Anda di halaman 1dari 5

UTS PENULISAN KREATIF

Nama : Sulthan Aji Pratama


Nim: 2017-41-330
1. Pendapat saya tentang menulis kreatif adalah lebih
cenderung ke karya tulis yang sudah jadi dan
menghasilkan suatu karya yang sudah dituliskan oleh
seseorang.

Dan menulis kreatif adalah proses menuangkan ide


pikiran tentang suatu tulisan sebagai wujud untuk
menciptakan atau pengendalian pikiran-pikiran kreatif
Agar menjadi tulisan yang baik dan menarik dan
menulis kreatif biasa digunakan dalam
Menulis sastra seperti penulis cerpen, novel, atau puisi.

2. Empat hal yang membuat “proses menulis kreatif”


sehingga mampu menghasilkan karya terbaik , yaitu:

- Perilaku menulis yang beda dari perilaku umum,


seperti karya-karya Chairil Anwar dengan puisi
ekspresif tapi berlirik longgar atau Sutarji Calzoum
Bachri dengan puisi mantra-nya.

- Keadaan batin dalam menulis yang ebda sehingga


mampu menghadirkan “roh” ide dalam cerita, seperti N.
Riantiarno membuat “Malin Kundang”dalam versi
modern.

- Pikiran yang beda dalam menulis sehingga agak


menentang arus atau mungkin terkesan njlimet, seperti
Danarto dengan manusia-manusia “aneh” pada setiap
karyanya.

- Karya yang beda dan cenderung baru, baik isi maupun


ceritanya seperti Cerpen Putu Wijaya, Drama Arifin C
Noer yang plot-nya sering non konvensional.

3. waktu terbaik dalam membuat sebuah karya menulis


kreatif :
- Pada waktu subuh
karena waktu subuh kondisi badan dan otak masih segar
setelah beristirahat, belum ada gangguan konsentrasi
secara visual dan pendengaran.dan masih belum banyak
berpikir tentangang persoalan-persoalan lain yang bisa
menyita konsentrasi. Kondisi yang rileks seperti ini
menyebabkan munculnya ide-ide segar yang kadang
terlewat jika melakukan banyak aktivitas.

- Pada saat liburan


Karna pada saat liburan, hati merasa bahagia dan akan
membangkitkan gairah menulis. Hal ini didukung oleh
suasana dan lingkungan yang baru, tentu saja semakin
membuat nyaman menemukan ide menulis.

- Saat di kamar mandi


kamar mandi juga akan membangkitkan memori pikiran
bawah sadar yang akan dikirimkan kepikiran sadar
berupa ide-ide cemerlang.
4. Sajak puisi “AKU” karya Chairil Anwar

Beberapa makna puisi Aku, di antaranya adalah :

Wujud kesetiaan dan keteguhan hati atas pilihan


kebenaran yang diyakininya. Hal ini tercermin melalui
dua kalimat di awal puisi tersebut, yakni “Kalau sampai
waktuku 'Ku mau tak seorang kan merayu”
Keberanian dalam berjuang meskipun banyak resiko
yang akan dihadapi. Termasuk resiko untuk kehilangan
nyawa atau terluka karena senjata musuh. Inilah yang
digelorakan oleh Chairil Anwar, yang tersurat pada bait
ketiga puisi tersebut.
Semangat yang tak pernah padam. Sebagaimana yang
dinyatakan melalui kalimat “aku mau hidup seribu tahun
lagi”. Hal tersebut adalah cermin dan betapa semangat
Chairil Anwar untuk berjuang, tidak ingin dibatasi oleh
waktu

5. Tidak, karna karya jurnalistik didefinisikan sebagai


suatu keterampilan atau kegiatan mengelola bahan
berita, mulai dari peliputan sampai pada penyusunan
yang layak disebarluaskan kepada masyarakat secara
rutin setiap hari, melalui surat kabar dan majalah atau
memancarkannya melalui siaran radio dan siaran
televisi. Sedangkan karya menulis kreatif adalah proses
menuangkan ide atau gagasan sebagai wujud
pengendalian pikiran-pikiran kreatif agar dapat menjadi
tulisan yang baik dan menarik. Maka menulis kreatif
adalah menulis untuk sastra.

Anda mungkin juga menyukai