Anda di halaman 1dari 7

MAKALAH

CARA MENERJEMAHKAN RAGAM TEKS


Disusun untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Nadhoriyat Al-Tarjamah
Dosen Pengampu:
Muhamad Nasrulloh, M.Pd.I

Disusun oleh Kelompok 12:


1. Bintana Mufidaturrifahiya (126202211002)
2. Yuli Lailatus Saadah (126202211033)
3. Yeni Rahma Amalia Fitri (126202211044)

PENDIDIKAN BAHASA ARAB 3A


FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN UIN
SAYYID ALI RAHMATULLAH TULUNGAGUNG
DESEMBER 2022
KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Warohmatullohi Wabarokatuh.


Segala puji dan syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan
kelancaran dalam penyusunan makalah tentang “Menerjemahkan Alinea”.
Sholawat serta salam tetap tercurahkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad
SAW. Makalah ini diajukan guna memenuhi tugas mata kuliah Nadhoriyat
AlTarjamah, dosen pengampu Muhamad Nasrulloh, M,Pd.I..
Makalah ini telah kami selesaikan dengan maksimal berkat kerjasama
kelompok. Oleh karena itu, kami sampaikan terima kasih kepada segenap pihak
yang berkontribusi maksimal dalam penyelesaian makalah ini, khususnya kepada:
1. Prof. Dr. Maftukhin, M.Ag. selaku Rektor UIN Sayyid Ali Rahmatullah
Tulungagung yang telah memberikan kesempatan kepada kita untuk
menimba ilmu di UIN Sayyid Ali Rahmatullah.
2. Prof. Dr. Hj. Binti Maunah, M.Pd.I. selaku Dekan FTIK.
3. Prof. Dr. Sokip, M.Pd.I. selaku Ketua Jurusan Bahasa.
4. Dr. Nuryani, S.Ag., M.Pd.I. selaku Koordinator Progam Studi
Pendidikan Bahasa Arab
5. Muhamad Nasrulloh, M.Pd.I. selaku dosen pengampu yang telah
memberikan tugas dan pengarahan kepada kami
Kami juga sadar bahwa dalam penyusunan makalah ini mungkin masih
ada kekurangan baik dari penyusunan hingga tata bahasa penyampaian dalam
makalah.Oleh karena itu, jika ada kritik dan saran dari pembaca yang bersifat
membangun kesempurnaan makalah ini kami persilakan.
Dengan tersusunnya makalah ini, kami berharap semoga dapat bermanfaat
bagi para pembaca untuk menambah wawasan dan kefahaman.
Wassalamu’alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh
Tulungagung, 19 November 2022

Penyusun
DAFTAR ISI

HALAMAN COVER ..................................................................................... i


KATA PENGANTAR .................................................................................... ii
DAFTAR ISI ................................................................................................... iii
BAB I ............................................................................................................... 1
PENDAHULUAN ........................................................................................... 1
A. Latar Belakang ..................................................................................... 1
B. Rumusan Masalah ................................................................................ 1
C. Tujuan Penulisan .................................................................................. 1
BAB II ............................................................................................................. 2
PEMBAHASAN ............................................................................................. 2
A. Definisi Menerjemah ........................................................................... 2
B. Cara Menerjemahkan teks Faktual dan Sastra..................................... 4
C. Perbedaan Menerjemahkan Tertulis dan lisan .................................... 5
BAB III ............................................................................................................ 10
PENUTUP ....................................................................................................... 10
A. Kesimpulan .......................................................................................... 10
B. Saran ..................................................................................................... 11
DAFTAR PUSTAKA ..................................................................................... 12
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Pada proses penerjemahan, sangatlah sulit untuk dapat memindahkan
makna dari bahasa sumber ke dalam bahasa sasaran secara utuh tanpa ditambah
maupun dikurangi. Biasanya dalam menerjemahkan, selalu saja ada sesuatu yang
hilang, yang berarti suatu terjemahan tidak bisa sama persis dengan aslinya.
Penerjemahan merupakan upaya untuk mengganti teks bahasa sumber ke
dalam teks yang sepadan dengan bahasa sasaran. Menerjemahkan biasanya
dilakukan dengan dua bahasa yang berbeda seperti menerjemahkan bahasa Arab
ke bahasa Indonesia ataupun sebaliknya. Sehingga kita harus memperhatikan
kaidah-kaidah yang berlaku dalam menerjemahkan.1
Secara sederhana menerjemahkan adalah usaha-usaha untuk mengubah
suatu bentuk bahasa kedalam bahasa lain (bahasa sasaran) dengan tetap
mempertahankan aspek kesepadanan semua unsur yang ada di dalamnya ,yakni
frase, klausa, paragraf, dan lain-lain, baik secara lisan maupun tulisan. Dengan
kata lain, penerjemahan adalah sebuah usaha untuk menyampaikan pesan yang
terdapat dalam TSu ke dalam TSa secara sepadan
Pada masa kini, sudah banyak teks bahasa asing yang diterjemahkan ke
dalam bahasa Indonesia. Teks memang ditujukan untuk secara langsung atau
tidak “berkomunikasi” dengan masyarakat. Ragam teks yang dapat diterjemahkan
yakni teks sastra baik modern maupun klasik, dokumen resmi, teks yang
berdasarkan fakta atau realita murni seperti koran, dan lainnya.2
Oleh karena itu makalah ini akan membahas tentang bagaimana cara
menerjemahkan ragam teks.

