Anda di halaman 1dari 2

Bolu kukus pandan meses

Bahan-bahan

250 gram tepung terigu protein sedang

1 sdt baking powder

2 butir telur

1/4 sdt garam

1/4 sdt vanili bubuk

200 gram gula pasir

1 sdt SP

250 ml santan (1 sachet santan instan ukuran 65 ml + air)

1 sdt pasta pandan

secukupnya Meses coklat

Cara Membuat

Langkah 1

Siapkan cetakan lalu oles dengan minyak. Sisihkan

Langkah 2

Siapkan bahan kering, tepung terigu dan baking powder aduk rata. Sisihkan

Langkah 3

Di wadah lain, masukkan telur, vanili bubuk,garam, gula pasir dan SP lalu mixer sampai mengembang
putih berjejak ± 5 menit pakai kecepatan tinggi

Langkah 4

Lalu masukkan sedikit demi sedikit bahan kering sambil di mixer pakai kecepatan rendah sampai
tercampur rata Masukkan santan bergantian dengan tepung terigu mixer dengan kecepatan rendah
sampai tercampur rata

Langkah 5

Lalu masukkan pasta pandan aduk sampai rata Lalu masukkan meses aduk pakai spatula sampai
tercampur rata
Langkah 6

Tuang adonan kedalam cetakan 3/4 saja. Jangan sampai penuh Lalu kukus selama 15 menit. Sebelumnya
kukusan sudah di panaskan terlebih dahulu. Kukus dengan api sedang

Anda mungkin juga menyukai