Anda di halaman 1dari 4

MAKALAH

SHALAT JAMAK

MATA PELAJARAN

FIQIH

OLEH:

DAFFA DZAKA SALEH SIREGAR


PUTRI MARISA
CLARAMEL DESILA
NUR HAFNI
NAYLA FRICIYA
PADIL PRAWIRO
MUHAMMAD SAID

KELAS VII D
MTs NEGERI 1 LABUHANBATU
T.A 2022/2023
1. Pengertian Shalat Jamak

Pengertian shalat jamak secara bahasa adalah pengumpulan. Sedangkan pengertian

shalat jamak menurut adalah mengumpulkan dua shalat wajib yang dikerjakan dalam

satu waktu. Misalnya shalat jamak adalah menggabungkan shalat dzuhur dan ashar

untuk dikerjakan pada waktu dzuhur atau pada waktu ashar. Atau bisa juga

menggabungkan shalat magrib dan isya untuk dikerjakan pada waktu magrib atau pada

waktu isya. Sementara shalat subuh tetap pada waktunya dan tidak boleh digabungkan

dengan shalat lain.

Hal ini merupakan rukhshah (keringanan) dari Allah SWT dalam melaksanakan

shalat dalam keadaan tertentu, dalam hal ini jika sedang bepergian jauh tanpa ada

tempat untuk melaksanakan shalat nantinya. Menjamak shalat hukumnya mubah atau

boleh bagi orang yang sudah memenuhi syarat.

2. Syarat dan Jenis Shalat Jamak

Tidak setiap perjalanan yang ditempuh bisa melakukan shalat jamak karena ada

syarat atau ketentuan-ketentuan yang harus dipenuhi sebelum membolehkan seseorang

melakukannya. Syarat utama diperbolehkannya melakukan shalat jamak adalah

melakukan perjalannya yang tujuannya bukan untuk hal maksiat.

Jarak minimal perjalanan harus mencapai farsakh atau menurut beberapa pendapat

para ulama 88 km, 80 km, 64 km, 94,5 km, dilakukannya harus saat masih berada

dalam perjalanan, dilakukan setelah keluar dari batas desa, dan tidak boleh makmum

dengan orang yang mukim.

Sementara itu, jenis atau macam shalat jamak dibagi menjadi 2 yakni jamak taqdim

dan jamak takhir;

a) Jamak taqdim, adalah mengumpulkan dua shalat wajib dikerjakan pada waktu

yang pertama (awal). Jama' taqdim sendiri terdiri dari dua macam yaitu;
 Mengumpulkan shalat zuhur dan shalat ashar, dikerjakan pada waktu

dzuhur

 Mengumpulkan shalat magrib dan isya, dikerjakan pada waktu magrib.

b) Jama ta'khir, adalah mengumpulkan dua shalat wajib dikerjakan pada waktu

yang kedua (akhir). Jama' ta'khir juga terdiri dari dua macam, yaitu;

 Mengumpulkan shalat zuhur dan shalat ashar, dikerjakan pada waktu ashar

 Mengumpulkan shalat magrib dan isya, dikerjakan pada waktu isya.

3. Tata Cara Shalat Jamak

Berikut tata cara pelaksanaan shalat jamak, baik jamak taqdim maupun jamak takhir:

 Niat shalat jamak taqdim dzuhur dan ashar (Dilakukan saat waktu dzuhur)

"Ushollii fardlozh zhuhri arba'a raka'aatin majmuu'an ma'al ashri adaa-an lillaahi

ta'aalaa."

Artinya: Aku sengaja shalat fardu dhuhur 4 rakaat yang dijama' dengan Ashar,

fardu karena Allah Ta'aala. Setelah selesai shalat dzuhur.

Langsung dilanjut shalat ashar dengan bacaan niat: "Ushollii fardlozh ashri arba 'a

raka'aatin majmuu'an ma'al dzuhri adaa- an lillaahi ta'aalaa."

Artinya: Aku berniat shalat ashar 4 rakaat dijama dengan dhuhur, fardhu karena

Allah Ta'aala.

 Niat shalat Jamak Taqdim Maghrib dan Isya' (Dilakukan saat waktu maghrib)

"Ushollii fardloch maghribi thalaatha raka'aatin majmun'an ma'al 'isyaa'i jam'a

taqdiimin adaa-an lillaahi ta'aalaa."

Artinya: Aku sengaja shalat fardu maghrib 3 rakaat yang dijama dengan isyak,

dengan jama" taqdim, fardu karena Allah Ta'aala.


 Niat shalat Jamak Takhir Dzuhur dan Ashar "Ushollii fardlozh zhuhri arba’a

raka'aatin majmuu'an ma'al ashri adaa-an lillaahi ta'aalaa."

Artinya: Aku sengaja sholat fardu dhuhur 4 rakaat yang dijama dengan Ashar,

fardu karena Allah Ta'aala.

Setelah selesai shalat dzuhur, langsung dilanjut shalat ashar dengan bacaan niat:

"Ushollii fardlol 'ashri arba'a raka'aatin majmuu'an ma'azh zhuhri adaa-an lillaahi

ta'aalaa." Artinya: "Aku sengaja shalat fardu Ashar 4 rakaat yang dijama dengan

dhuhur, fardu karena Allah Ta'aala"

 Niat shalat Jamak takhir Maghrib dan Isya' "Ushollii fardlozh maghribi thalaatha

raka'aatin majmuu'an ma'al 'isyaa'i Jam'a ta-khiirinin adaa-an lillaahi ta'aalaa."

Artinya: Aku sengaja shalat fardu maghrib 3 rakaat yang dijama dengan isyak,

dengan jama' takhir, fardu karena Allah Ta'aala. Setelah selesai shalat maghrib,

langsung dilanjut shalat isya' dengan bacaan niat: "Ushollii fardlozh 'isyaa'i arba'a

raka'aatin majmuu'an ma'al magribi Jam'a ta-khiirinin adaa- an lillaahi ta'aalaa."

Artinya: Aku berniat shalat isya' empat rakaat yang dijama' dengan magrib,

dengan jama' takhir, fardhu karena Allah Ta'aala.

Anda mungkin juga menyukai