Anda di halaman 1dari 5

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

( LKPD )

EKSPERIMEN SEDERHANA UJI ZAT MAKANAN

KELOMPOK :

NAMA SISWA :

KELAS :

1.KOMPETENSI DASAR :

4.7 Menyajikan laporan hasil uji zat makanan yang terkandung dalam berbagai jenis bahan
makanan dikaitkan dengan kebutuhan energi setiap individu serta teknologi pengolahan
pangan dan keamanan pangan.

2.INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI :

4.7.1 Merancang project uji bahan makanan

3.Tujuan pembelajaran :

Melalui model pembelajaran Projek based learning peserta didik diharapkan mampu Merancang
project uji bahan makanan dan menyajikan hasil uji bahan makanan

4.Petunjuk pelaksanaan lembar kerja peserta didik:

a. Baca dan cermati lembar kerja peserta didik dengan teliti dan jelas
b. Apabila ada yang tidak dimengerti dari Lembar kerja Peserta didik ini, peserta didik bisa
menanyakan kepada guru.
c. kerjakan tugas – tugas yang ada didalam Lembar kerja peserta didik dengan benar, baik.

5.Tugas Kelompok :
1.Tuliskan Alat dan Bahan uji zat makanan

Alat dan bahan untuk uji karbohidrat dan vitamin C:

1. Alat :
a. Kertas HVS
b. Alat tulis
c. Sendok
d. Wadah
e. sedotan

2. Bahan :

a. Betadine
b. Air
c. Nutrisari
d. Pisang
e. Nasi
f. Mentega
g. jeruk

2. Tuliskan prosedur uji Zat makanan

Langkah uji karbohidrat

a. Menyediakan alat dan bahan


b. Membuat garis pada kertas HVS
c. Meletakkan masing-masing bahan pada kertas
d. Memberikan 2-3 tetes betadine pada masing-masing bahan makanan
e. Tunggu 1 menit dan aduk. Amati perubahan warna yang terjadi

Langkah uji vitamin

a. Seduh 1 sendok teh nutrisari dengan sedikit air


b. Peras jeruk pada tempat yang berbeda
c. Lalu teteskan 5 tetesan betadine ke wadah yang berbeda
d. Teteskan secara bertahap menggunakan sedotan sampai warnanya menyerupai bahan uji
e. Lalu teteskan 5 tetesan betadine pada wadah yang lain
f. Teteskan secara bertahap menggunakan sedotan sampai warnanya menyerupai bahan uji
g. Hitung berapa tetes pada dua wadah yang berbeda

Tabel Pengamatan uji karbohidrat

No. Bahan Makanan Warna Awal Warna Akhir

1. Nasi Putih Biru kehitaman


2. Pisang Kuning Merah kecoklatan

3. Mentega Kuning Merah kecoklatan

4. dst.

Tabel pengamatan uji vitamin

No. Larutan Jumlah tetesan kadar

1. Nutrisari 15 33,33%

2. Perasan jeruk 9 55,56%

Rumus kadar: Jumlah tetes betadine x 100%


Jumlah tetes sampel

3.Perubahan apakah yang terjadi pada nasi, pisang, dan mentega tersebut?

Perubahan yang terjadi pada nasi, pisang, dan mentega yaitu terjadi perubahan warna setelah
nasi, mentega dan pisang ditetesi oleh betadine yang mengandung iodine di dalamnya

4. Apakah perubahan akhir yang terjadi pada larutan nutrisari dan perasan jeruk tersebut?

Perubahan akhir yang terjadi pada larutan nutrisari dan perasan jeruk yaitu warna betadine
akan menyerupai warna larutan awal setelah ditetesi beberapa tetes dari larutan nutrisari dan
perasan jeruk

5. Perubahan tersebut menunjukkan apa?

Perubahan uji karbohidrat


Perubahan yang terjadi pada beberapa bahan tersebut untuk mengetahui bahan yang
mengandung karbohidrat. Untuk mengujinya, maka digunakan betadine karena mengandung
iodine. Apabila betadine diteteskan pada makanan yang mengandung amilum maka akan
terjadi perubahan warna. Perubahan warna ini dikarenakan adanya reaksi amilum dengan
iodine berupa senyawa kompleks amanium iodida yang menghasilkan warna biru kehitaman.

Perubahan Uji vitamin

Betadine digunakan sebagai indikator karena mengandung providone iodin 10% yang setara
dengan iodine 1%. Warna dari iodine akan menghilang setelah ditetesi oleh larutan vitamin c
karena terjadinya reaksi antara asam askorbat di dalam vitamin C dengan iodine. Semakin
sedikit tetesan larutan yang digunakan untuk menjernihkan betadine, maka semakin tinggi
kandungan vitamin C dari larutan tersebut.

6.Buatlah laporan tertulis hasil eksperimen ini kemudian kumpulkan kepada ibu Guru

Lotu, 26 November 2022

Mengetahui

Kepala SMAN 1 Lotu Guru Mata Pelajaran

YANTI TELAUMBANUA, S.Pd AGUS MARNIWATI TEL, S.Pd


NIP. 198111052010012022 NIP..

Anda mungkin juga menyukai