Anda di halaman 1dari 154

Pajak

Penghasilan

Diterbitkan oleh Direktorat Jenderal Pajak


Modul Materi Perpajakan
Pajak Penghasilan

Pengarah: Penulis:
Yuli Kristiyono Hari Santoso, Ilmiantio Himawan, Siti
Vibriyani, Mirwan Efendi, Janitra
Ketua Tim Penyusun: Kurniawan, Muhammad Mishbahul
Mahdaniar Munir, Okky Cahyono Wibowo, Ndaru
Puspitarini, Anggie Dento Pamungkas,
Wakil Ketua Tim Penyusun: Randy Suqih Lambok
Ahmad Hasan Su’aidy
Sekretariat dan Penyunting:
Desain dan Tata Letak: Siti Vibriyani, Devi Triani, Imam Rio
Kun Syaifa Muttaqi Mahendra, Annisa Puspita Dewi, Nindya
Agung Pratama Kartika Wahyudhiani, Wiwit Estiyani,
Meilina Rakhmi, Elam Sanurihim
Ayatuna, Agung Pratama, Kun Syaifa
Muttaqi

Disclaimer:
Isi dalam modul ini semata-mata hanya digunakan untuk pembelajaran dalam
rangka pengembangan kompetensi pegawai DJP.
Rujukan utama tetap mengacu pada peraturan perundang-undangan yang
berlaku.

Penerbit:
Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan RI
@Desember 2022

Hanya untuk Internal DJP

Materi Pajak Penghasilan |i


DAFTAR ISI

DAFTAR ISI ....................................................................................................................... i


KATA PENGANTAR ........................................................................................................iii
DAFTAR TABEL ..............................................................................................................iv
DAFTAR GAMBAR .......................................................................................................... v
DAFTAR ISTILAH ............................................................................................................vi
BAB I Karakteristik, Ketentuan Material, dan Ketentuan Formal Pajak Penghasilan 1
A. Karakteristik Pajak Penghasilan ........................................................................ 1
B. Ketentuan Material dan Ketentuan Formal ........................................................ 4
C. Latihan .............................................................................................................. 8
BAB II SUBJEK PAJAK PENGHASILAN ........................................................................ 9
A. Subjek Pajak Penghasilan................................................................................. 9
B. Pembagian Subjek Pajak Penghasilan .............................................................12
C. Penentuan Tempat Tinggal dan Tempat Kedudukan Wajib Pajak ....................14
D. Saat Mulai dan Berakhirnya Kewajiban Pajak Subjektif ....................................14
E. Yang Tidak Termasuk Subjek Pajak Penghasilan ............................................14
F. Latihan .............................................................................................................16
Bab III Objek Pajak Penghasilan ...................................................................................17
A. Objek Pajak Penghasilan .................................................................................17
B. Penghasilan yang Merupakan Objek Pajak Bersifat Final ................................28
C. Penghasilan yang Dikecualikan dari Objek Pajak .............................................30
D. Objek Pajak Bentuk Usaha Tetap ....................................................................38
E. Latihan .............................................................................................................39
Bab IV Biaya atau Pengeluaran yang Boleh Dikurangkan dan yang Tidak Boleh
Dikurangkan ...................................................................................................................42
A. Biaya atau Pengeluaran yang Boleh Dikurangkan ...........................................42
B. Biaya atau Pengeluaran yang Tidak Boleh Dikurangkan ..................................48
C. Latihan .............................................................................................................52
Bab V Harga Perolehan dan Pengalihan Harta dan Penilaian Persediaan .................54
A. Harga Perolehan dan Pengalihan Harta ...........................................................54
B. Nilai Persediaan dan Pemakaian Persediaan...................................................58
C. Latihan .............................................................................................................60
Bab VI Penyusutan dan Amortisasi Fiskal ...................................................................62
A. Penyusutan Fiskal ............................................................................................62

Materi Pajak Penghasilan |i


B. Amortisasi Fiskal ..............................................................................................66
C. Pengalihan Harta Berwujud dan Tidak Berwujud .............................................69
D. Latihan .............................................................................................................71
Bab VII Kompensasi Kerugian, Pemajakan atas Penghasilan Keluarga, dan
Penghasilan Tidak Kena Pajak ......................................................................................73
A. Kompensasi Kerugian ......................................................................................74
B. Pemajakan atas Penghasilan Keluarga dan Penghasilan Tidak Kena
Pajak (PTKP) ...................................................................................................76
C. Bagian Peredaran Bruto yang Tidak Kena Pajak bagi Wajib Pajak
dengan Peredaran Bruto Tertentu ....................................................................82
D. Latihan .............................................................................................................83
Bab VIII Penghitungan Pajak Penghasilan Terutang ...................................................85
A. Penghitangan Pajak Penghasilan Terutang dengan Tarif Umum .....................85
B. Penghitungan Pajak Penghasilan dengan Tarif Khusus ...................................93
C. Latihan ...........................................................................................................103
Bab IX Pelunasan Pajak dalam Tahun Berjalan dan Penghitungan Pajak Akhir Tahun
105
A. PPh Pasal 21 .................................................................................................106
B. PPh Pasal 22 .................................................................................................112
C. PPh Pasal 23 .................................................................................................120
D. PPh Pasal 24 .................................................................................................124
E. PPh Pasal 25 .................................................................................................125
F. PPh Pasal 29 .................................................................................................127
G. Latihan ...........................................................................................................128
KUNCI JAWABAN ........................................................................................................130
DAFTAR PUSTAKA ......................................................................................................131

Materi Pajak Penghasilan | ii


KATA PENGANTAR
Dunia kita terus mengalami perubahan, tidak terkecuali dengan kegiatan ekonomi Wajib Pajak
yang selalu bertransformasi. Selaras dengan hal tersebut, administrasi pajak terus berupaya
turut menyesuaikan dengan kondisi perubahan yang ada. Berbagai regulasi perpajakan telah
dilakukan penyempurnaan untuk memaksimalkan pengumpulan potensi penerimaan negara.
Beberapa regulasi baru yang telah diterbitkan dan cukup fundamental dalam mengubah
sistem perpajakan Indonesia antara lain Undang-Undang Cipta Kerja dan Undang-Undang
Harmonisasi Peraturan Perpajakan beserta peraturan perundang-undangan turunannya.

Selain penyempurnaan regulasi, hal yang tak kalah penting yang dilakukan adalah
menyiapkan dan mengembangkan potensi Sumber Daya Manusia yang mumpuni yaitu
pegawai Direktorat Jenderal Pajak (DJP) yang mampu mengimplementasikan berbagai
regulasi perpajakan tersebut. Oleh karenanya, pengembangan kompetensi pegawai DJP
mutlak diperlukan, terutama kompetensi terkait teknis peraturan perpajakan.

Maka dari itu, modul materi perpajakan ini hadir dan disusun oleh para Subject Matter Expert
(SME) dari masing masing unit di DJP sebagai salah satu sarana pembelajaran dan
pengembangan kompetensi pegawai DJP.

Penyempurnaan maupun perubahan modul di masa mendatang senantiasa terbuka dan


dimungkinkan mengingat akan perkembangan situasi, kebijakan dan peraturan perpajakan
yang terus menerus terjadi. Harapan kami tidak lain dengan modul ini, seluruh pegawai DJP
dapat mempelajari peraturan perpajakan terkini dengan lebih baik dan mudah serta
bermanfaat dalam mendukung pelaksanaan tugas sehari-hari.

Tim Penyusun

Materi Pajak Penghasilan | iii


DAFTAR TABEL

Tabel 2 - 1 : Saat Mulai dan Berakhirnya Kewajiban Pajak Subjektif ................................... 14


Tabel 5 - 1 : Contoh Soal Tukar-Menukar ........................................................................... 56
Tabel 5 - 2 : Perhitungan Persediaan Metode Average ....................................................... 59
Tabel 5 - 3 :Perhitungan Persediaan metode FIFO ............................................................. 59
Tabel 6 - 1 : Masa Manfaat Penyusutan .............................................................................. 63
Tabel 6 - 2 : Perhitungan Penyusutan Garis Lurus .............................................................. 64
Tabel 6 - 3 : Perhitungan Penyusutan Saldo Menurun ........................................................ 65
Tabel 6 - 4 : Masa Manfaat Amortisasi ................................................................................ 68
Tabel 7 - 1 : Contoh Penerapan Kompensasi Kerugian Vertikal .......................................... 76
Tabel 7 - 2 : Contoh Notasi Penghasilan Tidak Kena Pajak ................................................ 79
Tabel 8 - 1 : Contoh Rekonsiliasi Fiskal .............................................................................. 88
Tabel 8 - 2 : Lapisan Penghasilan Kena Pajak .................................................................... 91
Tabel 8 - 3 : Jenis-jenis Penghasilan yang Dikenakan Tarif Khusus Bersifat Final .............. 94
Tabel 8 - 4 : Contoh Peredaran Bruto Tertentu ................................................................. 102
Tabel 9 - 1 : Penghitungan PPh Pasal 21.......................................................................... 109
Tabel 9 - 2 : Tarif PPh Pasal 22 ........................................................................................ 113
Tabel 9 - 3 : Tarif PPh Pasal 22 Lainnya ........................................................................... 118
Tabel 9 - 4 : Contoh Penghitungan PPh Pasal 24 ............................................................. 125
Tabel 9 - 5 : Contoh Penghitungan PPh Pasal 25 ............................................................. 125

Materi Pajak Penghasilan | iv


DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 - 1 : Karakteristik Pajak Penghasilan .................................................................... 1


Gambar 1 - 2 : Karakteristik Pajak Penghasilan .................................................................... 3
Gambar 2 - 1 : Pembagian Subjek Pajak ............................................................................ 12
Gambar 2 - 2 : Ilustrasi SPLN menjadi SPDN ..................................................................... 13
Gambar 3 - 1 : Klasifikasi Penghasilan Berdasarkan Aliran Tambahan Kemampuan Ekonomis
........................................................................................................................................... 28
Gambar 8 - 1 : Skema Penghitungan Pajak Penghasilan Terutang ..................................... 86
Gambar 9 - 1 : Pelunasan Pajak dalam Tahun Berjalan .................................................... 106
Gambar 9 - 2 : Contoh Penghitungan PPh Pasal 21 Pegawai Tetap ................................. 112
Gambar 9 - 3 : Rumus Penghitungan Kredit Pajak Luar Negeri ........................................ 124

Materi Pajak Penghasilan |v


DAFTAR ISTILAH

Amortisasi fiskal : alokasi secara sistematis atas pengeluaran untuk


memperoleh harta tak berwujud untuk dibebankan
selama masa manfaatnya sesuai dengan ketentuan
tentang Pajak Penghasilan

Kewajiban pajak objektif : subjek pajak yang memperoleh atau menerima


penghasilan (jumlahnya di atas PTKP jika orang
pribadi subjek pajak dalam negeri)

Kewajiban pajak subjektif : memenuhi syarat-syarat untuk menjadi subjek pajak


Objek pajak : Penghasilan yang menurut ketentuan Pajak
Penghasilan merupakan objek pajak

Pekerjaan bebas : pekerjaan yang dilakukan oleh orang pribadi yang


mempunyai keahlian khusus sebagai usaha untuk
memperoleh penghasilan yang tidak terikat oleh suatu
hubungan kerja

Penghasilan : setiap tambahan kemampuan ekonomis, yang diterima


atau diperoleh oleh wajib pajak, baik berasal dari
Indonesia maupun luar Indonesia, yang dapat dipakai
untuk konsumsi atau menambah kekayaan wajib pajak,
dengan nama dan dalam bentuk apa pun

Penghasilan neto : penghasilan bruto dikurangi dengan


biaya/pengeluaran yang boleh dikurangkan

Penghasilan neto fiskal : penghasilan neto yang dihitung sesuai dengan


ketentuan Pajak Penghasilan

Penghasilan Tidak Kena : suatu pengurang yang khusus diberikan kepada


Pajak (PTKP) wajib pajak orang pribadi dalam negeri yang
mencerminkan biaya hidup standar

Materi Pajak Penghasilan | vi


Penghasilan kena pajak : dasar pengenaan pajak penghasilan, yang dihitung
dengan mengurangkan sisa kompensasi kerugian (dan
PTKP) dari penghasilan neto fiskal

Penyusutan fiskal : alokasi secara sistematis atas pengeluaran untuk


memperoleh harta berwujud untuk dibebankan selama
masa manfaatnya sesuai dengan ketentuan Pajak
Penghasilan

Subjek Pajak : pihak yang oleh Undang-undang ditujukan untuk


dikenakan pajak

Surat Pemberitahuan (SPT) : surat yang oleh wajib pajak digunakan untuk
melaporkan penghitungan dan/atau pembayaran
pajak, objek pajak dan/atau bukan objek pajak,
dan/atau harta dan kewajiban sesuai dengan ketentuan
peraturan perundang-undangan perpajakan

Tahun pajak : jangka waktu satu tahun kalender, kecuali bila wajib
pajak menggunakan tahun buku yang tidak sama
dengan tahun kalender
Bagian Tahun Pajak : Bagian dari jangka waktu 1 (satu) Tahun Pajak

Wajib Pajak : Orang atau badan yang memiliki kewajiban pajak


subjektif dan kewajiban pajak objektif

Materi Pajak Penghasilan | vii


Materi Pajak Penghasilan | viii
BAB I
Karakteristik,
Ketentuan Material,
dan Ketentuan
Formal Pajak
Penghasilan

Pada bab ini akan membahas mengenai karakteristik pajak penghasilan, ketentuan
material dan ketentuan formal yang mengatur Pajak Penghasilan.

A. Karakteristik Pajak Penghasilan


Pemahaman atas karakteristik suatu jenis pajak berguna dalam mendesain sistem
perpajakan (Haula Rosdiana dan Edi Slamet Irianto, 2012). Selain itu, pemahaman
tentang karakteristik ini juga membantu dalam menafsirkan ketentuan-ketentuan
yang mengatur pajak tersebut dan menentukan yurisdiksi negara mana yang
berwenang memungut pajak (R. Santoso Brotodihardjo, 1995).

Gambar 1 - 1 : Karakteristik Pajak Penghasilan

Materi Pajak Penghasilan |1


Dalam hukum pajak, terdapat beberapa karakteristik utama dari pajak penghasilan,
yaitu pajak subjektif, pajak langsung, pajak pusat, sistem self-assessment dan
withholding, dan bersifat progresif.

1. Pajak Subjektif

Salah satu karakteristik mendasar dari Pajak Penghasilan adalah bersifat pajak
subjektif. Dalam menentukan besarnya beban Pajak Penghasilan, keadaan
subjek pajak sangat diperhatikan. Hal ini erat kaitannya dengan teori gaya pikul,
yaitu pengenaan pajak tergantung pada besarnya kemampuan membayar dari
subjek pajak tersebut. Besarnya kemampuan membayar pajak tidak hanya
ditentukan oleh faktor penghasilan, tetapi juga dipengaruhi oleh faktor-faktor
lainnya, seperti jumlah tanggungan wajib pajak. Sebagai contoh, Ali dan Pak Budi
sama-sama memiliki penghasilan bruto Rp 10 juta per bulan. Namun, karena
Ali seorang bujangan tanpa tanggungan, sedangkan Pak Budi status menikah
dan memiliki tiga tanggungan, keduanya memiliki kemampuan membayar yang
tidak sama sehingga besarnya pajak penghasilan yang dibayar keduanya juga
berbeda.

Selain itu, dalam pajak subjektif pengenaan pajak dimulai dengan menetapkan
terlebih dulu subjek pajaknya, baru kemudian dicari syarat-syarat objektifnya. Hal
ini diatur dalam Pasal 1 Undang-Undang Pajak Penghasilan; Pajak Penghasilan
dikenakan terhadap Subjek Pajak atas Penghasilan yang diterima atau
diperolehnya dalam tahun pajak.

2. Pajak Langsung

John Stuart, seorang ahli ekonomi Inggris, menyatakan bahwa suatu jenis pajak
digolongkan sebagai pajak langsung atau tidak langsung dilihat dari desain
subjek pajak atas 3 (tiga) faktor berikut:
a. Penanggung jawab secara yuridis formal dalam melunasi pajak
b. Penanggung beban pajak secara ekonomis
c. Pihak yang dituju undang-undang sebagai pemikul beban pajak
(destinataris)

Dalam hal ketiga faktor tersebut dipegang oleh Wajib Pajak atau pihak yang
sama maka pajak tersebut adalah jenis pajak langsung (R. Santoso
Brotodihardjo, 1995).

Materi Pajak Penghasilan |2


Gambar 1 - 2 : Karakteristik Pajak Penghasilan

Penanggung Pajak Yuridis


Subjek Formal
Pajak yang
sama Penanggung Beban Ekonomis
memegang
fungsi
Destinataris Undang-Undang

Secara ekonomis, beban pajak langsung tidak dapat dialihkan, sedangkan beban
pajak tidak langsung dapat dialihkan kepada pihak lain. Namun, seiring dengan
perkembangan sistem perpajakan, ternyata beban pajak langsung pun bisa
dialihkan. Sebagai contoh Pajak Penghasilan Pasal 21 yang ditanggung oleh
pemberi kerja (Haula Rosdiana dan Edi Slamet Irianto, 2012). Dalam hal ini
beban pajak dialihkan dari karyawan kepada pemberi kerja.

Secara administratif, pada pajak langsung umumnya wajib pajak menghitung,


memperhitungkan, membayar, dan melaporkan pajak terutangnya sendiri.
Sedangkan pada pajak tidak langsung, pihak yang menanggung beban pajak
dan pihak yang bertanggung jawab menghitung, membayar, dan melaporkan
pajak terutang berada pihak yang berbeda. Sebagai contoh pada Pajak
Pertambahan Nilai, yang menanggung beban pajak adalah konsumen akhir
sedangkan pihak yang bertanggung jawab secara administratif adalah penjual
(Pengusaha Kena Pajak).

3. Pajak Pusat

Lembaga pemerintah yang bertanggung jawab untuk mengadministrasikan Pajak


Penghasilan adalah Kementerian Keuangan melalui Direktorat Jenderal Pajak.
Walaupun demikian, tidak semua penerimaan Pajak Penghasilan masuk ke
Anggaran Penerimaan dan Belanja Negara (APBN). Sebagian dari penerimaan
Pajak Penghasilan yang berasal dari wajib pajak orang pribadi masuk ke
Anggaran Penerimaan dan Belanja Daerah (APBD) melalui mekanisme bagi
hasil.

4. Sistem Self-assessment dan Withholding

Pemungutan Pajak Penghasilan menggunakan sistem self-assessment dan


sistem withholding. Dalam sistem self-assessment, wajib pajak wajib
menghitung, memperhitungkan, membayar, dan melaporkan pajaknya sendiri,

Materi Pajak Penghasilan |3


tidak perlu menunggu ketetapan pajak dari fiskus. Pelaporan Pajak Penghasilan
pada akhir tahun dilakukan dengan menyampaikan Surat Pemberitahuan (SPT)
Tahunan Pajak Penghasilan.

Selain menggunakan sistem self-assessment, pemungutan Pajak Penghasilan


juga menggunakan sistem withholding. Pada sistem withholding, undang-undang
mewajibkan pihak ketiga untuk memotong/memungut Pajak Penghasilan atas
penghasilan yang diterima/diperoleh oleh wajib pajak. Sebagai contoh, PPh
Pasal 21, PPh Pasal 22, PPh Pasal 23, dan PPh Pasal 26.

5. Bersifat Progresif

Sifat progresif dari Pajak penghasilan berarti bahwa beban pakak penghasilan
yang ditanggung oleh Wajib Pajak akan semakin tinggi seiring dengan
bertambahnya penghasilan kena pajak dari Wajib Pajak yang bersangkutan.
Pada awal reformasi perpajakan (tahun 1983), sifat progresif ini dicerminkan
dengan diterapkannya tarif pajak progresif bagi Wajib Pajak orang pribadi dan
badan. Tarif progresif merupakan tarif yang semakin meningkat seiring dengan
semakin besarnya penghasilan kena pajak dari Wajib Pajak.

Namun seiring dengan tuntutan persaingan ekonomi antar negara dan untuk
menarik investasi luar negeri ke dalam negeri, mayoritas negara-negara
mengubah tarif progresif pajak penghasilan bagi wajib pajak badan menjadi tarif
tunggal. Untuk menjaga daya saing perekonomian, Indonesia mulai mengadopsi
tarif tunggal bagi Wajib Pajak Badan pada tahun 2008 dengan diundangkannya
Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2008 tentang Perubahan Keempat Atas
Undang-undang Nomor 7 Tahun 1983 tentang Pajak Penghasilan.

B. Ketentuan Material dan Ketentuan Formal


Sejak reformasi perpajakan tahun 1983, Undang-Undang yang mengatur ketentuan
material tentang Pajak Penghasilan dipisahkan dengan Undang-Undang yang
mengatur ketentuan formal.

1. Ketentuan Material

Hukum pajak material mengatur ketentuan-ketentuan mengenai siapa saja yang


dikenakan pajak, apa saja yang dikenakan pajak, dan berapa tarif pajaknya
sehingga bisa dihitung besarnya pajak yang terutang. Dengan kata lain, hukum
pajak material mengatur tentang subjek pajak, objek pajak, dan tarif pajak

Materi Pajak Penghasilan |4


sehingga bisa dihitung besarnya pajak terutang. Ketentuan material pajak
penghasilan di Indonesia dapat dibagi menjadi ketentuan material yang bersifat
umum dan khusus.

a. Ketentuan material yang bersifat umum

Ketentuan material yang bersifat umum merupakan ketentuan Pajak


penghasilan yang bersumber dari perundang-undangan yang berlaku di
Indonesia. Pada saat ini, undang-undang yang mengatur ketentuan material
Pajak Penghasilan adalah Undang-Undang nomor 7 Tahun 1983. Undang-
Undang tersebut telah diamandemen sebanyak 6 (enam) kali yaitu melalui:

1. Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1991 tentang Perubahan Pertama


atas Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1983 tentang Pajak Penghasilan;
2. Undang-Undang Nomor 10 Tahun 1994 tentang Perubahan Kedua
atas Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1983 tentang Pajak Penghasilan;
3. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2000 tentang Perubahan Ketiga
atas Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1983 tentang Pajak Penghasilan;
4. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2008 tentang Perubahan Keempat
atas Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1983 tentang Pajak Penghasilan;
5. Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja; dan
6. Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2021 tentang Harmonisasi Peraturan
Perpajakan

Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1983 tentang Pajak Penghasilan beserta


perubahannya merupakan sumber ketentuan mengenai Pajak penghasilan
yang utama. Akan tetapi, terdapat hierarki peraturan perundang-undang yang
dapat mengatur Pajak Penghasilan sebagai pajak pusat yang dapat
berkedudukan lebih tinggi dari Undang-Undang atau lebih rendah dari
Undang-Undang. Untuk peraturan perundang-undangan secara hierarki lebih
rendah dari Undang-undang, maka peraturan tersebut merupakan pengaturan
lebih lanjut atau petunjuk pelaksanaan dari Undang-Undang. Berdasarkan
Undang-Undang nomor 12 Tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan
Perundang-Undangan sebagaimana diubah terakhir dengan Undang-Undang
Nomor 13 Tahun 2021, secara hierarkis peraturan perundang-undangan yang
dapat mengatur ketentuan mengenai PPh sebagai pajak pusat terdiri dari :

1. Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945


2. Ketetapan Majelis Permusyawaratan Rakyat
3. Undang-Undang / Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang

Materi Pajak Penghasilan |5


4. Peraturan Pemerintah
5. Peraturan Presiden
6. Peraturan Menteri Keuangan

Selain peraturan perundang-undangan di atas, Direktur Jenderal Pajak juga


menerbitkan Peraturan Direktur Jenderal Pajak dan Surat Edaran Direktur
Jenderal Pajak yang bersifat internal Direktorat Jenderal Pajak dan mengatur
ketentuan teknis pengenaan pajak penghasilan.

b. Ketentuan Material yang Bersifat Khusus

Ketentuan material yang bersifat khusus merupakan ketentuan yang bersifat


lex specialis terhadap jenis-jenis penghasilan atau wajib pajak tertentu.
Undang-Undang Pajak Penghasilan mengatur bahwa jenis penghasilan dan
wajib pajak tertentu tersebut tunduk pada ketentuan material yang mengatur
tersendiri atas jenis penghasilan atau wajib pajak tertentu tersebut dalam
perjanjian atau kontrak. Meskipun begitu, untuk hal-hal yang tidak diatur
dalam perjanjian atau kontrak tetap tunduk pada Undang-Undang pajak
Penghasilan. Terdapat 2 (dua) ketentuan khusus yang diatur pada Undang-
Undang Pajak Penghasilan yaitu Persetujuan Penghindaran Pajak Berganda
dan Ketentuan khusus berdasarkan Pasal 33A ayat (4) UU PPh bagi Wajib
Pajak bidang pertambangan.

1) Persetujuan Penghindaran Pajak Berganda (Tax Treaty).


Pemerintah Indonesia melakukan perjanjian perpajakan dengan pihak
negara lain untuk mengatur perlakuan pengenaan pajak atas penghasilan
yang berasal dari lintas negara (cross border). Perjanjian tersebut dikenal
dengan Persetujuan Penghindaran Pajak Berganda (P3B/Tax Treaty).
Secara umum, P3B mengatur mengenai pihak yang berhak mengenakan
PPh atas penghasilan lintas batas tertentu seperti bunga, royalti dan
dividen serta tarif pajak yang berlaku atas transaksi tersebut.
2) Ketentuan khusus berdasarkan Pasal 33A ayat (4) UU PPh bagi Wajib
Pajak bidang pertambangan
Pasal 33A ayat (4) UU PPh mengatur bahwa wajib pajak yang
menjalankan usaha di bidang pertambangan minyak dan gas bumi,
pertambangan umum, dan pertambangan lainnya berdasarkan kontrak
bagi hasil, kontrak karya, atau perjanjian kerjasama pengusahaan

Materi Pajak Penghasilan |6


pertambangan yang masih berlaku, ketentuan pajak penghasilannya
dihitung berdasarkan ketentuan dalam kontrak bagi hasil, kontrak karya,
atau perjanjian kerjasama pengusahaan pertambangan tersebut sampai
dengan berakhirnya kontrak atau perjanjian kerjasama dimaksud.

Dalam modul ini secara umum akan dibahas terbatas pada ketentuan-ketentuan
Pajak Penghasilan dalam lingkup Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1983 tentang
Pajak Penghasilan beserta perubahannya dengan beberapa tambahan
peraturan pelaksanaan digunakan terbatas untuk memperjelas materi modul.

2. Ketentuan Formal

Hukum pajak formal ialah hukum pajak yang memuat ketentuan-ketentuan


mengenai tata cara agar pajak yang terutang menjadi kenyataan sehingga
sampai masuk ke kas negara. Hukum pajak formal memuat ketentuan tentang
tatacara, hak, dan kewajiban wajib pajak serta sanksi jika kewajiban tersebut
tidak dijalankan sebagaimana mestinya. Dengan kata lain, hukum pajak formal
merupakan hukum acara.

Undang-undang yang mengatur ketentuan formal atas Pajak Penghasilan adalah


Undang-Undang Nomor 6 Tahun 1983 tentang Ketentuan Umum dan Tata Cara
Perpajakan yang telah diubah terakhir dengan Undang-Undang Nomor 7 Tahun
2021 tentang Harmonisasi Peraturan Perpajakan, beserta peraturan
pelaksanaannya. Dalam peraturan tersebut diatur antara lain:

1. Bagaimana cara mendaftarkan diri untuk diterbitkan Nomor Pokok Wajib


Pajak?
2. Bagaimana cara membayar pajak ?
3. Bagaimana cara melaporkan penghitungan dan pembayaran pajak?
4. Sanksi-sanksi jika kewajiban tersebut tidak dilaksanakan sebagaimana
mestinya.

Materi Pajak Penghasilan |7


C. Latihan
Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. Dari hal-hal berikut ini yang merupakan karakteristik dari pajak penghasilan adalah
a. Pajak objektif
b. Pajak subjektif
c. Pajak tidak langsung
d. Pajak daerah

2. Ketentuan material Pajak Penghasilan mengatur hal-hal berikut, kecuali


a. Subjek pajak
b. Objek pajak
c. Tarif pajak
d. Cara pembayaran

3. Salah satu sumber hukum yang mengatur ketentuan formal atas Pajak
Penghasilan adalah
a. Tax treaty
b. Undang-Undang tentang Pajak Penghasilan
c. Persetujuan Penghindaran Pajak Berganda
d. Undang-Undang tentang Ketentuan Umum dan Tatacara perpajakan

4. Yang dimaksud dengan destinataris pajak adalah


a. Pihak yang secara yuridis bertanggung jawab atas pembayaran pajak
b. Pihak yang menjadi sasaran Undang-undang untuk dikenakan pajak
c. Pihak yang bertang jawa atas pemenuhan kewajiban administrasi pajak
d. Pihak yang secara ekonomis menanggung beban pajak

5. Di bawah ini merupakan perundang-undangan yang tidak dapat mengatur Pajak


Penghasilan adalah
a. Ketetapan MPR
b. Perpu
c. Perda
d. Peraturan Menteri Keuangan
e. Peraturan Presiden

Materi Pajak Penghasilan |8


Materi Pajak Penghasilan |1
BAB II
SUBJEK PAJAK
PENGHASILAN

Pada bab ini akan dijelaskan mengenai siapa saja yang menjadi subjek Pajak Penghasilan,
kriteria untuk menentukan subjek pajak dalam negeri dan subjek pajak luar negeri, siapa
saja yang tidak termasuk sebagai subjek Pajak Penghasilan, dan saat mulai dan
berakhirnya kewajiban pajak subjektif.

A. Subjek Pajak Penghasilan


Sesuai dengan karakternya sebagai pajak subjektif, Pajak Penghasilan dikenakan
terhadap subjek pajak yang secara umum merupakan orang perorangan (natural
person) dan badan (legal person). Selanjutnya, Pasal 2 ayat (1) Undang-Undang
Pajak Penghasilan mengatur tentang siapa saja yang menjadi subjek Pajak
Penghasilan sebagai berikut:

a. orang pribadi;
b. warisan belum terbagi sebagai satu kesatuan menggantikan yang berhak;
c. badan; dan
d. bentuk usaha tetap.

1. Orang Pribadi

Berdasarkan penjelasan Pasal 2 ayat (2) Undang-Undang Pajak Penghasilan,


orang pribadi sebagai subjek pajak dapat bertempat tinggal atau berada di
Indonesia ataupun di luar Indonesia. Subjek pajak orang pribadi dalam negeri
menjadi Wajib Pajak apabila telah menerima atau memperoleh penghasilan yang
besarnya melebihi Penghasilan Tidak Kena Pajak. Subjek pajak luar negeri orang
pribadi menjadi Wajib Pajak karena menerima dan/atau memperoleh penghasilan
yang bersumber dari Indonesia.

Materi Pajak Penghasilan |9


2. Warisan Belum Terbagi

Warisan yang belum terbagi sebagai satu kesatuan merupakan subjek pajak
pengganti, menggantikan mereka yang berhak yaitu ahli waris. Penunjukan
warisan yang belum terbagi sebagai subjek pajak pengganti dimaksudkan agar
pengenaan pajak atas penghasilan yang berasal dari warisan tersebut tetap dapat
dilaksanakan. Adapun untuk pelaksanaan pemenuhan kewajiban perpajakannya,
warisan tersebut menggantikan kewajiban ahli waris yang berhak. Apabila
warisan tersebut telah dibagi, kewajiban perpajakannya beralih kepada ahli waris.

Warisan yang belum terbagi yang ditinggalkan oleh orang pribadi sebagai subjek
pajak luar negeri yang tidak menjalankan usaha atau melakukan kegiatan melalui
suatu bentuk usaha tetap di Indonesia, tidak dianggap sebagai subjek pajak
pengganti karena pengenaan pajak atas penghasilan yang diterima atau
diperoleh orang pribadi dimaksud pemajakannya bukan di Indonesia.

3. Badan

Subjek pajak badan dalam negeri menjadi Wajib Pajak sejak saat didirikan, atau
bertempat kedudukan di Indonesia. Cakupan subjek pajak badan dalam
ketentuan perpajakan cukup luas dimana badan didefinisikan sebagai
sekumpulan orang dan/atau modal yang merupakan satu kesatuan baik yang
melakukan usaha maupun yang tidak melakukan usaha yang meliputi perseroan
terbatas, perseroan komanditer, perseroan lainnya, badan usaha milik negara
atau badan usaha milik daerah dengan nama dan dalam bentuk apa pun, firma,
kongsi, koperasi, dana pensiun, persekutuan, perkumpulan, yayasan, organisasi
massa, organisasi sosial politik, atau organisasi lainnya, lembaga, dan bentuk
badan lainnya termasuk kontrak investasi kolektif dan bentuk usaha tetap.

Badan usaha milik negara dan badan usaha milik daerah merupakan subjek pajak
tanpa memperhatikan nama dan bentuknya sehingga setiap unit tertentu dari
badan Pemerintah, misalnya lembaga, badan, dan sebagainya yang dimiliki oleh
Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah yang menjalankan usaha atau
melakukan kegiatan untuk memperoleh penghasilan merupakan subjek pajak.
Dalam pengertian perkumpulan termasuk pula asosiasi, persatuan, perhimpunan,
atau ikatan dari pihak-pihak yang mempunyai kepentingan yang sama.

Materi Pajak Penghasilan | 10


4. Bentuk Usaha Tetap (BUT)

Suatu bentuk usaha tetap mengandung pengertian adanya suatu tempat usaha
(place of business). Tempat usaha tersebut bersifat permanen dan digunakan
untuk menjalankan usaha atau melakukan kegiatan dari orang pribadi yang tidak
bertempat tinggal atau badan yang tidak didirikan dan tidak bertempat kedudukan
di Indonesia. Berdasarkan Pasal 2 ayat (5) Undang-Undang Pajak Penghasilan,
bentuk usaha tetap dapat berupa:

a. tempat kedudukan manajemen;

b. cabang perusahaan;

c. kantor perwakilan;

d. gedung kantor;

e. pabrik;

f. bengkel;

g. gudang;

h. ruang untuk promosi dan penjualan;

i. pertambangan dan penggalian sumber alam;

j. wilayah kerja pertambangan minyak dan gas bumi;

k. perikanan, peternakan, pertanian, perkebunan, atau kehutanan;

l. proyek konstruksi, instalasi, atau proyek perakitan;

m. pemberian jasa dalam bentuk apa pun oleh pegawai atau orang lain
sepanjang dilakukan lebih dari 60 (enam puluh) hari dalam jangka waktu 12
(dua belas) bulan;

n. orang atau badan yang bertindak selaku agen yang kedudukannya tidak
bebas;

o. agen atau pegawai dari perusahaan asuransi yang tidak didirikan dan tidak
bertempat kedudukan di Indonesia yang menerima premi asuransi atau
menanggung risiko di Indonesia; dan

p. komputer, agen elektronik, atau peralatan otomatis yang dimiliki, disewa, atau
digunakan oleh penyelenggara transaksi elektronik untuk menjalankan
kegiatan usaha melalui internet.

Materi Pajak Penghasilan | 11


Selanjutnya untuk kepentingan kemudahan administrasi perpajakan, bentuk
usaha tetap perlakuan perpajakannya dipersamakan dengan subjek pajak badan
sebagaimana diatur dalam Pasal 2 ayat (1a) Undang-Undang Pajak Penghasilan.

B. Pembagian Subjek Pajak Penghasilan


Secara umum UU PPh membagi subjek pajak menjadi subjek pajak dalam negeri
dan subjek pajak luar negeri.

