Anda di halaman 1dari 137

ASUHAN KEPERAWATAN PADA TN.

K DENGAN MASALAH UTAMA


HALUSINASI PENDENGARAN PADA KASUS SKIZOFRENIA
DI GERANIUM RSJD Dr. RM. SOEDJARWADI KLATEN

DISUSUN OLEH:
ALFANI APRILYANI NATHANIELA
(2204188)

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN PROFESI NERS


STIKES BETHESDA YAKKUM
YOGYAKARTA
2023
HALAMAN PENGESAHAN

ASUHAN KEPERAWATAN PADA TN. K DENGAN MASALAH UTAMA


HALUSINASI PENDENGARAN PADA KASUS SKIZOFRENIA
DI GERANIUM RSJD Dr. RM. SOEDJARWADI KLATEN

Telah diperiksa dan disetujui oleh,

Pembimbing Akademik Pembimbing Klinik

Reni Puspitasari., S.Kep., Ns., MSN. Saktiyono., S.Kep., Ns

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas berkat karunia-
Nya sehingga Saya dapat menyelesaikan Laporan Praktik Klinik Keperawatan
Jiwa Asuhan Keperawatan Jiwa pada Tn. K dengan Masalah Utama Halusinasi
Pendengaran Pada Kasus Skizofrenia di Geranium RSJD Dr. RM. Soedjarwadi
Klaten. Dalam penyusunan asuhan keperawatan ini, penulis banyak mendapatkan
bantuan dan bimbingan dari berbagai pihak, untuk itu penulis mengucapkan
terima kasih kepada:
1. dr. Hj. Anisa Renang Yulianti, M.Sc., Sp. KJ., MARS. selaku Direktur Rumah
Sakit Jiwa Daerah (RSJD) Dr. RM. Soedjarwadi Provinsi Jawa Tengah.
2. Ibu Nurlia Ikaningtyas, S.Kep., Ns., M.Kep., Sp.Kep.MB, PhD., NS, selaku
Ketua STIKES Bethesda Yakkum Yogyakarta.
3. Ibu Indah Prawesti. S.Kep., Ns., M.Kep, selaku Ka Prodi Sarjana Keperawatan
STIKES Bethesda Yakkum Yogyakarta.
4. Ibu Reni Puspitasari, S.Kep., Ns., MSN., selaku Penguji Akademik
5. Bapak Saktiyono., S.Kep., Ns selaku Penguji Klinik
Dalam penyusunan asuhan keperawatan ini penulis menyadari masih banyak
kekurangan. Untuk itu, penulis mengharapkan saran dan kritikan yang
membangun demi perbaikan selanjutnya. Semoga asuhan keperawatan ini
bermanfaat bagi semua pihak yang membaca.

Klaten, 25 Juli 2023


Penulis

ii
DAFTAR ISI

COVER
HALAMAN PENGESAHAN................................................................................................
KATA PENGANTAR...........................................................................................................
DAFTAR ISI.........................................................................................................................
BAB I PENDAHULUAN.....................................................................................................
A. Latar Belakang.............................................................................................................
B. Tujuan Penulisan..........................................................................................................
C. Metode Kepustakaan....................................................................................................
BAB II TINJAUAN PUSTAKA..........................................................................................
A. KONSEP MEDIS SKIZOFRENIA..........................................................................
1. Definisi Skizofrenia..................................................................................................
2. Proses terjadinya Skizofrenia...................................................................................
3. Etiologi Skizofrenia..................................................................................................
4. Tanda dan gejala Skizofrenia....................................................................................
5. Jenis Skizofrenia.......................................................................................................
6. Rentang respon.......................................................................................................
7. Penatalaksanaan Skizofrenia..................................................................................
B. KONSEP MEDIS HALUSINASI............................................................................
1. Pengertian Halusinasi.............................................................................................
2. Etiologi...................................................................................................................
3. Rentang Respon Halusinasi....................................................................................
4. Jenis Halusinasi......................................................................................................

iii
5. Tanda Gejala...........................................................................................................
6. Fase Halusinasi.......................................................................................................
7. Penatalaksanaan Medis...........................................................................................
C. TEORI KEPERAWATAN......................................................................................
1. Pengkajian...............................................................................................................
BAB III TINJAUAN KASUS............................................................................................
A. PENGKAJIAN..........................................................................................................
1. Identitas Klien.........................................................................................................
2. Alasan masuk..........................................................................................................
3. Faktor Predisposisi..................................................................................................
4. Pemeriksaan Fisik...................................................................................................
5. Psikososial..............................................................................................................
6. Spiritual...................................................................................................................
7. Status Mental..........................................................................................................
8. Interaksi Selama Wawancara..................................................................................
9. Persepsi Sensori......................................................................................................
10. Proses Pikir.............................................................................................................
11. Tingkat Kesadaran..................................................................................................
12. Memori...................................................................................................................
13. Tingkat Konsentrasi dan Berhitung........................................................................
14. Kemampuan Penilaian............................................................................................
15. Daya Tilik Diri........................................................................................................
16. Kebutuhan Perencanaan Pulang.............................................................................
17. Mekanisme Koping.................................................................................................
18. Masalah Psikososial Dan Lingkungan....................................................................
19. Pengetahuan Kurang Tentang.................................................................................
20. Aspek Medis...........................................................................................................
B. ANALISA DATA, DAFTAR MASALAH, POHON MASALAH.......................
1. Analisa Data............................................................................................................
2. Daftar Masalah........................................................................................................
3. Pohon Masalah........................................................................................................

iv
C. RENCANA KEPERAWATAN...............................................................................
D. CATATAN PERKEMBANGAN............................................................................
DAFTAR PUSTAKA............................................................................................................

v
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Skizofrenia adalah suatu bentuk psikosa fungsional dengan gangguan
utama pada proses pikir serta disharmoni (keretakan, perpecahan) antara
proses pikir, afek, atau emosi, kemauan atau psikomotor disertai distorsi
kenyataan, terutama karena waham dan halusinasi, asusiasi terbagi-bagi
sehingga timbul inkoherensi (Direja, 2015). Data dari Riskesdas tahun
2018 prevalensi gangguan jiwa berat pada penduduk Indonesia adalah
sekitar 450.000 ODGJ berat. Penanganan pasien dengan gangguan jiwa
melibatkan Profesional Pemberi Asuhan (PPA) meliputi dokter, perawat,
diatizen dan masih banyak lagi untuk mencapai kesembuhan klien.
Masing-masing PPA memberikan asuhan sesuai dengan profesinya. Bagi
PPA perawat memberikan asuhan keperawatan dengan melakukan
pendekatan proses keperawatan.

Upaya yang dapat dilakukan dalam peningkatan kejiwaan seseorang dapat


dilakukan melalui pendekatan secara promotif, preventif dan rehabilitatif.
Pemberian asuhan keperawatan merupakan proses terapeutik yang
melibatkan hubungan kerja sama antar perawat dengan klien, keluarga dan
masyarakat untuk mencapai tingkat kesehatan yang optimal. Proses
keperawatan yaitu terlaksananya asuhan keperawatan sesuai dengan
kebutuhan dan masalah klien sehingga mutu pelayanan keperawatan
menjadi optimal. Salah satu yang dapat dilakukan di dalam keperawatan
jiwa adalah dengan menerapkan Strategi Pelaksanaan (SP) dalam tindakan
keperawatan. Strategi Pelaksanaan (SP) merupakan alat yang digunakan
perawat jiwa sebagai jadikan sebagai panduan ketika berinteraksi dengan
klien (Fitria, 2019).

1
Skizofrenia merupakan salah satu gangguan jiwa berat, maka penderita
sering memperlihatkan berbagai gejala psikopatologis secara nyata yang
membuat mereka terlihat berbeda dalam penampilan, cara berbicara dan
tingkah lakunya, sehingga keluarga dan masyarakat sering menolak
keberadaan mereka. Terjadinya pemisahan secara sosial terhadap individu
yang mengalami gangguan skizofrenia mengakibatkan terjadinya
kemunduran kehidupan sosial yang pada akhirnya penderita akan
mengalami ketidakmampuan bersosialisasi (social disabilitas).
Halusinasi adalah suatu gejala gangguan jiwa pada individu yang ditandai
dengan perubahan sensori persepsi: merasakan sensasi palsu berupa suara,
penglihatan, perabaan pengecapan dan penghiduan (Keliat, 2014).

B. Tujuan Penulisan
1. Tujuan Umum
Setelah melakukan praktik mahasiswa mampu memahami Asuhan
Keperawatan klien dengan masalah utama Gangguan Persepsi Sensori:
Halusinasi pada kasus Skizofrenia: Paranoid.
2. Tujuan Khusus
a. Mahasiswa mampu memahami secara teori apa itu halusinasi.
b. Mahasiswa mampu memahami secara teori apa itu skizofrenia:
paranoid.
c. Mahasiswa mampu melakukan pengkajian asuhan keperawatan
pada klien halusinasi.
d. Mahasiswa mampu membuat analisa data, daftar masalah, pohon
masalah asuhan keperawatan pada klien dengan halusinasi.
e. Mahasiswa mampu membuat rumusan diagnosa yang sering
muncul asuhan keperawatan pada klien dengan halusinasi.
f. Mahasiswa mampu membuat rencana asuhan keperawatan pada
klien dengan halusinasi.
g. Mahasiswa mampu melaksanakan rencana keperawatan yang telah
dibuat pada klien dengan halusinasi.

2
h. Mahasiswa mampu membuat evaluasi dari tindakan yang telah
diberikan pada klien dengan halusinasi.

C. Metode Kepustakaan
Dalam penulisan laporan ini, penulis mencoba menerapkan beberapa
metode, antara lain:
1. Wawancara
Berbicara langsung dengan klien secara tatap muka sehingga di
dapatkan data subjektif maupun objektif
2. Observasi
Mengumpulkan data dengan cara melihat atau mengobservasi.

3. Pemeriksaan fisik
Pemeriksaan fisik perlu dilakukan karena gangguan jiwa sering sekali
disertai dengan masalah fisik yang sangat berpengaruh bagi kesehatan
jiwa. Sebagai kesatuan yang utuh dan holistik, penulis pun
menggunakan metode ini untuk pengumpulan data.
4. Studi dokumentasi
Mengumpulkan data dengan cara melihat atau mempelajari dokumen
atau catatan yang berhubungan dengan status klien guna melengkapi
data yang dibutuhkan.
5. Studi kepustakaan
Metode pengumpulan data dari sumber buku yang berhubungan dengan
kasus yang dikelola.
6. Preceptor dan Staf Karyawan
Masukan dan bimbingan dari staf yang telah lama mengikuti dan
mengamati klien dapat dijadikan perbandingan.

3
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

A. KONSEP MEDIS SKIZOFRENIA


1. Definisi Skizofrenia
Skizofrenia berasal dari kata yunani yang bermakna schizo artinya
trebagi, terpecah dan phrenia artinya pikiran. Jadi pikirannya terbagi
atau terpecah. Skizofrenia adalah gangguan yang terjadi pada fungsi
otak, sebagai penyakit neurologis yang mempengaruhi proses
persepsi klien, cara berpikir, bahasa emosi perilaku sosialnya
(Yosep, 2019).
Skizofrenia dapat didefinisikan sebagai suatu sindrom dengan
variasi penyebab (banyak yang belum diketahui), dan perjalanan
penyakit (tak selalu bersifat kronis) yang luas serta sejumlah akibat
yang tergantung pada pengaruh genetik, fisik, sosial dan budaya
(Benjamin dkk, 2012).

2. Proses terjadinya Skizofrenia


Di dalam otak terdapat milyaran sambungan sel. Setiap sambungan
sel menjadi tempat untuk menemukan maupun menerima pesan dari
sambungan sel yang lain. Sambungan sel tersebut melepaskan zat
kimia yang disebut neurotransmitter yang membawa pesan dari
ujung sambungan sel yang satu ke sambungan sel yang lain. Di
dalam otak yang terserang skizofrenia terdapat kesalahan atau
kerusakan pada sistem komunikasi tersebut.
Skizofrenia terbentuk secara bertahap dimana keluarga maupun
klien tidak menyadari ada sesuatu yang tidak beres dalam otaknya
dalam kurun waktu yang lama. Kerusakan yang perlahan-lahan ini
bisa saja menjadi skizofrenia acute. Periode skizofrenia akut adalah
gangguan yang singkat dan kuat, yang meliputi halusinasi,

4
penyesatan pikiran (delusi), dan kegagalan berpikir (Yosep, 2019).

5
Gejala mulai timbul biasanya pada masa remaja atau dewasa awal
samapi umur pertengahan dengan melalui beberapa fase antara lain :
a) Fese prodormal
- Berlangsung antara 6 bulan – 1 tahun
- Genggua dapat berupa self care, gangguan dalam akademik,
gangguan dalam pekerjaan, gangguan fungsi sosial, gangguan
pikiran dan persepsi.
b) Fase aktif
- Berlangsung kurang lebih 1 bulan.
- Gangguan dapat berupa gejala psikotik; halusinasi, delusi,
disorganisasi proses berpikir, gangguan bicara, gangguan perilaku,
disertai kelainan neurokimia.
c) Fase residual
- Klien mengalami minimal 2 gejala; gangguan afek dan ganggua
peran, serangan iasanya berulang.
Dalam beberapa kasus, serangan dapat meningkat menjadi apa yang
disebut skizofrenia kronis. Klien menjadi buas, kehilangan karakter
sebagai manusia dalam kehidupan sosial, tidak memiliki motivasi
sama sekali, depresi dan tidak memiliki kepekaan tentang
perasaanya sendiri (Yosep, 2019).

3. Etiologi Skizofrenia
Skizofrenia dapat dianggap sebagai gangguan yang penyebabnya
multiple yang slaning berinteraksi. Diantara faktor multiple itu
dapat disebut :
a. Keturunan

Menurut hukum mendell skizofrenia diturunkan melalui genetik


yang resesif.
b. Gangguan anatomik
Dicurigai ada beberapa bagian anatomi dioatak berperan yaitu:

6
lobus temporal, sistem limbik, dan reticular activating system.
c. Biokimiawi
Saat ini didapat hipotesa yang mengemukakan adanya peranan
dopamin, katekolamin, norepinefrin, dan gaba pada skizofrenia.
Selain faktor-faktor di atas ada beberapa lagi penyebab dari
skizofrenia yaitu:
a. Faktor-faktor somatik (somataogenik) atau organobiologis.

1) Neroanatomi
2) Nerofisiologis
3) Nerokimia
4) Tingkat kematangan dan perkemangan organik.
5) Faktor-faktor pre dan perinatal

b. Faktor-faktor psikologik (psikogenik) atau psikoedukatif.


1) Interaksi ibu-anak : normal (rasa percaya dan rasa aman) atau
abnormal berdasarkan kekurangan, distrosi, dan keadaan yang
terputus (perasaan tak percaya dan kebimbangan).
2) Peranan ayah.
3) Persaingan antara saudara kandung.
4) Intelegensi.
5) Hubungan dalam keluarga, pekerjaan, permainan dan
masyarakat.
6) Kehilangan yang mengakibatkan kecemasan, depresi,
rasa malu, atau rasa salah.
7) Keterampilan, bakat, dan kreativitas.
8) Pola adaptasi dan pembelaan sebagai reaksi terhadap bahaya.
9) Tingkat perkembangan emosi.
c. Faktor-faktor sosial budaya (sosiogenik) atau sosiokultural.
1) Kestabilan keluarga.
2) Pola asuh anak.
3) Tingkat ekonomi.

7
4) Perumahan : perkotaan lawan desa.
5) Masalah kelompok minoritas yang meliputu prasangka dan
fasilitas kesehatan, pendidikan, dan kesejahteraan yang tidak
memadai.
6) Pengaruh rasial dan keagamaan.
7) Nilai-nilai (Yosep, 2019).

4. Tanda dan gejala Skizofrenia


Secara general gejala serangan skizofrenia dibagi menjadi dua yaitu :
a. Gejala positif
1) Halusinasi
Klien merasakan ada suara dari dalam dirinya. Biasanya
klien mengalami auditory halluenation.

2) Penyesatan pikiran (delusi) adalah kepercayaan yang


kuat dalam menginterpretasikan sesuatu yang kadang
berlawanan dengan kenyataan. Beberapa dari
penderita skizofrenia berubah menjadi seorang
paranod.
3) Kegagalan berpikir.
Kebanyakan klien tidak mampu memahami
hubungan antara kenyataan dan logika.

