Anda di halaman 1dari 13

Andy Ilhamsyah

Kamis, 27 November 2014


Tugas Manajemen Makalah Sale Pisang ( POAC )

PERENCANAAN BISNIS
SALE PISANG

Nama Usaha : PT. Sale Pisang ALAYH

Mata Kuliah Manajemen

Disusun oleh :
1. ANDY ILHAMSYAH (0614 3060 1387)
2. AYU MARISHA PUTRI (0614 3060 1391)
3. HADITYA TRIANOM (0614 3060 1394)
4. LIDIYA NOVRATILOVA (0614 3060 1398)
5. YENI TRI OKTA RINA (0614 3060 1408)

KELAS: 1 NE

D3 ADMINISTRASI BISNIS
POLITEKNIK NEGERI SRIWIJAYA
2014

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat ALLAH SWT, karena atas berkah, rahmat, dan hidayah yang
dilimpahkan-Nya, saya dapat menyusun dan menylesaikan makalah yang berjudul “Pendirian
Perusahaan Sale Pisang”.

Makalah ini ditulis untuk memenuhi salah satu syarat dalam melaksanakan tugas Manajemen,
Jurusan Administrasi Bisnis Jenjang DIII pada Politeknik Negeri Sriwijaya

Dengan segala keterbatasan, saya sepenuhnya menyadari bahwa dalam penulisan makalah ini
masih banyak terdapat kekurangan, baik dalam pembahasan maupun tata bahasanya atau cara
penulisannya. Untuk itu, dengan segala kerendahan hati kiranya koreksi dan saran yang sifatnya
membangun dari semua pihak khususnya par a pembaca sangat saya harapkan demi
kesempurnaan penulisan makalah ini.

Akhir kata saya mengaharapkan semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi saya penulis pada
khususnya dan bagi pembaca pada umumnya.

Palembang, 21 November 2014

Kelompok 2

DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL........................................................... i
KATA PENGANTAR............................................................ ii
DAFTAR ISI.......................................................................... iii
BAB 1 PENDAHULUAN...................................................... 1
1.1 Latar Belakang....................................................... 1
1.2 Visi dan Misi.......................................................... 2

BAB 2 PLANNING............................................................... 3
2.1 Definisi Perencanaan.............................................. 3
2.2 Manfaat Perencanaan............................................. 3
2.3 Tujuan Perencanaan............................................... 4
2.4 Planning Perusahaan.............................................. 4

BAB 3 ORGANIZING........................................................... 6
3.1 Definisi Pengorganisasian....................................... 6
3.2 Manfaat Pengorganisasian...................................... 6
3.3 Tujuan Pengorganisasian........................................ 6
3.4 Planning Pengorganisasian Perusahaan.................. 7
BAB 4 ACTUATING............................................................ 12
4.1 Definisi Actuating................................................... 12
4.2 Manfaat Actuating.................................................. 12
4.3 Tujuan Actuating.................................................... 12
4.4 Planning Pelaksanaan Perusahaan.......................... 13
4.4.1 Analisis Aspek Pemasaran.................................. 13

BAB 5 CONTROLLING........................................................ 14
5.1 Definisi Controlling............................................... 14
5.2 Tujuan Controlling................................................ 14
5.3 Manfaat Controlling............................................... 15
5.4 Planning Pengawasan Perusahaan.......................... 15
5.4.1 Pengawasan Langsung......................................... 16

