Anda di halaman 1dari 25

LAPORAN AKHIR

MAHASISWA
PROGRAM KAMPUS MENGAJAR ANGKATAN 5 TAHUN 2023

Disusun Oleh:

JESICA NOVELINA BR.PURBA


2005030184

KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET, DAN TEKNOLOGI


DIREKTORAT JENDERAL PENDIDIKAN TINGGI
UNIVERSITAS QUALITY
2023
A. Hasil Analisis Kebutuhan Sekolah (Analisis situasi)
Sekolah yang menjadi sasaran dari Program Kampus Mengajar Angkatan Lima adalah
sekolah dasar yang termasuk kedalam wilayah 3T (Terdepan, Teringgal dan Terluar). Berdasarkan
hasil observasi yang telah dilakukan disekolah penempatan UPT SD N 067776 Medan Johor
merupakan sekolah yang memiliki lokasi di Jl.Pintu Air IV Gang Sekolah, Kwala Bekala, Kec.
Medan Johor, Kota Medan Prov. Sumatera. Jalan menuju SDN 067776 Medan Johor ini sudah
bagus namun ada kendala sedikit. Ketika masuk kedalam gang sekolah yang dimana banyak
lubang-lubang sehingga harus lebih berhati-hati lagi saat menuju ke SD N 06777 Medan Johor.
Keadaan ekonomi dari Orang tua siswa yaitu mayoritas bekerja sebagai Tukang becak, membotot,
supir angkot dan sebagainya. Keadaan Pendidikan di lingkungan ini mayoritas masih belum
secukupnya baik, hal ini dikarenakan masih banyak peserta didik SDN 067776 Medan Johor yang
tidak lancar membaca padahal siswa tersebut sudah berada di kelas atas. Dapat disimpulkan bahwa
Sumber Daya Manusia (SDM) dari desa tersebut masih tergolong sangat rendah. SDN 067776
Medan Johor memiliki status sekolah Negeri. SD N 067776 Medan Johor sudah terdaftar dan
memiliki akreditasi B. Keadaan ruang dari SD N 067776 Medan Johor memiliki 18 ruang yaitu: -
6 ruang kelas, yakni kelas 1a dan 1b , kemudian kelas 2,3 dan 4 masuk siang sehingga memakai
ruang kelas 1b,5a dan 6b, Kelas 5a dan 5b dan kelas 6a dan 6b. - 1 ruang guru, yang didalamnya
juga tergabung dengan ruang kepala sekolah dan ruang operator. -1 perpustakan. -1 UKS. 8 Kamar
yakni 4 kamar mandi Wanita dan 4 kamar mandi pria dengan keadaan kurang baik dikamar mandi
pria. Fasilitas elektronik yang dimiliki SD N 067776 Medan Johor yakni Infokus, Speaker, 2 buah
mic, Cok Sambung,Kipas angin disetiap ruang kelas serta ruang guru. Oleh karena itu, kami
memanfaatkannya untuk dipergunakan saat proses belajar mengajar dengan peserta didik.
Sekolah ini memiliki 17 orang Guru beserta staf pegawai yang terdiri dari 9 orang guru
kelas, 1 orang kepala sekolah, 1 orang operator sekolah, 1 orang Guru Penjas, 1 Guru Mulok, 1
orang Guru Agama Muslim, 1 orang Guru agama Kristen Protestan, 1 Penjaga Sekolah. Total
jumlah peserta didik di SD N 067776 Medan Johor hanya sebanyak 205 orang. Sistem
pembelajaran yang diterapakan di SD N 067776 Medan Johor yaitu tatap muka normal. Proses
pembelajaran dilaksanakan dengan 3 sesi, Kelas 1Pukul 07.15 – 10.00 WIB, 5 dan 6 Pukul 07.15
– 12.15 WIB, kelas 2 pukul 10.00 – 12.30 WIB, kelas 3 dan 4 pukul 13.00 – 17.00 WIB.
Kondisi ruangan kelas di SD N 067776 Medan Johor masih kurang baik. Ruangan kelas
sudah banyak kerusakan seperti sekat diantara kelas berlubang sehingga siswa keluar masuk dari
lubang tersebut saat istirahat berlangsung. Letak ruangan kelas yang dekat dengan kamar mandi
dapat mengganggu aktivitas KBM di ruangan jika aroma dari kamar mandi menyeruak sampai ke
dalam kelas.
B. Perancangan Program

