Anda di halaman 1dari 1

Pemahaman baru yang saya dapatkan setelah mempelajari prnsip Understanding by

Design dalam merancang pembelajaran dan asesmen adalah keunikan dari


Understanding by Design terletak pada pola perencanaan yang terbalik atau mundur
(backward design) dari sebuah proses kegiatan pembelajaran, yang dimulai dari apa
yang ingin dipahami olrh peserta didik dari topik bahasan tertantu, berlanjut ke
penyusunan penilaian yang mengukur bukti-bukti pembelajarannya dan terakhir ke
perencanaan pengajaran yang akan dilakukan. Model pengembangan
Understanding by Design fokus pada konten bukan hasil

Bagian yang paling menantang dari konsep rancangan pembelajaran dengan


pendekatan UbD adalah pada implementasi kurikulum yang berfokus pada tujuan
pembelajaran yang diharapkan sehingga guru membuat pembelajaran dengan
design yang mengarah pada tujuan dengan target siswa mencapai tujuan
pembelajaran. Dalam hal ini, guru berperan sebagai fasilitator atau pembimbing,
bukan sekedara ceramah memberi teori-teori dan ajaran kepada para peserta didik.
Disini seperti yang telah dijelaskan, bukan teacher center melainkan menerapkan
student center. Serta ketika kita harus merancang asesmen terlebih dahulu, karena
biasanya merancang kegiatan pembelajarannya kalau sudah selesai baru
merancang asesmen yang akan dilakukan

Hal-hal lain yang ingin saya pelajari lagi terkait dengan pendekatan UbD adalah
bagaimana cara menyusun asesmen tipe assessment for learning (AfL), assessment
as learning (AaL), dan assessment of learning (AoL), agar sesuai dengan tujuan
pembelajaran dan karakteristik peserta didik. Serta apakah pendekatan UbD
ini cocok untuk diterapkan di Indonesia atau tidak nah setelah saya cari tau lebih
dalam lagi ternyata pendekatan UbD ini sangat ideal untuk diterapkan di Indonesia
karena kerangka pembelajaran paradigm baru memiliki dasar kurikulum yang
mengikuti tahapan pendekatan UbD. Mulai dari penetapan tujuan pembelajaran yang
ditetapkan oleh Pemerintah Pusat dengan mengacu pada Tujuan Pendidikan
Nasional SNP, kemudian pelaksanaan pembelajaran yang mengacu pada
keberhasilan dalm menerapkan profil pacncasila.

Anda mungkin juga menyukai