Anda di halaman 1dari 108

SKRIPSI

PENGARUH PEMBERIAN PISANG AMBON DAN PISANG MAS


TERHADAP TEKANAN DARAH PENDERITA HIPERTENSI
DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS MUARA
PINANG KABUPATEN EMPAT LAWANG
PROVINSI SUMATERA SELATAN

Disususn Oleh :

HESTI ANGGRAINI
NIM: P0 5130217 022

POLTEKKES KEMENKES BENGKULU


PROGRAM STUDI GIZI DAN DIETETIKA
PROGRAM SARJANA TERAPAN
JURUSAN GIZI
2021
i
ii
iii
RIWAYAT HIDUP

Nama : Hesti Anggraini

NIM : P0 5130217022

Agama : Islam

TTL : Talang Baru, 30 Juni 2000

Nama Ayah : Jumli

Nama Ibu : Siti Sharofah

Alamat : Jln. Muhajirin 1, Salak 10 Kota Bengkulu

Email : anggrainihesti86@gmail.com

No. Hp : 085378276573

Riwayat Pendidikan :

1. TK Al-Umari Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera


Selatan
2. SD Negeri 1 Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera
Selatan
3. SMP Negeri 1 Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera
Selatan
4. SMA Negeri 1 Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera
Selatan
5. Poltekkes Kemenkes Bengkulu

iv
Pengaruh Pemberian Pisang Ambon dan Pisang Mas Terhadap Tekanan
Darah Penderita Hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Muara Pinang
Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan

Hesti Anggraini1, Arie Krisnasary2 dan Kamsiah2


1)
Program studi Sarjana Terapan Gizi dan Dietetika Poltekkes Kemenkes
Bengkulu, Bengkulu, Indonesia
2)
Dosen Poltekkes Kemenkes Bengkulu, Bengkulu, Indonesia

XIII + 74 halaman, 14 tabel, 3 gambar, 11 lampiran


48 Tinjauan Pustaka 2007-2019

ABSTRAK
Pisang Ambon (Musa accuminata Colla) adalah salah satu tumbuhan yang paling
banyak tumbuh di daerah tropis seperti di Indonesia, daging buah pisang kaya
akan kalium dan dipercaya dapat menurunkan tekanan darah. Pisang Mas (Musa
accuminata Colla) merupakan buah yang disukai semua orang yang mengandung
vitamin dan mineral. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh pemberian
pisang ambon dan pisang mas terhadap tekanan darah pada penderita hipertensi di
wilayah Puskesmas Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang, Provinsi Sumatera
Selatan. Rancangan penelitian yang digunakan adalah quasy experiment dengan
pretest and posttest with control group design. Penelitian ini dilakukan dengan
pemberian pisang ambon dan pisang mas. Pengukuran tekanan darah sebelum dan
sesudah diberikan pisang ambon dan pisang mas. Uji yang digunakan yaitu T
Test-Independent, digunakan untuk melihat pengaruh pisang ambon dan pisang
mas terhadap tekanan darah penderita hipertensi. Terdapat pengaruh bermakna
pada tekanan darah sistolik setelah diberikan pisang ambon dan pisang mas
dengan p-value 0,024 (<0,05) dan untuk tekanan darah diastolik setelah
pemberian pisang ambon dan pisang mas didapat p-value 0,039 (<0,05). Ada
pengaruh pemberian pisang ambon dan pisang mas terhadap tekanan darah.
Disarankan kepada peneliti selanjutnya untuk memvariasikan jenis pisang dan
dosis yang diberikan, serta melakukan uji kadar kalium pada buah pisang.
Kata kunci: Pisang Ambon, Pisang Mas, Tekanan Darah.

v
The Effect of Giving Ambon Bananas and Mas Bananas on Blood Pressure
of Hypertension Patients in the Work Area of the Muara Pinang Health
Center, Empat Lawang Regency, South Sumatra Province

Hesti Anggraini1, Arie Krisnasary2 and Kamsiah2


1)
Undergraduate study program in Applied Nutrition and Dietetics Poltekkes
Kemenkes Bengkulu, Bengkulu, Indonesia
2)
Lecturer of Poltekkes Kemenkes Bengkulu, Bengkulu, Indonesia

XIII + 74 pages, 14 tables, 3 pictures, 11 appendices


48 Literature Review 2007-2019

ABSTRACT
Ambon banana (Musa accuminata Colla) is one of the most widely grown plants
in tropical areas such as Indonesia, banana flesh is rich in potassium and is
believed to lower blood pressure. Mas banana (Musa accuminata Colla) is a fruit
that is liked by everyone, which contains vitamins and minerals. This study aims
to determine the effect of giving Ambon bananas and Mas bananas on blood
pressure in hypertension sufferers in the Muara Pinang Health Center, Empat
Lawang Regency, South Sumatra Province. The research design used was a quasi
experiment with pretest and posttest with control group design. This research was
conducted by giving Ambon bananas and Mas bananas. Measurement of blood
pressure before and after being given Ambon bananas and Mas bananas. The test
used is T Test-Independent, used to see the effect of Ambon bananas and Mas
bananas on the blood pressure of hypertensive patients. There was a significant
effect on systolic blood pressure after giving Ambon bananas and Mas bananas
with a p-value of 0.024 (<0.05) and for diastolic blood pressure after giving
Ambon bananas and Mas bananas, the p-value was 0.039 (<0.05). There is an
effect of giving Ambon bananas and Mas bananas on blood pressure. It is
recommended for further researchers to vary the type of banana and the dose
given, as well as to test the potassium levels in bananas.
Keywords: Ambon Banana, Mas Banana, Blood Pressure.

vi
KATA PENGATAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT berkat rahmat dan karunia-Nya, saya dapat

menyelesaikan penyusunan skripsi untuk memenuhi syarat kelulusan dengan

judul Pengaruh Pemberian Pisang Ambon Dan Pisang Mas Terhadap

Tekanan Darah Penderita Hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Muara

Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan. Dalam

penyelesaian skripsi ini penyusun telah mendapatkan masukkan dan bantuan

dari berbagai pihak, oleh karena itu penyusun mengucapkan terima kasih kepada

pihak yang telah membantu.

Penyelesaian skripsi ini telah mendapat masukan dan bantuan dari

berbagai pihak, oleh karena itu penyusun mengucapkan terima kasih kepada :

1. Ibu Eliana, SKM.,MPH sebagai direktur Poltekkes Kemenkes Bengkulu.

2. Bapak Anang Wahyudi, S.Gz., MPH sebagai ketua Jurusan Gizi.

3. Ibu Arie Krisnasary, S. Gz., M. Biomed sebagai dosen pembimbing I

dalam menyusun skripsi ini.

4. Ibu Kamsiah, SST., M. Kes sebagai dosen pembimbing II dalam

menyusun skripsi ini.

5. Bapak Darwis, S.Kp.,M.Kes sebagai dosen penguji I dalam menyusun

skripsi ini.

6. Ibu Kusdalinah, SST., M.Gizi sebagai dosen penguji II dalam menyusun

skripsi ini.

7. Seluruh dosen yang telah memberi masukkan kepada penyusun dalam

menyelesaikan skripsi ini.

vii
8. Ayah, Mamak, Ayuk, Kakak dan kedua keponakan tercinta yang selalu

ada disaat suka duka dan selalu mensuport.

9. Padila Akbar, Heidy, Mesi, Miniria, dan kawan seperjuanganku lainnya

yang tak bisa disebutkan satu persatu.

Penyusunan skripsi ini penyusun mengharapkan adanya kritik dan saran

agar dapat membantu perbaikan selanjutnya. Atas perhatian dan masukkannya

peneliti mengucapkan terima kasih.

Bengkulu, Juni 2021

Penulis

viii
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ...................................................................................... i


LEMBAR PERSETUJUAN .......................................................................... ii
LEMBAR PENGESAHAN ........................................................................... iii
RIWAYAT HIDUP ........................................................................................ iv
ABSTRAK ...................................................................................................... v
KATA PENGANTAR .................................................................................... vii
DAFTAR ISI ................................................................................................... ix
DAFTAR TABEL........................................................................................... x
DAFTAR GAMBAR ...................................................................................... xi
DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................. xii

BAB I PENDAHULUAN ............................................................................... 1


A. Latar Belakang ..................................................................................... 1
B. Rumusan Masalah ................................................................................ 5
C. Tujuan Penelitian ................................................................................. 5
D. Manfaat Penelitian ............................................................................... 6
E. Keaslian Penelitian ............................................................................... 7

BAB II TINJAUAN PUSTAKA .................................................................... 12


A. Hipertensi ............................................................................................. 12
B. Penatalakasanaan Hipertensi ................................................................ 18
C. Diet untuk Penderita Hipertensi ........................................................... 21
D. Asupan Natrium dan Kalium ............................................................... 25
E. Pisang Ambon ...................................................................................... 28
F. Pisang Mas ........................................................................................... 31
G. Kerangka Teori..................................................................................... 35
H. Hipotesis ............................................................................................... 35

BAB III METODE PENELITIAN ............................................................... 36


A. Desaian Penelitian dan Rancangan Penelitian .................................... 36
B. Kerangka Konsep ................................................................................ 37
C. Definisi Oprasional ............................................................................. 38
D. Populasi Penelitian .............................................................................. 39
E. Besar Sampel ...................................................................................... 39
F. Sampel Penelitian................................................................................ 41
G. Tempat dan Waktu Penelitian ............................................................. 41
H. Alur Penelitian .................................................................................... 42
I. Pengumpulan Data .............................................................................. 42
J. Pengolahan Data ................................................................................. 43
K. Analisis Data ....................................................................................... 44
L. Etika Penelitian ................................................................................... 45

ix
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN........................................................ 46
A. Jalannya Penelitian ............................................................................... 46
B. Hasil ..................................................................................................... 48
C. Pembahasan .......................................................................................... 53

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN ......................................................... 68


A. Kesimpulan .......................................................................................... 68
B. Saran .................................................................................................... 69

DAFTAR PUSTAKA ..................................................................................... 71


LAMPIRAN .................................................................................................... 74

x
DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Keaslian Peneliti .............................................................................. 7


Tabel 2.1 Klasifikasi Tekanana Darah ............................................................ 14
Tabel 2.2 Penurunan Tekanan Darah Berdasarkan Modifikasi Gaya Hidup ... 21
Tabel 2.3 Bahan Makanan yang Dianjurkan dan Tidak Dianjurkan ................ 22
Tabel 2.4 Kandungan Zat Gizi dalam 100 gram Pisang Ambon ..................... 30
Tabel 2.5 Kandungan Kalium dalam 100 gram Pisang Ambon....................... 31
Tabel 2.6 Kandungan Zat Gizi dalam 100 gram Pisang Mas .......................... 33
Tabel 2.7 Kandungan Kalium dalam 100 gram Pisang Ambon....................... 34
Tabel 3.1 Definisi Oprasional .......................................................................... 36
Tabel 4.1 Karakteristik Responden .................. ............................................... 48
Tabel 4.2 Gambaran Tekanan Darah Sebelum Intervensi ............................... 49
Tabel 4.5 Gambaran Tekanan Darah Sesudah Intervensi ................................ 50
Tabel 4.6 Asupan Natrium dan Kalium……………………... ........................ 51
Tabel 4.7 Pengaruh Pemberian Pisang Ambon dan Pisang Mas ..................... 52

xi
DAFTAR GAMBAR

Gambar 3.1 Rancangan Percobaan .................................................................. 33


Gambar 3.2 Kerangka Konsep ......................................................................... 35
Gambar 3.3 Alur Penelitian.............................................................................. 42

xii
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran I Lembar Informasi dan Kesedian


Lampiran 2 Formulir Skrining
Lampiran 3 Formulir Recall 24 Jam
Lampiran 4 Tekanan Darah Penderita Hipertensi dan Hasil Recall 24 Jam
Lampiran 5 Tabel Hasil Analisis
Lampiran 6 Dokumentasi Penelitian
Lampiran 7 Lembar Konsul
Lampiran 8 Keterangan Layak Etik
Lampiran 9 Izin Penelitian dari Poltekkes Kemenkes Bengkulu
Lampiran 10 Izin Penelitian dari KESBANGPOL
Lampiran 11 Surat Keterangan Selesai Penelitian

xiii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Hipertensi atau tekanan darah tinggi adalah peningkatan tekanan

darah sistolik lebih dari 140 mmHg dan tekanan darah diastolik lebih dari 90

mmHg pada dua kali pengukuran dengan selang waktu lima menit dalam

keadaan cukup istirahat/tenang. Banyak pasien hipertensi dengan tekanan

darah tidak terkontrol dan jumlahnya terus meningkat (Kemenkes.RI, 2014).

Hasil Riskesdas Balitbangkes Nasional tahun 2013 menunjukan bahwa

prevalensi hipertensi secara nasional yaitu mencapai 25,8 persen, yang berarti

bahwa terdapat 65 juta jiwa masyarakat Indonesia yang menderita penyakit

hipertensi (Riskesdas, 2013). Hasil Riskesdas Nasional tahun 2013

menunjukan bahwa prevalensi hipertensi secara nasional yaitu mencapai

25,8% dan meningkat pada tahun 2018 menjadi 34,11% (Riskesdas, 2018).

Menurut Riskesdas tahun 2018 prevelensi hipertensi di Sumatera Selatan

menempati peringkat ke 25 dari 34 provinsi di Indonesia dan untuk provinsi

Bengkulu sendiri menempati peringkat ke 15 dari 34 provinsi di Indonesia.

Menurut Riskesdas Sumatera Selatan 2018 prevelensi hipertensi di

Kabupaten Empat Lawang berada di urutan tertinggi ke-9 dari 17 Kabupaten

yang ada di provinsi Sumatera Selatan. Prevalensi hipertensi di Empat

Lawang dari tahun 2013 sampai dengan 2018 mengalami kenaikan.

Prevalensi hipertensi pada tahun 2013 sebanyak 27,4% dan pada tahun 2018

sebanyak 29,01%. Prevalensi hipertensi di Puskesmas Muara Pinang pada

1
tahun 2018 sebanyak 68 orang, tahun 2019 sebanyak 95 orang dan tahun

2020 sebanyak 132 orang.

Pada umumnya hipertensi tidak mempunyai penyebab yang spesifik.

Hipertensi terjadi sebagai respon peningkatan cardiac output atau

peningkatan tekanan perifer. Namun ada beberapa faktor yang dapat

mempengaruhi terjadinya hipertensi seperti genetik, obesitas, jenis kelamin,

stress, kurang olahraga, pola asupan natrium, kebiasaan merokok dan pola

hidup (Nuraini, 2015).

Upaya untuk menekan kejadian hipertensi ataupun komplikasi yang

terjadi akibat hipertensi, maka perlu dilakukan modifikasi gaya hidup seperti :

mengatur pola makan dengan membatasi asupan garam, lemak, alcohol,

berhenti merokok, dan mengontrol berat badan; melakukan aktivitas fisik;

istirahat dan tidur (Ngurah & Yahya, 2014).

Penatalaksanaan hipertensi dapat dilakukan dengan cara menerapkan

pola hidup sehat. Modifikasi pola hidup penting untuk menurunkan tekanan

darah dengan cara mengurangi berat badan bagi individu yang mengalami

obesitas atau gemuk meningkatkan aktifitas fisik, mengurangi konsumsi

alcohol dan menerapkan pola makan DASH (Dietery Approach to Stop

Hypertension) yaitu dengan cara mengkonsumsi sayur dan buah yang

mengandung kalium tinggi dan buah yang mengandung kalium tinggi (Putri,

2018).

