Anda di halaman 1dari 11

MAKALAH

TOPIK 1: JENIS-JENIS EVALUASI PEMBELAJARAN

OLEH

1. MARIA SURIATI MODESTA BANUS (21103316)


2. SELFIANA ADE ( 21103301)
3. MARIA JELITA ANUL (21103294)

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
SANTU PAULUS RUTENG 2023

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa. Atas rahmat dan
perlindungan-Nya, kami dapat menyelesaikan tugas makalah dengan
topik "JENIS-JENIS EVALUASI PEMBELAJARAN" tepat pada waktunya.
Makalah ini disusun untuk memenuhi tugas Mata Kuliah Evaluasi Pembelajaran.
Selain itu, makalah ini bertujuan menambah wawasan tentang jenis-jenis evaluasi
pembelajaran bagi para pembaca dan juga bagi penulis.
Kami mengucapkan terima kasih kepada Ibu Erna selaku Dosen
Pengampuh Mata Kuliah Evaluasi Pembelajaran. Kami menyadari bahwa
makalah ini masih jauh dari sempurna. Oleh sebab itu, saran dan kritik yang
membangun diharapkan demi kesempurnaan makalah ini.

ii
DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL ................................................................................. i
Kata Pengantar ............................................................................................ ii
DAFTAR ISI .............................................................................................. iii
BAB I PENDAHULUAN .......................................................................... 1
1.1 Latar Belakang ................................................................................ 1
1.2 Rumusan Masalah ........................................................................... 1
1.3 Tujuan ............................................................................................. 1
BAB II PEMBAHASAN ........................................................................... 2
2.1 Pengertian Evaluasi Pembelajaran .................................................. 2
2.2 Funsi Evaluasi Pembelajaran .......................................................... 3
2.3 Jenis-jenis Evaluasi Pembelajaran .................................................. 3
BAB III PENUTUP ................................................................................... 7
3.1 Kesimpulan ..................................................................................... 7
3.2 Saran ................................................................................................ 7
DAFTAR PUSTAKA ................................................................................ 8

iii
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Evaluasi pembelajaran merupakan kemampuan dasar yang harus
dimiliki seorang guru atau calon guru. Karena seorang guru atau calon guru
harus memiliki 4 kompetensi dasar yang meliputi kompetensi pedagogik,
kompetensi profesional, kompetensi sosial dan kompetensi kepribadian.
Kompetensi profesional seorang guru salah satunya yaitu mengevaluasi hasil
belajar peserta didik. Evaluasi pembelajaran pada dasarnya dilakukan untuk
menilai hasil belajar peserta didik, sehingga dalam evaluasi dilakukan
penilaian atau pengukuran terhadap kemampuan peserta didik.
Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mengetahui hasil yang
telah dicapai oleh pendidik dalam proses pembelajaran adalah melalui
evaluasi. Ealuasi merupakan subsistem yang sangat penting dan sangat di
butuhkan dalam setiap sistem pendidikan, karena evaluasi dapat
mencerminkan seberapa jauh perkembangan atau kemajuan hasil pendidikan.
Dalam setiap pembelajaran, pendidik harus berusaha mengetahui hasil dari
proses pembelajaran yang ia lakukan, dan dengan evaluasi juga, kita dapat
mengetahui titik kelemahan serta mudah mencari jalan keluar untuk berubah
menjadi lebih baik ke depan.

1.2 Rumusan Masalah


1. Apakah pengertian Evaluasi Pembelajaran?
2. Apa fungsi Evaluasi Pembelajaran ?
3. Apa saja jenis-jenis Evaluasi Pembelajaran?

1.3 Tujuan
1. Untuk mengetahui pengertian Evaluasi Pembelajaran
2. Untuk mengetahui fungsi Evaluasi Pembelajaran
3. Untuk mengetahui jenis-jenis Evaluasi Pembelajaran

1
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Pengertian Evaluasi Pembelajaran


