Anda di halaman 1dari 15

MAKALAH

PERMASALAHAN DALAM PEREKRUTAN DAN SELEKSI KARYAWAN


DI PT SIDO MUNCUL

KELOMPOK VI
CARLOS BETA SIGA (20542010636)
SURYA SURACHMAN (

DOSEN
JERRY SELVIA,SP.MPd

UNIVERSITAS ANTAKUSUMA PANGKALAN BUN

KABUPATEN KOTAWARINGIN BARAT

2023
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah Yang Mahakuasa karna melalui rahmat dan
penyertaannya kami bisa menyelesaikan makalah yang berjudul “ Permasalahan Dalam
Perekrutan Dan Seleksi Karyawan Di PT Sido Muncul.” Kami ucapkan terimakasih juga kepada
Bu Jerry Selvia,SP.MPd karna telah memberikan tugas ini kepada kami. Kami juga
berterimakasih kepada para pepbaca karna telah membaca makalah yang kami buat ini, kami
mohon maaf apabila masih ada kekurangan dalam penyusunan kata dalam makalah ini, kritik dan
saran kami harapkan supaya bisa lebih baik lagi dalam pembuatan makalah kedepannya. Sekian
kata pengantar dari kami, kami ucapkan terimakasih.
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.......................................................................................................

DAFTAR ISI......................................................................................................................

BAB I PENDAHULUAN..................................................................................................

A. LATAR BELAKANG..................................................................................................

B. TUJUAN........................................................................................................................

BAB II PEMBAHASAN ..................................................................................................

A. SEJARAH PT SIDO MUNCUL..................................................................................

B. PROGRAM PT SIDO MUNCUL................................................................................

C. PERMASALAHAN DALAM PEREKRUTAN DAN SELEKSI KARYAWAN

DI PT SIDO MUNCUL................................................................................................

BAB III PENUTUP...........................................................................................................

A. KESIMPULAN.............................................................................................................

B. SARAN...........................................................................................................................

DAFTAR PUSTAKA
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk. adalah perusahaan jamu
tradisional dan farmasi dengan menggunakan mesin-mesin mutakhir. Berawal
pada tahun 1940 di Yogyakarta, dan dikelola oleh Ny. Rahkmat Sulistio, Sido
Muncul yang semula berupa industri rumahan ini secara perlahan berkembang
menjadi perusahaan besar dan terkenal seperti sekarang ini. PT. Sido Muncul
merupakan salah satu perusahaan yang mengaplikasikan kegiatan CSR dalam
program pemberdayaan masyarakat yaitu program Desa Rempah. Program ini
bertujuan untuk memberikan kontribusi kepada masyarakat dan lingkungan,
meningkatkan perekonomian masyarakat, memperkuat destinasi kawasan wisata
di wilayah Boyolali dan sekitarnya, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat
desa. PT. Sido Muncul dalam rangka meningkatkan kapasitas masyarakat juga
memberikan pembinaan dan pendampingan budidaya tanaman rempah mulai dari
penanaman sampai dengan pengelolaan

Adapun salah satu masalah PT Sido Muncul dalam perekrutan karyawan


yaitu pilihan kandidat yang terbatas. Sebenarnya jumlah pelamar yang masuk
tentu sangat banyak, namun yang cocok dengan kriteria perusahaan biasanya
hanya sedikit. Pada akhirnya, HR harus memilih kandidat yang dirasa paling tepat
dari kumpulan kandidat tersebut.