Gambar 2 - 1 : Pembagian Subjek Pajak

1. Subjek Pajak Dalam Negeri

Subjek pajak dalam negeri adalah:

a. Orang pribadi, baik yang merupakan Warga Negara Indonesia maupun


warga negara asing yang:
1. Bertempat tinggal di Indonesia;
2. Berada di Indonesia lebih dari 183 (seratus delapan puluh tiga) hari
dalam jangka waktu 12 (dua belas) bulan; atau
3. Dalam satu tahun pajak berada di Indonesia dan mempunyai niat untuk
bertempat tinggal di Indonesia;
b. Badan yang didirikan atau bertempat kedudukan di Indonesia, kecuali unit
tertentu dari badan pemerintah yang akan dijelaskan pada bagian
berikutnya.
c. Warisan yang belum terbagi sebagai satu kesatuan menggantikan yang
berhak.

Contoh :
Mr A pertama kali datang ke Indonesia pada tanggal 1 Mei 2021 dan tinggal di
Indonesia selama 90 hari kemudian kembali lagi ke negaranya. Pada tanggal 3

Materi Pajak Penghasilan | 12


Oktober 2021, dia kembali lagi ke Indonesia untuk tinggal selama 100 hari untuk
menyelesaikan proyeknya. Berdasarkan hal tersebut, Mr A merupakan subjek
pajak dalam negeri karena telah berada di Indonesia selama lebih dari 183
(seratus delapan puluh tiga) hari dalam jangka waktu 12 (dua belas) bulan.

Gambar 2 - 2 : Ilustrasi SPLN menjadi SPDN

2. Subjek Pajak Luar Negeri

Subjek pajak luar negeri adalah:

a. orang pribadi yang tidak bertempat tinggal di Indonesia;


b. warga negara asing yang berada di Indonesia tidak lebih dari 183 (seratus
delapan puluh tiga) hari dalam jangka waktu 12 (dua belas) bulan;
c. Warga Negara Indonesia yang berada di luar Indonesia lebih dari 183
(seratus delapan puluh tiga) hari dalam jangka waktu 12 (dua belas) bulan
serta memenuhi persyaratan:
1) tempat tinggal;
2) pusat kegiatan utama;
3) tempat menjalankan kebiasaan;
4) status subjek pajak; dan/atau
5) persyaratan tertentu lainnya yang ketentuan lebih lanjut mengenai
persyaratan tersebut diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan (saat ini
diatur dalam PMK-18/PMK.03/2021); dan
6) badan yang tidak didirikan dan tidak bertempat kedudukan di Indonesia
yang menjalankan usaha atau melakukan kegiatan melalui bentuk usaha
tetap di Indonesia atau yang dapat menerima atau memperoleh
penghasilan dari Indonesia tidak dari menjalankan usaha atau
melakukan kegiatan melalui bentuk usaha tetap di Indonesia.

Materi Pajak Penghasilan | 13


C. Penentuan Tempat Tinggal dan Tempat Kedudukan Wajib Pajak
Pada penjelasan Pasal 2 ayat (6) Undang-Undang Pajak Penghasilan dijelaskan
bahwa penentuan tempat tinggal orang pribadi atau tempat kedudukan badan penting
untuk menetapkanta Kantor Pelayanan Pajak mana yang mempunyai yurisdiksi
pemajakan atas penghasilan yang diterima atau diperoleh orang pribadi atau badan
tersebut.

Pada dasarnya tempat tinggal orang pribadi atau tempat kedudukan badan
ditentukan menurut keadaan yang sebenarnya. Dengan demikian penentuan tempat
tinggal atau tempat kedudukan tidak hanya didasarkan pada pertimbangan yang
bersifat formal, tetapi lebih didasarkan pada kenyataan.

D. Saat Mulai dan Berakhirnya Kewajiban Pajak Subjektif

Tabel 2 - 1 : Saat Mulai dan Berakhirnya Kewajiban Pajak Subjektif

Subjek Pajak Dimulai Berakhir


Orang pribadi − Dilahirkan; − Meninggal dunia
− Berada; atau − Meninggalkan
− Berniat Indonesia untuk
untuk bertempat selama-lamanya
tinggal di Indonesia

Badan Didirikan atau bertempat Dibubarkan atau tidak lagi


kedudukan di Indonesia bertempat kedudukan di
Indonesia
Warisan yang belum Saat pewaris meninggal Saat warisan selesai
terbagi dunia dibagikan
SPLN BUT Saat menjalankan usaha Saat tidak lagi
atau melakukan kegiatan menjalankan usaha atau
melalui bentuk usaha melakukan kegiatan
tetap melalui bentuk usaha
tetap
SPLN Non BUT Saat menerima atau Saat tidak lagi menerima
memperoleh penghasilan atau memperoleh
dari Indonesia penghasilan tersebut

E. Yang Tidak Termasuk Subjek Pajak Penghasilan


Mengingat karakter dasar sebagai pajak subjektif serta pengaturan pembagian subjek
pajak pada bagian sebelumnya, pengenaan pajak penghasilan juga mengatur pihak-

Materi Pajak Penghasilan | 14


pihak yang tidak maksudkan untuk dikenai Pajak Penghasilan. Hal ini agar selaras
dengan prinsip pemajakan secara universal, misalnya negara atau satuan kerja
bagian pemerintah/negara adalah bukanlah penanggung pajak (non-subjek)
sehingga terdapat pengecualian negara atau satuan kerja bagian pemerintah/negara
baik Indonesia maupun dari negara lain.

Berdasarkan Pasal 3 Undang-Undang Pajak Penghasilan, yang tidak termasuk


subjek pajak adalah:

a) kantor perwakilan negara asing;

b) pejabat-pejabat perwakilan diplomatik dan konsulat atau pejabat-pejabat lain


dari negara asing dan orang-orang yang diperbantukan kepada mereka yang
bekerja pada dan bertempat tinggal bersama-sama mereka dengan syarat
bukan warga negara Indonesia dan di Indonesia tidak menerima atau
memperoleh penghasilan di luar jabatan atau pekerjaannya tersebut serta
negara yang bersangkutan memberikan perlakuan timbal balik;

c) organisasi-organisasi internasional dengan syarat:

1) Indonesia menjadi anggota organisasi tersebut; dan

2) Tidak menjalankan usaha atau kegiatan lain untuk memperoleh penghasilan


dari Indonesia selain memberikan pinjaman kepada pemerintah yang
dananya berasal dari iuran para anggota;

d) Pejabat-pejabat perwakilan organisasi internasional sebagaimana dimaksud


pada huruf c, dengan syarat bukan warga negara Indonesia dan tidak
menjalankan usaha, kegiatan, atau pekerjaan lain untuk memperoleh
penghasilan dari Indonesia.

Selain itu, unit tertentu dari badan pemerintah juga tidak termasuk sebagai subjek
pajak apabila memenuhi kriteria sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 ayat (3) huruf
b, yaitu:

a) Pembentukannya berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan;

b) Pembiayaannya bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara


atau Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah;

c) Penerimaannya dimasukkan dalam anggaran Pemerintah Pusat atau


Pemerintah Daerah; dan

d) Pembukuannya diperiksa oleh aparat pengawasan fungsional negara.

Materi Pajak Penghasilan | 15


F. Latihan
Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. Di bawah ini adalah subjek Pajak Penghasilan, kecuali


a. seorang PNS
b. Partai Demokrat
c. Kedutaan Besar Inggris
d. Yayasan TK Mentari

2. Berikut adalah kriteria orang pribadi yang menjadi subjek pajak dalam negeri,
kecuali orang pribadi yang
a. Warga negara Indonesia
b. Bertempat tinggal di Indonesia
c. Berada di Indonesia lebih dari 183 hari dalam kurun waktu 12 bulan
d. Mempunyai niat untuk bertempat tinggal di Indonesia

3. Kewajiban pajak subjektif suatu warisan yang belum terbagi dimulai


a. Pewaris sakit-sakitan
b. Pewaris meninggal dunia
c. Ahli waris ditemukan
d. Warisan terbagi

4. Subjek pajak dalam negeri menjadi subjek pajak luar negeri wajib memenuhi syarat
berikut, kecuali
a. Berada di luar Indonesia lebih dari 183 (seratus delapan puluh tiga) hari dalam
jangka waktu 12 (dua belas) bulan
b. Bertempat tinggal di luar Indonesia
c. SKD dari otoritas pajak negara/yurisdiksi lain
d. Memiliki pusat kegiatan utama (PKU) di luar Indonesia

5. Berikut merupakan bentuk usaha tetap di Indonesia


a. Kantor cabang Bank Mandiri di Surabaya
b. Kantor cabang Bank of Tokyo di Jakarta
c. Kantor cabang Perserikatan Bangsa-Bangsa di Jakarta
d. Sekretariat ASEAN di Jakarta

Materi Pajak Penghasilan | 16


Materi Pajak Penghasilan |9
Bab III
Objek Pajak
Penghasilan

Pada bab ini akan dijelaskan mengenai objek Pajak Penghasilan, dimana yang menjadi
objek Pajak Penghasilan adalah setiap tambahan kemampuan ekonomis yang diterima
atau diperoleh Wajib Pajak. Untuk jenis penghasilan tertentu, dengan beberapa
pertimbangan penghasilan tersebut dikenakan pajak yang bersifat final. Selain itu, terdapat
juga jenis penghasilan yang dikecualikan sebagai objek pajak. Materi pada bab ini pada
dasarnya merupakan penjabaran dari Pasal 4 ayat (1), ayat (2), dan ayat (3) Undang-
Undang Pajak Penghasilan sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang-Undang
Nomor 7 Tahun 2021 tentang Harmonisasi Peraturan Perpajakan.

A. Objek Pajak Penghasilan


1. Pengertian Penghasilan

Pasal 4 ayat (1) Undang-Undang Pajak Penghasilan mengatur bahwa:

Yang menjadi objek pajak adalah penghasilan, yaitu setiap tambahan


kemampuan ekonomis yang diterima atau diperoleh Wajib Pajak, baik yang
berasal dari Indonesia maupun dari luar Indonesia, yang dapat dipakai untuk
konsumsi atau untuk menambah kekayaan Wajib Pajak yang bersangkutan,
dengan nama dan dalam bentuk apa pun.

Ada beberapa hal yang bisa di garis bawahi dari definisi di atas, yaitu:

a. setiap tambahan kemampuan ekonomis

b. yang diterima atau diperoleh wajib pajak

c. berasal dari Indonesia maupun berasal dari luar Indonesia (world


wide income)

d. dapat dipakai untuk konsumsi atau menambah kekayaan wajib pajak

Materi Pajak Penghasilan | 17


e. dengan nama dan dalam bentuk apapun

Penjelasan:

a. setiap tambahan kemampuan ekonomis

Dari definisi di atas juga tampak bahwa pengertian penghasilan yang


digunakan oleh Undang-Undang Pajak Penghasilan adalah konsep
penghasilan yang dikemukakan oleh tiga ahli ekonomi fiskal Schanz, Haigh,
Simon, yang dikenal dengan SHS Concept (the accretion concept). Menurut
konsep ini, pengertian penghasilan tidak melihat sumbernya maupun
pemakaian penghasilan tersebut, melainkan menekankan pada adanya
tambahan kemampuan ekonomis. Konsep ini banyak dianut oleh berbagai
negara, karena lebih mencerminkan keadilan.

Tambahan kemampuan ekonomis diartikan sebagai tambahan


kemampuan untuk menguasai barang dan jasa selama satu periode tertentu
(tahun pajak) yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan. Kata
“tambahan” juga berarti jumlah neto, yaitu penghasilan bruto dikurangi
dengan biaya-biaya terkait untuk memperoleh penghasilan tersebut.
Menurut R. Manshury, tambahan kemampuan ekonomis yang dianut dalam
Undang-Undang Pajak Penghasilan adalah bukan tambahan kemampuan
ekonomis yang murni, tetapi tambahan kemampuan ekonomis yang sudah
terealisasi. Sebagai contoh : Pak Agus membeli sebidang tanah dengan luas
100m2 pada tahun 2017 seharga Rp 100.000.000. Pada tahun 2022, harga
tanah tersebut naik menjadi Rp 215.000.000. Pada tahun 2022 kemampuan
ekonomis Pak Agus bertambah sebesar Rp 115.000.000, namun tambahan
kemampuan ekonomis tersebut belum dikenakan pajak, karena belum
terealisasi. Tambahan ekonomis tersebut baru dikenakan pajak jika sudah
terealisasi, ketika terjadi pengalihan tanah untuk dijual.

b. yang diterima atau diperoleh wajib pajak

Frase “yang diterima atau diperoleh” terkait dengan stelsel yang dapat
digunakan dalam pengakuan penghasilan. Frase “yang diterima” berarti
pengakuan penghasilan dapat menggunakan stelsel kas, sedangkan frase
“atau diperoleh” berarti pengakuan penghasilan dapat juga menggunakan
stelsel akrual. Dalam hal wajib pajak menyelenggarakan pencatatan,
pengakuan penghasilan menggunakan stelsel kas murni (Peraturan Menteri
Keuangan Nomor 54/PMK.03/2021). Sedangkan, dalam hal wajib pajak
menyelenggarakan pembukuan dengan stelsel kas, pengakuan penghasilan

Materi Pajak Penghasilan | 18


tersebut merupakan stelsel campuran dan harus tetap melaksanakan
ketentuan sebagai berikut:

a. penghitungan jumlah penghasilan dari usaha dan/atau pekerjaan bebas


termasuk penjualan dalam suatu waktu;

b. penghitungan harga pokok penjualan harus memperhitungkan seluruh


pembelian dan persediaan, baik transaksi tunai maupun bukan tunai;
dan

c. perolehan harta yang dapat disusutkan dan/atau hak-hak yang dapat


diamortisasi karena mempunyai masa menfaat lebih dari 1 (satu) tahun,
hanya dapat dikurangkan dari penghasilan melalui penyusutan dan/atau
amortisasi

c. berasal dari Indonesia maupun berasal dari luar Indonesia (world


wide income)

Selanjutnya, sumber penghasilan tidak dibatasi apakah berasal dari


Indonesia atau dari luar Indonesia (world wide income). Bagi subjek pajak
dalam negeri, ruang lingkup penghasilan yang dikenakan pajak adalah yang
bersumber dari Indonesia maupun dari luar Indonesia. Sedangkan bagi
subjek pajak luar negeri berlaku asas sumber, yang menjadi objek pajak
hanyalah penghasilan yang berasal dari Indonesia.

d. dapat dipakai untuk konsumsi atau menambah kekayaan wajib pajak

Dilihat dari pemanfaatannya, penghasilan dapat dipergunakan untuk


konsumsi atau menambah kekayaan wajib pajak. Oleh karena itu besarnya
penghasilan sebanding dengan jumlah konsumsi dan pertambahan
kekayaan dalam satu periode, yang bisa digambarkan dengan formula
berikut:

e. Y = C + ∆W

dimana Y adalah penghasilan, C adalah konsumsi, dan ∆W adalah


tambahan kekayaan neto.

Materi Pajak Penghasilan | 19


f. dengan nama dan dalam bentuk apapun

Selanjutnya, pengertian penghasilan tidak dibatasi dengan nama dan


bentuknya. Hal ini dikenal dengan substansi mengungguli bentuk (substance
over form). Penghasilan tidak terikat pada apa yang tertulis pada
pembukuan atau pencatatan yang disusun oleh wajib pajak, tetapi lebih
menekankan pada sifat atau hakikatnya. Dengan kata lain, Undang-
Undang Pajak Penghasilan menganut pengertian penghasilan dalam arti
luas.

Dikecualikan dari ketentuan sebagaimana di atas, pada Pasal 4 ayat (1a) UU


PPh diatur bahwa warga negara asing yang telah menjadi subjek pajak dalam
negeri dikenai Pajak Penghasilan hanya atas penghasilan yang diterima atau
diperoleh dari Indonesia dengan ketentuan:

a. memiliki keahlian tertentu; dan

b. berlaku selama 4 (empat) tahun pajak yang dihitung sejak menjadi subjek
pajak dalam negeri

Termasuk dalam pengertian penghasilan yang diterima atau diperoleh dari


Indonesia berupa penghasilan yang diterima atau diperoleh warga negara asing
sehubungan dengan pekerjaan, jasa, atau kegiatan di Indonesia dengan nama
dan dalam bentuk apapun yang dibayarkan di luar Indonesia. Ketentuan ini tidak
berlaku terhadap warga negara asing yang memanfaatkan Persetujuan
Penghindaran Pajak Berganda antara pemerintah Indonesia dan pemerintah
negara mitra atau yurisdiksi mitra Persetujuan Penghindaran Pajak Berganda
tempat warga negara asing memperoleh penghasilan dari luar Indonesia.

Jangka waktu 4 (empat) Tahun Pajak dihitung sejak warga negara asing pertama
kali menjadi subjek pajak dlaam negeri Indonesia. Dalam hal pada jangka waktu
4 (empat) Tahun Pajak warga negara asing meninggalkan Indonesia, batas akhir
jangka waktu tersebut tetap dihitung sejak warga negara asing pertama kali
menjadi subjek pajak dalam negeri.

Contoh-contoh penghasilan yang diatur pada Pasal 4 ayat (1) Undang-Undang


Pajak Penghasilan adalah sebagai berikut:

a. penggantian atau imbalan berkenaan dengan pekerjaan atau jasa, yang


diterima atau diperoleh termasuk gaji, upah, tunjangan, honorarium,
komisi, bonus, gratifikasi, uang pensiun, atau imbalan dalam bentuk

Materi Pajak Penghasilan | 20


lainnya termasuk natura dan/atau kenikmatan, kecuali ditentukan lain
dalan Undang-Undang PPh;

Semua pembayaran atau imbalan sehubungan dengan pekerjaan, seperti


upah, gaji, premi asuransi jiwa, dan asuransi kesehatan yang dibayar oleh
pemberi kerja, atau imbalan dalam bentuk lainnya adalah objek pajak.
Pengertian imbalan dalam bentuk lainnya termasuk imbalan dalam bentuk
natura dan/atau kenikmatan yang pada hakikatnya merupakan penghasilan.

Selain itu termasuk dalam pengertian penghasilan meliputi gratifikasi yang


merupakan pemberian yang wajar karena layanan dan manfaat yang
diterima oleh pemberi gratifikasi sehubungan dengan pelaksanaan
pekerjaan atau pemberian jasa.

Yang dimaksud dengan “imbalan dalam bentuk natura” adalah imbalan


dalam bentuk barang selain uang, sedangkan “imbalan dalam bentuk
kenikmatan” adalah imbalan dalam bentuk hak atas pemanfaatan suatu
fasilitas dan/atau pelayanan.

b. hadiah dari undian atau pekerjaan atau kegiatan, dan penghargaan;

Dalam pengertian hadiah termasuk hadiah dari undian, pekerjaan, serta


kegiatan seperti hadiah undian tabungan dan hadiah dari pertandingan
olahraga. Yang dimaksud dengan “penghargaan” adalah imbalan yang
diberikan sehubungan dengan kegiatan tertentu, misalnya imbalan yang
diterima sehubungan dengan penemuan benda-benda purbakala.

c. laba usaha;

Laba usaha merupakan penghasilan yang diperoleh oleh wajib pajak yang
melakukan usaha, seperti usaha di bidang perdagangan, bidang manufaktur,
maupun bidang jasa. Yang dimaksud dengan laba usaha adalah
penghasilan neto dari kegiatan usaha yang merupakan selisih antara
penghasilan bruto dan biaya yang boleh dikurangkan.

d. keuntungan karena penjualan atau karena pengalihan harta;

Keuntungan karena penjualan atau pengalihan harta tersebut termasuk:

1) keuntungan karena pengalihan harta kepada perseroan, persekutuan,


dan badan lainnya sebagai pengganti saham atau penyertaan modal.

Materi Pajak Penghasilan | 21


2) keuntungan karena pengalihan harta kepada pemegang saham, sekutu,
atau anggota yang diperoleh perseroan, persekutuan, dan badan
lainnya

3) keuntungan karena likuidasi, penggabungan, peleburan, pemekaran,


pemecahan, pengambilalihan usaha, atau reorganisasi dengan nama
dan dalam bentuk apapun.

4) keuntungan karena pengalihan harta berupa hibah, bantuan,


atau sumbangan, kecuali yang diberikan kepada keluarga sedarah
dalam garis keturunan lurus satu derajat dan badan keagamaan,
badan pendidikan, badan sosial termasuk yayasan, koperasi, atau
orang pribadi yang menjalankan usaha mikro dan kecil, yang
ketentuannya diatur lebih lanjut dengan Peraturan Menteri Keuangan,
sepanjang tidak ada hubungan dengan usaha, pekerjaan, kepemilikan,
atau penguasaan di antara pihak-pihak yang bersangkutan; dan

5) keuntungan karena penjualan atau pengalihan sebagian atau seluruh


hak penambangan, tanda turut serta dalam pembiayaan, atau
permodalan dalam perusahaan pertambangan.

Secara umum, keuntungan karena penjualan atau pengalihan harta


merupakan selisih harga jual atau harga pengalihan dikurangi dengan
nilai sisa buku. Jika harta tersebut tidak disusutkan atau tidak
diamortisasi, keuntungan dihitung dengan mengurangkan harga
perolehan dari harga jual atau harga pengalihan.

e. penerimaan kembali pembayaran pajak yang telah dibebankan sebagai


biaya dan pembayaran tambahan pengembalian pajak;

Pengembalian pajak yang telah dibebankan sebagai biaya pada saat


menghitung Penghasilan Kena Pajak merupakan objek pajak. Sebagai
contoh, Pajak Bumi dan Bangunan yang sudah dibayar dan dibebankan
sebagai biaya, yang karena sesuatu sebab dikembalikan, maka jumlah
sebesar pengembalian tersebut merupakan penghasilan.

f. bunga termasuk premium, diskonto, dan imbalan karena jaminan


pengembalian utang

Dalam pengertian bunga termasuk pula premium, diskonto, dan imbalan


sehubungan dengan jaminan pengembalian utang. Premium terjadi apabila
misalnya surat obligasi dijual di atas nilai nominalnya sedangkan diskonto

Materi Pajak Penghasilan | 22


terjadi apabila surat obligasi dibeli di bawah nilai nominalnya. Premium
tersebut merupakan penghasilan bagi yang menerbitkan obligasi dan
diskonto merupakan penghasilan bagi yang membeli obligasi.

g. dividen dengan nama dan dalam bentuk apapun, termasuk dividen dari
perusahaan asuransi kepada pemegang polis dan pembagian sisa hasil
usaha koperasi.

Dividen merupakan bagian laba yang diperoleh pemegang saham atau


pemegang polis asuransi. Termasuk dalam pengertian dividen adalah:

1) pembagian laba baik secara langsung ataupun tidak langsung, dengan


nama dan dalam bentuk apapun;

2) pembayaran kembali karena likuidasi yang melebihi jumlah modal yang


disetor;

3) pemberian saham bonus yang dilakukan tanpa penyetoran termasuk


saham bonus yang berasal dari kapitalisasi agio saham;

4) pembagian laba dalam bentuk saham;

5) pencatatan tambahan modal yang dilakukan tanpa penyetoran;

6) jumlah yang melebihi jumlah setoran sahamnya yang diterima atau


diperoleh pemegang saham karena pembelian kembali saham-saham
oleh perseroan yang bersangkutan;

7) pembayaran kembali seluruhnya atau sebagian dari modal yang


disetorkan, jika dalam tahun-tahun yang lampau diperoleh keuntungan,
kecuali jika pembayaran kembali itu adalah akibat dari pengecilan modal
dasar (statuter) yang dilakukan secara sah;

8) pembayaran sehubungan dengan tanda-tanda laba, termasuk yang


diterima sebagai penebusan tanda-tanda laba tersebut;

9) bagian laba sehubungan dengan pemilikan obligasi;

10) bagian laba yang diterima oleh pemegang polis;

11) pengeluaran perusahaan untuk keperluan pribadi pemegang saham


yang dibebankan sebagai biaya perusahaan.

Dalam praktik sering dijumpai pembagian atau pembayaran dividen


secara terselubung, misalnya dalam hal pemegang saham yang telah
menyetor penuh modalnya dan memberikan pinjaman kepada

Materi Pajak Penghasilan | 23


perseroan dengan imbalan bunga yang melebihi kewajaran. Apabila
terjadi hal yang demikian maka selisih lebih antara bunga yang
dibayarkan dan tingkat bunga yang berlaku di pasar, diperlakukan
sebagai dividen. Bagian bunga yang diperlakukan sebagai dividen
tersebut tidak boleh dibebankan sebagai biaya oleh perseroan yang
bersangkutan.

h. royalti atau imbalan atas penggunaan hak;

Royalti adalah suatu jumlah yang dibayarkan atau terutang dengan cara atau
perhitungan apa pun, baik dilakukan secara berkala maupun tidak, sebagai
imbalan atas:

1) penggunaan atau hak menggunakan hak cipta di bidang kesusastraan,


kesenian atau karya ilmiah, paten, desain atau model, rencana, formula
atau proses rahasia, merek dagang, atau bentuk hak kekayaan
intelektual/industrial atau hak serupa lainnya;

2) penggunaan atau hak menggunakan peralatan/perlengkapan industrial,


komersial, atau ilmiah;

3) pemberian pengetahuan atau informasi di bidang ilmiah, teknikal,


industrial, atau komersial;

4) pemberian bantuan tambahan atau pelengkap sehubungan dengan


penggunaan atau hak menggunakan hak-hak tersebut pada angka 1,
penggunaan atau hak menggunakan peralatan/perlengkapan tersebut
pada angka 2, atau pemberian pengetahuan atau informasi tersebut
pada angka 3, berupa:

a) penerimaan atau hak menerima rekaman gambar atau rekaman


suara atau keduanya, yang disalurkan kepada masyarakat melalui
satelit, kabel, serat optik, atau teknologi yang serupa;

b) penggunaan atau hak menggunakan rekaman gambar atau


rekaman suara atau keduanya, untuk siaran televisi atau radio yang
disiarkan/dipancarkan melalui satelit, kabel, serat optik, atau
teknologi yang serupa;

c) penggunaan atau hak menggunakan sebagian atau seluruh


spektrum radio komunikasi;

Materi Pajak Penghasilan | 24


5) penggunaan atau hak menggunakan film gambar hidup (motion picture
films), film atau pita video untuk siaran televisi, atau pita suara untuk
siaran radio; dan

6) pelepasan seluruhnya atau sebagian hak yang berkenaan dengan


penggunaan atau pemberian hak kekayaan intelektual/industrial atau
hak-hak lainnya sebagaimana tersebut di atas

i. sewa dan penghasilan lain sehubungan dengan penggunaan harta.

Dalam pengertian sewa termasuk imbalan yang diterima atau diperoleh


dengan nama dan dalam bentuk apapun sehubungan dengan penggunaan
harta bergerak atau harta tak bergerak, misalnya sewa mobil, sewa kantor,
sewa rumah, dan sewa gudang.

j. penerimaan atau perolehan pembayaran berkala;

Penerimaan berupa pembayaran berkala, misalnya alimentasi atau


tunjangan seumur hidup yang dibayar secara berulang-ulang dalam waktu
tertentu.

k. keuntungan karena pembebasan utang, kecuali sampai dengan jumlah


tertentu yang ditetapkan dengan Peraturan Pemerintah;

Pembebasan utang oleh pihak yang berpiutang dianggap sebagai


penghasilan bagi pihak yang semula berutang, sedangkan bagi pihak yang
berpiutang dapat dibebankan sebagai biaya.

Namun, dengan Peraturan Pemerintah dapat ditetapkan bahwa


pembebasan utang debitur kecil misalnya Kredit Usaha Keluarga
Prasejahtera (Kukesra), Kredit Usaha Tani (KUT), Kredit Usaha Rakyat
(KUR), kredit untuk perumahan sangat sederhana, serta kredit kecil lainnya
sampai dengan jumlah tertentu dikecualikan sebagai objek pajak.

l. keuntungan selisih kurs mata uang asing;

Keuntungan yang diperoleh karena fluktuasi kurs mata uang asing diakui
berdasarkan sistem pembukuan yang dianut dan dilakukan secara taat asas
sesuai dengan Standar Akuntansi Keuangan yang berlaku di Indonesia.

m. selisih lebih karena penilaian kembali aktiva;

Selisih lebih karena penilaian kembali aktiva sebagaimana dimaksud dalam


Pasal 19 merupakan penghasilan.

Materi Pajak Penghasilan | 25


n. premi asuransi;

Dalam pengertian premi asuransi termasuk premi reasuransi.

o. iuran yang diterima atau diperoleh perkumpulan dari anggotanya yang


terdiri dari Wajib Pajak yang menjalankan usaha atau pekerjaan bebas;

Sebagai contoh iuran yang diterima oleh Ikatan Konsultan Pajak Indonesia
(IKPI) dari para anggotanya merupakan penghasilan yang menjadi objek
pajak. Pekerjaan bebas adalah pekerjaan yang dilakukan oleh orang pribadi
yang mempunyai keahlian khusus sebagai usaha untuk memperoleh
penghasilan yang tidak terikat oleh suatu hubungan kerja, misalnya
konsultan pajak, pengacara, dokter.

p. tambahan kekayaan neto yang berasal dari penghasilan yang belum


dikenakan Pajak;

Tambahan kekayaan neto pada hakekatnya merupakan akumulasi


penghasilan baik yang telah dikenakan pajak dan yang bukan objek pajak
serta yang belum dikenakan pajak. Apabila diketahui adanya tambahan
kekayaan neto yang melebihi akumulasi penghasilan yang telah dikenakan
pajak dan yang bukan objek pajak, maka tambahan kekayaan neto tersebut
merupakan penghasilan.

q. penghasilan dari usaha yang berbasis syariah;

Kegiatan usaha berbasis syariah memiliki landasan filosofi yang berbeda


dengan kegiatan usaha yang bersifat konvensional. Namun, penghasilan
yang diterima atau diperoleh dari kegiatan usaha berbasis syariah tersebut
tetap merupakan objek pajak menurut Undang-Undang ini.

r. imbalan bunga sebagaimana dimaksud dalam Undang-Undang yang


mengatur mengenai Ketentuan Umum dan Tata Cara Perpajakan;

Apabila pengajuan keberatan, permohonan banding, atau


permohonan peninjauan kembali dikabulkan sebagian atau seluruhnya,
selama pajak yang masih harus dibayar sebagaimana dimaksud dalam
Surat Ketetapan Pajak Kurang Bayar, Surat Ketetapan Pajak Kurang Bayar
Tambahan, Surat Ketetapan Pajak Nihil, dan Surat Ketetapan Pajak Lebih
Bayar yang telah dibayar menyebabkan kelebihan pembayaran pajak,
kelebihan pembayaran dimaksud dikembalikan dengan ditambah imbalan
bunga. Imbalan bunga yang diterima wajib pajak tersebut merupakan
penghasilan yang menjadi objek pajak.

Materi Pajak Penghasilan | 26


s. Surplus Bank Indonesia.

PP Nomor 94 Tahun 2010 menyatakan bahwa Surplus Bank Indonesia yang


merupakan objek Pajak Penghasilan adalah surplus Bank Indonesia
menurut laporan keuangan audit setelah dilakukan penyesuaian atau koreksi
fiskal sesuai dengan Undang-undang Pajak Penghasilan dengan
memperhatikan karakteristik Bank Indonesia.

2. Pembagian Penghasilan Berdasarkan Aliran Tambahan


Kemampuan Ekonomis

Berdasarkan penjelasan Pasal 4 ayat (1) Undang-undang Pajak Penghasilan,


dilihat dari mengalirnya tambahan kemampuan ekonomis, penghasilan dapat
dikelompokkan menjadi:

a. penghasilan dari pekerjaan dalam hubungan kerja dan pekerjaan bebas,


misalnya gaji, tunjangan, honorarium, upah;

b. Pekerjaan bebas adalah pekerjaan yang dilakukan oleh orang pribadi yang
mempunyai keahlian khusus sebagai usaha untuk memperoleh penghasilan
yang tidak terikat oleh suatu hubungan kerja, misalnya konsultan pajak,
pengacara, dokter.

c. penghasilan dari usaha dan kegiatan;

d. Penghasilan dari usaha adalah berupa laba usaha yang diperoleh oleh wajib
pajak yang menjalankan usaha. Penghasilan yang diperoleh dari kegiatan,
misalnya penyelenggaraan pertandingan tenis, pagelaran musik, seminar,
dan sejenisnya.

e. penghasilan dari modal, yang berupa harta gerak ataupun harta tak gerak,
seperti bunga, dividen, royalti, sewa, dan keuntungan penjualan harta
atau hak yang tidak dipergunakan untuk usaha; dan

f. penghasilan lain-lain, seperti pembebasan utang, hadiah, keuntungan selisih


kurs, selisih lebih revaluasi aktiva.

Materi Pajak Penghasilan | 27


Gambar 3 - 1 : Klasifikasi Penghasilan Berdasarkan Aliran Tambahan Kemampuan
Ekonomis

B. Penghasilan yang Merupakan Objek Pajak Bersifat Final


1. Karakteristik Pajak Penghasilan Bersifat Final

Beberapa karakteristik penghasilan yang dikenakan pajak bersifat final antara


lain:

a. Penghasilan yang dikenakan pajak bersifat final pada akhir tahun tidak
digabungkan dengan penghasilan yang dikenakan tarif umum;
b. Tarif pajak bersifat khusus;
c. Pajaknya terutang setiap terjadi transaksi;
d. Mekanisme pelunasannya biasanya dipotong atau dipungut oleh pihak lain.
Dalam hal pembayar penghasilan bukan pemotong/pemungut, wajib pajak
menyetor pajaknya sendiri;
e. Pajak Penghasilan Final yang telah dipotong atau dipungut oleh pihak lain,
atau yang sudah dibayar sendiri pada akhir tahun tidak dapat dikreditkan
dengan Pajak Penghasilan yang terutang yang dihitung dengan tarif umum;
f. Biaya/pengeluaran untuk mendapatkan, menagih dan memelihara
penghasilan yang dikenakan bersifat final tidak dapat dikurangkan ;
g. Wajib pajak tetap dikenakan pajak bersifat final, walaupun mengalami rugi
usaha;

2. Jenis Penghasilan yang Merupakan Objek Pajak Bersifat Final

Pasal 4 ayat (2) Undang-Undang Pajak Penghasilan mengatur sebagai berikut:

Materi Pajak Penghasilan | 28


Penghasilan di bawah ini dapat dikenai pajak bersifat final:

a. penghasilan berupa bunga deposito dan tabungan lainnya, bunga


obligasi dan surat utang negara, dan bunga simpanan yang dibayarkan oleh
koperasi kepada anggota koperasi orang pribadi;
b. penghasilan berupa hadiah undian;
c. penghasilan dari transaksi saham dan sekuritas lainnya, transaksi
derivatif yang diperdagangkan di bursa, dan transaksi penjualan saham
atau pengalihan penyertaan modal pada perusahaan pasangannya yang
diterima oleh perusahaan modal ventura;
d. penghasilan dari transaksi pengalihan harta berupa tanah dan/atau
bangunan, usaha jasa konstruksi, usaha real estate, dan persewaan tanah
dan/atau bangunan; dan
e. penghasilan tertentu lainnya, termasuk penghasilan dari usaha yang
diterima atau diperoleh Wajib Pajak yang memiliki peredaran bruto tertentu

yang diatur dengan atau berdasarkan Peraturan Pemerintah

Beberapa hal yang menjadi pertimbangan dalam mengenakan pajak bersifat


final terhadap penghasilan-penghasilan tertentu antara lain:

a. perlu adanya dorongan dalam rangka perkembangan investasi dan


tabungan masyarakat;
b. kesederhanaan dalam pemungutan pajak;
c. berkurangnya beban administrasi baik bagi Wajib Pajak maupun Direktorat
Jenderal Pajak;
d. pemerataan dalam pengenaan pajaknya; dan
e. memerhatikan perkembangan ekonomi dan moneter.