Rencana program dan kegiatan yang akan dilaksanakan pada program kampus
mengajar angkatan 5 ini yaitu kolaborasi antara guru dan mahasiswa dalam upaya
peningkatan kemampuan literasi dan numerasi siswa. Hasil dari perancangan program
dan pelaksanaan Forum Komunikasi dan Koordinasi Sekolah (FKKS) di UPT SD N
067776 Medan Johor :
1. Membantu Pembelajaran Literasi yaitu:

a. Membantu guru dalam meningkatkan kemampuan belajar siswa terkhusus yang


belum bisa membaca dan belumm fasih membaca.
b. Meningkatkan minat siswa dalam membaca diluar buku bacaan, seperti mading.

c. Membantu memperbaiki sarana dan prasarana yang meningkatkan minat baca


siswa.

d. Membuat suatu metode yang menyenangkan agar peserta didik senang membaca,
seperti penggunaan alat peraga dan permainan.
2. Membantu Pembelajaran Numerasi yaitu:

a. Membuat metode pembelajaran yang menyenangkan yang terkait kemampuan


numerasi siswa.
b. Memanfaatkan alat peraga yang ada di sekolah untuk digunakan dalam
pembelajaran numerasi.
c. Membuat cerdas cermat antar kelompok untuk meningkatkan minat siswa dalam
numerasi.
3. Membantu Adaptasi Teknologi yaitu:
a. Adaptasi Teknologi dengan pengenalan perangkat computer
b. Melakukan pembelajaran menggunakan teknologi agar minat siswa terhadap
teknologi lebih meningkat.
c. Adaptasi teknologi dengan media AKM kelas.
4. Program Kerja Menciptakan Lingkungan Berbudaya Literasi dan Numerasi

a. Memperbaiki susunan buku di perpustakaan agar memudahkan siswa atau guru


untuk mendapatkan buku yang dibutuhkan.

b. Memasukkan nama siswa yang mengikuti AKM kelas.

c. Melekatkan kartu ujian akhir siswa.


5. Membantu Administrasi yaitu:

a. Memperbaiki susunan buku di perpustakaan agar memudahkan siswa atau guru


untuk mendapatkan buku yang dibutuhkan.
b. Memasukkan nama siswa yang mengikuti AKM kelas.

c. Melekatkan kartu ujian akhir siswa.

6. Program tambahan

a. Pembuatan tempat sampah Organik dan Non Organik.

b. Program Kelas seni.

c. Program berbagi takjil.

d. Program Pribadi Mahasiswa Kampus Mengajar

C. Mitra yang Terlibat dalam Penugasan Program Kampus Mengajar

Dalam penugasan Program Kampus Mengajar 5 yang kami laksanakan, terlibat


beberapa mitra yang berperan penting dalam pelaksanaan program tersebut. Berikut
adalah beberapa mitra yang terlibat dalam Program Kampus Mengajar 5 di UPT SDN
067776 Medan Johor:
1. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud):

Kemdikbud merupakan mitra utama dalam Program Kampus Mengajar 5


yang kami laksanakan di UPT SDN 067776 Medan Johor. Mereka bertanggung
jawab dalam merancang kebijakan dan program-program pendidikan nasional.
Kemdikbud bekerja sama dengan perguruan tinggi untuk melaksanakan program ini.
2. Perguruan Tinggi:

Universitas Sumatera Utara, Universitas Quality, STMIK TRIGUNA


DHARMA, Universitas Al Washiliyah, berperan sebagai mitra utama kami dalam
Program Kampus Mengajar 5. Mereka menyediakan tenaga pengajar, yaitu
mahasiswa dan dosen, yang akan ditugaskan mengajar di daerah terpencil atau
daerah dengan tingkat aksesibilitas pendidikan rendah. Perguruan tinggi ini berperan
dalam memberikan pelatihan, dan memberikan dukungan teknis kepada kami .
3. UPT SDN 067776 Medan Johor