Semua ini membuat penderita skizofrenia tidak bisa


memahami siapa dirinya, tidak berpakaian,dan tidak bisa
mengerti apa itu manusia. Dia juga tidak bisa mengerti
kapan dia lahir, dimana dia berada, dan sebagaianya.
b. Gejala negatif
1) Kehilangan motivasi dan apatis.
2) Depresi
3) Menarik diri

8
Menurut bleuler, ciri khas skizofrenia dapat diidentifikasi
dari empat gejala khas yaitu :
1) Affect : symptoms one month one year before psychotic break.
2) Associative looseness : person feels something strange or
weird is happening to them.
3) Autism : misinterprest things in the enviroment

4) Ambivalence : feelings of rejection, lack of self-respect.


Loneliness, hope lesiness, isolation, withdrawal and inability
to trust others (Yosep, 2019).

5. Jenis Skizofrenia
Menurut Yosep dan Sutini (2014), gejala klinis skizofrenia secara
umum dan menyeluruh telah diuraikan di muka, skizofrenia dibagi
lagi dalam tujuh tipe atau kelompok yang mempunyai spesifikasi
masing- masing, yaitu:
a. Skizofrenia Paranoid
Memenuhi kriteria diagnostik skizofrenia. Sebagai
tambahan: Halusinasi dan atau waham harus menonjol:
1) Suara-suara halusinasi yang mengancam klien atau
memberi perintah, atau halusinasi auditorik tanpa bentuk
verbal berupa bunyi pluit, mendengung, atau bunyi tawa.

2) Halusinasi pembauan atau pengecapan rasa, atau bersifat


seksual, atau lain-lain perasaan tubuh halusinasi visual
mungkin ada tetapi jarang menonjol.
3) Waham dapat berupa hampir setiap jenis, tetapi waham
dikendalikan (delusion of control), dipengaruhi (delusion of
influence), atau “Passivity” (delusion of passivity), dan
keyakinan dikejar-kejar yang beraneka ragam, adalah yang
paling khas.
b. Skizofrenia Hebefrenik

9
Memenuhi kriteria umum diagnosis skizofrenia:
Diagnosis hebefrenia untuk pertama kali hanya ditegakkan pada
usia remaja atau dewasa muda (onset biasanya mulai 15-25
tahun). Kepribadian premorbid menunjukkan ciri khas: pemalu
dan senang menyendiri (solitary), namun tidak harus demikian
untuk menentukan diagnosis.
Untuk diagnosis hebefrenia yang menyakinkan umumnya
diperlukan pengamatan kontinu selama 2 atau 3 bulan lamanya,
untuk memastikan bahwa gambaran yang khas berikut ini
memang benar bertahan.
Perilaku yang tidak bertanggung jawab dan tak dapat
diramalkan, serta mannerisme; ada kecenderungan untuk selalu
menyendiri (solitary), dan perilaku menunjukkan hampa tujuan
dan hampa perasaan; Afek klien dangkal (shallow) dan tidak
wajar (inappropriate), sering disertai oleh cekikikan (giggling)
atau perasaan puas diri (self-satisfied), senyum sendirir (self-
absorbed smiling), atau oleh sikap, tinggi hati (lofty manner),
tertawa menyeringai (grimaces), mannerisme, mengibuli secara
bersenda gurau (pranks), keluhan hipokondrial, dan ungkapan
kata yang diulang-ulang (reiterated phrases); Proses pikir
mengalami disorganisasi dan pembicaraan tak menentu
(rambling) serta inkoheren.

Gangguan afektif dan dorongan kehendak, serta gangguan


proses pikir umumnya menonjol. Halusinasi dan waham
mungkin ada tetapi biasanya tidak menonjol (fleeting and
fragmentary delusions and hallucinations).Dorongan kehendak
(drive) dan yang bertujuan (determination) hilang serta sasaran
ditinggalkan, sehingga perilaku penderita memperlihatkan ciri
khas, yaitu perilaku tanpa tujuan (aimless) dan tanpa maksud
(empty of purpose). Adanya suatu preokupasi yang dangkal dan
bersifat dibuat-buat terhadap agama, filsafat dan tema abstrak

10
lainnya, makin mempersukar orang memahami jalan pikiran
klien.
c. Skizofrenia Katatonik
Memenuhi kriteria umum untuk diagnosis skizofrenia. Satu atau
lebih dari perilaku berikut ini harus mendominasi gambaran
klinisnya:
1) Stupor (amat berkurangnya dalam reaktivitas terhadap
lingkungan dan dalam gerakan serta aktivitas spontan) atau
mutisme (tidak berbicara)
2) Gaduh gelisah (tampak jelas aktivitas motorik yang tak
bertujuan, yang tidak dipengaruhi oleh stimuli eksternal)
3) Menampilkan posisi tubuh tertentu (secara sukarela
mengambil dan mempertahankan posisi tubuh tertentu yang
tidak wajar atau aneh)
4) Negativisme (tampak jelas perlawanan yang tidak bermotif
terhadap semua perintah atau upaya untuk menggerakkan,
atau pergerakkan kearah yang berlawanan)
5) Rigiditas (mempertahankan posisi tubuh yang kaku untuk
melawan upaya menggerakkan dirinya)
6) Fleksibilitas cerea / ”waxy flexibility” (mempertahankan
anggota gerak dan tubuh dalam posisi yang dapat dibentuk
dari luar);

7) Gejala-gejala lain seperti “command automatism”


(kepatuhan secara otomatis terhadap perintah), dan
pengulangan kata-kata serta kalimat-kalimat.
Klien yang tidak komunikatif dengan manifestasi perilaku dari
gangguan katatonik, diagnosis skizofrenia mungkin harus
ditunda sampai diperoleh bukti yang memadai tentang adanya
gejala- gejala lain.

11
Penting untuk diperhatikan bahwa gejala-gejala katatonik
bukan petunjuk diagnostik untuk skizofrenia. Gejala katatonik
dapat dicetuskan oleh penyakit otak, gangguan metabolik, atau
alkohol dan obat-obatan, serta dapat juga terjadi pada gangguan
afektif.
Selama stupor atau kegembiraan katatonik, klien skizofrenik
memerlukan pengawasan yang ketat untuk menghindari klien
melukai dirinya sendiri atau orang lain. Perawatan medis
mungkin diperlukan karena adanya malnutrisi, kelelahan,
hiperpireksia, atau cedera yang disebabkan oleh dirinya sendiri.
d. Skizofrenia tak terinci (Undifferentiated).
Klien yang jelas skizofrenik tidak dapat dengan mudah
dimasukkan kedalam salah satu tipe. PPDGJ
mengklasifikasikan klien tersebut sebagai tipe tidak terinci.
Kriteria diagnostic menurut PPDGJ III yaitu:
Memenuhi kriteria umum diagnosis skizofrenia tidak
memenuhi kriteria untuk diagnosis skizofrenia paranoid,
hebefrenik, atau katatonik.
Tidak memenuhi kriteria untuk skizofrenia residual atau depresi
pasca skizofrenia.
Skisofrenia tak terinci umumnya ditandai oleh penyimpangan
yang fundamental dan karakteristik dan persepsi serta efek yang
tidak wajar, kesadaran yang jernih dan kemampuan yang
intelektual biasanya tetap terpelihara walaupun kemunduran
kognitif tertentu dapat berkembang kemudian.

Klien dengan skisofrenia paling sedikit ada. Dua gejala


dibawah ini yang terus ada secara jelas, yaitu:
1) Halusinasi yang menetap disertai dengan
waham yang mengembang.
2) Arus pikir yang terputus (break) atau yang mengalami sisipan.
3) Perilaku katatonik seperti gaduh dan gelisah

12
4) Gejala- gejala seperti sikap, apatis, bicara yang jarang
dan cenderung menarik diri.
e. Depresi Pasca-Skizofrenia
Diagnosis harus ditegakkan hanya kalau:
1) Klien telah menderita skizofrenia (yang memenuhi kriteria
diagnosis umum skizofrenia) selama 12 bulan terakhir ini.
2) Beberapa gejala skizofrenia masih tetap ada (tetapi tidak
lagi mendominasi gambaran klinisnya).
3) Gejala-gejala depresif menonjol dan menganggu,
memenuhi paling sedikit kriteria untuk episode depresif,
dan telah ada dalam kurun waktu paling sedikit 2 minggu.
Apabila klien tidak lagi menunjukkan gejala skizofrenia
diagnosis menjadi episode depresif. Bila gejala skizofrenia
diagnosis masih jelas dan menonjol, diagnosis harus tetap
salah satu dari subtipe skizofrenia yang sesuai.
f. Skizofrenia Residual
Diagnosis yang meyakinkan, persyaratan berikut ini harus
dipenuhi semua
1) Gejala “negative” dari skizofrenia yang menonjol misalnya
perlambatan psikomotorik, aktivitas menurun, afek yang
menumpul, sikap pasif dan ketiadaan inisiatif, kemiskinan
dalam kuantitas atau isi pembicaraan, komunikasi non-
verbal yang buruk seperti dalam ekspresi muka, kontak
mata, modulasi suara, dan posisi tubuh, perawatan diri dan
kinerja sosial yang buruk.
2) Sedikitnya ada riwayat satu episode psikotik yang jelas di
masa lampau yang memenuhi kriteria untuk diagnosis
skizofenia.
3) Sedikitnya sudah melampaui kurun waktu satu tahun
dimana intensitas dan frekuensi gejala yang nyata seperti
waham dan halusinasi telah sangat berkurang (minimal)

13
dan telah timbul sindrom “negative” dari skizofrenia.
4) Tidak terdapat dementia atau penyakit / gangguan otak
organik lain, depresi kronis atau institusionalisasi yang
dapat menjelaskan disabilitas negative tersebut.
Menurut DSM IV, tipe residual ditandai oleh bukti-bukti
yang terus menerus adanya gangguan skizofrenik, tanpa
adanya kumpulan lengkap gejala aktif atau gejala yang
cukup untuk memenuhi tipe lain skizofrenia. Penumpulan
emosional, penarikan sosial, perilaku eksentrik, pikiran
yang tidak logis, dan pengenduran asosiasi ringan adalah
sering ditemukan pada tipe residual. Jika waham atau
halusinasi ditemukan maka hal tersebut tidak menonjol dan
tidak disertai afek yang kuat.
g. Skizofrenia Simpleks
Diagnosis skizofrenia simpleks sulit dibuat secara meyakinkan
karena tergantung pada pemantapan perkembangan yang
berjalan perlahan dan progresif dari: gejala “negative” yang
khas dari skizofrenia residual tanpa didahului riwayat
halusinasi, waham, atau manifestasi lain dari episode psikotik,
dan disertai dengan perubahan-perubahan perilaku pribadi yang
bermakna, bermanifestasi sebagai kehilangan minat yang
mencolok, tidak berbuat sesuatu, tanpa tujuan hidup, dan
penarikan diri secara sosial.
Gangguan ini kurang jelas gejala psikotiknya dibandingkan
subtipe skizofrenia lainnya.

Skizofrenia simpleks sering timbul pertama kali pada masa


pubertas. Gejala utama pada jenis simpleks adalah kedangkalan
emosi dan kemunduran kemauan. Gangguan proses berpikir
biasanya sukar ditemukan. Waham dan halusinasi jarang sekali
terdapat. Jenis ini timbulnya perlahan-lahan sekali. Pada
permulaan mungkin penderita mulai kurang memperhatikan

14
keluarganya atau mulai menarik diri dari pergaulan. Makin
lama ia makin mundur dalam pekerjaan atau pelajaran dan
akhirnya menjadi pengangguran, dan bila tidak ada orang yang
menolongnya ia mungkin akan menjadi pengemis, pelacur, atau
penjahat.

6. Rentang respon
respon adaptif respon
maladaptif

pikiran logis pikiran kadang gangguan


pikir:

menyimpang waham persepsi kuat

ilusi

halusinasi

Emosi konsisten reaksi emosional kesulitan


memproses

berlebihan emosi

Perilaku sesuai perilaku aneh


ketidakakuratan

perilaku Hubungan sosial menarik diri

isolasi sosial

(Yosep, 2019).

15
7. Penatalaksanaan Skizofrenia
Menurut Dermawan, dkk. (2013), penatalaksanaan skizofrenia
adalah sebagai berikut:
a. Terapi Biologis/Medis
Obat bagi penderita skizofrenia biasa disebut neuroleptics (berarti
mengendalikan syaraf). Jika efektif, obat ini mampu membantu

orang untuk berpikir lebih jernih dan mengurangi delusi atau


halusinasi. Obat ini bekerja dengan cara mempengaruhi gejala
positif (delusi, halusinasi, agitasi). Dalam kadar yang lebih
rendah, obat ini dapat mempengaruhi gejala-gejala negatif dan
disorganisasi. Fungsi neuroleptics adalah antagonis dopamin.
Seperti diketahui bahwa jumlah dopamine yang berlebihan
menjadi pemicu munculnya skizofrenia.
b. Terapi Keluarga
Terapi obat, psikoterapi keluarga adalah aspek penting dalam
pengobatan. Pada umumnya, tujuan psikoterapi adalah untuk
membangun hubungan kolaborasi antara klien, keluarga, dan
dokter atau psikolog. Melalui psikoterapi ini, maka klien dibantu
untuk melakukan sosialisasi dengan lingkunganya. Keluarga dan
teman merupakan pihak yang juga sangat berperan membantu
klien dalam bersosialisasi. Dalam kasus skizofrenia akut, klien
harus mendapat terapi khusus dari rumah sakit. Kalau perlu,
klien harus tinggal di rumah sakit tersebut untuk beberapa lama
sehingga dokter dapat melakukan kontrol dengan teratur dan
memastikan keamanan penderita.
c. Terapi Psikososial
Efek buruk skizofrenia adalah dampak negatif pada kemampuan
orang untuk berinteraksi dengan orang lain. Meskipun tidak
sedramatis halusinasi dan delusi, masalah ini dapat menimbulkan
konflik dalam hubungan sosial. Para klinisi berusaha
mengajarkan kembali berbagai keterampilan sosial seperti

16
keterampilan percakapan dasar, asertivitas, dan cara membangun
hubungan pada penderita skizofrenia. Klien juga diberikan terapi
okupasi sebagai bagian untuk membantu mereka melaksanakan
tugas sederhana dalam kehidupan sehari-hari.

B. KONSEP MEDIS HALUSINASI


1. Pengertian Halusinasi
Halusinasi adalah salah satu gejala gangguan sensori persepsi yang
dialami oleh pasien gangguan jiwa. Pasien merasakan sensasi
berupa suara, penglihatan, pengecapan, perabaan, atau penghiduan
tanpa stimulus yang nyata. Halusinasi adalah persepsi sensori yang
salah atau pengalaman persepsi yang tidak sesuai dengan kenyataan
(Darmaja, 2014).
Menurut Surya, (2011) dalam Pambayung (2015) halusinasi adalah
hilangnya kemampuan manusia dalam membedakan rangsangan
internal (pikiran) dan rangsangan eksternal (dunia luar). Halusinasi
adalah persepsi atau tanggapan dari pancaindera tanpa adanya
rangsangan (stimulus) eksternal. Halusinasi merupakan gangguan
persepsi dimana pasien mempersepsikan sesuatu yang sebenarnya
tidak terjadi.
2. Etiologi
Menurut Stuart dan Laraia (2011) dalam Pambayun (2015), faktor-
faktor yang menyebabkan klien gangguan jiwa mengalami
halusinasi adalah sebagai berikut :

a. Faktor Predisposisi
1) Faktor genetis
Secara genetis, skizofrenia diturunkan melalui kromosom-

17
kromosom tertentu. Namun demikian, kromosom ke berapa
yang menjadi faktor penentu gangguan ini sampai sekarang
masih dalam tahap penelitian. Anak kembar identik
memiliki kemungkinan mengalami skizofrenia sebesar 50%
jika salah satunya mengalami skizofrenia, sementara jika
dizigote, peluangnya sebesar 15%. Seorang anak yang salah
satu orang tuanya mengalami skizofrenia berpeluang 15%
mengalami skizofrenia, sementara bila kedua orang tuanya
skizofrenia maka peluangnya menjadi 35%.