DAFTAR PUSTAKA............................................................ 17

BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Dalam suatu pemasaran banyak sekali berbagai macam kuliner. Maka kami tergerak membuat
inovasi baru dibidang kuliner. Dengan menggunakan peralatan sederhana, pengolahan sederhana serta
bahan-bahan yang mudah dijangkau kami berinovasi untuk mengolah pisang sebagai bahan baku
utama makanan kecil bernama sale pisang.
Secara pribadi kami membangun usaha ini dikarenakan kesukaan kami mengkonsumsi olahan
pisang, maka kami memutuskan untuk membuat suatu olahan pisang yang lebih berinovasi dan lebih
menyehatkan dari olahan pisang dan terjamin kehigenisannya. Biasanya pisang selalu diolah dengan
digoreng atau diajadikan keripik, karena hal itu sudah terlalu biasa maka dari itu kami membuat suatu
olahan pisang yang berbeda yaitu sale pisang.
Banyak aktivitas yang dijalani setiap orang perharinya dengan aktivitas yang semakin padat
membuat banyak orang membutuhkan asupan makanan tambahan yang bermanfaat untuk kesehatan
tubuh. Makanan – makanan yang tersedia di pasaran memang sudah beragam, tetapi umumnya
makanan tersebut kebanyakan terlalu mahal dan kehigienisannya kurang terjamin.
Maka dari itu kami membuat sale pisang sebagai salah satu makanan dengan rasa yang enak,
nikmat, dan juga lezat serta dijual dengan harga yang cukup terjangkau.
Akan tetapi akhir-akhir ini kecenderungan masyarakat kita dalam membeli makanan adalah
memperhatikan rasa, gizi yang terkandung dalam makanan tersebut, baru memikirkan harga.
Pisang bukanlah nama yang asing lagi bagi kita,selain mempunyai berbagai manfaat pisang juga
memiliki rasa yang khas, oleh karena itu kami membuat dan mendirikan usaha ini.

1.2. VISI DAN MISI

VISI
Menjadikan perusahaan kuliner yang lebih memperhatikan nilai gizi para konsumen

MISI
1. Menciptakan makanan yang sehat, bergizi, dan lebih mementingkan kehigienisan
2. Memberikan harga yang terjangkau kepada konsumen untuk mendapatkan yang sehat dan
bergizi
3. Menciptakan inovasi baru dalam bidang kuliner.

BAB II
PLANNING

2.1 Definisi Perencanaan

Perencanaan (planning) adalah memikirkan apa yang akan dikerjakan dengan sumber yang
dimiliki. Perencanaan dilakukan untuk menentukan tujuan perusahaan secara keseluruhan dan cara
terbaik untuk memenuhi tujuan itu. Manajer mengevaluasi berbagai rencana alternatif sebelum
mengambil tindakan dan kemudian melihat apakah rencana yang dipilih cocok dan dapat digunakan
untuk memenuhi tujuan perusahaan. Perencanaan merupakan proses terpenting dari semua fungsi
manajemen karena tanpa perencanaan, fungsi-fungsi lainnya tak dapat berjalan.
Dalam hal ini, kami berencana menjual makanan ringan yang mengenyangkan dengan bahan
baku utama yang berasal dari pisang, kami menamakan usaha kami dengan sale pisang. Disini kami
memproduksi makanan dengan mengutamakan kesehatan para konsumen. Kami tidak akan
menggunakan bahan pengawet dalam setiap produksi makanan kami.

2.2. Manfaat Perencanaan

Perencanaan pada pembuatan Sale Pisang makanan ini, mempunyai banyak manfaat,
diantaranya adalah sebagai berikut:
a. Membantu manajemen untuk menyesuaikan diri dengan perubahan-perubahan lingkungan,
b. Membantu dalam kristalisasi persesuaian dalam masalah-masalah utama,
c. Memungkinkan manajer memahami keseluruhan gambaran operasi lebih jelas,
d. Pemilihan berbagai alternatif terbaik,
e. Standar pelaksanaan dan pengawasan,
f. Penyusunan skala prioritas, baik sasaran maupun kegiatan,
g. Menghemat pemanfaatan sumber daya organisasi,
h. Alat memudahkan dalam berkoordinasi dengan pihak terkait,
i. Membuat tujuan lebih khusus, terperinci dan lebih mudah dipahami,
j. Meminimumkan pekerjaan yang tidak pasti, dan
k. Menghemat waktu, usaha dan dana pada saat melakukan pembuatan makanan sale pisang

2.3 Tujuan Perencanaan

Tujuan dari melakukan perencanaan adalah:


a. Standar pengawasan, yaitu mencocokkan pelaksanaan pembuatan cara dan proses suatu makanan
ringan dengan perencanaannya,
b. Mengetahui kapan pelaksanaan dan selesainya suatu kegiatan
c. Mengetahiu siapa saja yang terlibat (struktur organisasinya), baik kualifikasinya maupun
kuantitasnya,
d. Mendapatkan kegiatan yang sistematis termasuk biaya dan kualitas pekerjaan,
e. Meminimalkan kegiatan-kegiatan yang tidak produktif dan menghemat biaya, tenaga dan waktu,
f. Memberikan gambaran yang menyeluruh mengenai kegiatan pekerjaan,
g. Menyerasikan dan memadukan beberapa sub kegiatan,
h. Mendeteksi hambatan kesulitan yang bakal ditemui, dan
i. Mengarahkan pada pencapaian tujuan.