UPT SDN 067776 Medan Johor di daerah dengan tingkat aksesibilitas


pendidikan rendah menjadi mitra penting kami dalam ProgramKampus Mengajar 5.
UPT SDN 067776 Medan Johor menjadi tempat penugasan bagi kami dan dosen
pembimbing lapangan kami.
4. Masyarakat dan Pemerintah Daerah:

Masyarakat setempat merupakan mitra yang terlibatdalam Program Kampus


Mengajar 5 di UPT SDN 067776 Medan Johor. Mereka memberikan dukungan dan
kerjasama dalam pelaksanaan program di daerah mereka.
5. Dosen Pembimbing Lapangan : Eqlima Elfira, S.Kep.,Ns.,M.kep

Dosen pembimbing lapangan (Eqlima Elfira, S.Kep.,Ns.,M.kep) dalam


ProgramKampus Mengajar 5 memiliki peran kunci sebagai pembimbing akademik
bagi mahasiswa yang terlibat dalam program tersebut. DPL membantu mahasiswa
dalam perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi kegiatan pengajaran di sekolah-
sekolah tempat mereka ditugaskan.
6. Kepala Sekolah : Sri Mahyuni S.Pd

Kepala sekolah berperan dalam memberikan persetujuan dan dukungan


terhadap kehadiran mahasiswa dan dosen di sekolah, serta memfasilitasi penugasan
tim kampus mengajar 5. Mereka dapat berkolaborasi dengan pengajar dari perguruan
tinggi untuk merencanakan kegiatan pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan
siswa dan memastikan pengajar memiliki akses ke sumber daya yang diperlukan.

7. Guru Pamong : Ita Maisyarah Sipayung S.Pd

Guru Pamong berperan dalam memberikan arahan terhadap mahasiswa di


sekolah, serta memfasilitasi penugasan mereka. Mereka dapat memberikan pendapat
yang lebih baik, dimana beliau telah mengenal keadaan sekolah dengan lebih baik.

8. Guru Wali Kelas, Mata Pelajaran dan Tata Usaha di UPT SDN 067776 Medan Johor
a. Anni Br.Karo,S.Th
b. Zuraini S.Pd
c. Repinta S.Pd
d. Irmasari Hasibuan S.Pd
e. Sei Murni S.Pd
f. Germet Barus S.pd
g. Sariyah S.Pd I
h. Rosmaini S.Pd
i. Ita Maisyarah Sipayung S.Pd
j. Meri Sion Perangin-angin S.pd
k. Weny Glory Hidayati Halawa S.Pd
l. Khairunnisa Nasution S.Pd
m. Sajida Harahap S.Pd
n. Faizah S.Pd
o. Nurkomaria Harahap S.Pd
p. Desima Sinaga Amd
q. Kamelia

Melalui kolaborasi antara berbagai mitra yang terlibat, Program Kampus


Mengajar dapat diimplementasikan secara efektif dan memberikan dampak positif
dalam meningkatkan aksesibilitas dan kualitas pendidikan di daerah terpencil atau
daerah dengan tingkat aksesibilitas pendidikan rendah.
D. Pelaksanaan AKM Kelas dan Asesmen Murid

Pelaksanaan AKM Kelas (Angket Kompetensi Minimum) dan Asesmen Murid


di UPT SDN 067776 Medan Johor melibatkan proses pengukuran dan evaluasi
kemampuan siswa dalam berbagai aspek. Berikut adalah uraian terkait pelaksanaan
AKM Kelas dan Asesmen Murid, jumlah siswa yang mengikuti, serta kesimpulan hasil
asesmen:
1. Jumlah Siswa yang Mengikuti AKM Kelas dan Asesmen Murid:
Terdapat 30 siswa kelas V
2. Pelaksanaan AKM Kelas:
Pelaksanaan AKM kelas dilakukan sebanyak 2 kali yaitu saat Awal penugasaan
dan Akhir penugasaan (Pre-Test dan Post-Test)
3. Pelaksanaan Asesmen Murid:

