Anda di halaman 1dari 15

BAB III

TINJAUAN KASUS

ASUHAN KEBIDANAN KEHAMILAN FISIOLOGIS


PADA NY. Y USIA 27 TAHUN G2P1A0 USIA KEHAMILAN 11+6 MINGGU
DI PUSKESMAS TRUCUK 2 KLATEN

PENGKAJIAN:
Tanggal : 14 Desember 2022 Jam : 09.00 WIB
No. RM : 09188005

IDENTITAS PASIEN:
Identitas Pasien Penanggung Jawab
Status : Suami
1. Nama : Ny. Y 1. Nama : Tn. H
2. Umur : 27 tahun 2. Umur : 30 tahun
3. Agama : Islam 3. Agama : Islam
4. Pendidikan : SMA 4. Pendidikan : SMA
5. Pekerjaan : IRT 5. Pekerjaan : Swasta
6. Suku bangsa : Jawa 6. Suku Bangsa: Jawa
7. Alamat : Wanglu,Trucuk 7. Alamat : Wanglu,Trucuk

I. DATA SUBYEKTIF
1. ALASAN DATANG:
Ibu datang ke Puskesmas untuk melakukan pemeriksaan kehamilan.
2. KELUHAN UTAMA:
Ibu mengeluh mual
Uraian keluhan utama
Ibu mengatakan hamil 10 minggu mengeluh mual pada pagi hari tanpa
disertai muntah.
3. RIWAYAT KESEHATAN:
Penyakit/kondisi yang pernah atau sedang diderita :
Ibu tidak memiliki riwayat atau sedang menderita penyakit jantung,
hipertensi, asma, diabetes mellitus, dan TBC.
4. Riwayat penyakit dalam Keluarga (menular maupun keturunan) :
Ibu mengatakan bahwa dalam keluarga baik dari pihak ayah maupun ibu tidak
memiliki riwayat penyakit menular seperti : TBC, Hepatitis maupun penyakit
menurun seperti : jantung, diabetes mellitus, dan hipertensi.
5. RIWAYAT OBSTETRI
a. Riwayat Haid:
Menarche : 14 tahun Nyeri Haid : tidak pernah
Siklus : 28 hari Lama : 5 - 7 hari
Sifat darah : encer, merah tua Leukhorea : tidak pernah
Banyaknya : Ibu biasa ganti pembalut 2 – 4 kali setiap hari
b. Riwayat Kehamilan sekarang :
1) G2P1A0
2) Usia kehamilan : 11+6 minggu
3) HPHT : 22- 09- 2022
4) HPL : 29- 06- 2023
5) Gerak janin : -
6) Keluhan
a) Trimester I : mual
b) Trimester II :-
c) Trimester III :-
7) Riwayat terapi :-
8) Riwayat Alergi : Ibu tidak mempunyai riwayat alergi
9) Kekhawatiran khusus :
Ibu tidak mempunyai kekhawatiran khusus tentang kehamilannya saat
ini
10) Imunisasi / TT : sudah lengkap sampai TT5
11) ANC : 2x
Suplement &
ANC TINDAKAN/
Tanggal Tempat Fe MASALAH
Ke PENDKES
(Jenis & Jml)
1 29-010-2022 BPM B6, ,Multivid Ibu mengatakan  Melakukan
ingin cek pemeriksaan
kehamilan mengunakan pp
test
 Penkes
pemenuhan gizi
ibu hamil
 Penkes tentang
pola istirahat saat
hamil
2 Sekarang PKM Fe Ibu mengatakan  Penkes tentang
mual mengurangi rasa
mual dan muntah
 Penkes tentang
cara mengonsumsi
tablet Fe

c. Riwayat Kehamilan persalinan dan nifas yang lalu:


Kehamilan Persalinan Nifas Kead
Frek KELUHAN Tempat Asi anak
Tahun Jeni Penolon Penyuli Penyuli
AN / UK persaliana JK/ BB IMD eksklusi sekaran
s g t t
C PENYULIT n f g
201 6 Tidak ada 3 P BPM Bidan 2800gra Tida Tida Tida Ya baik
9 8 m k ada k k ada

6. RIWAYAT KB :
Jenis Lama
Keluhan Alasan dilepas
Kontrasepsi Pemakaian
Suntik +3 tahunmenstruasi tidak Ingin menambah anak
teratur
Ibu mengatakan setelah melahirkan ingin menggunakan KB implant.