Pola makan merupakan perilaku paling penting yang dapat

mempengaruhi keadaan gizi. Gaya hidup modern yang saat ini dianut oleh

2
manusia menyukai hal-hal yang instan. Akibatnya mereka cenderung malas

beaktivitas fisik dan gemar mengkonsumsi makanan yang instan, yang

memiliki kandungan natrium yang tinggi. Menerapkan pola makan yang sehat

tidak dapat menjamin jika akan terbebas dari penyakit, namun setidaknya

memperhatikan asupan pola konsumsi makanan sehari-hari dapat

meminimalisir risiko terserang penyakit (S. Kadir, 2019).

Asupan natrium yang rendah dengan tingginya asupan kalium

mencegah dan mengurangi tekanan darah tinggi. Kalium dapat menurunkan

tekanan darah karena dapat menurunkan tekanan daraha karena berfungsi

sebagai diuretic, sehingga pengeluaran natrium dan caiaran meningkat.

Apabila rasio asuapan natrium meningkat, maka kejadian hipertensi juga

meningkat. Konsumsi kalium akan meningkatkan konsentrasinya di dalam

cairan intraselular, sehingga cendrung menarik cairan dari bagian

ekstraselular dan menurunkan tekanan darah (Atun, 2014).

Pengobatan hipertensi dapat dikendalikan dengan pemgobatan

farmakologi dan non-farmakologi. Pengobatan farmakologi merupakan

pengobatan menggunakan obat anti hipertensi untuk menurunkan tekanan

darah. Pengobatan non farmakologi merupakan pengobatan tanpa obat-

obatan, dengan merubah gaya hidup menjadi lebih sehat dan menghindari

factor-faktor yang dapat berisiko. Salah satu pengobatan non farmakologi

dalam mengatasi hipertensi yaitu dengan memanfaatkan kandungan kalium

pada buah dan sayur (Desira, 2019).

3
Salah satu buah yang mengandung tinggi kalium adalah pisang

ambon yang bekerja mirip obat antihipertensi di dalam tubuh manusia

sehingga dapat menurunkan tekanan darah. Dalam 100 gram pisang ambon

mengandung 466 mg kalium (Kusumawati, 2010). Sedangkan dalam 100

gram pisang mas mengandung 392 mg kalium (TKPI, 2017).

Penelitian yang telah dilakukan oleh Desira dkk, menujukkan bahwa

adanya penurunan tekanan darah penderita hipertensi setelah diberikan pisang

ambon sebanyak 100 gram dengan waktu 7 hari. Penurunan tekanan darah

sebesar 17,8 mmHg (sistolik) dan 8, 2 mmHg (diastolik) (Desira et al., 2019).

Menurut penelitian Badriah dkk, menunjukkan bahwa adanya penurunan

tekanan darah pendeirta hipertensi setelah diberikan pisang mas sebanyak 300

gram (pagi, siang dan sore) dengan waktu 7 hari. Penurunan tekanan darah

sebesar 21 mmHg (sistolik) dan 20 mmHg (diastolik) (Badriah et al., 2019).

Berdasarkan survei awal yang dilakukan pada 10 responden

penderita hipertensi di wilayah kerja Puskesmas Muara Pinang dengan

sampel 5 laki-laki dan 5 perempuan, didapatkan hasil rata-rata tekanan darah

157/88 mmHg. Untuk rata-rata asupan natrium didapat 10 orang asupan lebih

dari AKG (100%), sedangkan asupan kalium didapat 10 orang dikategorikan

kurang dari AKG (100%) .

Berdasarakan latar belakang di atas, maka penulis terkait untuk

meneliti pengaruh dari pemberian pisang ambon dan pisang mas terhadap

tekanan darah pada penderita hipertensi di. Dengan penelitian ini, diharapkan

dapat membantu penderita hipertensi memodifikasi gaya hidup sehat serta

4
mampu mempublikasikan kepada masyarakat mengenai manfaat

mengkonsumsi pisang ambon dan pisang mas.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian masalah pada latar belakang dapat dirumuskan

masalah penelitian yaitu apakah ada pengaruh pemberian pisang ambon dan

pisang mas terhadap tekanan darah pada penderita hipertensi di wilayah

Puskesmas Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera

Selatan.

C. Tujuan Penelitian

1. Tujuan Umum

Diketahui pengaruh pemberian pisang ambon dan pisang mas terhadap

tekanan darah pada penderita hipertensi di wilayah Puskesmas Muara

Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan.

2. Tujuan Khusus

a. Diketahui karakteristik penderita hipertensi berdasarkan jenis kelamin

dan usia.

b. Diketahui tekanan darah sistolik dan diastolik sebelum diberikan

pisang ambon dan pisang mas pada penderita hipertensi di wilayah

Puskesmas Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi

Sumatera Selatan.

c. Diketahui tekanan darah sistolik dan diastolik sesudah diberikan

pisang ambon dan pisang mas pada penderita hipertensi di wilayah

5
Puskesmas Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi

Sumatera Selatan.

d. Diketahui asupan natrium dan kalium diberikan pisang ambon dan

pisang mas pada penderita Hipertendi di Wilayah Kerja Puskesmas

Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan.

e. Diketahui pengaruh pemberian pisang ambon dan pisang mas

terhadap tekanan darah pada penderita hipertensi di wilayah

Puskesmas Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi

Sumatera Selatan.

D. Manfaat Penelitian

1. Manfaat Bagi Institusi Pendidikan

Sebagai acuan bagi mahasiswa kesehatan dalam hal terapi non

farmakologi yang dapat menurunkan tekanan darah pendeita hipertensi.

2. Manfaat Bagi Masyarakat

Penelitian ini diharapkan menjadi informasi kepada masyarakat terhhadap

manfaat pisang ambon dan pisang mas tekanan darah pada penderita

hipertensi.

3. Manfaat Bagi Penliti Selanjutnya

Sebagai referensi untuk peneliti selanjutnya dalam melaksanakan

penelitian terkait dengan terapi non farmkologi terhadap penanganan

hipertensi.

4. Manfaat Bagi Peneliti

6
Penelitian ini sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan pendidikan di

Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Bengkulu dan diaharapkan dapat

menambah wawasan dan pengalaman terhadap penanganan hipertensi

secara non farmakologi.

E. Keaslian Penelitian

Tabel 1.1 Keaslian Penelitian

Nama Judul Desain Variable Variable Hasil


Peneliti Penelitian Penelitian Independen Dependen
dan
Tahun

(Desira Pemberian Quasy- Puding Tekanan Terjadi


et al., Puding eksperime Tomat Pisang darah penurunan
2019) Tomat ntal tekanan
Pisang darah
Ambon sistolik
Terhadap dan
Tekanan diastolik.
Darah
Lansia
Hipertensi
Di Posbindu
Wilayah
Kerja
Puskesmas
Babakan,
Kota
Mataram
(Tina et Pengaruh Quasi Pisang Tekanan Ada
al., Pemberian eksperime Ambon darah perbedaan
2019) Pisang n nilai
Ambon tekanan
(Musa darah
Accuminata sistolik
Colla) dan
Terhadap diastolik
Tekanan sebelum
Darah dan
Penderita sesudah

7
Hipertensi perlakuan
Di Atas 45 pemberian
Tahun Di buah
Puskesmas pisang
Wawotobi ambon
Tahun 2017
(Anjora Pengaruh one group Jus Tekanan Ada
& Terapi Jus pretest PEMENGKU darah pengaruh
Ernawat Pemengkur posttest R (Pepaya pemberian
y, 2018) (Pepaya Kurma) sari
Mengkal pemangku
Dan r terhadap
Kurma) penurunan
Terhadap tekanan
Penurunan darah
Tekanan
Darah Pada
Pasien
Hipertensi
Di
Wilayah
Kerja
Puskesmas
Belakang
Soya.
(Pratiwi Pengaruh Quasy Smoothies Tekanan Ada
et al., Pemberian Experimen Campuran Darah perbedaan
2018) Smoothies t Design Pisang tekanan
Campuran Ambon Dan darah
Pisang Melon sistolik
Ambon Dan sebelum
Melon dan
Terhadap sesudah
Penurunan diberikan
Tekanan perlakuan
Darah Pada
Perempuan
Penderita
Hipertensi
Usia 45-59
Tahun

(Putri et Pengaruh quasi Jus Terhadap ada


al., Pemberian eksperime Campuran Penurunan pengaruh
2018) Jus ntal Tomat Hipertensi pemberian
Campuran (Solanum jus tomat

8
Tomat Lycopersicu campuran
(Solanum m) pisang
Lycopersicu Dan Pisang ambon
m) Ambon terhadap
Dan Pisang (Musa penurunan
Ambon Paradisiaca, tekanan
(Musa Linn) darah
Paradisiaca
,Linn)
Terhadap
Penurunan
Hipertensi
Usia 46-65
Tahun Di
Desa
Nyatnyono
Kecamatan
Ungaran
Barat
Kabupaten
Semarang
(Tangkil Pengaruh pra Pisang Tekanan terjadi
isan, Terapi Diet eksperime Ambon darah penurunan
2013) Pisang ntal tekanan
Ambon darah
(Musa setelah
Paradisiaca responden
Var. diberikan
Sapientum terapi diet
Linn) pisang
Terhadap ambon
Penurunan
Tekanan
Darah
Pada Klien
Hipertensi
Di Kota
Bitung

(Badriah Pengaruh Quasy Konsumsi Tekanan Terdapat


et al., konsumsi Experimen pisang emas darah pengaruh
2019) pisang emas t konsumsi
(Musa pisang
Acuminta) emas
terhadap terhadap
penururnan penurunan

9
tekanan tekanan
darah pada darah
klien pada klien
hipertensi hipertensi
ringan di ringan.
kecamatan
Selajambe
Kabupaten
Kuningan
tahun 2018
(Atun et Asupan Desain Asupan Tekanan Ada
al., sumber kontrol sumber darah hubungan
2014) natrium, natrium, rasio uang
rasio kalium kalium bermakna
natrium, natrium, antara
aktivitas aktivitas fisik asupan
fisik, dan natrium
tekanan dengan
darah tekanan
pasien darah
hipertensi
(Kusum Asupan Cross Asupan Tekanan Asupan
astuty et protein dan sectional protein dan darah kalium
al., kalium kalium berhubun
2017) berhubunga gan
n dengan dengan
tekanan tekanan
darah darah
pasien sistolik
hipertensi dan
rawat jalan diastolik.

10
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Hipertensi

1. Definisi Hipertensi

Hipertensi secara umum dapat didefinisikan sebagai tekanan

sistolik lebih dari 140 mmHg dan tekanan diastolik lebih dari 90 mmHg.

Tekanan darah manusia secara alami berfluktuasi sepanjang hari. Tekanan

darah tinggi menjadi masalah hanya bila tekanan darah tersebut persisten.

Tekanan darah tersebut membuat sistem sirkulasi dan organ yang

mendapat suplai darah (termasuk jantung dan otak) menjadi tegang. Pada

pemeriksaan tekanan darah akan didapat dua angka. Angka yang lebih

tinggi diperoleh pada saat jantung berkontraksi (sistolik), angka yang

lebih rendah diperoleh pada saat jantung berelaksasi (diastolik)

(Manutung, 2018).

Diagnosis hipertensi ditegakkan apabila tekanan darah sostolik ≥

140 mmHg dan/atau tekanan darah diastolic ≥ 90 mmHg pada

pengukuran di klinik atau fasilitas layanan kesehatan. Tekanan darah

merupakan factor yang amat penting pada system sirkulasi darah.

Meningkatnya atau menurunnya tekanan daraha akan mempengaruhi

homeostasis di dalam tubuh. Tekanan darah selalu diperlukan untuk daya

dorong mengalirnya darah selalu diperlukan untuk daya dorong

11
mengalirnya darah di dalam arteri, arteriola, kapiler dan system vena,

sehingga terbentuklah suatu aliran darah yang menetap (Scanlon, 2010).

2. Klasifikasi Hipertensi

Klasifikasi tekanan darah adalah untuk dewasa berusia ≥ 18 tahun.

Seventh Joint National Committee (KNC-7) memperkenalkan klasifikasi

prehipertensi bagi tekanan darah sistolik yang berikiras 120-139 mmHg

dan atau diastolic antara 80-89 mmHg yang berlawanan dengan

klasifikasi JNC-6 yang memasukkan kategori normal dan normal tinggi.

Kategori prehipertensi mempunyai peningkatan risiko utnuk menjadi

hipertensi. The Eighth Joint National Committee (JNC-8) pada tahun

2014 tidak mengeluarkan klasifikasi hipertensi terbaru, tetapi terdapat

rekomendasi tata laksana hipertensi, dimana guidelines ini berbasis bukti

dan reviewer dari berbagai macam keahlian yang berhubungan dengan

hipertensi (Tjokroprawiro, 2015).

Dalam penanganan hipertensi, para ahli umumnya mengacu kepada

guideline-guideline yang ada. Salah satu guideline terbaru yang adapat

dijadikan acuan dalam penanganan hipertensi di Indonesia adalah

guideline Joint National Committee (JNC) 8 yang dipublikasikan pada

tahun 2014 (Muhadi, 2016).

12
Tabel 2.1

Klasifikasi Tekanan Darah menurut JNC 8

Sistolik Blood Reassure / Diastolic Blood Pressure/ Klasifikasi hipertensi

SBP (mmHg) DBP (mmHg)

<120 <80 Normal

120-139 80-89 Pre Hipertensi

140-159 90-99 Hipertensi derajat I

>160 >100 Hipertensi derajat II

Sumber (Fitri & Rianti Dina, 2015).

a. Klasifikasi hipertensi berdasarkan penyebab

1) Hipertensi primer

Hipertensi primer atau esensial adalah hipertensi yang

terjadi karena adanya peningkatan persisten terjadi karena

peningkatan persisten tekanan arteri akibat ketidak teraturan

mekanisme control homeostatic normal (Fitri & Rianti Dina,

2015).

Peningkatan tekanan darah berasosiasi dengan peningkatan

berat badan, factor gaya hidup (perubahan pekerjaan

menyababkan pendeirta berpergian dan makan di luar rumah),

penurunan frekuensi atau intensitas aktivitas fisik atau usia tua

pada pasien dengan riwayat keluarga dengan hipertensi (Johanes,

2019).

13
2) Hipertensi sekunder

Hipertensi sekunder atau hipertensi renal merupakan

hipertensi yang penyebabnya diketahui. Hamper semua hipertensi

sekunder berhubungan dengan gangguan sekresi hormone dan

fungsi ginjal. Umumnya hipertensi sekunder dapat disembuhkan

dengan penatalaksanaan penyebabnya secara tepat (Fitri & Rianti

Dina, 2015).

Labilitas tekanan darah, mendengkur, prostatisme, kram

otot, kelemahan, penurunan berat badan, palpitasi, intoleransi

panas, edema, gangguan berkemih, riwayat perbaikan koarktasio,

obesitas sentarl, wajah membulat, mudah memar, penggunaan

obat-obatan atau zat terlarang, dan tidak adanya riwayat hipertensi

pada keluarga (Johanes, 2019).

b. Klasifikasi hipertensi berdasarkan bentuknya

Berdasarkan bentuknya hipertensi dibagi menhadi Hipertensi

diastolik (diastolic hypertension), Hipertensi campuran (sistol dan

diastole yang meninggi), dan Hipertensi sistolik (isolated systolic

hypertension) (Kemenkes.RI, 2014)

1) Hipertensi diastolik (diastolic hypertension)

Hipertensi distolik merupakan peningkatan tekanan darah

diastolic tanpa diikuti peningkatan tekanan sistolik,

biasanya ditemukan pada anak-anak dan dewasa mudah.

Hipertensi diastolic terjadi apabila pebuluh darah kecil

14
menyempit secara tidak normal, sehingga memperbesar

tahanan terhadap aliran darah yang melaluinya dan

meningkatkan tekanan darah diastolic

2) Hipertensi campuran

Hipertensi campuran merupakan meningkatnya tekanan

darah sistolik dan diastolik.