Pelaksanaan Asessmen Murid di UPT SDN 067776 Medan Johor menggunakan


1 Unit Laptop Tim kampus mengajar,1 Unit tablet Tim kampus mengajar, 3 Unit
Handphone Tim kampus mengajar dan Handphone pribadi milik siswa sebanyak 26
Unit.Pelaksanaan AKM kelas dilakukan serentak didalam sehari.
4. Kesimpulan Hasil AKM Kelas :
Pada saat AKM kelas Pre-Test dilakukan, nilai para siswa kelas V sangatlah
rendah, bahkan jauh di bawah nilai cukup. Hasil nilai rata-rata AKM Pre-Test literasi
yaitu 32,9. Sedangkan hasil nilai rata-rata AKM Pre-Test numerasi yaitu 25.
Dengan melihat hasil tersebut, tim kampus mengajar angkatan 5 sangat berinisiatif untuk
meningkatkan proses belajar mengajar kepada siswa agar meningkatkan wawasan dan
pengetahuan siswa UPT SD Negeri 067776, dan tim kampus mengajar angkatan 5
berharap ketika pelaksanaan AKM Post-Test dapat menghasilkan nilai yang memuaskan.
Ketika pelaksanaan AKM Post-Test, tim kampus mengajar angkatan 5 merasa cukup
senang dan bangga karena usaha tim tidak sia-sia. Hal tersebut dirasakan oleh tim
kampus mengajar angkatan 5 karena siswa menghasilkan nilai yang cukup tinggi dan
kenaikan nilai yang cukup signifikan dengan nilai AKM Post-Test literasi 88,62 dan nilai
AKM Post-Test numerasi 71,37.
Sedangkan untuk pelaksanaan asessment cita-cita siswa, tim kampus mengajar angkatan
5 meminta siswa menuliskan data mereka sesuai dengan yang diminta di link asessment
tersebut. Kemudian, tim kampus mengajarlah yang mengisi link asessment cita-cita
tersebut dengan menggunakan handphone milik tim sesuai dengan data diri yang sudah
disi oleh siswa.
Diagram Nilai Pre-Test Numerasi Diagram Nilai Pre-Test Literasi

Diagram Post-Test Numerasi Diagram Post-test Literasi

E. Implementasi Program
a.Program Kerja Literasi

No Kegiatan Program Ketercapaian Catatan


Tujuan

Tercapai Tidak
Tercapai
1 Mengajari anak yang ✔ Program ini adalah kegiatan
tidak pandai membaca mengajari anak-anak yang
dikhususkan pada anak yang
tidak pandai membaca.
Program ini dilaksanakan pada
hari senin pagi, tim kampus
mengajar mengarahkan ke
ruang perpustakaan agar
teman yang sudah pandai
membaca tidak terganggu.
2 Pembuatan Majalah ✔ Program ini dibuat dari hasil
dinding siswa dalam berkelompok.
Hasil dari diskusi siswa dalam
mata pelajaran akan
dikreasikan dan
dipresentasikan di depan
kelas, dalam membuat mading
siswa bebas dalam berkreasi.
Tujuannya dapat menambah
kerja sama siswa dan
pembentukan pola pikir dalam
penyelesaian masalah.
3.
Membantu memperbaiki ✔ Dalam hal ini tim kampus
mengajar mengajak siswa
sarana dan prasarana
untuk memperbaiki
yang meningkatkan minat
perpustakan menjadi rapi.
baca siswa.
Tujuan mengajak siswa dalam
hal ini yaitu agar menarik
minat membaca mereka dan
tetap menjaga kerapian seisi
perpustakaan
4. Membuat suatu metode ✔ Dalam hal ini Tim kampus

yang menyenangkan agar mengajar 5 menggunakan alat

peserta didik senang peraga yang telah tersedia

membaca, seperti diperpustakaan untuk

penggunaan alat peraga meningkatkan minat membaca

dan permainan. tanpa siswa merasakan bosan.


b.Program Kerja Numerasi
No Kegiatan Program Ketercapaian Catatan
Tujuan

Tercapai Tidak
Tercapai
1
Membuat metode ✔ Dalam kegiatan ini tim kampus
pembelajaran yang mengajar membuat
menyenangkan yang pembelajaran menggunakan
terkait kemampuan game kertas angka dan suit
numerasi siswa. angka. Hal ini untuk membuat
mereka berpikir kritis dan
mengubah pandangan mereka
bahwa matematika itu menjadi
hal yang menyenangkan.
Sehingga siswa mendapat
suasana baru dalam belajar.