Berikut penghasilan yang dikenakan Pajak Penghasilan bersifat final

a. bunga deposito/tabungan dan diskonto Sertifikat Bank Indonesia;


b. hadiah undian;
c. bunga simpanan anggota koperasi;
d. bunga obligasi yand diperdagangkan di bursa efek di Indonesia;
e. penjualan saham di bursa efek di Indonesia;
f. penjualan bahan bakar minyak, bahan bakar gas dan pelumas dari
produsen atau importir kepada penyalur;
g. penghasilan dari pengalihan hak ats tanah dan/atau bangunan;

Materi Pajak Penghasilan | 29


h. sewa tanah dan/atau bangunan;
i. penghasilan usaha jasa konstruksi;
j. uang pesangon yang dibayarkan sekaligus
k. uang manfaat pensiun, tunjangan hari tua atau jaminan hari tua yang
dibayarkan sekaligus;
l. penghasilan wajib pajak bidang usaha pelayaran dalam negeri;
m. penghasilan wajib pajak bidang usaha pelayaran dan penerbangan luar
negeri;
n. peredaran bruto kantor perwakilan dagang asing (KPDA);
o. honorarium dan imbalan lain atas beban APBN/APBD yang diterima PNS,
anggota TNI, Polri, dan pensiunan;
p. selisih lebih revaluasi aset tetap;
q. diskonto Surat Utang Negara (Obligasi Republik Indonesia);
r. dividen/Sisa Hasil Usaha koperasi yang diterima oleh wajib pajak orang
pribadi dalam negeri;
s. penghasilan istri semata-mata dari satu pemberi kerja;
t. penghasilan dari usaha yang diterima atau diperoleh wajib pajak dalam
negeri yang memiliki peredaran bruto tertentu;
u. penghasilan atas transaksi perdagangan aset kripto.

C. Penghasilan yang Dikecualikan dari Objek Pajak


Jenis-jenis penghasilan yang dikecualikan dari objek pajak diatur dalam Pasal 4 ayat
(3) Undang-Undang Pajak Penghasilan. Pasal 4 ayat 3 tersebut bersifat sebagai
negative list, artinya hanya penghasilan yang disebutkan pada ayat tersebut yang
dikecualikan sebagai objek pajak. Dengan kata lain, semua penghasilan di luar pasal
4 ayat 3 merupakan objek pajak.

Adapun penghasilan yang dikecualikan dari objek pajak yang diatur dalam Pasal 4
ayat (3) Undang-undang Pajak Penghasilan adalah sebagai berikut :

1. Bantuan atau sumbangan dan hibah

Bantuan atau sumbangan dan hibah yang dikecualikan dari Objek Pajak adalah:
1) Bantuan atau sumbangan bagi pihak yang menerima bukan merupakan
objek pajak sepanjang diterima tidak dalam rangka hubungan kerja,
hubungan usaha, hubungan kepemilikan, atau hubungan penguasaan di
antara pihak-pihak yang bersangkutan. Zakat, infak, dan sedekah yang
diterima oleh badan amil zakat atau lembaga amil zakat yang dibentuk atau
disahkan oleh pemerintah dan para penerima zakat yang berhak serta

Materi Pajak Penghasilan | 30


sumbangan keagamaan yang sifatnya wajib bagi pemeluk agama lainnya
yang diakui di Indonesia yang diterima oleh lembaga keagamaan yang
dibentuk atau disahkan oleh pemerintah dan yang diterima oleh penerima
sumbangan yang berhak diperlakukan sama seperti bantuan atau
sumbangan. Yang dimaksud dengan "zakat" adalah zakat sebagaimana
dimaksud dalam Undang-Undang yang mengatur mengenai zakat.
2) Harta hibahan bagi pihak yang menerima bukan merupakan objek pajak
apabila diterima oleh keluarga sedarah dalam garis keturunan lurus satu
derajat, dan oleh badan keagamaan, badan pendidikan, atau badan sosial
termasuk yayasan atau orang pribadi yang menjalankan usaha mikro dan
kecil termasuk koperasi, sepanjang diterima tidak dalam rangka hubungan
kerja, hubungan usaha, hubungan kepemilikan, atau hubungan penguasaan
antara pihak-pihak yang bersangkutan.
Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2009 mengatur tentang bantuan,
sumbangan termasuk zakat dan sumbangan wajib keagamaan yang sifatnya
wajib bagi pemeluk agama yang diakui di Indonesia yang dikecualikan dari objek
pajak. Syarat yang harus dipenuhi antara lain:
1) sumbangan wajib keagamaan yang diterima oleh lembaga penerima
sumbangan keagamaan yang dibentuk atau disahkan oleh Pemerintah
2) sumbangan wajib keagamaan yang diterima oleh penerima sumbangan
yang berhak.
Badan-badan atau lembaga penerima zakat atau sumbangan wajib keagamaan
yang dibentuk atau disahkan pemerintah ditetapkan melalui Peraturan Direktur
Jenderal.
Selanjutnya Peraturan Menteri Keuangan Nomor 245/PMK.03/2008 mengatur
badan-badan dan orang pribadi yang menjalankan usaha mikro dan kecil yang
menerima harta hibah, bantuan, atau sumbangan yang tidak termasuk sebagai
objek Pajak Penghasilan. Orang pribadi yang menjalankan usaha mikro dan
usaha kecil sebagaimana dimaksud dalam peraturan ini adalah orang pribadi
yang menjalankan usaha mikro dan usaha kecil yang memiliki dan menjalankan
usaha produktif yang memenuhi kriteria sebagai berikut:
1) memiliki kekayaan bersih paling banyak Rp 500.000.000 tidak termasuk
tanah dan bangunan tempat usaha; atau
2) memiliki hasil penjualan tahunan paling banyak Rp 2.500.000.000

Materi Pajak Penghasilan | 31


2. Warisan

Warisan yang diterima oleh ahli waris bukan merupakan objek Pajak
Penghasilan.

3. Harta termasuk setoran tunai yang diterima oleh badan sebagai


pengganti saham atau sebagai pengganti penyertaan modal

Pada prinsipnya harta, termasuk setoran tunai, yang diterima oleh badan
merupakan tambahan kemampuan ekonomis bagi badan tersebut. Namun
karena harta tersebut diterima sebagai pengganti saham atau penyertaan
modal, maka berdasarkan ketentuan ini, harta yang diterima tersebut bukan
merupakan objek pajak.

4. Penggantian atau imbalan sehubungan dengan pekerjaan atau


jasa yang diterima atau diperoleh dalam bentuk natura dan/atau
kenikmatan

Penggantian atau imbalan sehubungan dengan pekerjaan atau jasa yang


diterima atau diperoleh dalam bentuk natura dan/atau kenikmatan, meliputi:

1) makanan, bahan makanan, bahan minuman, dan/atau minuman bagi


seluruh pegawai
2) natura dan/atau kenikmatan yang disediakan di daerah tertentu;
3) natura dan/atau kenikmatan yang harus disediakan oleh pemberi kerja
dalam pelaksanaan pekerjaan;
4) natura dan/atau kenikmatan yang bersumber atau dibiayai Anggaran
Pendapatan dan Belanja Negara, Anggaran Pendapatan dan Belanja
Daerah, dan/atau Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa; atau
5) natura dan/atau kenikmatan dengan jenis dan /atau batasan tertentu.

Daerah tertentu merupakan daerah yang memenuhi kriteria antara lain daerah
terpencil, yaitu daerah yang secara ekonomis mempunyai potensi yang layak
dikembangkan tetapi keadaan prasarana ekonomi pada umumnya kurang
memadai dan sulit dijangkau oleh transportasi umum, baik melalui darat, laut
maupun udara, sehingga untuk mengubah potensi ekonomi yang tersedia
menjadi kekuatan ekonomi yang nyata, penanam modal menanggung risiko
yang cukup tinggi dan masa pengembalian yang relatif panjang, termasuk
daerah perairan laut yang mempunyai kedalaman lebih dari 50 (lima puluh)
meter yang dasar lautnya memiliki cadangan mineral.

Materi Pajak Penghasilan | 32


5. Pembayaran dari perusahaan asuransi karena kecelakaan sakit,
atau karena meninggalnya orang yang tertanggung dan
pembayaran asuransi beasiswa

Penggantian atau santunan yang diterima oleh orang pribadi dari perusahaan
asuransi sehubungan dengan polis asuransi kesehatan, asuransi kecelakaan,
asuransi jiwa, asuransi dwiguna, dan asuransi beasiswa, bukan merupakan
objek pajak. Hal ini selaras dengan ketentuan dalam Pasal 9 ayat (1) huruf d,
yaitu bahwa premi asuransi yang dibayar oleh Wajib Pajak orang pribadi untuk
kepentingan dirinya tidak boleh dikurangkan dalam penghitungan Penghasilan
Kena Pajak.

6. Dividen atau penghasilan lain dengan ketentuan sebagai berikut:

1) dividen yang berasal dari dalam negeri yang diterima atau diperoleh Wajib
Pajak:
a) orang pribadi dalam negeri sepanjang dividen tersebut diinvestasikan
di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia dalam jangka waktu
tertentu;
b) badan dalam negeri.
2) dividen yang berasal dari luar negeri:
a) dari badan usaha di luar negeri yang sahamnya diperdagangkan di bursa
efek, sepanjang dividen tersebut diinvestasikan di wilayah Negara
Kesatuan Republik Indonesia dalam jangka waktu tertentu;
b) dari badan usaha di luar negeri yang sahamnya tidak diperdagangkan di
bursa efek, sepanjang dividen tersebut diinvestasikan paling paling
sedikit sebesar 30% (tiga puluh persen) dari laba setelah pajak atau
sebelum Direktur Jenderal Pajak menerbitkan surat ketetapan pajak
sehubungan dengan penerapan Pasal 18 ayat (2) UU PPh.
3) penghasilan setelah pajak dari BUT di luar negeri sepanjang diinvestasikan
paling sedikit sebesar 30% (tiga puluh persen) dari laba setelah pajak
4) penghasilan dari luar negeri tidak melalui BUT dengan syarat:
a) diinvestasikan di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia dalam
jangka waktu tertentu
b) penghasilan berasal dari usaha aktif di luar negeri dan bukan
penghasilan dari perusahaan yang dimiliki di luar negeri
c) merupakan penghasilan yang berasal dari luar negeri yang bersumber
dari kegiatan usaha di luar negeri.

Materi Pajak Penghasilan | 33


7. Iuran yang diterima atau diperoleh dana pensiun yang
pendiriannya telah disahkan Otoritas Jasa Keuangan, baik yang
dibayar oleh pemberi kerja maupun pegawai

Pengecualian sebagai objek pajak berdasarkan ketentuan ini hanya berlaku


bagi dana pensiun yang pendiriannya telah mendapat pengesahan dari Otoritas
Jasa Keuangan. Yang dikecualikan dari objek pajak adalah iuran yang diterima
dari peserta pensiun, baik atas beban sendiri maupun yang ditanggung pemberi
kerja. Pada dasarnya iuran yang diterima oleh dana pensiun tersebut
merupakan dana milik dari peserta pensiun, yang akan dibayarkan kembali
kepada mereka pada waktunya. Pengenaan pajak atas iuran tersebut berarti
mengurangi hak para peserta pensiun, dan oleh karena itu iuran tersebut
dikecualikan sebagai objek pajak.

8. Penghasilan dari modal yang ditanamkan oleh dana pensiun


sebagaimana dimaksud pada huruf g, dalam bidang-bidang
tertentu

Sebagaimana tersebut dalam huruf g, pengecualian sebagai objek pajak


berdasarkan ketentuan ini hanya berlaku bagi dana pensiun yang pendiriannya
telah mendapat pengesahan dari Otoritas Jasa Keuangan. Yang dikecualikan
dari objek pajak dalam hal ini adalah penghasilan dari modal yang ditanamkan
di bidang-bidang tertentu. Penanaman modal oleh dana pensiun dimaksudkan
untuk pengembangan dan merupakan dana untuk pembayaran kembali kepada
peserta pensiun di kemudian hari, sehingga penanaman modal tersebut perlu
diarahkan pada bidang-bidang yang tidak bersifat spekulatif atau yang berisiko
tinggi.

9. Bagian laba atau sisa hasil usaha yang diterima atau diperoleh
anggota dari koperasi, perseroan komanditer yang modalnya
tidak terbagi atas saham-saham, persekutuan, perkumpulan,
firma, dan kongsi, termasuk pemegang unit penyertaan kontrak
investasi kolektif

Untuk kepentingan pengenaan pajak, badan-badan sebagaimana disebut


dalam ketentuan ini yang merupakan himpunan para anggotanya dikenai pajak
sebagai satu kesatuan, yaitu pada tingkat badan tersebut. Oleh karena itu,

Materi Pajak Penghasilan | 34


bagian laba atau sisa hasil usaha yang diterima oleh para anggota badan
tersebut bukan lagi merupakan objek pajak.

10. Penghasilan yang diterima atau diperoleh perusahaan modal


ventura berupa bagian laba dari badan pasangan usaha yang
didirikan dan menjalankan usaha atau kegiatan di Indonesia,
dengan syarat badan pasangan usaha tersebut:

1) Yang dimaksud dengan "perusahaan modal ventura" adalah suatu


perusahaan yang kegiatan usahanya membiayai badan usaha (sebagai
pasangan usaha) dalam bentuk penyertaan modal untuk suatu jangka waktu
tertentu. Berdasarkan ketentuan ini, bagian laba yang diterima atau
diperoleh dari perusahaan pasangan usaha tidak termasuk sebagai objek
pajak, dengan syarat perusahaan pasangan usaha tersebut merupakan
perusahaan mikro, kecil, menengah, atau yang menjalankan usaha atau
melakukan kegiatan dalam sektor-sektor tertentu yang ditetapkan oleh
Menteri Keuangan, dan saham perusahaan tersebut tidak diperdagangkan
di bursa efek di Indonesia.
2) Apabila pasangan usaha perusahaan modal ventura memenuhi ketentuan
sebagaimana dimaksud pada ayat (3) huruf f, dividen yang diterima atau
diperoleh perusahaan modal ventura bukan merupakan objek pajak.
3) Agar kegiatan perusahaan modal ventura dapat diarahkan kepada sektor-
sektor kegiatan ekonomi yang memperoleh prioritas untuk dikembangkan,
misalnya untuk meningkatkan ekspor nonmigas, usaha atau kegiatan dari
perusahaan pasangan usaha tersebut diatur oleh Menteri Keuangan.
4) Mengingat perusahaan modal ventura merupakan alternatif pembiayaan
dalam bentuk penyertaan modal, penyertaan modal yang akan dilakukan
oleh perusahaan modal ventura diarahkan pada perusahaan-perusahaan
yang belum mempunyai akses ke bursa efek.

11. Beasiswa yang memenuhi persyaratan tertentu

Peraturan Menteri Keuangan Nomor 68/PMK.03/2020, mengatur hal-hal


sebagai berikut:

1) Atas penghasilan berupa beasiswa yang diterima atau diperoleh Warga


Negara Indonesia dari Wajib Pajak pemberi beasiswa dalam rangka
mengikuti pendidikan formal dan/atau pendidikan nonformal yang

Materi Pajak Penghasilan | 35


dilaksanakan di dalam negeri dan/atau di luar negeri dikecualikan dari objek
Pajak Penghasilan.
2) Pendidikan formal adalah jalur pendidikan yang terstruktur dan berjenjang
yang terdiri atas tingkat pendidikan dasar, pendidikan menengah, dan
pendidikan tinggi.
3) Pendidikan nonformal adalah jalur pendidikan di luar pendidikan formal yang
dapat dilaksanakan secara terstruktur dan berjenjang.
4) Ketentuan dimaksud tidak berlaku apabila penerima beasiswa mempunyai :
a) Hubungan usaham hubungan kepemilikan, atau hubungan penguasaan;
b) Hubungan keluarga baik sedarah maupun semenda dalam garis
keturunan lurus dan/atau ke samping sati derajat; atau
c) Hubungan usaha dengan Wajib Pajak orang pribadi pemberi Beasiswa
5) Komponen beasiswa terdiri dari biaya pendidikan yang dibayarkan ke
sekolah lembaga pendidikan atau pelatihan, biaya ujian, biaya penelitian
yang berkaitan dengan bidang studi yang diambil, biaya untuk pembelian
buku, dan/atau biaya hidup yang wajar sesuai dengan daerah lokasi tempat
belajar.

12. Sisa lebih yang diterima atau diperoleh badan atau lembaga
nirlaba yang bergerak dalam bidang pendidikan dan/atau
bidang penelitian dan pengembangan yang telah terdaftar pada
instansi yang membidanginya, yang ditanamkan kembali dalam
bentuk sarana dan prasarana kegiatan pendidikan dan/atau
penelitian dan pengembangan, dalam jangka waktu paling lama
4 (empat) tahun sejak diperolehnya sisa lebih tersebut

1) Bahwa dalam rangka mendukung usaha peningkatan kualitas sumber daya


manusia melalui pendidikan dan/atau penelitian dan pengembangan
diperlukan sarana dan prasarana yang memadai. Untuk itu dipandang perlu
memberikan fasilitas perpajakan berupa pengecualian pengenaan pajak
atas sisa lebih yang diterima atau diperoleh sepanjang sisa lebih tersebut
ditanamkan kembali dalam bentuk pembangunan dan pengadaan sarana
dan prasarana kegiatan dimaksud. Penanaman kembali sisa lebih dimaksud
harus direalisasikan paling lama dalam jangka waktu 4 (empat) tahun sejak
sisa lebih tersebut diterima atau diperoleh.
2) Untuk menjamin tercapainya tujuan pemberian fasilitas ini, maka lembaga
atau badan yang menyelenggarakan pendidikan harus bersifat nirlaba.

Materi Pajak Penghasilan | 36


Pendidikan serta penelitian dan pengembangan yang diselenggarakan
bersifat terbuka kepada siapa saja dan telah mendapat pengesahan dari
instansi yang membidanginya.

13. Bantuan atau santunan yang dibayarkan oleh Badan


Penyelenggara Jaminan Sosial kepada Wajib Pajak tertentu

Bantuan atau santunan yang diberikan oleh Badan Penyelenggara Jaminan


Sosial (BPJS) kepada Wajib Pajak tertentu adalah bantuan sosial yang
diberikan khusus kepada Wajib Pajak atau anggota masyarakat yang tidak
mampu atau sedang mendapat bencana alam atau tertimpa musibah.

14. Dana setoran Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH)


dan/atau BPIH khusus, dan penghasilan dari pengembangan
keuangan haji dalam bidang atau instrumen keuangan tertentu,
diterima Badan Keuangan Haji (BPKH); dan

Penghasilan dari pengembangan keuangan haji dalam bidang atau instrumen


keuangan tertentu sebagaimana dimaksud pada ayat (1) berupa:

1) imbal hasil dari giro, deposito, sertifikat deposito, dan tabungan, pada bank
di Indonesia yang melaksanakan kegiatan usaha berdasarkan prinsip
syariah, serta surat berharga syariah yang diterbitkan oleh Bank Indonesia;
2) imbal hasil dari obligasi syariah (sukuk), Surat Berharga Syariah Negara,
dan Surat Perbendaharaan Negara Syariah, yang diperdagangkan dan/atau
dilaporkan perdagangannya pada bursa efek di Indonesia;
3) dividen yang berasal dari dalam maupun dari luar negeri atau penghasilan
lain berupa penghasilan setelah pajak atau penghasilan yang pajaknya
dikecualikan atau dikenakan pajak 0% (nol persen) dari suatu bentuk usaha
tetap maupun tidak melalui bentuk usaha tetap di luar negeri;
4) bagian laba yang diterima atau diperoleh dari pemegang unit penyertaan
kontrak investasi kolektif yang dapat berupa imbal hasil dari reksadana
syariah, kontrak investasi kolektif efek beragun aset, kontrak investasi
kolektif dana investasi real estat, kontrak investasi kolektif dana investasi
infrastruktur, dan/atau kontrak investasi kolektif berdasarkan prinsip syariah
sejenis; dan/atau
5) penjualan investasi dalam bentuk emas batangan atau rekening emas yang
dikelola lembaga keuangan syariah

Materi Pajak Penghasilan | 37


15. Sisa lebih yang diterima/diperoleh badan atau lembaga sosial
dan/atau keagamaan yang terdaftar pada instansi yang
membidanginya, yang ditanamkan kembali dalam bentuk sarana
dan prasarana sosial dan keagamaan dalam jangka waktu paling
lama 4 (empat) tahun sejak diperolehnya sisa lebih tersebut,
atau ditempatkan sebagai dana abadi.

Badan atau lembaga sosial sebagaimana dimaksud) merupakan badan atau


lembaga kesejahteraan sosial yang berbadan hukum sebagaimana diatur dalam
peraturan perundang-undangan di bidang kesejahteraan sosial yang tidak
mencari keuntungan dengan kegiatan utamanya menyelenggarakan:

1) pemeliharaan kesehatan yang tidak dipungut biaya;


2) pemeliharaan orang lanjut usia atau panti jompo;
3) pemeliharaan anak yatim dan/atau piatu, anak atau orang telantar, dan anak
atau orang cacat;
4) santunan dan/atau pertolongan kepada korban bencana alam, kecelakaan,
kemiskinan, keterpencilan, ketunaan sosial dan penyimpangan perilaku,
tindak kekerasan, dan sejenisnya;
5) pemberian beasiswa; dan/atau
6) pelestarian lingkungan hidup.

D. Objek Pajak Bentuk Usaha Tetap


Pasal 5 ayat (1) Undang-undang Pajak Penghasilan mengatur bahwa objek pajak
BUT terdiri dari tiga kelompok:

1. Atribusi Faktual

Penghasilan dari usaha atau kegiatan BUT tersebut dan dari harta yang dimiliki
atau dikuasai di Indonesia.

2. Atribusi Penarikan Paksa (Force of Attraction)

Penghasilan kantor pusat dari usaha atau kegiatan, penjualan barang, atau
pemberian jasa di Indonesia yang sejenis dengan yang dijalankan atau yang
dilakukan oleh BUT di Indonesia.

Materi Pajak Penghasilan | 38


3. Atribusi karena hubungan efektif

Penghasilan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 26 Undang-undang Pajak


Penghasilan yang diterima atau diperoleh kantor pusat, sepanjang terdapat
hubungan efektif antara BUT dengan harta atau kegiatan yang memberikan
penghasilan tersebut.

Biaya-biaya administrasi yang dikeluarkan oleh kantor pusat BUT sepanjang


digunakan untuk menunjang usaha atau kegiatan BUT di Indonesia, boleh
dikurangkan dari penghasilan BUT di Indonesia. Jenis dan besarnya biaya
kantor pusat yang boleh dikurangkan diatur dengan Keputusan Dirjen Pajak
nomor KEP-62/PJ./1995 sebagai berikut:

a. Biaya administrasi kantor pusat yang diperbolehkan untuk dikurangkan dari


penghasilan bruto yang diterima atau diperoleh suatu BUT di Indonesia
adalah biaya administrasi yang dikeluarkan oleh kantor pusat yang berkaitan
dan dalam rangka untuk menunjang usaha atau kegiatan BUT yang
bersangkutan untuk mendapatkan, menagih, dan memelihara penghasilan.
b. Besarnya biaya administrasi kantor pusat yang diperbolehkan untuk
dikurangkan dari penghasilan bruto di Indonesia sebagaimana dimaksud
dalam huruf a setinggi-tingginya adalah sebanding dengan besarnya
peredaran usaha atau kegiatan BUT di Indonesia terhadap seluruh
peredaran usaha atau kegiatan perusahaan di seluruh dunia
c. BUT di Indonesia yang mengurangkan biaya administrasi kantor pusat
sebagaimana dimaksud dalam huruf a, wajib menyampaikan laporan
keuangan konsolidasi atau kombinasi dari kantor pusat yang meliputi seluruh
usaha dan/atau kegiatan perusahaan di seluruh dunia untuk tahun pajak
yang bersangkutan sebagai lampiran Surat Pemberitahuan Tahunan Pajak
Penghasilan.
d. Laporan Keuangan konsolidasi atau kombinasi sebagaimana dimaksud
pada huruf c harus sudah diaudit oleh akuntan publik dan mengungkapkan
rincian peredaran usaha atau kegiatan perusahaan serta jenis dan besarnya
biaya administrasi yang dibebankan kepada masing-masing bentuk usaha
tetap di negara tempat perusahaan yang bersangkutan melakukan usaha
atau kegiatan.

E. Latihan
Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

Materi Pajak Penghasilan | 39


1. Dilihat dari mengalirnya tambahan kemampuan ekonomis kepada Wajib Pajak,
maka berdasarkan Pasal 4 ayat (1) Undang-undang Pajak Penghasilan,
penghasilan dapat dikelompokkan menjadi, kecuali:

a. penghasilan dari pekerjaan dalam hubungan kerja dan pekerjaan bebas,


misalnya gaji, tunjangan, honorarium, upah

b. penghasilan dari bukan usaha dan kegiatan

c. penghasilan dari modal, yang berupa harta gerak ataupun harta tak
gerak, seperti bunga, dividen, royalti, sewa, dan keuntungan
penjualan harta atau hak yang tidak dipergunakan untuk usaha; dan

d. penghasilan lain-lain, seperti pembebasan utang dan hadiah

2. Imbalan berupa gaji, upah, tunjangan, honorarium, komisi, bonus, gratifikasi,


uang pensiun, termasuk natura dan/atau kenikmatan yang diterima atau
diperoleh orang pribadi atau badan dapat dikenakan pajak penghasilan. Apa
yang dimaksud dengan natura:

a. imbalan dalam bentuk kenikmatan

b. imbalan dalam bentuk hak atas pemanfaatan suatu fasilitas dan/atau


pelayanan

c. imbalan karena layanan dan manfaat yang diterima

d. imbalan dalam bentuk barang selain uang

3. Penghasilan yang dipotong atau dipungut oleh pihak lain, atau yang dibayar
sendiri pada akhir tahun tidak dapat dikreditkan dengan Pajak Penghasilan yang
terutang yang dihitung dengan tarif umum merupakan salah satu karakteristik
penghasilan yang dikenakan pajak bersifat final. Di bawah ini merupakan salah
satu dasar pertimbangan penghasilan dikenakan pajak bersifat final sesuai UU
PPh adalah :

a. meningkatnya perkembangan investasi dan tabungan masyarakat

b. kesenjangan pengenaan pajak

c. berkurangnya beban administrasi baik bagi Wajib Pajak maupun


Direktorat Jenderal Pajak

d. Mengabaikan perkembangan ekonomi dan moneter

4. Berikut adalah penghasilan yang tidak dikecualikan dari objek pajak sesuai
ketentuan dalam Pasal 4 ayat (3) UU PPh, yaitu:

Materi Pajak Penghasilan | 40


a. Sisa lebih yang diterima atau diperoleh badan atau lembaga nirlaba yang
bergerak dalam bidang pendidikan dan/atau bidang penelitian dan
pengembangan yang telah terdaftar pada instansi yang membidanginya,
yang ditanamkan kembali dalam bentuk sarana dan prasarana kegiatan
pendidikan dan/atau penelitian dan pengembangan, dalam jangka
waktu paling lama 4 (empat) tahun sejak diperolehnya sisa lebih tersebut

b. Iuran yang diterima atau diperoleh dana pensiun yang pendiriannya telah
disahkan Otoritas Jasa Keuangan, baik yang dibayar oleh pemberi kerja
maupun pegawai

c. Bagian laba atau sisa hasil usaha yang diterima atau diperoleh anggota
dari koperasi, perseroan komanditer yang modalnya tidak terbagi atas
saham-saham, persekutuan, perkumpulan, firma, dan kongsi, termasuk
pemegang unit penyertaan kontrak investasi kolektif

d. Sisa lebih yang diterima/diperoleh badan atau lembaga sosial dan/atau


keagamaan yang terdaftar pada instansi yang membidanginya, yang
tidak ditanamkan kembali dalam bentuk sarana dan prasarana sosial
dan keagamaan dalam jangka waktu paling lama 4 (empat) tahun sejak
diperolehnya sisa lebih tersebut, atau ditempatkan sebagai dana abadi.

5. Dividen atau penghasilan yang dikecualikan sebagai objek pajak, yaitu:

a. dividen yang berasal dari dalam negeri diterima orang pribadi dalam
negeri

b. dividen yang berasal dari luar negeri dari badan usaha di luar negeri
yang sahamnya diperdagangkan di bursa efek, sepanjang diinvestasikan
sepanjang dividen tersebut diinvestasikan di wilayah NKRI dalam jangka
waktu tertentu

c. penghasilan setelah pajak dari BUT di luar negeri sepanjang


diinvestasikan paling sedikit sebesar 30% (tiga puluh persen) dari laba
sebelum pajak

d. penghasilan dari luar negeri tidak melalui BUT sepanjang diinvestasikan


di wilayah NKRI dalam jangka waktu tertentu dan merupakan
penghasilan dari perusahaan yang dimiliki di luar negeri

Materi Pajak Penghasilan | 41


Materi Pajak Penghasilan | 42
Bab IV
Biaya atau
Pengeluaran yang
Boleh Dikurangkan
dan yang Tidak
Boleh Dikurangkan

Dalam menjalankan kegiatan usaha, tentu terdapat biaya yang dikeluarkan dalam mencari
keuntungan. Secara fiskal, tidak semua biaya yang dikeluarkan dapat diakui dalam
menghitung penghasilan kena pajak. Di dalam ketentuan perpajakan, telah diatur biaya
yang boleh dikurangkan (deductible expense) dan biaya yang tidak boleh dikurangkan (non
deductible expense). Agar mendapatkan pemahaman yang baik terkait hal tersebut, bab ini
akan menguraikan secara mendalam terkait biaya atau pengeluaran yang boleh
dikurangkan dan yang tidak boleh dikurangkan menurut ketentuan perpajakan.

A. Biaya atau Pengeluaran yang Boleh Dikurangkan


Penghasilan neto yang digunakan untuk menghitung penghasilan kena pajak berasal
dari penghasilan bruto setelah dikurangi dengan biaya-biaya yang boleh dikurangkan
secara fiskal. Biaya yang diakui secara fiskal dapat berbeda dengan biaya yang
dibebankan secara komersil (akuntansi). Atas perbedaan tersebut, maka untuk
kepentingan pajak perlu dilakukan penyesuaian fiskal.

Dalam UU PPh, ketentuan terkait biaya atau pengeluaran yang boleh dikurangkan
telah diatur di Pasal 6 ayat (1). Sepanjang biaya tersebut digunakan untuk untuk
mendapatkan, menagih, dan memelihara penghasilan, maka dapat dibebankan
dalam menghitung penghasilan kena pajak. Sebaliknya, dalam hal biaya yang
dikeluarkan tidak ada hubungannya dengan upaya untuk mendapatkan, menagih,
dan memelihara penghasilan, maka tidak boleh dibebankan sebagai biaya.

Secara garis besar, beban atau biaya yang dapat dikurangkan dari penghasilan bruto
terbagi menjadi 2 (dua) golongan, yaitu:

Materi Pajak Penghasilan | 42


1. Beban atau biaya yang mempunyai masa manfaat tidak lebih dari 1 (satu) tahun.

Beban yang mempunyai masa manfaat tidak lebih dari 1 (satu) tahun merupakan
biaya pada tahun yang bersangkutan, misalnya gaji, biaya administrasi dan
bunga, dan biaya rutin pengolahan limbah.

2. Beban atau biaya yang mempunyai masa manfaat lebih dari 1 (satu) tahun.

Pengeluaran yang mempunyai masa manfaat lebih dari 1 (satu) tahun,


pembebanannya dilakukan melalui penyusutan atau melalui amortisasi.

Berikut merupakan biaya-biaya yang termasuk biaya untuk mendapatkan, menagih,


dan memelihara penghasilan yang diatur di Pasal 6 ayat (1) yang dapat dikurangkan
dalam menghitung penghasilan kena pajak:

1. Biaya yang secara langsung atau tidak langsung berkaitan dengan kegiatan
usaha, antara lain:

a) Biaya pembelian bahan;

b) Biaya berkenaan dengan pekerjaan atau jasa termasuk upah, gaji,


honorarium, bonus, gratifikasi, dan tunjangan yang diberikan dalam bentuk
uang;

c) Bunga, sewa, dan royalti;

Bunga atas pinjaman yang dipergunakan untuk membeli saham tidak dapat
dibebankan sebagai biaya sepanjang dividen yang diterimanya tidak
merupakan objek pajak sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 ayat (3) huruf
f. Bunga pinjaman yang tidak boleh dibiayakan tersebut dapat dikapitalisasi
sebagai penambah harga perolehan saham.

d) Biaya perjalanan;

e) Biaya pengolahan limbah;

f) Premi asuransi;

Pengeluaran yang tidak ada hubungannya dengan upaya untuk


mendapatkan, menagih, dan memelihara penghasilan, misalnya
pembayaran premi asuransi untuk kepentingan pribadi, tidak boleh
dibebankan sebagai biaya. Pembayaran premi asuransi oleh pemberi kerja
untuk kepentingan pegawainya boleh dibebankan sebagai biaya
perusahaan, tetapi bagi pegawai yang bersangkutan premi tersebut
merupakan penghasilan.

Materi Pajak Penghasilan | 43


g) Biaya promosi dan penjualan;

Biaya yang berkaitan dengan promosi perlu dibedakan antara biaya yang
benar-benar dikeluarkan untuk promosi dan biaya yang pada hakikatnya
merupakan sumbangan. Biaya yang benar-benar dikeluarkan untuk promosi
boleh dikurangkan dari penghasilan bruto.

h) Biaya administrasi; dan

i) Pajak kecuali Pajak Penghasilan;

Pajak yang menjadi beban perusahaan dalam rangka usahanya selain Pajak
Penghasilan, misalnya Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), Bea Meterai (BM),
Pajak Hotel, dan Pajak Restoran, dapat dibebankan sebagai biaya.

Untuk dapat dibebankan sebagai biaya, pengeluaran tersebut harus mempunyai


hubungan langsung maupun tidak langsung dengan kegiatan usaha atau kegiatan
untuk mendapatkan, menagih, dan memelihara penghasilan yang merupakan objek
pajak tidak final. Jika pengeluaran untuk mendapatkan, menagih, dan memelihara
penghasilan yang merupakan objek pajak final dan bukan objek pajak, maka tidak
boleh dibebankan sebagai biaya. Begitu juga sebaliknya, dalam hal pengeluaran
tersebut tidak ada hubungannya dengan upaya untuk mendapatkan, menagih, dan
memelihara penghasilan, misalnya pengeluaran untuk keperluan pribadi pemegang
saham, pembayaran bunga atas pinjaman yang dipergunakan untuk keperluan
pribadi peminjam serta pembayaran premi asuransi untuk kepentingan pribadi, maka
tidak boleh dibebankan sebagai biaya.

Pengeluaran yang dapat dikurangkan dari penghasilan bruto harus dilakukan dalam
batas yang wajar sesuai dengan adat kebiasaan pedagang yang baik. Jika
pengeluaran yang melampaui batas kewajaran tersebut dipengaruhi oleh hubungan
istimewa, jumlah yang melampaui batas kewajaran tersebut tidak boleh dikurangkan
dari penghasilan bruto.