3) Hipertensi sistolik (isolated systolic hypertension)

Hipertensi sistolik merupakan peningkatan tekanan sistolik

tanpa diiukuti peningkatan diastolic dan umunya

ditemukan pada usia lanjut. Tekanan darah sistolik

berkaitan dengan tingginya tekanan darah pada arteri

apabila jnatung berkontraksi (denyut jantung). Tekanan

sistolik merupakan tekanan maksimum dalam arteri dan

tercermin pada hasil pembacaan tekanan darah sebagai

tekanan atas yang nilainya lebih besar (Al-Naffouri, 2015).

3. Patofisiologi Hipertensi

Banyak faktor yang menyebabkan seseorang mengalami

peningkatan tekanan sistolik dan atau diastolik, tetapi sebenarnya

peningkatan ini terjadi akibat 2 parameter yang meningkat yaitu

peningkatan tahanan perifer total tubuh dan peningkatan cardiac output /

curah jantung. Sehingga dapat dikatakan bahwa segala sesuatu yang

menyebabkan terjadinya peningkatan salah satu atau keduanya, maka

15
akan menyebabkan orang tersebut mengalami peningkatan tekanan darah

(hipertensi) (A. Kadir, 2018).

Faktor usia sangat berperangaruh terhadap hipertensu karena

dengan bertambahnya umur, maka semakin tinggi mendapat risiko

hipertensi.ini sering disebabkan oleh perubahan alamiah di dalam tubuh

yang mempengaruhi jantung, pembuluh darah dan hormon. Jenis kelamin

juga sama erat kaitannya terhadap terjadinya hipertensi dimana pada

masa muda dan parubh baya lebih tinggi penykit hipertensi pada laki-laki

dan wanita setelah umur 55 tahun, ketika seorang wanita mengalami

menopause. Selain itu riwayat keluarga juga merupakan masalah yang

memicu masalah terjadinya hipertensi. Hipertensi cendrung merupakan

penyakit keturunan. Jika seorang dari orang tua kita memiliki riwayat

hipertensi, maka sepanjang hidup kita memiliki kemungkinan 25 %

tekena hipertensi (Manuntung, 2018).

Hipertensi dipengaruhi oleh faktor risiko ganda baik yang bersifat

endogen seperti neurotransmitter, hormone, dan genetic, maupun yang

bersifat eksogen, seperti rokok, nutrisi, stressor dan lain-lain (Syahrini,

2012).

Faktor-faktor lain yang dapat menyebabkan hipertensi :

a. Umur

Orang yang berumur 40 tahun biasanya rentan terhadap

meningkatnya tekanan darah yang lambat laun menjadi hipertensi

seiring dengan bertambahnya umur mereka.

16
b. Ras/suku

Di luar negeri orang kulit hitam > kulit putih. Karena adanya

perbedaan status/derahat ekonomi, orang kulit hitam dianggap rendah

dan pada jaman dahulu dijadikan budak. Sehingga banyak

menimbulkan tekanan batin yang kuat hingga menyebabkanstres

timbullah hipertenasi.

c. Urbanisasi

Hal ini akan menyebabkan perkotaan menjadi padat penduduk yang

merupakan salah satu pemicu timbulnya hipertensi. Secara otomatis

akan banyak kesiukan di wilayah tersebut, dan banyak terseida

makanan-makanan siap saji yang menimbulkan hidup kurang sehat

sehingga memicu timbulnya hipertensi.

d. Geografis

Jika dilihat daris egi geografis, daerah pantai lebih besar presentase

tekena hipertensi. Hal ini disebabkan karena daerah pantai kadar

garamnya lebih tinggi jika fibandingkan dengan daerah pegununggan

atau daerah yang lebih jauh dari pantai. Selain itu keadaan suhu juga

menjadi suatu alasan mengapa hipertensi banyak terjadi di daerah

pantai.

e. Jenis Kelamin

Wanita lebih berisiko terjadi hipertensi disbanding pria di usia 50

tahun, karena di usia tersebut seorang wanita sudah mengalami

menopause dab tinfkat stress lebih tinggi (Manuntung, 2018)

17
4. Tanda dan Gejala Hipertensi

Pada dasarnya hipertensi tidak memberikan gejala spesifik. Umunya

gejala yang dikeluhkan berkaitan dengan :

a. Peningkatan Tekanan Darah : sakit kepala (pada hipertensi berat),

paling sering di daerah occipital dan dikeluhkan pada saat bangun

pagi, selanjutnya berkurang secara spontan setelah beberapa jam,

dizziness, palpitasi, mudah lelah.

b. Gangguan vaskuler : epistaksis, hematuria, penglihatan kabur karena

perubahan retina, episode kelemahan atau dizziness oleh karena

transient cerebral ischemia, angina pectoris, sesak karena gagal

jantung.

c. Penyakit yang mendasari : pada hiperladosteronisme primer

didapatkan polyuria, polidipsi, kelemahan otot karena hipokalemua,

pada sindroma Cushing didapatkan peningkatan berat badan dan

emosi labil, pada Pheochromocytoma bias didapatkan sakit kepala

episodic, palpitasi, diaphoresis, postural dizziness (Tjokroprawiro,

2015).

B. Penatalaksanaan Hipertensi

Hipertensi dapat dikendalikan dengan pengobatan farmakologi dan

non-farmakologi. Pengobatan farmokologi merupakan pengobatan

menggunakan obat anti hipertensi untuk menurukan tekanan darah.

Pengobatan non farmokologi merupakan pengobatan tanpa obat-obatan

dengan merubah gaya hidup menjadi lebih sehat dan menghindari factor-

18
faktor yang dapat berisiko. Salah satu bentuk pengobatan non farmakologi

dalam mengatasi hipertensi adalah dengan pengobatan herbal yang banyak

memanfaatkan kandungan kalium pada buah dan sayuran (Desira et al.,

2019).

Menjalani pola hidup sehat telah banyak terbukti dapat menurunkan

tekanan darah, dan secara umum sangat menguntungkan dalam menurunkan

risiko permasalahan kardiovaskular. Pada pasien yang menderita hipertensi

derajat 1, tanpa faktor risiko kardiovaskular lain, maka strategi pola hidup

sehat merupakan tatalaksana tahap awal, yang harus dijalani setidaknya

selama 4 – 6 bulan. Bila setelah jangka waktu tersebut, tidak didapatkan

penurunan tekanan darah yang diharapkan atau didapatkan faktor risiko

kardiovaskular yang lain, maka sangat dianjurkan untuk memulai terapi

farmakologi (PERKI, 2015).

Modifikasi gaya hidup dapat dilakukan dengan membatasi asupan

garam tidak lebih dari ¼ - ½ sendok the (6 gram/hari), menurunkan berat

badan, mengundari minuman berkafein, rokok, dan minuman beralkohol.

Olahraga juga dianjurkan bagi penderita hipertensi, dapat berupa jalan, lari,

jogging, bersepeda selama 20-25 menit dengan frekuensi 3-5 x per minggu.

Penting juga untuk istirahat (6-8 jam) dan mengendalikan stress. Untuk

pemilihan serta penggunaan obat-obatan hipertensi disarankan untuk

berkonsultasi dengan dokter (Kemenkes.RI, 2014).

19
Beberapa pola hidup sehat yang dianjurkan oleh banyak guidelines

adalah :

a. Penurunan berat badan. Mengganti makanan tidak sehat dengan

memperbanyak asupan sayuran dan buah-buahan dapat memberikan

manfaat yang lebih selain penurunan tekanan darah, seperti

menghindari diabetes dan dislipidemia.

b. Mengurangi asupan garam. Di negara kita, makanan tinggi garam dan

lemak merupakan makanan tradisional pada kebanyakan daerah.

Tidak jarang pula pasien tidak menyadari kandungan garam pada

makanan cepat saji, makanan kaleng, daging olahan dan sebagainya.

Tidak jarang, diet rendah garam ini juga bermanfaat untuk

mengurangi dosis obat antihipertensi pada pasien hipertensi derajat ≥

2. Dianjurkan untuk asupan garam tidak melebihi 2 gr/ hari.

c. Olah raga. Olah raga yang dilakukan secara teratur sebanyak 30 – 60

menit/ hari, minimal 3 hari/ minggu, dapat menolong penurunan

tekanan darah. Terhadap pasien yang tidak memiliki waktu untuk

berolahraga secara khusus, sebaiknya harus tetap dianjurkan untuk

berjalan kaki, mengendarai sepeda atau menaiki tangga dalam aktifitas

rutin mereka di tempat kerjanya.

d. Mengurangi konsumsi alcohol. Walaupun konsumsi alcohol belum

menjadi pola hidup yang umum di negara kita, namun konsumsi

alcohol semakin hari semakin meningkat seiring dengan

perkembangan pergaulan dan gaya hidup, terutama di kota besar.

20
Konsumsi alcohol lebih dari 2 gelas per hari pada pria atau 1 gelas per

hari pada wanita, dapat meningkatkan tekanan darah. Dengan

demikian membatasi atau menghentikan konsumsi alcohol sangat

membantu dalam penurunan tekanan darah.

e. Berhenti merokok. Walaupun hal ini sampai saat ini belum terbukti

berefek langsung dapat menurunkan tekanan darah, tetapi merokok

merupakan salah satu faktor risiko utama penyakit kardiovaskular, dan

pasien sebaiknya dianjurkan untuk berhenti merokok (PERKI, 2015).

C. Diet untuk Penderita Hipertensi

Diet DASH adalah singkatan dari Dietary Approaches to Stop

Hypertension, jenis diet ini pertama kali diperkenalkan dalam pertemuan

American Heart Association (AHA) pada tahun 1996 kemudian

dipublikasikan melalui New England of Medicine pada tahun 1997. Diet

DASH adalah diet yang menyarankan konsumsi rendah lemak jenuh,

kolestrol, dan lemak total, serta meningkatkan konsumsi buah dan sayur

dengan jumlah porsi 4-5 porsi/hari, produk susu tanpa lemak atau rendah

lemak, gandum utuh, dan kacang-kacangan. Dibandingkan dengan diet lain,

diet DASH dapat memberikan kalium, magnesium, kalsium, protein, dan

serat lebih tinggi yang dipercaya dapat mengontrol tekanan darah (PERSAGI

& ASDI, 2020).

21
Tabel 2. 2 Penurunan Tekanan Darah Berdasarkan Modifikasi Gaya Hidup
yang Berkaitan dengan Diet.

Modifikasi Gaya Hidup Rekomendasi Estimasi Penurunan


Tekanan Darah
Sistolik

Penurunan berat badan Dipertahankan BB normal 5-20 mmHg/10 kg


(IMT= 18,5-24,9 kg/m2) penurunan berat
badan
Perencanaan makan Konsumsi banyak sayuran, 14 – 18 mmHg
DASH buah dan hasil olahan susu
rendah lemak dan
mengurangi asupan lemak
jenuh dan kolestrol.
Mengurangi asupan Asupan garam natrium 2 – 8 mmHg
natrium khlorida antara 1500-2400
mg natrium atau 3,8-6 hram
NaCl per hari.
Meningkatkan asupan Meningkatkan asupan 4 – 9 mmHg
potassium kalium sampai 120
mm/mol/hari (4,7 gram
perhari)
Membatasi asupan Bagi yang minum alcohol 2 – 4 mmHg
alcohol
Sumber : Scientific Statement from AHA (American Heart Association) 2006 dan
Food Facts Asia, Issue 29, March 2006.

Pola makan merupakan prilaku paling penting yang dapat mempengaruhi

keadaan gizi. Hal ini disebabkan karena kuantitas dan kualitas makanan dan

minuman yang dikonsumsi akan mempengaruhi asupan gizi sehingga akan

mempengaruhi kesehatan individu dan masyarakat. Gizi yang optimal sangat

penting untuk pertumbuhan normal serta perkembangan fisik dan keceradsan bayi,

anak-anak, serta seluruh kelompok umur (S. Kadir, 2019).

22
Tabel 2.3 Bahan Makanan yang Dianjurkan dan Tidak Diajurkan

Sumber Dianjurkan Tidak dianjurkan

Nasi putih, roti, mie, kentang, -


Karbohidrat singkong, ubi, sagu, dll.
kompleks Diutamkan yang berserat tinggi.
- Gula, madu, sirup, jam
Karbohidrat jelli, tancis, dodol, kue-kue
sederhana manis, buah yang diawetkan
dengan gula, susu kental
manis, minumnan botol
ringan, es krim.

Dianjurkan yang tidak Sumber protein hewani


Protein mengandung lemak tinggi seperti yang tinggi kandungan
hewani daging rendah lemak, ikan, ayam kolestrol, seperti jeroan dan
tanpa kulit, susu rendah lemak, otak.
keju rendah lemak, kacang-
kacangan, tahu dan tempe
Tahu, tempe, kacang hijau, -
Protein kacang merah, kacang kedelai,
nabati minyak kedelai.
Dalam jumlah terbatas, Sumber protein yang
Lemak makanan dianjurkan , dikukus, banyak mengandung lemak
ditumis, disetup, direbus dan jenuh, dan lemak trans antara
dibakar. lain daging berlemak dan susu
full cream, makanan siap
saji, cake, goreng-gorengan.

Dianjurkan megkonsumsi -
Sayuran cukup banyak sayuran dan
dan buah buah.

23
Mineral Sumber natrium antara
lain adalah garam dapur,
vetsin, soda dan bahan
pengawet, seperti natrium
benzoate dan natrium nitrit.
Hindari bahan makanan yang
mengandung bahan tersebut
antara lain : ikan sain, telur
asin, dan makanan yang
diawetkan.

Sumber : (PERSAGI & ASDI, 2020).

Adapun syarat Diet DASH yaitu sebagai berikut : (PERSAGI &

ASDI, 2020).

a) Energi cukup, jika pasien dengan berat badan 115% dari


berat badan ideal disarankan untuk diet rendah kalori dan
olahraga.
b) Protein cukup, menyesuaikan dengan kebutuhan pasien.
c) Karbohidrat cukup, menyesuaikan dengan kebutuhan pasien.
d) Membatasi konsumsi lemak jenuh dan kolestrol.
e) Konsumsi natrium dibatasi <2300 mg/hari, jika penurunan
tekanan darah belum mencapai targetdibatasi hingga
mencapai 1500mg/hari
f) Konsumsi kalium 4700 mg/hr, terdapat hubungan antara
peningkatan asupan kalium dan penurunan asupan rasio Na-K
dengan penurunan tekanan darah.
g) Memenuhui kebutuhan asupan kalsium harian sesuai usia
untuk membantu penurunan tekanan darah, asupan kalsium
>800 mg/hari dapat menurunkan tekanan darah sistolik
hingga 4 mmHg dan 2 mmHg tekanan darah diastolic.
h) Asupan magnesium memenuhui kebutuhan harian (DRI) serta
dapat ditambah dengan sumpelment magnesium 240-1000
mg/hari dapat menurunkan tekanan darah sistolik 1,0-5,6

24
mmHg.
i) Pada pasien hipertensi dengan penyakit penyerta lainnya,
seperti penyakit ginjal kronik dengan hemodialisa atau
sirosis hati makan syarat dan prinsip diet harus dimodifikasi
dengan kondisi penyakit

D. Asupan Natrium dan Kalium


Micronutrient yang berperan penting dalam perkembangan penyakit

hipertensi salah satunya karena asupan Natrium (Na) dalam jumlah yang

berlebihan dalam waktu tertentu dan juga karena ketidak seimbangan

asupan kalium (K) (Atun et al., 2014).