7. POLA PEMENUHAN KEBUTUHAN SEHARI-HARI


Kebutuhan Sebelum Hamil Selama Hamil Keluhan
a. Nutrisi : 1) Frekuensi 3 kali/hari 1) Frekuensi tidak pasti. Setiap habis
1) Makan 2) Jenis makan/minum : 2) Jenis makan/minum : makan ibu selalu
2) Minum a) Nasi ( 3 x @ ½ a) Nasi ( 5 sendok makan) mual.
piring) b) Sayur (beberapa sendok 
b) Sayur (2 x @ ½ ibu lebih banyak ambil
mangkuk) ibu biasa kuah agar bisa dimakan
mengkonsumsi sayur dengan nasi)
hijau (bayam, c) Lauk ( 2 x @ ukuran kecil)
kangkung) ibu saat ini hanya makan
c) Lauk( 3 x @ ukuran sedikit daripada sebelum
sedang) jenis hamil.
bervariasi mulai dari d) Ibu tidak mengkonsumsi
nabati atau pun teh dan susu karna mual
hewani. e) Air putih (8 gelas per hari)
d) Teh (ibu jarang f) Camilan (ibu sedang suka
mengkonsumsi, makanan camilan yang
biasanya 1 minggu 2 pedas dan segar)
– 3 kali) 3) Makanan pantang : tidak ada
e) Air putih (4 – 6 gelas 4) Alergi makan :tidak ada
per hari)
f) Camilan (ibu jarang
makan camilan)
3) Makanan pantang : tidak
ada
4) Alergi makan :tidak ada
b. Eliminasi : 1) Frekuensi : 5-6 kali/hari 1) Frekuensi 6 – 7 kali tidak ada
1) BAK 2) Warna urine : kuning 2) Warna urin : kuning jernih
2) BAB jernih 3) Bau urin : bau khas urin
3) Bau urin : bau khas urin 4) Keluhan BAB : tidak ada
4) Keluhan BAB : tidak ada

c. Istirahat 1) Ibu tidak pernah tidur 1) Ibu tidur siang 1 jam tidak ada
siang 2) Tidur malam 8 jam
2) Tidur malam 8 jam
d. Personal 1) Mandi 2 Kali/hari 1) Mandi 2 Kali/hari Tidak ada
e. Higyene 2) Keramas 3 Kali/ minggu 2) Keramas 3 Kali/ minggu
3) Gosok gigi 2 kali/hari 3) Gosok gigi 2 kali/hari
4) Ganti baju dan pakaian 4) Ganti baju dan pakaian dalam
dalam 2 kali/hari 2 kali/hari
Aktifitas fisik Ibu jarang berolahraga Ibu jarang berolahraga tidak ada
dan Olahraga
g. Pola seksual tidak ada
h. Lingkungan Suami pasien merupakan Suami pasien masih merokok, tidak ada
seorang perokok aktif. namun berusaha tidak didekat
pasien
Kebiasaan - - tidak ada
merugikan
8. Riwayat Psikososial-spiritual
a. Riwayat perkawinan :
1) Status perkawinan : menikah, usia ibu saat menikah 21 tahun, suami
24 tahun.
2) Pernikahan ini yang ke-1 sah lamanya 6 tahun
3) Hubungan dengan suami : baik
b. Kehamilan ini diharapkan oleh ibu, suami, keluarga;
1) Respon & dukungan keluarga terhadap kehamilan ini : Keluarga
sangat mendukung kehamilan ini. Suami mendampingi dan berperan
aktif dalam membantu mengatasi ketidaknyamanan yang ibu rasakan
selama hamil. Selama konseling suami tampak mendominasi untuk
menjawab pertanyaan yang diberikan oleh bidan.
2) Mekanisme koping (cara pemecahan masalah) : Jika ada masalah ibu
biasa mengikuti kata suami sebagai pengambil keputusan.
3) Ibu tinggal serumah dengan suami.
c. Pengambil keputusan utama dalam keluarga :
Suami mengambil peran sebagai pengambil keputusan utama.
Dalam kondisi emergensi, ibu sering ragu untuk mengambil keputusan
sendiri.
d. Orang terdekat ibu : Ibu pasien
Yang menemani ibu untuk kunjungan ANC : suami
e. Adat istiadat yang dilakukan ibu berkaitan dengan kehamilan : Ibu belum
melakukan upacara apapun dan belum terpikir akan melakukan acara apa
pun.
f. Rencana tempat dan penolong persalinan yang diinginkan : Ibu ingin
bersalin di BPM.
g. Penghasilan perbulan: cukup
h. Praktek agama yang berhubungan dengan kehamilan :
1) Kebiasaan puasa /apakah ibu berpuasa selama hamil ini?
Selama hamil ibu belum pernah puasa.
2) Keyakinan ibu tentang pelayanan kesehatan :
 ibu dapat menerima segala bentuk pelayanan kesehatan yang
diberikan oleh nakes wanita maupun pria;
 boleh menerima transfusi darah;
 boleh diperiksa daerah genitalia, bila diperlukan
 lainnya : ..................................................................................
i. Tingkat pengetahuan ibu :
1) Hal-hal yang sudah diketahui ibu :
a) Ibu mengetahui cara konsumsi vitamin dan suplemen hamil.
b) Ibu mengetahui bahwa selama kehamilan, ibu tidak disarankan
untuk mengonsumsi obat-obatan secara sembarangan.
2) Hal-hal yang ingin diketahui ibu : Ibu ingin tahu apa saja yang harus
ia lakukan agar mual yang dirasakan berku rang dan hal apa saja yang
harus dilakukan untuk menjaga kehamilannya.
j. Lingkungan:
Kebiasaan kontak dengan binatang : Ibu memelihara unggas (ayam )
k. Paparan dengan polutan : Rumah ibu jauh dari pabrik dan jalan raya besar.