Contoh :

Dana Pensiun A yang pendiriannya telah mendapat pengesahan dari Otoritas Jasa
Keuangan memperoleh penghasilan bruto sejumlah Rp 600.000.000,00 yang terdiri
dari:

a. Penghasilan merupakan objek pajak tidak final sebesar Rp 300.000.000,00

b. Penghasilan bukan merupakan objek pajak Rp 200.000.000,00

c. Penghasilan objek pajak final Rp 100.000.000,00

Materi Pajak Penghasilan | 44


Apabila seluruh biaya adalah sebesar Rp300.000.000,00 (tiga ratus juta rupiah),
biaya yang boleh dikurangkan untuk mendapatkan, menagih, dan memelihara
penghasilan adalah sebesar 3/6 x Rp300.000.000,00 = Rp150.000.000,00.

a. Penyusutan atas pengeluaran untuk memperoleh harta berwujud dan amortisasi


atas pengeluaran untuk memperoleh hak dan atas biaya lain yang mempunyai
masa manfaat lebih dari 1 (satu) tahun sebagaimana dimaksud dalam Pasal 11
dan Pasal 11A;

Pengeluaran untuk memperoleh harta berwujud dan harta tak berwujud serta
pengeluaran lain yang mempunyai masa manfaat lebih dari 1 (satu) tahun,
pembebanannya dilakukan melalui penyusutan atau amortisasi. Dalam hal
pengeluaran yang menurut sifatnya merupakan pembayaran di muka, misalnya
sewa untuk beberapa tahun yang dibayar sekaligus, pembebanannya dapat
dilakukan melalui alokasi. Pembahasan lebih mendalam terkait penyusutan dan
amortisasi akan dibahas pada Bab 6 Penyusutan dan Amortisasi Fiskal.

b. Iuran kepada dana pensiun yang pendiriannya telah disahkan oleh Otoritas Jasa
Keuangan;

Iuran kepada dana pensiun yang pendiriannya telah disahkan oleh Otoritas Jasa
Keuangan boleh dibebankan sebagai biaya. Sebaliknya, jika iuran yang
dibayarkan kepada dana pensiun namun pendiriannya tidak atau belum disahkan
oleh Otoritas Jasa Keuangan, maka tidak boleh dibebankan sebagai biaya.

c. Kerugian karena penjualan atau pengalihan harta yang dimiliki dan digunakan
dalam perusahaan atau yang dimiliki untuk mendapatkan, menagih, dan
memelihara penghasilan;

Kerugian karena penjualan atau pengalihan harta dihitung dengan cara


mengurangi harga jual terhadap nilai buku dari harta tersebut. Dalam hal terjadi
kerugian karena penjualan atau pengalihan harta yang menurut tujuan semula
tidak dimaksudkan untuk dijual atau dialihkan yang dimiliki dan dipergunakan
dalam perusahaan atau yang dimiliki untuk mendapatkan, menagih, dan
memelihara penghasilan, maka kerugian tersebut dapat dikurangkan dari
penghasilan bruto.

Contoh:

PT Dento merupakan perusahaan persewaan mobil. Pada bulan April 2020


menjual 10 unit mobil bekas pakai dengan total harga Rp 500 juta. Jika mobil
tersebut memiliki nilai sisa buku sebesar Rp 600 juta, maka kerugian sebesar Rp

Materi Pajak Penghasilan | 45


100 juta atas penjualan 10 mobil tersebut dapat dikurangkan dalam menghitung
penghasilan kena pajak.

Kerugian karena penjualan atau pengalihan harta yang dimiliki tetapi tidak
digunakan dalam perusahaan, atau yang dimiliki tetapi tidak digunakan untuk
mendapatkan, menagih, dan memelihara penghasilan, tidak boleh dikurangkan
dari penghasilan bruto.

Contoh:

PT Anggie memiliki televisi 60 inci yang tidak digunakan dalam usaha. Televisi
tersebut dibeli tahun 2015 seharga Rp 50 juta, dan pada tahun 2018 dijual
seharga Rp 5 juta, nilai sisa buku 12,5 juta. Maka kerugian sebesar Rp 7,5 juta
atas penjualan televisi tersebut tidak boleh dikurangkan dari penghasilan bruto.

d. Kerugian selisih kurs mata uang asing;

Kerugian karena fluktuasi kurs mata uang asing diakui berdasarkan sistem
pembukuan yang dianut dan dilakukan secara taat asas sesuai dengan Standar
Akuntansi Keuangan yang berlaku di Indonesia.

e. Biaya penelitian dan pengembangan perusahaan yang dilakukan di Indonesia;

Biaya penelitian dan pengembangan perusahaan yang dilakukan di Indonesia


dalam jumlah yang wajar untuk menemukan teknologi atau sistem baru bagi
pengembangan perusahaan boleh dibebankan sebagai biaya perusahaan.

f. Biaya beasiswa, magang, dan pelatihan;

Biaya yang dikeluarkan untuk keperluan beasiswa, magang, dan pelatihan dalam
rangka peningkatan kualitas sumber daya manusia dapat dibebankan sebagai
biaya perusahaan dengan memperhatikan kewajaran, termasuk beasiswa yang
dapat dibebankan sebagai biaya adalah beasiswa yang diberikan kepada pelajar,
mahasiswa, dan pihak lain.

g. Piutang yang nyata-nyata tidak dapat ditagih dengan syarat:

1. telah dibebankan sebagai biaya dalam laporan laba rugi komersial;

2. Wajib Pajak harus menyerahkan daftar piutang yang tidak dapat ditagih
kepada Direktorat Jenderal Pajak; dan

3. telah diserahkan perkara penagihannya kepada Pengadilan Negeri atau


instansi pemerintah yang menangani piutang negara; atau adanya perjanjian
tertulis mengenai penghapusan piutang/pembebasan utang antara kreditur
dan debitur yang bersangkutan; atau telah dipublikasikan dalam penerbitan

Materi Pajak Penghasilan | 46


umum atau khusus; atau adanya pengakuan dari debitur bahwa utangnya
telah dihapuskan untuk jumlah utang tertentu;

Penerbitan yang dimaksud tidak hanya berarti penerbitan berskala nasional,


melainkan juga bisa melalui penerbitan internal asosiasi dan sejenisnya.
Persyaratan sebagaimana dimaksud pada angka 3 tidak berlaku untuk
penghapusan piutang tak tertagih debitur kecil. Pengaturan lebih lanjut
terkait penghapusan piutang tak tertagih debitur kecil ditetapkan melalui
Peraturan Pemerintah.

h. Sumbangan dalam rangka penanggulangan bencana nasional yang


ketentuannya diatur dengan Peraturan Pemerintah;

i. Sumbangan dalam rangka penelitian dan pengembangan yang dilakukan di


Indonesia yang ketentuannya diatur dengan Peraturan Pemerintah;

j. Biaya pembangunan infrastruktur sosial yang ketentuannya diatur dengan


Peraturan Pemerintah;

Yang dimaksud dengan “biaya pembangunan infrastruktur sosial” adalah biaya


yang dikeluarkan untuk keperluan membangun sarana dan prasarana untuk
kepentingan umum dan bersifat nirlaba. Contoh dari infrastruktur sosial antara
lain rumah ibadah, sanggar seni budaya, dan poliklinik.

k. Sumbangan fasilitas pendidikan yang ketentuannya diatur dengan Peraturan


Pemerintah;

l. Sumbangan dalam rangka pembinaan olahraga yang ketentuannya diatur


dengan Peraturan Pemerintah; dan

Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 93 Tahun 2010 mengatur


bahwa sumbangan penanggulangan bencana nasional, sumbangan penelitian
dan pengembangan, sumbangan fasilitas pendidikan, sumbangan pembinaan
olahraga, dan biaya pembangunan infrastruktur sosial yang dapat dikurangkan
dari penghasilan bruto, dengan syarat :

1. Wajib Pajak mempunyai penghasilan neto fiskal berdasarkan Surat


Pemberitahuan Tahunan Pajak Penghasilan Tahun Pajak sebelumnya;

2. pemberian sumbangan dan/atau biaya tidak menyebabkan rugi pada Tahun


Pajak sumbangan diberikan;

3. didukung oleh bukti yang sah; dan

Materi Pajak Penghasilan | 47


4. lembaga yang menerima sumbangan dan/atau biaya memiliki Nomor Pokok
Wajib Pajak, kecuali badan yang dikecualikan sebagai subjek pajak
sebagaimana diatur dalam Undang-Undang tentang Pajak Penghasilan.

5. besarnya nilai sumbangan dan/atau biaya pembangunan infrastruktur sosial


yang dapat dikurangkan dari penghasilan bruto untuk satu tahun dibatasi
tidak melebihi 5% (lima persen) dari penghasilan neto fiskal Tahun Pajak
sebelumnya.

6. Sumbangan dan/atau biaya tidak dapat dikurangkan dari penghasilan bruto


bagi pihak pemberi apabila sumbangan dan/atau biaya diberikan kepada
pihak yang mempunyai hubungan istimewa.

m. Biaya penggantian atau imbalan yang diberikan dalam bentuk natura dan/atau
kenikmatan.

B. Biaya atau Pengeluaran yang Tidak Boleh Dikurangkan


Biaya yang diakui secara komersil, secara fiskal tidak selalu dapat dibebankan
sebagai biaya dalam menghitung penghasilan kena pajak. Pada prinsipnya jika biaya
yang dikeluarkan tidak ada hubungannya dengan upaya untuk mendapatkan,
menagih, dan memelihara penghasilan, maka tidak boleh dibebankan sebagai biaya.
Sebaliknya, jika biaya yang mempunyai hubungan langsung dan tidak langsung
dengan usaha atau kegiatan untuk mendapatkan, menagih, dan memelihara
penghasilan yang merupakan objek pajak tidak final, yang pembebanannya dapat
dilakukan dalam tahun pengeluaran atau selama masa manfaat dari pengeluaran
tersebut, maka biaya tersebut boleh dikurangkan dari penghasilan bruto. Namun,
dalam hal biaya yang dikeluarkan tersebut jumlahnya melebihi kewajaran atau
bersifat pemakaian penghasilan maka tidak boleh dikurangkan dari penghasilan
bruto.

Berdasarkan Pasal 9 ayat (1) UU PPh, untuk menentukan besarnya Penghasilan


Kena Pajak bagi Wajib Pajak dalam negeri dan bentuk usaha tetap tidak boleh
dikurangkan terhadap:

1. Pembagian laba dengan nama dan dalam bentuk apapun seperti dividen,
termasuk dividen yang dibayarkan oleh perusahaan asuransi kepada pemegang
polis, dan pembagian sisa hasil usaha koperasi;

Pembagian laba dengan nama dan dalam bentuk apa pun, termasuk
pembayaran dividen kepada pemilik modal, pembagian sisa hasil usaha
koperasi kepada anggotanya, dan pembayaran dividen oleh perusahaan

Materi Pajak Penghasilan | 48


asuransi kepada pemegang polis, tidak boleh dikurangkan dari penghasilan
badan yang membagikannya. Alasannya, pembagian laba tersebut merupakan
bagian dari penghasilan badan yang akan dikenai pajak berdasarkan Undang-
Undang PPh.

2. Biaya yang dibebankan atau dikeluarkan untuk kepentingan pribadi pemegang


saham, sekutu, atau anggota;

Tidak dapat dikurangkan dari penghasilan bruto perusahaan adalah biaya-biaya


yang dikeluarkan atau dibebankan oleh perusahaan untuk kepentingan pribadi
pemegang saham, sekutu atau anggota, seperti perbaikan rumah pribadi, biaya
perjalanan, biaya premi asuransi yang dibayar oleh perusahaan untuk
kepentingan pribadi para pemegang saham atau keluarganya.

3. Pembentukan atau pemupukan dana cadangan, kecuali:

a. cadangan piutang tak tertagih untuk usaha bank dan badan usaha lain yang
menyalurkan kredit, sewa guna usaha dengan hak opsi, perusahaan
pembiayaan konsumen, dan perusahaan anjak piutang yang dihitung
berdasarkan standar akuntansi keuangan yang berlaku dengan batasan
tertentu setelah berkoordinasi dengan Otoritas Jasa Keuangan;

b. cadangan untuk usaha asuransi termasuk cadangan bantuan sosial yang


dibentuk oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial;

c. cadangan penjaminan untuk Lembaga Penjamin Simpanan;

d. cadangan biaya reklamasi untuk usaha pertambangan;

e. cadangan biaya penanaman kembali untuk usaha kehutanan; dan

f. cadangan biaya penutupan dan pemeliharaan tempat pembuangan limbah


industri untuk usaha pengolahan limbah industri, yang memenuhi
persyaratan tertentu;

Ketentuan lebih lanjut terkait dengan pembentukan atau pemupukan dana


cadangan diatur melalui Peraturan Pemerintah.

4. Premi asuransi kesehatan, asuransi kecelakaan, asuransi jiwa, asuransi


dwiguna, dan asuransi beasiswa, yang dibayar oleh Wajib Pajak orang pribadi,
kecuali jika dibayar oleh pemberi kerja dan premi tersebut dihitung sebagai
penghasilan bagi Wajib Pajak yang bersangkutan;

Premi untuk asuransi kesehatan, asuransi kecelakaan, asuransi jiwa, asuransi


dwiguna, dan asuransi beasiswa yang dibayar sendiri oleh Wajib Pajak orang

Materi Pajak Penghasilan | 49


pribadi tidak boleh dikurangkan dari penghasilan bruto, dan pada saat orang
pribadi dimaksud menerima penggantian atau santunan asuransi, penerimaan
tersebut bukan merupakan objek pajak. Apabila premi asuransi tersebut dibayar
atau ditanggung oleh pemberi kerja, maka bagi pemberi kerja pembayaran
tersebut boleh dibebankan sebagai biaya dan bagi pegawai yang bersangkutan
merupakan penghasilan yang merupakan objek pajak.

5. Jumlah yang melebihi kewajaran yang dibayarkan kepada pemegang saham


atau kepada pihak yang mempunyai hubungan istimewa sebagai imbalan
sehubungan dengan pekerjaan yang dilakukan;

Dalam hubungan pekerjaan, kemungkinan dapat terjadi pembayaran imbalan


yang diberikan kepada pegawai yang juga pemegang saham. Pada dasarnya
pengeluaran untuk mendapatkan, menagih, dan memelihara penghasilan yang
boleh dikurangkan dari penghasilan bruto adalah pengeluaran yang jumlahnya
wajar sesuai dengan kelaziman usaha. Jika jumlah yang dibayarkan melebihi
kewajaran, maka tidak boleh dibebankan sebagai biaya. Jumlah wajar yang
dimaksud merupakan jumlah yang tidak melebihi dari jumlah yang seharusnya
dikeluarkan oleh pemberi kerja sebagai imbalan sehubungan dengan pekerjaan
jika dilakukan oleh pihak yang tidak mempunyai hubungan istimewa.

Contoh:

Seorang tenaga ahli yang merupakan pemegang saham dari suatu badan
memberikan jasa kepada badan tersebut dengan memperoleh imbalan sebesar
Rp50.000.000,00 (lima puluh juta rupiah). Apabila untuk jasa yang sama yang
diberikan oleh tenaga ahli lain yang setara hanya dibayar sebesar
Rp20.000.000,00 (dua puluh juta rupiah), jumlah sebesar Rp30.000.000,00 (tiga
puluh juta rupiah) tidak boleh dibebankan sebagai biaya. Bagi tenaga ahli yang
juga sebagai pemegang saham tersebut jumlah sebesar Rp30.000.000,00 (tiga
puluh juta rupiah) dimaksud dianggap sebagai dividen.

6. Harta yang dihibahkan, bantuan atau sumbangan, dan warisan sebagaimana


dimaksud dalam Pasal 4 ayat (3) huruf a dan huruf b, kecuali sumbangan
sebagaimana dimaksud dalam Pasal 6 ayat (1) huruf i sampai dengan huruf m
serta zakat yang diterima oleh badan amil zakat atau lembaga amil zakat yang
dibentuk atau disahkan oleh pemerintah atau sumbangan keagamaan yang
sifatnya wajib bagi pemeluk agama yang diakui di Indonesia, yang diterima oleh
lembaga keagamaan yang dibentuk atau disahkan oleh pemerintah, yang
ketentuannya diatur dengan atau berdasarkan Peraturan Pemerintah;

Materi Pajak Penghasilan | 50


Harta yang dihibahkan, bantuan atau sumbangan, dan warisan yang memenuhi
ketentuan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 ayat (3) huruf a dan huruf b
tidak dapat dibebankan sebagai biaya karena dikecualikan dari objek pajak
penghasilan. Sedangkan sumbangan sebagaimana dimaksud dalam pasal 6
ayat 1 huruf i sampai dengan m, zakat yang diterima oleh badan/lembaga amil
zakat dan sumbangan wajib keagamaan yang diterima oleh lembaga
keagamaan yang dibentuk atau disahkan oleh pemerintah boleh dikurangkan
dari penghasilan bruto.

7. Pajak Penghasilan;

Yang dimaksudkan dengan Pajak Penghasilan dalam ketentuan ini adalah


Pajak Penghasilan yang terutang oleh Wajib Pajak yang bersangkutan.

8. Biaya yang dibebankan atau dikeluarkan untuk kepentingan pribadi Wajib Pajak
atau orang yang menjadi tanggungannya;

Biaya untuk keperluan pribadi Wajib Pajak atau orang yang menjadi
tanggungannya, pada hakikatnya merupakan penggunaan penghasilan oleh
Wajib Pajak yang bersangkutan. Oleh karena itu biaya tersebut tidak boleh
dikurangkan dari penghasilan bruto perusahaan.

9. Gaji yang dibayarkan kepada anggota persekutuan, firma, atau perseroan


komanditer yang modalnya tidak terbagi atas saham;

Anggota firma, persekutuan dan perseroan komanditer yang modalnya tidak


terbagi atas saham diperlakukan sebagai satu kesatuan, sehingga tidak ada
imbalan sebagai gaji. Dengan demikian gaji yang diterima oleh anggota
persekutuan, firma, atau perseroan komanditer yang modalnya tidak terbagi
atas saham, bukan merupakan pembayaran yang boleh dikurangkan dari
penghasilan bruto badan tersebut.

10. Sanksi administratif berupa bunga, denda, dan kenaikan serta sanksi pidana
berupa denda yang berkenaan dengan pelaksanaan ketentuan peraturan
perundang-undangan di bidang perpajakan.

Sanksi terkait dengan perpajakan yang tidak bisa dikurangkan, bukan hanya
yang terkait dengan pajak pusat, tetapi juga yang terkait dengan pajak daerah.
Sebagai contoh, sanksi administrasi berupa denda karena wajib pajak terlambat
membayar pajak kendaraan bermotor. Walaupun terkait dengan pajak daerah,
sanksi tersebut tidak boleh dikurangkan dari penghasilan bruto.

Materi Pajak Penghasilan | 51


C. Latihan
Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. Yang salah dari pernyataan-pernyataan berikut adalah:

a. biaya digunakan untuk untuk mendapatkan, menagih, dan memelihara


penghasilan dapat dibebankan dalam menghitung penghasilan kena pajak

b. beban atau biaya yang mempunyai masa manfaat lebih dari 1 (satu) tahun,
pembebanannya dilakukan melalui penyusutan atau melalui amortisasi

c. biaya yang diakui secara komersil selalu sama dengan biaya yang
dibebankan secara fiskal

d. pengeluaran untuk keperluan pribadi pemegang saham tidak boleh


dibebankan sebagai biaya

2. Berikut adalah beban-beban yang dapat dikurangkan dalam menghitung


penghasilan kena pajak, kecuali

a. Pajak Bumi dan Bangunan (PBB)

b. Biaya perjalanan

c. Kerugian selisih kurs mata uang asing

d. Pajak Penghasilan

3. Apabila premi asuransi kesehatan dibayar atau ditanggung oleh pemberi kerja,
maka

a. boleh dikurangkan dari penghasilan bruto bagi pegawai

b. bagi pegawai yang bersangkutan merupakan penghasilan

c. tidak boleh dikurangkan dari penghasilan bruto pemberi kerja

d. boleh dibebankan sebagai biaya bagi pegawai

4. Biaya-biaya berikut tidak boleh dikurangkan untuk menentukan besarnya


Penghasilan Kena Pajak bagi Wajib Pajak dalam negeri dan bentuk usaha tetap,
kecuali:

a. biaya administrasi kantor

b. Biaya perbaikan rumah pribadi pemegang saham

c. Pajak Penghasilan yang terutang oleh Wajib Pajak yang bersangkutan

Materi Pajak Penghasilan | 52


d. gaji yang diterima oleh anggota persekutuan, firma, atau perseroan
komanditer yang modalnya tidak terbagi atas saham

5. Di dalam UU PPh, pengaturan terkait biaya atau pengeluaran yang tidak boleh
dikurangkan dalam menentukan besarnya Penghasilan Kena Pajak adalah

a. Pasal 4 ayat (1)

b. Pasal 4 ayat (3)

c. Pasal 6 ayat (1)

d. Pasal 9 ayat (1)

Materi Pajak Penghasilan | 53


Materi Pajak Penghasilan | 42
Bab V
Harga Perolehan
dan Pengalihan
Harta dan Penilaian
Persediaan

Pada bab ini akan dijelaskan mengenai penentuan harga perolehan dan pengalihan harta
yang dilakukan dalam berbagai skema transaksi, antara lain:

a. jual beli;
b. tukar-menukar;
c. likuidasi, penggabungan, peleburan, pemekaran, pemecahan, atau
pengambilalihan usaha;
d. bantuan, sumbangan, dan hibah;
e. warisan; dan
f. penyertaan modal.

Selain harga perolehan dan pengalihan harta, pada bab ini juga akan dibahar terkait
penentuan nilai persediaan dan pemakaian persediaan yang dihitung dengan beberapa
metode berbeda.

A. Harga Perolehan dan Pengalihan Harta


Harga perolehan dan pengalihan harta mempengaruhi besarnya penghasilan yang
diperoleh wajib pajak. Sebagai contoh, wajib pajak menjual sebuah mesin pabrik bekas
pakai. Harga jual tersebut menentukan besarnya keuntungan atas penjualan mesin.
Demikian juga bagi pembeli mesin. Jika mesin yang dibeli tersebut digunakan dalam
produksi, harga perolehan akan menentukan besarnya beban penyusutan yang akan
dikurangkan dari penghasilan bruto. Oleh karena itu, penentuan harga perolehan dan
pengalihan harta, serta nilai pemakaian persediaan diatur dalam Pasal 10 Undang-
Undang Pajak Penghasilan.

Materi Pajak Penghasilan | 54


1. Jual Beli

Pasal 10 ayat (1) Undang-Undang Pajak Penghasilan mengatur bahwa harga


perolehan atau harga penjualan dalam hal terjadi jual beli harta yang tidak
dipengaruhi hubungan istimewa sebagaimana dimaksud dalam Pasal 18 ayat (4)
Undang-Undang Pajak Penghasilan adalah jumlah yang sesungguhnya
dikeluarkan atau diterima, sedangkan apabila terdapat hubungan istimewa
adalah jumlah yang seharusnya dikeluarkan atau diterima. Termasuk dalam
harga perolehan adalah harga beli dan biaya yang dikeluarkan dalam rangka
memperoleh harta tersebut, seperti bea masuk, biaya pengangkutan dan biaya
pemasangan.

Harga perolehan atau harga penjualan dalam hal pengalihan harta terjadi melalui
skema jual beli dibedakan menjadi dua, yaitu:

a. Tidak Dipengaruhi Hubungan Istimewa

Dalam hal transaksi jual beli tidak dipengaruhi hubungan istimewa, maka
harga perolehan atau harga penjualan adalah jumlah yang sesungguhnya
dikeluarkan atau diterima, karena jumlah tersebut dianggap sudah
mencerminkan harga wajar.

b. Dipengaruhi Hubungan Istimewa

Adanya hubungan istimewa antara pembeli dan penjual dapat menyebabkan


harga perolehan menjadi lebih besar atau lebih kecil dibandingkan dengan
jika jual beli tersebut tidak dipengaruhi oleh hubungan istimewa. Oleh karena
itu, dalam hal transaksi jual beli dipengaruhi hubungan istimewa, maka harga
perolehan atau harga penjualan ditetapkan oleh undang-undang sebesar
jumlah yang seharusnya dikeluarkan atau diterima, yang lazimnya
merupakan harga pasar yang wajar.

Contoh

PT X menjual mesin kepada PT Y dengan harga Rp120.000.000, tetapi harga


pasar wajar dari mesin tersebut adalah Rp150.000.000. Nilai buku harta tersebut
bagi PT X adalah Rp50.000.000. Jika antara PT X dan PT Y terdapat hubungan
istimewa, maka harga penjualan adalah harga pasar wajar sebesar
Rp150.000.000, sehingga keuntungan yang diperoleh oleh PT X sebesar
Rp100.000.000.

Berdasarkan Pasal 18 ayat (4) Undang-Undang Pajak Penghasilan, hubungan


istimewa dianggap ada apabila:

Materi Pajak Penghasilan | 55


a. Wajib Pajak mempunyai penyertaan modal langsung atau tidak langsung
paling rendah 25% (dua puluh lima persen) pada Wajib Pajak lain; hubungan
antara Wajib Pajak dengan penyertaan paling rendah 25% (dua puluh lima
persen) pada dua Wajib Pajak atau lebih; atau hubungan di antara dua Wajib
Pajak atau lebih yang disebut terakhir;

b. Wajib Pajak menguasai Wajib Pajak lainnya atau dua atau lebih Wajib Pajak
berada di bawah penguasaan yang sama baik langsung maupun tidak
langsung; atau

c. terdapat hubungan keluarga baik sedarah maupun semenda dalam garis


keturunan lurus dan/atau ke samping satu derajat.

2. Tukar menukar

Pasal 10 ayat (2) Undang-Undang Pajak Penghasilan mengatur bahwa nilai


perolehan atau nilai penjualan dalam hal terjadi tukar-menukar harta adalah
jumlah yang seharusnya dikeluarkan atau diterima berdasarkan harga pasar.

Contoh

PT A menukarkan truk X dengan truk Y milik PT B dengan rincian sebagai berikut:

Tabel 5 - 1 : Contoh Soal Tukar-Menukar

Truk X Truk Y
(PT A) (PT B)
Nilai sisa buku Rp20.000.000 Rp23.000.000
Harga pasar Rp25.000.000 Rp25.000.000
Keuntungan Rp5.000.000 Rp2.000.000

Dari transaksi tersebut, karena harga pasar masing-masing harta berada di atas
nilai sisa buku, maka atas selisih dari harga pasar dan nilai sisa buku tersebut
merupakan keuntungan bagi PT A dan PT B. Dengan demikian, PT A akan
mengakui keuntungan sebesar Rp5.000.000 dan PT B mengakui keuntungan
sebesar Rp2.000.000. Harga perolehan truk X dan truk Y dari pertukaran tersebut
sebesar harga pasarnya, yaitu Rp25.000.000.

3. Likuidasi, Penggabungan, Peleburan, Pemekaran, Pemecahan,


atau Pengambilalihan Usaha

Pasal 10 ayat (3) Undang-Undang Pajak Penghasilan mengatur bahwa nilai


perolehan atau pengalihan harta yang dialihkan dalam rangka likuidasi,

Materi Pajak Penghasilan | 56


penggabungan, peleburan, pemekaran, pemecahan, atau pengambilalihan usaha
adalah jumlah yang seharusnya dikeluarkan atau diterima berdasarkan harga
pasar, kecuali ditetapkan lain oleh Menteri Keuangan. Saat ini, melalui Peraturan
Menteri Keuangan Nomor 52/PMK.010/2017 sebagaimana telah beberapa kali
diubah terakhir dengan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 56/PMK.010/2021
diatur bahwa untuk kepentingan perpajakan, Wajib Pajak dapat menggunakan
nilai buku atas pengalihan harta dalam rangka penggabungan, peleburan,
pemekaran, atau pengambilalihan usaha, setelah mendapatkan persetujuan
Direktur Jenderal Pajak.

Sebagai contoh, PT ABC dan PT DEF melakukan peleburan usaha dengan


membentuk PT XYZ. Pada saat peleburan, terdapat harta PT ABC yang dialihkan
kepada PT XYZ dengan nilai buku Rp50.000.000, namun memiliki harga pasar
Rp70.000.000. Atas pengalihan tersebut, terdapat keuntungan sebesar
Rp20.000.000. Namun apabila proses peleburan PT ABC dan PT DEF telah
memenuhi ketentuan untuk menggunakan nilai buku, maka tidak terdapat
keuntungan dalam pengalihan harta tersebut.

4. Bantuan, Sumbangan, dan Hibah

Pasal 10 ayat (4) Undang-Undang Pajak Penghasilan antara lain mengatur bahwa
apabila terjadi pengalihan harta sehubungan dengan bantuan, sumbangan, atau
hibah:

a. yang memenuhi syarat untuk dikecualikan dari objek pajak, maka dasar
penilaian bagi yang menerima pengalihan sama dengan nilai sisa buku dari
pihak yang melakukan pengalihan atau nilau yang ditetapkan oleh Direktur
Jenderal Pajak;

b. yang tidak memenuhi syarat untuk dikecualikan dari objek pajak, maka dasar
penilaian bagi yang menerima pengalihan sama dengan nilai pasar dari harta
tersebut.

Sebagai contoh, PT ABC melakukan hibah kepada yayasan yatim piatu dan PT
DEF (distributor PT ABC) masing-masing satu mobil. Nilai buku mobil tersebut
bagi PT ABC adalah Rp60.000.000 dan harga pasarnya Rp100.000.000. Atas
kegiatan hibah tersebut, maka:

a. PT ABC mengakui harga pengalihan sebesar Rp60.000.000 untuk hibah yang


diberikan kepada yayasan yatim piatu karena memenuhi persyaratan untuk

Materi Pajak Penghasilan | 57


dikecualikan dari objek pajak sebagaimana diatur dalam Pasal 4 ayat (3) huruf
a Undang-Undang Pajak Penghasilan, sehingga tidak ada keuntungan yang
diakui oleh PT ABC. Bagi yayasan, nilai perolehan mobil hibahan tersebut
adalah sebesar Rp60.000.000.

b. PT ABC mengakui harga pengalihan sebesar Rp100.000.000 untuk hibah


yang diberikan kepada PT DEF karena terdapat hubungan usaha sehingga
tidak memenuhi persyaratan untuk dikecualikan dari objek pajak. Atas
pengalihan tersebut PT ABC mengakui keuntungan sebesar Rp40.000.000
dan PT DEF mengakui harga perolehan sebesar

5. Warisan

Pasal 10 ayat (4) Undang-Undang Pajak Penghasilan antara lain mengatur bahwa
apabila terjadi pengalihan harta sehubungan dengan warisan, maka dasar
penilaian bagi pihak yang menerima sama dengan nilai sisa buku dari pihak yang
melakukan pengalihan harta atau nilai yang ditetapkan oleh Direktur Jenderal
Pajak. Penetapan nilai perolehan oleh Direktur Jenderal Pajak dilakukan dalam
hal Wajib Pajak yang mengalihkan harta tidak menyelenggarakan pembukuan
sehingga nilai sisa buku harta yang dialihkan tidak diketahui.

6. Penyertaan Modal

Pasal 10 ayat (5) Undang-Undang Pajak Penghasilan mengatur bahwa apabila


terjadi pengalihan harta sebagai pengganti saham atau sebagai penyertaan
modal, maka dasar penilaian harta bagi badan yang menerima pengalihan sama
dengan nilai pasar dari harta tersebut.

Sebagai contoh, Tuan Mirwan menyerahkan sebuah mobil truk sebagai


pengganti saham pada PT ABC. Truk tersebut memiliki nilai buku Rp80.000.000,
sedangkan harga pasarnya sebesar Rp100.000.000. Dari transaksi tersebut
keuntungan atas pengalihan truk bagi Tuan Mirwan sebesar Rp20.000.000 dan
harga perolehan truk bagi PT ABC sebesar Rp100.000.000.

B. Nilai Persediaan dan Pemakaian Persediaan


Pasal 10 ayat (6) Undang-Undang Pajak Penghasilan mengatur bahwa persediaan
dan pemakaian persediaan untuk penghitungan harga pokok dinilai berdasarkan
harga perolehan yang dilakukan secara rata-rata (average) atau dengan cara

Materi Pajak Penghasilan | 58


mendahulukan persediaan yang diperoleh pertama (first-in first-out / FIFO). Secara
komersial terdapat beberapa metode untuk menghitung persediaan, namun untuk
keperluan perpajakan metode yang diperbolehkan hanya average dan FIFO saja.

Contoh perhitungan persediaan dengan metode average dapat dilihat dalam tabel
berikut:

Tabel 5 - 2 : Perhitungan Persediaan Metode Average

Dibeli Dipakai Saldo Persediaan


No Jumlah Total Jumlah Total Jumlah Total Nilai
@ @ @
Unit Harga Unit Harga Unit Persediaan
1 100 Rp50 Rp5.000
2 400 Rp75 Rp30.000 500 Rp70 Rp35.000
3 200 Rp70 Rp14.000 300 Rp70 Rp21.000
4 600 Rp55 Rp33.000 900 Rp60 Rp54.000
5 700 Rp60 Rp42.000 200 Rp60 Rp12.000
Total Pembelian Rp63.000 Total Pemakaian Rp56.000 Saldo Akhir Rp12.000
Persediaan

Dari contoh pada Tabel 5-2, dapat disimpulkan bahwa pemakaian persediaan
berdasarkan metode average adalah Rp56.000.

Dengan transaksi yang sama dengan contoh perhitungan metode average, contoh
perhitungan metode FIFO dapat dilihat dalam tabel berikut:

Tabel 5 - 3 :Perhitungan Persediaan metode FIFO

Dibeli Dipakai Saldo Persediaan


No Jumlah Total Jumlah Total Jumlah Total Nilai
@ @ @
Unit Harga Unit Harga Unit Persediaan
100 Rp50 Rp5.000
1

400 Rp75 Rp30.000 100 Rp50 Rp5.000


2
400 Rp75 Rp30.000
100 Rp50R Rp5000 0 Rp50 Rp0
3
100 p75 Rp7.500 300 Rp75 Rp22.500
600 Rp55 Rp33.000 300 Rp75 Rp22.500
4
600 Rp55 Rp33.000
300 Rp75R Rp22.500 0 Rp75 Rp0
5
400 p55 Rp22.000 200 Rp55 Rp11.000
Total Pembelian Rp63.000 Total Pemakaian Rp57.000 Saldo Akhir Rp11.000
Persediaan

Dari contoh pada Tabel 5-3, dapat disimpulkan bahwa pemakaian persediaan
berdasarkan metode FIFO adalah Rp57.000.

Materi Pajak Penghasilan | 59


Berdasarkan kedua contoh yang telah dijelaskan, dapat diketahui bahwa hasil
perhitungan dari dua metode yang berbeda dapat menghasilkan nilai pemakaian
persediaan yang berbeda juga.

