Anda di halaman 1dari 11

MAKALAH

BAHASA INGGRIS II

PREFERENCES

DOSEN PENGAMPU :

Moch Wahyudi Utomo M. Pd

Disusun Oleh :

1.Ahmad Idhom Roziqi (20015164)

2.Achmad Khozinatu Sultonik (20015142)

3.Bella Ayu Kusumahati (20014990)

4.Ariska Dwi Septiawati (20015081)

5.Sri Inta (20014994)

6.Umi Fahrina. (20015055)

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

FAKULTAS TARBIYAH

UNIVERSITAS NADHATUL ULAMA SUNAN GIRI BOJONEGORO

2022
KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr Wb.

Puji syukur senantiasa selalu kita panjatkan kepada Allah SWT yang telah
memberikan limpahan rahmat, taufik dan hidayah-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan
penyusunan makalah ini. Shalawat serta salam tak lupa kita curahkan kepada Nabi
Muhammad SAW yang telah menunjukkan jalan kebaikan dan kebenaran di dunia dan
akhirat kepada umat manusia.
Makalah ini disusun guna memenuhi tugas Mata kuliah BAHASA INGGRIS II dan
juga untuk khalayak umum sebagai bahan penambah ilmu pengetahuan serta informasi yang
semoga bermanfaat dunia dan akhirat, amin.
Makalah ini kami susun dengan segala kemampuan kami dan semaksimal mungkin.
Namun, kami menyadari bahwasannya dalam penyusunan makalah ini tentu tidaklah
sempurna dan masih banyak kesalahan serta kekurangan.
Maka dari itu kami sebagai penyusun makalah ini mohon kritik, saran dan pesan dari
semua yang membaca makalah ini terutama dosen mata kuliah BAHASA INGGRIS II yaitu
Bapak Moch Wahyudi Utomo, M. Pd yang kami harapkan sebagai bahan koreksi untuk kami.

Wassalamualaikum Wr. Wb

17 November 2022
Penyusun

2
DAFTAR ISI

Hal.
KATA PENGANTAR...........................................................................................................................2

DAFTAR ISI.........................................................................................................................................3

BAB I....................................................................................................................................................4

PENDAHULUAN.................................................................................................................................4

a. Latar Belakang...........................................................................................................................4

b. Rumusan Masalah......................................................................................................................4

c. Tujuan........................................................................................................................................4

BAB II PEMBAHASAN.......................................................................................................................5

A. Pengertian Preferences..............................................................................................................5

B. Fungsi Preferences....................................................................................................................5

C. Pola Kalimat Preferences dan Contoh.......................................................................................5

D. Penggunaan Preferences............................................................................................................7

BAB III PENUTUP...............................................................................................................................8

a. Kesimpulan................................................................................................................................8

b. Saran..........................................................................................................................................8

DAFTAR PUSTAKA............................................................................................................................9

3
BAB I

PENDAHULUAN

a. Latar Belakang
Bahasa Inggris merupakan bahasa internasional yang digunakan sebagai
bahasa komunikasi penghubung antar semua bangsa dan negara di seluruh dunia.
Kemampuan berbahasa Inggris merupakan salah satu kemampuan yang sangat
penting bagi siswa karena Bahasa Inggris sudah menjadi bahasa universal yang
digunakan dalam dunia teknologi, pendidikan, politik, perdagangan, serta merupakan
alat komunikasi yang paling sering digunakan oleh dunia.
Dalam dunia modern yang penuh dengan tantangan dan persaingan yang ketat
ini, setiap orang disarankan tidak hanya memiliki tingkat pendidikan yang tinggi,
namun juga dituntut keterampilan khusus yang lazim kita sebut skill. Salah satu skill
yang paling dibutuhkan saat ini adalah Bahasa Inggris.1
Pentingnya memiliki kemampuan berbahasa inggris bagi mahasiswa. Maka
pada makalah ini dijelaskan tentang Preferences dalam Bahasa Inggris.

b. Rumusan Masalah
1. Apa yang dimaksud dengan preferences?
2. Apa fungsi preferences?
3. Bagaimana pola kalimat preferences?
4. Bagaimana contoh preferences?

c. Tujuan
1. Mengetahui yang dimaksud dengan preferences
2. Mengetahui fungsi preferences
3. Mengetahui pola kalimat preferences
4. Mengetahui contoh preferences