2 Memanfaatkan alat ✔ Dalam hal ini Tim kampus


peraga yang ada di mengajar 5 menggunakan alat
sekolah untuk digunakan peraga yang telah tersedia
dalam pembelajaran diperpustakaan untuk
numerasi. meningkatkan minat belajar
matematika tanpa siswa
merasakan bosan.
c.Program Adaptasi Teknologi
No Kegiatan Program Ketercapaian Catatan
Tujuan

Tercapai Tidak
Tercapai
1 Adaptasi Teknologi ✔ Dalam kegiatan ini tim kampus
dengan pengenalan
mengajar memperkenalkan
perangkat computer
bagian-bagian computer
menggunakan Power point
yang sudah disediakan oleh
tim.Tujuan pengenalan
computer tersebut kepada siswa
ialah agar mereka mengetahui
bagian-bagian
computer.Setelah di jelaskan
bagian-bagian computer
tersebut tim kampus mengajar
mengadakan kuis mengenai
bagian-bagian computer
tersebut.

2 Melakukan pembelajaran ✔ Dalam hal ini Tim kampus


menggunakan teknologi mengajar 5 menggunakan
agar minat siswa aplikasi Star walk 2 dalam
terhadap teknologi lebih proses belajar mengajar.
meningkat. Aplikasi Star walk 2 yaitu
aplikasi untuk mengamati
benda-benda yang ada
diangkasa dalam bentuk
3D.Dengan begitu siswa
mengetahui bagaimana
bentuk-bentuk planet. Mereka
sanagat berantusias pada
pembelajaran tersebut di
karenakan sebelumnya mereka
tidak ada belajar
menggunakan media
teknologi.

3. Adaptasi teknologi ✔ Pada program ini


dengan media AKM menggunakan media aplikasi
kelas. akm siswa yang sudah di instal
di masing-masing hp siswa.
Sebelum mengerjakan Pretest
dan postest tim terlebih dahulu
mengajari siswa bagaimana
sistematika dalam pengerjaan
soal.

d.Program Kerja Menciptakan Lingkungan Berbudaya Literasi dan Numerasi


No Kegiatan Program Ketercapaian Catatan
Tujuan

Tercapai Tidak
Tercapai
1 Pojok Baca ✔ Pojok baca di SDN 067776
Medan Johor tidak terdapat
sama sekali. Sehingga, kami
berinisiatif untuk membuat
pojok baca agar siswa bisa
menyimpan buku bacaannya
dan dapat membaca dengan
lebih nyaman. Dalam
pembuatan pojok baca,siswa
berantusias dalam membantu
tim kampus mengajar.
2 Menghias majalah ✔ Kegiatan melakukan menghias
dinding
mading, dimana mading dihias
oleh mahasiswa berdasarkan
hasil karya siswa yang telah
ditulis, kemudian tim kampus
mengajar menempelkannya di
mading yang telah tersedia.
Tujuan dalam menghias
majalah dinding ini adalah agar
siswa semakin tertarik
membaca segala informasi
yang ada di sekolah melalui
majalah dinding yang telah
tersedia.
3. Pembiasaan menghafal ✔ Kegiatan ini dilakukan selama
perkalian 15 menit sebelum jam kelas
dimulai. Siswa diarahkan di
dalam barisan untuk
menghafal perkalian, siswa
menghafal perkalian sesuai
dengan tingkat kelas, kelas
yang sudah tinggi akan
menghapal perkalian tingkat
tinggi, kemudian siswa yang
tingkat rendah akan
menghapal perkalian yang
rendah. Tujuan dari
penghafalan perkalian ini agar
siswa sudah terbiasa dalam
perkalian, dan dapat
menambah wawasan siswa
mengenai perkalian.
a. Program administrasi sekolah
No Kegiatan Program Ketercapaian Catatan
Tujuan