C. Latihan
Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. PT M menjual truk kepada PT J dengan harga Rp60.000.000. Nilai buku truk


tersebut adalah Rp30.000.000 dan nilai pasarnya adalah Rp70.000.000. Jika
antara PT M dan PT J terdapat hubungan istimewa, harga jual truk tersebut
adalah …

a. Rp30.000.000

b. Rp40.000.000

c. Rp60.000.000

d. Rp70.000.000

2. PT MEF menyerahkan mesin pabrik untuk penyertaan modal pada PT JKB. Harga
pengalihan mesin tersebut bagi PT MEF adalah …

a. Nilai pasar

b. Nilai buku

c. Nilai realisasi bersih

d. Nilai penggantian

3. Tuan Roni menerima warisan dari ayahnya berupa mobil. Pada saat perolehan
awal, ayahnya membeli mobil tersebut senilai Rp300.000.000. Diketahui nilai sisa
buku dari mobil tersebut saat diwariskan adalah Rp200.000.000 dan harga
pasarnya Rp250.000.000. Nilai mobil yang diakui Tuan Roni sebagai nilai
perolehan warisan adalah …

a. Rp100.000.000

b. Rp200.000.000

c. Rp250.000.000

d. Rp300.000.000

4. PT XYZ menyumbangkan sebuah mobil kepada yayasan yatim piatu. Nilai buku
mobil tersebut adalah Rp45.000.000 dan nilai pasarnya Rp65.000.000. Besarnya
harga perolehan mobil bagi yayasan adalah …

Materi Pajak Penghasilan | 60


a. 0

b. Rp20.000.000

c. Rp45.000.000

d. Rp65.000.000

5. Metode penentuan harga pokok persediaan yang dilakukan dengan cara


mendahulukan persediaan yang diperoleh pertama adalah …

a. Metode rata-rata bergerak

b. Metode rata-rata tertimbang

c. FIFO

d. LIFO

Materi Pajak Penghasilan | 61


Materi Pajak Penghasilan | 42
Bab VI
Penyusutan dan
Amortisasi Fiskal

Pasal 9 ayat (2) Undang-Undang Pajak Penghasilan mengatur bahwa pengeluaran untuk
mendapatkan, menagih, dan memelihara penghasilan yang mempunyai masa manfaat
lebih dari 1 (satu) tahun tidak dibolehkan untuk dibebankan sekaligus, melainkan
dibebankan melalui penyusutan atau amortisasi. Penyusutan pada dasarnya merupakan
alokasi secara sistematis atas biaya perolehan harta berwujud untuk dibebankan selama
masa manfaat harta berwujud. Sedangkan amortisasi merupakan alokasi atas biaya
perolehan harta tidak berwujud.

Dalam bab ini akan dibahas terkait ketentuan penyusutan dan amortisasi fiskal, meliputi
metode, masa manfaat, dan saat mulainya. Selain itu, dalam Bab ini juga dijelaskan terkait
dampak penyusutan dan amortisasi terhadap nilai sisa buku sehubungan dengan
pengalihan harta.

A. Penyusutan Fiskal

Penyusutan untuk tujuan fiskal memiliki beberapa perbedaan penyusutan untuk


tujuan komersial yang dilaporkan di laporan laba rugi. Perbedaan tersebut antara lain
mengenai metode penyusutan, masa manfaat harta, dan saat mulai dilakukan
penyusutan. Selain itu, penyusutan untuk tujuan fiskal juga tidak mengenal nilai sisa.

1. Metode Penyusutan

Pasal 11 ayat (1) dan ayat (2) Undang-Undang Pajak Penghasilan mengatur
antara lain penyusutan harta berwujud, kecuali tanah yang berstatus hak milik,
hak guna bangunan, hak guna usaha, dan hak pakai, yang dimiliki dan digunakan
untuk mendapatkan, menagih, dan memelihara penghasilan yang mempunyai
masa manfaat lebih dari 1 (satu) tahun dilakukan selama masa manfaat yang
telah ditentukan secara taat asas dan:

Materi Pajak Penghasilan | 62


a. metode garis lurus untuk harta berwujud berupa bangunan;
b. metode garis lurus atau metode saldo menurun untuk harta berwujud selain
bangunan.

Metode garis lurus dilakukan dengan menyusutkan harta berwujud dalam


bagian-bagian yang sama besar selama masa manfaat yang telah ditentukan
bagi harta tersebut. Sedangkan metode saldo menurun dilakukan dengan cara
menerapkan tarif penyusutan atas nilai sisa buku, dan pada akhir masa manfaat
nilai sisa buku disusutkan sekaligus.

2. Masa Manfaat

Pasal 11 ayat (6) Undang-Undang Pajak Penghasilan mengatur bahwa untuk


menghitung penyusutan fiskal, masa manfaat dan tarif penyusutan harta
berwujud ditetapkan sebagai berikut:

Tabel 6 - 1 : Masa Manfaat Penyusutan

Kelompok Harta Tarif Penyusutan


Masa Manfaat
Berwujud Garis Lurus Saldo Menurun

I. Bukan Bangunan

Kelompok 1 4 Tahun 25% 50%

Kelompok 2 8 Tahun 12,5% 25%

Kelompok 3 16 Tahun 6,25% 12,5%

Kelompok 4 20 Tahun 5% 10%

II. Bangunan

Permanen 20 Tahun 5%

Tidak Permanen 10 Tahun 10%

Bangunan tidak permanen adalah bangunan yang bersifat sementara dan terbuat
dari bahan yang tidak tahan lama atau bangunan yang dapat dipindah-pindahkan,
yang masa manfaatnya tidak lebih dari 10 (sepuluh) tahun, misalnya barak atau
asrama yang dibuat dari kayu untuk karyawan.

Materi Pajak Penghasilan | 63


Dalam hal terdapat bangunan permanen yang mempunyai masa manfaat
melebihi 20 (dua puluh) tahun, maka Wajib Pajak dapat memilih untuk:

a. menyusutkan bangunan permanen tersebut selama 20 (dua puluh) tahun;


atau

b. menyusutkan bangunan permanen tersebut sesuai dengan masa manfaat


yang sebenarnya berdasarkan pembukuan Wajib Pajak, yang mulai berlaku
sejak Tahun Pajak 2022.

Saat ini, ketentuan pengelompokan harta berwujud selain bangunan, diatur


dalam Peraturan Menteri Keuangan Nomor 96/PMK.03/2009 tentang Jenis-jenis
Harta Yang Termasuk Dalam Kelompok Harta Berwujud Bukan Bangunan Untuk
Keperluan Penyusutan. Dalam Peraturan Menteri Keuangan tersebut harta
berwujud selain bangunan dikelompokkan menjadi kelompok 1, kelompok 2,
kelompok 3, dan kelompok 4. Dalam hal terdapat harta berwujud bukan
bangunan yang tidak masuk dalam kelompok sesuai lampiran Peraturan Menteri
Keuangan tersebut, maka harta tersebut menggunakan masa manfaat kelompok
3. Namun apabila penggunaan masa manfaat kelompok 3 dirasa kurang sesuai,
Wajib Pajak dapat mengajukan permohonan penetapan masa manfaat
sesungguhnya kepada Direktur Jenderal Pajak.

Sebagai contoh, PT ABC membeli mesin pada bulan Januari 2021 dengan harga
perolehan Rp32.000.000 dan masa manfaat 4 (empat) tahun. Dalam hal PT ABC
menggunakan metode garis lurus untuk menyusutkan mesin tersebut, maka
perhitungan penyusutannya adalah sebagai berikut:

Tabel 6 - 2 : Perhitungan Penyusutan Garis Lurus

Penyusutan Nilai Sisa Buku


Tahun Tarif
(Rp) (Rp)
Harga Perolehan 32.000.000
2021 25% 8.000.000 24.000.000
2022 25% 8.000.000 16.000.000
2023 25% 8.000.000 8.000.000
2024 25% 8.000.000 0

Dalam hal PT ABC menggunakan metode saldo menurun untuk menyusutkan


mesin tersebut, maka perhitungan penyusutannya adalah sebagai berikut:

Materi Pajak Penghasilan | 64


Tabel 6 - 3 : Perhitungan Penyusutan Saldo Menurun

Penyusutan Nilai Sisa Buku


Tahun Tarif
(Rp) (Rp)
Harga Perolehan 32.000.000
2021 50% 16.000.000 16.000.000
2022 50% 8.000.000 8.000.000
2023 50% 4.000.000 4.000.000
disusutkan
2024 4.000.000 0
sekaligus

3. Saat Mulai Dilakukan Penyusutan

Pasal 11 ayat (3) dan ayat (4) Undang-Undang Pajak Penghasilan mengatur
bahwa:

a. penyusutan dimulai pada bulan dilakukannya pengeluaran,;

b. untuk harta yang masih dalam proses pengerjaan, penyusutannya dimulai


pada bulan selesainya pengerjaan harta tersebut;

c. dengan persetujuan Direktur Jenderal Pajak, Wajib Pajak diperkenankan


melakukan penyusutan mulai pada bulan harta tersebut digunakan untuk
mendapatkan, menagih, dan memelihara penghasilan atau pada bulan harta
yang bersangkutan mulai menghasilkan.

Saat mulai menghasilkan dalam ketentuan ini dikaitkan dengan saat mulai
berproduksi dan tidak dikaitkan dengan saat diterima atau diperolehnya
penghasilan.

Sebagai contoh, PT ECO mulai membangun gedung pada bulan Januari 2020
dengan biaya Rp2.000.000.000. Gedung tersebut selesai dibangun pada tanggal
11 Januari 2021, memiliki masa manfaat selama 20 tahun, dan akan mulai
digunakan pada bulan Juli 2021. Berdasarkan ilustrasi tersebut, maka penyusutan
atas gedung tersebut dimulai pada bulan diselesaikannya proses pengerjaan,
yaitu Januari 2021. Besarnya beban penyusutan fiskal pada tahun 2021 adalah
Rp100.000.000 (Rp2.000.000.000 x 5%).

Dalam hal PT ECO memperoleh persetujuan Direktur Jenderal Pajak untuk


melakukan penyusutan pada saat gedung tersebut mulai menghasilkan, maka
besarnya beban penyusutan fiskal pada tahun 2021 adalah Rp50.000.000
(Rp2.000.000.000 x 5% x 6/12).

Materi Pajak Penghasilan | 65


4. Nilai Sisa

Dalam penyusutan fiskal tidak dikenal adanya nilai sisa. Dengan kata lain, nilai
sisa harta berwujud yang disusutkan adalah nol (Purwanto, 2014). Oleh karena
itu, dalam penghitungan beban penyusutan fiskal, dasar penyusutannya adalah
nilai perolehan harta berwujud secara utuh tanpa pengurangan.

B. Amortisasi Fiskal
Pasal 11A ayat (1) Undang-Undang Pajak Penghasilan mengatur bahwa amortisasi
dilakukan atas pengeluaran untuk memperoleh harta tak berwujud dan pengeluaran
lainnya. Yang dimaksud dengan pengeluaran lainnya termasuk biaya perpanjangan
hak guna bangunan, hak guna usaha, hak pakai, dan muhibah (goodwill) yang
mempunyai masa manfaat lebih dari satu tahun dan dipergunakan untuk
mendapatkan, menagih, dan memelihara penghasilan.

1. Metode Amortisasi

Amortisasi harus dilakukan secara taat asas dengan metode:

a. dalam bagian-bagian yang sama besar selama masa manfaat yang telah
ditentukan bagi harta tersebut; atau

b. dalam bagian-bagian yang menurun setiap tahun dengan cara menerapkan


tarif amortisasi atas nilai sisa buku.

Berdasarkan Pasal 11A ayat (4) dan ayat (5) Undang-Undang Pajak Penghasilan,
terdapat metode lain yang digunakan dengan ketentuan khusus sebagai berikut:

a. Bidang usaha penambangan minyak dan gas bumi:

1. Amortisasi atas pengeluaran untuk memperoleh hak dan pengeluaran


lain yang mempunyai masa manfaat lebih dari satu tahun dilakukan
dengan menggunakan metode satuan produksi.

2. Metode satuan produksi dilakukan dengan menerapkan persentase tarif


amortisasi yang besarnya setiap tahun sama dengan persentase
perbandingan antara realisasi penambangan minyak dan gas bumi pada
tahun yang bersangkutan dengan taksiran jumlah seluruh kandungan
minyak dan gas bumi di lokasi tersebut yang dapat diproduksi.

3. Apabila ternyata jumlah produksi yang sebenarnya lebih kecil dari yang
diperkirakan, sehingga masih terdapat sisa pengeluaran untuk

Materi Pajak Penghasilan | 66


memperoleh hak atau pengeluaran lain, maka atas sisa pengeluaran
tersebut boleh dibebankan sekaligus dalam tahun pajak yang
bersangkutan.

Contoh:

PT Y memperoleh hak penambangan minyak bumi di lokasi Y1 dengan


pengeluaran sebesar Rp100.000.000. Y1 mempunyai taksiran
kandungan minyak bumi sebesar seratus ribu barel. Jika dalam satu
tahun pajak ternyata jumlah produksi mencapai tiga puluh ribu barel
yang berarti 30% dari taksiran kandungan minyak bumi, besarnya
amortisasi yang diperkenankan untuk dikurangkan dari penghasilan
bruto pada tahun tersebut adalah 30% dari pengeluaran atau sebesar
Rp30.000.000.
b. Bidang usaha penambangan selain minyak dan gas bumi, pengusahaan
hutan, dan hak pengusahaan sumber alam serta hasil alam lainnya:

1. Amortisasi atas pengeluaran untuk memperoleh hak di bidang dimaksud


yang mempunyai masa manfaat lebih dari satu tahun, dilakukan dengan
menggunakan metode satuan produksi setinggi-tingginya 20% setahun.

Contoh:

PT Z memperoleh hak pengusahaan hutan dengan pengeluaran


sebesar Rp500.000.000, yang mempunyai potensi sepuluh juta ton
kayu, diamortisasi sesuai dengan persentase satuan produksi yang
direalisasikan dalam tahun yang bersangkutan. Jika dalam satu tahun
pajak ternyata jumlah produksi mencapai tiga juta ton yang berarti 30%
dari potensi yang tersedia, walaupun jumlah produksi pada tahun
tersebut mencapai 30% dari jumlah potensi yang tersedia, besarnya
amortisasi yang diperkenankan untuk dikurangkan dari penghasilan
bruto pada tahun tersebut adalah 20% dari pengeluaran atau
Rp100.000.000.

2. Masa Manfaat

Berdasarkan Pasal 11A ayat (2) Undang-Undang Pajak Penghasilan, diatur untuk
menghitung masa manfaat dan tarif amortisasi dengan ketentuan umum sebagai
berikut:

Materi Pajak Penghasilan | 67


Tabel 6 - 4 : Masa Manfaat Amortisasi

Kelompok Harta Masa Tarif Amortisasi berdasarkan metode


Tak Berwujud Manfaat Garis Lurus Saldo Menurun
Kelompok 1 4 Tahun 25% 50%
Kelompok 2 8 Tahun 12,5% 25%
Kelompok 3 16 Tahun 6,25% 12,5%
Kelompok 4 20 Tahun 5% 10%

Jika suatu harta tak berwujud memiliki masa manfaat yang tidak sama dengan
kelompok di atas, maka dimasukkan dalam kelompok terdekat. Apabila kelompok
terdapat 2 kelompok terdekat dengan masa manfaat harta tak berwujud, maka
Wajib Pajak dapat memilih kelompok tersebut sepanjang taat asas.

Contoh:

PT X membayar suatu lisensi yang berlaku selama 7 tahun. Kelompok yang


paling mendekati adalah kelompok 2 sehingga lisensi tersebut diamortisasi
selama 8 tahun.

Pasal 11A ayat (2a) Undang-Undang Pajak Penghasilan mengatur bahwa


apabila terdapat harta tak berwujud yang mempunyai masa manfaat melebihi
dua puluh tahun, maka Wajib Pajak dapat memilih untuk:

a. harta tersebut diamortisasi selama dua puluh tahun; atau

b. harta tersebut diamortisasi sesuai dengan masa manfaat yang sebenarnya


berdasarkan pembukuan Wajib Pajak, yang mulai berlaku sejak Tahun Pajak
2022.

3. Saat Mulai Dilakukan Amortisasi

Pasal 11A ayat (1a) Undang-Undang Pajak Penghasilan Amortisasi dimulai pada
bulan dilakukannya pengeluaran, kecuali untuk bidang usaha tertentu.
Pengecualian untuk bidang usaha tertentu diatur demikian dalam rangka
menyesuaikan karakteristik bidang usaha tertentu sehingga perlu diberikan
pengaturan tersendiri untuk saat dimulainya amortisasi bagi usaha tertentu
tersebut.

Materi Pajak Penghasilan | 68


C. Pengalihan Harta Berwujud dan Tidak Berwujud
1. Pengalihan Harta Berwujud

Di dalam Pasal 11 ayat 8 UU PPh, diatur bahwa apabila terjadi pengalihan atau
penarikan harta sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 ayat (1) huruf d UU PPh
atau penarikan harta karena sebab lainnya, maka jumlah nilai sisa buku harta
tersebut dibebankan sebagai kerugian dan jumlah harga jual atau penggantian
asuransinya yang diterima atau diperoleh dibukukan sebagai penghasilan pada
tahun terjadinya penarikan harta tersebut. Mengacu kepada ketentuan tersebut,
pada dasarnya pengenaan pajak atas keuntungan atau kerugian karena
pengalihan harta berlaku pada tahun dilakukannya pengalihan harta tersebut.

Dalam hal harta dijual atau terbakar, maka penerimaan neto dari penjualan harta
tersebut dihitung berdasarkan selisih antara harga penjualan dengan biaya yang
dikeluarkan berkenaan dengan penjualan tersebut dan atau penggantian
asuransinya. Penerimaan neto dibukukan sebagai penghasilan pada tahun
terjadinya penjualan atau tahun diterimanya penggantian asuransi, dan nilai sisa
buku dari harta tersebut dibebankan sebagai kerugian dalam tahun pajak yang
bersangkutan. Dalam hal penggantian asuransi yang diterima jumlahnya baru
dapat diketahui dengan pasti pada masa kemudian, Wajib Pajak dapat
mengajukan permohonan kepada Direktur Jenderal Pajak agar jumlah sebesar
kerugian tersebut dapat dibebankan dalam tahun penggantian asuransi tersebut.

Contoh:

Sebuah gedung yang dimiliki oleh PT Kurnia pada tahun 2021 terbakar. Nilai sisa
buku gedung tersebut pada saat terbakar sebesar Rp 600 juta. Maka sebesar nilai
buku gedung diakui sebagai kerugian. Jika PT A menerima penggantian dari
perusahaan asuransi kebakaran, penggantian tersebut diakui sebagai
penghasilan. Namun, apabila hasil penggantian asuransi yang akan diterima
jumlahnya baru dapat diketahui dengan pasti tahun pajak berikutnya, maka
dengan persetujuan Direktur Jenderal Pajak kerugian tersebut dibukukan sebagai
beban tahun pajak berikutnya.

Berbeda dengan ketentuan sebagaimana diatur dalam Pasal 11 ayat (8) UU PPh,
dalam hal pengalihan harta berwujud dalam bentuk bantuan, sumbangan, hibah
dan warisan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 ayat (3) huruf a dan huruf b,
maka nilai sisa bukunya tidak boleh dibebankan sebagai kerugian oleh pihak yang
mengalihkan.

Materi Pajak Penghasilan | 69


Contoh:

PT Muniri menghibahkan sebuah mobil bekas kepada yayasan panti asuhan.


Mobil tersebut memiliki nilai buku Rp 45 juta. Sebesar nilai buku Rp 45 juta
tersebut tidak boleh diakui sebagai kerugian oleh PT Muniri.

2. Pengalihan Harta Tidak Berwujud

Di dalam Pasal 11A ayat 7 UU PPh mengatur bahwa dalam hal terjadi pengalihan
harta tak berwujud atau hak-hak sebagaimana dimaksud dalam ayat (1), ayat (4),
dan ayat (5) Pasal 11 UU PPh, maka nilai sisa buku harta atau hak-hak tersebut
dibebankan sebagai kerugian dan jumlah yang diterima sebagai penggantian
merupakan penghasilan pada tahun terjadinya pengalihan tersebut.

Contoh:

PT Bumi Makmur mengeluarkan biaya untuk memperoleh hak penambangan


minyak dan gas bumi di suatu lokasi sebesar Rp500.000.000,00. Taksiran jumlah
kandungan minyak di daerah tersebut adalah sebanyak 200.000.000 (dua ratus
juta) barel. Setelah produksi minyak dan gas bumi mencapai 100.000.000
(seratus juta) barel, PT Bumi Makmur menjual hak penambangan tersebut kepada
pihak lain dengan harga sebesar Rp300.000.000,00.

Penghitungan penghasilan dan kerugian dari penjualan hak tersebut adalah


sebagai berikut:

Harga perolehan Rp500.000.000,00,

Amortisasi yang telah dilakukan:

100.000.000/200.000.000 barel (50%) Rp250.000.000,00

Nilai buku harta Rp250.000.000,00

Harga jual harta Rp300.000.000,00

Dengan demikian jumlah nilai sisa buku sebesar Rp250.000.000,00 dibebankan


sebagai kerugian dan jumlah sebesar Rp300.000.000,00 dibukukan sebagai
penghasilan.

Dalam hal pengalihan harta tak berwujud dalam bentuk bantuan, sumbangan,
hibah dan warisan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 ayat (3) huruf a dan
huruf b UU PPh, perlakuan atas nilai sisa buku dari harta tak berwujud sama
seperti dengan pengalihan harta berwujud, yaitu tidak boleh dibebankan sebagai
kerugian bagi pihak yang mengalihkan.

Materi Pajak Penghasilan | 70


D. Latihan
Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. PT ABC membeli mobil dengan nilai perolehan Rp120.000.000 dan memiliki masa
manfaat 4 tahun. Jika pembelian dilakukan pada bulan Juli 2021 dan PT ABC
menggunakan metode garis lurus, maka beban penyusutan fiskal atas mobil
tersebut untuk tahun 2021 adalah …

a. Rp30.000.000

b. Rp15.000.000

c. Rp17.500.000

d. belum disusutkan

2. Berikut adalah harta berwujud yang dapat menggunakan metode saldo menurun
dalam penyusutannya, kecuali …

a. Mesin percetakan

b. Mobil taksi

c. Gedung pabrik

d. Komputer

3. PT UMP mulai membangun sebuah gedung pada bulan Januari 2018. Pada bulan
Juli 2020 gedung selesai dibangun dengan total biaya Rp320.000.000. Biaya
penyusutan atas gedung tersebut pada tahun 2021 adalah sebesar …

a. Rp16.000.000

b. Rp12.000.000

c. Rp9.333.333

d. Rp8.000.000

4. Metode amortisasi yang boleh digunakan untuk tujuan fiskal adalah sebagai berikut,
kecuali …

a. Metode satuan produksi

b. Metode jumlah angka tahun

c. Metode saldo menurun

d. Metode garis lurus

Materi Pajak Penghasilan | 71


5. PT HTN memperoleh hak pengusahaan hutan yang mempunyai potensi 10.000.000
ton kayu, dengan biaya sebesar Rp500.000.000. Pada tahun 2021 jumlah produksi
mencapai 4.000.000 ton. Metode amortisasi yang digunakan oleh PT HTN adalah
metode satuan produksi. Beban amortisasi pada tahun 2021 adalah …

a. Rp100.000.000

b. Rp125.000.000

c. Rp200.000.000

d. Rp400.000.000

Materi Pajak Penghasilan | 72


Materi Pajak Penghasilan | 62
Bab VII
Kompensasi
Kerugian,
Pemajakan atas
Penghasilan
Keluarga, dan
Penghasilan Tidak
Kena Pajak

Penghasilan kena pajak dapat dihitung dengan tahapan sebagai berikut:

1. Menghitung Penghasilan Neto

Penghasilan neto fiskal dihitung dengan cara penghasilan bruto objek pajak tidak final
dikurangi dengan biaya-biaya yang boleh dikurangkan

2. Menghitung penghasilan kena pajak:

a. Jika terdapat sisa kerugian yang boleh dikompensasikan, sisa kerugian tersebut
dikurangkan dari penghasilan neto

b. Untuk wajib pajak orang pribadi dalam negeri diberikan pengurang berupa
penghasilan tidak kena pajak (PTKP)

c. Pembayaran zakat atau sumbangan wajib keagamaan kepada lembaga


keagamaan yang dibentuk atau disahkan oleh pemerintah juga boleh dikurangkan

Setelah penghasilan kena pajak diketahui, Pajak Penghasilan terutang dihitung dengan
mengalikan penghasilan kena pajak dan tarif umum Pasal 17 Undang- undang Pajak
Penghasilan.

Pada bab ini akan dibahas terkait alokasi kompensasi kerugian, pemajakan atas
penghasilan keluarga, penghasilan tidak kena pajak, serta bagian peredaran bruto yang
tidak kena pajak bagi wajib pajak dengan peredaran bruto tertentu.

Materi Pajak Penghasilan | 73


A. Kompensasi Kerugian
Menurut R. Manshury, kompensasi kerugian berarti memperhitungkan kerugian dari
Wajib Pajak tertentu dengan penghasilan lain. Terdapat dua jenis kompensasi
kerugian fiskal, yaitu kompensasi horizontal dan kompensasi vertikal.

1. Kompensasi Kerugian secara Horizontal

Berdasarkan penjelasan Pasal 4 ayat (1) Undang-Undang Pajak Penghasilan,


karena Undang-Undang ini menganut penghasilan dalam arti luas maka semua
jenis penghasilan yang diterima atau diperoleh dalam suatu tahun pajak
digabungkan untuk mendapatkan dasar pengenaan pajak. Dengan demikian,
apabila dalam satu tahun pajak suatu usaha atau kegiatan menderita kerugian,
kerugian tersebut dikompensasikan dengan penghasilan lainnya (kompensasi
horizontal), kecuali:

a. usaha yang menderita kerugian tersebut dikenai pajak dengan tarif yang
bersifat final atau dikecualikan dari objek pajak kerugian cabang di luar
negeri tidak boleh dikompensasikan dengan penghasilan dalam negeri, atau

b. kerugian yang diderita di luar negeri, karena kerugian tersebut akan


dikompensasikan secara vertikal di luar negeri

Contoh:

Tuan Mirwan memiliki tiga toko. Di toko pertama, Tuan Mirwan menjual alat
olahraga. Di toko kedua, Tuan Mirwan menjual alat elektronik. Di toko ketiga,
Tuan Mirwan menjual pakaian. Dalam tahun 2023, Tuan Mirwan mendapatkan
laba fiskal dari usaha penjualan alat olahraga sebesar Rp600.000.000 dan dari
usaha penjualan alat elektronik sebesar Rp500.000.000. Dalam tahun tersebut,
Tuan Mirwan menderita kerugian fiskal sebesar Rp100.000.000 dari usaha
penjualan pakaian. Penghasilan neto fiskal Tuan Mirwan Tahun Pajak 2023
adalah:

Toko bahan bangunan Rp600.000.000


Toko bahan sembako Rp500.000.000
Toko pakaian (Rp100.000.000)
Penghasilan neto fiskal Rp1.000.000.000

2. Kompensasi Kerugian secara Vertikal

Berdasarkan Pasal 6 ayat (2) Undang-Undang Pajak Penghasilan, apabila


terdapat sisa kerugian dalam penghitungan Penghasilan Kena Pajak pada suatu

Materi Pajak Penghasilan | 74


tahun pajak, kerugian tersebut dapat dikompensasikan dalam menghitung
penghasilan kena pajak tahun berikutnya berturut-turut sampai dengan lima
tahun. Hal ini dikenal dengan kompensasi kerugian secara vertikal.

Contoh:

Hasil penghitungan laba/rugi fiskal PT A sebagai berikut:

2022 rugi fiskal : (Rp1.000.000.000) 2027 laba fiskal : Rp500.000.000

2023 laba fiskal : Rp200.000.000 2028 laba fiskal : Rp300.000.000

2024 laba fiskal : Rp100.000.000 2029 rugi fiskal : (Rp100.000.000)

2025 laba fiskal : (Rp400.000.000) 2030 laba fiskal : Rp600.000.000

2026 laba fiskal : Rp0 (Nihil)

Kompensasi kerugian dilakukan sebagai berikut:

Rugi fiskal tahun 2022 : (Rp1.000.000.000)

Laba fiskal tahun 2023 : Rp200.000.000 (+)

Sisa rugi fiskal tahun 2022 : (Rp800.000.000)

Laba fiskal tahun 2024 : Rp100.000.000 (+)

Sisa rugi fiskal tahun 2022 : (Rp700.000.000)

Rugi fiskal tahun 2025 : (Rp400.000.000)

Sisa rugi fiskal tahun 2022 : (Rp700.000.000)

Laba fiskal tahun 2026 : Rp0 (Nihil)

Sisa rugi fiskal tahun 2022 : (Rp700.000.000)

Laba fiskal tahun 2027 : Rp500.000.000,00 (+)

Sisa rugi fiskal tahun 2022 : (Rp200.000.000,00)

Rugi fiskal tahun 2022 hanya dapat dikompensasikan sebesar Rp 200.000.000


yang masih tersisa pada akhir tahun 2027 tidak boleh dikompensasikan lagi
dengan laba fiskal tahun 2028, sedangkan rugi fiskal tahun 2025 sebesar
Rp300.000.000 hanya boleh dikompensasikan dengan laba fiskal tahun 2028
dan tahun 2029, karena jangka waktu lima tahun yang dimulai sejak tahun 2025
berakhir pada akhir tahun 2030.

Materi Pajak Penghasilan | 75


Tabel 7 - 1 : Contoh Penerapan Kompensasi Kerugian Vertikal

Laba (Rugi) Fiskal Kompensasi Kerugian

Tahun Jumlah 2023 2024 2025 2026 2027 2028 2029 2030

2022 (1000) 200 100 - 0 500 200

2023 200

2024 100

2025 (400) 300 - 100

2026 Nihil

2027 500

2028 300

2029 (100) 100

2030 600

B. Pemajakan atas Penghasilan Keluarga dan Penghasilan Tidak Kena


Pajak (PTKP)
1. Pemajakan atas Penghasilan Keluarga

Berdasarkan Pasal 8 ayat Undang-Undang Pajak Penghasilan, diatur bahwa


pada dasarnya keluarga merupakan satu kesatuan ekonomis, penghasilan
suami, istri, dan anak yang belum dewasa merupakan satu kesatuan dan yang
bertanggung jawab atas pemenuhan kewajiban perpajakan adalah kepala
keluarga. Keadaan yang menentukan adalah keadaan pada awal tahun, yaitu
tanggal 1 Januari. Jika pada awal tahun wanita sudah kawin maka penghasilan
atau kerugian wanita tersebut digabungkan dengan penghasilan atau kerugian
suami.

Selain hal tersebut di atas, Pasal 8 Undang-Undang Pajak Penghasilan juga


mengatur hal-hal sebagai berikut:

a. Penghasilan istri yang diperoleh atau diterima dari satu pemberi kerja yang
sudah dipotong Pajak Penghasilan Pasal 21 dianggap sudah dikenakan pajak
bersifat final dengan ketentuan penghasilan tersebut semata-mata dari satu
pemberi kerja dan tidak ada hubungannya dengan dengan usaha atau
pekerjaan bebas suami atau anggota keluarga lainnya.

Materi Pajak Penghasilan | 76


b. Penghasilan suami dan istri yang dikenai pajak secara terpisah, apabila:

1) Suami istri telah hidup berpisah berdasarkan putusan hakim.

2) Suami istri mengadakan perjanjian pemisahan harta dan penghasilan


secara tertulis.

3) Istri yang memilih untuk menjalankan hak dan kewajiban perpajakannya


sendiri.

2. Kondisi Umum

Berdasarkan Pasal 6 ayat (3) dan Pasal 7 ayat (1) Undang-Undang Pajak
Penghasilan, untuk menghitung besarnya Penghasilan Kena Pajak dari Wajib
Pajak orang pribadi dalam negeri, penghasilan netonya diberikan pengurangan
berupa Penghasilan Tidak Kena Pajak (PTKP). Besarnya PTKP berdasarkan
Pasal 7 ayat (1) Undang-Undang Pajak Penghasilan diberikan paling sedikit:

a. Rp54.000.000 (lima puluh empat juta Rupiah) untuk diri Wajib Pajak orang
pribadi;

b. Rp4.500.000 (empat juta lima ratus ribu Rupiah) tambahan untuk Wajib
Pajak orang pribadi yang kawin;

c. Rp54.000.000 (lima puluh empat juta Rupiah) tambahan untuk seorang isteri
yang penghasilannya digabung dengan penghasilan suami; dan

d. Rp4.500.000,00 (empat juta lima ratus ribu rupiah) tambahan untuk setiap
anggota keluarga sedarah dan keluarga semenda dalam garis keturunan
lurus serta anak angkat, yang menjadi tanggungan sepenuhnya, paling
banyak tiga orang untuk setiap keluarga.

Pengertian garis keturunan lurus yaitu secara vertikal ke bawah atau ke atas.
Anggota keluarga sedarah dalam garis keturunan lurus vertikal ke bawah
misalnya anak kandung atau cucu dari Wajib Pajak, sedangkan vertikal ke atas
misalnya orang tua, kakek, atau nenek dari Wajib Pajak. Anggota keluarga
semenda dalam garis keturunan lurus, secara vertikal ke bawah, misalnya anak
tiri, sedangkan vertikal ke atas misalnya mertua dari Wajib Pajak.

Anak angkat yang dapat menambah PTKP Wajib Pajak adalah anak angkat yang
menjadi tanggungan sepenuhnya dari Wajib Pajak. Hal tersebut dapat terlihat dari
keadaan yang nyata seperti mendapatkan pengesahan anak angkat, tinggal
bersama-sama dengan Wajib Pajak, tidak mempunyai penghasilan sendiri, dan

Materi Pajak Penghasilan | 77


tidak dibantu oleh lain-lain anggota keluarga atau oleh orang tua kandungnya
sendiri.

Jumlah tambahan tanggungan dalam satu keluarga paling banyak adalah tiga
orang.

Penerapan ketentuan mengenai PTKP berdasarkan keadaan Wajib Pajak pada


awal tahun pajak (tanggal 1 Januari). Apabila Wajib Pajak merupakan subjek
pajak dalam negeri tidak dari awal tahun, maka penerapan ketentuan PTKP
berdasarkan keadaan pada awal bagian tahun pajak.

3. Kondisi Khusus

Di luar hal tersebut di atas, Berdasarkan Pasal 8 Undang-Undang Pajak


Penghasilan, ketentuan penghitungan penghasilan kena pajak bagi kondisi
khusus sebagai berikut:

a. Istri yang memperoleh atau menerima penghasilan semata-mata dari satu


pemberi kerja dan tidak ada hubungannya dengan dengan usaha atau
pekerjaan bebas suami atau anggota keluarga lainnya.

Penghasilan Istri dimaksud yang dipotong Pajak Penghasilan Pasal 21


dianggap sudah dikenakan pajak bersifat final. Sehingga atas penghasilan istri
tersebut tidak digabung dengan penghasilan suami

b. Suami istri telah hidup berpisah berdasarkan putusan hakim.

Dalam kondisi ini penghitungan penghasilan kena pajak dan pengenaan


pajaknya sendiri-sendiri. Masing-masing suami dan istri diberikan PTKP
dengan status tidak kawin, dengan jumlah tanggungan berdasarkan keadaan
sebenarnya maksimal tiga orang.

c. Suami istri mengadakan perjanjian pemisahan harta dan penghasilan


secara tertulis.

Dalam kondisi ini penghitungan penghasilan kena pajak berdasarkan


penjumlahan penghasilan neto suami dan istri, kemudian dikurangi PTKP
status kawin, penghasilan istri digabung dengan penghasilan suami, dan
jumlah tanggungan maksimal tiga orang. Kemudian Pajak Penghasilan
terutang atas penghasilan kena pajak tersebut dialokasikan ke masing-masing
suami dan istri sebanding dengan besarnya penghasilan neto.

d. Istri yang memilih untuk menjalankan hak dan kewajiban perpajakannya


sendiri.

Materi Pajak Penghasilan | 78


Dalam kondisi ini perlakuan perpajakannya sama dengan kondisi suami – istri
yang mengadakan perjanjian pisah harta dan perjanjian secara tertulis.