Evaluasi Menurut Suharsimi Arikunto (2004: 1) adalah kegiatan untuk
mengumpulkan informasi tentang bekerjanya sesuatu, yang selanjutnya informasi
tersebut digunakan untuk menentukan alternative yang tepat dalam mengambil
keputusan. Nurgiyantoro (1988:5) menyebutkan bahwa evaluasi adalah proses
untuk mengukur kadar pencapaian tujuan. Ia lebih lanjut menjelaskan bahwa
evaluasi yang bersinonim dengan penilaian tidak sama konsepnya dengan
pengukuran dan tes meskipun ketiga konsep ini sering didapatkan ketika masalah
evaluasi pendidikan dibicarakan. Dikatakannya bahwa penilaian berkaitan dengan
aspek kuantitatif dan kualitatif, pengukuran berkaitan dengan aspek
kuantitatif, sedangkan tes hanya merupakan salah satu instrumen penilaian.
Meskipun berbeda, ketiga konsep ini merupakan satu kesatuan dan saling
memerlukan.
Pengukuran adalah proses penentuan kuantitas suatu objeck dengan
memebandingkan antara alat ukur dengan objek yang diukur. Penilaian adalah
proses penentuan kualitas suatu objek dengan membandingkan antara hasil-hasil
ukur dengan standar penialaian tertentu. Tes adalah alat pengumpulan data yang
dirancang khusus. Yang membedakannya dengan evaluasi adalah bahwa evaluasi
mencakup aspek kualitatif dan aspek kuanitatif. Dengan demikian, evaluasi dapat
diartikan sebagai suatu kegiatan yang terencana untuk mengetahui keadaan suatu
objek dengan menggunakan instrumen dan hasilnya dibandingkan dengan suatu
tolak ukur untuk memperoleh suatu kesimpulan. Pembelajaran adalah suatu sistem
yang bertujuan untuk membantu proses belajar siswa, yang berisi serangkaian
peristiwa yang dirancang, disusun sedemikian rupa untuk mempengaruhi dan
mendukung terjadinya proses belajar siswa yang bersifat internal (Gagne dan
Briggs, 1979:3).
Dari beberapa pengertian di atas, dapat disimpulkan bahwa evaluasi
pembelajaran adalah proses mengumpulkan, menganalisis dan menginterpretasi

2
informasi secara sistematik untuk menetapkan sejauh mana ketercapaian tujuan
pembelajaran yang telah ditetapkan.

2.2 Fungsi Evaluasi Pembelajaran 


 Fungsi evaluasi
Adanya kebutuhan yang kuat akan kemampuan penilaian pembelajaran
dalam pendidikan, antara lain menyediakan informasi yang dapat digunakan
sebagai dasar untuk:
 Memberikan dasar penilaian hasil usaha (prestasi) yang dicapai siswa,
 Memberikan informasi yang sangat berguna untuk mengetahui posisi
siswa dalam kelompok,
 Memberikan materi yang penting untuk seleksi kemudian menentukan
status pembelajar,
 Memberikan pedoman untuk mencari dan menemukan solusi bagi siswa
yang benar-benar membutuhkannya,
 Memberikan petunjuk tentang sejauh manakah program pengajaran yang
telah ditentukan telah dapat dicapai.

2.3 Jenis-jenis Evaluasi Pembelajaran


a. Jenis evaluasi berdasarkan tujuannya
1) Evaluasi Diagnostik
Adalah evaluasi yang ditujukan untuk menelaah kelemahan-kelemahan
siswa beserta faktor-faktor penyebabnya.
2) Evaluasi Selektif 
Adalah evaluasi yang digunakan untuk memilih siswa yang paling tepat
sesuai dengan kriteria program kegiatan tertentu.
3) Evaluasi Penempatan 
Adalah evaluasi yang digunakan untuk menempatkan siswa dalam
program pendidikan tertentu yang sesuai dengan karakteristik siswa.

3
4) Evaluasi Formatif 
Adalah evaluasi yang dilaksanakan untuk memperbaiki dan meningkatan
proses belajar dan mengajar.

5) Evaluasi Sumatif
Adalah evaluasi sumatif adalah evaluasi yang dilakukan untuk
menentukan hasil dan kemajuan belajar siswa.

b. Jenis evaluasi berdasarkan sasaran


1. Evaluasi Konteks 
Adalah evaluasi yang ditujukan untuk mengukur konteks program baik
mengenai rasional tujuan, latar belakang program, maupun kebutuhan-
kebutuhan yang muncul dalam perencanaan.
2. Evaluasi Input 
Adalah evaluasi yang diarahkan untuk mengetahui input baik sumber
daya maupun strategi yang digunakan untuk mencapai tujuan
3. Evaluasi Proses
Adalah evaluasi yang ditujukan untuk melihat proses pelaksanaan, baik
mengenai kalancaran proses, kesesuaian dengan rencana, factor
pendukung dan faktor hambatan yang muncul dalam proses pelaksanaan,
dan sejenisnya.
4. Evaluasi Hasil atau Produk 
Adalah evaluasi yang diarahkan untuk melihat hasil program yang dicapai
sebagai dasar untuk menentukan keputusan akhir, diperbaiki,
dimodifikasi, ditingkatkan atau dihentikan.
5. Evaluasi Outcom atau Lulusan 
Adalah evaluasi yang diarahkan untuk melihat hasil belajar siswa lebih
lanjut, yakni evaluasi lulusan setelah terjun ke masyarakat.