Tercapai Tidak
Tercapai
1
Memperbaiki susunan ✔ Program tata ulang
perpustakaan yaitu tim KM 5
buku di perpustakaan
dan siswa membersihkan dan
agar memudahkan siswa
menata ulang perpustakaan.
atau guruuntuk
Siswa sangat berantusias untuk
mendapatkan buku yang
membersihkan perpustakaan.
dibutuhkan.
Perpustakaan disana cukup
bagus, namun kurang aktif
karena tataan buku dan
kebersihan bukunya yang tidak
maksimal membuat siswa
kurang berminat untuk masuk
ke dalam perpustakaan, padahal
setelah kami lihat sangat
banyak buku yang bermanfaat
untuk menambah wawasan
siswa.

2
Memasukkan nama siswa ✔ Pada kegiatan ini tim kampus
yang mengikuti AKM mengajar mengajar
kelas. memasukkan nama siswa yang
akan mengikuti AKM kelas
tujuannya adalah agar siswa
kelas 5 bisa mengikuti kegiatan
AKM kelas.
3.
Melekatkan kartu ujian ✔ Pada kegiatan ini tim kampus
mengajar membantu guru
akhir siswa.
untuk melekatkan kartu ujian
siswa agar membantu
memudahkan siswa
mendapakan informasi tentang
data siswa tersebut.

f.Program Lainnya
No Kegiatan Program Ketercapaian Catatan
Tujuan

Tercapai Tidak
Tercapai
1
Pembuatan tempat ✔ Kegiatan ini dilakukan oleh
mahasiswa kampus mengajar
sampah Organik dan Non
agar siswa dapat membedakan
Organik.
sampah organik dengan
sampah non organik,
mahasiswa memberikan
pembeda diantara tempat
sampah tersebut dengan cara
mencetak stiker sampah
organik dan sampah non
organik beserta dengan jenis-
jenis sampahnya.
2
Program Kelas seni. ✔ Program kelas seni yaitu tim
KM 5 membuka kelas seni
yang diadakan pada setiap hari
Rabu, Kamis, dan Sabtu. Kelas
seni dibagi menjadi 2 jenis
yaitu kelas seni tari dan
bernyanyi. Siswa sangat
berantusias dengan kelas seni
tersebut. Kelas seni tari
mencakup tarian dari daerah-
daerah yang ada di indonesia
dan kelas seni bernyanyi
mencakup tentang lagu-lagu
klasik.Kelas seni akan
ditampilkan pada saat acara
tertentu seperti perpisahan
kelas V SD dan perpisahan Tim
KM 5.
3.
Program berbagi takjil. ✔ Program pelaksanaan berbagi
takjil dan buka bersama yaitu
di hari Sabtu, 8 April 2023.
Tim menyiapkan takjil yang
akan dibagikan untuk
masyarakat dan untuk siswa
tim membungkus kue dan
gorengan di dalam plastik
mika yang jumlah dalam
setiap plastiknya sama dan tim
membungkus sebanyak 120
bungkus. Kemudian tim juga
menyiapkan es timun yang
dicampur sirup. Pukul 17.00
wib tim KM 5, kepala sekolah,
guru-guru, dan siswa siswi
berjalan kedepan gang sekolah
dengan membawa takjil yang
akan dibagikan ke masyarakat
selain itu kami juga membawa
banner yang sudah dicetak
agar masyarakat tau sedang
ada pembagian takjil yang
dilaksanakan oleh UPT SD
negeri 067776 dan
berkolaborasi dengan tim
Kampus Mengajar Angkatan 5
yang bertugas di sekolah
tersebut. Setelah takjil yang
dibagikan habis, kami kembali
ke sekolah untuk memulai
acara buka bersama dan
susunan acara yang
dilaksanakan yaitu kata
sambutan dari kepala sekolah,
pembacaan AL-Quran dan
Saritilawah, pembacaan puisi,
bernyanyi lagu Islami, dan
kemudian buka bersama.
4.
Program Salam ✔ program salam menyalam di
depan gerbang, mahasiswa
Menyalam di depan
kampus mengajar datang lebih
gerbang
awal setiap pagi dan berdiri di
depan gerbang sekolah dan
menyalam siswa maupun guru
yang datang belakangan,
tujuannya agar melatih
kedekatan dan sopan santun
siswa dengan guru
5.
Program Pribadi ✔ Pada kegiatan ini program
pribadi saya yaitu membuat
Mahasiswa kampus
celengan dari botol aqua
Mengajar
bekas. Bahan dan alat
kerajinan tangan tersebut,
yaitu:
-Aqua bekas
-kertas kado
-Kardus bekas
-Gunting
-Lem
Cara pembuatannya yaitu:
Siswa menyiapkan sebuah
botol bekas yang dipotong
bagian atas botol aqua
tersebut. Setalah itu siswa
mengukur lingkar dengan
kardus bekas untuk dijadikan
penutup atas dan bawah aqua
botol tersebut. Namun pada
bagian atas penutup botol
siswa membuat bolongan
untuk memasukan uang. Lalu
siswa membalut aqua botol
menggunakan kertas kado dan
menghias botol aqua. Pada
saat pengerjaan siswa terlihat
antusias dari awal hingga akhir
pembuatan celengan.