4. Notasi PTKP

Contoh Notasi PTKP berdasarkan keadaan Wajib Pajak adalah sebagai berikut:
Tabel 7 - 2 : Contoh Notasi Penghasilan Tidak Kena Pajak

No Contoh Keterangan
Notasi
1 TK/0 Tidak kawin, ditambah dengan banyaknya
tanggungan yang berhak mendapatkan PTKP
sebanyak 0 tanggungan
2 K/3 Kawin, ditambah dengan banyaknya tanggungan
yang berhak mendapatkan PTKP sebanyak 3
tanggungan
3 K/I/2 Kawin, penghasilan istri digabung dengan
penghasilan suami ditambah dengan banyaknya
tanggungan yang berhak mendapatkan PTKP
sebanyak 2 tanggungan
4 HB/1 Kawin, kondisi hidup berpisah, ditambah dengan
banyaknya tanggungan yang berhak mendapatkan
PTKP sebanyak 1 tanggungan (notasi hanya
digunakan pada bukti potong Pajak Penghasilan
Pasal 21, pada SPT Tahunan Pajak Penghasilan,
dalam kondisi seperti dimaksud menggunakan notasi
TK)
5. Contoh Kasus Penerapan

Contoh Kasus Penerapan:


1. Tuan A adalah seorang PNS yang mempunyai anggota keluarga yang tinggal
di rumah yaitu istri yang merupakan ibu rumah tangga, satu anak berumur tiga
tahun, ibu mertua yang tidak bekerja, dan satu adik yang berstatus pelajar.
Bagaimana notasi dan besarnya PTKP Tuan A?

Jawab:

Notasi PTKP Tuan A adalah K/2 karena telah kawin dan mempunyai dua
tanggungan yang diperbolehkan (anak dan mertua), sedangkan adik tidak
diperbolehkan. Besarnya PTKP Tuan A sebagai berikut:

Untuk diri Wajib Pajak : Rp54.000.000

Status Kawin : Rp4.500.000

Tanggungan (dua orang) : Rp9.000.000 (2 x Rp4.500.000)

Besarnya PTKP Tuan A : Rp67.500.000

Materi Pajak Penghasilan | 79


2. Tuan B bekerja sebagai seorang PNS sejak tahun 2020. Pada bulan April
tahun 2022 Tuan B membeli rumah dan kemudian pindah ke rumah tersebut
untuk tinggal seorang diri. Pada bulan November tahun 2023, Tuan B menikah
dengan istrinya dan sejak menikah mereka tinggal bersama. Bagaimana
notasi dan besarnya PTKP Tuan B pada tahun pajak 2023?

Jawab:

Notasi PTKP Tuan B adalah TK/0 karena penerapan berdasarkan keadaan


awal tahun pajak 2023, Tuan B belum menikah tinggal sendiri, sehingga
besarnya PTKP Tuan B pada tahun pajak 2023 sebesar Rp54.000.000.

3. Tuan C adalah seorang PNS yang mempunyai istri pemilik usaha restoran. Di
rumahnya, selain bersama istri, Tuan C tinggal bersama satu anak berstatus
pelajar dan ibu mertuanya yang merupakan pensiunan PNS. Bagaimana
notasi dan besarnya PTKP Tuan C?

Jawab:

Notasi PTKP Tuan C adalah K/I/1 karena penghasilan istri digabung dengan
Tuan C. Kemudian anak Tuan C dapat menambah PTKP sedangkan ibu
mertua tidak menjadi tanggungan karena masih mempunyai penghasilan
uang pensiun. Besarnya PTKP Tuan C sebagai berikut:

Untuk diri Wajib Pajak : Rp54.000.000

Status Kawin : Rp4.500.000

Penghasilan Istri digabung : Rp54.000.000

Tanggungan (satu orang) : Rp4.500.000

Besarnya PTKP Tuan C : Rp117.000.000

4. Tuan D adalah seorang pegawai BUMN yang mempunyai istri seorang PNS.
Mereka mempunyai empat orang anak dengan status pelajar. Bagaimana
notasi dan besarnya PTKP Tuan D?

Jawab:

Notasi PTKP Tuan D adalah K/3 karena penghasilan istri semata-mata


berasal dari satu pemberi kerja dan Pajak Penghasilan yang dipotong
dianggap bersifat final dan tidak digabung dengan penghasilan Tuan D.
Kemudian tanggungan yang diperbolehkan paling banyak tiga orang
walaupun Tuan D memiliki empat tanggungan. Besarnya PTKP Tuan D
sebagai berikut:

Materi Pajak Penghasilan | 80


Untuk diri Wajib Pajak : Rp54.000.000

Status Kawin : Rp4.500.000

Tanggungan (tiga orang) : Rp13.500.000 (3 x Rp4.500.000)

Besarnya PTKP Tuan D : Rp72.000.000

5. Tuan E dan Nyonya F merupakan suami istri yang mengadakan perjanjian


pemisahan harta dan penghasilan secara tertulis. Tuan E memiliki
penghasilan neto Rp120.000.000 dan Nyonya F memiliki penghasilan neto
Rp180.000.000. Mereka mempunyai satu orang anak yang menjadi
tanggungan. Bagaimana pemajakan keluarga Tuan E dan Nyonya F?

Jawab:

Besarnya PTKP sebagai berikut:

Untuk diri Wajib Pajak : Rp54.000.000

Status Kawin : Rp4.500.000

Penghasilan Istri digabung : Rp54.000.000

Tanggungan (satu orang) : Rp4.500.000

Besarnya PTKP : Rp117.000.000

Besarnya Penghasilan Kena Pajak sebagai berikut:

Penghasilan neto Tuan E : Rp120.000.000

Penghasilan neto Nyonya F : Rp180.000.000

Total Penghasilan neto : Rp300.000.000

PTKP : Rp117.000.000

Besarnya Penghasilan Kena : Rp183.000.000


Pajak

Pajak Terutang sebagai berikut (lihat penjelasan angka 8.1.3.1):

Rp60.000.000 x 5% : Rp3.000.000

Rp123.000.000 x 15% : Rp18.450.000

Pajak Terutang : Rp21.450.000

Pemajakan Keluarga sebagai berikut:

Tuan E : Rp120.000.000/Rp300.000.000 x Rp21.450.000

Materi Pajak Penghasilan | 81


=Rp8.580.000

Nyonya F : Rp180.000.000/Rp300.000.000 x Rp21.450.000

=12.870.000

C. Bagian Peredaran Bruto yang Tidak Kena Pajak bagi Wajib Pajak
dengan Peredaran Bruto Tertentu
Berdasarkan Pasal 4 ayat (2) huruf e Undang-Undang Pajak Penghasilan, Wajib
Pajak yang memiliki peredaran bruto tertentu dapat dikenakan pajak penghasilan
yang bersifat final. Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2018, batas
penghasilan yang dapat dikenakan pajak penghasilan yang bersifat final dengan tarif
sebesar 0,5% dari penghasilan bruto Wajib Pajak, yaitu tidak melebihi
Rp4.800.000.000 dalam satu Tahun Pajak.

Dalam Pasal 7 ayat (2a) Undang-Undang Pajak Penghasilan diatur bahwa Wajib
Pajak orang pribadi yang memiliki peredaran bruto tertentu tidak dikenai Pajak
Penghasilan atas bagian peredaran bruto sampai dengan Rp500.000.000 dalam satu
tahun pajak.

Terdapat dua metode pengenaan Pajak Penghasilan peredaran bruto tertentu yang
dikenakan pajak penghasilan final, yang pertama yaitu setor sendiri atau yang kedua
melalui pemotongan dan/atau pemungutan jika Wajib Pajak bertransaksi dengan
pemotong/pemungut Pajak Penghasilan.

Contoh:

Tuan Effendy adalah seorang pengusaha yang memenuhi ketentuan Wajib Pajak
orang pribadi yang dapat dikenakan pajak penghasilan yang bersifat final. Peredaran
bruto yang diperoleh Tuan Effendy pada tahun 2023 sebesar Rp1.200.000.000
dengan rincian sebagai berikut:

Januari : Rp50.000.000 Juli : Rp100.000.000

Februari : Rp50.000.000 Agustus : Rp100.000.000

Maret : Rp50.000.000 September : Rp150.000.000

April : Rp50.000.000 Oktober : Rp150.000.000

Mei : Rp100.000.000 November : Rp150.000.000

Juni : Rp100.000.000 Desember : Rp150.000.000

Materi Pajak Penghasilan | 82


Sampai dengan bulan Juli tahun 2023, peredaran bruto yang diperoleh Tuan Effendy
sebesar Rp500.000.000, maka sampai dengan bulan Juli tahun 2023 Tuan Effendy
tidak perlu menyetorkan pajak penghasilannya. Kemudian mulai Agustus hingga
Desember, Tuan Effendy wajib menyetorkan dan/atau dipotong/dipungut pajak
penghasilannya sebesar 0,5% dari peredaran brutonya setiap bulan karena telah
melebihi Rp500.000.000 dalam tahun pajak 2023.

D. Latihan
Pilihlah satu jawaban yang paling tepat!

1. Apabila dalam satu tahun pajak suatu usaha atau kegiatan menderita kerugian,
kerugian tersebut dikompensasikan dengan penghasilan lainnya. Hal ini disebut
juga dengan:

a. Kompensasi vertikal

b. Kompensasi horizontal

c. Kompensasi diagonal

d. Kompensasi longitudinal

2. Berapa tahun suatu kerugian yang diderita Wajib Pajak dapat dikompensasikan
secara vertikal:

a. Lima bulan

b. Satu bulan

c. Lima tahun

d. Satu tahun

3. Berikut ini yang merupakan contoh anggota keluarga semenda dalam garis
keturunan lurus, kecuali:

a. Bapak mertua

b. Ibu mertua

c. Anak kandung

d. Anak tiri

4. Kapan penerapan ketentuan PTKP ditentukan:

a. Awal tahun pajak

b. Akhir tahun pajak

Materi Pajak Penghasilan | 83


c. Tengah tahun pajak

d. Saat ada perubahan status PTKP pada bagian tahun pajak

5. Berapa besar tambahan PTKP untuk seorang istri yang penghasilannya digabung
dengan penghasilan suami:

a. Rp2.025.000

b. Rp4.500.000

c. Rp24.300.000

d. Rp54.000.000

Materi Pajak Penghasilan | 84


Materi Pajak Penghasilan | 72
Bab VIII
Penghitungan Pajak
Penghasilan
Terutang

Bab ini akan membahas mengenai penghitungan Pajak Penghasilan terutang yang dapat
dihitung dengan 2 (dua) cara yaitu yaitu menghitung dengan tarif umum dan tarif khusus.
Menghitung PPh terutang dengan tarif umum merupakan cara menghitung PPh dengan
tarif Pasal 17 yang diatur dalam UU PPh sementara menghitung PPh dengan tarif khusus
merupakan cara menghitung PPh dengan menggunakan tarif selain tarif Pasal 17 UU PPh
dan bersifat final.

A. Penghitangan Pajak Penghasilan Terutang dengan Tarif Umum


Untuk menghitung Pajak Penghasilan terutang dengan tarif umum, dapat dilakukan
melalui tiga tahap, yaitu :

a. Menghitung penghasilan neto

b. Menghitung penghasilan kena pajak

c. Menghitung Pajak Penghasilan terutang

Materi Pajak Penghasilan | 85


Gambar 8 - 1 : Skema Penghitungan Pajak Penghasilan Terutang

Terkait Terkait merupakan

ompensasi erugian
PT P
akat umbangan Wajib
eagamaan

1. Menghitung Penghasilan Neto

Penghasilan neto fiskal dapat dihitung dengan 2 (dua) cara yaitu (1) rekonsiliasi
fiskal dan (2) norma penghitungan penghasilan neto.

a. Rekonsiliasi fiskal

Rekonsiliasi fiskal dilakukan oleh wajib pajak yang menyelenggarakan


pembukuan. Berdasarkan pasal 28 ayat (1) Undang-Undang KUP, wajib pajak
orang pribadi yang melakukan usaha atau pekerjaan bebas dan semua wajib
pajak badan wajib menyelenggarakan pembukuan, kecuali wajib pajak orang
pribadi tersebut diperbolehkan menghitung penghasilan neto menggunakan
Norma Penghitungan Penghasilan Neto (NPPN). Berdasarkan Pasal 14 ayat
(2) UU KUP, wajib pajak orang pribadi yang boleh menggunakan NPPN
adalah yang omzetnya tidak melebihi Rp 4,8 miliar setahun.

Wajib pajak yang menyelenggarakan pembukuan pada akhir tahun akan


menyusun laporan keuangan. Rekonsiliasi fiskal bertitik tolak dari laporan laba
rugi komersial yang disusun oleh wajib pajak. Laba (rugi) komersial tersebut
dilakukan koreksi fiskal sehingga menghasilkan laba (rugi) fiskal atau sering
disebut penghasilan neto fiskal. Hal-hal yang menyebabkan perbedaan
besarnya laba (rugi) komersial dan laba (rugi) fiskal, antara lain:

Materi Pajak Penghasilan | 86


1) Penghasilan yang bukan objek pajak

2) Penghasilan yang sudah dikenakan pajak bersifat final

3) Biaya-biaya yang tidak boleh dikurangkan untuk tujuan perpajakan

Koreksi fiskal dapat dibedakan menjadi 2 (dua), yaitu:

1) Koreksi fiskal positif, yaitu koreksi fiskal yang menambah besarnya


penghasilan neto fiskal. Misalnya, wajib pajak membebankan biaya atas
sanksi administratif dari keterlambatan pelaporan SPT Tahunan. Dalam
laporan laba rugi, sanksi administratif terkait SPT Tahunan tersebut dapat
dibebankan. Namun, untuk tujuan penentuan penghasilan kena PPh, sanksi
tersebut tidak boleh dibebankan, sehingga jumlah beban tersebut
dikoreksi menjadi lebih kecil dan akibatnya penghasilan neto fiskal
menjadi lebih besar.

2) Koreksi fiskal negatif, yaitu koreksi fiskal yang mengurangi besarnya


penghasilan neto fiskal. Misalnya, dalam laporan laba rugi wajib pajak
terdapat penghasilan berupa sewa bangunan. Penghasilan sewa
tersebut tidak perlu dimasukkan dalam menghitung penghasilan neto fiskal
yang dikenakan pajak dengan tarif umum karena merupakan objek dari PPh
Final. Penghasilan neto dihitung dengan mengurangkan biaya-biaya
yang boleh dikurangkan dari penghasilan bruto yang merupakan objek
pajak tidak final.

Contoh rekonsiliasi fiskal sederhana

PT Ikhlas Tegas memiliki usaha perdagangan bahan kebutuhan pokok. Selama


tahun 2023 memiliki transaksi sebagai berikut:

a. Penjualan sebesar Rp60 miliar

b. Penghasilan sewa Ruko milik perusahaan Rp5 miliar.

c. Harga Pokok Penjualan sebesar Rp36 milyar

d. Beban gaji sebesar Rp6 milyar, dimana sebesar Rp500 juta diberikan
dalam bentuk natura berupa persediaan barang dagangan PT Ikhlas
Tegas.

Materi Pajak Penghasilan | 87


e. beban perawatan mobil pemegang saham selain direktur dan komisaris
Rp500juta

f. beban perawatan rumah dinas direktur sebagai bagian imbalan kerjaRp100


juta

g. beban administrasi dan pemasaran sebesar Rp2 miliar

h. sanksi keterlambatan pembayaran PPh Pasal 25 sebesar Rp60juta

i. pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan sebesar Rp50 Juta

Tentukan penghasilan neto fiskal dari PT Ikhlas Tegas!

Tabel 8 - 1 : Contoh Rekonsiliasi Fiskal

Nilai
Koreksi Koreksi Nilai Fiskal
Keterangan Komersial
Positif Negatif (Juta Rp)
(Juta Rp)
Penghasilan
Penjualan 60.000 60.000
1
Penghasilan sewa 5.000 5.000 -

Biaya-biaya
Harga Pokok Penjualan (36.000) (36.000)
Beban gaji (6.000) (6.000)
Beban perawatan mobil pribadi (500) (500)2 -
pemegang saham
Beban perawatan rumah dinas (100) (100)
direktur
Beban administrasi & pemasaran (2.000) (2.000)
3
Sanksi PPh Pasal 25 (60) (60) -
Beban PBB (50) (50)
Penghasilan Neto 20.290 15.850
Keterangan
1
: penghasilan sewa merupakan objek PPh Final sesuai dengan Pasal 4 ayat (2)
UU PPh, sehingga tidak diperhitungkan sebagai bagian penghasilan yang dikenai
tarif umum.
2
: beban perawatan mobil pribadi pemegang saham tidak dapat dikurangkan karena
merupakan bagian dari biaya yang dikeluarkan untuk kepentingan pribadi
pemegang saham sebagaimana dimaksud dalam Pasal 9 ayat (1) huruf b UU PPh.
3
: Sanksi PPh Pasal 25 tidak dapat dikurangkan karena merupakan sanksi
administratif berkenaan dengan pelaksanaan ketentuan peraturan perundang-

Materi Pajak Penghasilan | 88


undangan di bidang perpajakan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 9 ayat (1)
huruf k UU PPh.

b. Norma Perhitungan Penghasilan Neto

Norma Perhitungan Penghasilan Neto (NPPN) merupakan norma yang


digunakan untuk menentukan penghasilan neto bagi:

1) Wajib Pajak orang pribadi yang memenuhi syarat:

a) merupakan Wajib Pajak orang pribadi yang melakukan kegiatan


usaha atau pekerjaan bebas yang peredaran brutonya dalam 1 (satu)
tahun kurang dari Rp4,8 miliar,

b) memberitahukan untuk menggunakan NPPN kepada Direktur


Jenderal Pajak dalam jangka waktu 3 (tiga) bulan pertama dari tahun
pajak yang bersangkutan atau dalam hal Wajib Pajak baru terdaftar
pada Tahun Pajak yang bersangkutan, pemberitahuan penggunaan
NPPN dilakukan paling lambat pada 3 (tiga) bulan sejak saat
terdaftar atau pada akhir tahun pajak tergantung peristiwa yang
terjadi terlebih dahulu, dan

c) menyelenggarakan pencatatan sebagaimana dimaksud dalam


Undang-Undang yang mengatur mengenai ketentuan umum dan tata
cara perpajakan.

Sebagai tambahan, untuk penghasilan yang diterima atau diperoleh Wajib


Pajak Yang Memiliki Peredaran Bruto Tertentu (WP PP 23/2018) yang
tidak memilih untuk dikenai PPh berdasarkan ketentuan umum, tidak
dapat dihitung penghasilan netonya menggunakan NPPN karena
pengenaan PPh-nya bersifat final.

2) Wajib Pajak yang wajib menyelenggarakan pembukuan atau pencatatan


yang ternyata tidak atau tidak sepenuhnya menyelenggarakan
pencatatan atau pembukuan atau tidak memperlihatkan pencatatan atau
bukti-bukti pendukungnya.

Penggunaan NPPN ini diatur lebih lanjut dengan Peraturan Direktur


Jenderal Pajak nomor PER-17/PJ/2015 tentang Norma Penghitungan
Penghasilan Neto, besarnya Norma Penghitungan Penghasilan Neto

Materi Pajak Penghasilan | 89


dikelompokkan menurut jenis usaha dan menurut wilayah. Wilayah
dikelompokkan menjadi tiga, yaitu

a. 10 (sepuluh) ibukota provinsi yaitu Medan, Palembang, Jakarta,


Bandung, Semarang, Surabaya, Denpasar, Manado, Makassar, dan
Pontianak

b. ibukota provinsi lainnya

c. daerah lainnya

Bagi Wajib pajak yang mempunyai lebih dari satu jenis usaha atau pekerjaan
bebas, penghasilan neto dihitung terhadap masing-masing jenis usaha
dengan memperhatikan pengelompokan wilayah. Penghasilan neto bagi tiap
jenis usaha dihitung dengan cara mengalikan angka persentase Norma
Penghitungan Penghasilan Neto dengan peredaran bruto atau penghasilan
bruto dari kegiatan usaha atau pekerjaan bebas dalam satu tahun.

Contoh

Tuan Munir melakukan pekerjaan bebas sebagai seorang pengacara di kota


Pontianak. Pada tahun 2020 berdasarkan pencatatan, Tuan Munir menerima
penghasilan bruto sebesar Rp 2.000.000.000. Berdasarkan Peraturan Dirjen
Pajak di atas, NPPN untuk pekerjaan bebas pengacara dengan lokasi Kota
Pontianak adalah 51%.
Dengan demikian, besarnya penghasilan neto Tuan Munir tahun pajak
2020 adalah Rp 2.000.000.000 X 51% = Rp 1.020.000.000.

2. Menghitung Penghasilan Kena Pajak

Bagi wajib pajak yang menyelenggarakan pembukuan, kerugian yang diderita


dalam suatu tahun pajak bisa dikompensasikan dengan penghasilan yang
diperoleh mulai tahun berikutnya sampai lima tahun. Sedangkan wajib pajak yang
menggunakan NPPN selalu menghasilkan penghasilan neto yang positif,
sehingga tidak bisa melakukan kompensasi kerugian.

Contoh:

Penghasilan neto PT Berani Maju tahun pajak 2020 adalah Rp10 miliar.
Misalkan, pada tahun pajak 2021, perusahaan menderita kerugian sebesar Rp
2 miliar, maka kerugian tersebut bisa dikompensasikan di tahun 2021 sehingga
besarnya penghasilan kena pajak tahun 2021 adalah

Materi Pajak Penghasilan | 90


Penghasilan neto fiskal Rp10.000.000.000

Sisa kerugian (Rp 2.000.000.000)

Penghasilan kena pajak Rp 8.000.000.000

Untuk orang pribadi sebagai wajib pajak dalam negeri, diberikan pengurang
berupa PTKP. Misal, penghasilan neto Tuan Andi tahun pajak 2020 adalah Rp
600.000.000. Jika notasi PTKP Tuan Andi adalah K/1 sehingga besarnya PTKP
adalah Rp63.000.000, sehingga penghasilan kena pajak menjadi

Penghasilan neto fiskal Rp600.000.000

PTKP (K/1) (Rp 63.000.000)

Penghasilan kena pajak Rp537.000.000

Selain itu, pembayaran zakat atau sumbangan wajib keagamaan kepada


lembaga keagamaan yang dibentuk atau disahkan oleh pemerintah juga boleh
dikurangkan.

3. Menghitung Pajak Penghasilan Terutang

Besarnya Pajak Penghasilan terutang dihitung dengan mengalikan penghasilan


kena pajak dan tarif umum Pasal 17 ayat (1) Undang-undang Pajak Penghasilan.
Guna penghitungan Pajak Penghasilan terutang, pada saat dikalikan dengan tarif
umum penghasilan kena pajak dibulatkan dalam ribuan ke bawah.

Tarif umum dibedakan antara wajib pajak orang pribadi dan wajib pajak badan.

a. Wajib Pajak orang pribadi

Tarif umum bagi wajib pajak orang pribadi diatur pada pasal 17 ayat (1)
sebagai berikut:

Tabel 8 - 2 : Lapisan Penghasilan Kena Pajak

Lapisan Penghasilan Kena Pajak Tarif Pajak

Sampai dengan Rp60 Juta 5%

Di atas Rp60 juta s.d Rp250 Juta 15%

Di atas Rp250 juta s.d Rp500 juta 25%

Di atas Rp500 juta s.d Rp5 miliar 30%

Di atas Rp5 miliar 35%

Materi Pajak Penghasilan | 91


Dari contoh di atas, penghasilan kena pajak Tuan Asep tahun pajak 2020
adalah Rp537.000.000, sehingga besarnya Pajak Penghasilan terutang:

- 60.000.000 x 5% = Rp 3.000.000
- 190.000.000 x 15% = Rp 28.500.000
- 250.000.000 x 25% = Rp 62.500.000
- 37.000.000 x 30% = Rp 11.100.000
Pajak Penghasilan terutang = Rp 105.100.000
b. Wajib Pajak Badan

Tarif umum bagi wajib pajak badan tahun pajak 2021 sebesar 22%.
Selanjutnya, berdasarkan amandemen UU PPh melalui Undang-Undang
Nomor 7 Tahun 2021 tentang Harmonisasi Peraturan Perpajakan (UU HPP),
tarif umum bagi wajib pajak badan diatur tetap sebesar 22% mulai tahun pajak
2022.

Dari contoh di atas penghasilan kena pajak PT Berani Maju tahun pajak 2021
adalah Rp8 milyar. Besarnya Pajak Penghasilan terutang adalah
Rp8.000.000.000 x 22% = Rp1.760.000.000.

c. Fasilitas Penurunan Tarif Pasal 31E UU PPh

Wajib Pajak badan dalam negeri dengan peredaran bruto sampai dengan
Rp 50.000.000.000 atas penghasilan kena pajak yang berasal dari peredaran
bruto sampai dengan Rp 4,8 miliar mendapat fasilitas berupa pengurangan
tarif sebesar 50%.

Contoh:

CV Amanda pada tahun pajak 2021 memperoleh peredaran bruto sebesar


Rp30 miliar dan penghasilan kena pajak sebesar Rp 6 miliar. Berapa PPh
terutang?

Bagian Penghasilan kena pajak yang mendapatkan pengurangan tarif 50%:

4,8
x Rp 6 miliar = Rp 960.000.000
30

Bagian Penghasilan kena pajak dikenakan tarif pajak normal

Rp 6.000.000.000 – Rp 960.000.000 = Rp 5.040.000.000

Sehingga besarnya Pajak Penghasilan terutang CV Amanda tahun pajak


2021

Materi Pajak Penghasilan | 92


Rp 960.000.000 x 22% x 50% = Rp 105.600.000

Rp 5.040.000.000 x 22% = Rp 1.108.800.000

Pajak Penghasilan terutang = Rp 1.214.400.000

d. Penurunan Tarif bagi Wajib Pajak Perseroan Terbuka dengan Syarat


Tertentu

Berdasarkan Pasal 17 ayat (2b) Undang-undang Pajak Penghasilan, bagi


wajib pajak badan dalam negeri yang memenuhi persyaratan:

1) berbentuk perseroan terbuka;

2) dengan jumlah keseluruhan saham yang disetor diperdagangkan pada


bursa efek di Indonesia paling sedikit 40% (empat puluh persen);

3) memenuhi persyaratan tertentu yang diatur dengan atau berdasarkan


Peraturan Pemerintah,

diberikan penurunan tarif sebesar 3% dari tarif umum (22%), sehingga tarif
pajaknya menjadi 19%.

B. Penghitungan Pajak Penghasilan dengan Tarif Khusus


Ada beberapa alasan yang menjadi pertimbangan dalam pengenaan Pajak
Penghasilan yang bersifat final, diantaranya kesederhanaan. Dengan dikenakan
pajak bersifat final, penghitungan Pajak Penghasilan menjadi lebih sederhana, tetapi
menjadi kurang adil karena tidak memperhatikan gaya pikul dari wajib pajak. Oleh
karena itu, jenis penghasilan yang dikenakan Pajak Penghasilan yang bersifat final
terbatas (Purwanto, 2014).

1. Pajak Penghasilan Bersifat Final atas Jenis Penghasilan Tertentu

Setiap jenis penghasilan yang dikenai Pajak Penghasilan yang bersifat final
diatur dengan peraturan tersendiri, baik menyangkut dasar pengenaan pajak, tarif
pajak, saat terutangnya pajak, maupun cara pelunasannya. Tabel berikut
menyajikan jenis penghasilan yang dikenakan Pajak Penghasilan bersifat final,
tarif pajak, dan dasar hukumnya.

Materi Pajak Penghasilan | 93


Tabel 8 - 3 : Jenis-jenis Penghasilan yang Dikenakan Tarif Khusus Bersifat Final

Dasar Pengenaan
No Penghasilan Tarif Dasar Hukum
Pajak
1. Bunga Deposito/ 10% Jumlah bruto dari • PP No 131 Thn
Tabungan dan bunga deposito
7,5% 2000 jo PP No
Diskonto dalam mata uang
Sertifikat Bank 2,5% dolar Amerika 123 Thn 2015
Indonesia (SBI) Serikat yang
0%
bersumber dari DHE • 212/PMK.03/2
018
10% • PER-
Jumlah bruto dari
7,5% bunga deposito 03/PJ/2020
2,5% dalam mata uang
rupiah yang
0% bersumber dari DHE

20% Jumlah bruto bagi


WPDN dan BUT

20% Jumlah bruto bagi


atau WPLN
P3B
2. Hadiah Undian 25% Jumlah penghasilan • PP No 132 Thn
bruto
2000
• PER-
11/PJ/2015
3. Bunga Simpanan 0% Jumlah bruto bunga • PP No 15 Thn
Anggota Koperasi s.d. Rp 240.000 per
2009
bulan
• 112/PMK.03/2
010
10%
Jumlah bruto lebih
dari Rp 240.000 per
bulan
4. Bunga Obligasi 10% Jumlah bruto bagi • PP No 91 Thn
WPDN dan BUT
2021
• PP No 9 Thn
Jumlah bruto bagi
10% 2021
WPLN
5. Penjualan Saham 0,1% Jumlah bruto nilai • PP No 41/1994
Pendiri dan transaksi penjualan
Bukan Pendiri di saham jo PP No
Bursa Efek 14/1997

Materi Pajak Penghasilan | 94


Dasar Pengenaan
No Penghasilan Tarif Dasar Hukum
Pajak
0,5% Tambahan PPh bagi • 282/KMK.04/1
pemilik saham
997
pendiri dari nilai
saham pada saat • SE-
penawaran umum
perdana 06/PJ.4/1997

6. Penjualan BBM, 0,25% BBM kepada SPBU • 34/PMK.010/2


BBG, dan Pertamina
017 jo
Pelumas dari
produsen atau 41/PMK.010/2
importir kepada 0,3% BBM kepada SPBU
penyalur non Pertamina 022

BBG
0,3%

7. Pengalihan Hak 0% Atas pengalihan hak • PP No 34 Thn


Atas Tanah atas tanah dan/atau
dan/atau bangunan kepada 2016
pemerintah, BUMN
Bangunan, dan • 261/PMK.03/2
yang mendapat
Perjanjian
penugasan khusus 016
Pengikatan Jual dari pemerintah , atau
Beli atas Tanah BUMD yang
dan/atau mendapat penugasan
Bangunan khusus dari kepala
Beserta daerah
Perubahannya

Jumlah bruto nilai


pengalihan Rumah
1% Sederhana dan
Rumah Sususn
Sederhana

Jumlah bruto nilai


2,5% pengalihan selain
pengalihan Rumah
Sederhana dan
Rumah Susun
Sederhana
8. Persewaan 10% Jumlah bruto nilai • PP No 34 Thn
Tanah dan/atau persewaan tanah
Bangunan dan/atau bangunan 2017
termasuk biaya
perawatan, biaya
pemeliharaan, biaya
keamanan, biaya
layanan, dan biaya
fasilitas lainnya, baik
yang perjanjiannya

Materi Pajak Penghasilan | 95


Dasar Pengenaan
No Penghasilan Tarif Dasar Hukum
Pajak
dibuat secara terpisah
maupun yang
disatukan.

Jumlah bruto atas


perjanjian Bangun
10% Guna Serah, yang
nilai bangunan
ditentukan
berdasarkan nilai yang
tertinggi antara nilai
pasar dan nilai jual
objek pajak bangunan
9. Uang pesangon 0% s.d Rp. 50 juta • PP No 68 Thn
yang dibayarkan
2009
sekaligus
5% Penghasilan bruto di
atas Rp.50 juta s.d.
Rp. 100 juta

15%
Penghasilan bruto di
atas Rp. 100 juta
s.d. 500 Juta

25%
Penghasilan bruto di
atas Rp. 500 juta
Uang manfaat 0% s.d. Rp. 50 juta • PP No 68 Thn
pensiun,
2009
Tunjangan Hari
Tua atau Jaminan 5% Penghasilan bruto di
Hari Tua yang atas Rp. 50 juta
dibayarkan
sekaligus
10 Honorarium dan 0% Penghasilan bruto • PP No 80 Thn
imbalan lain PNS Gol I dan II,
2010
dengan nama TNI/POLRI
apapun atas golongan pangkat • 262/PMK.03/2
beban Tamtama dan
APBN/APBD Bintara, dan 010
yang diterima pensiunannya
Pejabat, TNI,
POLRI dan
pensiunan Penghasilan bruto
5% bagi PNS Gol III dan
IV, TNI/POLRI
golongan pangkat

Materi Pajak Penghasilan | 96


Dasar Pengenaan
No Penghasilan Tarif Dasar Hukum
Pajak
Perwira Pertama,
dan pensiuanannya

Penghasilan bruto
15%
bagi Pejabat
Negara, PNS Gol IV,
TNI/POLRI
golongan pangkat
Perwira Menengah
dan Perwira Tinggi,
dan Pensiunannya
11 Penjualan Saham 0,1% Jumlah bruto nilai • PP No 4 Thn
Milik Perusahaan transaksi penjualan
1995
Modal Ventura saham atau
pengalihan • 48/PMK.010/2
penyertaan modal
018
12 Selisih penilaian 10% Selisih lebih • Pasal 19 UU
kembali aktiva penillaian kembali di
PPh
tetap atas nilai sisa buku
fiskal
13 Dsikonto Surat 20% Jumlah Diskonto • PP No 27 Thn
Perbendaharaan SPN
Negara 2008

14 Dividen 10% Jumlah bruto • Pasal 17 (2c)


dividen
UU PPh
• PP No 19 Thn
2009
15 Penghasilan istri Tarif Penghasilan Kena • Pasal 8 ayat
semata-mata dari Pasal Pajak
(1) UU PPh
satu pemberi 17
kerja
16 Penghasilan 0,5% Atas bagian • Pasal 4 ayat (2)
sehubungan peredaran bruto
huruf e UU PPh
dengan usaha yang nilainya lebih
yang diterima dari Rp500 Juta • Pasal 7 ayat (2a)
atau diperoleh dalam 1 (satu) tahun
wajib pajak yang Pajak UU PPh
memiliki • PP 23 Tahun 2018
peredaran bruto
tertentu
17 Perdagangan 0,1% Nilai transaki aset • 68/PMK.03/20
Aset Kripto kripto
22
0,1%

Materi Pajak Penghasilan | 97


Dasar Pengenaan
No Penghasilan Tarif Dasar Hukum
Pajak
Penghasilan yang
diterima atau
diperoleh
Penambang aset
kripto
Sumber: Diolah oleh Penulis
2. Pajak Penghasilan atas Wajib Pajak Bidang Usaha Tertentu

a. Penggunaan Norma Penghitungan Khusus Berdasarkan Pasal 15

Untuk menghindari kesulitan dalam menghitung besarnya penghasilan


kena pajak bagi usaha tertentu, berdasarkan pertimbangan praktis atau
kelaziman pengenaan pajak dalam bidang usaha tertentu, Menteri Keuangan
diberi wewenang untuk menetapkan Norma Penghitungan Khusus (NPK)
guna menghitung besarnya penghasilan neto wajib pajak tersebut. Berbeda
dengan NPPN yang berlaku hanya bagi wajib pajak orang pribadi, NPK
berlaku untuk golongan wajib pajak tertentu. Berdasarkan Undang- Undang
Pajak Penghasilan pasal 15, jenis usaha yang dikenakan pajak menggunakan
NPK diatur oleh Menteri Keuangan. Golongan wajib pajak tertentu antara lain
perusahaan pelayaran atau penerbangan internasional, perusahaan asuransi
luar negeri, perusahaan pengeboran minyak, gas dan panas bumi,
perusahaan dagang asing, perusahaan yang melakukan investasi dalam
bentuk bangun guna serah (build, operate, and transfer). Berikut beberapa
golongan wajib pajak tertentu, antara lain:

1) Pelayaran dalam Negeri (416/KMK.04/1996 dan SE 29/PJ.4/1996)

Wajib Pajak Perusahaan Pelayaran Dalam Negeri adalah orang yang


bertempat tinggal atau badan yang didirikan dan berkedudukan di
Indonesia yang melakukan usaha pelayaran dengan kapal yang
didaftarkan baik di Indonesia maupun di luar negeri atau dengan kapal
pihak lain. Karena merupakan subjek pajak dalam negeri, penghasilan
yang menjadi objek pajak adalah penghasilan baik yang berasal dari
Indonesia maupun dari luar Indonesia. Objek pengenaan PPh adalah
Peredaran bruto, yaitu semua imbalan atau nilai pengganti berupa uang
atau nilai uang yang diterima atau diperoleh Wajib Pajak perusahaan
pelayaran dalam negeri dari pengangkutan orang dan/atau barang yang
dimuat dari

a) pelabuhan di Indonesia ke pelabuhan lainnya di Indonesia;

Materi Pajak Penghasilan | 98


b) pelabuhan di Indonesia ke pelabuhan di luar Indonesia;

c) pelabuhan di luar Indonesia ke pelabuhan di Indonesia;

d) pelabuhan di luar Indonesia ke pelabuhan lainnya di luar Indonesia.