1
K Kardimin, “Ragam Penerjemahan,” Mukaddimah: Jurnal Studi Islam, no. Query date:
2022-11-25 06:32:54 (2018),
http://ejournal.uin-suka.ac.id/pusat/mukaddimah/article/view/1364.
2
A Maylitha Ratri, PERGESERAN MAKNA DAN RAGAM BAHASA PENERJEMAH
DALAM DIALOG TERJEMAHAN KOMIK IZNOGOUD: LE TAPIS MAGIQUE, Query date:
2022-11-25 06:45:48 (repository.upi.edu, 2018), http://repository.upi.edu/id/eprint/44999.

1
B. Rumusan Masalah
Adapun rumusan masalah dalam makalah ini adalah sebagai berikut :
1. Apa definisi menerjemah ?
2. Bagaimana cara menerjemahkan teks faktual dan sastra?
3. Apa perbedaan menerjemahkan tertulis dan lisan ?
C. Tujuan
Adapun tujuan dari makalah ini adalah sebagai berikut :
1. Untuk mengetahui definisi menerjemah
2. Untuk mengetahui cara menerjemahkan teks factual dan sastra
3. Untuk mengetahui perbedaan menerjemahkan tertulis dan lisan

2
BAB II
PEMBAHASAN

A. Definisi Menerjemahkan
Menerjemahkan merupakan kegiatan yang membutuhkan pengetahuan
dan keterampilan dari penerjemah, karena yang diterjemahkan tidak hanya kata,
frasa, maupun kalimat dalam tataran bahasa saja namun juga pada tataran di luar
bahasa yang merujuk pada fungsinya. menerjemahkan memiliki dua jenis yaitu
menerjemahkan lisan dan tulis menerjemahkan lisan dikenal sebagai
interpreting atau interpretasi, sedangkan menerjemahkan tertulis dikenal sebagai
translating atau kegiatan menghasilkan terjemahan. Sebagai bentuk konsistensi
pendekatan, dalam hal ini akan berfokus pada terjemahan tertulis. Proses
menerjemahkan antara dua bahasa tertulis yang berbeda yaitu penerjemah
mengubah teks asli (teks sumber yang tertulis dalam bahasa sumber) menjadi
teks terjemahan (teks sasaran yang tertulis dalam bahasa sasaran).

Menerjemahkan sendiri memiliki pengertian yang dikemukakan oleh


beberapa ahli, seperti:
1. Pym yang menyatakan, pada dasarnya penerjemahan adalah
pengggantian symbol-simbol bahasa alami yang seringkali di-
lakukan dengan cara yang sangat literal.
2. Nida & Taber menyatakan bahwa penerjemahan berisi reproduksi
ke dalam bahasa sasaran (BSa) yang setara, dekat dengan bahasa
sumber (BSu) atau senatural mungkin, yang pertama dalam hal
makna dan yang kedua dalam hal gaya.
3. Tanjung, mengutip dari The Merriam Webster Dictionary tertulis
bahwa menerjemahkan adalah mengubah suatu ungkapan atau ben-
tuk ke dalam ungkapan atau bentuk yang lain, untuk mengubah ke
dalam bahasa sendiri atau bahasa yang lain.

3
4. Catford menyatakan bahwa penerjemahan merupakan pengalihan
materi teks yang ekuivalen dari satu bahasa ke dalam bahasa yang
lain.
5. Newmark menyatakan bahwa terjemahan adalah sebuah hasil
karya yang terdiri dari upaya untuk mengganti pesan atau perny-
ataan tertulis dari suatu bahasa dengan pesan atau pernyataan yang
sama dalam bahasa lain.3

Dari beberapa definisi di atas terdapat kesamaan dalam mendefinisikan


arti menerjemahkan, yaitu pengalihan, mengubah, memproduksi kembali, atau
menggantikan dari bahasa sumber (BSu) ke dalam bahasa sasaran (BSa) dengan
memperhatikan kesepadanan makna yang terdekat dengan bahasa sumber serta
pengalihan bahasa yang senatural mungkin dalam hal gaya pada bahasa sasaran.

3
IS Aisah, Strategi Dan Teknik Penerjemahan Pada Soundtrack Film Mulan “Reflection,”
Query date: 2022-11-25 07:03:19 (elibrary.unikom.ac.id, 2021),
https://elibrary.unikom.ac.id/id/eprint/5177/.

Anda mungkin juga menyukai