B. Tujuan
Adapun tujuan dari penulisan makalah ini yaitu untuk mengetahui masalah apa
saja yang di hadapi PT Sido Muncul dalam melakukan rekrutmen karyawannya.
BAB II

PEMBAHASAN

A. Sejarah PT Sido Muncul

Sido Muncul mulai berdiri. Pada tahun 1970 dibentuk persekutuan


komanditer dengan nama CV Industri Jamu & Farmasi Sido Muncul dan
kemudian pada tahun 1975 diubah menjadi perseroan terbatas dengan nama
PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul hingga saat ini. Di tengah
persaingan sektor Industri jamu yang semakin ketat, Sido Muncul telah
berhasil memiliki market share terluas dan reputasi yang baik sebagai industri
jamu terbesar di Indonesia. Keberhasilan yang telah dicapai saat ini tentunya
tidak terlepas dari peran dan pelaku pendiri industri ini. Perusahaan yang kini
sudah berhasil masuk Bursa Efek Indonesia sejak Desember 2013 itu dilalui
melalui perjalanan yang cukup panjang. Berawal dari keinginan pasangan
suami istri Siem Thiam Hie yang lahir pada tanggal 28 Januari 1897 dan
wafat 12 April 1976 bersama istrinya Ibu Rakhmat Sulistio yang terlahir pada
tanggal 13 Agustus 1897 dengan nama Go Djing Nio dan wafat 14 Februari
1983, memulai usaha pertamanya dengan membuka usaha Melkrey, yaitu
usaha pemerahan susu yang besar di Ambarawa.

Pada tahun 1928, terjadi perang Malese yang melanda dunia. Akibat
perang ini, usaha Melkrey yang mereka rintis terpaksa gulung tikar dan
mengharuskan mereka pindah ke Solo, pada 1930. Tanpa menyerah,
pasangan ini kemudian memulai usaha toko roti dengan nama Roti Muncul.
Lima tahun kemudian, berbekal kemahiran Ibu Rakhmat Sulistio (Go Djing
Nio) dalam mengolah jamu dan rempah-rempah, pasangan ini memutuskan
untuk membuka usaha jamu di Yogyakarta.

Tahun 1941, mereka memformulasikan Jamu Tolak Angin yang saat


itu menggunakan nama Jamu Tujuh Angin. Ketika perang kolonial Belanda
yang kedua pada tahun 1949, mereka mengungsi ke Semarang dan
mendirikan usaha jamu dengan nama Sido Muncul, yang artinya "impian
yang terwujud". Di Jalan Mlaten Trenggulun No. 104 itulah, usaha jamu
rumahan dimulai dengan di bantu oleh tiga orang karyawan. Pada tahun 1951,
keluarga Ny. Rahkmat Sulistioningsih (Go Djing Nio) pindah ke Semarang,
dan di sana mereka mendirikan pabrik jamu secara sederhana namun
produknya diterima masyarakat secara luas. Karena semakin bersarnya usaha
keluarga ini, maka modernisasi pabrik juga merupakan suatu hal yang
mendesak. Pada 1984, PT. Sido Muncul memulai modernisasi pabriknya,
dengan merelokasi pabrik sederhananya ke pabrik yang representatrif dengan
mesin-mesin modern. Pada 11 November 2000, PT Sido Muncul kembali
meresmikan pabrik baru di Ungaran yang lebih luas dan modern. Peresmian
dilakukan oleh Menteri Kesehatan waktu itu, dan pada saat itu pula PT Sido
Muncul memperoleh 2 penghargaan sekaligus, yakni Cara Pembuatan Obat
Tradisional yang Baik (CPOTB) dan Cara Pembuatan Obat yang Baik
(CPOB) setara dengan farmasi, dan sertifikat inilah yang menjadikan PT.
SidoMuncul sebagai salah satu pabrik jamu berstandar farmasi. Lokasi pabrik
sendiri terdiri dari bangunan pabrik seluas 7 hektare, lahan Agrowisata,1,5
hektare, dan sisanya menjadi kawasan pendukung lingkungan pabrik. Pada 18
Agustus 2005, PT Sido Muncul dihibahkan perkebunan milik Bob
Hasan seluas 7,5 ha di Jonggol, Bogor untuk dijadikan sebuah apotek hidup
terbesar, serta ditempat lain bersama Bob Hasan ia juga memberdayakan para
penyandang Disabilitas dengan diberi sebuah perkebunan untuk dikelola dan
dinikmati mereka. Pada tanggal 10 Februari 2010 telah dilakukan peletakan
batu pertama pembangunan pabrik bahan baku herbal seluas 3.000 m2.