Besarnya penghasilan neto adalah 4% (empat Persen) dari peredaran


bruto, sehingga dan pajak penghasilan ditetapkan sebesar 1,2% dari
peredaran bruto dan bersifat final.

2) Pelayaran atau Penerbangan Luar Negeri (417/KMK.04/1996)

Pelayaran atau penerbangan luar negeri sebenarnya merupakan bentuk


usaha tetap yang menjalankan usaha pelayaran atau penerbangan.
Karena merupakan subjek pajak luar negeri, yang menjadi objek pajak
hanyalah penghasilan yang bersumber dari Indonesia saja. Yang menjadi
objek pajak adalah peredaran bruto, yaitu semua imbalan atau nilai
pengganti berupa uang atau nilai uang yang diterima atau diperoleh
Wajib Pajak Perusahaan Pelayaran dan/atau Penerbangan luar negeri
dari pengangkutan orang dan/atau barang yang dimuat

a) dari satu pelabuhan ke pelabuhan lain di Indonesia dan/atau

b) dari pelabuhan di Indonesia ke pelabuhan di luar negeri.

Besarnya penghasilan neto adalah 6% dari peredaran bruto sehingga, tarif


efektif PPh bagi perusahaan pelayaran atau penerbangan luar negeri
adalah sebesar 2,64% dari peredaran bruto dan bersifat final.

b. Usaha Tertentu yang Dikenakan Pajak Berdasarkan pasal 4 ayat (2)

1) Usaha Jasa Konstruksi

Untuk memberikan kemudahan dalam pengenaan Pajak Penghasilan atas


penghasilan dari usaha jasa konstruksi, pemerintah mengatur
bahwa penghasilan dari usaha jasa konstruksi dikenakan Pajak
Penghasilan bersifat final. Hal ini diatur dengan Peraturan Pemerintah
Nomor 51 tahun 2008 yang diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor
9 tahun 2022. Yang dimaksud dengan jasa konstruksi adalah layanan jasa
konsultansi konstruksi dan/atau pekerjaan konstruksi. Usaha jasa
konstruksi dilakukan melalui kegiatan berupa layanan konsultasi
konstruksi, pekerjaan konstruksi, dan pekerjaan konstruksi terintegrasi.
Besarnya tarif PPh final usaha jasa konstruksi adalah sebagai berikut:

a) Jasa Konsultansi Konstruksi

Materi Pajak Penghasilan | 99


• 3,5% (tiga koma lima persen) yang dilakukan Penyedia Jasa yang
memiliki sertifikat badan usaha atau sertifikat kompetensi kerja
untuk usaha orang perseorangan.

• 6% (enam persen) yang dilakukan oleh Penyedia Jasa yang tidak


memiliki sertifikat badan usaha atau sertifikat kompetensi kerja
untuk usaha orang perseorangan.

b) Pekerjaan Konstruksi

• 1,75% (satu koma tujuh lima persen) yang dilakukan oleh


Penyedia Jasa yang memiliki sertifikat badan usaha kualifikasi
kecil atau sertifikat kompetensi kerja untuk usaha orang
perseorangan.

• 4% (empat persen) yang dilakukan oleh Penyedia Jasa yang tidak


memiliki sertifikat badan usaha atau sertifikat kompetensi kerja
untuk usaha orang perseorangan.

• 2,65% (dua koma enam lima persen) yang dilakukan oleh


Penyedia Jasa selain Penyedia Jasa di atas.

c) Pekerjaan Konstruksi Terintegrasi

• 2,65% (dua koma enam lima persen) yang. dilakukan oleh


Penyedia Jasa yang memiliki sertifikat badan usaha.

• 4% (empat persen) yang dilakukan oleh Penyedia Jasa yang tidak


memiliki sertifikat badan usaha.

2) Usaha Real Estat

Untuk memberikan kemudahan dan kesederhanaan dalam menghitung


Pajak Penghasilan atas pengahasilan dari pengalihan hak atas
tanah dan/atau bangunan dan perjanjian pengikatan jual beliatas tanah
dan/atau bangunan berserta perubahannya, pemerintah menetapkan
pengenaan Pajak Penghasilan atas penghasilan tersebut bersifat final.
Dalam Peraturan Pemerintah Nomor 34 tahun 2016 dinyatakan bahwa
pengalihan hak atas rumah sederhana dan rumah susun sederhana yang
dilakukan oleh wajib pajak yang usaha pokoknya melakukan pengalihan
hak atas tanah dan/atau bangunan dikenakan Pajak Penghasilan sebesar
1% dari jumlah bruto nilai pengalihan. Jika yang dialihkan bukan rumah

Materi Pajak Penghasilan | 100


sederhana atau rumah susun sederhana, besarnya tarif Pajak
Penghasilan adalah 2,5% dari jumlah bruto nilai pengalihan.

c. Pajak Penghasilan atas Wajib Pajak yang Memiliki Peredaran Bruto Tertentu

Untuk menyederhanakan pengenaan Pajak Penghasilan bagi pengusaha


mikro dan kecil, pemerintah telah menerbitkan Peraturan Pemerintah
Nomor 23 Tahun 2018 yang mulai berlaku tanggal 1 Juli 2018. Atas
penghasilan dari usaha yang diterima atau diperoleh wajib pajak yang
memiliki peredaran bruto tertentu dikenakan Pajak Penghasilan dengan 0,5%
(nol koma lima persen) dari peredaran bruto setiap bulan. Yang dimaksud
dengan wajib pajak yang memiliki peredaran bruto tertentu adalah :

1) Wajib pajak orang pribadi dan wajib pajak badan berbentuk koperasi,
persekutuan komanditer, firma, atau perseroan terbatas, dan

2) Menerima atau memperoleh penghasilan dengan peredaran bruto tidak


melebihi Rp 4,8 miliar dalam satu tahun pajak

Batasan peredaran bruto yang tidak melebihi Rp4,8 milyar adalah peredaran
bruto dari usaha dalam satu tahun dari Tahun Pajak terakhir sebelum Tahun
Pajak yang bersangkutan, yang ditentukan berdasarkan peredaran bruto dari
usaha seluruhnya, termasuk dari usaha cabang, tidak termasuk:

1) jasa sehubungan dengan pekerjaan bebas;

2) penghasilan yang diterima atau diperoleh dari luar negeri yang pajaknya
terutang atau telah dibayar di luar negeri;

3) usaha yang atas penghasilannya telah dikenai Pajak Penghasilan


yang bersifat final dengan ketentuan peraturan perundang-undangan
perpajakan tersendiri; dan

4) penghasilan yang dikecualikan sebagai objek pajak.

Wajib Pajak yang dikenakan Pajak Penghasilan berdasarkan PP 23 tahun


2018 wajib melunasi Pajak Penghasilan dengan cara disetor sendiri oleh
Wajib Pajak atau dipotong atau dipungut oleh pemotong atau pemungut pajak
dalam hal wajib pajak bersangkutan melakukan transaksi dengan pihak yang
ditunjuk sebagai pemotong atau pemungut pajak. Dalam hal Wajib Pajak yang
dikenai Pajak Penghasilan ini bertransaksi dengan Pemotong atau Pemungut
Pajak, Wajib Pajak harus mengajukan permohonan Surat Keterangan dikenai
PP 23 Tahun 2018 (Surat Keterangan) kepada Direktur Jenderal Pajak.

Materi Pajak Penghasilan | 101


Ketentuan dalam Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2018 berlaku
paling lama:

1) 7 (tujuh) Tahun Pajak bagi Wajib Pajak orang pribadi.

2) 4 (empat) Tahun Pajak bagi Wajib Pajak badan berbentuk koperasi,


persekutuan komanditer, atau firma; dan

3) 3 (tiga) Tahun Pajak bagi Wajib Pajak badan berbentuk perseroan


terbatas.

Jangka waktu sebagaimana di atas terhitung sejak:

1) Tahun Pajak Wajib Pajak terdaftar, bagi Wajib Pajak yang terdaftar sejak
berlakunya Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2018, atau

2) Tahun Pajak berlakunya Peraturan Pemerintah ini, bagi Wajib Pajak yang
telah terdaftar sebelum berlakunya Peraturan Pemerintah Nomor 23
Tahun 2018.

Mulai tahun Pajak 2022, sebagaimana diatur dalam Pasal 7 ayat (2b) UU PPh,
untuk Wajib Pajak Orang Pribadi, atas peredaran bruto sampai dengan Rp500
Juta dalam 1 (satu) tahun tidak dikenai PPh. Contoh penerapan dari aturan
tersebut adalah sebagai berikut:

Tuan Arinru yang bergerak di bidang usaha perdagangan alat elektronik,


merupakan wajib pajak yang memenuhi ketentuan untuk dikenai PPh Final
atas penghasilan dari usaha yang diterima atau diperoleh Wajib Pajak yang
memiliki peredaran bruto tertentu. Pada Januari 2023, omzet Rp400 Juta dan
pada bulan Februari 2023, omzet Rp700 Juta. Atas penghasilan tersebut
terutang PPh Final:

Tabel 8 - 4 : Contoh Peredaran Bruto Tertentu

Nilai Batasan Dasar


Nilai Nilai PPh
Bulan akumulasi Omzet Pengenaan
Omzet Final
Omzet Kena Pajak PPh Final
Januari Rp400 Rp400 Juta - Nihil
2023 Juta Rp 500
Februari Rp700 Rp1.100 Juta Rp600 Juta Rp3 Juta
2023 Juta Juta

Materi Pajak Penghasilan | 102


C. Latihan
Pilihlah satu jawaban yang paling tepat!

1. Berikut merupakan contoh koreksi fiskal negatif, kecuali

a. biaya terkait kepentingan pribadi pemegang saham

b. biaya sanksi bunga keterlambatan bayar Pajak Bumi dan Bangunan sektor
Perkotaan

c. biaya PPh Pasal 23

d. biaya perawatan mobil dinas komisaris sebagai bagian dari imbalan kerja

2. Wajib Pajak berikut ini dapat memberitahukan kepada Dirjen Pajak untuk
menggunakan NPPN pada tahun pajak 2022

a. Tn Adi, buka praktik dokter, dengan rata-rata omzet tahun 2021 Rp1
Miliar/bulan

b. PT ABC, usaha manufaktur ember plastik, dengan omzet tahun 2021


Rp4,9 miliar

c. Tn Tigor, usaha dagang, memilih dikenakan PPh sesuai ketentuan umum


saat terdaftar pada tahun 2019, omzet tahun 2021 Rp1,5 miliar

d. CV Udah Biasa, usaha jasa katering, memilih dikenakan PPh sesuai


ketentuan umum saat terdaftar pada tahun 2020, omzet tahun 2021 Rp2
miliar

3. Dengan berlakunya Peraturan Pemerintah Nomor 9 Tahun 2022 tentang


Perubahan Kedua atas Peraturan Pemerintah Nomor 51 Tahun 2008 tentang
Pajak Penghasilan atas Penghasilan dari Usaha Jasa Konstruksi, yang
dimaksud dengan kegiatan usaha jasa konstruksi yang dikenakan pajak
bersifat final meliputi:

a. pekerjaan konstruksi, perencanaan konstruksi, dan pelaksanaan


konstruksi

b. konsultansi konstruksi, pengawasan konstruksi, dan pelaksanaan


konstruksi

c. konsultansi konstruksi, pekerjaan konstruksi, dan pekerjaan konstruksi


terintegrasi

d. perencanaan konstruksi, pekerjaan konstruksi, dan pekerjaan konstruksi


terintegrasi

Materi Pajak Penghasilan | 103


4. Penghasilan tertentu di bawah ini dikenakan pajak bersifat final, kecuali:

a. Uang manfaat pensiun, Tunjangan Hari Tua atau Jaminan Hari Tua yang
dibayarkan sekaligus

b. Penghasilan istri semata-mata dari satu pemberi kerja

c. Honorarium dan imbalan lain dengan nama apapun atas beban


APBN/APBD yang diterima Pejabat, TNI, POLRI dan pensiunan

d. Peserta kegiatan yang menerima atau memperoleh penghasilan


sehubungan dengan keikutsertaannya dalam suatu kegiatan

5. Di bawah ini, pernyataan berikut yang benar sesuai Peraturan Pemerintah


Nomor 23 Tahun 2018, adalah:

a. Penghasilan dari jasa sehubungan dengan pekerjaan bebas termasuk


penghasilan dari usaha yang dikenai Pajak Penghasilan yang bersifat
final

b. Dalam hal Wajib Pajak yang dikenai Pajak Penghasilan PP 23 Tahun


2018 bertransaksi dengan Pemotong atau Pemungut Pajak, Wajib Pajak
harus mengajukan permohonan surat keterangan kepada Direktur
Jenderal Pajak

c. Jangka waktu tertentu pengenaan Pajak Penghasilan yang bersifat final


sebagaimana dimaksud PP 23 Tahun 2018 yaitu paling lama 4 (empat)
tahun bagi Wajib Pajak badan berbentuk perseroan terbatas

d. Besarnya peredaran bruto tertentu sebagaimana dimaksud dalam PP 23


Tahun 2018 merupakan jumlah peredaran bruto dalam 1 (satu) tahun
dari Tahun Pajak terakhir sebelum Tahun Pajak bersangkutan, yang
ditentukan berdasarkan keseluruhan peredaran bruto dari usaha, tidak
termasuk peredaran bruto dari cabang.

Materi Pajak Penghasilan | 104


Materi Pajak Penghasilan | 72
Bab IX
Pelunasan Pajak
dalam Tahun
Berjalan dan
Penghitungan Pajak
Akhir Tahun

Pada bab ini akan dijelaskan mengenai pajak-pajak yang menjadi pelunasan penghitungan
pajak dalam tahun berjalan. Pasal-pasal dalam Undang-Undang Pajak Penghasilan yang
akan dibahas pada bab berikut antara lain PPh Pasal 21, PPh Pasal 22, PPh Pasal 23, PPh
Pasal 24, PPh Pasal 25, dan PPh Pasal 29.

Berdasarkan Pasal 20 Undang-Undang Pajak Penghasilan, pajak yang akan terutang


dalam suatu tahun pajak, dilunasi oleh Wajib Pajak dalam tahun berjalan melalui
pemotongan dan pemungutan pajak oleh pihak lain, serta pembayaran pajak oleh Wajib
Pajak sendiri.

Agar pelunasan pajak dalam tahun berjalan mendekati jumlah pajak yang akan terutang
untuk tahun pajak yang bersangkutan, maka pelaksanaannya dilakukan melalui:

a. Pemotongan pajak oleh pihak lain dalam hal diperoleh penghasilan oleh Wajib Pajak
dari pekerjaan, jasa, atau kegiatan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 21,
pemungutan pajak atas penghasilan dari usaha sebagaimana dimaksud dalam Pasal
22, dan pemotongan pajak atas penghasilan dari modal, jasa dan kegiatan tertentu
sebagaimana dimaksud dalam Pasal 23, serta kredit pajak luar negeri dalam Pasal 24.

b. Pembayaran oleh Wajib Pajak sendiri sebagaimana dimaksud dalam Pasal 25.

Materi Pajak Penghasilan | 105


Gambar 9 - 1 : Pelunasan Pajak dalam Tahun Berjalan

Sumber: Diolah oleh Penulis

A. PPh Pasal 21
PPh Pasal 21 adalah pajak atas penghasilan berupa gaji, upah, honorarium,
tunjangan, dan pembayaran lain dengan nama dan dalam bentuk apapun
sehubungan dengan pekerjaan atau jabatan, jasa, dan kegiatan yang dilakukan oleh
orang pribadi Subjek Pajak dalam negeri. Pemotong PPh Pasal 21 adalah:

a. pemberi kerja yang membayar gaji, upah, honorarium, tunjangan, dan


pembayaran lain sebagai imbalan sehubungan dengan pekerjaan yang
dilakukan oleh pegawai atau bukan pegawai. Pemberi kerja yang wajib
melakukan pemotongan pajak adalah:

1) orang pribadi ataupun badan yang merupakan induk, cabang, perwakilan,


atau unit perusahaan yang membayar atau terutang gaji, upah, tunjangan,
honorarium, dan pembayaran lain dengan nama apa pun kepada pengurus,
pegawai atau bukan pegawai sebagai imbalan sehubungan dengan
pekerjaan, jasa, atau kegiatan yang dilakukan.

2) Dalam pengertian pemberi kerja termasuk juga organisasi internasional


yang tidak dikecualikan dari kewajiban memotong pajak.

Yang dimaksud dengan “pembayaran lain” adalah pembayaran dengan nama


apa pun selain gaji, upah, tunjangan, honorarium, dan pembayaran lain, seperti
bonus, gratifikasi, dan tantiem.

Yang dimaksud dengan “bukan pegawai” adalah orang pribadi yang menerima
atau memperoleh penghasilan dari pemberi kerja sehubungan dengan ikatan

Materi Pajak Penghasilan | 106


kerja tidak tetap, misalnya artis yang menerima atau memperoleh honorarium
dari pemberi kerja;

b. bendahara atau pemegang kas pemerintah, termasuk bendahara atau


pemegang kas pada pemerintah Pusat termasuk institusi TNI/POLRI,
Pemerintah Daerah, instansi atau lembaga pemerintah, lembaga-lembaga
negara lainnya, dan Kedutaan Besar Republik Indonesia di luar negeri, yang
membayarkan gaji, upah, honorarium, tunjangan, dan pembayaran lain dengan
nama dan dalam bentuk apapun sehubungan dengan pekerjaan atau jabatan,
jasa, dan kegiatan;

c. dana pensiun, badan penyelenggara jaminan sosial tenaga kerja, dan badan-
badan lain yang membayar uang pensiun secara berkala dan tunjangan hari tua
atau jaminan hari tua;

d. badan yang membayar honorarium atau pembayaran lain sebagai imbalan


sehubungan dengan jasa termasuk jasa tenaga ahli yang melakukan pekerjaan
bebas; dan

e. penyelenggara kegiatan yang melakukan pembayaran sehubungan dengan


pelaksanaan suatu kegiatan.

Berdasarkan Pasal 3 Peraturan Direktur Jenderal Pajak Nomor 16/PJ/ 2016,


penerima penghasilan yang dipotong PPh Pasal 21 dan atau PPh Pasal 26 adalah
orang pribadi yang merupakan:

a. pegawai;

b. penerima uang pesangon, pensiun atau uang manfaat pensiun, tunjangan hari
tua, atau jaminan hari tua, termasuk ahli warisnya;

c. bukan Pegawai yang menerima atau memperoleh penghasilan sehubungan


dengan pemberian jasa, meliputi:

1) tenaga ahli yang melakukan pekerjaan bebas, yang terdiri dari


pengacara, akuntan, arsitek, dokter, konsultan, notaris, penilai, dan aktuaris;

2) pemain musik, pembawa acara, penyanyi, pelawak, bintang film, bintang


sinetron, bintang iklan, sutradara, kru film, foto model, peragawan/
peragawati, pemain drama, penari, pemahat, pelukis, dan seniman
lainnya;

3) olahragawan;

4) penasihat, pengajar, pelatih, penceramah, penyuluh, dan moderator;

Materi Pajak Penghasilan | 107


5) pengarang, peneliti, dan penerjemah;

6) pemberi jasa dalam segala bidang termasuk teknik, komputer dan sistem
aplikasinya, telekomunikasi, elektronika, fotografi, ekonomi, dan sosial serta
pemberi jasa kepada suatu kepanitiaan;

7) agen iklan;

8) pengawas atau pengelola proyek;

9) pembawa pesanan atau yang menemukan langganan atau yang menjadi


perantara;

10) petugas penjaja barang dagangan;

11) petugas dinas luar asuransi;

12) distributor perusahaan multilevel marketing atau direct selling dan


kegiatan sejenis lainnya;

d. anggota dewan komisaris atau dewan pengawas yang tidak merangkap sebagai
Pegawai Tetap pada perusahaan yang sama;

e. mantan pegawai;

f. peserta kegiatan yang menerima atau memperoleh penghasilan sehubungan


dengan keikutsertaannya dalam suatu kegiatan, antara lain:

1) peserta perlombaan dalam segala bidang, antara lain perlombaan olah raga,
seni, ketangkasan, ilmu pengetahuan, teknologi dan perlombaan lainnya;

2) peserta rapat, konferensi, sidang, pertemuan, atau kunjungan kerja;

3) peserta atau anggota dalam suatu kepanitiaan sebagai penyelenggara


kegiatan tertentu;

4) peserta pendidikan dan pelatihan;

5) peserta kegiatan lainnya

Pasal 21 ayat (5) Undang-Undang Pajak Penghasilan menyebutkan bahwa tarif


pemotongan PPh Pasal 21 menggunakan tarif Pasal 17 ayat (1) huruf a, kecuali
ditetapkan lain dengan peraturan pemerintah. Bagi Wajib Pajak yang tidak memiliki
Nomor Pokok Wajib Pajak dikenakan tarif lebih tinggi 20% (dua puluh persen)
daripada tarif pajak yang diterapkan terhadap Wajib Pajak yang dapat menunjukkan
Nomor Pokok Wajib Pajak. Tabel penghitungan PPh Pasal 21 disajikan sebagai
berikut:

Materi Pajak Penghasilan | 108


Tabel 9 - 1 : Penghitungan PPh Pasal 21

Jenis Penerima Penghasilan Penghitungan PPh Pasal 21


Pegawai Tetap PPh Pasal 21= PKP X Tarif Pasal 17 ayat (1) huruf a
PKP = Ph. Neto- PTKP
Ph Neto= Ph. Bruto- Biaya jabatan- Iuran pensiun

Dasar hukum: Pasal 9 dan Pasal 10 PMK-252/PMK.03/2008


Pegawai Tidak Tetap PPh Pasal 21= PKP X Tarif Pasal 17 ayat (1) huruf a
(penghasilannya dibayarkan PKP = Ph. Neto- PTKP
secara bulanan atau jumlah
kumulatif penghasilan yang
diterima dalam 1 (satu) bulan
kalender telah melebihi Dasar hukum: Pasal 9, Pasal 10, dan Pasal 14 PMK-
Rp4.500.000,00) 252/PMK.03/2008
Pegawai Tidak Tetap PPh Pasal 21 = 5% x (Ph. Bruto-450.000,00)
atau tenaga kerja lepas yang
menerima upah harian, upah
mingguan, upah satuan atau
upah borongan, sepanjang
penghasilan kumulatif yang
diterima dalam 1 (satu) bulan
kalender belum melebihi Dasar hukum: Dasar hukum: Pasal 9, Pasal 10, dan Pasal
Rp4.500.000,00 14 PMK-252/PMK.03/2008
Pegawai Tidak Tetap PPh Pasal 21 = 5% x (Ph. Bruto-PTKP yang sebenarnya)
atau tenaga kerja lepas yang PTKP yang sebenarnya adalah sebesar PTKP untuk jumlah
menerima upah harian, upah hari kerja yang sebenarnya
mingguan, upah satuan atau
upah borongan, sepanjang
penghasilan kumulatif yang
diterima dalam 1 (satu) bulan
kalender telah melebihi
Rp4.500.000,00 tetapi belum
melebihi Rp10.200.000,00 Dasar hukum: Dasar hukum: Pasal 9, Pasal 10, dan Pasal
14 PMK-252/PMK.03/2008

Materi Pajak Penghasilan | 109


Jenis Penerima Penghasilan Penghitungan PPh Pasal 21
Pegawai Tidak Tetap PPh Pasal 21: PKP yang disetahunkan x Tarif Pasal 17 ayat
atau tenaga kerja lepas yang (1) huruf a
menerima upah harian, upah
mingguan, upah satuan atau PKP= Ph. Bruto-PTKP
upah borongan, sepanjang
penghasilan kumulatif yang
diterima dalam 1 (satu) bulan
kalender telah melebihi Dasar hukum: Dasar hukum: Pasal 9, Pasal 10, dan Pasal
Rp10.200.000,00 14 PMK-252/PMK.03/2008
Bukan Pegawai yang PPh Pasal 21= Jumlah kumulatif PKP X Tarif Pasal 17 ayat
menerima imbalan yang (1) huruf a
bersifat berkesinambungan PKP= (50% x Ph. Bruto) – PTKP per bulan
Pengurangan berupa PTKP dapat diperoleh sepanjang:
1. yang bersangkutan telah mempunyai NPWP; dan
2. hanya memperoleh penghasilan sehubungan kerja
dengan satu Pemotong PPh Pasal 21/26; serta
3. tidak memperoleh penghasilan lainnya

Dasar hukum: Dasar hukum: Pasal 9, Pasal 10, Pasal 12,


dan Pasal 14 PMK-252/PMK.03/2008
Bukan Pegawai yang PPh Pasal 21= DPP X Tarif Pasal 17 ayat (1) huruf a
menerima imbalan yang DPP = 50% x Ph. Bruto untuk setiap pembayaran imbalan
bersifat tidak kepada Bukan Pegawai yang tidak bersifat
berkesinambungan berkesinambungan

Dasar hukum: Pasal 9 PMK-252/PMK.03/2008


Penerima pensiun berkala PPh Pasal 21 = PKP x Tarif Pasal 17 ayat (1) huruf a
PKP = Ph. Neto- PTKP
Ph Neto= Ph. Bruto- Biaya pensiun

Dasar hukum : Pasal 9 dan Pasal 10 PMK-


252/PMK.03/2008

Materi Pajak Penghasilan | 110


Jenis Penerima Penghasilan Penghitungan PPh Pasal 21
Peserta kegiatan yang PPh Pasal 21= jumlah penghasilan bruto untuk setiap kali
menerima atau memperoleh pembayaran yang bersifat utuh dan tidak dipecah x Tarif
penghasilan sehungan Pasal 17 ayat (1) huruf a
dengan keikutsertaannya
dalam suatu kegiatan Dasar hukum : Pasal 15 PMK-252/PMK.03/2008
Anggota dewan komisaris PPh Pasal 21= jumlah penghasilan bruto kumulatif x Tarif
atau dewan pengawas yang Pasal 17 ayat (1) huruf a
tidak merangkap sebagai
Pegawai Tetap pada
perusahaan yang sama yang
mendapat honorarium atau
imbalan yang bersifat tidak
teratur Dasar hukum : Pasal 16 PMK-252/PMK.03/2008
Mantan pegawai yang PPh Pasal 21= jumlah penghasilan bruto kumulatif x Tarif
menerima jasa produksi, Pasal 17 ayat (1) huruf a
tantiem, gratifikasi, bonus
atau imbalan lain yang
bersifat tidak teratur Dasar hukum : Pasal 16 PMK-252/PMK.03/2008
Peserta program pensiun PPh Pasal 21= jumlah penghasilan bruto kumulatif x Tarif
yang masih berstatus sebagai Pasal 17 ayat (1) huruf a
pegawai yang melakukan
penarikan dan pensiun dari
dana pensiun yang
pendiriannya telah disahkan
oleh Menteri Keuangan Dasar hukum : Pasal 16 PMK-252/PMK.03/2008
Sumber: Diolah Penulis

Materi Pajak Penghasilan | 111


Salah satu cara cara penghitungan PPh Pasal 21 dicontohkan pada gambar di bawah ini.

Gambar 9 - 2 : Contoh Penghitungan PPh Pasal 21 Pegawai Tetap

Sumber: Lampiran Peraturan Direktur Jenderal Pajak Nomor 16/PJ/2016

B. PPh Pasal 22
Pemungut PPh Pasal 22 adalah:

a. Bank Devisa dan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai, atas impor barang;

b. bendahara pemerintah dan Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) sebagai


pemungut pajak pada Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, Instansi atau
lembaga Pemerintah dan lembaga-lembaga negara lainnya, berkenaan dengan
pembayaran atas pembelian barang;

c. bendahara pengeluaran berkenaan dengan pembayaran atas pembelian


barang yang dilakukan dengan mekanisme uang persediaan (UP);

d. Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) atau pejabat penerbit Surat Perintah


Membayar yang diberi delegasi oleh Kuasa Pengguna Anggaran (KPA),
berkenaan dengan pembayaran atas pembelian barang kepada pihak ketiga
yang dilakukan dengan mekanisme pembayaran Langsung (LS);

Materi Pajak Penghasilan | 112


e. Badan Usaha Milik Negara yaitu badan usaha yang seluruh atau sebagian besar
modalnya dimiliki oleh negara melalui penyertaan secara langsung yang berasal
dari kekayaan negara yang dipisahkan, yang meliputi:

1) PT Pertamina (Persero), PT Perusahaan Listrik Negara (Persero), PT


Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk., PT Telekomunikasi Indonesia
(Persero) Tbk., PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk., PT Pembangunan
Perumahan (Persero) Tbk., PT Wijaya Karya (Persero) Tbk., PT
Adhi Karya (Persero) Tbk., PT Hutama Karya (Persero), PT Krakatau Steel
(Persero); dan

2) Bank-bank Badan Usaha Milik Negara, berkenaan dengan pembayaran atas


pembelian barang dan/atau bahan-bahan untuk keperluan kegiatan
usahanya;

f. Badan usaha yang bergerak dalam bidang usaha industri semen, industri kertas,
industri baja, industri otomotif, dan industri farmasi, atas penjualan hasil
produksinya kepada distributor di dalam negeri;

g. Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM), Agen Pemegang Merek (APM), dan
importir umum kendaraan bermotor, atas penjualan kendaraan bermotor di
dalam negeri;

h. Produsen atau importir bahan bakar minyak, bahan bakar gas, dan pelumas,
atas penjualan bahan bakar minyak, bahan bakar gas, dan pelumas;

i. Industri dan eksportir yang bergerak dalam sektor kehutanan, perkebunan,


pertanian, peternakan, dan perikanan, atas pembelian bahan-bahan dari
pedagang pengumpul untuk keperluan industrinya atau ekspornya;

j. Pihak lain sebagaimana dimaksud dalam Pasal 32A Undang-Undang Nomor 7


Tahun 2021 tentang Harmonisasi Peraturan Perpajakan, yaitu pihak yang
terlibat langsung atau memfasilitasi transaksi antar pihak yang bertransaksi.

Tarif PPh Pasal 22 disajikan pada tabel di bawah ini.

Tabel 9 - 2 : Tarif PPh Pasal 22

Pemungut PPh Pasal


No Besar Tarif PPh Pasal 22
22
1 Bank Devisa dan DJBC, 1. Atas Impor :
atas impor barang a. barang tertentu sebagaimana tercantum dalam
Lampiran PMK 41/PMK.010/2022, dan barang

Materi Pajak Penghasilan | 113


Pemungut PPh Pasal
No Besar Tarif PPh Pasal 22
22
kiriman sampai batas jumlah tertentu yang dikenai
bea masuk dengan tarif pembebanan tunggal
sesuai dengan ketentuan perundang-undangan di
bidang kepabeanan, sebesar 10% dari nilai impor
dengan atau tanpa menggunakan Angka
Pengenal Impor (API)
b. barang tertentu lainnya sebagaimana tercantum
dalam Lampiran PMK 41/PMK.010/2022 sebesar
7,5% dari nilai impor dengan atau tanpa
menggunakan Angka Pengenal Impor (API)
c. barang berupa kedelai, gandum, dan tepung
terigu sebagaimana tercantum dalam Lampiran
PMK 41/PMK.010/2022, sebesar 0,5% dari nilai
impor dengan menggunakan Angka Pengenal
Impor (API)
d. selain barang a, b, dan c yang menggunakan
Angka Pengenal Impor (API), sebesar 2,5% dari
nilai impor
e. barang c dan d, yang tidak menggunakan Angka
Pengenal Impor (API), sebesar 7,5% dari nilai
impor; dan/atau
f. barang yang tidak dikuasai, sebesar 7,5% dari
harga jual lelang.
o Nilai impor adalah nilai berupa
uang yang menjadi dasar
penghitungan Bea Masuk yaitu Cost
Insurance and Freight (CIF)
ditambah dengan Bea Masuk dan
pungutan lainnya yang dikenakan
berdasarkan ketentuan peraturan
perundang-undangan di bidang
kepabeanan. (Pasal 2 ayat (2) PMK-
34/PMK.010/2017)

Materi Pajak Penghasilan | 114


Pemungut PPh Pasal
No Besar Tarif PPh Pasal 22
22
2. ekspor komoditas tambang batubara, mineral logam,
dan mineral bukan logam, sesuai uraian barang dan
pos tarif/Harmonized System (HS) sebagaimana
tercantum dalam Lampiran PMK 41/PMK.010/2022,
oleh eksportir kecuali yang dilakukan oleh Wajib Pajak
yang terikat dalam perjanjian kerjasama pengusahaan
pertambangan dan Kontrak Karya, sebesar 1,5% dari
nilai ekspor sebagaimana tercantum dalam
Pemberitahuan Ekspor Barang. (Pasal 2 ayat (1) huruf
a angka 2 PMK-34/PMK.010/2017)
o Nilai ekspor sebagaimana tercantum
dalam Pemberitahuan Ekspor Barang
adalah nilai Free on Board (FOB) yang
tercantum pada Pemberitahuan Pabean
Ekspor, termasuk Pemberitahuan Pabean
Ekspor yang nilai ekspomya telah
dibetulkan. (Pasal 2 ayat (3) PMK-
34/PMK.010/2017)

2 1. bendahara 1,5% x Harga Pembelian tidak termasuk PPN (Pasal 2 ayat


pemerintah dan (1) huruf b PMK-34/PMK.010/2017)
Kuasa Pengguna
Anggaran (KPA)
sebagai pemungut
pajak pada
Pemerintah Pusat,
Pemerintah Daerah,
instansi atau
lembaga pemerintah
dan lembaga-
lembaga negara
lainnya berkenaan
dengan pembayaran

Materi Pajak Penghasilan | 115


Pemungut PPh Pasal
No Besar Tarif PPh Pasal 22
22
atas pembelian
barang
2. bendahara
pengeluaran
berkenaan dengan
pembayaran atas
pembelian barang
yang dilakukan
dengan mekanisme
uang persediaan
(UP)
3. Kuasa Pengguna
Anggaran (KPA)
atau pejabat
penerbit Surat
Perintah Membayar
yang diberi delegasi
oleh Kuasa
Pengguna Anggaran
(KPA), berkenaan
dengan pembayaran
atas pembelian
barang kepada
pihak ketiga yang
dilakukan dengan
mekanisme
pembayaran
langsung (LS)

3 Badan usaha tertentu 1,5% x Harga Pembelian tidak termasuk PPN (Pasal 2 ayat
untuk pembelian barang (1) huruf b PMK-107/PMK.010/2015)
dan/atau bahan-bahan
untuk keperluan
kegiatan usaha

Materi Pajak Penghasilan | 116


Pemungut PPh Pasal
No Besar Tarif PPh Pasal 22
22

4 Badan usaha yang


bergerak dalam bidang
usaha industri semen,
industri kertas, industri
baja, industri otomotif,
dan industri farmasi,
atas penjualan hasil
produksinya kepada
distributor di dalam
negeri;

5 Agen Tunggal 0,45% dari DPP PPN (tidak final). (Pasal 2 ayat (1) huruf e
Pemegang Merek PMK-34/PMK.010/2017)
(ATPM), Agen
Pemegang Merek
(APM), dan importir
umum kendaraan
bermotor; tidak
termasuk alat berat
6 Produsen atau importir
bahan bakar minyak,
bahan bakar gas, dan
pelumas, atas penjualan
bahan bakar minyak,
bahan bakar gas, dan
pelumas
7 badan usaha industri 0,25% dari harga pembelian tidak termasuk PPN (Pasal 2
atau eksportir atas ayat (1) huruf f PMK-34/PMK.010/2017)
pembelian bahan-bahan
berupa hasil kehutanan,
perkebunan, pertanian,
peternakan, dan
perikanan yang belum

Materi Pajak Penghasilan | 117


Pemungut PPh Pasal
No Besar Tarif PPh Pasal 22
22
melalui proses industri
manufaktur
8 industri atau badan 1,5% (satu koma lima persen) dari harga pembelian tidak
usaha atas pembelian termasuk PPN (Pasal 2 ayat (1) huruf g PMK-
batubara, mineral 34/PMK.010/2017)
logam, dan mineral
bukan logam, dari
badan atau orang
pribadi pemegang izin
usaha pertambangan
9 badan usaha yang 0,45% (nol koma empat puluh lima persen) dari harga jual
melakukan penjualan emas batangan (Pasal 2 ayat (1) huruf h PMK-
atas penjualan emas 34/PMK.010/2017)
batangan
Sumber: Diolah Penulis

Selain yang diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan Nomor 34/PMK.010/2017


sebagaimana telah diubah terakhir dengan Peraturan Menteri Keuangan Nomor
41/PMK.010/2022, pemungutan PPh Pasal 22 juga diatur dalam ketentuan
perundang-undangan di bidang perpajakan lainnya sebagaimana di bawah ini :

Tabel 9 - 3 : Tarif PPh Pasal 22 Lainnya

Dasar Pengenaan
No Penghasilan Tarif Dasar Hukum
Pajak
1. Penjualan Pulsa dan 0,5% a. nilai yang ditagih 6/PMK.03/2021
Kartu Perdana oleh oleh
Penyelenggara Penyelenggara
Distribusi Tingkat Kedua Distribusi Tingkat
yang merupakan Kedua kepada
Pemungut PPh Pasal 22 Penyelenggara
Distribusi Tingkat
Selanjutnya; atau

Materi Pajak Penghasilan | 118


Dasar Pengenaan
No Penghasilan Tarif Dasar Hukum
Pajak
b. harga Jual, atas
penjualan kepada
pelanggan
telekomunikasi
secara langsung.
2. Penghasilan yang 0,5% nilai pembayaran tidak 58/PMK.03/202
diterima atau diperoleh termasuk Pajak 2
rekanan sehubungan Pertambhan Niai dan
dengan transaksi: Pajak Penjualan atas
a. penjualan Barang Mewah
barang;
b. penyerahan
jasa; dan/atau
c. persewaan dan
penghasilan lain
sehubungan dengan
penggunaan harta
yang dilakukan melalui
Pihak Lain dalam
Sistem Infromasi
Pengadaan, tidak
termasuk
penghasilan rekanan
yang dikenai Pajak
Penghasilan yang
bersifat final.
Sumber: Diolah Penulis

Bagi Wajib Pajak yang tidak memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak, diterapkan tarif 100%
(seratus persen) lebih tinggi daripada tarif yang diterapkan terhadap Wajib Pajak yang
dapat menunjukkan Nomor Pokok Wajib Pajak.