II. DATA OBYEKTIF:


1. PEMERIKSAAN FISIK:
a. Pemeriksaan Umum:
1) Keadaan umum : Baik
2) Kesadaran : Composmentis
3) Tekanan darah : 110/70 mmHg
4) Nadi : 86 x/menit
5) Respirasi : 20 x/menit
6) Suhu : 36.6 0C
7) BB Sebelum/ Sekarang : 43 / 43 kg
8) TB : 150
9) LILA : 23.5 cm
10) IMT : 19.1 kg/m2
b. Pemeriksaan Head to toe
1) Kepala
a) Rambut : Hitam,Bersih,tidak berketombe, tidak rontok
b) Muka :Tidak oedema,tidak terdapat cloasmagravidarum
c) Mata
(1) Oedema : Tidak ada oedeme
(2) Conjungtiva : warna merah muda
(3) Sclera : warna Putih
d) Hidung : tidak ada benjolan, tidak ada penumpukan secret.
e) Telinga : bentuk Simetris, tidak ada penumpukan serumen
f) Mulut / gigi / gusi : tidak ada karies dentis, tidak sariawan, gusi
dan tidak epulis, tidak ada pembesaran tonsil
2) Leher
a) Kelenjar Tyroid : tidak ada pembesaran
b) Pembesaran Kelenjar Limfe : tidak ada
c) Pembesaran vena jugularis : tidak ada
3) Dada dan Axila
a) Mammae
(1) Membesar : Payudara membesar
(2) Tumor : Tidak ada
(3) Simetris : bentuk simetris
(4) Areola : Tidak ada hiperpigmentasi
(5) Putting susu :Menonjol
(6) Kolostrum : Belum keluar
(7) Retraksi : Tidak ada
b) Axila
(1) Benjolan : Tidak ada benjolan
(2) Nyeri : Tidak ada nyeri tekan
4) Punggung
a) Pembengkakan : Tidak ada
b) Deformitas tulang belakang : Tidak ada
5) Ektremitas
a) Varices : Tidak ada varices pada kaki kanan dan kiri.
b) Oedema : Tidak terdapat oedema pada tangan dan kaki.
Tangan tidak terdapat oedema
c) Reflek Patela : (+) positif
d) Kuku : Panjang, bersih.
2. Pemeriksaan Khusus Obstetri (Lokalis)
a. Abdomen
1) Inspeksi
a) Pembesaran Perut : sesuai usia kehamilan
b) Bentuk perut : Normal
c) Linea Nigra :Ada
d) Strie Albican/ Livide : Tidak ada
2) Palpasi
a) Kontraksi : tidak ada
b) Leopold I : Bagian fundus teraba 2 jari diatas simpisis. Teraba
ballotemen (+)
c) Leoplod II – IV : tidak dilakukan
3) Auskultasi : tidak dilakukan
4) TFU Mc Donald: tidak dilakukan
b. Pemeriksaan Panggul
1) Kesan panggul : normal
2) Distansia Spinarum : tidak dilakukan
3) Distansia Kristarum : tidak dilakukan
4) Conjugata eksterna ( Boudeloque) : tidak dilakukan
5) Lingkar Panggul : tidak dilakukan