Asupan natrium yang rendah dengan tingginya asupan kalium

mencegah dan mengurangi tekanan darah tinggi. Kalium dapat

menurunkan tekanan darah karena dapat menurunkan tekanan daraha

karena berfungsi sebagai diuretic, sehingga pengeluaran natrium dan

caiaran meningkat. Apabila rasio asuapan natrium meningkat, maka

kejadian hipertensi juga meningkat. Konsumsi kalium akan meningkatkan

konsentrasinya di dalam cairan intraselular, sehingga cendrung menarik

cairan dari bagian ekstraselular dan menurunkan tekanan darah (Atun et

al., 2014).

1. Natrium

Natrium adalah kation terbanyak dalam caiaran ekstrasel, 35-

40 % natrium (Na) ada didalam kerangka tubuh, jumlahnya bias

mencapai 60 mmol per kg berat badan dan sebagai kecil (sekitar 10-

14 mmol/L) berada dalam cairan intrasel. Dalam keadaan normal,

ekskresi natrium pada ginjal diatur sehingga keseimbangan

25
dipertahankan antara asupan dan pengeluaran dengan volume cairan

ektrasel tetap stabil. Asupan natrium merupakan hal yang sangat

penting pada mekanisme timbulnya peningkatan tekanan darah (Polli

et al., 2016).

Asupan natrium merupakan hal yang sangat penting pada

mekanisme timbulnya peningkatan tekanan darah. Tekanan darah

meningkat karena adanya peningkatan volume plasma (cairan

tubuh). Mengkonsumsi garam (natrium) menyebabkan haus dan

mendorong kita minum. Hal ini meningkatkan volume darah di

dalam tubuh yang berarti jantung harus mempompa lebih giat

sehingga tekanan darah naik. Karena masukan (input) harus sama

dengan pengeluaran (output) dalam system pembuluh darah jantung

harus memompa lebih kuat dengan tekanan lebih tinggi (Polli et al.,

2016).

Konsumsi natrium yang berlebih menyebabkan tubuh

meretensi caiaran yang dapat meningkatkan volume darah. Asupan

natrium yang berlebihan dapat mengecilkan diameter arteri,

menyebabkan jantung harus memompa keras untuk mendorong

volume darah melalui ruang yang sempit, sehingga tekanan darah

menjadi naik akibatnya terjadi hipertensi (Atun et al., 2014).

Patofisiologi garam sehingga menyebabkan hipertensi dimulai

melalui konsumsi maknaan. Makanan dapat mengumpulkan lebih

banyak garam dan air dari pada ginjal kita dapat menangani.

26
Beberapa orang memiliki gen yang mengkontrol saluran selular,

enzim dan hormone di berbagai tempat di ginjal. Jika kandungan air

dan garam sedikit, ginjal akan menghemat garam untuk

mempertahankan caiarn yang digunakan dengan melapisi tubuh

mellaui keringan selama aktivitas (Polli et al., 2016).

2. Kalium

Kalium merupakan elektorlit intraseluler yang utama, dalam

kenyataan, 98 % kalium tubuh berada di dalam sel, 2% sisanya

berada di luar sel, yang penting adalah 2% ini untuk fungsi

neuromuskuler. Kalium mempengaruhi aktivitas baik otot skelet

maupun otot jantung (Fitrina, 2014).

Kandungan kalium dapat menurunkan tekanan darah

dengan mengurangi kandungan natrium dalam urine dan air

dengan cara yang sama seperti diuretik. Diet tinggi kalium yang

terdapat pada sayur dan buah juga dapat menurunkan resiko

kardiovaskuler dengan menghambat trombosis arterial,

aterosklerosis, dan hipertrofi medial pada dinding arteri (Hasna &

Kartini, 2014).

Kurangnya asupan kalium juga merupakan faktor risiko

hipertensi. Kalium merupakan ion utama yang terdapat pada cairan

intraseluler. Kalium penting dalam mempertahankan keseimbangan

antara cairan intraseluler dengan cairan ekstraseluler. Efek dari

kalium di tekanan darah adalah meningkatkan eksresi air dan

27
natrium dari tubuh sehingga mengurangi terjadinya retensi cairan.

Hal ini berbanding terbalik dengan sifat natrium yang

meretensi cairan (Wahyuni et al., 2016).

E. Pisang Ambon
Pisang merupakan komoditas hasil pertanian yang disukai oleh

masyarakat Indonesia. Pisang ambon (Musa paradisiaca S.) merupakan

salah satu jenis buah pisang yang mudh rusak dan pemanfaatannya

terbatas karena pada umumnya hanya digunakan sebagai buah meja.

Pemanfaatan yang masih terbatas disertai dengan produksi yang tinggi

berdampak pada penurunan harga di pasar (Desnilasari & Lestari, 2014).

Gambar : Pisang Ambon

Sumber (Arifki & Barliana, 2013).

Kedudukan tanaman pisang dalam sistematika (taksonomi)

tumbuhan adalah sebagai berikut :

Kingdom : Plantarum

Unranked : Angiosperm

Unranked : Monocots

Unranked : Commelinids

Ordo : Zingibiralles

28
Family : Musaceae

Genus : Musa

Spesies : Musa Accuminata Colla

Sinonim : (Musa-Eumusa-AAA) (Lab Universitas Bengkulu,

2021)

Pisang terbagi dalam dua jenis yaitu pisang meja dan pisang

olahan. Jenis pisang yang termasuk dalam tipe pisang meja (banana)

antara lain Ambon, pisang Mas, pisang Raja, pisang Susu, pisang Badak,

pisang Seribu, dan pisang Angling. Jenis pisang meja adalah jenis pisang

yang mengandung banyak gula sehingga pada umumnya rasanya lebih

manis. Jenis pisang yang tergolong dalam pisang olahan (plantain) antara

lain pisang Siam, pisang Nangka, pisang Kapas, pisang Kepok, pisang

Gembor, pisang Menggala, dan pisang Tanduk (Desnilasari & Lestari,

2014).

Tanaman pisang termasuk dalam golongan monokotil tahunan

berbentuk pohon yang tersusun atas batang semu. Batang semu ini

merupakan tumpukan pelepah daun yang tersusun secara rata teratur.

Tanaman pisang dapat dikatakan sebagai tanaman serbaguna, mulai dari

kar, batang (bongkol), batang semu (pelepah), daun, bunga, buah sampai

kulitnya pun dapat di manfaatkan. (Kasrina & Q, 2013).

Penelitian yang telah dilakukan oleh Desira dkk, menujukkan

bahwa adanya penurunan tekanan darah penderita hipertensi setelah

diberikan pisang ambon sebanyak 100 gram degan waktu 7 hari.

29
Penurunan tekanan darah sebesar 17,8 mmHg (sistolik) dan 8, 2 mmHg

(diastolik) (Desira et al., 2019).

Buah pisang ambon dapat menurunkan tekanan darah karena

memiliki aktivitas Angiotensin Converting Enzyme Inhibitor (ACE-I) di

dalam tubuh. Sesuai dengan namanya, zat ini menghambat kerja enzim

angiotensin pada proses peningkatan tekanan darah. Selain ACE-I, buah

pisang juga mengandung tinggi kalium dan rendah natrium sehingga baik

untuk penderita hipertensi. Dengan kandungan kalium dalam buah pisang

yang tinggi, maka diperkirakan ada pengaruhnya terhadap penurunan

tekanan darah. (Sukmawati, 2017)

Kandungan gizi pisang ambon yaitu protein, lemak, serat dan

karbohidrat. Pisang ambon mengandung vitamin dan mineral seperti

vitamin C, B kompleks, B6, kalium, magnesium, fosfor, besi, dan

kalsium (Asih, 2018).

Tabel. 2.4 Kandungan Zat Gizi dalam 100 gram Pisang Ambon

Kandungan gizi Jumlah


Kalori (kkal) 108
Protein (g) 1,0
Lemak (g) 0,8
Kharbohidrat (g) 24,3
Serat (g) 1,9
Natrium (mg) 11,0
Zat besi (mg) 0,3
Magnesium (mg) 24,0
Sumber : TKPI (2017).

30
Tabel 2.5 Kandungan Kalium pada Pisang Ambon dalam 100 gr

Nama Tumbuhan Kalium (mg)

Musa Paradisiaca var. sapiwntum (L) Kunt a 0


b
Musa Paradisiaca var. sapiwntum (L) Kunt. 466

Keterangan :
a
: menurut (TKPI (Tabel Komposisi Pangan Indonesia), 2017)
b
: menurut (Kusumawati, 2010)

F. Pisang Mas
Pisang mas dengan nama ilmiah (Musa Acuminata adalah salah

satu buah tropis yang sudah popular di masyarakat, potensial

dikembangkan di Indonesia. Saat ini pisang merupakan komoditas

unggulan dan memberikan kontribusi paling besar terhadap produksi

buah-buahan nasional. Selain rasanya yang enak, pisang juga

mengandung gizi, vitamin dan kalori, sehingga bermanfaat untuk

kesehatan (Prahardini et al., 2016).

Kedudukan tanaman pisang mas dalam sistematika (taksonomi)

tumbuhan adalah sebagai berikut :

Kingdom : Plantarum

Unranked : Angiosperm

Unranked : Monocots

Unranked : Commelinids

Ordo : Zingibiralles

Family : Musaceae

Genus : Musa

31
Spesies : Musa Accuminata Colla

Sinonim : (Musa-Eumusa-AAA) (Lab Universitas Bengkulu,

2021)

Gambar : Pisang Mas

Sumber : (Prahardini et al., 2005)

Menurut (Prahardini, 2016) Karakteristik morfologi pisang mas

adalah sebagai berikut :

1. Tinggi pohon 2 meter dengan lingkar batang 20-28 meter dengan

bercak coklat tua kemerah-merahan.

2. Panjang daun 90-110 cm, lebar 20-27 cm berwarna hijau.

3. Tandan buah mencapai panjang 20-30 cm, merunduk, berbulu

halus.

4. Jantung berbentuk bulat telur, kelopak luar berwarna ungu dan

sebelah dalam berwarna merah.

5. Sisir buah berjumlah 4-6 sisir dan tiap sisir berjumlah 6-8 buah.

6. Buah berbentuk silinder, ujung runcing dengan panjang 9-10 cm

dan tidak berbiji, kulit buah tipis (1 mm) berwarna kuning

keemasan.

32
7. Daging buah krem, rasa manis sampai agak kesat, kurang beraroma.

8. Berbunga pada umur 12 bulan dan masak sekitar 3,5 bulan setelah

berbunga.

9. Termasuk dalam kelompok pisang mas adalah pisang Lampung,

Susu, Empat Puluh Hari dan pisang Seribu.

Pisang termasuk famili Musaceae dari ordo Scitaminae dan terdiri

dari dua genus, yaitu genus Musa dan Ensete, Genus Musa terbagi dalam

empat golongan, yaitu Rhodochlamys, Callimusa, Australimusa dan

Eumusa. Golongan Australimusa dan Eumusa merupakan jenis pisang

yang dapat dikonsumsi, baik segar maupun olahan. Buah pisang yang

dimakan segar sebagian besar berasal dari golongan Emusa, yaitu Musa

acuminata dan Musa balbisiana (Anggoro, 2016).

Selain kalium buah pisang mas juga mengandung vitamin A dan

vitamin C. Vitamin A dapat menghambat terjadinya radikal bebas dan

membuat radikal bebas menjadi non-aktif sehingga memproteksi LDL

kolesterol dalam darah. LDL kolesterol merupakan zat yang dapat

merusak sistem vaskuler sehingga makrofag di sirkulasi darah menurun.

Vitamin C merupakan salah satu jenis antioksidan golongan vitamin yang

dapat menyebabkan proses remodeling vaskuler sehingga menyebabkan

vasodilatasi pembuluh darah (Badriah, 2019).

Kalium dan natrium adalah pasangan mineral yang bekerja sama

dalam memelihara keseimbangan cairan, elektrolit, dan asam basa

sehingga dua mineral tersebut berpengaruh terhadap regulasi tekanan

33
darah. Kalium yang terdapat dalam buah pisang dapat menghilangkan

kepekaan natrium pada penderita hipertensi. tinggi dan natrium yang

rendah dalam pisang emas yang berperan penting dalam menurunkan

tekanan darah. Kandungan kalium dalam pisang mas berpengaruh

menurunkan tekanan darah, dikarenakan kalium bekerja mirip obat anti

hipertensi di dalam tubuh manusia.

Tabel. 2.6 Kandungan Zat Gizi dalam 100 gram pisang mas

Kandungan gizi Jumlah


Kalori (kkal) 127,0
Protein (g) 1,4
Lemak (g) 0,2
Kharbohidrat (g) 33,6
Serat (g) 1,4
Kalium (mg) 392,0
Natrium (mg) 42,0
Fosfor (mg) 25,0
Zinc (mg) 0,8
Sumber : TKPI (2017).
Tabel. 2.7 Kandungan Kalium dalam 100 gram pisang mas

Nama Tumbuahan Kalium (mg)


Musa Acumiata a 392
Musa Acumiata b 510

Keterangan :
a
: menurut (TKPI (Tabel Komposisi Pangan Indonesia), 2017)
b
: menurut (Dini Kusuma, Soediatmoko S, 2011)

34
G. Kerangka Teori

Faktor yang tidak dapat


diubah : Faktor yang dapat diubah :
Tekanan Darah 1. Asupan maka
1. Jenis kelamin
2. Olahraga/aktifitas
2. Umur
fisik
3. Geografis 3. Merokok/konsumsi
4. Ras/suku alkohol
5. Riwayat keluarga 4. Status gizi
Hipertensi 5. Stress
6. Urbanisasi

Asupan Makan

Kalium Natrium

Gambar 2.6 Kerangka Teori

Sumber : (Lewa, 2010), (Syahrini, 2012), (Manuntung, 2018).

H. Hipotesis
Ho : Tidak ada pengaruh pemberian pisang ambon dan pisang mas

terhadap tekanan darah penderita hipertensi di Wilayah Kerja

Puskesmas Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi

Sumatera Selatan.

Ha : Ada pengaruh pemberian pisang ambon dan pisang mas terhadap

tekanan darah penderita hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas

Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan.

35
BAB III

METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian dan Rancangan Penelitian

Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah quasy experiment

dengan rancangan pretest and posttest with control group design. Sampel

diambil dengan menggunkan metode Purposive sampling. Pada penelitian

pengaruh pemberian pisang ambon dan pisang mas terhadap tekanan darah

dengan 2 kelompok perlakuan.

Penelitian ini dilakukan dengan pengukuran tekanan darah (pretest)

sebelum diberikan pisang ambon dan pisang mas. Selanjutnya dilakukan

pengukuran tekanan darah kembali (posttest) untuk melihat hasil perbedaan

tekanan darah setelah diberikan pisang ambon dan pisang mas.

A1 X A2

B1 X B2
Gambar 3.1 Rancangan Percobaan
Keterangan :

A1 : Pengukuran tekanan darah awal sebelum pemberian pisang ambon.

A2 : Pengukuran tekanan darah akhir setelah pemberian pisang ambon

sebanyak 100 gram (dua buah) dalam sehari selama 7 hari (Yulianti,

2019).

B1 : Pengukuran tekanan darah awal sebelum pemberian pisang mas.

36
B2 : Pengukuran tekanan darah akhir setelah pemberian pisang mas

sebanyak 100 gram dalam sehari selama 7 hari

B. Kerangka Konsep

Variabel bebas dalam penelitian ini adalah pemberian pisang ambon

dan pisang mas, sedangkan variabel terikat adalah tekanan darah pada

penderita hipertensi di wilayah kerja Puskesmas Muara Pinang Kabupaten

Empat Lawang Provinsi Sumatra Selatan.

