Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN BANDUNG

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS CIKANCUNG
Jl. Raya Cikancung Desa Mandalasari Telp. (022)877900646 Bandung 40396
Email : pkmcikancung_bandungkab@yahoo.com

KERANGKA ACUAN
PROGRAM ORIENTASI KARYAWAN BARU
NOMOR:

A. Pendahuluan
Program orientasi adalah merupakan waktu yang harus dijalani untuk mengenal
dan memahami peranan atau kedudukan mereka dalam organisasi dengan budaya
organisasi yang ada dan dengan karyawan yang ada didalamnya dikhususkan dengan
sistem dan proses kerja yang ada dibagian tersebut.
Program orientasi diperuntukkan untuk karyawan baru yang masuk di Puskesmas
CIKANCUNG baik karyawan pindahan dari puskesmas/tempat lain, maupun karyawan
baru.
Program orientasi meliputi orientasi umum dan orientasi khusus.
Orientasi umum adalah program pengenalan calon karyawan baru dalam
memasuki dunia kerja yang sebenarnya, dalam hal ini organisasi puskesmas pondoh
secara umum
Orientasi khusus adalah program mempersiapkan karyawan baru / lama yang
menjalani mutasi, untuk mampu melaksanakan tugas sesuai standar dimana dia
ditempatkan

B. Latar Belakang
Agar karyawan memahami tugas yang diemban dan dapat melakukan komunikasi
dan koordinasi dengan baik dalam pelaksanaan tugas dan pekerjaan, maka setiap
karyawan baru perlu dan wajib mengikuti program orientasi.

C. Tujuan
Tujuan Umum
Agar karyawan mengenal tata organisasi Puskesmas secara menyeluruh
Tujuan Khusus
1. Karyawan mengetahui dan memahami dengan baik organisasi dimana dia
bekerja.
2. Karyawan mengetahui struktur organisasi ,misi,visi dan implementasinya.
3. Karyawan mengetahui dan mengenal seluruh karyawan secara umum.
D. Kegiatan Pokok dan Rincian Kegiatan
1. Orientasi Umum
Kegiatan pokok:
Menjalani serangkaian kegiatan selama waktu tertentu untuk pengenalan
organisasi puskesmas secara umum dan menyeluruh.
Rincian kegiatan
a. Menyiapakan materi orientasi, evaluasi dan laporan
b. Menyampaikan kepada petugas yang membimbing orientasi
c. Pelaksanaan orientasi
d. Evaluasi
2. Orientasi Khusus, dengan rincian kegiatan
Kegiatan pokok
Menjalani serangkaian kegiatan selama 3 bulan di gugus tugas dimana dia
ditempatkan sampai mampu melaksanakan seluruh / sebagian kegiatan yang
sudah ditetapkan
Rincian kegiatan
a. Menyiapkan orientasi materi (kepala bagian yang bersangkutan), evaluasi
dan laporan
b. Pelaksanaan orientasi (uraian kegiatan yang harus dilakukan ± POA –
petugas pembimbing/ pendamping)
c. Metode pelaksanaan : ceramah, diskusi, pendampingan, praktek
d. Melakukan pendampingan dan evaluasi selama yang bersangkutan
bertugas
e. Evaluasi ( siapkan form)

E. Cara Melaksanakan Kegiatan


1. Orientasi Umum dilakukan selama lima (5) hari, dengan cara: karyawan baru
diperkenalkan keseluruh unit pelayanan, menyiapkan materi orientasi,
menyiapkan blanko evaluasi, menyiapkan surat tugas
2. Orientasi Khusus di tempat kerja karyawan akan ditempatkan empat (4)
minggu, dengan cara menyiapkan materi orientasi khusus, pelaksanaan
orientasi, evaluasi orientasi

F. Sasaran;
Sasaran dari kegiatan orientasi adalah karyawan baru, dan karyawan pindahan dari
tempat kerja yang lain yang ditetapkan melalui SK Kepala Dinas Kesehatan
Kabupaten Bandung.
G. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan;
(susun matriks jadwal pelaksanaan kegiatan)

No. Kegiatan Ukuran hasil waktu Pembicara


1 Menyiapkan surat Ada surat menyesuaikan Ka TU
orientasi karyawan orientasi yang
baru diserahkan
kepada karyawan
dan juga
pembimbing
orientasi min 1
hari setelah
masuk bekerja
2 Menyiapkan materi Ada materi yang Hari 1 Ka TU
siap disampaikan
kepada karyawan
baru
3 Penyampaian Visi, Misi, Hari 1 (2-3 Ka TU / atasan
materi falsafah dan jam) langsung
tujuan struktur
organisasi
4 Kebijakan mutu - Hari 2 (2-3 Ka TU / atasan
jam) langsung
5 Basic, value Hak dan Hari 3 (2- 3 Ka TU
kewajiban jam)
Karyawan dan
peraturan
karyawan
6 Evaluasi karyawan Tahu/ hafal Hari 4 Ka TU
baru memahami
organisasi
puskesmas
secara
meneyluruh,
dievaluasi
dengan form
yang sudah
disiapkan
7 Evaluasi laporan Ada laporan 1 minggu
tertulis tentang
pelaksanaan
orientasi lengkap
dengan hasil
evaluasi

H. Evaluasi pelaksanaan kegiatan dan pelaporannya.


Setelah selesai mengikuti program orientasi, dilakukan penilaian terhadap
karyawan baru dengan cara pengisian form yang sudah disiapkan oleh sub bagian
kepegawaian
A orientasi umum oleh subbagian kepegawaian
B orientasi khusus oleh atasan langsung
Karyawan baru harus menyusun laporan kegiatan orientasi yang diserahkan
kepada Kepala Puskesmas.
Hasil penilaian terhadap karyawan baru disampaikan kepada Kepala Puskesmas

I. Pencatatan, pelaporan, dan evaluasi kegiatan


Penanggung jawab program orientasi wajib mendokumentasikan, melaporkan, dan
melakukan kegiatan program orientasi, dan melaporkan tiap semester kepada Kepala
Puskesmas

Anda mungkin juga menyukai