2.4 Planning Organisasi/Perusahaan

A. Data Perusahaan
1. Nama Perusahaah : PT “ALAYH”
2. Bidang Usaha : Manufaktur Makanan
3. Jenis Produk : Saleh Pisang
4. Alamat Perusahaan : Jalan Srijaya Negara, Bukit Besar, Palembang, Sumatera Selatan
5. Nomor Telepon : 081212345678

B. Alasan Pemilihan Bisnis Sale Pisang


Mayoritas buah pisang dijual dalam bentuk masih buah pisang asli belum diproses lebih
lanjut. Hal itu menjadikan nilai tambah dari budi daya pisang belum optimal, di samping itu sering
terjadi kerusakan buah pisang karena tidak langsung laku terjual atau menunggu kenaikan harga.
Di samping alasan di atas saat ini para konsumen dari luar kota dalam membeli sale
pisang belum dapat dipenuhi oleh industri yang saat ini ada, sehingga sering terjadi para
konsumen kesulitan mendatkan sale pisang seperti yang diharapkan.
Dari hal di atas dapat disimpulkan bahwa bisnis pembuatan sale pisang masih sangat
memungkinkan tanpa merusak keseimbangan pasar yang sudah ada.

C. Anaisis Kekuatan, Kelemahan , Peluang dan Ancaman


Kekuatan :
1. Harga Terjangkau
2. Kualitas terjamin
3. Cita rasa bervariasi
4. Kemasan berbagai ukuran
Kelemahan :
1. Manajemen tradisional
2. Sarana dan prasarana sederhana
3. Sumberdaya manusia yang masih rendah pendidikan
4. Bahan baku Sale Pisang mudah rusak
Peluang :
1. Pangsa pasar yang masih luas
2. Bahan baku yang mudah di dapat
3. Pesaing besar relatip terbatas

Ancaman :
1. Munculnya variasi makanan jajanan
2. Munculnya pesaing baru
3. Harga produk competitor bersaing
4. Selera konsumen variatif

D. PERMODALAN

Modal Usaha
Modal Sale Pisang : Rp. 500.000,00,-
Modal pinjaman : Rp. 1.500.000,00,-
Jumlah Pinjaman : Rp. 2.000.000,00,-

Penentuan Harga Produksi


Biaya Baku : Rp. 250.000,00,-
Biaya Penolong : Rp. 150.000,00,-
Total biaya Produksi : Rp. 400.000,00,-

Biaya Cetak laporan : Rp. 6.000,00,-


Biaya ADM : Rp. 8.000,00,-
Total Biaya Operasional : Rp. 14.000,00,-
BAB III
ORGANIZING
3.1 Definisi Pengorganisasian
Pengorganisasian (organizing) merupakan proses penyusunan anggota dalam bentuk
struktur organisasi untuk mencapai tujuan organisasi dengan sumber daya yang dimiliki dan
lingkungan yang melingkupinya baik intern maupun ekstern. Dua aspek utama dalam organisasi
yaitu departementasi dan pembagian kerja yang merupakan dasar proses pengorganisasian.

3.2 Manfaat Pengorganisasian


Pengorganisasian bermanfaat untuk hal-hal berikut :
1) Memungkinkan pembagian tugas sesuai dengan keadaan perusahaan.
2) Mengakibatkan adanya spesialisasi dalam melaksanakan tugas.
3) Anggota organisasi mengetahui tugas-tugas yang akan dikerjakan dalam rangka mencapai
tujuan

3.3 Tujuan Pengorganisasian


Adapun tujuan melakukan Pengorganisasian, diantaranya:
1. Identiti yaitu menetapkan dengan teliti dan tentukan pekerjaan yang akan
dilaksanakan.
2. Break work down membagi pekerjaan menjadi tugas-tugas setiap orang.
3. Tugas-tugas kelompok menjadi menjadi posisi-posisi.
4. Tentuikan persyaratan-persyaratan setiap posisi.
5. Kelompok-kelompok posisi menjadi satuan-satuan yang dapat di pimpin menjadi satuan
satuan yang dapat dipimpin dan saling berhubungan dengan baik.
6. Membagi pekerjaan ,pertanggun jawaban dan luas kekuasaan yang akan di laksanakan.