Variabel Independen Variable Dependen

A1 : Pisang Ambon
Tekanan darah

A2 : Pisang Mas

Variabel cofounding

Asupan Natrium

Asupan Kalium

Gambar 3.2 Kerangka Konsep

37
C. Definisi Oprasional

Tabel 3.1 Definisi Oprasional

Variable Definisi Cara ukur Alat ukur Hasil ukur Skala


ukur
Pemberian Pemberian Wawancara Timbangan 1. Kelompok Ordinal
pisang pisang dan digital yang
ambon ambon dan observasi diberikan
dan pisang mas pisang
pisang kepada ambon
mas penderita sebanyak
hipertensi. 100 gram
dalam
sehari
selama 7
Hari.
2. Kelompok
yang
diberikan
pisang mas
sebanyak
100 gram
dalam
sehari
selama 7
hari.
Tekanan Tekanan Tekanan Stigmomano ……mmHg Rasio
darah maksimal darah meter (air
sistolik saat jantung sistolik raksa)
berkontraksi responden
diukur
secara
langsung
dengan
metode
Aroid
Tekanan Tekanan Tekanan Stigmomano ……mmHg Rasio
darah terendah di darah meter (air
diastolik antara diastolik raksa)
kontraksi responden
(jantung diukur
beristirahat) secara
langsung
dengan

38
metode
Aroid
Asupan Konsumsi Wawancara Form food Rasio
Natrium bahan recall 24
makanan jam …...mg
sumber
natrium yang
di konsumsi
dalam sehari.
Asupan Konsumsi Wawancara Form food Rasio
Kalium bahan recall 24
makanan jam ….mg
sumber
kalium yang
dikonsumsi
dalam sehari.

D. Populasi Penelitian

Populasi penelitian ini adalah penderita hipertensi di wilayah kerja

Puskesmas Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatra

Selatan sebanyak 132 orang.

E. Besar Sampel

Besar sampel yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan rumus

(Sastroasmoro, 2015):

[ ]

Keterangan :

s = Simpangan baku kedua kelompok (dari pustaka)

= Perbedaan klinis yang diinginkan (clinical judgment)

α = Kesalahan tipe I (ditetapkan)

β = kesalahan II (ditetapkan)

39
Penentuan jumlah besar sampel dalam penelitian ini, menggunakan

nilai standar deviasi dari penelitian yang berjudul “Efektifitas Pisang Ambon

Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Penderita Hipertensi Di Wilayah

Kerja Puskesmas Krui Kabupaten Pesisir Barat Tahun 2017” dengan standar

deviasi 26,66 (Chrisanto, 2017).

Sehingga besar sampel yang digunakan :

n = n2 = 2 [ ]

=2[ ]

=2[ ]

=2[ ]

= 2 [2,79] 2

= 2 [7,7]

= 15,4

= 16 + 10%

= 18 orang

40
F. Sampel Penelitian

Sampel dalam penelitian ini adalah masyarakat yang tekanan darah

sistolik ≥ 140 mmHg dan diastolik ≥ 80 mmHg di wilayah kerja Puskesmas

Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatra Selatan. Teknik

yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah teknik purposive sampling

artinya sampel diambil berdasarkan kriteria inklusi dan eksklusi yang telah

ditetapakan.

Adapun kriteria penderita hipertensi adalah :

1. Kriteria Inklusi

a. Tekanan darah sistolik ≥ 140 mmHg dan diastolik ≥ 80 mmHg

b. Tidak mengalami gangguan bicara atau pendengaran

c. Tidak dalam kondisi sakit

d. Bersedia menjadi responden dan menandatangani informed consent

2. Kriteria Ekslusi

a. Mengalami komplikasi penyakit seperti gangguan ginjal dan jantung.

b. Memiliki alergi terhadap pisang ambon dan pisang mas

G. Tempat dan Waktu Penelitian

Lokasi penelitian dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Muara

Pinang, Kabupaten Empat Lawang, Provinsi Sumatera Selatan. Penelitian

dilaksankan pada tanggal 4 april sampai dengan 12 april 2021.

41
H. Alur Penelitian

Penderita hipertensi
I.

Pengkuruan Tekanan
J. Darah awal

Pemberian pisang ambon Pemberian pisang mas


sebanyak 100 gram 1 x sebanyak 100 gram 1 x
sehari selama 7 hari. sehari 7 hari.

Pengkuruan Tekanan Darah akhir

Analisis data

Gambar 3.3 Alur Penelitian

I. Pengumpulan Data
1. Jenis Data

a. Data primer adalah data yang diperoleh dari hasil pengumpulan

sendiri dan oleh peneliti, berupa itu data identitas responden, tekanan

darah dan asupan kalium dan natrium.

b. Data sekunder

Data sekunder adalah data penunjang penelitian yang diperolah dari

Puskesmas Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi

Sumatera Selatan tahun 2021.

42
2. Cara Pengumpulan Data

a. Data primer

Tekanan darah didapatkan dengan menggunakan alat

sphygmomanometer oleh perawat puskesmas. Sedangkan data asupan

natrium dan kalium menggunakan metode food recall 2 x 24 jam

selama intervensi.

b. Data sekunder

Data sekunder adalah data yang diperoleh secara tidak langsung

yaitu data yang diperoleh dari Puskesmas Muara Pinang tahun 2018

sampai dengan tahun 2020.

3. Alat Penelitian

a. Alat ukur tekanan darah Sphygmomanometer.

b. Lembar inform consent.

c. Form food recall 24 jam.

d. Timbangan makanan digital untuk menimbang pisang ambon dan

pisang mas.

J. Pengolahan Data

1. Editing

Melakukan pemeriksaan atau koreksi data yang telah dikumpulkan untuk

menghindari kesalahan pada data karena meragukan atau tidak logis.

2. Coding

Pemberian kode dari setiap data yang didaptkan oleh peneliti. Tajap ini

memudahkan peneliti dalam memilah-milah data yang didapatkan.

43
3. Scoring

Pemberian nilai pada masing-masing jawaban dari pertanyaan yang

diberikan kepada responden sesuai dengan ketentuan penilaian yang telah

ditentukan.

4. Tabulating

Kegiatan memasukkan data-data hasil penelitian ke dalam tabel-tabel

sesuai dengan kriteria.

5. Entry data

Proses pemasukan data kedalam komputer melalui program SPSS dan

selanjutnya dilakukan analisis data.

6. Cleaning

Kegiatan untuk memastikan data yang dimasukan pada saat entry data

telah seluruhnya dan tidak ada kesalahan.

K. Analisis Data

1. Analisis Univariat

Analisis univariat digunakan untuk mendeskripsikan karakteristik

masing-masing variabel yang diteliti. Bentuknya tergantung jenis

datanya. Untuk jenis data numerik digunakan mean atau rata-rata,

median, nilai maksimum dan minimum juga standar deviasi. Sedangkan

untuk data kategorik digunakan untuk menjelaskan angka atau nilai

jumlah dan persentase masing-masing kelompok. Analisis univariat

dalam penelitian ini dilakukan untuk mengetahui karakteristik responden

berdasarkan usia (Sumantri A, 2011).

44
2. Analisis Bivariat

Penelitian ini menggunakan T Test Independent yang bertujuan untuk

mengetahui perbedaan antara dua kelompok. Sampel dengan kriteria

hasil sebagai berikut :

a) Jika nilai p <0,05 maka Ho ditolak artinya ada pengaruh

pemberian pisang ambon dan pisang mas terhadap tekanan darah

penderita hipertensi di Wilayah Kerja Pusekesmas Muara Pinang

Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan.

b) Jika nilai p >0,05 maka Ha diterima artinya tidak ada pengaruh

pemberian pisang ambon dan pisang mas terhadap tekanan darah

tekanan darah penderita hipertensi di Wilayah Kerja Pusekesmas

Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera

Selatan.

L. Etika Penelitian

Penelitian ini telah disetujui oleh etik Poltekkes Kemenkes Bengkulu

dengan Nomor DM.01.04/173/1V/2021 yang di keluarkan pada 9 April 2021.

45
BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Jalannya Penelitian

Penelitian ini dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Muara Pinang

Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan. Penelitian ini

dilakukan pada tanggal 4 April sampai dengan 12 April 2021. Penelitian ini

bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian pisang ambon dan pisang

mas terhadap tekanan darah penderita Hipertensi di wilayah kerja Puskesmas

Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan.

Pengambilan data dilakukan dengan metode wawancara menggunakan

Formulir Food Recall 24 jam untuk mendapatkan data asupan natrium dan

kalium. Sedangkan untuk mendapatkan data tekanan darah diukur

menggunakan alat Sphygmomanometer.

Pelaksanaan dibagi menjadi dua tahap, yaitu tahap persiapan dan tahap

pelaksanaan. Tahap persiapan meliputi penetapan judul skripsi, survey awal

yang dilakukan pada bulan Januari dan Februari 2021. Peneliti mengurus

surat pengatar dari Poltekkes Kemenkes Bengkulu selanjutnya surat izin

penelitian di Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (KESBANGPOL). Setelah

mendapat surat rekomendasi penelitian dari KESBANGPOL Kabupaten

Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan kemudian dilanjutkan ke

Puskesmas Muara Pinang yang menjadi tempat penelitian.

46
Tahap pelaksanaan penelitian diawali dengan pengambilan data mulai

dari tanggal 4 April 2021 data penelitian yang diambil berupa data primer

yaitu identitas responden. Data identitas responden meliputi data nama,

tanggal lahir, umur dan alamat yang dikumpulkan melalui wawancara,

sedangkan data tekanan darah diambil dengan menggunakan alat

sphygmomanometer. Selanjutnya dilakukan intervensi berupa pemberian

pisang ambon sebanyak 100 gram selama 7 hari berturut-turut dan pisang mas

sebanyak 100 gram selama 7 hari berturut-turut.

Selama intervensi dilakukan observasi asupan natrium dan kalium

responden dengan food recall 2 x 24 jam (sebelum diberikan intervensi dan

sesudah diberikan intervensi) dan pengukuran tekanan darah 3x dalam 7 hari.

Setelah diberikan intervensi pemberian pisang ambon dan pisang mas tekanan

darah dilakukan pengukuran kembali pada ke-7 dengan menggunkana alat

sphygmomanometer.

Data asupan natrium dan kalium yang telah terkumpul dihitung

jumlahnya dengan buku Penuntun Diet (Almatsier 2008). Sedangkan data

sekunder berupa data penunjang penelitian yang diperoleh dari Puskesmas

Muara Pinang tahun 2020. Setelah data terkumpul dan diperiksa kembali

apakah sudah sesuai dengan yang diinginkan. Selanjutnya dilakukan

pemberian kode berupa angka untuk mempermudah pengolahan data

kemudian data dimasukkan ke dalam tabel pengolahan data dengan program

komputer.

47
Hasil penelitian ini ditampilkan dalam bentuk table distribusi frekuensi

dan dianalisis secara univariat dari setiap variabel, penyajian dilanjutkan

dengan analisis bivariat yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara

variabel independen (pemberian pisang ambon dan pisang mas) dan variabel

dependen (tekanan darah penderita Hipertensi).

B. Hasil
1. Analisis Univariat

a. Karakteristik Penderita Hipertensi

Penderita hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Muara

Pinang yang dikarakteristikkan berdasarkan usia dan jenis kelamin.

Distribusi masing-masing penderita hipertensi berdasarkan usia dan

jenis kelamin dapat dilihat pada Tabel 4.1 sebagai berikut :

Tabel 4.1 Karaktersitik Penderita Hipertensi Berdasarkan Usia dan


Jenis Kelamin pada Penderita Hipertensi yang diberikan Pisang
Ambon dan Pisang Mas di Wilayah Kerja Puskesmas Muara Pinang

Karakteristik Pisang Ambon Pisang Mas


Responden Frekuensi Presentase Frekuensi Presentase
(%) (%)
Usia
45-55 tahun 12 66,7 9 50,0
56-65 tahun 6 33,3 9 50,0
Total 18 100 18 100
Jenis Kelamin
Laki-laki 4 22,2 7 38,9
Perempuan 14 77,8 11 61,1
Total 18 100 18 100

Tabel 4.1 menunjukkan penderita hipertensi yang diberikan

pisang ambon sebagian besar berusia 45-55 tahun (66,7 %). Penderita

48
hipertensi yang diberikan pisang mas berusia 45-55 tahun (50,0 %)

setengah dari usia 56-65 tahun (50,0 %).

Berdasarkan karaktersitik menurut jenis kelamin, penderita

hipertensi yang diberikan pisang ambon berdasarkan jenis kelamin

penderita hipertensi sebagian besar perempuan sebanyak (77,8 %).

Sedangkan karaktersitik penderita hipertensi yang diberikan pisang

mas berdasarkan jenis kelamin penderita hipertensi sebagian besar

perempuan sebanyak (61,1 %).

b. Gambaran Tekanan Darah Sebelum Intervensi

Gambaran tekanan darah sistolik dan diastolik pada penderita

hipertensi sebelum intervensi dapat dilihat pada tabel 4.2

Tabel 4.2 Tekanan Darah Sebelum diberikan Pisang Ambon dan Pisang
Mas pada Penderita Hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Muara
Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan

Variabel n Mean SD Min Max


Tekanan Pisang 18 162.22 17,33 140 190
darah sistolik Ambon
sebelum Pisang 18 168,33 12,00 150 200
Mas
Tekanan Pisang 18 82,22 4,27 80 90
darah Ambon
diastolik Pisang 18 89,44 8,83 80 100
sebelum Mas
Berdasarkan tabel 4.2 didapatkan rata-rata tekanan darah sistolik

sebelum diberikan pisang ambon sebesar 162,22 mmHg dan tekanan darah

diastolik sebesar 82,22 mmHg. Untuk pisang mas didapatkan rata-rata

tekanan darah sistolik sebelum diberikan mas sebesar 168,33 mmHg dan

tekanan darah diastolik sebesar 89,44 mmHg.

49
c. Gambaran Tekanan Darah Sesudah Intervensi

Gambaran tekanan darah sistolik dan diastolik pada penderita

hipertensi sesudah intervensi dapat dilihat pada tabel 4.3

Tabel 4.3 Tekanan Darah Sesudah diberikan Pisang Ambon dan Pisang
Mas pada Penderita Hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Muara
Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan
Variabel n Mean SD Min Max
Tekanan Pisang 18 137.78 17,33 120 170
darah Ambon
sistolik Post- Pisang 18 148,33 11,50 130 180
test Mas
Tekanan Pisang 18 80.00 0,00 80 80
darah Ambon
diastolik Pisang 18 80,00 0,00 80 90
Post-test Mas

Berdasarkan tabel 4.3 didapatkan rata-rata tekanan darah sistolik

setelah diberikan pisang ambon sebesar 137,78 mmHg dan tekanan

darah diastolik sebesar 80,00 mmHg. Sedangkan pada pisang mas

didapatkan rata-rata tekanan darah sistolik setelah diberikan pisang

mas sebesar 148,33 mmHg dan tekanan darah diastolik sebesar 80,00

mmHg.

d. Gambaran Asupan Natrium dan Kalium

Asupan natrium dan kalium merupakan variabel cofounding.

Rata-rata asupan Natrium dan Kalium didapatkan berdasarkan hasil

food recall 2 x 24 jam selama intervensi.

