Anda di halaman 1dari 2

4. a. Kapan waktu kejadiannya?

Masukan atau umpan balik apa yang secara spesifik Anda


dapatkan? Apa yang Anda rasakan saat menerima masukan atau umpan balik tersebut

Pada dasarnya proses pembelajarna bukan sekedar menyampaikan materi pelajaran, tetapi juga
proses menata lingkungan pembelajaran agar siswa belajar. Proses belajar mengajar adalah upaya
untuk memberikan pengetahuan kepada siswa. Peran guru dalam proses pembelajaran yaitu harus
mengikuti perkembangan zaman. Dengan adanya perkembangan ilmu teknologi, guru harus bisa
mengoperasikan teknogi dan mengimplementasikan dalam proses pembelajaran. Hal ini sedang
giat disosialisasikan oleh pemangku kepentingan di bidang pendidikan. Upaya ini dilaksanakan di
tingkat provinsi, kabupatan, kota, bahkan di setiap satuan pendidikan. Hal ini dialami oleh saya
sendiri ketika mengikuti kegiatan kelompok kerja guru dalam penyusunan perangkat
pembelajaran. Pada kegiatan ini saya mendapatkan masukan dan saran dari pengawas yang
bertanggung jawab pada satuan pendidikan tempat saya bertugas. Beliau menyarankan untuk
melakukan perbaikan RPP yang mengkombinasikan proses pembelajaran dengan teknologi. Baik
itu melalui media pembelajaran hingga metode dan strategi yang digunakan dalam proses
pembelajaran. Beliau menyaran untuk menggunakan media yang dapat menarik perhatian siswa
yang berkaitan dengan teknologi, seperti video pembelajaran. Saran dan masukan ini merupakan
sebuah saran yang dapat membangun dan saya jadikan bahan refleksi untuk meningkatkan
kempetensi saya dalam proses pembelajaran. Saya juga bersifat terbuka dan menerima saran yang
diberikan.

4. b. Bagaimana cara Anda menyikapi masukan dan umpan balik tersebut untuk
pengembangan diri Anda?

Berdasarkan uraian yang telah saya jelaskan mengenai masukan dan saran yang saya
dapatkan dari pengawas, saya memcoba untuk menerima dan mulai melakukan perbaikan
terkait dengan perangkat pembelajaran yang saya buat. Mulai dari mencari metode
pembelajaran dan strategi pembelajaran yang menunjang. Selanjutnya saya mulai mencari
tahu tentang cara penggunaan media pembelajaran yang berbasi video pembelajaran melalui
jejaring sosial dan mulai mengikuti webinar maupun pelatihan yang dapat membantu saya
dalam meningkatkan proses pembelajaran yang berkualitas. Pribadi yang baik adalah pribadi
yang jujur dan terbuka dengan kritik, saran dan masukan dari orang lain. Untuk itu saya
berusaha mencoba untuk menjadi pribadi yang baik tersebut. Dalam proses memperbaiki
kualitas pembelajaran tidak dapat dipungkiri bahwa saya mengalami hambatan terkait dengan
pengoperasian alat tik, namun dengan adanya dorongan dan komunikasi dari rekan-rakan
sejawat serta atasan yang berkompoten dalam bidang tersebut, dapat mengurangi hambatan
yang saya lalui.

4. c. Selain memanfaatkan masukan dan umpan balik dalam proses pengembangan diri Anda,
Hal berbeda apa yang Anda lakukan untuk mendukung proses pengembangan diri Anda?
Adakah cara-cara di luar kebiasaan yang Anda lakukan dimana hal tersebut membuat Anda
kurang nyaman namun mendukung proses pembelajaran Anda?

setelah memanfaatkan masukan dan umpan balik yang disampaikan kepada saya untuk
pengembangan kualitas diri, saya juga mencoba belajar dalam menguasai teknologi google
form. Aplikasi Google Form adalah software yang secara fungsional difungsikan sebagai alat
untuk mengakumulasi dan mengkurasi informasi dari para pengguna. Di mana Google Form
menyediakan layanan survei atau kuis yang dapat diatur secara mudah oleh pengguna.
Aplikasi google form saya gunakan untuk membuat evaluasi pembelajaran sehingga
pembelajaran tetap berbasis teknologi. Selain itu hal ini dapat meningkatkan minat belajar
siswa. Dalam penerapan google form ini saya mengalami sedikit hambatan dengan
penggunaan beberapa fitur yang belum terlalu fameliar dengan saya. Namun, dengan
motivasi yang kuat membuat saya tertantang untuk mencari tahu cara menggunakannya. Cara
tersebut saya peroleh melalui sharing dengan teman sejawat, serta belajar dari kanal youtube
yang memberikan panduan terkait dengan penggunaan aplikasi google form. Hal ini rutin
saya lakukan sehingga dapat mempermantap pengetahuan saya.

4.d. Bagaimana aplikasi hasil proses pembelajaran yang Anda sebutkan di dalam pekerjaan
Anda?

Proses pembelajaran menggunakan media teknologi tentunya dapat menarik perhatian siswa
dan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran. Penggunaan media pembelajaran berbasis
video dan aplikasi google form pada evaluasi pembelajaran merupakan suatu kolaborasi yang
dianggap dapat memberikan hasil pembelajaran yang baik dan dapat diingat dengan mudah
oleh peserta didik. Dengan penggunaan media video pembelajaran, siswa terlihat lebih antusias
dari pembelajaran sebelumnya. Ditambah lagi dengan penggenaan metode pembelajaran
berbasis penyelesaian masalah yang dapat melibatkan kerja sama tim dan ditutup dengan
evaluasi pembelajaran menggunakan aplikasi google form. Siswa semakin merasa senang dalam
melaksanakan proses pembelajaran. Sehingganya dapat disimpulkan bahwa, pembelajaran yang
menarik dan dilaksanakan dengan terencana dan penuh tanggung jawab akan menghasilkan
hasil yang baik utamanya dalam proses pembelajaran yang dilakukan. Kemampuan mengelola
pembelajaran dengan hasil yang baik dapat menciptakan citra pekerjaan yang semakin baik, baik
bagi masyarakat maupun bagi diri sendiri.

Anda mungkin juga menyukai