18
2) Faktor neurobiologis
Klien skizofrenia mengalami penurunan volume dan fungsi otak yang
abnormal. Neurotransmitter juga ditemukan tidak normal, khususnya
dopamin, serotonin, dan glutamat.
a) Studi neurotransmitter
Skizofrenia diduga juga disebabkan oleh adanya
ketidakseimbangan neurotransmitter. Dopamin berlebihan, tidak
seimbang dengan kadar serotonin.
b) Teori virus
Paparan virus influenza pada trimester ketiga kehamilan dapat
menjadi faktor predisposisi skizofrenia.
c) Psikologis
Beberapa kondisi psikologis yang menjadi faktor predisposisi
skizofrenia antara lain anak yang diperlakukan oleh ibu yang
pencemas, terlalu melindungi, dingin, dan tak berperasaan,
sementara ayah yang mengambil jarak dengan anaknya.
b. Faktor Presipitasi
1) Berlebihannya proses informasi pada sistem saraf yang menerima
dan memproses informasi di thalamus dan frontal otak.
2) Mekanisme penghantaran listrik di syaraf terganggu.
3) Kondisi kesehatan, meliputi : nutrisi kurang, kurang tidur,
ketidakseimbangan irama sirkadian, kelelahan, infeksi, obat- obat
sistem syaraf pusat, kurangnya latihan, hambatan untuk menjangkau
pelayanan kesehatan.
4) Lingkungan, meliputi : lingkungan yang memusuhi, krisis masalah
di rumah tangga, kehilangan kebebasan hidup, perubahan kebiasaan
hidup, pola aktivitas sehari-hari,

19
kesukaran dalam hubungan dengan orang lain, isolasi social,
kurangnya dukungan sosial, tekanan kerja, kurang ketrampilan
dalam bekerja, stigmatisasi, kemiskinan, ketidakmampuan mendapat
pekerjaan.
5) Sikap/perilaku, meliputi : merasa tidak mampu, harga diri rendah,
putus asa, tidak percaya diri, merasa gagal, kehilangan kendali diri,
merasa punya kekuatan berlebihan, merasa malang, bertindak tidak
seperti orang lain dari segi usia maupun kebudayaan, rendahnya
kernampuan sosialisasi, perilaku agresif, ketidakadekuatan
pengobatan, ketidakadekuatan penanganan gejala.

3. Rentang Respon Halusinasi

Halusinasi merupakan salah satu respon maldaptive individual yang berbeda


rentang respon neurobiologi (Stuart and Laraia, 2015) dalam Yusalia 2015.
Ini merupakan persepsi maladaptive. Jika klien yang sehat persepsinya
akurat, mampu mengidentifisikan dan menginterpretasikan stimulus
berdasarkan informasi yang diterima melalui panca indera (pendengaran,
pengelihatan, penciuman, pengecapan dan perabaan) klien halusinasi
mempersepsikan suatu stimulus panca indera walaupun stimulus tersebut
tidak ada.Diantara kedua respon tersebut adalah respon individu yang karena
suatu hal mengalami kelainan persensif yaitu salah mempersepsikan stimulus
yang diterimanya, yang tersebut sebagai ilusi. Klien mengalami jika
interpresentasi yang dilakukan terhadap stimulus panca indera tidak sesuai
stimulus yang diterimanya,rentang respon tersebut sebagai berikut:

20
Respon adaptif Respon maladaptif

− Persepsi akurat − Kadang-kadang − Waham


proses pikir
terganggu (distorsi
− Emosi konsisten pikiran − Halusinasi
dengan − Ilusi
pengalaman − Sulit berespons
− Perilaku sesuai − Menarik diri − Perilaku
− Hubungan − Reaksi emosi >/< disorganisasi
− sosial harmonis − Perilaku tidak − Isolasi sosial
biasa

4. Jenis Halusinasi
Menurut Stuart (2015) dalam Yusalia (2017), jenis halusinasi antara lain :
a. Halusinasi pendengaran (auditorik) 70 %
Karakteristik ditandai dengan mendengar suara, teruatama suara – suara
orang, biasanya klien mendengar suara orang yang sedang membicarakan
apa yang sedang dipikirkannya dan memerintahkan untuk melakukan
sesuatu.
b. Halusinasi penglihatan (visual) 20 %
Karakteristik dengan adanya stimulus penglihatan dalam bentuk pancaran
cahaya, gambaran geometrik, gambar kartun dan / atau panorama yang
luas dan kompleks. Penglihatan bisa menyenangkan atau menakutkan.

c. Halusinasi penghidu (olfactory)


Karakteristik ditandai dengan adanya bau busuk, amis dan bau yang
menjijikkan seperti: darah, urine atau feses. Kadang – kadang terhidu
bau harum. Biasanya berhubungan dengan stroke, tumor, kejang dan
dementia.
d. Halusinasi peraba (tactile)
Karakteristik ditandai dengan adanya rasa sakit atau tidak enak tanpa
stimulus yang terlihat. Contoh : merasakan sensasi listrik datang dari
tanah, benda mati atau orang lain.

21
e. Halusinasi pengecap (gustatory)
Karakteristik ditandai dengan merasakan sesuatu yang busuk, amis dan
menjijikkan, merasa mengecap rasa seperti rasa darah, urin atau feses.

5. Tanda Gejala
Beberapa tanda dan gejala perilaku halusinasi adalah tersenyum atautertawa
yang tidak sesuai, menggerakkan bibir tanpa suara, bicarasendiri,pergerakan
mata cepat, diam, asyik dengan pengalamansensori,kehilangan kemampuan
membedakan halusinasi dan realitas rentangperhatian yang menyempit hanya
beberapa detik atau menit, kesukaranberhubungan dengan orang lain, tidak
mampu merawat diri,perubahan
Berikut tanda dan gejala menurut jenis halusinasi Stuart & Sudden, (1998)
dalam Yusalia (2015).
Jenis halusinasi Karakteriostik tanda dan gejala
Pendengaran Mendengar suara-suara / kebisingan, paling sering
suara kata yang jelas, berbicara dengan klien
bahkan sampai percakapan lengkap antara dua
orang yang mengalami halusinasi. Pikiran yang
terdengar jelas dimana klien mendengar perkataan
bahwa pasien disuruh untuk melakukan sesuatu
kadang-kadang dapat membahayakan.

Penglihatan Stimulus penglihatan dalam kilatan cahaya,

gambar giometris, gambar karton dan atau


Penciuman panorama yang luas dan komplek. Penglihatan
dapat berupa sesuatu yang menyenangkan /sesuatu
yang menakutkan seperti monster.

Pengecapan Membau bau-bau seperti bau darah, urine, feses


umumnya baubau yang tidak menyenangkan.
Perabaan Halusinasi penciuman biasanya sering akibat stroke,
tumor, kejang / dernentia.

Sinestetik Merasa mengecap rasa seperti rasa darah, urine,


fases.

22
Kinestetik Mengalami nyeri atau ketidaknyamanan tanpa
stimulus yang jelas rasa tersetrum listrik yang
datang dari tanah, benda mati atau orang lain.

Merasakan fungsi tubuh seperti aliran darah


divera (arteri), pencernaan makanan.

Merasakan pergerakan sementara berdiri tanpa


bergerak

6. Fase Halusinasi
Halusinasi yang dialami oleh klien bisa berbeda intensitas dan keparahannya
Stuart & Sundeen, (2014) dalam Bagus, (2016), membagi fase halusinasi
dalam 4 fase berdasarkan tingkat ansietas yang dialami dan kemampuan
klien mengendalikan dirinya. Semakin berat fase halusinasi, klien semakin
berat mengalami ansietas dan makin dikendalikan oleh halusinasinya.

Fase Halusinasi Karakteristik Perilaku Pasien


Fase 1: Sleep disorder- Klien merasa banyak Klien susah tidur dan
halusinasi tahap awal masalah, ingin menghindar berlangsung terus menerus
seseorang sebelum muncul dari lingkungan, takut sehingga terbiasa
halusinasi diketahui orang lain bahwa menghayal dan menganggap
dirinya banyak masalah, menghayal sebagai awal
masalah makin terasa sulit pemecah masalah
karena berbagai stressor
terakumulasi dan support
system yang kurang dan
persepsi terhadap masalah
yang sangat buruk.
Fase 2: Comforting- Klien mengalami keadaan Menyeringai atau tertawa
ansietas tingkat sedang, emosi seperti ansietas, yang tidak sesuai,
secara umum halusinasi kesepian, rasa bersalah, dan menggerakkan bibir tanpa
bersifat menyenangkan takut serta mencoba untuk menimbulkan suara,
berfokus pada penenangan pergerakan mata yang cepat,
pikiran untuk mengurangi respon verbal yang lambat,
ansietas. Individu diam dan dipenuhi oleh
mengetahui bahwa pikiran sesuatu yang
dan pengalaman sensori mengasyikkan.
yang dialaminya tersebut
dapat dikendalikan jika
ansietasnya bias diatasi
(Non psikotik)
Fase 3: Condemning- Pengalaman sensori bersifat Peningkatan sistem syaraf
ansietas tingkat berat, secara menjijikkan dan otonom yang menunjukkan
umum halusinasi menakutkan, klien mulai ansietas, seperti
menjijikkan lepas kendali dan mungkin peningkatan nadi,

23
mencoba untuk menjauhkan pernapasan, dan tekanan
dirinya dengan sumber yang darah, penyempitan
dipersepsikan. Klien kemampuan konsentrasi,
mungkin merasa malu dipenuhi dengan
karena pengalaman pengalaman sensori dan
sensorinya dan menarik diri kehilangan kemampuan
dari orang lain. (Psikotik membedakan antara
ringan) halusinasi dengan realita.
Fase 4: Controlling- Klien berhenti Cenderung mengikuti
ansietas tingkat berat, menghentikan perlawanan petunjuk yang diberikan
pengalaman sensori menjadi terhadap halusinasi dan halusinasinya daripada
berkuasa menyerah pada halusinasi menolaknya, kesukaran
tersebut. Isi halusinasi berhubungan dengan orang
menjadi menarik, dapat lain, rentang perhatian
berupa permohonan. Klien hanya beberapa detik atau
mengkin mengalami menit, adanya tanda-tanda
kesepian jika pengalaman fisik ansietas berat:
sensori tersebut berakhir berkeringat, tremor, tidak
mampu mengikuti petunjuk.
Fase 5: Conquering – panik, Pengalaman sensori menjadi Perilaku menyerang teror
umumnya halusinasi mengancam dan seperti panik, berpotensi
menjadi lebih rumit, menakutkan jika klien tidak kuat melakukan bunuh diri
melebur dalam mengikuti perintah. atau membunuh orang lain.
halusinasinya Halusinasi bisa berlangsung Aktivitas fisik yang
dalam beberapa jam atau merefleksikan isi halusinasi
hari jika tidak ada intervensi seperti amuk, agitasi,
terapeutik (Psikotik berat). menarik diri, atau katatonia,
tidak mampu berespon
terhadap perintah yang
kompleks, tidak mampu
berespon terhadap lebih dari
satu orang.

24
7. Penatalaksanaan Medis
Menurut Keliat (2011) dalam Pambayun (2015), tindakan keperawatan untuk
membantu klien mengatasi halusinasinya dimulai dengan membina hubungan
saling percaya dengan klien. Hubungan saling percaya sangat penting dijalin
sebelum mengintervensi klien lebih lanjut. Pertama-tama klien harus
difasilitasi untuk merasa nyaman menceritakan pengalaman aneh
halusinasinya agar informasi tentang halusinasi yang dialami oleh klien dapat
diceritakan secara konprehensif. Untuk itu perawat harus memperkenalkan
diri, membuat kontrak asuhan dengan klien bahwa keberadaan perawat adalah
betul- betul untuk membantu klien. Perawat juga harus sabar,
memperlihatkan penerimaan yang tulus, dan aktif mendengar ungkapan
klien saat menceritakan halusinasinya. Hindarkan menyalahkan klien atau
menertawakan klien walaupun pengalaman halusinasi yang diceritakan aneh
dan menggelikan bagi perawat. Perawat harus bisa mengendalikan diri agar
tetap terapeutik.
Setelah hubungan saling percaya terjalin, intervensi keperawatan selanjutnya
adalah membantu klien mengenali halusinasinya (tentang isi halusinasi,
waktu, frekuensi terjadinya halusinasi, situasi yang menyebabkan munculnya
halusinasi, dan perasaan klien saat halusinasi muncul). Setelah klien
menyadari bahwa halusinasi yang dialaminya adalah masalah yang harus
diatasi, maka selanjutnya klien perlu dilatih bagaimana cara yang bisa
dilakukan dan terbukti efektif mengatasi halusinasi. Proses ini dimulai dengan
mengkaji pengalaman klien mengatasi halusinasi. Bila ada beberapa usaha
yang klien lakukan untuk mengatasi halusinasi, perawat perlu mendiskusikan
efektifitas cara tersebut. Apabila cara tersebut efektif, bisa diterapkan,
sementara jika cara yang dilakukan tidak efektif perawat dapat membantu
dengan cara-cara baru.
Menurut Keliat (2011) dalam Pambayun (2015), ada beberapa cara yang bisa
dilatihkan kepada klien untuk mengontrol halusinasi, meliputi :
a. Menghardik halusinasi.
Halusinasi berasal dari stimulus internal. Untuk mengatasinya, klien
harus berusaha melawan halusinasi yang dialaminya secara internal juga.
Klien dilatih untuk mengatakan, ”tidak mau dengar…, tidak mau lihat”.
Ini dianjurkan untuk dilakukan bila halusinasi muncul setiap saat. Bantu
25
pasien mengenal halusinasi, jelaskan cara-cara kontrol halusinasi, ajarkan
pasien mengontrol halusinasi dengan cara pertama yaitu menghardik
halusinasi.
1) Menggunakan obat.
Salah satu penyebab munculnya halusinasi adalah akibat
ketidakseimbangan neurotransmiter di syaraf (dopamin, serotonin).
Untuk itu, klien perlu diberi penjelasan bagaimana kerja obat dapat
mengatasi halusinasi, serta bagairnana mengkonsumsi obat secara
tepat sehingga tujuan pengobatan tercapai secara optimal. Pendidikan
kesehatan dapat dilakukan dengan materi yang benar dalam
pemberian obat agar klien patuh untuk menjalankan pengobatan
secara tuntas dan teratur. Keluarga klien perlu diberi penjelasan
tentang bagaimana penanganan klien yang mengalami halusinasi
sesuai dengan kemampuan keluarga. Hal ini penting dilakukan dengan
dua alasan. Pertama keluarga adalah sistem di mana klien berasal.
Pengaruh sikap keluarga akan sangat menentukan kesehatan jiwa
klien. Klien mungkin sudah mampu mengatasi masalahnya, tetapi
jika tidak didukung secara kuat, klien bisa mengalami kegagalan, dan
halusinasi bisa kambuh lagi. Alasan kedua, halusinasi sebagai salah
satu gejala psikosis bisa berlangsung lama (kronis), sekalipun klien
pulang ke rumah, mungkin masih mengalarni halusinasi. Dengan
mendidik keluarga tentang cara penanganan halusinasi, diharapkan
keluarga dapat menjadi terapis begitu klien kembali ke rumah. Latih
pasien menggunakan obat secara teratur:
Jenis-jenis obat yang biasa digunakan pada pasien halusinasi adalah:
a) Clorpromazine ( CPZ, Largactile ), Warna : Orange
Indikasi:
Untuk mensupresi gejala – gejala psikosa : agitasi, ansietas,
ketegangan, kebingungan, insomnia, halusinasi, waham, dan
gejala – gejala lain yang biasanya terdapat pada penderita
skizofrenia, manik depresi, gangguan personalitas, psikosa
involution, psikosa masa kecil.
Cara pemberian:
Untuk kasus psikosa dapat diberikan per oral atau suntikan
26
intramuskuler. Dosis permulaan adalah 25 – 100 mg dan
diikuti peningkatan dosis hingga mencapai 300 mg perhari. Dosis
ini dipertahankan selama satu minggu. Pemberian dapat dilakukan
satu kali pada malam hari atau dapat diberikan tiga kali sehari.
Bila gejala psikosa belum hilang, dosis dapat dinaikkan secara
perlahan – lahan sampai 600 – 900 mg perhari.
Kontra indikasi:
Sebaiknya tidak diberikan kepada klien dengan keadaan koma,
keracunan alkohol, barbiturat, atau narkotika, dan penderita yang
hipersensitif terhadap derifat fenothiazine.
Efek samping:
Yang sering terjadi misalnya lesu dan mengantuk, hipotensi
orthostatik, mulut kering, hidung tersumbat, konstipasi, amenore
pada wanita, hiperpireksia atau hipopireksia, gejala
ekstrapiramida. Intoksikasinya untuk penderita non psikosa
dengan dosis yang tinggi menyebabkan gejala penurunan
kesadaran karena depresi susunan syaraf pusat,
hipotensi,ekstrapiramidal, agitasi, konvulsi, dan perubahan
gambaran irama EKG. Pada penderita psikosa jarang sekali
menimbulkan intoksikasi.
b) Haloperidol (Haldol, Serenace), Warna : Putih besar
Indikasi:
Yaitu manifestasi dari gangguan psikotik, sindroma gilies de la
tourette pada anak – anak dan dewasa maupun pada gangguan
perilaku yang berat pada anak – anak.
Cara pemberian:
Dosis oral untuk dewasa 1 – 6 mg sehari yang terbagi menjadi 6 –
15 mg untuk keadaan berat. Dosis parenteral untuk dewasa 2 -5
mg intramuskuler setiap 1 – 8 jam, tergantung kebutuhan.
Kontra indikasi:
Depresi sistem syaraf pusat atau keadaan koma, penyakit
parkinson, hipersensitif terhadap haloperidol.
Efek samping:
Yang sering adalah mengantuk, kaku, tremor, lesu, letih, gelisah,
27
gejala ekstrapiramidal atau pseudoparkinson. Efek samping yang
jarang adalah nausea, diare, kostipasi, hipersalivasi, hipotensi,
gejala gangguan otonomik. Efek samping yang sangat jarang yaitu
alergi, reaksi hematologis. Intoksikasinya adalah bila klien
memakai dalam dosis melebihi dosis terapeutik dapat timbul
kelemahan otot atau kekakuan, tremor, hipotensi, sedasi, koma,
depresi pernapasan.
c) Trihexiphenidyl (THP, Artane, Tremin ), Warna: Putih kecil
Indikasi:
Untuk penatalaksanaan manifestasi psikosa khususnya gejala
skizofrenia.
Cara pemberian:
Dosis dan cara pemberian untuk dosis awal sebaiknya rendah
(12,5 mg ) diberikan tiap 2 minggu. Bila efek samping ringan,
dosis ditingkatkan 25 mg dan interval pemberian diperpanjang 3 –
6 mg setiap kali suntikan, tergantung dari respon klien. Bila
pemberian melebihi 50 mg sekali suntikan sebaiknya peningkatan
perlahan – lahan. Kontra indikasi:
Pada depresi susunan syaraf pusat yang hebat, hipersensitif
terhadap fluphenazine atau ada riwayat sensitif terhadap
phenotiazine. Intoksikasi biasanya terjadi gejala – gejala sesuai
dengan efek samping yang hebat. Pengobatan over dosis ;
hentikan obat berikan terapi simtomatis dan suportif, atasi
hipotensi dengan levarteronol hindari menggunakan ephineprine
ISO, (2008) dalam Pambayun (2015).
2) Berinteraksi dengan orang lain.
Klien dianjurkan meningkatkan keterampilan hubungan sosialnya.
Dengan meningkatkan intensitas interaksi sosialnya, kilen akan dapat
memvalidasi persepsinya pada orang lain. Klien juga mengalami
peningkatan stimulus eksternal jika berhubungan dengan orang lain.
Dua hal ini akan mengurangi fokus perhatian klien terhadap stimulus
internal yang menjadi sumber halusinasinya. Latih pasien mengontrol
halusinasi dengan cara kedua yaitu bercakap-cakap dengan orang lain.
3) Beraktivitas secara teratur dengan menyusun kegiatan harian.
28
Kebanyakan halusinasi muncul akibat banyaknya waktu luang yang
tidak dimanfaatkan dengan baik oleh klien. Klien akhirnya asyik
dengan halusinasinya. Untuk itu, klien perlu dilatih menyusun rencana
kegiatan dari pagi sejak bangun pagi sampai malam menjelang tidur
dengan kegiatan yang bermanfaat. Perawat harus selalu memonitor
pelaksanaan kegiatan tersebut sehingga klien betul-betul tidak ada
waktu lagi untuk melamun tak terarah. Latih pasien mengontrol
halusinasi dengan cara ketiga, yaitu melaksanakan aktivitas terjadwal.

