Anda di halaman 1dari 2

Nama : Dwika Wuri Cahyani

Semester : 2

UTS AQIDAH

1. Bagaimana pengertian Aqidah islam yang anda fahami?


Jawab : Aqidah adalah keyakinan dalam hati dengan mempeercayai Allah sebagai
Tuhan semesta alam tanpa ada keraguan. Dengan adanya kitab terakhir Al-Qur’an
sebagai penyempurna kitab sebelumnya dan As-sunnah Rasulullah.
2. Sebutkan sumber, ruang lingkup, dan fungsi Aqidah Islam! jelakan secara singkat!
Jawab :
a. Sumber Aqidah berasal dari Al-Qur’an dan Sunnah. Kedua inilah yang
menjadi pegangan atau patokan paten, sebab Al-Quran adalah firman Allah
yang diturunkan kepada Nabi. Sedangkan Sunnah adalah berasal dari
perkataan Rasulullah.
b. Ruang lingkup Aqidah : Petama, Ilahiyat adalah pembahasa tentang segala
sesuatu tentang yang berhubungan dengan Ilah (Allah), seperti wujud Allah,
sifat-sifat dan nama-nama-Nya. Kedua, Nubuwat adalah pembahasan yang
berhubungan dengan Nabi dan Rasul. Ketiga, Ruhaniyat adalah pembahasan
yang berhubungan dengan alam metafisik, seperti ; Malaikat, Jin, Iblis, Roh
dan lain-lain. Keempat Sami’yyat adalah pembahasan yang berhubungan
dengan sesuatu hal yang dapat hanya melalui sam’I (dalil naqli Al – Qur’an
dan As-Sunnah), seperti alam barzakh,azab kubur, tanda-tanda kiamat.
c. Fungsi aqidah islam, yaitu aqidah sebagai pondasi, untuk mendirikan
bangunan. Agar agama yg kita peluk (Islam) menjadi kokoh dan lebih
kokoh.
3. Bagaimana makna laa ilaa ha illallah?
Jawab : makna dalam iqrar Laa ilaa ha illallah adalah sebuah keyskinan dan
kesaksian bahwa Allah satu-satunya tuhan yang patut disembah dan maha pengatur
atau memelihara kehidupan, serta penguasa seluruh alam. Tanpa ada hal yang
setara untuk disembah selain Allah.
4. Apa yang anda fahami tentang asma washshiffat?
Jawab : Asma washiffat adalah nama-nama dan sifat-sifat yang di miliki Allah swt
semata yang ada dalam sebagaimana di A-Qur’an dan As - Sunnah . Sehingga kita
harus mengetahui kedua hal tersebut yang menjadi kebesaran Allah dan pembeda
dengan hal yang lain bahkan tidak setara.
5. Apa yang anda fahami tentang tauhidullah dan macamnya!
Jawab :
a. Tauhid Rubbubiyah dari kata “Rabb”, adalah Tauhid bahwa Allah, satu-
satunya Dzat yang sebagai Pencipta, pemelihara, memberi rezeki dan
mengelola seluruh Alam beserta isinya.
b. Tauhid Mulkiyah dari kata “Malik”, adalah tauhid tentang ketuhanan, satu-
satunya Dzat sebagai Raja yang memimpin, mengepalai dan menyelesaikan
suatu masalah yang ada diseluruh alam semesta.
c. Tauhid Ilahiyah dari kata “Ilah”, adalaah tauhid bahwa Allah , satu-satunya
Dzat yang patut disembah, dimintai pertolongan, perlindungan, dan cinta.

Anda mungkin juga menyukai