7. Ubah dan sesuaikan organisasi sehubungan dengan hasil-hasil pengawasan dan kondisi -
kondisi yang berubah-ubah.
8. Selalu berhubungan selama proses pengorganisasian.

3.4 Planning Pengorganisasian Perusahaan


Data Perusahaan

Nama Perusahaan : PT “ALAYH”


a. Bidang Usaha : Manufaktur Makanan
b. Jenis Produk : Saleh Pisang
c. Alamat Perusahaan : Jalan Srijaya Negara, Bukit Besar, Palembang, Sumatera
Selatan
d. Nomor Telepon : 081212345678
e. Struktur Organisasi :

1. Direktur

Direktur (dalam jumlah jamak disebut Dewan Direktur) adalah seseorang yang ditunjuk
untuk memimpin Perseroan terbatas (PT). Direktur dapat seseorang yang memiliki perusahaan
tersebut atau orang profesional yang ditunjuk oleh pemilik usaha untuk menjalankan dan
memimpin perseroan terbatas. Penyebutan direktur dapat bermacam-macam, yaitu dewan
manajer, dewan gubernur, atau dewan eksekutif.
Di Indonesia pengaturan terhadap direktur terdapat dalam UU No. 40 Tahun 2007 Tentang
Perseroan Terbatas dijabarkan fungsi, wewenang, dan tanggung jawab direksi.
Seorang direktur atau dewan direksi dalam jumlah direktur dalam suatu perusahaan (minimal
satu), yang dapat dicalonkan sebagai direktur, dan cara pemilihan direktur ditetapkan dalam
anggaran dasar perusahaan. Pada umumnya direktur memiliki tugas antara lain:
1. memimpin perusahaan dengan menerbitkan kebijakan-kebijakan perusahaan
2. memilih, menetapkan, mengawasi tugas dari karyawan dan kepala bagian (manajer)
3. menyetujui anggaran tahunan perusahaan
4. menyampaikan laporan kepada pemegang saham atas kinerja perusahaan

2. Kepala Pemasaran dan Keuangan

Seorang manajer pemasaran tidak hanya melihat kepada masa sekarang tetapi juga masa
depan. Begitu pula dengan rencana pemasaran yang akan dibuatnya. Seorang manajer
pemasaran harus dapat melihat kesempatan/peluang pemasaran yang ada, merumuskannya
menjadi sebuah program pemasaran dan menjalankannya. Tugas Manajer Pemasaran adalah
sebagai berikut :
1. Manajer pemasaran bertanggung-jawab terhadap manajemen bagian pemasaran
2. Manajer pemasaran bertanggung-jawab terhadap perolehan hasil penjualan dan
penggunaan dana promosi
3. Manajer pemasaran sebagai koordinator manajer produk dan manajer penjualan
4. Manajer pemasaran membina bagian pemasaran dan membimbing seluruh karyawan
dibagian pemasaran
5. Manajer pemasaran membuat laporan pemasaran kepada direksi.

3. Kepala SDM dan Kantor

Kepala SDM/Manajemen sumber daya manusia adalah suatu proses menangani berbagai
masalah pada ruang lingkup karyawan, pegawai, buruh, manajer dan tenaga kerja lainnya
untuk dapat menunjang aktifitas organisasi atau perusahaan demi mencapai tujuan yang telah
ditentukan. Bagian atau unit yang biasanya mengurusi sdm adalah departemen sumber daya
manusia atau dalam bahasa inggris disebut HRD atau human resource department.
Adapun tugas yang harus di laksanakan oleh Kepala SDM adalah sebagai berikut ini:
1. Melakukan persiapan dan seleksi tenaga kerja / Preparation and selection
2. Pengembangan dan evaluasi karyawan / Development and evaluation
3. Memberikan kompensasi dan proteksi pada pegawai / Compensation and protection.

