Anda di halaman 1dari 2

Dalam tulisan-tulisannya, adam smith cukup banyak memberikan perhatian pada produktivitas

tenaga kerja. Dari hasil pengamatannya yang cukup mendalam, adam smith mengambil kesimpulan
bahwa Produktivitas Tenaga kerja dapat ditingkatkan melalui pembagian kerja (division of labor)

Pembagian kerja dapat meningkatkan produktivitas tenaga kerja. Hal ini dfidorong oleh adanya
spesialisasi. Hubungannya :
a. meningkatnya keterampilan pekerja
b. efisiensi waktu dalam produksi
c. penemuan tekhologi baru

Adanya spesialisasi berarti setiap orang tidak perlu menghasilkan setiap barang yang dibutuhkan
secara sendiri-sendiri. Akan tetapi, hanya menghasilkan satu jenis barang saja, Kelebihan barang atas
kebutuhan sendiri itu dipertukarkan (diperdagangkan) di pasar.

Adam smith juga menambahkan bahwa Perluasan pasar melalui perdagangan dunia dapat
mengembangkan spesialisasi dan pembagian kerja sehingga nantinya melahirkan teori keunggulan
absolut sebagai kritiknya terhadap pandangan merkantilisme.

Adam smith menjelaskan bahwa, Untuk meningkatkan GDP, maka pemerintah harus mengurangi
campur tangannya sehingga tercipta perdagangan bebas atau free trade

Dengan adanya free trade maka akan menimbulkan persaingan yang semakin ketat. Hal ini akan
mendorong setiap negara untuk melakukan pembagian kerja internasional dan spesialisasi
berdasarkan keunggulan absolut setiap negara

Adanya Pembagian Kerja Internasiona. Dalam menghasilkan sejenis barang, suatu negara dapat
memproduksi barang dengan biaya yang lebih murah dibanding negara lain, sehingga dalam
mengadakan perdagangan, negara tersebut memperoleh keunggulan absolut.

Dengan spesialisasi, suatu negara akan mengkhususkan pada produksi barang yang memiliki
keuntungan. Suatu negara akan mengimpor barang-barang yang bila diproduksi sendiri (dalam
negeri) tidak efisien atau kurang menguntungkan, sehingga keunggulan absolut diperoleh bila suatu
negara mengadakan spesialisasi dalam memproduksi barang

Setiap orang berkeinginan untuk meningkatkan kesejahteraannya. Peningkatan kesejahteraan


tersebut bisa diperoleh dengan meningkatkan laba
.
Cara terbaik untuk memperoleh laba atau keuntungan sebesar-besarnya iialah dengan melakukan
investasi, yaitu membeli mesin-mesin dan peralatan.

Dengan mesin-mesin & peralatan yang lebih canggih, maka produktivitas labor akan semakin
meningkat.

Peningkatan produktivitas labor ini berarti peningkatan produksi perusahaan. Jika semua perusahaan
melakukan hal yang sama, output nasional, yang juga berarti kesejahteraan masyarakat, akan
meningkat pula
Adam smith menganggap pentingnya arti akumulasi kapital bagi pembangunan ekonomi. Maka
sistem ekonomi yang dianut sesuai dengan pemikiran adam smith selain sering disebut sebagai
sistem liberal juga sering disebut sebagai sistem ekonomi kapitalisme (karena sangat menekankan
arti akumulasi kapital dalam pembangunan ekonomi

Anda mungkin juga menyukai