1
Handoko, Teguh. "Rahasa Sukses Belajar Bahasa Inggris Dengan Mudah." (2009).
4
BAB II
PEMBAHASAN

A. Pengertian Preferences
Preferences (pilihan/ preferensi) dapat digunakan ketika (1) seseorang akan
memberikan suatu saran, menawarkan sesuatu atau meminta pendapat orang lain
tentang apa yang harus (lebih baik) dilakukan. (2) Seseorang meminta pendapat
kepada anda dan anda dapat memberikan atau mengutarakan pilihan anda. (3) Ketika
menawarkan sesuatu kepada anda dan anda harus mengutarakan pilihan anda dengan
sopan jika anda tidak ingin melakukan sesuatu yang sudah ditawarkan, atau mungkin
lebih memilih untuk melakukan sesuatu lainnya.2
Preferences adalah suatu bentuk pernyataan yang menyatakan perasaan lebih
suka dari yang lainnnya. Dalam Bahasa Indonesia, ungkapan ini tidak begitu sulit,
dimana kita cukup mengucapkan "Lebih Suka dari".3

B. Fungsi Preferences
1. Mengungkapkan Kelebih sukaan yang bersifat umum (To talk about general
preferences ).
2. Mengungkapkan Kelebih Sukaan Yang bersifat Khusus (To talk about specific
preferences).4

C. Pola Kalimat Preferences dan Contoh


1. Prefer
Rumus:
 Prefer + to infinitive
 Prefer + nouns + to + nouns
 Prefer + V-ing + to + V-ing
Contoh:

2
Utari, Sherley Yudistiya. Pengembangan media E-book pada mata pelajaran bahasa
inggris kelas X di SMA Negeri 2 padang panjang. Diss. UNS (Sebelas Maret University),
2014.
3
Widiati, Utami, Zuliati Rohmah, and Furaidah Furaidah. "Bahasa Inggris
SMA/MA/SMK/MAK Kelas X: buku guru." (2017).
4
Widiati, Utami, Zuliati Rohmah, and Furaidah Furaidah. "Bahasa Inggris
SMA/MA/SMK/MAK Kelas X: buku guru." (2017).
5
 They prefer to stay home (Dia lebih suka tinggal di rumah)
 My mother prefers lemon to orange juice (Ibu saya lebih suka jus lemon dari
pada jus jeruk)
 She prefers swimming to dancing

2. Would rather
Rumus:
 Would rather + bare infinitives (kata kerja tanpa to)
 Would rather + bare infinitives + than + bare infinitives
 Would rather + bare infinitives + nouns + than + bare infinitives + nouns
Contoh: 
 I would rather study now (Saya lebih baik belajar sekarang)
 She would rather stay home than go shopping (Dia lebih baik tinggal di rumah
saja daripada berbelanja)
 You'd rather speak English than French

3. Would prefer to
Rumus:
 Would prefer + to infinitives + rather than + bare infinitives
 Would prefer + to infinitives + nouns + rather than + bare infinitives + nouns
Contoh: 
 They would prefer to sing rather than dance. (Mereka lebih baik bernyanyi saja
daripada menari)
 You'd prefer to play ball rather than take a sleep. (Kamu lebih baik bermain
bola daripada tidur)

4. Like
Rumus:
 Like + nouns / V-ing + better than + nouns / V-ing
Contoh: 
 I like singing a song better than playing a guitar (Saya lebih suka bernyanyi
daripada bermain gitar)
 I like coffee better than tea. (Saya lebih suka kopi daripada teh)

6
5. Had better
Rumus:
 Had better + bare infinitives
 Had better + not + bare infinitives (bentuk negative)
Contoh:
 You had better study hard (Kamu lebih baik belajar yang giat)
 You had better not work on Sundays (Kamu lebih baik tidak usah bekerja pada
hari Minggu).5

D. Penggunaan Preferences
1. Prefer memiliki arti lebih suka, untuk membuat kalimat menggunakan kata “prefer”.
Ex/ They prefer to stay home, She prefer sing to dancing
2. Would Prefer sama seperti prefer hanya saja lebih spesifik dengan cara ada
perbandingan antara A dan B. Dan biasanyadi gunakan untuk memberikan
saran.
Ex/ They would prefer to sing rather than dance. You would prefer to study
rather than play ball.
3. Would Rather hampir sama dengan would prefer yang digunakan untuk
membandingkan dan memberi saran. Hanya saja would rather hanya dapat
digunakan untuk mmbandingkan aktivitas.
Ex/she would rather stay home than go shopping
4. Like memiliki banyak arti yang berbeda. Tapi like disini menggunakan like
yang berarti suka atau lebih menyukai suatu hal/benda. Like ini lebih luas
sebab selain dapat digunakan untuk membandingkan aktivitas juga dapat
digunakan untk membandingkan benda.
5. Dalam beberapa konteks, kamu bisa menggunakan “instead of” untuk
menggantikan “than, better than, rather than, dan to.”.6
Ex/ Now I like my new boyfriend instead of my ex-boyfriend.