4. Kepala Produksi

Kepala produksi merupakan salah satu posisi yang penting dalam sebuah perusahaan.
Tentu saja selain gaji yang menggoda, posisi ini juga bergengsi bagi pemegangnya karena
membawahi banyak pegawai.
Kemudian posisi ini juga sangat strategis dan posisi kunci dalam keberlangsungan dari
perkembangan dari produksi dari suatu perusahaan.
Memang kelebihan dari posisi seorang manajer produksi adalah gaji dan gengsi, namun selain
itu seorang manajer produksi harus mampu tanggung jawab yang besar dalam masalah
produksi di perusahaan. Manajemen produksi adalah tugas utama dari manajer produksi.
Produksi sendiri merupakan komponen penting dari sebuah perusahaan atau dapat dibilang
sumber kehidupan dari perusahaan itu sendiri.
Tak sembarangan orang bisa menempati posisi ini, seleksi sebagai manajer produksi juga
biasanya sangat ketat. Kandidat dari manajer produksi ditunjuk harus mempunyai banyak
kemampuan seperti kemampuan manajemen yang mumpuni, kemudian pengetahuan teknis
atau lapangan, selain itu juga jiwa seorang pemimpin yang kuat dan dapat dipercaya.
5. Konsultan Bisnis
Seorang konsultan bisnis adalah orang yang memberikan dukungan dan informasi untuk
membantu dalam menjalankan atau strategi masa depan bisnis. Konsultan Bisnis menganalisa
tentang analisa pesaing, pemetaan marketing, rencana marketing, rencana bisnis kedepan
(Business Plan), Riset Pemasaran, pembuatan bisnis plan, pembuatan studi kelayakan,
monitoring project, analisa trend harga.
Konsultan Bisnis memberikan masukan atas usaha yang akan di jalankan. Meliputi
besarnya resiko, proyeksi laba rugi, proyeksi neraca, proyeksi penjualan. Konsultan bisnis
sangat bermanfaat untuk meminimalisir resiko yang timbul akibat kegagalan bisnis yang tidak
terkonsep.

Pemasaran dan penjualan


Mendesain ulang strategi pemasaran atau sales force proses adalah tugas yang sulit yang
membutuhkan keahlian dalam mengembangkan pengembangan produk dan strategi periklanan
dan manajemen dan hubungan ke pelanggan.Pengembangan perangkat lunakserta
implementasi.
Kebanyakan konsultan bisnis meninjau langsung lokasi proyek (mengadakan inspeksi
lapangan). Untuk mengetahui serapan pasar yang ada, serta hal – hal lain yang berkaitan dengan
proyek. Seperti legalitas, peruntukan, pesaing, aksebilitas dan lain sebagainya.
Saat ini banyak yang ingin memulai bisnis jangan ragu menggunakan jasa konsultan bisnis.
Serta bisnis apa yang paling baik untuk dilakukan. Faktanya dari sekian besar pengusaha
pemula bangkrut pada tahun pertama sampai tahun ketiga. Konsultan bisnis ialah sebuah
mentor yang akan membimbing anda untuk menemukan solusi atas segala masalah bisnis anda.
Segala sesuatu membutuhkan pembimbing, termasuk bisnis yang akan anda jalani. Konsultan
bisnis akan memberikan rekomendasi secara independent sehingga kita mengetahui bagaimana
orang lain menilai bisnis yang akan kita jalani.
Konsultan bisnis menyediakan konsultasi manajemen untuk membantu organisasi
meningkatkan kinerja dan efisiensi. Para profesional ini menganalisis bisnis dan menciptakan
solusi sementara perusahaan juga membantu memenuhi tujuan mereka. Pemilik bisnis harus
mempertimbangkan untuk menyewa konsultan bisnis ketika mereka membutuhkan bantuan
atau perspektif tentang jalan yang mereka pilih atau butuh katalisator perubahan di perusahaan
mereka.

BAB IV
ACTUATING

4.1 Definisi Actuating


Actuating adalah suatu tindakan untuk mengusahakan agar semua agar semua anggota
kelompok berusaha untuk mencapai sasaran yang sesuai dengan perencanaan manejerial dan usaha-
usaha organisasi. Jadi actuating artinya menggerakkan orang-orang agarmau bekerja dengan
sendirinya atau dengan kesadaran secara bersama-sama untuk mencapai tujuan dikehendaki secara
efektif. Dalam hal ini yang dibutuhkan adalah kepemimpinan. Actuating adalah Pelaksanaan untuk
bekerja. Untuk melaksanakan secara fisik kegiatan dari aktivitas tesebut, maka manajer mengambil
tindakan-tindakannya kearah itu. Seperti : Leadership ( pimpinan ), perintah, komunikasi dan conseling (
nasehat).