Gambaran asupan kalium dan natrium responden dapat dilihat pada

table 4.4

50
Tabel 4.4 Distribusi Asupan Natrium dan Kalium sebelum dan sesudah
diberikan Pisang Ambon dan Pisang Mas di Wilayah Kerja Puskesmas
Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan

Variabel n Mean SD Min Max


Asupan Pisang 18 4.072,4 552,07 3.343,73 5.258,4
Natrium Ambon
Sebelum Pisang 18 4.002,2 378,6 3.385,5 4.682,4
Mas
Asupan Pisang 18 2.008,9 218,01 1.529,0 2.378,3
Kalium Ambon
Sebelum Pisang 18 2.041,98 205,73 1.502,7 2.391,0
Mas
Asupan Pisang 18 3.608,7 472,8 2.917,93 4.813,05
Natrium Ambon
Sesudah Pisang 18 4.093,62 317,4 3.256,3 4.780,2
Mas
Asupan Pisang 18 1.786,2 202,97 1.508,83 2.105,0
Kalium Ambon
Sesudah Pisang 18 1.959,74 253,2 1.452,2 2.357,67
Mas

Berdasarkan tabel 4.4 dapat dilihat bahwa rata-rata asupan

natrium responden sebelum diberikan pisang ambon yaitu 4.072,4 mg

sedangkan rata-rata asupan kalium yaitu 2.008,9 mg. Untuk asupan

natrium Penderita hipertensi sebelum diberikan pisang mas didapat

rata-rata asupan natrium 4.002,2 mg dan asupan kalium 2.041,98 mg.

Sedangkan rata-rata asupan natrium Penderita hipertensi setelah

diberikan pisang ambon yaitu 3.608,7 mg sedangkan rata-rata asupan

kalium yaitu 1.786,2 mg. Untuk asupan natrium Penderita hipertensi

setelah diberikan pisang mas didapat rata-rata asupan natrium 4.093,6

mg dan asupan kalium 1.959,7 mg.

51
2. Analisis Bivariat

Analisis bivariat digunakan untuk mengetahui pengaruh pemberian

pisang ambon dan pisang mas terhadap tekanan darah penderita

Hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Muara Pinang. Berdasarkan

analisis data menggunakan uji normalitas Shapiro Wilk karena jumlah

responden < 50 orang. Maka data yang berdistribusi normal adalah data

tekanan darah sistolik sebelum dan tekanan darah diastolik sesudah

sedangkan data yang tidak berdistribusi normal adalah tekanan darah

diastolic sebelum dan tekanan darah diastolic sesudah.

Analisis bivariat yang digunakan adalah uji Man Whitney dan uji

T-Test Independent. Uji Man Whitney digunakan jika data tidak

berdistribusi normal dan uji T-Test Independent digunakan jika data

berdistribusi normal.

Tabel 4.5 Pengaruh Pemberian Pisang Ambon dan Pisang Mas terhadap
Tekanan Darah Penderita Hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas
Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan

Variabel n Mean SD Min Max p-value


Tekanan darah 36 165,28 15,02 140 200 0,227
sistolik
sebelum **
Tekanan darah 36 85,56 7,72 80 100 0,049
diastolik
sebelum*
Tekanan darah 36 143,06 15,45 120 180 0,024
sistolik
sesudah**
Tekanan darah 36 81,11 3,18 80 90 0,039
diastolik
sesudah*
Keterangan : *Uji Man Whitney

** Uji T-Test Independent

52
Berdasarkan tabel 4.5 dapat dilihat bahwa p-value tekanan darah

sistolik sebelum diberikan intervensi yaitu 0,227 (>0,05) yang artinya

tidak ada pengaruh bermakna terhadap tekanan darah dan p-value tekanan

darah 0,049 (<0,05) ada pengaruh bermakna terhadap tekanan darah.

Terdapat pengaruh bermakna pada tekanan darah sistolik setelah

diberikan pisang ambon dan pisang mas dengan p-value 0,024 (<0,05)

dan untuk tekanan darah diastolik setelah pemberian pisang ambon dan

pisang mas didapat p-value 0,039 (<0,05). Dapat dilihat hasil dari p-value

tekanan darah sistolik dan diastolik <0,05 yang berarti ada pengaruh

pemberian pisang ambon dan pisang mas terhadap tekanan darah

penderita hipertensi.

C. Pembahasan
1. Karakteristik Penderita Hipertensi Berdasarkan Jenis Kelamin dan

Usia

Penderita hipertensi berjenis kelamin perempuan lebih banyak

menderita hipertensi dibandingkan dengan jenis kelamin laki-laki

terutama pada penderita hipertensi dewasa tua dan lansia. Sebelum

memasuki masa menopause, perempuan mulai kehilangan hormone

esterogen sedikit demi sedikit dan sampai masanya hormone esterogen

harus mengalami perubahan sesuai dengan umur perempuan, yaitu

dimulai sekitar umur 45-55 tahun. Pada perempuan menopause

mengalami perubahan hormonal yang dapat menyebabkan kenaikan berat

53
badan tekanan darah menjadi lebih reaktif terhadap konsumsi natrium,

sehingga mengakibatkan peningkatan tekanan darah (Lilis Sundari, 2015).

Jenis kelamin sangat erat hubungannya terhadap terjadinya

hipertensi dimana pada wanita lebih tinggi ketika seorang wanita

mengalami menopause, hal ini dikarenakan wanita yang belum

mengalami menopause dilindungi oleh hormone esterogen yang berperan

dalam meningkatak kadar High Densityh Lipoprotein (HDL). Efek

perlindungan esterogen dianggap sebagai penjelasan adanya imunitas

wanita pada usia premenopasue (Kusumawaty et al., 2016).

Penelitian ini sejalan dengan penelitian Kusmawaty (2016)

mengenai hubungan jenis kelamin dengan intensitas hipertensi pada lansia

di wilayah kerja Puskesmas Lakbok Kabupaten Ciamis didapatkan hasil

bahwa dari 38 orang penderita hipertensi yang berjenis kelamin laki-laki

44,7% dan berjenis kelamin perempuan 53,7% sehingga hasil kesimpulan

dari penelitian yang dilakukan adanya hubungan antara jenis kelamin

dengan kejadian hipertensi.

Faktor usia merupakan salah satu faktor risiko terjadinya

hipertensi, dimana risiko terkena hipertensi pada usia 60 tahun atau pada

usia lansia. Hal ini terjadi karena semakin meningkat dengan

bertambahnya usia disebabkan oleh perubahan alamiah dalam tubuh yang

mempengaruhi jantung, pembuluh darah dan hormone. Arteri akan

kehilangan elastisitas atau kelenturan sehingga pembuluh darah akan

berangsur menyempit dan menjadi kaku. Individu yang berusia diatas

54
40-60 tahun, 50-60% mempunyai tekanan darah lebih besar atau sama

dengan 140/90 mmHg (Lilis Sundari, 2015).

Semakin bertambahnya umur maka tekanan darah juga akan

mengalami peningkatan. Dinding arteri akan mengalami penebalan yang

disebabkan oleh penumpukan zat kolagen pada lapisan otot, sehingga

mengakibatkan pembuluh darah menyempit dan menjadi kaku setelah

umur 40 tahun. Faktor usia tidak bisa dicegah, karena usia seseorang

secara alamiah akan terus bertambah, namun faktor usia dapat

dikendalikan dengan merubah pola hidup sehat salah satunya dengan cara

pola makan, bahwa sebagian besar dari mereka yang menderita hipertensi

disebabkan karena pola makan yang tidak sehat (Amanda & Martini,

2018).

Perubahan pada arteri dalam tubuh menjadi lebih besar dan kaku

yang mengakibatkan kapasitas dan recoil darah yanh diakomodasikan

melalui pembuluh darah menjadi berkurang sejalan dengan

bertambahnya usia. Pengurangan ini menyebabkan tekanan darah menjadi

bertambah. Selain itu juga mekanisme neurohormonal seperti system

renin-angiotensin-aldesteron dan juga menyebabkan meningkatnya

konsentrasi plasma perifer dan juga adanya Glomerulosklerosis akibat

penuaan dan intestinal fibrosis mengakibatkan peningkatan tekanan darah

(Nuraeni, 2019).

55
2. Tekanan darah sistolik dan diastolik sebelum diberikan pisang

ambon dan pisang mas pada penderita hipertensi

Dari analisis data rata-rata tekanan darah sebelum diberikan pisang

ambon sebesar 162,22 mmHg dan tekanan darah diastolik sebesar 82,22

mmHg. Sedangkan rata-rata tekanan darah sebelum diberikan mas

sebesar 168,33 mmHg dan tekanan darah diastolik sebesar 89,44 mmHg.

Dari analisis rata-rata tekanan darah sebelum diberikan intervensi

termasuk ke dalam kategori Hipertensi derajat I.

Banyak faktor penyebab terjadinya hipertensi yaitu faktor yang

tidak dikontrol dan yang bisa dikontrol. Faktor yang tidak dapat dikontrol

diantaranya keturunan, umur dan jenis kelamin. Sedangkan faktor yang

dapat dikontrol seperti kegemukan, konsumsi garam berlebih, kurang

olahraga, merokok dan konsumsi alkohol (Khairani, 2019).

3. Tekanan darah sistolik dan diastolik sesudah diberikan pisang

ambon dan pisang mas pada penderita hipertensi

Rata-rata tekanan darah setelah diberikan pisang ambon sebesar

137,78 mmHg dan tekanan darah diastolik sebesar 80,00 mmHg. Jika

dibandingkan dengan klasifikasi tekanan darah menurut JNC VIII maka,

tekanan darah penderita hipertensi sebelum diberikan pisang ambon

tergolong pre hipertensi. Sedangkan pada pisang mas didapatkan rata-rata

tekanan darah setelah diberikan pisang mas sebesar 148,33 mmHg dan

tekanan darah diastolik sebesar 80,00 mmHg. Jika dibandingkan dengan

klasifikasi tekanan darah menurut JNC VIII maka, tekanan darah

56
penderita hipertensi sebelum diberikan pisang ambon tergolong hipertensi

derajat I.

Tekanan darah setelah diberikan pisang ambon dan pisang mas

mengalami penurunan. Rata-rata tekanan darah sistolik penderita

hipertensi yang diberikan pisang ambon mengalami penurunan sebesar

24,44 mmHg dan tekanan darah diastolik 2,22 mmHg. Sedangkan rata-

rata tekanan darah sistolik penderita hipertensi yang diberikan pisang mas

mengalami penurunan sebesar 20,00 mmHg dan tekanan darah diastolik

9,44 mmHg.

Penelitian ini sejalan dengan penelitian Purwandari (2020) terdapat

pengaruh bermakna pemberian pisang ambon terhadap tekanan darah.

Penurunan tekanan darah sistolik penderita hipertensi sebesar 13,75

mmHg dan tekanan diastolik mengalami penurunan sebesar 7,50 mmHg.

Pada penelitian pisang mas sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh

Badriah (2019), pemberian pisang mas dapat menurunkan tekanan darah

sistolik sebesar 21 mmHg dan tekanan darah diastolic mengalami

penurunan sebesar 20 mmHg.

4. Asupan Natrium dan Kalium

Rata-rata asupan natrium penderita hipertensi lebih dari kebutuhan

jika dibandingkan dengan Angka Kecukupan Gizi (2019) dan rata-rata

asupan kalium penderita hipertensi kurang dari kebutuhan jika

dibandingkan dengan Angka Kecukupan Gizi (2019). Kandungan kalium

dari pisang ambon dapat memenuhi kebutuhan kalium sebesar 22% dari

57
AKG dan sedangkan pada pisang mas dapat memenuhi kebutuhan kalium

sebesar 24% dari AKG.

Natrium dan kalium adalah kation utama dalam cairan ekstraseluler

tubuh yang mempunyai fungsi mengatur keseimbangan caiaran dan asam

basa tubuh serta mempunyai peran dalam transmisi saraf dan kontraksi

otot. Asupan yang berlebihan dapat menyebabkan gangguan kesimbangan

tubuh, sehingga dapat menyebabkan odema, asites serta hipertensi (Atun

et al., 2014).

Asupan natrium yang tinggi berpengaruh terhadap terjadinya

hipertensi dengan meningkatnya volume plasma, curah jantung, dan

tekanan darah. Asupan yang berlebih dapat meningkatkan caiarn dari sel,

dimana air akan bergerak kearah larutan elektrolit yang mempunyai

konsentrasi lebih tinggi. Hal ini dapat menyebabkan meningkatnya

volume plasma darah dan meningkatkan curah jantung, sehingga tekanan

darah meningkat. Selain itu juga asupan natrium yang berlebih dapat

memperkecil diameter arteri, sehingga jantung memompa lebih keras

untuk mendorong volume darah yang meningkat melalui ruang sempit

(Fretika Utami Dewi, Sugiyanto, 2007).

Asupan kalium dari makanan bisa mengatasi kelebihan asupan

natrium karena fungsi dari kalium sebagai diuretic dan menghambat

pengeluaran renin sehingga tekanan darah menjadi normal. Selain itu

juga kalium dapat menghambat efek sensitifitas tubuh terhadap natrium.

Penelitian ini sejalan dengan penelitian Kusumastuty (2016) tentang

58
asupan protein dankalium berhubungan dengan penurunan tekanan darah

pasien hipertensi rawat jalan dengan kesimpulan penelitian asupan

protein dan kalium berhubungan signifikan dengan penurunan tekanan

darah pada pasien hipertensi (Kusumastuty et al., 2017).

Berdasarkan data food recall 24 jam didapat bahan makanan tinggi

natrium yang sering dikonsumsi oleh penderita hipertensi di wilayah

kerja Puskesmas Muara Pinang yaitu ikan asin, ikan teri asin, mie, terasi

dan roti. Sedangkan bahan makanan tinggi natrium yang sering

dikonsumsi yaitu daun singkong, kangkung, bayam, buncis, dan kentang.

5. Pengaruh Pemberian Pisang Ambon dan Pisang Mas Terhadap

Tekanan Darah

Pisang memiliki banyak sekali manfaat diantaranya dapat

menjaga keseimbangan air tubuh, kenormalan tekanan darah, fungsi

jantung dan juga kerja otot karena kandungan kalium di dalam pisang

yang cukup tinggi. Selain itu juga pisang termasuk buah-buahan yang

jauh lebih murah dan ekonomis jika dibandingkan dengan biaya

pengobatan farmakologis serta mudah diperoleh di lingkahan sekitar

(Saprila, 2015).

Pisang ambon adalah buah yang paling banyak digemari karena

memiliki rasa yang manis, tekstur yang enak dan aroma yang tajam.

Pisang ambon mempunyai kandungan kalium lebih tinggi dan natrium

lebih rendah serta tinggi kandungan kalsium yang berperan penting untuk

59
mencegah hipertensi. Pisang ambon telah banyak dikonsumsi oleh

masyarakat tanpa efek samping (Chrisanto, 2017).

Pisang ambon banyak dikonsumsi oleh masyarakat. Kandungan

kalium yang tinggi dan natrium lebih rendah. Penelitian yang dilakukan

sebelumnya di Amerika Serikat yang menyatakan bahwa makanan yang

kaya akan kalium seperti pisang dapat membantu dalam proses penurunan

tekanan darah. Kalium didalam pisang dapat menyebabkan vasodilatasi,

sehingga menyebabkan penurunan retensi perifer total dan meningatkan

output jantung. Selain itu fungsi lain dari kalium yaitu sebagai mengatur

saraf perifer dan sentral yang mempengaruhi tekanan darah (Ramadhan,

2015).

Penelitian ini sejalan dengan penelitian Sukmawati 2017 yaitu

adanya pengaruh pemberian pisang ambon terhadap tekanan darah.

Kandungan mineral yang paling menonjol pada buah pisang adalah

kalium. Mekanisme kalium dalam mencegah penyakit hipertensi dengan

cara menjaga dinding pembuluh darah (arteri) agar tetap elastis serta

mengoptimalkan fungsinya. Selain itu juga pisang mengandung serat

pangan yang mempunyai peranan dalam membantu menurunkan tekanan

darah yang tinggi. (Sukmawati, 2017).

