Anda di halaman 1dari 2

KERACUNAN MASSAL DI JOMBANG DIDUGA AKIBAT KONTAMINASI BAKTERI

SALMONELLA

Bagaimana gambaran kejadian tersebut?

Pada hari Jum’at (8 Oktober 2019) di Dusun Bogorejo, Desa Kalang Semanding, Kec.
Perak, Jombang dikabarkan ada sekitar 40 warga mengalami keracunan massal. Sekitar 40
warga tersebut diduga mengalami keracunan setelah menghadiri dan menyantap nasi berkat
dari salah satu warga yang sedang menggelar hajatan. Para korban mengaku mengalami
pusing, mual, dan muntah setelah menyantap nasi berkat tersebut. Para korban tersebut
diduga mengalami keracunan akibat adanya kontaminasi dari bakteri Salmonella yang
ditemukan pada sampel muntahan para korban dan bahan makanan yang diolah pemilik
hajatan.

Siapa yang dirugikan?

Adanya kasus tersebut, orang yang sangat dirugikan ialah para korban yang
mengalami keracunan makanan tersebut karena mengalami sakit dan harus dirawat di rumah
sakit. Pemilik hajatan juga akan merasa bersalah akibat kasus tersebut dan akan disalahkan
oleh para korban (?)

Upaya apa yang telah dilakukan pihak yang terkait?

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang, drg. Subandriyah telah melakukan uji
laboratorium pada muntahan korban dan sisa bahan makanan dari hajatan tersebut dan hasil
labnya menunjukkan adanya Salmonella di muntahan para korban dan sisa bahan
makanannya. Hasil lab juga telah dikirim ke berbagai pihak termasuk ke Polres Jombang
untuk melakukan penyelidikan lanjutan atas kasus tersebut.

Upaya apa yang harus dilakukan sebagai pencegahan?

Upaya yang sebaiknya dilakukan sebagai pencegahan terjadinya kasus seperti itu lagi
ialah lebih memperhatikan lagi proses pembuatan makanan tersebut mulai dari bahan yang
digunakan sampai proses pembuatan makanannya dilakukan hingga penyajiannya. Harus
memperhatikan lebih detail lagi tentang kebersihan dari bahan makanannya sampai makanan
tersebut jadi agar mencegah adanya kontaminasi dari bakteri.

Upaya apa yang harus dilakukan sebagai penanganan?


Upaya penanganan yang harus dilakukan ialah ....

Sumber :

https://news.detik.com/berita-jawa-timur/d-4810025/keracunan-massal-di-jombang-diduga-
akibat-kontaminasi-bakteri-salmonella

Anda mungkin juga menyukai