4.2 Manfaat Actuating


Actuating lebih menekankan pada kegiatan yang berhubungan langsung dengan orang-orang
dalam organisasi. Perencanaan dan pengorganisasian yang baik kurang berarti bila tidak diikuti dengan
penggerakan seluruh potensi sumber daya manusia dan nonmanusia pada pelaksanaan tugas. Semua
sumber daya manusia yang ada harus dioptimalkan untuk mencapai visi, misi dan program kerja
organisasi. Setiap SDM harus bekerja sesuai dengan tugas, fungsi dan peran, keahlian dan kompetensi
masing-masing SDM untuk mencapai visi, misi dan program kerja organisasi yang telah ditetapkan.

4.3 Tujuan Actuating


· Menciptakan kerjasama yang lebih efisien
· Mengembangkan kemampuan dan keterampilan staf
· Menumbuhkan rasa memiliki dan menyukai pekerjaan
· Mengusahakan suasana lingkungan kerja yang dapat meningkatkan motivasi dan prestasi kerja
staf
· Membuat organisasi berkembang lebih dinamis

4.4 Planning Pelaksanaan Perusahaan

Prospek perusahaan kami untuk jangka panjang akan memperkenalkan produk kami ke wilayah
yang lebih luas seperti di seluruh wilayah Palembang dan sekitarnya. Sehingga akan banyak
masyarakat yang produk yang kami hasilkan dan juga kami mengusahakan agar produk kami bisa
membuka cabang dan lebih dikenal lagi diluar daerah Palembang. Dan mungkin kami akan
mengadakan sale pisang delivery untuk mempermudah para konsumen jika ingin mengkonsumsi
produk kami.

Jumlah tenaga kerja yang dibuuhkan untuk perusahaan ini terdiri dari 3 orang pegawai kantor
untuk administrasi dan marketing, 3 orang petugas lapangan, 5 orang bertugas memasa dan
menggoreng. Di samping itu ada 35 orang pekerja borongan untuk mengelupas pisang mencetak dan
mengemas. Untuk meningkatkan keterampilan karyawan perlu ditambah bekal keterampilan dengan
mengikutkan ke pelatihan-pelatihan . Agar karyawan betah bekerja diberi asuransi kesehatan biaya
rawat jalan jika berobat dan bantuan 50 % biaya rawat inap jika opname di kelas III. Sejak masuk
karyawan sudah menandatangani kontrak perjanjian yang berisi hak dan kewajiban termasuk sanksi
pelanggaran .

4.4.1 Analisis Aspek Pemasaran

1. Aspek Makro
Bahan baku utama dari Saleh Pisang adalah pisang yang didapatkan di daerah sekitar Palembang.
Pesaing produksi saleh pisang saat ini berkisar ada 5 perusahaan yang dianggap cukup besar dan
banyak industri rumah tangga pembuat saleh pisang. Untuk konsumsi lokal dan konsumen langsung
dapat dicukupi industri rumah tangga, sedangkan pelanggan pedagang seperti toko makanan atau
swalayan dicukupi perusahaan saleh pisang yang ada saat ini.

2. Aspek Mikro
a. Jenis produk yang dihasilkan dari usaha yang dilakukan adalah SALE PISANG dari bahan
baku pisang raja.
b. Penetapan harga dari produk tersebut adalah berdasarkan pada biaya produksi di tambah
mark-up sekitar 10%.
c. Promosi yang dilakukan untuk mengenalkan produk tersebut adalah dengan promosi
penjualan dengan mengenalkan produk pada toko penjual makanan di daerah sekitar kota
Palembang.
d. Pendistribusian barang di samping diambil para pedagang perusahaan akan mengirimkan
langsung pada pasar sasaran dengan cara mengantar ke toko-toko makanan dan swalayan
pada pasar sasaran.