C. TEORI KEPERAWATAN
1. Pengkajian
Pengkajian merupakan tahapan awal dan dasar utama dari proses keperawatan.
Tahapan pengkajian terdiri atas pengumpulan data dan perumusan
kebutuhan atau masalah klien. Data yang dikumpulkan meliputi, data biologis,
psikologis, sosial, dan spiritual (Stuart dan Sundeen, 2012). Data pengkajian
kesehatan jiwa dapat dikelompokkan menjadi faktor predisposisi, faktor
presipitasi, penilaian terhadap stressor, sumber koping dan kemampuan
koping yang dimiliki klien. Isi pengkajian meliputi :
a. Identitas Klien
Meliputi Nama, umur, jenis kelamin, status perkawinan, pendidikan,
pekerjaan, dan dari penanggung jawab.
b. Keluhan utama dan alasan masuk
Keluhan utama atau alasan masuk ditanyakan pada keluarga/klien, apa
yang menyebabkan klien dan keluarga datang ke rumah sakit.
c. Faktor predisposisi
Faktor yang mempengaruhi harga diri, penampilan peran dan identitas
diri.
d. Faktor presipitasi
Faktor internal dan eksternal : trauma dan ketegangan peran. (transisi
peran : perkembangan, situasi, dan sehat sakit).
e. Aspek fisik
Mengukur dan mengobservasi TTV, ukur TB dan BB, aktivitas sehari-
hari, pola tidur, pola istirahat, rekreasi dan kaji fungsi organ tubuh bila
ada keluhan.
29
f. Aspek psikososial
1) Membuat genogram yang memuat paling sedikit tiga generasi.
2) Konsep diri :
3) Citra tubuh : Persepsi klien terhadap tubuhnya
4) Identitas diri : Status dan posisi klien sebelum dirawat
5) Peran diri : Tugas yang diemban dalam keluarga
6) Ideal diri : Harapan terhadap tubuh, posisi, status, tugas dll.
7) Harga diri : Hubungan klien dengan orang lain, penilaian dan
penghargaan orang lain terhadap dirinya.

8) Hubungan sosial dengan orang lain yang terdekat dalam kehidupan,


kelompok yang diikuti dalam masyarakat.
9) Spiritual, mengenai nilai dan keyakinan dan kegiatan ibadah.
g. Status mental
Nilai penampilan klien rapi atau tidak, amati pembicaraan klien,
aktivitas motorik klien, alam perasaan klien (sedih, takut, khawatir),
afek klien, interaksi selama wawancara, persepsi klien, proses piker,
isi piker, tingkat kesadaran, memori, tingkat konsentrasi dan
berhitung, kemampuan penilaian, dan daya tilik diri.
h. Kebutuhan persiapan pulang
1) Kemampuan makan klien, klien mampu menyiapkan dan
membersihkan alat makan.
2) Klien mampu BAB dan BAK, menggunakan dan membersihkan
WC serta membersihkan dan merapikan pakaian.
3) Mandi klien dan cara berpakaian, observasi kebersihan tubuh
klien.
4) Istirahat dan tidur klien, aktivitas didalam dan diluar rumah.
5) Pantau penggunaan obat dan tanyakan reaksi yang dirasakan
setelah minum obat.
i. Mekanisme koping
Bila diberikan suatu pilihan dengan bantuan minimal klien dapat
menyelesaikan masalah dengan bantuan perawat atau keluarga.
Mekanisme koping pada HDR yaitu pertahanan jangka pendek dan
jangka panjang serta penggunaan mekanisme pertahanan ego untuk

30
melindungi diri sendiri dalam menghadapi persepsi diri yang
meyakinkan.
j. Masalah psikososial dan lingkungan
Dari data keluarga atau klien mengenai masalah yang dimiliki klien.
k. Pengetahuan
Dapat didapatkan melalui wawancara dengan klien kemudian tiap
bagian yang dimiliki klien disimpulkan dalam masalah.
l. Aspek medis
Terapi yang diterima klien yaitu ECT, terapi lain seperti terapi
psikomotor, terapi tingkah laku, terapi keluarga, terapi spiritual, terapi
okupasi, dan terapi lingkungan serta rehabilitasi.

m. Pohon masalah

Risiko perilaku kekerasan (Akibat)

Perubahan sensori perseptual: halusinasi (Masalah Utama)

Isolasi sosial : menarik diri (Penyebab)


n. Masalah Keperawatan dan Data yang perlu dikaji
a. Perubahan sensori perseptual : halusinasi.
b. Data Subjektif :
1) Klien mengatakan mendengar bunyi yang tidak berhubungan
dengan stimulus nyata.
2) Klien mengatakan melihat gambaran tanpa ada stimulus
yang nyata.
3) Klien mengatakan mencium bau tanpa stimulus.
4) Klien merasa makan sesuatu.
5) Klien merasa ada sesuatu pada kulitnya.
6) Klien takut pada suara/ bunyi/ gambar yang dilihat dan
didengar.
7) Klien ingin memukul/ melempar barang-barang.
o. Data Objektif:
1) Klien berbicara dan tertawa sendiri.
2) Klien bersikap seperti mendengar/melihat sesuatu.
31
3) Klien berhenti bicara ditengah kalimat untuk mendengarkan
sesuatu.
4) Disorientasi.
5) Diagnosa Keperawatan
a. Gangguan Persepsi Sensori : Halusinasi
b. Isolasi Sosial : Menarik Diri
c. Risiko Perilaku Kekerasan

32
6) Rencana Keperawatan
Rencana Tindakan Keperawatan Klien
Gangguan Persepsi Sensori : Halusinasi
Nama Klien : ……… Dx.Medis : ……..
No.RM : ……… Ruangan : …….

No Diagnosis Tujuan dan Kriteria Hasil Tindakan Keperawatan Rasional


Keperawatan
1 Gangguan Setelah dilakukan tindakan Manajemen halusinasi (I.09288) :
persepsi keperawatan .. x .. jam 1. Monitor perilaku yang 1. Mengetahui perilaku yang
sensori menit diharapkan persepsi mengindikasikan halusinasi mengindikasikan halusinasi
berhubungan sensori membaik 2. Monitor isi halusinasi. 2. Mengetahui jenis halusinasi
dengan (L.09063) dengan kriteria 3. Diskusikan respon dan 3. Mengetahui antisipasi yang sudah
gangguan hasil: perilaku pada saat halusinasi dilakukan klien
pendengaran - Verbalisasi mendengar 4. Ajarkan pada klien cara 4. Memberikan edukasi tentang cara
bisikan menurun mengontrol halusinasi menngontrol halusinasi
- Perilaku halusinasi 5. Observasi pemberian obat 5. Obat berfungsi meningkatkan
menurun antipsikotik dan antiansietas serotonin yang bertugas mengatur
- Mondar mandir menurun emosi, dan tidur.
- Konsentrasi membaik .

2 Harga diri Setelah dilakukan tindakan Manajemen perilaku (I.12463):


rendah keperawatan .. x . . 1. Identifikasi harapan untuk 1. Mengetahui seberapa besar
berhubungan jam diharapkan harga diri mengendalikan perilaku keinginan klien untuk
dengan meningkat (L.09069) berubah
gangguan dengan kriteria hasil: 2. Jadwalkan kegiatan terstruktur 2. Kegiatan secara

33
psikotik - Penilaian diri positif bertahap untuk
meningkat 3. Tingkatkan aktivitas fisik menghindari kebosanan
- Minat mencoba hal baru sesuai kemampuan 3. Menghindari perilaku yang
meningkat 4. Cegah perilaku agresifAjarkan memicu masalah
Perasaan malu menurun cara berkomunikasi 4. Menghindari perilaku yang
dengan baik memicu masalah
5. Memberikan edukasi
untuk mencegah konflik
dengan anggota lain
3 Isolasi sosial Setelah dilakukan tiidakan Promosi Sosialisasi (I.13498)
berhubungan keperawatan .. x .. jam 1. Identifikasi kemampuan 1. Mengetahui kemampuan
halusinasi keterlibatan sosial interaksi dengan orang lain. berinteraksi klien.
pendengaran (L.13116) meningkat 2. Motivasi berpartisipasi dalam 2. Meningkatkan minat klien untuk
dengan kriteria hasil : aktifitas baru dan kegiatan berpartisipasi dalam kegiatan
- Minat aktivitas kelompok kelompok
meningkat 3. Berikan umpan balik positif 3. Dengan umpan balik akan
- Perilaku menarik diri dalam setiap peningkatan memberikan motivasi klien untuk
menurun kemampuan meningkatkan kemampuan
- Afek murung/sedih 4. Anjurkan berinteraksi dengan 4. Berinteraksi secara bertahap akan
menurun orang lain secara bertahap meningkatkan kemampuan klien.
- Kontak mata membaik

34
No Tgl Diagnosa Perencanaan Rasional
/ Keperaw Tujuan Kriteria Hasil Intervensi
Bln atan
1 Ganggua SP 1 :
n Klien dapat Setelah 1 x 1. Identifikasi isi halusinasi klien 1. Tingkah laku klien terkait

persepsi mengidentifikasi pertemuan (seperti : “bunuh dia, cekik dia, halusinasi menunjukkan

sensori: isi, frekuensi, diharapkan klien dll). isi halusinasi yang klien

Halusinas waktu terjadi, dapat 2. Identifikasi frekuensi (dalam alami.

i situasi pencetus, mengidentifikasi sehari) klien mengalami 2. Tingkah laku klien terkait

Penglihat perasaan, respon isi, frekuensi, halusinasi halusinasi menunjukkan

an halusinasi. waktu terjadi, frekuensi halusinasi yang


situasi pencetus, 3. Identifikasi waktu terjadinya klien alami.
perasaan, respon halusinasi dengan klien 3. Tingkah laku klien terkait
halusinasi. 4. Identifikasi situasi dan kondisi halusinasi menunjukkan
yang menimbulkan atau tidak waktu terjadinya
menimbulkan halusinasi halusinasi
5. Identifikasi perasaan yang saat itu 4. Tingkah laku klien
pasien rasakan (saat halusinasi) menunjukkan situasi dan
6. Identifikasi dengan klien apa yang kondisi halusinasi yang
dirasakan jika terjadi halusinasi, klien alami
beri kesempatan klien untuk 5. Ungkapan menunjukkan

35
mengungkapkan perasaannya apa yang dibutuhkan dan
dirasakan oleh klien
6. Respon yang dirasakan
saat itu menunjukkan
halusinasi yang dialami
klien
SP 1 :
Klien dapat Setelah 1 x Jelaskan kepada klien cara-cara yang Mengontrol halusinasi

menjelaskan cara pertemuan dapat mengontrol halusinasi : merupakan salah satu upaya

mengontrol diharapkan klien a. Menghardik untuk

halusinasi : dapat b. Pemberian obat mengurangi/mengatasi

menghardik, obat, menjelaskan cara c. Bercakap-cakap halusinasi pada klien

bercakap-cakap mengontrol d. Melakukan kegiatan

dan melakukan halusinasi :

kegiatan menghardik,
obat, bercakap-
cakap dan
melakukan
kegiatan
SP 1:
Klien dapat Setelah 1 x 1. Jelaskan pengertian mengontrol 1. Menghardik halusinasi

36
mendemonstrasik pertemuan halusinasi dengan menghardik adalah upaya
an cara diharapkan klien mengendalikan diri
mengontrol dapat terhadap halusinasi
halusinasi mendemonstrasik dengan cara menolak
2. Jelaskan tujuan mengontrol
(menghardik) an cara halusinasi yang muncul.
halusinasi dengan menghardik
mengontrol 2. Tujuan dari menghardik
halusinasi agar pasien tidak larut
(menghardik) untuk menuruti
3. Jelaskan cara mengontrol halusinasinya
halusinasi dengan menghardik 3. Meningkatkan kognitif
pasien
4. Demonstrasikan cara menghardik
(dilakukan oleh perawat) 4. Memberikan gambaran
pada klien cara
5. Demonstrasikan cara menghardik menghardik
bersama dengan pasien
5. Melihat sejauh mana
6. Minta klien mendemonstrasikan kemampuan pasien
cara mengontrol halusinasi
dengan cara menghardik 6. Menilai kemampuan
7. Beri pujian pada pasien klien

37
7. Meningkatkan
kepercayaan diri klien

SP 1:
Klien dapat Setelah 1 x Bimbing klien untuk memasukkan ke Memasukkan kegiatan

memasukkan pertemuan dalam jadwal kegiatan harian latihan mengontrol halusinasi ke

latihan cara diharapkan klien cara mengontrol halusinasi dengan dalam jadwal kegitan harian
mengontrol dapat cara menghardik merupakan upaya untuk

halusinasi dengan memasukkan ke membiasakan diri melatih

cara menghardik dalam jadwal dan mengaplikasikan cara


kegiatan mengontrol halusinasi klien.
2. Ganggua SP 2 :
n Klien dapat Setelah 1 x 1. Evaluasi aktivitas yang sudah 1. Menilai keberhasilan

Persepsi menyebutkan pertemuan terjadwal latihan sebelumnya.