Kalium adalah senyawa kimia yang mempunyai peran dalam

memelihara fungsi normal otot, jantung dan juga system saraf, kalium

adalah regulator utama tekanan darah. Volume dan tekanan osmosis darah

da cairan sangat berkaitan dengan konsentrasi ion natrium dan kalium,

60
yang sangat dikendalikan oleh mekanisme pengaturan tubuh yang

mengatur jumlah dikeluarkan melalui urin dan keringat, khususnya oleh

hormone aldosterone (Nikmah, 2020).

Penelitian ini juga sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh

Rentetana, Daud Palullu 2009 dengan judul penelitian “Penbaruh

Konsumsi Pisang Ambon Terhadap Tekanan Darah Wanita Dewasa Pada

Cold Stress Test”. Dengan menggunakan metode prospektif

eksperimental sungguhan, dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL),

bersifat komparatif. Hasil penelitiannya menunjukkan adanya penurunan

signifikan pada kenaikan tekanan darah setelah makan satu buah pisang

ambon setiap hari selama tujuh hari (Sukmawati, 2017).

Pisang mas dapat mempengaruhi tekanan darah, dikarenakan

kandungan kalium yang tinggi dan natrium yang rendah dalam buah

pisang mas merupakan kombinasi yang baik untuk mencegah tekanan

darah tinggi dan mengurangi resiko terjadinya stroke. Selain itu juga

pisang mas mengandung antioksidan yang berfungsi menstabilkan

tekanan darah karena antioksidan membantu kenaikan HDL (High

Debsity Lipoprotein) yang membantu pembuluh darah menjadi elastis

(Jayanti, 2016).

Penelitian ini sejalan dengan penelitian Badriah dkk 2019 yang

menyatakan bahwa adanya pengaruh konsumsi pisang mas terhadap

penurunan tekanan darah sistolik dan diastolik pada penderita hipertensi.

Beberapa komponen penting dalam pisang bersifat sebagai angiotensin-

61
converting enzyme (ACE) inhibitor. ACE inhibitor ini bekerja dengan

cara mengekang aksi ACE yang memerintahkan pelepasan angiostensi II.

Enzim ini mengatur pelepasan angiostensin II yang merupakan subtansi

penyebab terjadinya peningkatan tekanan darah melalui vasokontraksi

pembuluh darah (Badriah, 2019).

Pisang mas dapat menurunakn tekanan darah karena pisang mas

memiliki kandungan kalium dan antioksidan. Kandungan antioksidan

dalam pisang mas dapat menstabilkan tekanan darah karena antioksidan

yang membantu kenaikan HDL yang membuat pembuluh darah menjadi

elastis. Antioksidan meningkatkan ketahanan terhadap modifikasi

oksidatif LDL terhadap sel endotel, sel otot polos dan makrofag serta

membatasi vasokontriksi sehingga mengurangi tekanan darah (Jayanti,

2016).

Selain kalium buah pisang juga mengandung vitamin A dan

vitamin C. Vitamin A dapat menghambat terjadinya radikal bebas

menjadi nonaktif seginggal memproteksi LDL kolestrol dalam darah.

LDL kolestrol merupakan zat yang dapat merusak system vaskuler

sehingga makrofag di sirkulasi darah menurun. Vitamin C merupakan

salah jenis antioksidan golongan vitamin yang dapat menyebabkan proses

remodeling vaskuler sehingga menyebabkan vasodilatasi pembuluh darah

(Badriah et al., 2019).

62
BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan
1. Penderita hipertensi yang diberikan pisang ambon sebagian besar berusia

45-55 tahun. Sedangkan karaktersitik Penderita hipertensi yang diberikan

pisang ambon berdasarkan jenis kelamin sebagian besar perempuan (77,8

%). Penderita hipertensi yang diberikan pisang mas sebagian besar

berusia 45-55 tahun (50 %) dan usia 56-65 tahun (50%). Sedangkan

karaktersitik penderita hipertensi yang diberikan pisang ambon

berdasarkan jenis kelamin sebagian besar perempuan.

2. Rata-rata tekanan darah sistolik dan diastolik penderita hipertensi sebelum

diberikan pisang ambon 162,22 mmHg dan 82,22 mmHg. Sedangkan

tekanan darah sistolik dan diastolik penderita hipertensi sebelum

diberikan pisang mas 168,33 mmHg dan 89,44 mmHg.

3. Rata-rata tekanan darah sistolik dan diastolik penderita hipertensi sesudah

diberikan pisang ambon 137,78 mmHg dan 80,00 mmHg. Sedangkan

tekanan darah sistolik dan diastolik penderita hipertensi sebelum

diberikan pisang mas 148,33 mmHg dan 80,00 mmHg.

4. Rata-rata asupan natrium penderita hipertensi sebelum diberikan pisang

ambon yaitu 4.072,4 mg sedangkan sedangkan rata-rata asupan kalium

yaitu 2.008,9 mg. Untuk asupan natrium penderita hipertensi sebelum

diberikan pisang mas didapat rata-rata asupan natrium 4.002,2 mg dan

asupan kalium 2.041,98 mg. Sedangkan rata-rata asupan natrium

68
penderita hipertensi setelah diberikan pisang ambon yaitu 3.608,7 mg

sedangkan rata-rata asupan kalium yaitu 1.786,2 mg. untuk asupan kalium

penderita hipertensi setelah diberikan pisang mas didapat rata-rata asupan

natrium 4.093,6 mg dan asupan kalium 1.959,7 mg.

5. Ada pengaruh pemberian pisang ambon dan pisang mas terhadap tekanan

darah pada penderita hipertensi di wilayah kerja puskesmas muara pinang

kabupaten empat lawang provinsi sumatera selatan.

B. Saran
1. Bagi Poltekkes Kemenkes Bengkulu

Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh pemberian pisang

ambon dan pisang mas terhadap tekanan darah penderita hiprtensi di

Wilayah Kerja Puskesmas Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang

Provinsi Sumatera Selatan. Disarankan bagi Poltekkes Kemenkes

Bengkulu hasil penelitian ini dapat menjadi acuan bagi mahasiswa

kesehatan khususnya mahasiswa jurusan gizi dalam hal terapi non

farmakologi yang dapat menurunkan tekanan darah bagi penderita

hipertensi.

2. Bagi Puskesmas Muara Pinang

Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh pemberian pisang

ambon dan pisang mas terhadap tekanan darah penderita hipertensi di

Wilayah Kerja Puskesmas Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang

Provinsi Sumatera Selatan. Disarankan bagi instansi untuk terus

69
menggalakan anjuran mengkonsumsi buah tinggi kalium salah satunya

pisang ambon dan pisang mas.

3. Bagi responden

Diharapkan responden dapat terus mengkonsumsi pisang ambon dan

pisang mas sebagai alternative pengobatan non farmakologi untuk

mengontrol atau menurunkan tekanan darah.

4. Bagi Peneliti Selanjutnya

Diharapakan kepada peneliti selanjutnya untuk lebih mengembangkan

penelitian salah satunya dengan memvariasikan jenis pisang lainnya dan

dosis yang diberikan. Selain itu disarankan untuk peneliti selanjutnya

untuk melakukan uji kadar kalium pada buah pisang.

70
DAFTAR PUSTAKA

Al-Naffouri, T. Y. (2015). Efficient channel estimation in massive MIMO systems


- A distributed approach. In 2015 IEEE 6th International Workshop on
Computational Advances in Multi-Sensor Adaptive Processing, CAMSAP
2015. https://doi.org/10.1109/CAMSAP.2015.7383821
Amanda, D., & Martini, S. (2018). The Relationship between Demographical
Characteristic and Central Obesity with Hypertension. Jurnal Berkala
Epidemiologi, 6(1), 43. https://doi.org/10.20473/jbe.v6i12018.43-50
Anggoro, K. (2016). Variasi Varietas Dan Dosis.
Anjora, S., & Ernawaty, J. (2018). Pengaruh Terapi Jus Pemengkur (Pepaya
Mengkal Dan Kurma) Terhadap Penurunan Tekanan Darah. 1(2), 234–243.
Arifki, H. H., & Barliana, M. I. (2013). Karakteristik dan Manfaat Tumbuhan
PIsang Di Indonesia : Review Artikel. Jurnal Farmaka, 16(3), 196–203.
Asih, dkk. (2018). Penambahan Puree Daun Kelor (Moringa oleifera) dan Puree
Pisang Ambon untuk Formula MPASI ( Makanan Pendamping ASI ). Jurnal
Teknologi Dan Industri Pangan, 3(1), 11.
Atun, L., Siswati, T., & Kurdanti, W. (2014). Sources of Sodium Intake , Sodium
Potassium Ratio , Physical Activity , and Blood Pressure of Hypertention
Patients Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman. Nihrd, 6(1), 63–71.
Badriah, D. L., Wulan, N., & Yulianti, A. (2019). Pengaruh Konsumsi Pisang
Emas (Musa Acuminata) Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Klien
Hipertensi Ringan di Kecamatan Selajambe Kabupaten Kuningan Tahun
2018. 11–17.
Chrisanto, E. Y. (2017). Efektifitas Pisang Ambon Terhadap Penurunan Tekanan
Darah Pada Penderita Hipertensi Di Wilayah Kerja Puskesmas Krui
Kabupaten Pesisir Barat Tahun 2017. Jurnal Kesehatan Holistik (The
Journal of Holistic Healthcare), 11(3), 167–174.
Desira, M. W., Sulendri, N. K. S., Luthfiyah, F., & Suhaema. (2019). Hipertensi
Di Posbindu Wilayah Kerja. 4.
Desnilasari, D., & Lestari, N. P. A. (2014). Formulasi minuman dengan sinbiotik
penambahan purre pisang ambon (Musa paradisiaca var sapientum) dan
inulin menggunakan inokulum Lactobacillus casei. Jurnal Agritech, 34(03),
257. https://doi.org/10.22146/agritech.9453
Dini Kusuma, Soediatmoko S, Y. C. P. (2011). SFATK2on.
Fitri, & Rianti Dina. (2015). Diagnose Enforcement And Treatment Of High

71
Blood Pressure. Jurnal Kedokteran, 4(3), 47–51.
juke.kedokteran.unila.ac.id/index.php/majority/article/view/549
Fitrina, Y. (2014). Pengaruh Pemberian Jus Mentimun Terhadap Penurunan
Tekanan Darah Pada Penderita Hipertensi Di Jorong Balerong Bunta
Wilayah Kerja Puskesmas Sungai Tarab 1 Kecamatan Sungai Tarab
Kabupaten Tanah Datar Tahun 2013. Jurnal Ilmu Kesehatan ’Afiyah, 1(1).
Fretika Utami Dewi, Sugiyanto, Y. W. C. (2007). Jurnal Forum Kesehatan
Pengaruh Pemberian Diet DASH Terhadap Perubahan Tekanan Darah
Pada Penderita Hipertensi Di Puskemas Pahandut Palangka Raya.
Hasna, E. D. P., & Kartini, A. (2014). Hubungan Asupan Kalium, Kalsium Dan
Magnesium Dengan Kejadian Hipertensi Pada Wanita Menopause Di
Kelurahan Bojongsalaman, Semarang. Journal of Nutrition College, 3(4),
580–586.
Jayanti. (2016). Diajukan Guna Melengkapi Sebagian Syarat Mencapai Gelar
Sarjana Keperawatan Pada Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Ilmu
Kesehatan di Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta.
Johanes, A. S. (2019). Diagnosis Dan Tatalaksana Terbaru Pada Dewasa. 46(3),
172–178.
Kadir, A. (2018). Hubungan Patofisiologi Hipertensi dan Hipertensi Renal. Jurnal
Ilmiah Kedokteran Wijaya Kusuma, 5(1), 15.
https://doi.org/10.30742/jikw.v5i1.2
Kadir, S. (2019). Pola Makan Dan Kejadian Hipertensi. Jambura Health and
Sport Journal, 1(2), 56–60. https://doi.org/10.37311/jhsj.v1i2.2469
Kasrina, & Q, A. Z. (2013). Pisang Buah (Musa Spp): Keragaman Dan
Etnobotaninya Pada Masyarakat Di Desa Sri Kuncoro Kecamatan Pondok
Kelapa Kabupaten Bengkulu Tengah. Prosiding Semirata FMIPA
Universitas Lampung, 1995, 33–40.
Kemenkes.RI. (2014). Pusdatin Hipertensi. Infodatin, Hipertensi, 1–7.
https://doi.org/10.1177/109019817400200403
Khairani, A. P. (2019). Pengaruh Pemberian Pisang Ambon (Musa Paradisiaca S)
Terhadap Tekanan Darah Pra Lansia Hipertensi Di Wilayah Puskesmas
Lubuk Buaya Padang Tahun 2019. Αγαη, 8(5), 55.
Kusumastuty, I., Widyani, D., & Wahyuni, E. S. (2017). Asupan Protein dan
Kalium Berhubungan dengan Penurunan Tekanan Darah Pasien Hipertensi
Rawat Jalan. Indonesian Journal of Human Nutrition, 2(1), 19–28.
kalteng.litbang.pertanian.go.id
Kusumawati, L. (2010). Pemeriksaan Kadar Kalisum ( Ca ), Kalium ( K ),

72
Magnesium ( Mg ), Natrium ( Na ), dan ( Musa paradisiaca L . var . ambon
). I, 2010.
Kusumawaty, J., Hidayat, N., & Ginanjar, E. (2016). Hubungan Jenis Kelamin
dengan Intensitas Hipertensi pada Lansia di Wilayah Kerja Puskesmas
Lakbok Kabupaten Ciamis. Jurnal Mutiara Medika, 16(2), 46–51.
Lewa. (2010). Faktor-Faktor Risiko Hipertensi Sistolik Terisolasi pada Lanjut
Usia. Berita Kedokteran Masyarakat, 26(4), 171–178.
Lilis Sundari, M. B. (2015). Faktor-faktor yang kejadian hipertensi berhubungan
dengan. XI(2), 216–223.
Muhadi. (2016). JNC 8 : Evidence-based Guideline Penanganan Pasien Hipertensi
Dewasa. Cermin Dunia Kedokteran, 43(1), 54–59.
Ngurah, I. G. K. G., & Yahya, N. K. V. C. Y. (2014). Gaya Hidup Penderita
Hipertensi. Jurnal Ilmu Kesehatan, 2(3), 1–6.
Nikmah, A. N. (2020). Perbedaan efektivitas pemberian pisang ambon dan jus
seledri terhadap perubahan tekanan darah pada wanita menopause dengan
hipertensi. 1(2), 65–79.
Nuraeni, E. (2019). Hubungan Usia Dan Jenis Kelamin Beresiko Dengan
Kejadian Hipertensi Di Klinik X Kota Tangerang. Jurnal JKFT, 4(1), 1.
https://doi.org/10.31000/jkft.v4i1.1996
Nuraini, B. (2015). Risk Factors of Hypertension. J Majority, 4(5), 10–19.
Polli, R., Engka, joice N. A., & Sapulete, I. M. (2016). Hubungan kadar natrium
dengan tekanan darah pada remaja. Jurnal E-Biomedik (EBm), 4(2).
Prahardini, P. E. R., Sudaryono, T., & Andri, B. (2005). Pisang Mas Kirana
Primadona dari Jawa Timur. 516, 148–157.
Prahardini, P. E. R., Yuniarti, N., & Krismawati, A. (2016). Karakterisasi Varietas
Unggul Pisang Mas Kirana dan Agung Semeru di Kabupaten Lumajang.
Buletin Plasma Nutfah, 16(2), 126.
https://doi.org/10.21082/blpn.v16n2.2010.p126-133
Pratiwi, G. E., Maryanto, S., & Pontang, G. S. (2018). the Effect of Giving
Smoothies of Ambon Banana and Melon. Jurnal Gizi Dan Kesehatan,
10(23), 87–95.
Putri, B. R. A., Maryanto, S., & Purbowati. (2018). Pengaruh pembeiran jus
campuran tomat (Solanum lycopersicum) dan pisang ambon (Musa
paradisiaca,Liin) terhadap penurunan hipertensi usia 46-65 tahun di desa
nyatnyono kecamtan ungaran barat kabupaten semarang. Jurnal Gizi Dan
Kesehatan, 10(23), 42–50. https://doi.org/10.35473/jgk.v10i23.41

