Anda di halaman 1dari 6

JENIS-JENIS AGAMA

MATA KULIAH METODE STUDI ISLAM

Lokal : B3 Reg (Semester 2)

Dosen Ahdiah, M. Pd

Aminullah NIM 2021862088220

SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM (STAI) KUALA KAPUAS

TAHUN AJARAN 2021/2022


BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Manusia memiliki kemampuan terbatas, kesadaran dan pengakuan akan keterbatasannnya


menjadikan keyakinan bahwa ada sesuatu yang luar biasa diluar dirinya. Sesuatu yang luar
biasa itu tentu berasal dari sumber yang luar biasa juga. Dan sumber yang luar biasa itu ada
bermacam-macam sesuai dengan bahasa manusianya sendiri.
Dengan demikian diperoleh keterangan yang jelas, bahwa agama itu penghambaan manusia
kepada Tuhannya. Dalam pengertian agama terdapat 3 unsur, ialah manusia, penghambaan
dan Tuhan. Maka suatu paham atau ajaran yang mengandung ketiga unsur pokok pengertian
tersebut dapat disebut agama.

B. Rumusan Masalah

1. Apa pengertian agama ?


2. Sebutkan macam-macam agama yang mayoritas dianut oleh masyarakat di
Indonesia?

i
BAB II

PEMBAHASAN

A. Pengertian Agama

Agama menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah sistem yang mengatur tata
keimanan (kepercayaan) dan peribadatan kepada Tuhan Yang Mahakuasa serta tata kaidah
yang berhubungan dengan pergaulan manusia dan lingkungannya.

Secara khusus, agama adalah tanggapan manusia terhadap penyataan Tuhan Allah.
Dalam keterbatasannya, manusia tidak mampu mengenal Tuhan Allah, maka Ia menyatakan
Diri-Nya dengan berbagai cara agar mereka mengenal dan menyembah-Nya.

B. Macam-macam Agama yang Dianut di Indonesia

1. Islam
Islam (“berserah diri kepada Tuhan“) adalah agama yang mengimani satu Tuhan,
yaitu Allah. Islam memiliki arti “penyerahan”, atau penyerahan diri sepenuhnya kepada Tuhan.
Pengikut ajaran Islam dikenal dengan sebutan Muslim yang berarti “seorang yang tunduk
kepada Tuhan”, atau lebih lengkapnya adalah Muslimin bagi laki-laki dan Muslimat bagi
perempuan.1

2. Kristen Protestan
Kata Protestan sendiri diaplikasikan kepada umat Kristen yang menolak ajaran
maupun otoritas Gereja Katolik, Tuhan Kristen Protestan adalah Bapa Allah, Yesus
Kristus sebagai Putra Allah, dan Roh kudus

3. Hindu
Hindu berasal dari kata sanskerta yaitu sindhu yang berarti penghuni sungai Sindhu,
Tuhan dalam Agama Hindu disebut sebagai brahman dan Sang Hyang Widhi, kitab suci
Agama Hindu adalah Weda

4. Budha
Buddha maksudnya adalah mereka yang sadar atau yang mencapai pencerahan sejati,
dan telah menyadari Empat Kebenaran Mulia secara penuh. Pengikut ajaran Buddha dikenal
dengan sebutan Buddhis.

Muhammad 1 Hedayetullah,.2006. Dynamics of Islam: An Exposition. Trafford Publishing.


1
5. Kristen Katolik
Kata Katolik berarti Mau Merangkul Semuanya, Gereja diutus oleh Kristus ke seluruh
dunia. Setiap Gereja lokal bersama dengan uskup berusaha menterjemahkan keberadaan Tuhan
Yesus Kristus sesuia dengan situasi dan kehidupan konkret masyarakat.
6. Konghucu
Konghucu dalam bahasa Tionghoa, istilah aslinya adalah Rujio, yang berarti agama dari
orang-orang yang lembut hati, terpelajar, dan berbudi luhur, masyarakat mengenal tempat
ibadah konghucu sebagai klenteng atau kelengteng. 2

Geoffrey 2 Parrinder, .1971. World Religions: From Ancient History to the Present.
2
BAB III

PENUTUP

1. Kesimpulan

Segala apa yang ada di alam ini ada yang menciptakan, kehidupan itu tidak terjadi
dengan tiba-tiba, tetapi ada yang menciptakan. Dengan adanya keberagaman agama yang
dianut di Indonesia, seharusnya rakyat Indonesia harus lebih memiliki sikap toleransi antar
umat beragama, dan saling menghargai serta memiliki sikap tenggang rasa.

2. Saran

Semoga apa yang kita bahas dalam makalah ini bisa kita jadikan sebagai pelajaran dan
wawasan baru dalam menjalani kehidupan beragama baik di dunia maupun di akhirat.

3
DAFTAR PUSTAKA

Turner, Colin (2006). Islam: the Basics. Routledge (UK). ISBN 0-415-34106-X.
Berkshire Encyclopedia of World History.2005. Ed. William H. McNeill, Jerry H. Bentley,
David Christian. Berkshire Publishing Group. ISBN 978-0-9743091-0-1.
Ali, Mohammad.2005.Pendidikan Agama Islam.Jakarta:Grafindo.

Anda mungkin juga menyukai