Anda di halaman 1dari 3

Sikap Generasi Muda Terhadap Eksistensi Bahasa Indonesia Di Era

Globalisasi

Eksistensi Bahasa Indonesia Pada era globalisasi sekarang ini berada pada
posisi yang tidak bagus, karena telah di ketahui pada era globalisasi ini banyak
bahasa-bahasa asing yang masuk ke dalam negara Indonesia dan kondisi ini
diperburuk dengan munculnya bahasa gaul yang di buat oleh masyarakat
Indonesia itu sendiri. Bahasa gaul dan Bahasa asing dapat menggeser bahasa
keseharian yaitu Bahasa Indonesia oleh karena itu perlu ada tindakan yang harus
di lakukan untuk menjaga kelestarian Bahasa Indonesia. Bahasa Indonesia
merupakan bahasa yang terbentuk dari Bahasa Melayu, Perkembangan Bahasa
Indonesia dari Bahasa Melayu sampai saat ini sudah mencapai berjuta-juta kata
baru, oleh karena itu sebagai generasi muda harus menghargai jasa tokoh-tokoh
yang telah merumuskan kata-kata baru Bahasa Indonesia di dalam kamus Bahasa
Indonesia.
Bahasa Indonesia memiliki integritas yang tinggi yaitu sebagai posisinya
yang sah di mata Internasional dan juga sebagai bahasa Nasional dimana
kedudukan nya di atas bahasa daerah yang ada di Indonesia. Fungsi Bahasa
Indonesia yaitu sebagai alat pemersatu bangsa, dimana setiap daerah dapat
berkomunikasi dan bersosialisasi dengan baik karena bahasa Indonesia merupakan
bahasa yang mudah untuk di pahami dengan tutur kata yang sederhana. Manfaat
Bahasa Indonesia juga sebagai bahasa yang baik dalam penulisan suatu surat
ataupun sebuah karya, yang di tunjukan dengan nilai-nilai yang terkandung pada
Bahasa Indonesia itu sendiri.
Era Globalisasi sangat berdampak terhadap perkembangan Bahasa
Indonesia karena dengan munculnya Sosial Media seluruh bahasa termasuk
Bahasa asing dan juga Bahasa gaul bersatu membentuk suatu bahasa modern yang
akan menggeser posisi Bahasa Indonesia sebagai bahasa keseharian masyarakat
Indonesia. Dengan adanya Era Globalisasi dampak yang di timbulkan tidak selalu
buruk, ada juga dampak yang baik bagi Bahasa Indonesia yaitu Bahasa Indonesia
mulai dikenal oleh dunia Internasional. Terbukti ada beberapa Universitas di luar
negeri yang mempunyai fakultas Sastra Bahasa Indonesia. Karena menurut
mereka negeri kita ini adalah negeri yang subur dan kaya raya yang mempunyai
bermacam-macam budaya, flora-fauna, serta potensi-potensi lainnya. Yang kedua
meningkatnya pengetahuan masyarakat Internasional tentang Bahasa Indonesia.
Dan yang menjadi acuan pendidikan di Indonesia adalah meningkatnya
terjemahan buku-buku ke dalam Bahasa Indonesia.
Sebagai mahasiswa generasi penerus bangsa Indonesia harus melakukan
sesuatu untuk melestarikan Bahasa Indonesia sebagai bahasa Nasional. Sikap
yang harus di ambil yang pertama ialah pengurangan Bahasa gaul, bahasa ini
kurang baik untuk pengucapan dan terdengar tidak memiliki nilai-nilai yang ada
di dalam Bahasa Indonesia. Karena kita berkembang di era yang penuh teknologi,
sikap yang diambil adalah dengan memanfaatkan teknologi sebagai sarana
pembelajaran atau ilmu pengetahuan mengenai Bahasa Indonesia. Pembelajaran
Bahasa Indonesia melalui teknologi adalah berbasis ICT (Information,
Communication and Technology). Pemanfaatan teknologi informasi dan
komunikasi untuk pendidikan dapat dilaksanakan dalam berbagai bentuk sesuai
dengan fungsinya dalam pendidikan. Pemanfaatan ICT sudah menjadi keharusan
yang tidak dapat ditunda-tunda lagi. Misalnya dengan memanfaatkan ICT sebagai
alat bantu pembelajaran bahasa Indonesia.
Sikap selanjutnya adalah dengan mengadakan sosialisasi untuk generasi
muda, dengan tujuan memberi pengertian yang lebih mendalam akan pentingnya
berbahasa yang baik dan benar. Generasi muda harus di bimbing dan diberi
arahan untuk terbiasa menggunakan Bahasa Indonesia yang baik, dan mengurangi
Bahasa gaul yang tidak bermanfaat. Di dalam sosialisasi kita juga harus
memberitahu untuk menanamkan sikap cinta bahasa sendiri pada anak-anak atau
remaja dengan berbagai cara, seperti pembelajaran melalui apa yang di sukanya.
Sikap yang paling penting adalah kesadaran diri mengenai pentingnya
berbahasa Indonesia dengan baik dan benar, kita juga harus sadar bahwa suatu
bahasa dapat di jadikan bahasa Internasional yang di akui oleh dunia,
pengharapan besar bagi generasi muda di Indonesia supaya Bahasa Indonesia
dapat di jadikan bahasa International dengan alasan bahwa Bahasa Indonesia tidak
begitu sulit untuk di pahami.
Dengan memanfaatkan Sosial Media di harapakan ketika chatting atau
berkomunikasi tidak menggunakan Bahasa gaul, melainkan Bahasa Indonesia
dengan kaidah kebahasaan yang baik dan benar, supaya terbentuk suatu kebiasaan
menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan memajukan kedudukan Bahasa
Indonesia sebagai bahasa Nasional menjadi bahasa Internasional, bahasa yang di
gunakan untuk berkomunikasi antar sesama di seluruh penjuru dunia.

Anda mungkin juga menyukai