Materi Pajak Penghasilan | 119


C. PPh Pasal 23
Berdasarkan Pasal 23 ayat (1) huruf a Undang-Undang Pajak Penghasilan, tarif PPh
Pasal 23 yaitu 15% dan 2%. Penghasilan yang merupakan objek pemotongan PPh
Pasal 23 dengan tarif 15% dari jumlah bruto adalah:

a. Dividen sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 ayat (1) huruf g;

b. Bunga sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 ayat (1) huruf f;

c. Royalti; dan

d. Hadiah, penghargaan, bonus, dan sejenisnya selain yang telah dipotong Pajak
Penghasilan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 21 ayat (1) huruf e.

Selanjutnya, ada juga penghasilan yang merupakan objek pemotongan PPh Pasal
23 dengan tarif sebesar 2% (dua persen) dari jumlah bruto adalah:

a. sewa dan penghasilan lain sehubungan dengan penggunaan harta, kecuali sewa
dan penghasilan lain sehubungan dengan penggunaan harta yang telah
dikenai Pajak Penghasilan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 ayat (2); dan

b. imbalan sehubungan dengan jasa teknik, jasa manajemen, jasa konstruksi, jasa
konsultan, dan jasa lain selain jasa yang telah dipotong Pajak Penghasilan
sebagaimana dimaksud dalam Pasal 21.

Penghasilan dari jenis jasa lain yang merupakan objek pemotongan PPh Pasal 23
diatur dengan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 141/PMK.03/2015 Pasal 1 ayat
(6), yang terdiri dari:

a. Jasa penilai (appraisal);

b. Jasa aktuaris;

c. Jasa akuntansi, pembukuan, dan atestasi laporan keuangan;

d. Jasa hukum;

e. Jasa arsitektur;

f. Jasa perencanaan kota dan arsitektur landscape;

g. Jasa perancang (design);

h. Jasa pengeboran (drilling) di bidang penambangan minyak dan gas bumi


(migas), kecuali yang dilakukan oleh bentuk usaha tetap;

i. Jasa penunjang di bidang usaha panas bumi dan penambangan minyak dan
gas bumi (migas);

Materi Pajak Penghasilan | 120


j. Jasa penambangan dan jasa penunjang selain di bidang usaha panas bumi dan
penambangan minyak dan gas bumi (migas);

k. Jasa penunjang di bidang penerbangan dan bandar udara;

l. Jasa penebangan hutan;

m. Jasa pengolahan limbah;

n. Jasa penyedia tenaga kerja dan/ atau tenaga ahli (outsourcing services};

o. Jasa perantara dan/ atau keagenan;

p. Jasa di bidang perdagangan surat-surat berharga, kecuali yang dilakukan oleh


Bursa Efek, Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) dan Kliring Penjaminan
Efek Indonesia (KPEI);

q. Jasa kustodian/penyimpanan/penitipan, kecuali yang dilakukan oleh Kustodian


Sentral Efek Indonesia (KSEI);

r. Jasa pengisian suara (dubbing} dan/ atau sulih suara;

s. Jasa mixing film;

t. Jasa pembuatan saranan promosi film, iklan, poster, photo, slide, klise, banner,
pamphlet, baliho dan folder;

u. Jasa sehubungan dengan software atau hardware atau sistem komputer,


termasuk perawatan, pemeliharaan dan perbaikan;

v. Jasa pembuatan dan/ atau pengelolaan website;

w. Jasa internet termasuk sambungannya;

x. Jasa penyimpanan, pengolahan, dan/atau penyaluran data, informasi, dan/ a


tau program;

y. Jasa instalasi/pemasangan mesin, peralatan, listrik, telepon, air, gas, AC, dan/
atau TV kabel, selain yang dilakukan oleh Wajib Pajak yang ruang lingkupnya
di bidang konstruksi dan mempunyai izin dan/ atau sertifikasi sebagai
pengusaha konstruksi;

z. Jasa perawatan/perbaikan/pemeliharaan mesin, peralatan, listrik, telepon, air,


gas, AC, TV kabel, dan/ atau bangunan, selain yang dilakukan oleh Wajib Pajak
yang ruang lingkupnya di bidang konstruksi dan inempunyai izin dan/ atau
sertifikasi sebagai pengusaha konstruksi;

aa. Jasa perawatan kendaraan dan/ atau alat transportasi darat, laut dan udara;

Materi Pajak Penghasilan | 121


ab. Jasa maklon;

ac. Jasa penyelidikan dan keamanan;

ad. Jasa penyelenggara kegiatan atau event organizer;

ae. Jasa penyediaan tempat. dan/atau waktu dalam media masa, media luar ruang
atau media lain untuk penyampaiart informasi, dan/ atau jasa periklanan;

af. Jasa pembasmian hama;

ag. Jasa kebersihan atau cleaning service;

ah. Jasa sedot septic tank;

ai. Jasa pemeliharaan kolam;

aj. Jasa katering atau tata boga;

ak. Jasa freight forwarding;

al. Jasa logistik;

am. Jasa pengurusan dokumen;

an. Jasa pengepakan;

ao. Jasa loading dan unloading;

ap. Jasa laboratorium dan/ atau dilakukan oleh lembaga atau rangka perielitian
akademis;

aq. Jasa pengelolaan parkir;

ar. Jasa penyondiran tanah; pengujian kecuali yang insitusi pendidikan dalam

as. Jasa penyiapan dan/ atau pengolahan lahan;

at. Jasa pembibitan dan/ atau penanaman bibit;

au. Jasa pemeliharaan tanaman;

av. Jasa pemanenan;

aw. Jasa pengolahan hasil pertanian, perkebunan, perikanan, peternakan, dan/ atau
perhutanan;

ax. Jasa dekorasi;

ay. Jasa pencetakan/penerbitan;

az. Jasa penerjemahan;

Materi Pajak Penghasilan | 122


ba. Jasa pengangkutan/ekspedisi kecuali yang telah diatur dalam Pasal 15 Undang-
Undang Pajak Penghasilan;

bb. Jasa pelayanan kepelabuhanan;

bc. Jasa pengangkutan melalui jalur pipa;

bd. Jasa pengelolaan penitipan anak;

be. Jasa pelatihan dan/ atau kursus;

bf. Jasa pengiriman dan pengisian uang ke ATM;

bg. Jasa sertifikasi;

bh. Jasa survey;

bi. Jasa tester, dan

bj. Jasa selain jasa-jasa tersebut di atas yang pembayarannya dibebankan pada
Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara atau Anggaran Pendapatan dan
Belanja Daerah.

Pemotongan PPh Pasal 23 tidak dilakukan atas:

a. penghasilan yang dibayar atau terutang kepada bank;

b. sewa yang dibayarkan atau terutang sehubungan dengan sewa guna usaha
dengan hak opsi;

c. dividen sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 ayat (3) huruf f dan dividen yang
diterima oleh orang pribadi sebagaimana dimaksud dalam Pasal 17 ayat (2c);

d. bagian laba yang diterima atau diperoleh anggota perseroan komanditer yang
modalnya tidak terbagi atas saham-saham, persekutuan, perkumpulan, firma,
dan kongsi, termasuk pemegang unit penyertaan kontrak investasi kolektif;

e. sisa hasil usaha koperasi yang dibayarkan oleh koperasi kepada anggotanya;

f. penghasilan yang dibayar atau terutang kepada badan usaha atas jasa
keuangan yang berfungsi sebagai penyalur pinjaman dan/atau pembiayaan
yang diatur dengan Peraturan Menteri Keuangan.

Pemotong PPh Pasal 23, yaitu:

a. Badan pemerintah;

b. Subjek pajak badan dalam negeri;

c. Penyelenggara kegiatan;

Materi Pajak Penghasilan | 123


d. Bentuk usaha tetap; dan

e. Perusahaan luar negeri lainnya.

Apabila Wajib Pajak yang menerima atau memperoleh penghasilan tidak memiliki
Nomor Pokok Wajib Pajak, maka besarnya tarif pemotongan dikenai tarif lebih tinggi
sevesar 100% (seratus persen).

D. PPh Pasal 24
Pada prinsipnya, Wajib Pajak dalam negeri dikenakan pajak atas seluruh
penghasilannya baik yang diterima dari dalam negeri maupun luar negeri (world wide
income). Untuk meringankan beban pajak ganda yang dapat terjadi karena
pengenaan pajak atas penghasilan yang diterima atau diperoleh di luar negeri. Besar
kredit pajak atas penghasilan luar negeri yang boleh dikreditan adalah sebesar pajak
penghasilan yang dibayar atau terutang di luar negeri tetapi tidak boleh melebihi
penghitungan pajak yang terutang berdasarkan Undang-Undang Pajak Penghasilan.
Ketentuan lebih lanjut tentang kredit pajak luar negeri diatur dengan Keputusan

Menteri Keuangan Nomor 164/KMK.03/2002, sebagai berikut:

a. Pengkreditan pajak luar negeri dilakukan dalam tahun pajak


digabungkannya penghasilan dari luar negeri tersebut dengan penghasilan
dalam negeri.

b. Jumlah kredit pajak paling tinggi sama dengan jumlah pajak yang dibayar atau
terutang di luar negeri, tetapi tidak boleh melebihi batas maksimal.

c. Batas maksimal kredit pajak luar negeri dihitung sebagai berikut :

Gambar 9 - 3 : Rumus Penghitungan Kredit Pajak Luar Negeri

Sumber: Diolah Penulis

d. Jika penghasilan kena pajak lebih kecil dari penghasilan luar negeri, batas
maksimal kredit pajak luar negeri sama dengan PPh terutang atas penghasilan
kena pajak.

e. Apabila penghasilan luar negeri berasal dari beberapa negara, maka


penghitungan kredit pajak dilakukan untuk masing-masing negara.

Materi Pajak Penghasilan | 124


Contoh:

PT ABC pada tahun pajak 2020 mendapatkan penghasilan neto sebesar


Rp5.200.000.000,00 peredaran bruto PT ABC Rp55.000.000.000,00. PT ABC juga
mendapatkan penghasilan bunga dari pinjaman kepada Malay Ltd. di Malaysia
sebesar Rp200.000.000,00. Pajak yang terutang di Malaysia atas penghasilan
tersebut sebesar Rp90.000.000,00.

Tabel 9 - 4 : Contoh Penghitungan PPh Pasal 24

Penghasilan neto dalam Rp5.200.000.000


negeri
Penghasilan bunga dari 200.000.000
Malay Ltd.
Jumlah penghasilan neto Rp5.400.000.000
PPh terutang tahun pajak 22% x 5.200.000.000 Rp1.144.000.000
2020
Besarnya PPh Pasal 24 (200.000.000/5.200.000.000 44.000.000
yang dapat dikreditkan )x1.144.000.000

E. PPh Pasal 25
PPh Pasal 25 adalah angsuran pajak dalam tahun pajak berjalan yang harus dibayar
sendiri oleh Wajib Pajak untuk setiap bulan. Besarnya angsuran PPh Pasal 25
dihitung dengan cara Pajak Penghasilan yang terutang menurut SPT Tahunan
dikurangi dengan:

a. Pajak Penghasilan yang dipotong sebagaimana dimaksud dalam Pasal 21 dan


Pasal 23 serta Pajak Penghasilan yang dipungut sebagaimana dimaksud dalam
Pasal 22; dan

b. Pajak Penghasilan yang dibayar atau terutang di luar negeri yang boleh
dikreditkan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 24,

dibagi 12 (dua belas) atau banyaknya bulan dalam bagian tahun pajak.

Contoh:

Tabel 9 - 5 : Contoh Penghitungan PPh Pasal 25

Pajak Penghasilan
yang terutang Rp50.000.000

Materi Pajak Penghasilan | 125


berdasarkan SPT
Tahunan tahun pajak
2020
Dikurangi:
PPh Pasal 21 yang Rp15.000.000
dipotong pemberi
kerja
PPh Pasal 22 yang 10.000.000
dipungut pihak lain
PPh Pasal 23 yang 2.000.000
dipungut pihak lain
Kredit Pajak 8.000.000
Penghasilan luar
negeri (Pasal 24)
Jumlah kredit pajak 34.000.000
Selisih 15.000.000
kurang bayar (dalam
hal nilainya positif)
atau lebih bayar
(dalam hal nilainya
negatif)
Besarnya angsuran 15.000.000/12 1.250.000
PPh Pasal 25 untuk
tahun 2021

Apabila pajak penghasilan pada contoh di atas berkenaan dengan penghasilan yang
diterima atau diperoleh untuk bagian tahun pajak yang meliputi masa 6 (enam) bulan
dalam tahun 2020, besarnya angsuran bulanan yang harus dibayar sendiri untuk
setiap bulan dalam tahun 2010 adalah sebesar Rp2.500.000
(Rp15.000.000/12). Perhitungan tersebut didapat karena kurang bayar dalam
bagian tahun pajak harus disetahunkan untuk penghitungan PPh Pasal 25.

Besarnya angsuran PPh Pasal 25 untuk bulan-bulan sebelum batas waktu


penyampaian SPT Tahunan adalah sama dengan besarnya angsuran pajak untuk
bulan terakhir tahun pajak yang lalu.

Materi Pajak Penghasilan | 126


Contoh:

Apabila SPT Tahunan Pajak Penghasilan disampaikan oleh Wajib Pajak orang
pribadi pada bulan Maret 2020, besarnya angsuran pajak yang harus dibayar oleh
Wajib Pajak tersebut untuk buan Januari dan Februari 2020 adalah sebesar angsuran
pajak bulan Desember 2019.

F. PPh Pasal 29
PPh Pasal 29 adalah kekurangan pembayaran pajak yang terutang harus dilunasi
sebelum SPT Tahunan Pajak Penghasilan disampaikan. Kekurangan pembayaran
pajak terjadi apabila pajak yang terutang untuk suatu tahun pajak lebih besar daripada
kredit pajak.

Perhitungan pajak pada akhir tahun bagi wajib pajak dalam negeri dan bentuk usaha
tetap dilakukan dengan menghitung Pajak Penghasilan terutang atas penghasilan
yang merupakan objek pajak tidak final. Selanjutnya, Pajak Penghasilan yang sudah
dipotong/dipungut oleh pihak lain dan angsuran PPh Pasal 25 yang sudah dibayar
sendiri dikurangkan dari Pajak Penghasilan terutang.

Apabila tahun buku sama dengan tahun kalender, kekurangan pajak tersebut wajib
dilunasi paling lambat tanggal 31 Maret bagi Wajib Pajak orang pribadi atau 30 April
bagi Wajib Pajak badan setelah tahun pajak berakhir, sedangkan apabila tahun buku
tidak sama dengan tahun kalender, misalnya dimulai tanggal 1 Juli sampai dengan
30 Juni, kekurangan pajak yang wajib dilunasi paling lambat 30 September bagi Wajib
Pajak orang pribadi atau 31 Oktober bagi Wajib Pajak badan. Batas waktu tersebut
adalah berdasarkan ketentuan bahwa pelunasan PPh Pasal 29 paling lambat
sebelum SPT Tahunan PPh disampaikan. SPT Tahunan Orang Pribadi disampaikan
paling lama tiga bulan setelah akhir tahun pajak, dan SPT Tahunan Badan
disampaikan paling lama empat bulan setelah akhir tahun pajak.

Contoh:

PT XYZ memiliki usaha bengkel. Pasa tahun 2020 memiliki PPh terutang sebesar
Rp100.000.000,00. PT XYZ memiliki kredit pajak sebagai berikut:

− PPh Pasal 23 Rp10.000.000,00

− PPh Pasal 24 Rp8.000.000,00

− PPh Pasal 25 yang dibayar sendiri Rp42.000.000,00

Materi Pajak Penghasilan | 127


PPh kurang bayar yang harus dibayar sendiri oleh PT XYZ adalah sebesar
Rp40.000.000,00 (Rp100.000.000,00-Rp10.000.000,00- Rp8.000.000,00-
Rp42.000.000,00)

G. Latihan
Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat

1. Pelunasan Pajak Penghasilan dalam tahun berjalan berikut melalui


pemotongan/pemungutan oleh pihak lain, kecuali

a. PPh Pasal 21

b. PPh Pasal 22

c. PPh Pasal 23

d. PPh Pasal 25

2. Berikut adalah penghasilan yang merupakan objek pemotongan PPh Pasal


21, kecuali

a. Gaji yang diterima pegawai

b. Honorarium yang diterima peserta kegiatan

c. Sewa mobil yang diterima oleh orang pribadi

d. Komisi penjualan yang diterima oleh orang pribadi

3. PT Sehati menerima pembayaran sebesar Rp 20 juta atas penjualan 3 unit


laptop kepada KPP Pratama Ceria. Atas pembayaran tersebut akan
dipungut pajak oleh bendahara instansi pemerintah dengan pasal

a. PPh Pasal 23

b. PPh Pasal 22

c. PPh Pasal 21

d. PPh Pasal 24

4. Firma Sukses Selalu membayar bunga pinjaman sebesar Rp 10 juta setiap


bulan atas pinjaman yang dibayarkan kepada Bank Bunga. Atas
pembayaran bunga, Firma Sukses Selalu

a. Memotong PPh Pasal 22

b. Memotong PPh Pasal 23

c. Memotong PPh Pasal 21

Materi Pajak Penghasilan | 128


d. Tidak melakukan pemotongan

5. PT XYZ pada tahun pajak 2020 memiliki Pajak Penghasilan terutang


sebesar Rp 150 juta. PPh Pasal 22 dan Pasal 23 yang dipotong/dipungut
oleh pihak lain masing-masing sebesar Rp 10 juta dan Rp 20 juta. Besarnya
angsuran PPh Pasal 25 tahun pajak 2021 adalah

a. Rp12.500000

b. Rp10.000.000

c. Rp 1.666.667

d. Rp 833.333

Materi Pajak Penghasilan | 129


KUNCI JAWABAN
KUNCI JAWABAN

BAB I BAB IV BAB VII


1. B 1. C 1. B
2. D 2. D 2. C
3. D 3. B 3. C
4. B 4. A 4. A
5. C 5. D 5. D

BAB II BAB V BAB VIII


1. C 1. D 1. D
2. A 2. A 2. C
3. B 3. B 3. C
4. D 4. C 4. D
5. B 5. C 5. B

BAB III BAB VI BAB IX


1. B 1. B 1. D
2. D 2. C 2. C
3. C 3. D 3. B
4. D 4. B 4. D
5. B 5. A 5. B

Materi Pajak Penghasilan | 130


DAFTAR PUSTAKA
Mansury R. (1995). Panduan Konsep Utama Pajak Penghasilan Indonesia Jilid 2:
Tentang Apa Yang Menyebabkan Subyek Pajak Dikenakan Pajak. Bina
Rena Pariwara.

Purwanto. (2014). Modul Pajak Penghasilan. Badan Pendidikan Dan Pelatihan


Keuangan Pusat Pendidikan Dan Pelatihan Pajak Kementerian Keuangan
Republik Indonesia.

Pemerintah Republik Indonesia. (1983). Undang-Undang Republik Indonesia


Nomor 7 Tahun 1983 tentang Pajak Penghasilan. Sekretariat Negara.

Pemerintah Republik Indonesia. (1991). Undang-Undang Republik Indonesia


Nomor 7 Tahun 1991 tentang Perubahan atas Undang-Undang Nomor 7
Tahun 1983 tentang Pajak Penghasilan. Sekretariat Negara.

Pemerintah Republik Indonesia. (1994). Undang-Undang Republik Indonesia


Nomor 10 Tahun 1994 tentang Perubahan atas Undang-Undang Nomor 7
Tahun 1983 tentang Pajak Penghasilan Sebagaimana Telah Diubah dengan
Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1991. Sekretariat Negara.

Pemerintah Republik Indonesia. (2000). Undang-Undang Republik Indonesia


Nomor 17 Tahun 2000 tentang Perubahan Ketiga atas Undang-Undang
Nomor 7 Tahun 1983 tentang Pajak Penghasilan. Sekretariat Negara.

Pemerintah Republik Indonesia. (2008). Undang-Undang Republik Indonesia


Nomor 36 Tahun 2008 tentang Perubahan Keempat atas Undang-Undang
Nomor 7 Tahun 1983 tentang Pajak Penghasilan. Sekretariat Negara.

Pemerintah Republik Indonesia. (2020). Undang-Undang Republik Indonesia


Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja. Sekretariat Negara.

Pemerintah Republik Indonesia. (2021). Undang-Undang Republik Indonesia


Nomor 7 Tahun 2021 tentang Harmonisasi Peraturan Perpajakan.
Sekretariat Negara.

Pemerintah Republik Indonesia. (1994). Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun


1994 tentang Pajak Penghasilan atas Penghasilan dari Transaksi Penjualan
Saham di Bursa Efek. Sekretariat Negara.

Materi Pajak Penghasilan | 131


Pemerintah Republik Indonesia. (1995). Peraturan Pemerintah Nomor 4 Tahun
1995 tentang Pajak Penghasilan atas Penghasilan Perusahaan Modal
Ventura dari Transaksi Penjualan Saham atau Pengalihan Penyertaan
Modal pada Perusahaan Pasangan Usahanya. Sekretariat Negara.

Pemerintah Republik Indonesia. (2000). Peraturan Pemerintah Nomor 131 Tahun


2000 tentang Pajak Penghasilan atas Bunga Deposito dan Tabungan serta
Diskonto dan Sertifikat Bank Indonesia. Sekretariat Negara.

Pemerintah Republik Indonesia. (2000). Peraturan Pemerintah Nomor 132 Tahun


2000 tentang Pajak Penghasilan atas Hadiah Undian. Sekretariat Negara.

Pemerintah Republik Indonesia. (2008). Peraturan Pemerintah Nomor 27 Tahun


2008 tentang Pajak Penghasilan atas Diskonto Surat Perbendaharaan
Negara. Sekretariat Negara.

Pemerintah Republik Indonesia. (2009). Peraturan Pemerintah Nomor 15 Tahun


2009 tentang Pajak Penghasilan atas Bunga Simpanan yang Dibayarkan
oleh Koperasi kepada Anggota Koperasi Orang Pribadi. Sekretariat Negara.

Pemerintah Republik Indonesia. (2009). Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun


2009 tentang Pajak Penghasilan atas Dividen yang Diterima atau Diperoleh
Wajib Pajak Orang Pribadi Dalam Negeri. Sekretariat Negara.

Pemerintah Republik Indonesia. (2009). Peraturan Pemerintah Nomor 68 Tahun


2009 tentang Tarif Pajak Penghasilan Pasal 21 atas Penghasilan Berupa
Uang Pesangon, Uang Manfaat Pensiun, Tunjangan Hari Tua, dan Jaminan
Hari Tua yang Dibayarkan Sekaligus. Sekretariat Negara.

Pemerintah Republik Indonesia. (2010). Peraturan Pemerintah Nomor 80 Tahun


2010 tentang Tarif Pemotongan dan Pengenaan Pajak Penghasilan Pasal
21 atas Penghasilan yang Menjadi Beban Anggaran Pendapatan dan
Belanja Negara atau Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah. Sekretariat
Negara.

Pemerintah Republik Indonesia. (2015). Peraturan Pemerintah Nomor 123 Tahun


2015 tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintag Nomor 131 Tahun
2000 tentang Pajak Penghasilan atas Bunga Deposito dan Tabungan serta
Diskonto Sertifikat Bank Indonesia. Sekretariat Negara.

Pemerintah Republik Indonesia. (2016). Peraturan Pemerintah Nomor 34 Tahun


2016 tentang Pajak Penghasilan atas Penghasilan dari Persewaan Tanah
dan/atau Bangunan. Sekretariat Negara.

Materi Pajak Penghasilan | 132


Pemerintah Republik Indonesia. (2017). Peraturan Pemerintah Nomor 34 Tahun
2017 tentang Pajak Penghasilan atas Penghasilan dari Persewaan Tanah
dan/atau Bangunan. Sekretariat Negara.

Pemerintah Republik Indonesia. (2018). Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun


2018 tentang Pajak Penghasilan atas Penghasilan dari Usaha yang Diterima
atau Diperoleh Wajib Pajak yang Memiliki Peredaran Bruto Tertentu.
Sekretariat Negara.

Pemerintah Republik Indonesia. (2021). Peraturan Pemerintah Nomor 9 Tahun


2021 tentang Perlakuan Perpajakan untuk Mendukung Kemudahan
Berusaha. Sekretariat Negara.

Pemerintah Republik Indonesia. (2021). Peraturan Pemerintah Nomor 91 Tahun


2021 tentang Pajak Penghasilan atas Penghasilan Berupa Bunga Obligasi
yang Diterima atau Diperoleh Wajib Pajak Dalam Negeri dan Bentuk Usaha
Tetap. Sekretariat Negara.

Menteri Keuangan Republik Indonesia. (1994). Keputusan Menteri Keuangan


Nomor 282/KMK.04/1997 tentang Pelaksanaan Pemungutan Pajak
Penghasilan atas Penghasilan dari Transaksi Penjualan Saham di Bursa
Efek. Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

Menteri Keuangan Republik Indonesia. (2008). Peraturan Menteri Keuangan Nomor


252 Tahun 2008 tentang Petunjuk Pelaksanaan Pemotongan Pajak atas
Penghasilan Sehubungan dengan Pekerjaan, Jasa,dan Kegiatan Orang
Pribadi. Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

Menteri Keuangan Republik Indonesia. (2009). Peraturan Menteri Keuangan Nomor


96/PMK.03/2009 tentang Jenis-Jenis Harta yang Termasuk Dalam
Kelompok Harta Berwujud Bukan Bangunan untuk Keperluan Penyusutan.
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

Menteri Keuangan Republik Indonesia. (2010). Peraturan Menteri Keuangan Nomor


112/PMK.03/2010 tentang Tata Cara Pemotongan, Penyetoran, dan
Pelaporan Pajak Penghasilan atas Bunga Simpanan yang Dibayarkan oleh
Koperasi kepada Anggota Koperasi Orang Pribadi. Kementerian Hukum dan
Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

Menteri Keuangan Republik Indonesia. (2010). Peraturan Menteri Keuangan Nomor


262/PMK.03/2010 tentang Tata Cara Pemotongan Pajak Penghasilan Pasal
21 bagi Pejabat Negara, PNS, Anggota TNI, Anggota Polri, dan

Materi Pajak Penghasilan | 133


Pensiunannya atas Penghasilan yang Menjadi Beban Angaran Pendapatan
dan Belanja Negara atau Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah.
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

Menteri Keuangan Republik Indonesia. (2015). Peraturan Menteri Keuangan


Republik Indonesia Nomor 107/PMK.010/2015 tentang Perubahan Keempat
atas Peraturan Menteri Keuangan Nomor 154/PMK.03/2010 tentang
Pemungutan Pajak Penghasilan Pasal 22 Sehubungan dengan
Pembayaran atas Penyerahan Barang dan Kegiatan di Bidang Impor atau
Kegiatan Usaha di Bidang Lain. Kementerian Hukum dan Hak Asasi
Manusia Republik Indonesia.

Menteri Keuangan Republik Indonesia. (2015). Peraturan Menteri Keuangan


Republik Indonesia Nomor 141/PMK.03/2015 tentang Jenis Jasa Lain
Sebagaimana Dimaksud dalam Pasal 23 Ayat (1) Huruf C Angka 2 Undang-
Undang Nomor 7 Tahun 1983 tentang Pajak Penghasilan Sebagaimana
Telah Beberapa Kali Diubah Terakhir dengan Undang-Undang Nomor 36
Tahun 2008.

Menteri Keuangan Republik Indonesia. (2016). Peraturan Menteri Keuangan


Republik Indonesia Nomor 261/PMK.03/2016 tentang Tata Cara
Penyetoran, Pelaporan, dan Pengecualian Pengenaan Pajak Penghasilan
atas Penghasilan dari Pengalihan Hak atas Tanah dan/atau Bangunan, dan
Perjanjian Pengikatan Jual Beli atas Tanah dan/atau Bangunan Beserta
Perubahannya. Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik
Indonesia.

Menteri Keuangan Republik Indonesia. (2017). Peraturan Menteri Keuangan


Republik Indonesia Nomor 34/PMK.010/2017 tentang Pemungutan Pajak
Penghasilan Pasal 22 Sehubungan dengan Pembayaran atas Penyerahan
Barang dan Kegiatan di Bidang Impor atau Kegiatan Usaha di Bidang Lain.
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

Menteri Keuangan Republik Indonesia. (2017). Peraturan Menteri Keuangan


Republik Indonesia Nomor 52/PMK.010/2017 tentang Penggunaan Nilai
Buku atas Pengalihan dan Perolehan Harta dalam Rangka Penggabungan,
Peleburan, Pemekaran, atau Pengambilalihan Usaha. Kementerian Hukum
dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

Menteri Keuangan Republik Indonesia. (2018). Peraturan Menteri Keuangan


Republik Indonesia Nomor 205/PMK.010/2018 tentang Perubahan atas

Materi Pajak Penghasilan | 134


Peraturan Menteri Keuangan Nomor 52/PMK.010/2017 tentang
Penggunaan Nilai Buku atas Pengalihan dan Perolehan Harta dalam rangka
Penggabungan, Peleburan, Pemekaran, atau Pengambilalihan Usaha.
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

Menteri Keuangan Republik Indonesia. (2018). Peraturan Menteri Keuangan


Republik Indonesia Nomor 212/PMK.03/2018 tentang Pemotongan Pajak
Penghasilan atas Bunga Deposito dan Tabungan serta Diskonto Sertifikat
Bank Indonesia. Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik
Indonesia.

Menteri Keuangan Republik Indonesia. (2021). Peraturan Menteri Keuangan


Republik Indonesia Nomor 6/PMK.03/2021 tentang Penghitungan dan
Pemungutan Pajak Pertambahan Nilai serta Pajak Penghasilan atas
Penyerahan/Penghasilan Sehubungan dengan Penjualan Pulsa, Kartu
Perdana, Token, dan Voucher. Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia
Republik Indonesia.

Menteri Keuangan Republik Indonesia. (2021). Peraturan Menteri Keuangan


Republik Indonesia Nomor 56/PMK.010/2021 tentang Perubahan Kedua
atas Peraturan Menteri Keuangan Nomor 52/PMK.010/2017 tentang
Penggunaan Nilai Buku atas Pengalihan dan Perolehan Harta dalam rangka
Penggabungan, Peleburan, Pemekaran, atau Pengambilalihan Usaha.
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

Menteri Keuangan Republik Indonesia. (2022). Peraturan Menteri Keuangan Nomor


41/PMK.03/2022 tentang Perubahan Kedua atas Peraturan Menteri
Keuangan Nomor 34/pmk.010/2017 tentang Pemungutan Pajak
Penghasilan Pasal 22 Sehubungan dengan Pembayaran atas Penyerahan
Barang dan Kegiatan di Bidang Impor atau Kegiatan Usaha di Bidang Lain.
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

Menteri Keuangan Republik Indonesia. (2022). Peraturan Menteri Keuangan Nomor


58/PMK.03/2022 tentang Penunjukkan Pihak Lain sebagai Pemungut Pajak
dan Tata Cara Pemungutan, Penyetoran, dan/atau Pelaporan Pajak yang
Dipungut oleh Pihak Lain atas Transaksi Pengadaan Barang dan/atau Jasa
Melalui Sistem Informasi Pengadaan Pemerintah. Kementerian Hukum dan
Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

Menteri Keuangan Republik Indonesia. (2022). Peraturan Menteri Keuangan Nomor


68/PMK.03/2022 tentang Pajak Pertambahan Nilai dan Pajak Penghasilan

Materi Pajak Penghasilan | 135


atas Transaksi Perdagangan Aset Kripto. Kementerian Hukum dan Hak
Asasi Manusia Republik Indonesia.

Direktorat Jenderal Pajak. (2015). Peraturan Direktur Jenderal Pajak Nomor


11/PJ/2015 tentang Pajak Penghasilan atas Hadiah dan Penghargaan.

Direktorat Jenderal Pajak. (2020). Peraturan Direktur Jenderal Pajak Nomor


03/PJ/2020 tentang Tata Cara Penerbitan Surat Keterangan Bebas
Pemotongan Pajak Penghasilan atas Bunga Deposito dan Tabungan serta
Diskonto Sertifikat Bank Indonesia yang Diterima atau Diperoleh Dana
Pensiun yang Pendiriannya Telah Disahkan oleh Menteri Keuangan atau
Telah Mendapatkan Izin dari Otoritas Jasa Keuangan.

Materi Pajak Penghasilan | 136

Anda mungkin juga menyukai