c. Anogenital
1) Vulva Vagina
a) Varices : tidak ada varices
b) Luka : tidak ditemukan luka/celoid
c) Kemerahan : tidak ada kemerahan
d) Nyeri : tidak ada nyeri
e) Pengeluaran pervaginam : tidak ada
2) Perineum
a) Bekas Luka : tidak ada bekas luka
b) Lain-lain : tidak ada
3) Anus
a) Haemorhoid : Tidak ada haemoroid
b) Lain-lain : Tidak ada
3. Pemeriksaan Penunjang
Pemeriksaan Laboratorium : 17 Juli 2020
a. Hb : 11,2 gr%
b. HbsAg : negative
c. HIV : negative
d. Siphylis : negative
e. Protein urin : negative
f. Golongan darah : B

III. ANALISIS
1. Diagnosa
Kebidanan:
Ny Y G2P1A0 Umur 27 tahun hamil 11+6 minggu hamil normal
2. Masalah :
Ibu mengalami mual
3. Kebutuhan :
Memberikan penatalaksanaan pada ibu hamil trimester I keluhan mual
dengan pemberian aromaterapi lemon.

IV. PELAKSANAAN
1. Memberitahukan ibu hasil pemeriksaan yang telah dilakukan keadaan
umum ibu baik, TD 110/70 mmHg, Nadi 86 x/menit, Suhu 36,6˚C,
Respirasi 20 x/menit, pemeriksaan hed to toe baik, belum teraba
ballottement (-) dan Hb 11,2%, HbsAg negative
a. Rasionalisasi
Asuhan kehamilan menghargai hak ibu hamil untuk berpartisipasi
dan memperoleh pengetahuan dan pengalaman yang berhubungan
dengan kehamilannya. Seorang tenaga kesehatan tidak mungkin
akan terus menerus mendampingi dan merawat ibu hamil, karenanya
ibu perlu mendapatkan informasi dan pengalaman yang berhubungan
dengan kehamilannya agar dapat merawat dirinya dengan benar.
(Kuswanti, 2014)
b. Hasil : Ibu telah mengetahui hasil pemeriksaan.
2. Menjelaskan pada ibu tentang perubahan fisiologis yang terjadi pada ibu
trimester I khususnya mengenai mual dan muntah.
a. Rasionalisasi
1) Produksi hormon kehamilan. Ketika sel telur yang sudah dibuahi
menempel pada dinding rahim, tubuh akan memproduksi
hormon human chorionic gonadotropin (HCG). Hal inilah yang
menyebabkan mual.
2) Adanya peningkatan kadar hormon estrogen.
3) Sensitivitas terhadap aroma atau bau tertentu meningkat.
4) Setres
5) Wanita hamil berisiko mengalami mual saat hamil terutama
memiliki riawayat emesis dengan kehamilan sebelumnya, mual
saat menggunakan kontrasepsi yang mengandung estrogen.