BAB V
CONTROLLING

5.1 Definisi Controlling


Pengendalian (kontrol) adalah salah satu fungsi manajerial seperti perencanaan,
pengorganisasian, pengaturan staff, dan mengarahkan. Mengendalikan merupakan fungsi penting
karena membantu untuk memeriksa kesalahan dan mengambil tindakan korektif sehingga
meminimalkan penyimpangan dari standar dan mengatakan bahwa tujuan organisasi telah tercapai
dengan cara yang baik.
Menurut konsep modern kontrol adalah tindakan meramalkan sedangkan konsep awal
pengendalian hanya digunakan ketika kesalahan terdeteksi. Kontrol dalam manajemen berarti
menetapkan standar, mengukur kinerja aktual dan mengambil tindakan korektif.
5.2 Tujuan Controlling
Adapun tujuannya adalah:
1. Menghentikan atau meniadakan kesalahan, penyimpangan, penyelewengan, pemborosan,
hambatan, dan ketidakadilan
2. Mencegah terulangnya kembali kesalahan, penyimpangan, penyelewengan, pemborosan,
hambatan, dan ketidakadilan
3. Mendapatkan cara-cara yang lebih baik atau membina yang telah baik
4. Menciptakan suasana keterbukaan, kejujuran, partisipasi, dan akuntabilitas organisasi
5. Meningkatkan kelancaran operasi organisasi
6. Meningkatkan kinerja organisasi
7. Memberikan opini atas kinerja organisasi
8. Mengarahkan manajemen untuk melakukan koreksi atas masalah-masalah pencapaian kerja yang
ada
9. Menciptakan terwujudnya organisasi yang bersih

5.3 Manfaat Controlling


Adapun Manfaat dalam Melakukan Pengawasan dalam suatu pembentukan perusahaan,
diantaranya;
1. Dapat mengetahui sejauh mana program sudah dilaukan oleh staf, apakah sesuai dengan standar
atau rencana kerja, apakah sumberdaya telah digunakan sesuai dengan yang telah ditetapkan. Fungsi
wasdal akan meningkatkan efisiensi kegiatan program.
2. Dapat mengetahui adanya penyimpangan pada pemahaman staf dalam melaksanakan tugas-
tugasnya.
3. Dapat mengetahui apakah waktu dan sumber daya lainnya mencukupi kebutuhan dan telah
dimanfaatkan secara efisien.
4. Dapat mengetahui sebab-sebab terjadinya penyimpangan.
5. Untuk memberikan ruang regular untuk superviesees untuk merenungkan isi dan pekerjaan
mereka
6. Untuk menerima informasi dan perspektif lain mengenai pekerjaan seseorang
7. Untuk menjadi dukungan baik segi pribadi ataupun pekerjaan
8. Untuk memastikan bahwa sebagai pribadi dan sebagai orang pekerja tidak ditinggalkan tidak perlu
membawa kesulitan, masalah dan proyeksi saja.
9. Untuk menjadi pro-aktif bukan re-aktif

5.4 Planning Pengawasan Perusahaan


1. Desain produk
Untuk meningkatkan kualitas output, maka selalu mengamati perkembangan teknologi dan
riset produk atau uji coba produk. Pertimbangan utama penentuan lokasi usaha adalah
ketersediaan bahan baku untuk proses produksi
Luas usaha yang akan dikembangkan adalah kapasitas 2 (dua ) kwintal sale pisang jadi per
hari. Pola usaha yang dikembangkan adalah pola produksi kontinyu sehingga setiap waktu selalu
menghasilkan sale pisang tanpa terpengaruh waktu dan musim.

2. Proses Produksi sederhana meliputi pisang dikelupas selanjutnya diiris diberi campuran aroma
selanjutnya digoreng atau di oven, Pada tingkat kekeringan yang disyaratkan selanjutnya di
bungkus.

Pengawasan kualitas dilakukan untuk bahan baku, pengawasan proses dan pengawasan
produk jadi.
Untuk bahan baku pisang yang dibuat dengan ukuran kualitas harus sudah matang tetapi
belum busuk. Untuk pengawasan kualitas proses dilakukan dengan melihat ketebalan irisan,
kekeringan hasil penjemuran atau hasil oven. Sedangkan kualitas hasil produksi ukuran
kualitas dilihat dari keseragaman ukuran, kerapian pembungkusan dan waktu kadaluarsa.