Sensori : aktivitas yang diharapkan klien a. Tanyakan apakah aktivitas

Halusinas sudah terjadwal mampu yang terjadwal sudah

i …. mengevaluasi dilakukan
latihan b. Anjurkan klien untuk
sebelumnya menyebutkan aktivitas yang
(menghardik sudah dilakukan (menghardik
halusinasi)

38
halusinasi) c. Anjurkan klien 2.Meningkatkan
memperagakan menghardik kepercayaan diri klien
d. Observasi sikap dan observasi
jadual kegiatan harian
2. Beri pujian pada pasien

SP 2 :
Klien dapat Setelah 1 x 1. Jelaskan jenis, kegunaan, serta 1. Jenis : agar klien lebih

menjelaskan jenis pertemuan dosis obat. mengenali jenis obat

obat, guna obat, diharapkan klien yang dikonsumsi dirinya.

dosis obat, dapat mengontrol Kegunaan : agar klien

frekuensi obat, halusinasi dengan mengetahui manfaat dari

cara pemberian teratur minum obat yang diprogramkan

obat dan obat Dosis : agar klien

kontinuitas 2. Jelaskan frekuensi, cara memahami dosis yang

minum obat. pemberian dan kontinuitas diberikan


minum obat. 2. Klien memahami
frekuensi, cara
pemberian dan
kontinuitas minum obat
3. Demonstrasikan cara pemberian
yang diprogramkan
obat dengan 6 prinsip benar

39
(perawat terlebih dahulu) 3. Mensukseskan program
4. Demonstrasikan secara bersama- pengobatan klien
sama dengan klien cara
pemberian obat dengan prinsip 6 4. Mensukseskan program
benar pengobatan klien

5. Beri kesempatan pada klien


untuk melakukan secara mandiri
5.Mensukseskan program
cara pemberian obat dengan
pengobatan klien
prinsip 6 benar
6. Latih klien minum obat secara
teratur dengan prinsip 6 benar
(jenis, guna, dosis, frekuensi, 7. Meningkatkan
cara, kontinuitas minum obat) kepercayaan diri klien
7. Beri reinforcement positif pada
klien
SP 2 :
Klien Setelah 1 x Bimbing klien untuk memasukkan Memasukkan kegiatan untuk

memasukkan pertemuan latihan mengontrol halusinasi dengan mengontrol halusinasi ke

latihan diharapkan klien cara menghardik dan minum obat ke dalam jadwal kegiatan

mengontrol dapat dalam jadwal kegiatan harian. harian merupakan upaya

halusinasi dengan memasukkan untuk membiasakan diri

40
cara menghardik latihan melatih mengaplikasikan
dan minum obat mengontrol cara menghardik dan minum
ke dalam jadwal halusinasi dengan obat saat klien mengalami
kegiatan harian. cara menghardik halusinasi.
dan minum obat
ke dalam jadwal
kegiatan harian.
3. Ganggua SP 3 :
n Klien dapat Setelah 1 x 1. Evaluasi latihan menghardik 1. Menilai perkembangan

Persepsi mendemonstrasik pertemuan halusinasi yang dilakukan klien kemampuan klien

Sensori : an cara diharapkan klien a. Anjurkan klien menjelaskan

Halusinas menghardik dan mampu tujuannya

i …. minum obat mengevaluasi b. Anjurkan klien untuk


latihan memperagakan cara
sebelumnya menghardik
(menghardik 2. Evaluasi latihan teratur minum
halusinasi dan obat
2. Menilai perkembangan
mengontrol a. Anjurkan klien menjelaskan 6
kemampuan klien
dengan cara benar obat (jenis, guna, dosis,
minum obat) frekuensi, cara dan kontinuitas
minum obat)

41
b. Anjurkan klien untuk
memperagakan minum obat
dengan teratur
3. Meningkatkan
3. Observasi sikap dan observasi
kepercayaan diri klien
jadual kegiatan harian
4. Beri pujian kepada klien

SP 3 :
Kliendapatmengo Setelah 1 x 1. Jelaskan tujuan bercakap-cakap 1. Dengan bercakap-cakap

ntrol halusinasi pertemuan dengan orang lain maka terjadi distraksi,

dengan cara diharapkan focus perhatian klien

bercakap-cakap kliendapatmengo akan beralih dari

dengan orang lain ntrol halusinasi halusinasi ke percakapan


dengan cara yang dilakukan dengan
bercakap-cakap 2. Demonstrasi terlebih dahulu cara orang lain.
dengan orang lain bercakap-cakap dengan orang 2. Memberikan gambaran
lain (perawat) terlebih dahulu pada
klien
3. Latih bersama-sama dengan klien
cara halusinasi 3. Melatih klien cara
mengontrol
(bercakap-cakap dengan orang bercakap-cakap

42
lain)
4. Beri kesempatan klien untuk
4. Mengevaluasi
mendemonstrasikan cara
kemampuan klien
bercakap-cakap dengan orang
lain.
5. Beri reinforcement positif
5. Meningkatkan
kepercayaan diri serta
asertif klien saat
marah/jengkel.
SP 3 :
Kliendapatmemas Setelah 1 x Bimbing klien untuk memasukkan Memasukkan kegiatan untuk

ukkan cara pertemuan latihan menghardik, minum obat dan mengontrol halusinasi

mengontrol diharapkan bercakap-cakap hari ini ke dalam kedalam jadwal kegitan

halusinasi kliendapatmemas jadwal kegiatan harian merupakan upaya

(menghardik, ukkan cara untuk membiasakan diri

minum obat dan mengontrol melatih dan

bercakap-cakap halusinasi mengaplikasikannya.

dengan orang (menghardik,


lain) ke dalam minum obat dan
jadwal kegiatan bercakap-cakap
harian dengan orang

43
lain) ke dalam
jadwal kegiatan
harian
4. Ganggua SP 4 :
n Klien dapat Setelah 1 x 1. Evaluasi latihan menghardik 1. Menilai perkembangan

Persepsi mendemonstrasik pertemuan halusinasi yang dilakukan klien kemampuan klien

Sensori : an cara diharapkan klien a. Anjurkan klien menjelaskan

Halusinas menghardik, mampu tujuannya

i …. minum obat dan mengevaluasi b. Anjurkan klien untuk

bercakapcakap latihan memperagakan cara

dengan orang sebelumnya menghardik

lain. (menghardik 2. Evaluasi latihan teratur minum


halusinasi, obat
mengontrol a. Anjurkan klien menjelaskan 6
dengan cara benar obat (jenis, guna, dosis,
minum obat dan frekuensi, cara dan kontinuitas
bercakap-cakap minum obat) 2. Menilai perkembangan
dengan orang b. Anjurkan klien untuk kemampuan klien
lain) memperagakan minum obat 3. Menilai perkembangan
dengan teratur kemampuan klien
3. Evaluasi klien cara bercakap-

44
cakap dengan orang lain
a. Anjurkan klien menjelaskan
tujuan bercakap-cakap dengan
orang lain
b. Anjurkan klien
memperagakan kembali cara
bercakapcakap dengan orang
4. Meningkatkan
lain.
kepercayaan diri klien
4. Observasi sikap dann bservasi
jadual kegiatan harian
5. Beri pujian kepada klien
SP 4 :
Klien dapat Setelah 1 x 1. Latih klien melakukan kegiatan 1. Untuk mengurangi risiko

mengontrol pertemuan harian yang terjadwal : munculnya kembali

halusinasi dengan diharapkan klien a. Jelaskan pentingnya kegiatan halusinasi dengan

melakukan dapat mengontrol yang teratur menyibukkan diri

kegiatan harian halusinasi dengan b. Diskusikan kegiatan yang dengan aktivitas yang

(seperti : melakukan biasa dilakukan oleh pasien teratur, aktivitas secara

menyapu, merajut aktivitas/kegiatan c. Latih pasien melakukan terjadwal, klien tidak

bagi yang harian . kegiatannya (perawat terlebih akan mengalami banyak

perempuan dan dahulu) waktu luang sendiri

45
mengepel, d. Demonstrasikan secara yang seringkali
membersihkan bersama–sama salah satu dari mencetuskan halusinasi.
kamar mandi bagi kegiatan yang diinginkan
laki-laki) klien (seperti : menyapu,
merajut bagi yang perempuan
dan mengepel, membersihkan
kamar mandi bagi laki-laki)
e. Minta klien
mendemonstrasikan salah satu 2. Meningkatkan
kegiatannya kepercayaan diri klien
2. Beri reinforcement positif jika
pasien melakukan sesuai kegiatan
yang sudah disusun
SP 4 :
Kliendapatmemas Setelah 1 x Bimbing klien untuk memasukkan Memasukkan kegiatan untuk

ukkan cara pertemuan latihan menghardik, minum obat, mengontrol halusinasi

mengontrol diharapkan bercakap-cakap dan kegiatan harian kedalam jadwal kegitan

halusinasi kliendapatmemas hari ini ke dalam jadwal kegiatan harian merupakan upaya

(menghardik, ukkan cara untuk membiasakan diri

minum obat, mengontrol melatih dan

bercakap-cakap halusinasi mengaplikasikannya.

46
dengan orang lain (menghardik,
dan kegiatan minum obat,
harian) ke dalam bercakap-cakap
jadwal kegiatan dengan orang lain
harian dan kegiatan
harian) ke dalam
jadwal kegiatan
harian
5. Ganggua SP 5 :
n Klien dapat Setelah 1 x 1. Evaluasi latihan menghardik 1. Menilai perkembangan

Persepsi mendemonstrasik pertemuan halusinasi yang dilakukan klien kemampuan klien

Sensori : an cara diharapkan klien a. Anjurkan klien menjelaskan

Halusinas menghardik, mampu tujuannya

i… minum obat, mengevaluasi b. Anjurkan klien untuk

bercakap-cakap latihan memperagakan cara


2. Menilai perkembangan
dengan orang lain sebelumnya menghardik
kemampuan klien
dan melakukan (menghardik 2. Evaluasi latihan teratur minum

kegiatan harian. halusinasi, obat


mengontrol a. Anjurkan klien menjelaskan 6
dengan cara benar obat (jenis, guna, dosis,
minum obat, frekuensi, cara dan

47
bercakap-cakap kontinuitas minum obat)
dengan orang lain b. Anjurkan klien untuk 3. Menilai perkembangan

dan melakukan memperagakan minum obat kemampuan klien

kegiatan harian. dengan teratur


3. Evaluasi klien cara bercakap-
cakap dengan orang lain
a. Anjurkan klien menjelaskan
tujuan bercakap-cakap dengan
orang lain 4. Menilai perkembangan
b. Anjurkan klien memperagakan kemampuan klien
kembali cara bercakapcakap
dengan orang lain.
4. Evaluasi klien cara melakukan
kegiatan harian
a. Anjurkan klien untuk
melakukan kegiatan harian
sesuai yang didiskusikan
pertemuan sebelumnya
5. Meningkatkan harga diri
(seperti : menyapu, merajut
klien
bagi yang perempuan dan
mengepel, membersihkan

48
kamar mandi bagi laki-laki)
5. Observasi sikap dan observasi
jadual kegiatan harian
6. Beri pujian kepada klien setelah
selesai melakukan seluruh
evaluasi pertemuan hari ini.
SP 5:
Klien dapat Setelah 1 x 1. Jelaskan pentingnya aktifitas yang 1. Untuk mengurangi risiko

melakukan pertemuan teratur untuk mengatasi munculnya kembali

kegiatan harian diharapkan klien halusinasi. halusinasi dengan

secara mandiri mampu menyibukkan diri

dari bangun pagi melakukan dengan aktivitas yang


2. Diskusikan aktivitas yang biasa
hingga tidur kegiatan harian teratur
dilakukan oleh klien
malam. dari bangun pagi
sampai tidur 2. Dengan aktivitas secara
3. Demonstrasikan salah satu
malam terjadwal, klien tidak
aktivitas yang biasa dilakukan
akan mengalami banyak
oleh klien
waktu luang sendiri yang
4. Lakukan secara bersama-sama
seringkali mencetuskan
salah satu aktivitas yang biasa
halusinasi.
dilakukan klien
5. Beri kesempatan klien untuk 3. Memberikan gambaran

49
melakukannya secara mandiri. di awal.
6. Bimbing pasien menyusun jadwal 4. Menilai kemampuan
aktivitas sehari-hari sesuai dengan klien
aktivitas yang telah dilatih. 5. Menilai kemampuan
Upayakan klien memiliki aktivitas klien
dari bangun tidur sampai tidur 6. Agar aktivitas dilakukan
malam sesuai jadwal.
SP 5 :
Klien dapat Setelah 1 x 1. Pantau pelaksanaan jadwal 1. Mengetahui perilaku

melakukan pertemuan kegiatan yang sudah disusun yang dilakukan klien

kegiatan secara diharapkan klien 2. Berikan penguatan terhadap 2. Meningkatkan harga diri

mandiri mampu perilaku klien yang positif klien


melakukan 3. Berikan penilaian kemampuan 3. Mengetahui
kegiatan secara klien yang mandiri perkembangan
mandiri kemampuan klien dalam
melakukan kegiatan
secara mandiri.
SP 5 :
Klien dapat Setelah 1 x 1. Pantau perkembangan 1. Memantau kemampuan

mengontrol pertemuan kemampuan klien dalam klien.

halusinasi diharapkan klien mengontrol halusinasi

50
dapat mengontrol (menghardik, teratur minum obat,
halusinasi bercakap-cakap, dan melakukan
2. Mengetahui kemampuan
kegiatan)
klien dalam mengontrol
2. Berikan penilaian pada pada
halusinasi
kemampuan klien dalam
3. Meningkatkan harga diri
mengontrol halusinasi
klien

3. Selalu berikan penguatan positif


pada klien

6. Ganggua SP 1 Keluarga :
n Keluarga dapat Setelah 1 kali Diskusikan bersama keluarga Menggali masalah yang

Persepsi mengungkapkan pertemuan mengenai masalah merawat klien dirasakan keluarga dalam

Sensori : masalah dalam diharapkan dengan halusinasi merawat klien

Halusinas merawat klien keluarga mampu

i… mengungkapkan
masalah dalam
merawat klien
SP 1 Keluarga :
Keluarga mampu Setelah 1 x Diskusikan bersama keluarga tentang Menggali sejauh mana

menjelaskan pertemuan halusinasi (pengertian, tanda gejala pengetahuan keluarga

pengertian, tanda diharapkan mengenai klien dengan

51
gejala serta proses keluarga mampu serta proses terjadinya halusinasi) halusinasi.
terjadi halusinasi menjelaskan
pengertian, tanda
gejala serta
proses terjadi
halusinasi

SP 1 Keluarga :
Keluarga mampu Setelah 1 x 1. Jelaskan cara merawat klien 1. Penanganan yang tepat

menjelaskan cara pertemuan dengan halusinasi : dapat membantu proses

merawat pasien diharapkan a. Jangan membantah penyembuhan klien

dengan halusinasi keluarga mampu halusinasi atau dengan halusinasi


menjelaskan cara menyokongnya.
merawat pasien b. Jangan biarkan melamun
dengan halusinasi dan sendiri
c. Minum obat secara teratur
d. Bila tanda halusinasi
muncul, putus halusinai
dengan cara menepuk
punggung klien, anjurkan
klien untuk

52
menghardik/bercakap-cakap
dengan orang lain.
SP 1 Keluarga :
Keluarga mampu Setelah 1 x 1. Latih cara merawat klien dengan 1. Keluarga mampu

mempraktekkan pertemuan halusinasi (menghardik) : menerapkan cara

cara merawat diharapkan a. Jelaskan tujuan cara menghardik kepada klien

klien dengan keluarga mampu mengontrol halusinasi : dengan halusinasi.

