Anda di halaman 1dari 2

NAMA : BAHRUL ULUM

NIM : 2003402021057
KELAS : A

RESUME MATERI PENDEKATAN SOSIOLOGI PENDIDIKAN

Pendekatan Dalam Sosiologi Pendidikan


Setidaknya terdapat beberapa pendekatan dari perspektif sosiologi yang dapat
digunakan dalam menganalisis permasalahan-permasalahan yang terjadi dalam bidang
pendidikan. Di antaranya seperti yang disampaikan oleh Abu Ahmadi dalam bukunya
‘Sosiologi Pendidikan’ yaitu pendekatan individu, sosial, interaksi dan teori medan.
secara garis besar pendekatan ada 4 macam:
A. Pendekatan Individu (The Individual Approach)
Dalam pendekatan individual ini titik tekannya adalah faktor-faktor biologis yang
menguasai tingkah laku individu daripada faktor-faktor psikologis, namun kedua faktor ini
tetaplah faktor primernya sedangkan faktor lingkungan sekitar fisik dan lingkungan sosial
merupakan faktor sekunder.
B. Pendekatan Sosial (The Sosial Approuch)
Pendekatan sosial yaitu pendekatan yang memperhatikan faktor lingkungan sebagai
lingkungan tinggal individu dalam perkembangannya.[6] Titik pangkal dari Approach Sosial
ialah mayarakat dengan berbagi lembaganya, kelompok-kelompok dengan berbagai aktivitas.
C. Pendekatan Interaksi (The Interaction Approuch)
Pendekatan interaksi yaitu pendekatan dengan memperhatikan pola hubungan antara
individu dalam lingkungannya.[8] Di dalam pendekatan interaksional kita memperhatikan
faktor-faktor individu dan sosial. Dimana individu dan masyarakat saling mempengaruhi
dalam hubungan timbal balik antara individu dan masyarakat. Yang mana interaksi yang
terjadi mempunyai kekuatan saling membentuk dan mempengaruhi dalam rangka saling
menyempurnakan.

D. PendekatanTeori Medan (field theory)


Teori medan adalah teori yang diperkenalkan oleh Dr. Kurt Lewin dari bidang
psikologi yang kemudian dikembangkan oleh J.F Brown dalam psikologi sosial. Inti dari teori
medan adalah meneliti struktur medan hidup (life space) beserta pribadi (Person) dan medan
sosial (life space sosial) nya.
Faktor Faktor Pendekatan Sosioliogi Pendidikan
A. Faktor Biologis Pada Tingkah Laku Manusia
Perbedaan antara faktor biologis dan psikologis pada tingkah laku manusia adalah
pada faktor biologis manusia dipandang sebagai organisme yang murni dan sederhana,
sedangkan pada faktor psikologis manusia dipandang sebagai organisme yang cerdas dan
mempunyai kecerdasan (inteligen).
B. Faktor Psikologis Pada Tingkah Laku Manusia
Sebenarnya perbedaan antara faktor psikologis dan biologis tidak begitu ekstrim,
tajam dan statis. Seiring dengan kemajuan-kemajuan penelitian ilmiah maka dapat diketahui
bahwa sebenarnya hubungan psikologi dan biologi sifatnya timbal-balik, bahkan justru
keduanya saling melengkapi di dalam mempelajari tingkah laku manusia. Bukti dari ini
adalah munculnya penelitian-penelitian psikologi mengenai konsep insting (instinct).

Anda mungkin juga menyukai