F. Refleksi dan Evaluasi Implementasi Program

a. Mengajar

Dalam pengajaran, tim kami mendapat evaluasi dalam mendidik siswa.


Kami terlalu fokus dengan pembuatan pembelajaran yang menyenangkan
dimana hal tersebut dapat mengurangi fokus dari siswa untuk belajar. Kami
memikirkan agar tetap membuat pembelajaran yang menyenangkan tapi juga
terfokus dengan tujuan dari pembelajaran tersebut. Namun, dibeberapa hal
terjadi peningkatan yang signifikan terhadap minat mereka dalam belajar.
b. Membantu Adaptasi Teknologi

Dalam hal ini, kami melihat pengaruh yang didapat cukup signifikan.
Tampak dari sifat antusiasme mereka dalam menerima pembelajaran yang ada.
Mereka juga senang dengan pengenalan perangkat lunak yang membantu
mereka dalam bealajar. Begitu juga dengan model pembelajaran baru yang
membuat mereka sangat tertarik. Kami harus sering menggunakan pembelajaran
seperti ini, walaupun tantangannya terdapat dalam menyiapkan bahan untuk
menampilkannya kepada siswa.
c. Membantu Administrasi

Pada bidang administrasi kami mendapat sebuah kemajuan yang baik.


Seperti memperbaiki susunan buku di perpustakaan agar memudahkan siswa
atau guru untuk mendapatkan buku yang dibutuhkan. Kami mendapatkan
pujian atas pekerjaan yang kami lakukan sangat baik dan cepat. Tentunya rasa
dinamis karena adanya bantuan dari tim kampus mengajar sangat memudahkan
guru melakukan kegiatannya.

G. Deskripsi Kegiatan Mahasiswa dan Dosen Pembimbing Lapangan dalam Penugasan


Program Kampus Mengajar
Kegiatan penugasan mahasiswa dan Dosen Pembimbing Lapangan di sekolah
UPT SDN 067776 Medan Johor dapat mencakup berbagai hal tergantung pada program
studi atau mata kuliah yang terlibat. Berikut adalah beberapa contoh kegiatan yang
dilakukan:
1. Observasi dan Analisis: Mahasiswa ditugaskan untuk mengamati dan menganalisis
proses pembelajaran di kelas. Mahasiswa memperhatikan interaksi antara guru dan