halusinasi mempraktekkan menghardik kepada keluarga

(menghardik) cara merawat


klien dengan b. Jelaskan cara menghardik

halusinasi pada keluarga

(menghardik) c. Demonstrasikan cara


menghardik halusinasi
(perawat memberi contoh
terlebih dahulu)
d. Demonstrasikan bersama-
sama dengan keluarga cara
menghardik halusinasi klien 2. Memberikan semangat
e. Beri kesempatan keluarga positif pada keluarga
untuk melakukan secara agar tetap merawat klien.
mandiri cara menghardik klien

53
dengan halusinasi
2. Beri reinforcement positif pada
keluarga klien
SP 1 Keluarga :
Keluarga mampu Setelah 1 x Anjurkan keluarga membantu klien Agar kegiatan pasien dapat

membantu klien pertemuan sesuai jadwal dan memberi klien berjalan sesuai jadwal.

untuk melakukan diharapkan pujian

kegiatan sesuai keluarga mampu


jadwal dan membantu klien
memberi pujian. untuk melakukan
kegiatan sesuai
jadwal dan
memberi pujian.
7. Ganggua SP 2 Keluarga :
n Keluarga mampu Setelah 1 x 1. Evaluasi kegiatan keluarga dalam 1. Mengetahui

Persepsi menjelaskan pertemuan merawat klien halusinasi dengan perkembangan yang

Sensori : kembali cara diharapkan menghardik dilakukan keluarga

Halusinas merawat klien keluarga mampu a. Tanyakan keluarga tujuan dalam merawat klien

i… halusinasi dengan menjelaskan merawat klien halusinasi dengan halusinasi

cara menghardik kembali cara dengan cara menghardik


merawat klien b. Anjurkan keluarga untuk

54
dengan demonstrasi kembali cara
menghardik mengontrol halusinasi
(menghardik) pada klien
SP 2 Keluarga :
Keluarga mampu Setelah 1 x 1. Jelaskan keluarga 6 benar cara 1. Meningkatkan

menjelaskan 6 pertemuan memberikan obat pada klien : pengetahuan keluarga

benar cara diharapkan a. Benar jenis obat dalam merawat klien

memberikan obat keluarga klien b. Benar guna obat dengan halusinasi

(benar jenis, mampu c. Benar dosis obat

guna, dosis, menjelaskan d. Benar frekuensi obat

frekuensi, cara kembali cara e. Benar cara pemberian obat

pemberian dan mengontrol f. Benar kontinuitas minum obat

kontinuitas halusinasi 2 yaitu

minum obat) teratur minum


obat pada klien
SP 2 Keluarga :
Keluarga mampu Setelah 1 x 1. Jelaskan kepada keluarga tujuan 1. Meningkatkan kognitif

membimbing pertemuan tentang pentingnya membimbing keluarga

klien untuk diharapkan klien dalam teratur minum obat.

teratur minum keluarga mampu 2. Jelaskan pada keluarga cara


2. Meningkatkan kognitif
obat membimbing membimbing klien untuk teratur

55
klien untuk minum obat keluarga
teratur minum 3. Demonstrasikan pada keluarga
obat cara memberikan obat dengan 3. Meningkatkan
prinsip 6 benar (perawat terlebih psikomotor keluarga

dahulu) dalam merawat klien

4. Demosntrasikan secara bersama-


4. Meningkatkan
sama dengan keluarga cara
psikomotor keluarga
memberikan obat dengan prinsip 6
dalam merawat klien
benar
5. Minta keluarga untuk
redemonstrasi cara memberikan
5. Meningkatkan
obat dnegan prinsip 6 benar
psikomotor keluarga
6. Berikan penguatan positif pada
dalam merawat klien
keluarga
6. Meningkatkan semangat
positif keluarga agar
tetap membimbing klien
dalam mengatasi
halusinasinya.
SP 2 Keluarga :
Keluarga mampu Setelah 1 x Anjurkan keluarga membantu klien Agar kegiatan pasien dapat

membantu klien pertemuan sesuai jadwal dan memberi klien berjalan sesuai jadwal.

56
untuk melakukan diharapkan pujian
kegiatan sesuai keluarga mampu
jadwal dan membantu klien
memberi pujian. untuk melakukan
kegiatan sesuai
jadwal dan
memberi pujian.
8. Ganggua SP 3 Keluarga :
n Keluarga mampu Setelah 1 x 1. Evaluasi kegiatan keluarga dalam 1. Mengetahui

Persepsi menjelaskan pertemuan merawat klien halusinasi dengan perkembangan yang

Sensori : kembali cara diharapkan menghardik dilakukan keluarga

Halusinas merawat klien keluarga mampu a. Tanyakan keluarga tujuan dalam merawat klien

i… dengan menjelaskan merawat klien halusinasi dengan halusinasi

menghardik dan kembali cara dengan cara menghardik

membimbing merawat klien b. Anjurkan keluarga untuk

klien teratur dengan demonstrasi kembali cara

minum obat. menghardik dan mengontrol halusinasi


2. Mengetahui
membimbing (menghardik) pada klien
perkembangan yang
klien teratur 2. Evaluasi kegiatan keluarga dalam
dilakukan keluarga
minum obat. membimbing klien untuk teratur
dalam merawat klien
minum obat
dengan halusinasi

57
a. Tanyakan keluarga prinsip 6
benar dalam pemberian obat
3. Memberikan semangat
b. Anjurkan keluarga untuk
positif pada keluarga
demonstrasi cara membimbing
agar tetap merawat
klien dengan 6 benar obat
klien.
3. Beri resinforcement positif pada
keluarga
SP 3 Keluarga :
Keluarga mampu Setelah 1 x Jelaskan cara bercakap – cakap dan Meningkatkan kognitif

menjelaskan pertemuan melakukan kegiatan untuk keluarga dalam merawat

kembali cara diharapkan mengontrol halusinasi klien dengan halusinasi

merawat klien keluarga mampu


dengan bercakap menjelaskan
– cakap dan kembali cara

melakukan mengontrol

kegiatan halusinasi pada


klien dengan
bercakap-cakap
dan melakukan
kegiatan

58
SP 3 Keluarga :
Keluarga mampu Setelah 1 x 1. Latih dan sediakan waktu 1. Bercakap-cakap-

melatih dan pertemuan bercakap – cakap dengan klien merupakan salah satu

menyediakan diharapkan terutama saat timbulnya halusinasi cara mengontrol

waktu bercakap – keluarga mampu a. Jelaskan tujuan bercakap- halusinasi klien, ketika

cakap dengan melatih dan cakap pada keluarga klien bercakap-cakap

klien terutama menyediakan b. Jelaskan cara bercakap-cakap dengan orang lain maka

saat halusinasi waktu bercakap – pada keluarga terjadi distraksi, focus


cakap dengan c. Demonstrasikan terlebih perhatian klien akan
pasien terutama dahulu pada keluarga cara beralih dari halusinasi ke
saat halusinasi bercakap-cakap percakapan yang
d. Demonstrasikan bersama- dilakukan dengan orang
sama dengan keluarga cara lain tersebut.
bercakap-cakap pada klien
e. Beri kesempatan keluarga
2. Memberikan semangat
melakukan secara mandiri
positif pada keluarga
cara bercakap-cakap
agar tetap merawat klien
2. Beri reinforcement positif pada
keluarga
SP 3 Keluarga :
Keluarga mampu Setelah 1 x Anjurkan keluarga membantu klien Agar kegiatan pasien dapat

59
membantu pasien pertemuan sesuai jadwal dan memberi klien berjalan sesuai jadwal.
melakukan diharapkan pujian
kegiatan dan keluarga mampu
memberi pujian membantu pasien
melakukan
kegiatan sesuai
jadwal dan
memberi pujian

9. Ganggua SP 4 Keluarga :
n Keluarga mampu Setelah 1 x 1. Evaluasi kegiatan keluarga dalam 1. Mengetahui

Persepsi menjelaskan pertemuan merawat klien halusinasi dengan perkembangan yang

Sensori : kembali cara diharapkan menghardik dilakukan keluarga

halusinasi merawat klien keluarga mampu c. Tanyakan keluarga tujuan dalam merawat klien

… dengan menjelaskan merawat klien halusinasi dengan halusinasi

menghardik, kembali cara dengan cara menghardik

membimbing merawat klien d. Anjurkan keluarga untuk

klien teratur dengan demonstrasi kembali cara

minum obat dan menghardik, mengontrol halusinasi


2. Mengetahui
bercakap-cakap. membimbing (menghardik) pada klien
perkembangan yang
klien teratur 2. Evaluasi kegiatan keluarga dalam
dilakukan keluarga

60
minum obat dan membimbing klien untuk teratur dalam merawat klien
bercakap-cakap. minum obat dengan halusinasi
c. Tanyakan keluarga prinsip 6
benar dalam pemberian obat
3. Mengetahui
d. Anjurkan keluarga untuk
perkembangan yang
demonstrasi cara membimbing
dilakukan keluarga
klien dengan 6 benar obat
dalam merawat klien
3. Evaluasi kegiatan keluarga dalam
dengan halusinasi
merawat klien halusinasi dengan
bercakap-cakap
a. Tanyakan keluarga mengenai
4. Memberikan semangat
tujuan dari bercakap-cakap
positif pada keluarga
b. Anjurkan keluarga untuk
agar tetap merawat
demonstrasi cara bercakap-
klien.
cakap
4. Beri reinforcement positif pada
keluarga klien

SP 4 Keluarga :
Keluarga mampu Setelah 1 x 1. Jelaskan follow up (catatan 1. Menentukan tindakan

memahami pertemuan perkembangan) klien ke selnajutnya

61
mengenai follow diharapkan RSJ/PKM
upke RSJ/PKM, keluarga mampu 2. Jelaskan tanda-tanda kambuh
2. Meningkatkan kognitif
tanda kambuh dan memahami selama perawatan klien di
keluarga selama
rujukan mengenai follow rumah :
merawat klien dengan
upke RSJ/PKM, a. Halusinasi Pendengaran
halusinasi.
tanda kambuh (Bicara atau tertawa sendiri
dan rujukan tanpa lawan bicara,
mencondongkan telinga
kearah tertentu, menutup
telinga.
b. Halusinasi penglihatan
(menunjuk-nunjuk kea rah
tertentu, ketakutan pada
objek yang tidak jelas
c. Halusinasi penghidu
(menghidu seperti sedang
membaui bau-bauan tertentu,
menutup hidung)
d. Halusinasi pengecapan
(seing meludah dan muntah)
e. Halusinasi Perabaan

62
(menggaruk-garuk
permukaan kulit, 3. Memperoleh
mengatakan ada serangga di penanganan lebih lanjut,

permukaan kulit). cepat dan tepat.

3. Segera hubungi pelayanan


kesehatan terdekat bila ada gejala-
gejala di atas (rujukan)
SP 4 Keluarga :
Keluarga mampu Setelah 1 x Anjurkan keluarga membantu klien Agar kegiatan pasien dapat

membantu pasien pertemuan sesuai jadwal dan memberi klien berjalan sesuai jadwal.

melakukan diharapkan pujian

kegiatan dan keluarga mampu


memberi pujian membantu pasien
melakukan
kegiatan sesuai
jadwal dan
memberi pujian
10. Ganggua SP 5 Keluarga :
n Keluarga mampu Setelah 1 x 1. Evaluasi kegiatan keluarga dalam 1. Mengetahui

Persepsi menjelaskan pertemuan merawat klien halusinasi dengan perkembangan yang

Sensori : kembali cara diharapkan menghardik dilakukan keluarga

63
Halusinas merawat klien keluarga mampu e. Tanyakan keluarga tujuan dalam merawat klien
i… dengan menjelaskan merawat klien halusinasi dengan halusinasi
menghardik, kembali cara dengan cara menghardik
membimbing merawat klien f. Anjurkan keluarga untuk
klien teratur dengan demonstrasi kembali cara
minum obat, menghardik, mengontrol halusinasi
bercakap-cakap, membimbing (menghardik) pada klien 2. Mengetahui
melakukan klien teratur perkembangan yang
kegiatan harian minum obat, 2. Evaluasi kegiatan keluarga dalam dilakukan keluarga
dan follow up. bercakap-cakap, membimbing klien untuk teratur
dalam merawat klien
melakukan minum obat
dengan halusinasi
kegiatan harian e. Tanyakan keluarga prinsip 6

dan follow up. benar dalam pemberian obat


f. Anjurkan keluarga untuk 3. Mengetahui
demonstrasi cara membimbing perkembangan yang
klien dengan 6 benar obat dilakukan keluarga
3. Evaluasi kegiatan keluarga dalam dalam merawat klien
merawat klien halusinasi dengan dengan halusinasi
bercakap-cakap
c. Tanyakan keluarga mengenai 4. Mengetahui
tujuan dari bercakap-cakap perkembangan yang
dilakukan keluarga

64
d. Anjurkan keluarga untuk dalam merawat klien
demonstrasi cara bercakap- dengan halusinasi
cakap
4. Evaluasi kegiatan keluarga dalam
merawat/melatih klien melakukan
kegiatan harian
a. Tanyakan keluarga tujuan dari
kegiatan harian yang 5. Mengetahui
dilakukan klien perkembangan yang
b. Anjurkan keluarga melatih dilakukan keluarga
klien untuk melakukan dalam merawat klien
kegiatan harian (laki-laki : dengan halusinasi
membersihkan kamar mandi 6. Memberikan semangat
dan melap kaca, perempuan : positif pada keluarga
cuci piring, cuci pakaian) agar tetap merawat
5. Tanyakan keluarga tentang follow klien.
up ke RSJ/PKM

6. Beri reinforcement positif pada

65
keluarga klien
SP 5 Keluarga :
Keluarga mampu Setelah 1 x Berikan penilaian kemampuan Mengetahui kemampuan

merawat klien pertemuan keluarga dalam merawat klien keluarga merawat klien

dengan halusinasi diharapkan


keluarga mampu
merawat klien
dengan halusinasi
SP 5 Keluarga :
Keluarga mampu Setelah 1 x Berikan penilaian keluarga dalam Mengetahui kemampuan

melakukan pertemuan melakukan kontrol ke RSJ/PKM keluarga dalam melakukan

kontrol ke diharapkan kontrol klien ke RSJ/PKM.

RSJ/PKM keluarga mampu


melakukan
kontrol ke
RSJ/PKM

66
BAB III
ASUHAN KEPERAWATAN

Tanggal Pengkajian : 25 Juli 2023 Jam : 15.00 WIB


Oleh : Alfani Aprilyani Nathaniela
Metode : Wawancara, Observasi, PF & Studi Dokumentasi
Sumber Data : Pasien, Perawat dan Rekam Medis
A. PENGKAJIAN
1. IDENTITAS KLIEN
Nama : Tn. K
Jenis Kelamin : Laki-Laki
Umur : 27 tahun
Pendidikan : SMA
Pekerjaan : Tidak bekerja
Alamat : Banyumas
Tg. Masuk RS : 10 Juli 2023 / 15 hari dirawat
Ruang : Geranium
Nomor RM : 0018xxxx

2. KELUHAN UTAMA
Pasien mengatakan mendengar bisikan sehari 4-7 kali dengan waktu 2
menit .
3. ALASAN MASUK
Klien sering berbicara sendiri, bingung, mondar mandir, susah tidur
kurang lebih 2 bulan, ingin berbaring seharian, tidak fokus. Klien
mengatakan ini sudah ketiga kalinya dirawat, sebelumnya tahun 2020 di
RSJ Solo dan tahun 2018 di RSJ Banyumas dengan keluhan yang sama.
Klien tiba di IGD RSJ Dr. RM. Soedjarwadi Klaten dilakukan
pemeriksaan vital sign tekanan darah 100/70 mmHg, Nadi 105x/menit,
Suhu 36,50C, Spo2 98% RR 20x/menit. Setelah dari IGD klien pindah ke
Edelwes dan 10 Juli 2023 pindah di Geranium.