5.4.1 Pengawasan Langsung


Pengawasan yang dilakukan sendiri secara langsung oleh seorang manajer.Manajer memeriksa
pekerjaan yang sedang dilakukan untuk mengetahui apakah apakah dikerjakan dengan benar dan
hasilnya sesuai dengan yang dikehendakinya. Kebaikan :
a. Jika ada kesalahan dapat diketahui sedini mungkin,sehingga perbaikanya dilakukan dengan cepat.
b. Akan terjadi kontak langsung antara bawahan dan atasan,sehingga akan memperdekat hubungan
antara atasan dan bawahanya.
c. Akan memberikan kepuasan tersendiri bagi bawahan,karena merasa diperhatikan atasanya.
d. Akan tertampung sumbangan pikiran dari bawahan yang mungkin bisa berguna bagi kebijaksanaan
selanjutnya.
e. Akan dapat menghindari timbulnya kesan laporan “asal Bapak senang” (ABS).

DAFTAR PUSTAKA

Husaini Usman. Manajemen(Jakarta: Bumi Aksara, 2008).

T. Hani Handoko. Manajemen (Yogyakarta: BPFE, 1984).

Henri Fayol (1949). General and Industrial Management. New York:


Pitman Publishing.

Sri Wiludjeng. Pengantar Manajemen (Yogyakarta: Garaha Ilmu, 2007).

Mulyono. 2008. Manajemen Administrasi dan Organisasi Pendidikan.


Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.

http://ahlipresentasi.com/jobdes-dan-tugas-pokok-manajer-produksi/

http://www.organisasi.org/1970/01/definisi-pengertian-tugas-fungsi-
manajemen-sumber-daya-manusia-sdm-ilmu-ekonomi-manajemen-manajer-
msdm.html

http://ekonomiplanner.blogspot.com/2014/06/tugas-manajer-pemasaran-
perusahaan.html

Andy Ilhamsyah di 00.49

Berbagi

12 komentar:

Dhini Prihartono 1 April 2015 02.57


ijin buat ngambil cuy,,buat referensi tugas.:D
Balas
Unknown 28 September 2015 06.42
copy gan gawe tugas
Balas

Fadil Ahmad 19 Oktober 2015 07.28


Mantap gan
Balas

Aniie Cullen 2 November 2015 21.04


aku copy yah kk buat contoh tugas aku ,, makasiih kk
Balas

Dejiko Kun 27 November 2015 18.37


makalahnya bagus. izin copy ya buat tugas makalah sendiri
Balas

Ade Saputra 18 Januari 2016 07.35


izin copy ya buat makalah saya :v , makalah nya bagus
Balas

Ria Indi 15 Februari 2016 03.31


izin copy juga yaaa :)
Balas

Irga Politani 31 Mei 2016 19.57


ijin mas
Balas

Phantom H H 12 Agustus 2016 11.28


ijin copy bro.. buat tugas
Balas

Eko saputra 26 Oktober 2016 19.29


Broker Terbaik – Dapatkan Banyak Kelebihan Trading Bersama FBS,bergabung sekarang juga dengan kami
trading forex fbsindonesia.co.id
-----------------
Kelebihan Broker Forex FBS
1. FBS MEMBERIKAN BONUS DEPOSIT HINGGA 100% SETIAP DEPOSIT ANDA
2. SPREAD DIMULAI DARI 0 Dan
3. DEPOSIT DAN PENARIKAN DANA MELALUI BANK LOKAL Indonesia dan banyak lagi yang lainya

Buka akun anda di fbsindonesia.co.id


-----------------
Jika membutuhkan bantuan hubungi kami melalui :
Tlp : 085364558922
BBM : D04A8185
Balas

miarusmiati 18 November 2016 08.36


izin copas yaa :) hehehe
Balas

eko saputra 22 November 2016 04.16


VICTORY – DIORDER Dengan harga murah berkualitas...
menyediakan Berbagai merek dan jenis fashion
( harga + ongkir = ? ) 2 s/d 4 hari sampai!
antar via JNE,TIKI,Posindonesia dll. VICTORYA.TOBAKLIK.COM
-----------------
Kelebihan Belanja disini
1. harga lebih murah
2. pengiriman barang RESMI via JNE,TIKI,POS DLL
3. Sampai tujuan 2 sampai 3 hari

Belanja segera di victorya.tobaklik.com.


-----------------
Balas

‹ Beranda

Lihat versi web

Andy Ilhamsyah
Andy Ilhamsyah
God is the Strength of My Live. Birthday on March 24th, 1997
Lihat profil lengkapku

Diberdayakan oleh Blogger.

Anda mungkin juga menyukai