B. Program PT Sido Muncul


PT. Sido Muncul merupakan salah satu perusahaan yang
mengaplikasikan kegiatan CSR yaitu pemberdayaan masyrakat dalam
program Desa Wisata Rempah dan Buah, Kegiatan Corporate Sosial
Responsibility (CSR) PT. Industri Jamu dan farmasi Sido Muncul Tbk.,
bertujuan sebagai bidang pertanian dengan parawisata untuk mengoleksi
tanaman obat. PT. Sido Muncul memiliki lembaga lain yang berfokus pada
kegiatan pemberdayaan masyarakat sebagai timbal balik mereka dalam
lingkup tanggung jawab sosial perusahaan.1 Program ini bertujuan untuk
memberikan kontribusi kepada masyarakat dan lingkungan, meningkatkan
perekonomian masyarakat, memperkuat destinasi kawasan wisata di wilayah
Boyolali dan sekitarnya, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa.
Sebagian besar koleksi tanamannya merupakan bahan pembuatan jamu yang
digunakan oleh industri dan tanaman lainnya masih dieksplorasi dari alam.
Program Desa Rempah telah dicanangkan sejak november 2014 dan baru
berjalan optimal di tahun 2015 di Kabupaten Boyolali tepatnya di Desa
Gladasari dan Desa Kaligentong, Ampel. Salah satu program Desa Rempah
adalah memberikan masyarakat stimulan untuk meningkatkan ketertarikan
pengelolaan budidaya rempah dengan bantuan bibit tanaman yang diberikan
yaitu Jahe, dan Kayu Manis. Selain itu PT. Sido muncul dalam rangka
meningkatkan kapasitas masyarakat juga memberikan pembinaan dan
pendampingan budidaya tanaman rempah mulai dari penanaman sampai
dengan pengelolaan. Pemberdayaan masyrakat yang dijalankan PT. Sido
Muncul yaitu program CSR yang telah dibuat ditujukan untuk memberikan
kontribusi kepada masyarakat dan lingkungan, meningkatkan perekonomian
masyarakat, memperkuat destinasi kawasan wisata dan progam pemberdayaan
masyarakat di Kabupaten Boyolali dan sekitarnya, serta upaya meningkatkan
kesejahteraan masyarakat desa.
C. Permasalahan Dalam Perekrutan Dan Seleksi Karyawan Di PT Sido Muncul

PT Sido Muncul di dukung lebih dari 2000 karyawan dengan tingkat


tingkat pendidikan yang bervariasi dan di tempatkan sesuai dengan keahlian,
kemampuan kapasitasnya masing-masing. Sebagai pendukung, Sido Muncul
juga memiliki tenaga ahli dari berbagia disiplin ilmu, seperti biologi, ekonimi,
farmasi, pertanian, hukum, teknologi pangan, teknik kimia, dan teknik elektro.
Untuk mendukung pengembangan, PT Sido Muncul juga merekrut kunsultan
yang ahli di bidangnya, misalnya apoteker, dokter umum, dokter gigi dan
spesialis.

Proses rekrutmen digunakan untuk menemukan kandidat terbaik


sesuai kriteria dan kebutuhan perusahaan. Bukan rahasia lagi jika proses
rekrutmen menghabiskan banyak waktu, tenaga, dan biaya yang tidak sedikit.
Hal ini membuat tim HR seringkali menemukan berbagai kendala rekrutmen,
baik dari segi internal maupun eksternal.