b. Hasil : Ibu telah mengetahui hal perubahan yang saat ini sedang
dialami khususnya tentang mual muntah yang menjadi keluhan
utama ibu.
3. Memberikan cara untuk mengurangi ketidaknyamanan yang ibu rasakan
saat ini.
a. Rasionalisasi:
1) Hindari bau atau factor penyebab
2) Makan biscuit atau roti bakar sebelum bangun dari tempat tidur di
pagi hari
3) Makan sedikit tapi sering
4) Duduk tegak setiap kali selesai makan
5) Hindari makanan yang berminyak dan berbumbu merangsang
seperti terlalu pedas atau terlalu asam
6) Makan makanan kering dengan minum diantara waktu makan
7) Minum-minuman berkarbonat
8) Bangun dari tidur secara perlahan dan hindari melakukan secara
tiba-tiba
9) Hindari menggosok gigi segera setelah makan,
10) Makan sedikit tapi sering
b. Hasil : Ibu telah mengetahui cara agar rasa nyaman yang
diajarkan dan akan mempraktekkan dengan benar.
4. Menjelaskan tanda bahaya trimester I
a. Rasionalisasi tanda bahaya TM I tentang perdarahan mengarah
kepada abortus kehamilan ektopik (KET), mual muntah yang
mengarah kepada hiperemesis gravidarum, yang mana apabila tidak
mendapatkan penanganan segera bisa mengakibatkan kematian,
perdarahan pervaginam, sakit kepala yang hebat, bengkak pada
wajah dan tangan, ketuban pecah sebelum waktunya.
b. Hasil : Ibu mengerti tanda dan bahaya kehamilan trimester I
5. Memberikan suplemen pada ibu
- SF 1 x 320 mg
- Kalk 1x 500 mg
- Vitamin C 1x 50 mg
- B6 1x 75 mg
Memberitahu cara minum setiap suplemen tersebut agar terserap oleh
tubuh.
a. Rasionalisasi: SF : volume plasma darah meningkat 50% sedangkan
RBC meningkat hanya 10 -30% sehingga terjadi penurunan
hematokrit. Vitamin C : membantu penyerapan nutrisi pada makanan
dan fe, kalk : membantu pembentukan tulang dan gigi serta
mencegah caries pada ibu hamil, vitamin B6 : untuk mengurangi
mual muntah.
b. Hasil : Ibu telah mendapatkan suplemen, tahu bagaimana cara
meminumnya dan bersedia meminumnya.
6. Memberitahu kepada ibu bahwa mual dan muntah merupakan perubahna
psikologis yang terjadi pada ibu hamil TM I. Menyarankan ibu untuk
melakukan terapi inhalasi lemon untuk mengurangi rasa mual.
a. Rasionalisasi: Mual biasanya terjadi pada trimester pertama karena
perubahan hormon kehamilan. Kandungan pada lemon sifat kimiawi
dan efek farmakologis dari Citrus Lemon adalah Asam, sejuk,
aromatik, berkhasiat menghilangkan haus, mengatasi
skurvi/skorbut/sariawan (antiscorbutic), mengembalikan fungsi
pencernaan, menurunkan tekanan darah (hipotensif), antioksidan,
antibakterial, antiseptik, menurunkan panas (antipiretik),
meningkatkan kekebalan tubuh terhadap serangan infeksi
(Wijayakusuma, 2011).
b. Hasil :
Ibu memahami cara melakukannya dan bersedia melakukannya
7. Menganjurkan ibu mengkonsumsi makanan sedikit tapi sering
a. Rasionalisasi
Asupan gizi ibu hamil menjadi faktor penting baik untuk pemenuhan
nutrisi ibu hamil atau pun untuk pertumbuhan dan perkembangan
janin dalam kandungan. Ahli gizi merekomendasikan ibu hamil
dengan berat badan normal untuk mengonsumsi 1800 kalori pada
trimester pertama, 2200 kalori pada trimester kedua, dan 2400 kalori
pada trimester ketiga Untuk kehamilan persiapan persalinan dan
nifas serta menyusui. Dengan komposisi sebagai berikut :
1) Karbohidrat : Nasi, kentang, sereal, umbi, jagung
2) Protein : Ikan, daging ayam, daging sapi tanpa lemak, kacang-
kacangan, tahu, tempe
3) Zat besi : sayurang hijau, biji-bijian, kurma, lobak, semangka
4) Asam folat : sayur hijau, kacang-kacangan, hati sapi, jeruk,