73
Ramadhan, K. (2015). Pengaruh Pisang Ambon ( Musa paradisiaca S .) terhadap
Hipertensi Influence Banana ( Musa paradisiaca S .) toward Hypertension. J
Agromed Unila, 2(4), 471–474.
Riskesdas. (2013). Riset Kesehatan Dasar.
Riskesdas. (2018). Laporan_Nasional_RKD2018_FINAL.pdf. In Badan
Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (p. 198).
Saprila, S. S., Waliyo, E., Gizi, J., & Pontianak, P. K. (2015). Pengaruh
Pemberian Pisang Lampung ( Musa Acuminata ) Terhadap Penurunan
Tekanan Darah Sistolik Pada Lansia Penderita Hipertensi. 29–32.
https://doi.org/10.30602/pnj.v2i2.482
Scanlon, P. H. (2010). Diabetic Retinopathy. Textbook of Diabetes: Fourth
Edition, 5(1), 575–598. https://doi.org/10.1002/9781444324808.ch36
Sukmawati, E. (2017). Efektifitas Konsumsi Buah Pisang Ambon Untuk
Menurunkan Hipertensi Pada Ibu Usia Reproduksi Sehat. Jurnal Elektronik,
VII(2), 121–127. http://2trik.jurnalelektronik.com/index.php/2trik
Syahrini, E. (2012). Faktor-Faktor Risiko Hipertensi Primer Di Puskesmas
Tlogosari Kulon Kota Semarang. Jurnal Kesehatan Masyarakat Universitas
Diponegoro, 1(2), 18704.
Tangkilisan, L. R. (2013). ejournal keperawatan (e-Kp) Volume 1. Nomor.
Agustus 2013 Pengaruh Terapi Pisang Mas (. Universitas Sam Ratulangi, 1.
Tina, L., Ulfianti, R., & Yunawati, I. (2019). Pengaruh Pemberian Pisang Ambon
(Musa accuminata Colla) Terhadap Tekanan Darah Penderita Hipertensi Di
Atas 45 Tahun Di Puskesmas Wawotobi Tahun 2017. Majalah Kesehatan,
6(2), 106–112. https://doi.org/10.21776/ub.majalahkesehatan.006.02.4
Wahyuni, T., Widajanti, L., & Pradigdo, S. (2016). Perbedaan Tingkat Kecukupan
Natrium, Kalium, Magnesium Dan Kebiasaan Minum Kopi Pada Pralansia
Wanita Hipertensi Dan Normotensi (Studi Di Wilayah Kerja Puskesmas
Kedungmundu Kota Semarang Tahun 2016). Jurnal Kesehatan Masyarakat
(e-Journal), 4(2), 68–75.
Yulianti, I. (2019). Pengaruh pemberian Pisang Ambon terhadap Tekanan Darah
pada Lansia Penderita Hipertensi. Jurnal Ners Dan Kebidanan (Journal of
Ners and Midwifery), 6(1), 070–076.
https://doi.org/10.26699/jnk.v6i1.art.p070-076

74
Lampiran I

Lembar Informasi dan Kesediaan


(Information and Consent Form)

Saya yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama : Hesti Anggraini

NIM : P05130217022

Judul : Pengaruh Pemberian Pisang Ambon dan Pisang Mas Terhadap


Tekanan Darah Penderita Hipertensi Di Wilayah Kerja Puskesmas
Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera
Selatan

Prosedur penelitian ini tidak akan memberikan dampak atau risiko apapun
pada saya. Saya telah diberikan penjelasan mengenai hal tersebut dan saya telah
diberikan kesempatan untuk bertanya mengenai hal-hal yang belum dimengerti
dan mendapat jawaban yang jelas dan benar.

Dengan ini saya menyatakan sukarela untuk berpartisipasi sebagai


responden dalam penelitian ini.

Bengkulu, 2021
Responden

( )
Lampiran 2

Formulir Skrining

1. Identitas Responden
a. Nama :
b. Jenis Kelamin :
c. Tanggal Lahir :
d. Umur :
e. Alamat :
f. Pekerjaan :
g. Nomor HP :
2. Riwayat Responden
a. Riwayat Hipertensi Keluarga :
b. Riwayat Penyakit Lainnya :
c. Konsumsi Obat Anti Hipertensi :
d. Konsumsi Suplemen/Herbal :
3. Hasil Ukur Tensi
Tekanan Darah
Sistol Diastol
Lampiran 3

Formulir Recall 2 x 24 jam

Nama responden :

Nama pewawancara :

Hari, Tanggal :

Waktu Bahan Berat


No. Nama Menu URT
Makan Makanan (gram)
1. Makan pagi

2. Selingan

3. Makan siang

4. Selingan

5. Makan
malam

6. Selingan
Lampiran 4

Table Data Tekanan Darah dan Hasil Recall 24 Jam


Pengkuran hari ke- Pengukuran Hari
Pengkuran hari ke-7 Recall hari ke-1 Recall hari ke-7
No. Nama Umur 1 Ke-3
Sistolik Diastolik Sistolik Diastolik Sistolik Diastolik Natrium Kalium Natrium Kalium
1 WT 61 150 80 180 80 170 80 2.959,10 2.077,7 2.813,05 1.911,4
2 NL 58 190 80 190 80 170 80 4302,9 1.909,1 3.523,93 1.523,93
3 MN 55 170 90 170 90 160 80 3.752,67 2.378,3 3.994,73 1.594,73
4 NI 45 180 90 150 90 130 80 3.408,9 1.901,2 3.427,73 1.827,73
5 SK 65 140 80 130 80 130 80 4.678,4 2.378,3 3.749,97 1.749,,97
6 RH 60 180 100 150 90 130 90 4.678,13 2.029,2 3.293,37 2.093,37
7 SR 61 140 80 130 80 120 80 3.782.57 1.987,2 3.508,83 1.508,83
8 MS 48 180 80 170 80 170 80 3.627,9 1.908,7 3.223,6 1.823,6
9 SP 48 180 80 140 80 120 80 4.666,13 1.672,7 3.180,47 1.980,47
10 ER 49 140 80 140 80 120 80 3.343,73 2.317,8 3.105,00 2.105,0
11 EN 52 170 80 140 80 140 80 4.504,6 2.096,9 3.068,4 2.068,4
12 SF 50 170 80 160 80 160 80 4.162,43 2.256,3 3.976,3 1.985,1
13 EL 48 140 80 130 80 120 80 4.222,9 1.502,7 4.259,10 1.665,3
14 ML 45 170 100 170 100 150 90 3.629,6 2.129,3 4.780,2 2.123,30
15 YE 46 140 80 140 80 120 80 4.023,5 1.782,3 4.598,2 1.617,83
16 IS 55 160 80 160 80 140 80 4.304,6 2.092,3 3.456,3 2.080,77
17 KH 49 160 90 150 80 120 80 4.436,73 2.391,0 3.901,2 2.296,9
18 RD 59 150 80 140 80 130 80 3.385,5 1.829,4 4.082,5 1.758,87
19 RM 63 160 80 150 80 150 80 4.021,03 1.972,2 4.010,22 1.895,5
20 FT 62 170 80 150 80 150 80 5.258,4 1.890,10 4.159,46 1.748,3
21 NM 65 180 90 160 90 150 80 3.541,30 1.529,0 3.912,57 1.534,80
22 TM 67 170 100 160 90 160 80 4.398,2 1.901,2 3.593,33 1.593,22
23 KL 60 170 100 170 90 160 90 3.646,93 1.972,7 3.539,0 1.529,0
24 MD 45 160 90 150 80 140 80 3.406,47 2.034,5 2.817,93 1.817,93
25 AJ 63 180 80 170 80 160 80 4.327,3 2.189,0 3.945,7 1.845,7
26 ET 50 160 90 150 80 140 80 3.974,87 1.971,2 4.510,9 1.642,0
27 EH 48 170 100 150 90 150 80 3.517,3 2.005,6 3.256,3 2.070,13
28 MS 45 170 100 170 90 150 90 3.629,6 2.129,3 4.780,2 2.123,30
29 HT 60 160 80 140 80 140 80 4.310,7 1.909,0 3.892,3 1.713,03
30 LN 58 150 80 140 80 140 80 3.872,5 2.212,3 3.980,7 1.452,3
31 ZK 65 150 80 130 80 130 80 4.682,4 2.114,3 4.382,1 2.038,2
32 FZ 45 160 80 160 80 140 80 4.261,27 1.936,8 3.905,9 2.110,9
33 MY 47 180 100 170 90 150 90 4.518,33 2.082,4 4.011,3 2.048,6
34 LW 60 200 90 180 90 180 80 3.744,3 2.219,3 4.267,9 2.357,67
35 RO 59 170 100 150 90 150 90 3.603,4 2.129,8 4.202,6 2.084,5
36 IW 51 170 80 160 80 140 80 3.647,5 2.201,4 3.983,4 2.124,3

Keterangan : Nomor 1-18 : Pisang Ambon


Nomor 19-36 : Pisang Mas
Lampiran 5

1. Karakteristik Responden
Umur Responden

Frequency Percent Valid Cumulativ


Percent e Percent
Pisang Laki-laki 12 66,7 66,7 66,7
Ambon
Perempu 6 33,3 33,3 100
an
Pisang Laki-laki 9 50,0 50,0 50,0
mas
Perempu 9 50,0 50,0 100
an

Jenis Kelamin Responden

Frequency Percent Valid Cumulativ


Percent e Percent
Pisang Laki-laki 4 22,2 22,2 22,2
Ambon
Perempu 14 77,8 77,8 100
an
Pisang Laki-laki 7 38,9 38,9 38,9
mas
Perempu 11 61,1 61,1 100
an

2. Normalitas Data

Tekanan Darah
Kolmogorov-Smirnova Shapiro-Wilk
Statistic df Sig. Statisti df Sig.
c
TD_sistolik_P .151 36 .037 .951 36 .112
re
TD_diastolik_ .375 36 .000 .693 36 .000
Pre
TD_sistolik .162 36 .018 .944 36 .069
TD_diastolik .525 36 .000 .366 36 .000
a. Lilliefors Significance Correction
Asupan Natrium dan Kalium
Kolmogorov-Smirnova Shapiro-Wilk
Statistic Df Sig. Statisti df Sig.
c
Asupan_Na_Sebel .124 36 .181 .952 36 .123
um
Asupan_Na_Sesud .144 36 .056 .972 36 .489
ah
Asupan_K_Sebelu .120 36 .200* .962 36 .244
m
Asupan_K_Sesuda .141 36 .069 .948 36 .093
h
*. This is a lower bound of the true significance.
a. Lilliefors Significance Correction

3. Man Whitney

Test Statisticsa
TD_Diastolik_ TD_Diastolik_
Pre Post
Mann-Whitney U 107.000 117.000
Wilcoxon W 278.000 288.000
Z -1.966 -2.076
Asymp. Sig. (2-tailed) .049 .038
Exact Sig. [2*(1-tailed .085b .161b
Sig.)]
a. Grouping Variable: Kelompok
b. Not corrected for ties.

4. Wilcoxon
a. Tekanan darah diastolik sebelum dan sesudah diberikan pisang ambon

Related-Samples Wilcoxon Signed Rank Test


Summary
Total N 18
Test Statistic .000
Standard Error 2.500
Standardized Test Statistic -2.000
Asymptotic Sig.(2-sided test) .046
b. Tekanan darah diastolik sebelum dan sesudah diberikan pisang ambon

Related-Samples Wilcoxon Signed Rank Test


Summary
Total N 18
Test Statistic 5.500
Standard Error 10.290
Standardized Test Statistic -2.673
Asymptotic Sig.(2-sided 0,008
test)
5. Uji T-Test Dependent

Sistolik Pisang Ambon Sebelum - Sistolik Pisang Ambon Setelah


Paired Differences
95% Confidence Interval of the
Std. Error Difference
Mean Std. Deviation Mean Lower Upper t df Sig. (2-tailed)
Pair 1 Sistolik Pisang Ambon 24.444 16.529 3.896 16.225 32.664 6.274 17 .000
Sebelum - Sistolik Pisang
Ambon Setelah

Sisstolik Pisang Mas Sebelum - Sistolik Pisang Mas Setelah


Paired Differences t df Sig. (2-
Mean Std. Std. Error 95% Confidence Interval of tailed)
Deviation Mean the Difference
Lower Upper
Pair Sisstolik Pisang Mas 20.000 6.860 1.617 16.589 23.411 12.369 17 .000
1 Sebelum - Sistolik
Pisang Mas Setelah
6. T-Test Independent

a. Tekanan Darah

Independent Samples Test


Levene's Test t-test for Equality of Means
for Equality of
Variances
F Sig. t df Sig. (2- Mean Std. Error 95% Confidence Interval of
tailed) Difference Difference the Difference
Lower Upper
TD_Sistoli Equal 4.744 .036 - 34 .227 -6.111 4.971 -16.213 3.991
k_Pre variances 1.2
assumed 29
Equal - 30.2 .228 -6.111 4.971 -16.259 4.037
variances 1.2 53
not assumed 29
TD_Sistoli Equal 4.067 .052 - 34 .039 -10.556 4.905 -20.523 -.588
k_Post variances 2.1
assumed 52
Equal - 29.5 .040 -10.556 4.905 -20.579 -.532
variances 2.1 38
not assumed 52
b. Asupan Natrium dan Kalium

Independent Samples Test Asupan Natrium dan Kalium


Levene's Test t-test for Equality of Means
for Equality of
Variances
F Sig. T df Sig. (2- Mean Std. Error 95% Confidence Interval of
tailed) Difference Difference the Difference
Lower Uppe
r
Asupan_ Equal 3.79 .060 .445 34 .659 70.21611 157.79507 -250.46205 390.8
Na_Sebe variances 8 9428
lum assumed
Equal .445 30.0 .660 70.21611 157.79507 -252.00079 392.4
variances 97 3301
not
assumed
Asupan_ Equal 1.11 .298 - 34 .002 - 141.71340 -773.88572 -
Na_Sesu variances 6 3.42 485.88944 197.8
dah assumed 9 9317
Equal - 32.1 .002 - 141.71340 -774.48183 -
variances 3.42 94 485.88944 197.2
not 9 9706
assumed
Asupan_ Equal .001 .973 -.468 34 .643 -33.07222 70.65473 -176.65992 110.5
K_Sebel variances 1547
um assumed
Equal -.468 33.8 .643 -33.07222 70.65473 -176.67768 110.5
variances 86 3323
not
assumed
Asupan_ Equal 1.28 .265 - 34 .030 - 76.50138 -328.98951 -
K_Sesud variances 4 2.26 173.52000 18.05
ah assumed 8 049
Equal - 32.4 .030 - 76.50138 -329.26176 -
variances 2.26 59 173.52000 17.77
not 8 824
assumed
Lampiran 6

Dokumentasi Penelitian

Pengukuran berat pisang


ambon dengan
menggunkaan timbangan
digital merek elctronik G-
B05

Pengukuran berat pisang


mas dengan menggunkaan
timbangan digital merek
elctronik G-B05

Penggukuran tekanan
darah awal oleh petugas
Puskesmas Muara Pinang
Penggukuran tekanan
darah akhir oleh petugas
Puskesmas Muara Pinang

Pemberian pisang ambon

Pemberian pisang mas

Recall 24 jam hari ke-1


Recall 24 jam hari ke-2

Recall 24 jam hari ke-3


Lampiran 7

Anda mungkin juga menyukai