67
Pada tanggal 24 Juli 2023 Jam 15.00 WIB dilakukan pengkajian oleh
penulis dan didapatkan hasil klien mengatakan klien terlihat mondar-
mandir, klien mengatakan susah tidur, kemudian pasien mengatakan
kemarin masih mendengar suara ada yang memukul tembok, mendengar
bisikan yang menganggu pasien.
4. FAKTOR PREDISPOSISI
a. Pernah mengalami gangguan jiwa di masa lalu?
√ Ya Tidak
b. Pengobatan sebelumnya :
Berhasil √ Kurang berhasil Tidak berhasil
c. Trauma :
Jenis Trauma Usia Pelaku Korban Saksi
Aniaya Fisik - - - -
Aniaya Seksual - - - -
Penolakan - - - -
Kekerasan dalam - - - -
keluarga
Tindakan Kriminal - - - -
Lain-lain - - - -
Jelaskan No a,b,c :
Pasien pernah mengalami gangguan jiwa pada tahun 2018 sehingga di
rawat di RSJ Banyumas, akan tetapi pasien mengalami putus obat
selama 1 tahun. Setelah itu pasien kembali mengalami gangguan jiwa
pada tahun 2020 dan di rawat di RSJ Solo dan kembali mengalami
putus obat. Pasien tidak pernah mengalami penganiayaan fisik.
Masalah Keperawatan : tidak ada masalah keperawatan
d. Anggota keluarga yang gangguan jiwa
Ada √ Tidak
Masalah Keperawatan : tidak ada masalah keperawatan
e. Pengalaman masalalu yang tidak menyenangkan
Pasien mengatakan merasa sedih karena ibunya sudah tidak ada akibat
sakit yang dialami oleh ibunya, dan kemudian pasien yang
menggantikan peran sebagai pekerja rumah tangga.

68
Masalah Keperawatan:
Perubahan pertumbuhan dan perkembangan
Respon pasca trauma
Sindroma trauma perkosaan
Resiko Tinggi Perilaku Kekerasan
√ Berduka disfungsional

5. PEMERIKSAAN FISIK
a. Tanda vital : TD : 110/76 mmHg
Nadi : 84x/menit
S : 36,4ºC
Pernapasan : 20x/menit
b. Ukuran
Berat Badan (BB) : 65 Kg
Tinggi Badan (TB) :172 cm
IMT: BB/(TB)2 = 65/(2.95) = 21 (Normal)
c. Pemeriksaan Fisik
1) Kepala tampak bersih, tidak ada luka, Rambut berwarna hitam,
tidak ada kutu
2) Mata : Konjungtiva berwarna merah muda, pupil mengecil disaat
diberikan cahaya, sklera berwarna putih
3) Telinga : bersih, pasien mengatakan mendengar bisik-bisikan yang
menganggu
4) Thorak : tidak ada kelainan, retraksi dinding dada simetris, tidak
ada nyeri pada bagian dada
5) Abdomen : tidak ada kelainan, tidak ada lesi
6) Ekstremitas : tidak ada kelemahan otot, terdapat luka, pada seluruh
tubuh, warna kulit sawo matang
d. Keluhan Fisik
√ Tidak ada Ada

69
Jelaskan: Pasien tidak mengalami keluhan fisik apapun.
Masalah Keperawatan: tidak ada masalah keperawatan
6. PSIKOSOSIAL
a. Genogram

70
Keterangan:
                    : Laki laki
                       : Perempuan
              : Klien
               : Tinggal satu rumah
: Meninggal
Penjelasan:
Pola asuh pasien dirumah hanya tinggal bersama dengan ayahnya dan
tidak mendapatkan pola asuh secara maksimal. Pola komunikasi pasien
di rumah banyak bicara sehingga terkadang ayah tidak mendengarkan
apa yang dibicarakan oleh anaknya. Pasien terkadang tidak mampu
membuat keputusannya sendiri dan merasa khawatir karena tidak bisa
memenuhi perannya untuk mendapatkan pekerjaan yang layak dan juga
khawatir akan tidak dapat menikah karena dengan alasan dirawat di
rumah sakit jiwa.
Masalah Keperawatan : tidak ada masalah keperawatan
b. Konsep Diri
1) Gambaran diri
Pasien menyukai semua anggota tubuhnya. Pasien mengatakan
anggota tubuh yang paling disukainya adalah bagian matanya.
Pasien tidak ada bagian tubuh yang tidak disukai
2) Identitas diri
Pasien mampu memperkenalkan dirinya dan menyampaikan
dimana dia tinggal.
3) Peran diri
Pasien memiliki perannya sebagai anak saat di rumah dengan cara
bekerja dengan melakukan pekerjaan rumah tangga.
Pasien mengatakan khawatir karena tidak bisa memenuhi perannya
untuk mendapatkan pekerjaan yang layak.
Pasien mengatakan belum menikah.

71
4) Ideal diri
Pasien mengatakan ingin segera pulang dan ingin bekerja yang
layak.
5) Harga diri
Pasien mengatakan selama di rumah sakit pasien merasa minder
dengan keadaannya saat ini karena dirawat di rumah sakit jiwa dan
pasien mengatakan takut dan malu tidak bisa menikah karena
alasan dirawat di RSJ.
Masalah Keperawatan: Harga Diri Rendah
c. Hubungan Sosial
1) Orang yang berarti bagi pasien adalah keluarganya.
Keluarga mendukung pengobatan dan penyembuhannya. Pasien
merasa sedih ketika ibunya sudah tidak ada dan hanya tinggal
bersama ayahnya.
2) Peran serta kegiatan kelompok/masyarakat
Pasien tidak pernah ikut kegiatan di masyarakat, tidak mengikuti
karang taruna didesa
3) Hambatan dalam berhubungan dengan orang lain
Pasien mampu menjalin hubungan dengan tetangganya walaupun
memiliki gangguan jiwa akan tetapi pasien memilah dan memilih
dengan siapa dia berhubungan.
Masalah Keperawatan: tidak ada masalah keperawatan
Kerusakan komunikasi Isolasi sosial
Kerusakan interaksi sosial
Lain-lain: tidak ada
d. Spiritual
1) Nilai dan keyakinan
Pasien beragama Islam.
2) Kegiatan ibadah
Pasien sebelum sakit selalu ibadah sholat dirumah.
Masalah Keperawatan : tidak ada masalah keperawatan.

72
7. STATUS MENTAL
a. Penampilan
Bagaimana penampilan klien dalam hal berpakaian, mandi, makan,
toilet training dan pemakaian sarana prasarana atau instrumentasi
dalam mendukung penampilan, apakah klien :
√ Tidak rapi
Penggunaan pakaian tidak sesuai
Cara berpakaian tidak seperti biasa
Lain-lain, …….
Jelaskan : Pasien sudah mandi, tidak menyisir rambut, terdapat Luka
seluruh tubuh.
Masalah Keperawatan : Defisit perawatan diri
b. Pembicaraan
Cepat Keras Gagap
Inkoherensi Apatis Tidak mampu mulai pembicaraan
√ Lambat Membisu
Jelaskan : Pasien koheren, mampu menjawab pertanyaan dan
kooperatif saat dilakukan pengkajian. Suara pasien lemah lembut.
Pasien mampu berkonsentrasi ketika diajak berbicara, dan terkadang
disaat berbicara pasien termenung karena mendengar bisik-bisikan
Masalah Keperawatan : tidak ada masalah keperawatan
Kerusakan komunikasi
Kerusakan komunikasi verbal
c. Aktivitas Motorik
Lesu Tegang √ Gelisah
TIK Grimasen Tremor
Agitasi Kompulsif
Jelaskan : Pasien terlihat gelisah, hiperaktif dan tidak bisa duduk
dengan tenang.
Pasien juga khawatir dan cemas karena selalu menanyakan kapan
dirinya bisa pulang.

73
Masalah Keperawatan : Ansietas
d. Afek dan Emosi
1) Afek
Datar Tumpul Labil Tidak sesuai

√ Lain-lain, Sesuai
Jelaskan : Pasien memiliki afek yang sesuai ketika diajak
berkomunikasi.
Masalah Keperawatan : tidak ada masalah keperawatan
2) Alam perasaan (emosi)
Sedih Putus asa √ Gembira
Ketakutan √ Kuatir Lain-lain, …………………..
Jelaskan : Pasien mengatakan perasaannya senang karena punya
teman banyak, pasien juga menunjukkan sikap tidak murung.
Disisi lain, pasien mengatakan khawatir karena tidak bisa
memenuhi perannya di keluarga karena dirawat di rumah sakit
jiwa. Pasien juga khawatir dan cemas karena selalu menanyakan
kapan dirinya pulang dan khawatir ketika nanti pulang tidak dapat
pekerjaan yang layak.
Masalah Keperawatan :
Resiko tinggi cedera Resiko tinggi mencederai diri
Resiko tinggi membahayakan diri √ Ansietas
Ketakutan Isolasi sosial
Ketidakberdayaan Resiko tinggi mutilasi
diri
e. Interaksi Selama Wawancara
Bermusuhan Tidak kooperatif Mudah tersinggung
Kontak mata kurang Defensif Curiga
Jelaskan : Pasien koheren, mampu menjawab pertanyaan dan
kooperatif saat dilakukan pengkajian. Suara pasien lemah lembut.
Pandangan pasien sepenuhnya. Pasien mampu berkonsentrasi dan
terkdang pasien Nampak diam saja

74
Masalah Keperawatan : tidak ada masalah keperawatan
Kerusakan komunikasi Isolasi sosial
Resiko tinggi penganiayaan diri Resiko tinggi kekerasan
Kerusakan interaksi sosial Resiko membahayakan diri
Resiko tinggi mutilasi diri
f. Persepsi Sensori
1) Apakah ada gangguan? √ Ada Tidak ada
2) Halusinasi √ Pendengaran Penglihatan
Pengecapan Penghidu Perabaan
3) Ilusi

√ Ada Tidak ada


Lain-lain
Jelaskan : Pasien mengatakan kemarin malam mendengar suara ada
yang memukul tembok, bisik-bisikan dan juga suara yang tidak jelas
sehingga pasien mengatakan susah tidur akan tetapi pasien
menyangkal dan tidak mau mengakui bahwa itu halusinasi.
Masalah Keperawatan :
√ Perubahan persepsi sensori (pendengaran)

g. Proses Pikir
1) Proses Pikir (Arus dan Bentuk Pikir)
Sirkumtansial Tangensial
Blocking Kehilangan asosiasi
Flight of idea
Pengulangan pembicaraan/perseverasi
Jelaskan : Pasien mengetahui bahwa dirinya mengalami gangguan
jiwa akan tetapi pasien mempertahankan pendapatnya bahwa
dirinya hanya kurang mampu mengelola emosinya. Pasien
mendengar suara ada yang memukul tembok akan tetapi pasien
menyangkal dan tidak mau mengakui bahwa itu halusinasi.

75
2) Isi Pikir
Obsesi Hipokondria
Depersonalisasi
Pikiran magis Ide terkait
Waham :
Agama Somatik
Kebesaran Curiga
Nihilistik Sisip pikir Siar pikir
Kontrol pikir
Jelaskan : Pasien banyak bicara, tidak ada kelainan isi pikir
Masalah Keperawatan : tidak ada masalah keperawatan
Perubahan proses pikir
h. Tingkat Kesadaran
Jelaskan : kesadaran klien compos mentis
Ada gangguan orientasi (disorientasi) :
Jelaskan : Pasien tidak ada gangguan orientasi
Masalah Keperawatan : tidak ada masalah keperawatan
i. Memori
Gangguan daya ingat jangka panjang
Gangguan daya ingat jangka menengah
Gangguan daya ingat jangka pendek
Konfabulasi
Jelaskan: Pasien dapat mengingat kejadian jangka pendek yaitu pasien
mengatakan kegiatannya pagi tadi adalah senam, rehabilitasi,
pengukuran tensi dan suhu. Kejadian jangka menengah pasien ingat
siapa yang membawanya ke Rumah Sakit yakni keluarganya.
Kejadian jangka panjang pasien mengingat pernah dirawat di RSJ
Banyumas thn 2018 dan RSJ Solo th 2020.
Masalah Keperawatan : tidak ada masalah keperawatan
j. Tingkat Konsentrasi dan Berhitung

76
Jelaskan: Pasien mampu berhitung dari 1-10. Pasien mampu
berkonsentrasi ketika ditanya terkait berhitung kembalian uang
berbelanja.
Masalah Keperawatan : tidak ada masalah keperawatan
k. Kemampuan Penilaian

√ Gangguan ringan Gangguan bermakna


Lain-lain, jelaskan
Jelaskan : Gangguan ringan karena pasien terkadang tidak mampu
membuat keputusannya sendiri dan merasa khawatir karena tidak bisa
memenuhi perannya untuk mendapatkan pekerjaan yang layak karena
dengan alasan dirawat di rumah sakit jiwa dan merasa khawatir
Masalah Keperawatan: Koping Tidak Efektif, Harga Diri Rendah
l. Daya Tilik Diri
√ Mengingkari penyakit yang diderita
Menyalahkan hal-hal diluar dirinya
Lain-lain
Jelaskan : Pasien mengetahui bahwa dirinya menglami gangguan jiwa
akan tetapi pasien mempertahankan pendapatnya bahwa dirinya hanya
kurang mampu mengelola emosinya. Pasien putus obat 1 tahun yang
lalu. Pasien mengatakan mendengar suara dari hantu, mendengar
bisik-bisikan sehari 4-7 kali dengan waktu 2 menit dan mendengar
suara ada yang memukul tembok akan tetapi pasien menyangkal dan
tidak mau mengakui bahwa itu halusinasi.
Masalah Keperawatan :
Ketidakefektifan penatalaksanaan regiment
terapeutik
Perubahan proses pikir
√ Ketidakpatuhan

8. KEBUTUHAN PERENCANAAN PULANG


a. Kemampuan Klien Memenuhi Kebutuhan

77
Kemampuan memenuhi kebutuhan Ya Tidak
Makanan √
Keamanan √
Perawatan kesehatan √
Pakaian √
Transportasi √
Tempat tinggal √
Keuangan √
Jelaskan: Untuk memenuhi kebutuhan, makan, keamanan, perawatan
kesehatan, berpakaian, transportasi, tempat tinggal, serta keuangan
pasien mampu memenuhinya secara mandiri dan sebagian dibantu
keluarganya.
Masalah Keperawatan: tidak ada masalah keperawatan
b. Kegiatan Hidup Sehari-hari (ADL)
1) Perawatan Diri
Kegiatan hidup sehari-hari Bantuan total Bantuan Sederhana
Mandi √
Kebersihan √
Makan √
Buang Air Kecil (BAK) √
Buang Air Besar (BAB) √
Ganti Pakaian √
Jelaskan :
Untuk kegiatan mandi, kebersihan, makan, BAK, BAB dan ganti
pakaian pasien mengatakan bisa melakukan perawatan diri secara
mandiri, namun kondisi pasien saat tampak tidak rapi. Pasien tidak
menyisir rambut dan terdapat kudis seluruh tubuh..
Masalah Keperawatan: Defisit Perawatan Diri
2) Nutrisi
a) Apakah anda puas dengan pola makan anda?

√ Puas Tidak puas
b) Apakah saat makan anda memisahkan diri?

√ Ya Tidak
c) Frekuensi makan sehari 3x
d) Nafsu makan

78
Meningkat Menurun Berlebihan Biasa
e) √
√ Berat badan


√ Meningkat Menurun
BB saat ini : 65 Kg
BB terendah : 60 Kg
BB tertinggi 68 Kg
Jelaskan:
Pasien mengatakan nafsu makannya biasa saja dan mengatakan
makannya dihabiskan.
Masalah Keperawatan: tidak ada masalah keperawatan
3) Tidur
a) Apakah ada masalah tidur?
Tidak ada

v Ada, jelaskan : Pasien mengatakan sulit
tidur karena gelisah berada di rumah sakit.
b) Apakah merasa segar setelah bangun tidur?
Segar

v Tidak segar, jelaskan : Pasien
mengatakan tidurnya tidak nyenyak
c) Apakah ada yang menolong anda untuk mempermudah tidur?

√ Tidak ada
Ada, jelaskan :
Apakah ada gangguan tidur?
Pasien mengatakan sulit tidur karena gelisah berada di rumah
sakit. Pasien mengatakan tidurnya tidak nyenyak dan
mengatakan semalam sering kebangun karena mendengar suara
gedoran ditembok.
Masalah Keperawatan : Gangguan Pola Tidur
c. Kemampuan Klien dalam Hal-Hal Berikut
1) Mengantisipasi kehidupan sehari-hari : Ya √
√ Tidak
2) Membuat keputusan berdasarkan keinginan sendiri :

79
Ya Tidak
3) Mengatur penggunaan obat :

√ Ya Tidak
4) Melakukan pemeriksaan kesehatan


v Ya Tidak
Jelaskan : Pasien pernah dirawat pada tahun 2018 sehingga di rawat di
RSJ Banyumas dan mengalami putus obat selama 1 tahun. Setelah itu
pasien kembali dirawat pada tahun 2020 dan di rawat di RSJ Solo dan
kembali mengalami putus obat.
Masalah Keperawatan :
Konflik pengambilan keputusan

√ Ketidakpatuhan
Ketidakefektifan penatalaksanaan regiment
terapeutik
Lain-lain, jelaskan
d. Klien Memiliki Sistem Pendukung
1) Keluarga : √ Ya Tidak
2) Teman sejawat : √ Ya Tidak
3) Terapis : √ Ya Tidak
4) Kelompok sosial : √ Ya Tidak
Jelaskan : Pasien mengatakan keluarga mendukung pengobatan dan
perawatannya.
Masalah Keperawatan :
Perilaku mencari bantuan kesehatan
e. Apakah Klien Menikmati Saat Bekerja, Kegiatan Produktif atau
Hobi?