Tim HR harus mampu menghadapi dan mengatasi kendala tersebut


dengan tepat, karena kualitas kandidat yang direkrut sangat bergantung pada
proses rekrutmen. Jika proses rekrutmen tidak berjalan lancar dan mengalami
banyak masalah, maka kualitas kandidat yang diperoleh pun tidak bisa sesuai
ekspektasi. Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk mengetahui apa saja
kendala dalam proses rekrutmen yang umum terjadi. Berikut ini adalah
beberapa kendala dalam proses rekrutmen PT Sido Muncul :

1. Pilihan kandidat terbatas

Kendala yang seringkali didapatkan oleh tim HR adalah pilihan


kandidat yang terbatas. Sebenarnya jumlah pelamar yang masuk
tentu sangat banyak, namun yang cocok dengan kriteria
perusahaan biasanya hanya sedikit. Pada akhirnya, HR harus
memilih kandidat yang dirasa paling tepat dari kumpulan kandidat
tersebut. Hal ini terutama untuk posisi-posisi tertentu
seperti graphic designer, copywriter, web programmer, dan
sebagainya. Jika hanya lewat wawancara saja, User tidak akan
bisa mengetahui kemampuan teknis mereka dan bagaimana
mereka menyelesaikan tugas.
2. Mendapatkan kandidat yang serupa dengan sebelumnya

Ketika ada karyawan yang resign, tentu Anda harus segera


mencari penggantinya. Tak jarang hal ini membuat Anda harus
mencari kandidat yang serupa dengan karyawan tersebut.
Misalnya, menguasai kemampuan yang sama, mempunyai
pengalaman kerja dari industri yang sama, atau mempunyai
pencapaian yang mirip. Sudah pasti Anda tidak ingin
mendapatkan kandidat yang kemampuannya kurang dari
karyawan tersebut. Jika Anda hanya fokus pada masalah seperti
ini, maka Anda akan kehilangan kandidat yang mungkin
mempunyai potensi kreativitas dan inovasi yang lebih atau
berbeda dari sebelumnya.

3. Menggunakan strategi rekrutmen yang sama

Walaupun Anda sudah menemukan strategi rekrutmen yang


efektif, namun bukan berarti Anda bisa menggunakan strategi
tersebut terus-menerus. Sebab, hal ini akan membatasi pencarian
kandidat baru yang potensial, sehingga membuat Anda gagal
mendapatkan calon kandidat potensial. Apalagi terkadang ada
posisi tertentu yang harus menggunakan strategi lain untuk
mendapatkan kandidat. Akan lebih baik bila Anda mencoba strategi
rekrutmen yang baru untuk menarik kandidat potensial.

4. Terlalu mengharapkan kandidat yang sempurna

Setiap perusahaan pasti menginginkan kandidat yang


sempurna, dalam artian memiliki kualifikasi dan kemampuan
sesuai ekspektasi perusahaan. Namun, jika Anda terlalu
mengharapkan hal ini, tentu akan membuat proses rekrutmen
menjadi berlangsung lebih lama. Tidak hanya itu saja, Anda pun
akan menghambat operasional bisnis dan produktivitas tim. Sebab,
kekosongan posisi akan berdampak buruk pada keberlangsungan
perusahaan.

5. Proses rekrutmen yang terburu-buru

Proses rekrutmen harus dilakukan secara bertahap dan


terorganisir. Jika melakukannya dengan terburu-buru tanpa
mempertimbangkan berbagai hal, maka hanya akan membuat
proses rekrutmen tidak optimal. Kendala seperti sering terjadi
karena perusahaan menginginkan segera kandidat baru untuk
mengisi posisi yang sedang kosong. Umumnya, proses rekrutmen
setidaknya menghabiskan waktu sekitar dua minggu yang
mencakup tahap wawancara. Durasi waktu ini cukup bagi pelamar
untuk mempersiapkan diri.