lemon, manga, tomat
5) Kalsium : susu, keju, yogurt, bayam, dll
6) Serta vitamin
b. Hasil
Ibu bersedia mengkonsumsi makan yang bervariasi
8. Menjelaskan pada ibu untuk menghindari makanan yang terlalu
merangsang seperti terlalu pedas atau terlalu asam
a. Rasionalisasi :
Makanan pedas dapat menyebabklan luka pada lapisan mukosa yang
disebut ulkus gaster atau menyebabkan tukak lambung , sehingga
akan menyebabkan mual
b. Hasil : Ibu bersedia mengurangi mengkonsumsi makanan yang
terlalu pedas atau terlalu asam
9. Menganjurkan pada ibu menjaga personal hygiene
a. Rasionalisasi
Personal hygiene adalah kebersihan yang dilakukan untuk diri
sendiri. Kebersihan badan mengurangkan kemungkinan infeksi,
karena badan yang kotor banyak mengandung kuman-kuman.
1) Cara merawat gigi .
Perawatan gigi perlu dalam kehamilan penting untuk menjamin
pencernaan yang sempurna. Caranya antara lain : Tambal gigi
yang berlubang,Mengobati gigi yang terinfeksi,Untuk mencegah
caries, Menyikat gigi dengan teratur,Membilas mulut dengan air
setelah makan atau minum apa saja, Gunakan pencuci mulut yang
bersifat alkali atau basa.
2) Manfaat mandi
- Merangsang sirkulasi
- Menyegarkan
- Menghilangkan kotoran yang harus diperhatikan
- Mandi hati-hati jangan sampai jatuh
- Air harus bersih
- Tidak terlalu dingin atau tidak terlalu panas
- Gunakan sabun yang mengandung antisepti
3) Perawatan rambut
Rambut harus bersih, keramas satu minggu 2-3 kali.
4) Perawatan Payudara
Pemeliharaan payudara juga penting, puting susu harus
dibersihkan kalau terbasahi oleh colustrum. Kalau dibiarkan dapat
terjadi eczema pada puting susu dan sekitarnya. Puting susu yang
masuk diusahakan supaya keluar dengan pemijatan keluar setiap
kali mandi.
5) Perawatan vagina / vulva
Wanita yang hamil jangan melakukan irrigasi vagina kecuali
dengan nasihat dokter karena irrigasi dalam kehamilan dapat
menimbulkan emboli udara.
Hal – hal yang harus diperhatikan adalah:
i. Celana dalam harus kering Jangan gunakan obat /
menyemprot ke dalam vagina
ii. Sesudah bab / bak dilap dengan lap khususf.
b. Hasil
Ibu bersedia menjaga kersihan diri dan memotong kukunya
10. Meganjurkan pada ibu menghindari polutan dan asap rokok
a. Rasionalisasi
karbon monoksida dalam asap rokok dapat menghambat aliran
oksigen dan asupan nutrisi kepada bayi di dalam kandungan.
Keterbatasan oksigen dan paparan nikotin juga bisa memperlambat
napas bayi. Selain itu, dapat membuat jantung bayi berdenyut lebih
cepat dan sangat membahayan ibu serta janin
11. Menganjurkan ibu untuk melakukan kunjungan ulang 1 bulan kemudian
atau jika ibu mengalami masalah pada kehamilannya.
a. Rasionalisasi:
ANC Merupakan perawatan ibu dan janin selama masa kehamilan
penting di lakukan karena terkait persiapan ibu selama kehamilan dan
persalinan, Peluang untuk edukasi dan promosi kesehatan ibu hamil
dapat di lakukan lebih baik, dengan minimal kunjungan ANC 8 kali
(WHO, 2016)
b. Hasil : Ibu bersedia melakukan kunjungan ulang lagi setelah 1 bulan
kemudian atau jika ibu merasa ada masalah dengan kehamilannya.
12. Mendokumentasikan tindakan yang sudah dilakukan.
a. Rasionalisasi :
Dokumentasi kebidanan adalah bukti pencatatan dan pelaporan
berdasarkan komunikasi tertulis yang akurat dan lengkap yang dimiliki
oleh bidan dalam melakukan asuhan kebidanan dan berguna untuk
kepentingan klien, tim kesehatan, serta kalangan bidan sendiri (Hidayat,
2009).
a. Hasil : Asuhan pada Ny Y telah didokumentasikan.

Anda mungkin juga menyukai