siswa, metode pengajaran yang digunakan, pengelolaan kelas, dan strategi evaluasi.
Mahasiswa kemudian dapat membuat laporan atau presentasi berdasarkanobservasi
dan analisis mereka.
2. Rencana Pelajaran: Mahasiswa diminta untuk merencanakan dan menyusun
rencana pelajaran untuk satu atau beberapa sesi pembelajaran. Mereka harus
mempertimbangkan tujuan pembelajaran, strategi pengajaran, materi yang akan
disampaikan, serta kegiatan dan evaluasi yang sesuai. Rencana pelajaran ini
kemudian akan dievaluasi dan didiskusikan bersama Dosen Pembimbing Lapangan
melalui kunjungan Dosen Pembimbing Lapangan atau zoom.
3. Pengajaran Dalam Kelas: Mahasiswa dapat diberikan kesempatan untuk menjadi
guru dan mengajar di kelas di bawah pengawasan Dosen Pembimbing Lapangan.
Kami merancang dan menyampaikan pelajaran sesuai dengan rencana yang telah
disusun sebelumnya. Setelah mengajar, kami akan menerima umpan balik dari
Dosen Pembimbing Lapangan dan mengadakan refleksi terhadap pengalaman
mereka.
4. Pengembangan Program Kerja: Mahasiswa terlibat dalam pengembangan program
kerja yang lebih luas di sekolah. Ini melibatkan penelitian, analisis kebutuhan,
pengembangan kurikulum, atau pengujian program. Mahasiswa akan bekerja sama
dengan Dosen Pembimbing Lapangan dan pihak-pihak terkait untuk merancang
dan mengimplementasikan program yang relevan dan efektif.
5. Evaluasi Program kerja : Mahasiswa diminta untuk melakukan evaluasi terhadap
proses program kerja yang kami laksanakan tiap munggunya. Kami merancang
instrumen evaluasi, mengumpulkan dan menganalisis data, serta menyusun laporan
evaluasi. Lalu kami berdiskusi dan mendiskusikan hasil evaluasi dengan Dosen
Pembimbing Lapangan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran.
H. Kesimpulan dan Saran

1. Kesimpulan

Kampus Mengajar merupakan bagian dari Kampus Merdeka yang bertujuan


mengajak mahasiswa dari seluruh program studi dan perguruan tinggi di Indonesia
untuk berkontribusi, melakukan perubahan, dan mengembangkan diri serta wawasan,
karakter dan soft skills mahasiswa. Dari pembahasan kegiatan kampus mengajar
Angkatan 5 di UPT SDN 067776 Medan Johor yang berlamat di Gg Sekolah, Kwala
Bekala, Kec. Medan Johor, Kota Medan Prov. Sumatera Utara, dapat kitasimpulkan
bahwa dalam pelaksanaan program kampus mengajar mahasiswa melakukan
pendampingan dalam hal pembelajaran, adaptasi teknologi dan administrasi melalui
ilmu dan kemampuan yang dimiliki mahasiswa kampus mengajar.
Dalam pelaksanaan program ini diharapkan dapat memberi dampak positif bagi
lingkungan sekitar khususnya di UPT SDN 067776 Medan Johor yang berada di Kota
Medan. Dalam proses pelaksanaan dan penugasan mahasiswa dalam program kampus
mengajar ini tentunya banyak kendala yang dihadapi oleh mahasiswa dalam hal ini
mahasiswa dituntut untuk lebih bijaksana dalam menghadapi setiap permasalahan di
dunia Pendidikan. Mahasiswa dituntut harus mampu beradaptasi dengan lingkungan
baru, beradaptasi dengan teman satu tim yang berasal dari jurusan dan universitas yang
berbeda, beradaptasi dengan guru dan siswa, serta harus beradaptasi juga dengan
masyarakat yang tinggal di sekitar lingkungan sekolah.
Oleh karena itu, program ini memberikan dampak yang baik dan dapat lebih
melatih mahasiswa terutama mahasiswa yang berasal dari program studi Pendidikan.
Program ini juga memberi dampak yang baik bagi perubahan mutu Pendidikan ke arah
yang lebih baik. Sehingga program ini perlu dilanjutkan dengan mempertimbangkan
dampak positif yang dirasakan dalam peningkatan mutu Pendidikan di Indonesia.
Pendidikan merupakan usaha agar manusia dapat mengembangkan potensi dirinya
melalui proses pembelajaran dan/atau cara lain yang dikenal dan diakui oleh
masyarakat.

2. Saran

Agar sekolah lebih peduli terhadap anak, dimulai dari kedisiplinan mereka
terhadap penampilan dan pembelajaran mereka serta mengaktifkan lagi ekstrakuler
yang ada di sekolah.
1. Dokumentasi implementasi program kerja
2. Dokumentasi Kegiatan mahasiswa Bersama DPL dan para pemangku kepentingan terkati (dinas
pendidikan,kepala sekolah,guru)

Anda mungkin juga menyukai