4
c. Jenis evalusi berdasarkan lingkup kegiatan pembelajaran
1. Evaluasi Program Pembelajaran 
Adalah evaluasi yang mencakup terhadap tujuan pembelajaran, isi
program pembelajaran, strategi belajar mengajar, aspe-aspek program
pembelajaran yang lain.
2. Evaluasi Proses Pembelajaran 
Adalah evaluasi yang mencakup kesesuaian antara peoses
pembelajaran dengan garis-garis besar program pembelajaran yang
ditetapkan, kemampuan guru dalam melaksanakan proses
pembelajaran, kemampuan siswa dalam mengikuti proses
pembelajaran.
3. Evaluasi Hasil Pembelajaran 
Adalah evaluasi hasil belajar mencakup tingkat penguasaan siswa
terhadap tujuan pembelajaran yang ditetapkan, baik umum maupun
khusus, ditinjau dalam aspek kognitif, afektif, psikomotorik.

d. Jenis evaluasi berdasarkan tujuan dibedakan atas lima jenis evaluasi:


 Evaluasi diagnostik
Evaluasi diagnostik adalah evaluasi yang di tujukan untuk menelaah
kelemahan-kelemahan siswa beserta faktor-faktor penyebabnya.
 Evaluasi selektif
Evaluasi selektif adalah evaluasi yang di gunakan untuk memilih siwa
yang paling tepat sesuai dengan kriteria program kegiatan tertentu.
 Evaluasi penempatan
Evaluasi penempatan adalah evaluasi yang digunakan untuk
menempatkan siswa dalam program pendidikan tertentu yang sesuai
dengan karakteristik siswa.
 Evaluasi formatif 
Evaluasi formatif adalah evaluasi yang dilaksanakan untuk memperbaiki
dan meningkatan proses belajar dan mengajar.
 Evaluasi sumatif 

5
Evaluasi sumatif adalah evaluasi yang dilakukan untuk menentukan hasil
dan kemajuan bekajra siswa.

6
BAB III
PENUTUP
3.1 Kesimpulan
Pembahasan tentang evaluasi, maka dapat disimpulankan bahwa: Dalam
menggunakan konsep evaluasi dalam kaitannya dengan segala aspek, maka
ada beberapa pokok yang harus dipegang yaitu: Jenis dan bentuk evaluasi,
alat penilaian yang baik.
Evaluasi pembelajaran adalah proses untuk menentukan nilai
pembelajaran yang dilaksanakan, dengan melalui kegiatan pengukuran dan
penilaian pembelajaran. Pengukuran yang dimaksud di sini adalah proses
membandingkan tingkat keberhasilan pembelajaran dengan ukuran keberhasilan
pembelajaran yang telah ditentukan secara kuantitatif, sedangkan penilaian yang
dimaksud di sini adalah proses pembuatan keputusan nilai keberhasilan
pembelajaran secara kualitatif. Evaluasi merupakan sarana untuk mendapatkan
informasi yang diperoleh dari proses pengumpulan dan pengolahan data. Terdapat
beberapa teknik, jenis-jenis, dan syarat-syarat penyusunan evaluasi pembelajaran
yang dapat di lakukan dan diperhatikan oleh pendidik dalam melakukan evaluasi
pembelajaran.

3.2 Saran
Dalam melakukan Evaluasi Pembelajaran, sebaiknya diperhatikan syarat-
syarat dalam penyusunan evaluasi pembelajaran tersebut serta memilih teknik
evaluasi pembelajaran yang sesuai agar hasil yang diinginkan sesuai.

7
DAFTAR PUSTAKA

Daryanto. 1997. Evaluasi Pendidikan. Solo: Rineka Cipta.


Purwanto, Ngalim. 1984. Prinsip-prinsip dan Teknik Evaluasi Pengajaran.
Bandung: PT Remaja Rosdakarya
Sanjaya, Wina. 2008. Kurikulum dan Pembelajaran. Bandung: Kencana Prenada
Media Group.
Sukardi. 2008. Evaluasi Pendidikan. Yogyakarta. Bumi Aksara.

Anda mungkin juga menyukai