Anda di halaman 1dari 12

Iyan permana 07310007.P Pembimbing : Dr. Ira Karina Siregar, Sp.

ANATOMI PALPEBRA
Palpebra terdiri atas lima bidang jaringan utama.

Dari superfisial ke dalam terdapat lapis kulit, lapis otot

rangka(orbikularis okuli), jaringan areolar, jaringan fibrosa (tarsus),dan lapis membran mukosa(konjungtiva pelpebrae).

DEFINISI
Hordeolum adalah peradangan supuratif pada kelenjar

palpebra. kelenjar yang berperan ialah : 1) kelenjar zeis 2) kelenjar moll 3) kelenjar meibom

KLASIFIKASI
Hordeolum internum

Hordeolum internum merupakan infeksi kelenjar Meibom yang terletak di dalam tarsus dengan penonjolan terutama ke daerah kulit konjungtiva tarsal.
Hordeolum eksternum

Hordeolum eksternum merupakan infeksi pada kelenjar Zeiss atau Moll dengan penonjolan terutama ke daerah kulit kelopak.

Hordeolum eksterna

Hordeolum interna

ETIOLOGI
Staphylococcus aureus adalah agent infeksi pada 90-95% kasus

hordeolum.

PATOFISIOLOGI H. externum timbul dari pengecilan lumen dan statis hasil sekresi kelenjar Zeiss atau Moll akibat oleh infeksi agent Staphylococcus aureus.
H. internum timbul dari infeksi sekunder pada kelenjar Meibom yang

terletak di dalam tarsus. Obstruksi dari kelenjar ini memberikan reaksi pada tarsus dan jaringan sekitarnya.

GEJALA KLINIS
Gejala : Pembengkakan Rasa nyeri pada kelopak mata Perasaan tidak nyaman dan sensasi terbakar pada kelopak mata Riwayat penyakit yang sama Tanda : Eritema Edema Nyeri bila ditekan di dekat pangkal bulu mata Seperti gambaran absces kecil

PENATALAKSANAAN
Kompres hangat 4-6 kali sehari selama 15 menit tiap kalinya untuk

membantu drainase.

Antibiotik diindikasikan bila dengan kompres hangat selama 24 jam

tidak ada perbaikan, dan bila proses peradangan menyebar.

Bila dengan pengobatan tidak berespon dengan baik, maka prosedur

pembedahan mungkin diperlukan untuk membuat drainase pada hordeolum. Hordeolum internum dibuat insisi pada daerah fluktuasi pus, tegak lurus pada margo palpebra. Hordeolum eksternum dibuat insisi sejajar dengan margo palpebra. Setelah insisi dilakukan ekskohleasi atau kuretase kemudian diberikan salep antibiotik.

KOMPLIKASI
Penyulit hordeolum adalah selulitis palpebra.

PROGNOSIS Prognosis umumnya baik, karena proses peradangan pada hordeolum bisa mengalami penyembuhan dengan sendirinya 1-2 minggu.
Hordeolum Interna terkadang berkembang

menjadi kalazion, yang mungkin memerlukan steroid topikal atau intralesi atau bahkan insisi dan kuretase.

TERIMA KASIH.

Anda mungkin juga menyukai