6. Menggunakan sistem rekrutmen manual

Salah satu tahap rekrutmen yang menghabiskan banyak


waktu adalah tahap screening, dimana tim HR harus menyaring
satu per satu lamaran yang masuk. Jika proses ini Anda lakukan
menggunakan sistem manual tentu akan menyita banyak waktu dan
tenaga. Proses rekrutmen yang terlalu lama dapat membuat
kandidat beralih ke perusahaan lain, sehingga kesempatan Anda
mendapatkan kandidat potensial pun kecil.

Cara Mengatasi Kendala dalam Rekrutmen

1. Buat deskripsi pekerjaan secara jelas

Dengan membuat deskripsi pekerjaan secara jelas di lowongan pekerjaan, maka pelamar
dapat mempersiapkan dirinya lebih baik dalam proses wawancara. Anda pun tidak perlu
membuang waktu untuk menyaring atau mewawancarai kandidat yang tidak sesuai
dengan kriteria.
Perlu dipahami bahwa tidak perlu menuliskan semua keterampilan yang terlalu tinggi
pada deskripsi pekerjaan. Sebab, menurut HRNOTE.Asia, hanya sekitar 60% saja
keterampilan yang dibutuhkan untuk perekrutan baru. Selebihnya, keterampilan akan
dipelajari dan dilatih di tempat kerja.

2. Buat talent pool

Cara berikutnya yaitu Anda bisa membuat talent pool untuk memudahkan mendapatkan
kandidat terbaik bagi perusahaan. Talent pool merupakan sekumpulan kandidat yang
telah HRD rekrut dan mempunyai kesempatan untuk mengisi posisi tertentu di
perusahaan nantinya. Bisa dibilang kandidat-kandidat ini masuk dalam daftar tunggu.
Jadi, ketika Anda membutuhkan karyawan baru, maka Anda bisa langsung memilih
kandidat tersebut untuk mengisi posisi kosong. Dengan begitu, Anda dapat menghemat
biaya dan waktu rekrutmen.

3. Manfaatkan teknologi rekrutmen

Saat ini sudah banyak aplikasi atau software yang dapat membantu proses rekrutmen.
Anda tidak perlu lagi menggunakan sistem rekrutmen manual yang seringkali menjadi
kendala dalam rekrutmen. Contoh teknologi rekrutmen yaitu seperti Application Tracking
System (ATS) untuk memudahkan melacak dan menyortir lamaran yang masuk
berdasarkan keyword yang telah ditentukan.

Berikut ini adalah beberapa contoh lain teknologi rekrutmen yang bisa Anda gunakan:

 Employer background checks: Untuk pemeriksaan latar belakang kandidat secara


otomatis.
 Chatbots: Untuk membantu menjawab pertanyaan dan memberikan feedback lebih cepat
kepada kandidat terkait proses rekrutmen.
 Online assessment: Untuk menilai keterampilan dan karakteristik kandidat.
 Interview scheduler: Untuk membantu set-up jadwal interview dengan kandidat.
 Social recruitment: Untuk menemukan kandidat potensial melalui media sosial.
4. Gunakan jasa recruitment agency

Sebagai HR, Anda harus mengetahui informasi terkini tentang pasar tenaga kerja untuk
bisa menemukan kandidat terbaik. Jika hal ini tidak memungkinkan Anda lakukan
sendiri, coba gunakan jasa recruitment agency. Pihak ketiga ini akan menunjukkan
kepada Anda kondisi pasar tenaga kerja saat ini, insight sudut pandang kandidat terkait
pekerjaan, mengatur jadwal interview, hingga mengenalkan perusahaan Anda kepada
kandidat. Sedangkan, Anda bisa fokus pada tugas-tugas lainnya dan mempersiapkan
onboarding untuk karyawan baru.