5
Widiati, Utami, Zuliati Rohmah, and Furaidah Furaidah. "Bahasa Inggris
SMA/MA/SMK/MAK Kelas X: buku guru." (2017).
6
Widiati, Utami, Zuliati Rohmah, and Furaidah Furaidah. "Bahasa Inggris
SMA/MA/SMK/MAK Kelas X: buku guru." (2017).
7
BAB III
PENUTUP

a. Kesimpulan
Preferences adalah suatu bentuk pernyataan yang menyatakan perasaan lebih suka
dari yang lainnnya. Dalam Bahasa Indonesia, ungkapan ini tidak begitu sulit, dimana
kita cukup mengucapkan "Lebih Suka dari".
Berfungsi untuk mengungkapkan kelebih sukaan yang bersifat umum (To talk about
general preferences ) an engungkapkan kelebih Sskaan yang bersifat Khusus (To talk
about specific preferences).

Preferences Rumus Contoh Kalimat


Prefer Prefer + to infinitive They prefer to stayat home.

(Dia lebih suka tinggal di rumah)


Prefer + nouns + to + nouns My mother
prefers apple to lemon juice.

(Ibu saya lebih suka


jus apel daripada jus lemon)
Prefer + Verb -ing + to + Verb - She prefers swimming to dancing.
ing
(Dia lebih suka berenang daripada
berdansa)
Would rather Would rather + bare infinitives I would rather study now.
(kata kerja tanpa “to”)
(Saya lebih baik belajar sekarang)
Would rather + bare infinitives She would rather stay home than
+ than + bare infinitives goshopping.

(Dia lebih baik tinggal di rumah


saja daripada berbelanja)
Would rather + bare infinitives + She would rather
nouns + than + bare infinitives + speak Japan than speak English.
nouns
(Dia lebih suka berbicara bahasa
Jepang daripada bahasa Inggris.)
Would prefer Would prefer + to infinitives They would prefer to sing rather
to + rather than + bare infinitives than dance.

(Mereka lebih baik bernyanyi saja


daripada menari)
Would prefer + to infinitives + You would prefer to play ball
nouns + rather than + bare rather than take a sleep.
infinitives + nouns

8
(Kamu lebih baik bermain bola
daripada tidur)
Like Like + nouns / (Verb + ing) I like singing a song better than
+ better than + nouns / (Verb playing a guitar.
+ ing)
(Saya lebih suka bernyanyi
daripada bermain gitar)

I like coffee better than milk.

(Saya lebih suka kopi daripada teh)


Had better Had better + bare infinitives You had better study hard.

(Kamu lebih baik belajar yang giat)


Had better + not + bare infinitives I had better not tellher the truth.
(bentuk negative)
(Saya lebih baik tidak mengatakan
yang sebenarnya kepada dia)
It’s time It’s time + to infinitives It’s time to get up.
It’s time + Subject + (Bentuk It’s time you went away.
Past/ lampau)
Instead of Instead of + Gerund/ Nouns I prefer staying home instead of
going out.
Instead ofkita
gunakan They would rather eat
sebagai their dinnerinstead of work.
pengganti
dari: to, than, I would prefer to invite her instead
better than, of him.
rather than
She likes me instead of him.

b. Saran
Meskipun penulis menginginkan kesempurnaan dalam penyusunan makalah
ini, akan tetapi pada kenyataannya masih banyak kekurangan yang perlu penulis
perbaiki. Hal ini dikarenakan masih minimnya pengetahuan penulis.

Oleh karena itu kritik dan saran yang membangun dari para pembaca sangat
diharapkan sebagai bahan evaluasi untuk ke depannya. Sehingga bisa terus
menghasilkan penelitian dan karya tulis yang bermanfaat bagi banyak orang.

9
10
DAFTAR PUSTAKA

Handoko, Teguh. "Rahasa Sukses Belajar Bahasa Inggris Dengan Mudah." (2009).

Utari, Sherley Yudistiya. Pengembangan media E-book pada mata pelajaran bahasa


inggris kelas X di SMA Negeri 2 padang panjang. Diss. UNS (Sebelas Maret University),
2014.

Widiati, Utami, Zuliati Rohmah, and Furaidah Furaidah. "Bahasa Inggris


SMA/MA/SMK/MAK Kelas X: buku guru." (2017).

11

Anda mungkin juga menyukai