Anda di halaman 1dari 2

1. Bagaimana hubungan pndidikan dalam pelestarian nilai?

Jawab : Kaitan pendidikan dengan pelestarian nilai yaitu pendidikan berperan besar dalam
menanamkan nilai-nilai kepada generasi muda untuk melestarikan, memurnikan dan
mengidealkan kebiasaan masyarakat yang ada

2. Sebutkan nilai-nilai yang harus diajarkan di sekolah untuk memperkuat pelakasanaan


pendidikan?
Jawab : Ada 18 nilai-nilai dalam pengembangan pendidikan budaya dan karakter bangsa
yang dibuat oleh Diknas, diantaranya ialah
1. Religius 9. Tanggung jawab
2. Jujur 10. Semangat kebangsaan
3. Toleransi 11. Cinta tanah air
4. Disiplin 12. Mengehargai prestasi
5. Kerja keras 13. Besahabat atau komunikatif
6. Kreatif 14. Cinta Damai
7. Mandiri 15. Gemar membaca
8. Demokratis. 16. Peduli lingkungan
9. Rasa Ingin Tahu 17. Peduli sosial

3. Bagaimana pendidikan dapat mendorong terjadinya perubahan sosial?


Jawab : Sistem pendidikan dapat mendorong perubahan sosial karena dapat mengembangkan
pola pikir, kreativitas, dan ilmu pengetahuan. Melalui pola pikir yang maju kreativitas yang
tinggi, dan kemandirian, manusia bisa mewujudkan berbagai penemuan baru serta
mengembangkan ilmu pengetahuan yang berguna bagi kehidupan sosial.

4. Bagaimana pendidikan dapat menjadi sarana melestarikan nilai yang dianut masyarakat?
Jawab : Pendidikan dapat menjadi sarana melestarikan nilai yang mana dianut masyarakat
hingga negara dikarenakan pendidikan memiliki fungsi secara umum mencerdaskan rakyat,
kecerdasan yang didapat tidak hanya soal pengetahuan saja namun pendidikan tentang
pentingnya menjaga nilai kebudayaan Indonesia sehingga tidak Indonesia tidak kehilangan
identitasnya.

5. Mengapa pendidikan memegang peranan penting dalam mendorong perubahan sosial di


masyarakat?
Jawab : Karena peran pendidikan dalam kehidupan dan dalam perubahan sosial di
masyarakat ialah untuk membekali dan mempersiapkan masyarakat untuk menjadi lebih baik
dan menghadapi ataupun mengatasi berbagai permasalahan yang terjadi akibat dari
perubahan sosial.

6. Apa yang dimaksud dengan paradigma pendidikan?


Jawab : paradigma pendidikan merupakan cara pandang dan proses memahami pendidikan
nasional dalam bentuk pengamatan dan proses pencarian cara mengatasi permasalahan yang
muncul dalam pendidikan nasional.
7. Bagaimana menurut pendapat anda bahwa pendidikan sangat mempengaruhi terjadinya
perubahan sosial ?
Jawab : Pendidikan dapat mempengaruhi perubahan sosial tersebut sehingga manusia dapat
menjalani setiap perubahan-perubahan tersebut dengan teratur dan tidak mengganggu
kualitas hidup seseorang. Perubahan sosial dipacu oleh penggunaan ilmu pengetahuan dan
teknologi sehingga dapat mempercepat pergerakannya.

8. Bagaimana hubungan timbal balik antara pendidikan dan perubahan sosial?


Jawab : Adanya pendidikan dapat mempengaruhi perubahan sosial, yang mana perubahan
sosial nantinya akan mempunyai fungsi yaitu : melakukan reproduksi budaya,
mengembangkan analisis kultural terhadap kelembagaan-kelembagaan tradisional, dan
melakukan perubahan-perubahan atau modifikasi tingkat ekonomi sosial tradisional.

9. Apa yang dimaksud dengan perubahan sosial?


Jawab : perubahan sosial adalah perubahan yang terjadi pada struktur dan fungsi dalam
sistem sosial, termasuk aspek kebudayaan seperti norma, kebiasaan, kepercayaan, tradisi
sikap, dan pola tingkah laku dalam masyarakat tanpa meninggalkan nilai-nilai yang ada
sejak zaman nenek moyang.

10. Menurut anda apa peranan pendidikan terhadap perubahan sosial dalam diri siswa
Jawab : Peranan pendidikan terhadap perubahan sosial dalam diri siswa adalah memberikan
bekal untuk para siswa agar mampu untuk bersaing dengan dunia internasional dan
mengajarkan kepada siswa untuk berpikir kreatif.

11. Apakah perubahan sosial dalam bidang pendidikan berdampak pada kualitas sumber daya
manusia yang semakin baik?
Jawab : Perubahan sosial dalam bidang pendidikan berdampak pada kualitas sumber daya
manusia yang semakin baik. SEBAB Perubahan sosial seperti sistem pendidikan, kurikulum,
dan media pembelajaran membuat mutu pendidikan semakin baik dan menghasilkan
masyarakat yang cerdas dan maju, serta terhadap berbagai bentuk perubahan lainnya.

Anda mungkin juga menyukai