5. Menggunakan Jasa Outsourcing

Selain membantu mengatasi kendala dalam proses rekrutmen, menggunakan jasa


outsourcing juga dapat memberikan manfaat tambahan bagi perusahaan Anda. Dengan
menggunakan jasa outsourcing, perusahaan Anda dapat memperoleh akses ke jaringan
kandidat yang lebih luas dan dapat menjangkau kandidat-kandidat yang mungkin tidak
terdeteksi melalui jalur rekrutmen tradisional. Selain itu, outsourcing juga dapat
membantu mengurangi biaya operasional dan resiko hukum terkait dengan proses
rekrutmen, karena tugas-tugas terkait dengan penggajian, asuransi, dan administrasi dapat
ditangani oleh pihak outsourcing.

6. Tingkatkan employer branding

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, salah satu kendala yang sering dialami oleh
tim HR adalah tidak adanya employer branding. Padahal para pelamar saat ini juga
memperhatikan reputasi dan aktivitas perusahaan sebelum melamar pekerjaan. Maka dari
itu, penting bagi Anda untuk meningkatkan employer branding agar pelamar tertarik
melamar di perusahaan Anda.

Untuk meningkatkan employer branding sebenarnya banyak caranya. Anda bisa mulai
dengan membuat akun media sosial untuk perusahaan seperti LinkedIn, Instagram, atau
Facebook. Kemudian, posting konten tentang perusahaan Anda, misalnya seperti foto
kegiatan, testimoni karyawan tentang serunya bekerja di perusahaan, video tour
perusahaan, dan lain sebagainya. Dengan begitu, pelamar dapat membayangkan
bagaimana jika mereka bekerja di perusahaan Anda.

7. Minta feedback dari kandidat

Setelah melakukan proses rekrutmen cobalah untuk meminta feedback kepada kandidat.
Cara ini dapat membantu Anda mengetahui kekurangan dan kelebihan dari strategi
rekrutmen yang Anda gunakan. Minta kandidat untuk membagikan pendapatnya terkait
durasi rekrutmen, metode komunikasi yang digunakan, dan pengalamannya secara
keseluruhan, mulai dari mengirimkan lowongan hingga tahap rekrutmen terakhir yang
mereka lakukan.

Melalui feedback dari kandidat, Anda dapat memperbaiki atau meningkatkan proses
rekrutmen. Biasanya dari feedback kandidat, Anda akan menemukan solusi atas
permasalahan dalam proses rekrutmen yang belum bisa teratasi selama ini.

8. Diskusi dengan tim dan User

Cara berikutnya yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi kendala dalam proses
rekrutmen adalah dengan berdiskusi bersama tim HR atau User posisi terkait. Bisa saja
masalah yang terjadi selama ini ada pada tim atau User, maka dari itu coba analisis
masalah bersama dan temukan solusi yang tepat
BAB III
PENUTUP

A. KESIMPULAN
Dari pembahasan di atas bisa di simpulkan bahwa perusahanan swasta
maupun negri, baik perusahaan kecil maupum besar pasti setiap
perusahaan memiliki permasalahan dalam perekrutan karyawan.
Begitu pun dengan PT Sido Muncul, pasti tetap memiliki
permasalahan dalam perekrutan karyawan, akan tetapi hal tersebut
bukan merupakan halangan yang serius bagi PT Sido Muncul, karna
perusahaan ini sudah besar dan terkenal di Indonesia.

B. SARAN
Saran yang bisa di berikan yaitu agar PT Sido Muncul agar lebih
memperbaiki permasalahan dalam perekrutan karyawannya.
DAFTAR PUSTAKA

Pratama. PEMBERDAYAAN MASYARAKAT KABUPATEN BOYOLALI DALAM PROGRAM CORPORATE


SOCIAL
RESPONSIBILITY PT. SIDO MUNCUL

https://www.coursehero.com/file/p482mpt/Cara-Perekrutan-Karyawan-Di-PT-Sido-Muncul-
tenaga-kerja-diperoleh-pada-umumnya/

Wikipedia. https://id.wikipedia.org/wiki/Sido_Muncul

Anda mungkin juga menyukai