacaan tentang
Ekosistem (Communication-4C)
6. Guru memimpin diskusi dengan menanyakan kata-kata
yang sukar serta hal-hal penting seputar bacaan.
(Colaboration)
7. Siswa mengemukakan dan menuliskan pokok pikiran
serta informasi penting yang ditemui di setiap paragraf
bacaan. Guru memberikan penjelasan kembali tentang
“pokok pikiran”. (Tugas 1) hasil pekerjaan diupload di
Google Classroom (waktu pengerjaan 1 hari)
8. Guru menjelaskan pengertian, cara terbentuk, dan
komponen ekosistem melalui power point (TPACK)
9. Peserta didik diminta mengamati video menggolongkan
hewan berdasarkan jenis makanannya secara benar
melalui link https://www.youtube.com/watch?v=7YYH-
xwdpiw yang dibagikan pada Google Classroom
(TPACK)

10. Siswa mencermati teks bacaan yang disajikan pada buku


siswa tentang jenis makanan hewan.
11. Siswa diminta untuk menuliskan hal-hal yang masih
belum ia pahami ke dalam tabel pertanyaan yang nanti
dapat ia cermati kembali saat siswa sudah memperoleh
jawabannya.
12. Siswa diminta untuk mencari gambar hewan-hewan dari
majalah atau surat kabar. Kemudian, siswa diminta
mengklasifikasikan hewan-hewan yang ditemui
berdasarkan jenis makanannya (Tugas 2) hasil pekerjaan
diupload di Google Classroom (waktu pengerjaan 1 hari)
13. Siswa membuat tulisan nonfiksi yang membandingkan
dua jenis hewan berdasarkan jenis makanannya yang
terdiri atas tiga paragraf. (Tugas 3) hasil pekerjaan
diupload di Google Classroom (waktu pengerjaan 1 hari)
Mintalah siswa untuk melakukan kegiatan mengamati
hewan piaraan atau hewan pilihannya bersama dengan
orang tua mereka menggunakan sumber informasi yang
ada di rumah. Dorong siswa untuk mencatat hasil diskusi
dengan orang tuanya untuk dipaparkan di depan kelas
esok harinya.
Kegiatan 1. Guru memberikan refleksi, penguatan dan kesimpulan 10 menit
Penutup 2. Peserta didik diberikan kesempatan berbicara / bertanya
dan menambahkan informasi dari penyampain guru
selama pembelajaran berlangsung.
3. Menyanyikan salah satu lagu daerah yang dipilihkan
guru untuk menumbuhkan nasionalisme, persatuan, dan
toleransi.
4. Mengingatkan peserta didik untuk senantiasa menjaga
kesehatan selama masa pandemi covid-19.
Salam dan do’a penutup dilakukan secara mandiri dengan
instruksi dari guru.
J. PENILAIAN
a. Sikap
Teknik : Non Tes
Jenis : Penilaian Sikap
Bentuk : Lembar Penilaian Sikap
b. Pengetahuan
Teknis : Tes
Jenis : Tertulis
Bentuk : Pilihan ganda,
c. Keterampilan
Teknis : Tes
Jenis : Penilaian Keterampilan
Bentuk : Lembar kerja peserta didik

K. PEMBELAJARAN REMEDIAL
Remedial
1) Jika jumlah peserta didik yang mengikuti remedial lebih dari 50% maka
tindakan yang dilakukan adalah pemberian pembelajaran ulang dengan
model dan strategi pembelajaran yang lebih inovatif berbasis pada
berbagai kesulitan belajar yang di alami peserta didik yang berdampak
pada peningkatan kemampuan untuk mencapai kompetensi dasar
tertentu.
2) Jika jumlah peserta didik yang mengikuti remedial lebih dari 20% tetapi
kurang dari 50% maka tindakan yang dilakukan adalah pemberian tugas
terstruktur baik secara kelompok maupun tuas mandiri.
3) Jika jumlah peserta didik yang mengikuti remedial maksimal 20% maka
tindakan yang dilakukan adalah pembeian bimbingan secara khusus,
misalnya bimbingan oleh guru dan tutor sebaya.
L. PEMBELAJARAN PENGAYAAN
Pembelajaran pengayaan diberikan kepada peserta didik yang telah
mencapai atau melampaui Ketuntasan Minimal dengan cara belajar
mandiri, yaitu peserta didik diberi tugas pengayaan untukdikerjakan secara
sendiri/individual untuk membangun kemampuan berpikir tingkat tinggi.

Refleksi Guru:

Catatan Guru

a. Masalah :……….
b. Ide Baru :………..
c. Momen Spesial :………….

Batam, Agustus 2021

Mengetahui,
Kepala Sekolah Guru Kelas VA

Hasrat, S.Pd Jufrizal, S.Pd


NIP. 197112311998101001 NIP. 198901022019031001

Anda mungkin juga menyukai