√ Ya/menikmati
Tidak menikmati
Jelaskan: Pasien menikmati pekerjaan sebagai ibu rumah tangga.
Masalah Keperawatan :
Koping Tidak Efektif

80
√ Tidak ada masalah keperawatan
9. MEKANISME KOPING
Adaptif Mal Adaptif
Bicara dengan orang lain responsive Reaksi berlebihan
Tidak mampu menyelesaikan
masalah
Resiko mencederai orang lain
Merasa khawatir tidak bisa
memenuhi perannya
Jelaskan : Pasien mengatakan kurang mampu menghadapi suatu masalah
sehingga pasien hanya bisa memendamnya. Pasien mengatakan khawatir
karena tidak bisa memenuhi perannya di keluarga karena dirawat di
rumah sakit jiwa.
Masalah Keperawatan :
Kegiatan penyesuaian
√ Koping individu tidak efektif (defensif)
Koping individu tidak efektif (menyangkal)
Lain-lain, jelaskan

10. MASALAH PSIKOSOSIAL DAN LINGKUNGAN


a. Masalah dengan dukungan kelompok, spesifiknya
Tidak ada masalah dengan dukungan kelompok
b. Masalah berhubungan dengan lingkungan, spesifiknya
Tidak ada masalah dengan lingkungan
c. Masalah dengan pendidikan, spesifiknya
Pasien pendidikan terakhir SMA
d. Masalah dengan pekerjaan, spesifiknya
Pasien saat ini hanya bekerja dirumah menggantikan peran ibunya
yang sudah tidak ada, serta khawatir nanti tidak mendapatkan
pekerjaan yang layak.
e. Masalah dengan perumahan, spesifiknya
Pasien tinggal dengan ayahnya saja.
f. Masalah dengan ekonomi, spesifiknya
Pasien tidak memiliki masalah dengan keadaan ekonominya

81
g. Masalah dengan pelayanan kesehatan, spesifiknya
Pasien mengatakan tidak ada masalah dengan pelayanan kesehatan
yang diberikan
h. Masalah lainnya, spesifiknya
Masalah Keperawatan : Tidak ada masalah keperawatan

11. ASPEK MEDIS


Diagnosa medis : Skizofrenia
Terapi Medis :
a. Risperidone 2x2 mg peroral diberikan pagi hari dan sore hari
b. THP (trihexyphenidyl) 2x2 mg peroral diberikan pagi hari dan sore
hari
c. Lorazepam 1x2 mg peroral diberikan malam hari

82
Analisis Obat
No Nama Obat Indikasi Kontraindikasi Efek Samping Implikasi
Keperawatan
1. Risperidone 2 Obat anti psikotik atipikal Pasien dengan Agitasi, cemas, Monitor agitasi,
mg yang digunakan untuk hipersensitivitas konstipasi, konstipasi, cemas,
meredakan skizofrenia dan mengantuk, dan mengantuk
ganggua bipolar. peningkatan berat
badan
2. THP 2 mg Mengobati gejala penyakit Retensi urin, glaucoma Penglihatan buram, Monitor efek
parkinson, mengontrol gejala dan obstruksi saluran kulit memerah, samping obat THP
tremor pada pasien atau cerna pusing, mulut kering,
gangguan ekstrapiramidal mual muntah,
yang disebabkan oleh efek konstipasi, kantuk,
samping obat psikiatri tertentu kelelahan, rasa
(Khlorpromazin dan cemas.
haloperidol).
3. Lorazepam 2 Golongan obat psikotropika Insufisiensi paru akut, Kelelahan. Observasi tingkat
mg yang digunakan untuk depresi pernafasan, Kelemahan otot. kecemasan pasien,
mengatasi kecemasan, obat glaukoma sudut sempit Mengantuk, sedasi, monitor efek
yang diberikan untuk induksi akut, keadaan obsesif, pusing, tidak stabil. samping obat
anestesi dalam operasi, miastenia gravis. Kebingungan, lorazepam
mengatasi insomnia yang Gangguan hati berat. depresi, halusinasi,
terkait dengan kecemasan. Kehamilan pingsan. Gagal
Lorazepam bekerja dengan (merencanakan napas, apnea. Ruam
cara meningkatkan efek unsur kehamilan, trimester 1
kimia tertentu di dalam otak atau 3). Diskrasia
dan memberikan efek darah.
menenangkan di berbagai
bagian otak dan sistem saraf
pusat.

83
12. PENGETAHUAN KURANG TENTANG
Apakah klien mempunyai masalah yang berkaitan dengan pengetahuan
yang kurang tentang suatu hal?

Penyakit/ gangguan jiwa Sistem pendukung


Faktor presipitasi √ Koping
Penyakit fisik Obat-obatan
Lain-lain,Jelaskan :
Klien mengatakan tahu alasan dia dibawa ke rsj karena susah tidur, bicara
sendiri, mondar-mandir dan bingung, dan mendengar bisik-bisikan sehari
4-7 kali dengan waktu 2 menit
Masalah Keperawatan : Tidak ada masalah keperawatan
Perilaku mencari bantuan kesehatan
Penatalaksanaan terapeutik tidak efektif
Ketidakpuasan
Kurang pengetahuan, spesifiknya

84
ANALISA DATA, DAFTAR MASALAH, POHON MASALAH
1. ANALISA DATA
No Data Masalah Etiologi
1. DS: Gangguan Persepsi Gangguan
- Pasien mengatakan pernah mendengar Sensosi pendengaran
suara dari hantu, pasien mengatakan
kemarin malam mendengar suara ada
yang memukul tembok, dan juga suara
yang tidak jelas sehingga pasien
mengatakan susah tidur akan tetapi
pasien menyangkal dan tidak mau
mengakui bahwa itu halusinasi
DO:
- Pasien sesekali melamun
2. DS: Gangguan pola Hambatan
- Pasien mengatakan sulit tidur karena tidur lingkungan
gelisah berada di rumah sakit
- Pasien mengatakan tidurnya tidak
nyenyak
- Pasien mengatakan sulit tidur karena
gelisah berada di rumah sakit. Pasien
mengatakan tidurnya tidak nyenyak dan
mengatakan semalam sering kebangun
karena mendengar suara gedoran
ditembok, dan mendengar bisik-bisikan
DO: -
3. DS: Harga diri Kegagalan hidup
- Pasien mengatakan selama di rumah rendah berulang
sakit pasien merasa minder dengan
keadaannya saat ini karena dirawat di
rumah sakit jiwa dan pasien mengatakan
takut dan malu tidak bisa menikah
karena alasan dirawat di RSJ
- Pasien mengatakan mampu menjalin
hubungan dengan tetangganya walaupun
memiliki gangguan jiwa akan tetapi
pasien memilah dan memilih dengan
siapa dia berhubungan
DO:
- Pasien sesekali melamun
4. DS: Ketidakpatuhan Ketidakadekuatan
- Pasien pernah dirawat pada tahun 2018 pemahaman
sehingga di rawat di RSJ Banyumas dan
mengalami putus obat selama 1 tahun.
Setelah itu pasien kembali dirawat pada
tahun 2020 dan di rawat di RSJ Solo dan
kembali mengalami putus obat.
DO: -

85
POHON MASALAH

Efek Gangguan pola tidur

Core problem Gangguan Persepsi Sensori

Harga Diri Rendah


Etiologi

Ketidakpatuhan

86
DAFTAR DIAGNOSIS KEPERAWATAN
a. Gangguan persepsi sensori berhubungan dengan gangguan
pendengaran
b. Gangguan pola tidur berhubungan dengan hambatan lingkungan
c. Harga diri rendah berhubungan dengan kegagalan hidup berulang
d. Ketidakpatuhan berhubungan dengan ketidakadekuatan pemahaman

87
RENCANA KEPERAWATAN
Nama : Tn. K
Ruangan : Geranium
Hari/Tanggal : 25 Juli 2023
Nama Mahasiswa : Alfani Aprilyani Nathaniela
DIAGNOSA TINDAKAN KEPERAWATAN RASIONAL
KEPERAWATAN &
DATA Tujuan & Kriteria Hasil Intervensi
PENUNJANG
Tgl : 25 Juli 2023 Tgl : 25 Juli 2023 Tgl : 25 Juli 2023 Tgl : 25 Juli 2023
Jam : 16.30 WIB Jam : 16.31 WIB Jam : 16.32 WIB Jam : 16.33 WIB
(D.0085) Gangguan (L.09083) Persepsi Sensori: (I.09288) Manajemen Halusinasi: 1. Mengetahui penyebab
persepsi sensori Setelah dilakukan tindakan 1. Monitor isi halusinasi halusinasi
berhubungan dengan keperawatan selama 2x24 jam 2. Pertahankan lingkungan yang aman 2. Memberikan rasa nyaman
gangguan pendengaran, maka persepsi sensori membaik 3. Lakukan tindakan keselamatan pada klien
penglihatan dibuktikan dengan kriteria hasil : ketika tidak dapat mengontrol 3. Mempertahankan keamanan
dengan: 1. Verbalitas melihat bayangan perilaku (mis. limit setting, klien dan petugas
DS: menurun pembatasan wilayah, pengekangan 4. Mengetahui kemampuan klien
- Pasien mengatakan 2. Distorsi sensori menurun fisik, seklusi) dalam mengontrol halusinasi
pernah mendengar 3. Perilaku halusinasi menruun 4. Diskusikan perasaan dan respon 5. Mengalihkan perhatian klien
suara dari hantu, 4. Respon sesuai stimulus terhadap halusinasi agar klien tidak terlarut dalam
pasien mengatakan membaik 5. Anjurkan bicara pada orang yang halusinasinya
kemarin malam dipercaya untuk memberi dukungan 6. Mengahardik adalah salah
mendengar suara dan umpan balik korektif terhadap satu cara yang dapat
ada yang memukul halusinasi mengendalikan halusinasi
tembok, dan juga 6. Ajarkan untuk menghardik dengan menolak halusinasi
suara yang tidak Alfani halusinasi apabila halusinasi muncul

88
jelas sehingga 7. Berikan obat Risperidone 2x2 mg 7. Obat untuk membantu
pasien mengatakan per oral mengatasi berbagai gangguan
susah tidur akan mental, di antaranya depresi,
tetapi pasien gangguan bipolar,
menyangkal dan dan skizofrenia. 
tidak mau
mengakui bahwa Alfani
itu halusinasi
-
DO: Alfani
- Pasien sesekali
melamun

Alfani

Tgl : 25 Juli 2023 Tgl : 25 Juli 2023 Tgl : 25 Juli 2023 Tgl : 25 Juli 2023
Jam : 16.38 WIB Jam : 16.39 WIB Jam : 16.40 WIB Jam : 16.41 WIB
(D.0055) Gangguan pola (L.05045) Pola Tidur: (I.05174) Dukungan Tidur:
tidur berhubungan Setelah dilakukan intervensi 1. Identifikasi pola aktivitas dan tidur 1. Mengetahui pola aktivitas dan
dengan hambatan keperawatan selama 3 x 24 jam, 2. Identifikasi faktor pengganggu tidur tidur
lingkungan dibuktikan maka pola tidur membaik, dengan (fisik dan/atau psikologis) 2. Mengetahui faktor
dengan: kriteria hasil: 3. Fasilitasi menghilangkan stress sebelum pengganggu tidur
DS: 1. Keluhan sulit tidur menurun tidur 3. Memberikan kenyamanan
- Pasien mengatakan 2. Keluhan sering terjaga 4. Tetapkan jadwal tidur rutin 4. Upaya untuk mengontrol tidur
sulit tidur karena menurun 5. Lakukan prosedur untuk 5. Memberikan kenyamanan
gelisah berada di 3. Keluhan tidak puas tidur meningkatkan kenyamanan (mis: 6. Sebagai edukasi

89
rumah sakit menurun pijat, pengaturan posisi, terapi 7. Sebagai edukasi faktor
- Pasien mengatakan 4. Keluhan pola tidur berubah akupresur) penyebab gangguan pola tidur
tidurnya tidak menurun 6. Jelaskan pentingnya tidur cukup agar pasien mampu
nyenyak 5. Keluhan istirahat tidak cukup selama sakit menghindari faktor
- Pasien mengatakan menurun 7. Ajarkan faktor-faktor yang pencetusnya
sulit tidur karena berkontribusi terhadap gangguan pola
gelisah berada di tidur (mis: psikologis, gaya hidup)
rumah sakit. Pasien
mengatakan Alfani
tidurnya tidak Alfani
nyenyak dan
mengatakan Alfani
semalam sering
kebangun karena
mendengar suara
gedoran ditembok
DO:
-

Alfani

Tgl : 25 Juli 2023 Tgl : 25 Juli 2023 Tgl : 25 Juli 2023 Tgl : 25 Juli 2023
Jam : 16.46 WIB Jam : 16.47 WIB Jam : 16.48 WIB Jam : 16.49 WIB
(D.0087) Harga diri (L.09069) Harga Diri: (I.09308) Promosi Harga Diri: 1. Merendahkan diri sendiri
rendah berhubungan Setelah dilakukan intervensi 1. Monitor verbalisasi yang akan ada banyak sekali
dengan kegagalan hidup keperawatan selama 3 x 24 jam, merendahkan diri sendiri sugesti negatif yang
berulang dibuktikan maka harga diri meningkat, dengan 2. Motivasi terlibat dalam verbalisasi bermunculan

90
dengan: kriteria hasil: positif untuk diri sendiri 2. Mengurangi pernyataan diri
DS: 1. Penilaian diri positif meningkat 3. Motivasi menerima tantangan atau yang negative dan
- Pasien mengatakan 2. Perasaan malu menurun hal baru meningkatkan
selama di rumah 3. Penerimaan penilaian positif 4. Diskusikan pengalaman yang pernyataan diri yang
sakit pasien terhadap diri sendiri meningkat meningkatkan harga diri konstruktif
merasa minder 4. Percaya diri berbicara 5. Berikan umpan balik positif atas 3. Meningkatkan kepercayaan
dengan meningkat peningkatan mencapai tujuan diri 
keadaannya saat 5. Kontak mata meningkat 6. Latih meningkatkan kepercayaan 4. Meningkatkan kepercayaan
ini karena dirawat 6. Gairan aktivitas meningkat pada kemampuan dalam menangani diri 
di rumah sakit jiwa 7. Berjalan menampakkan wajah situasi 5. Sebagai bentuk apresiasi
dan pasien meningkat untuk meningkatkan
mengatakan takut 8. Postur tubuh menampakkan kepercayaan diri 
dan malu tidak wajah meningkat 6. Meningkatkan kepercayaan
bisa menikah diri 
karena alasan Alfani
dirawat di RSJ
- Pasien mengatakan
mampu menjalin Alfani
hubungan dengan Alfani
tetangganya
walaupun
memiliki
gangguan jiwa
akan tetapi pasien
memilah dan
memilih dengan
siapa dia
berhubungan
DO:
- Pasien sesekali
melamun

91
Alfani
Tgl : 25 Juli 2023 Tgl : 25 Juli 2023 Tgl : 25 Juli 2023 Tgl : 25 Juli 2023
Jam : 16.54 WIB Jam : 16.55 WIB Jam : 16.56 WIB Jam : 16.57 WIB
(D.0114) (L.12110) Tingkat Kepatuhan: (I.12361) Dukungan Kepatuhan 1. Mengetahui kepatuhan
Ketidakpatuhan Setelah dilakukan intervensi Program Pengobatan menjalani program
berhubungan dengan keperawatan selama 3 x 24 jam, 1. Identifikasi kepatuhan menjalani pengobatan
ketudakadekuatan maka status tingkat program pengobatan 2. Suatu sikap klien yang
pemahaman dibuktikan kepatuhanmeningkat, dengan 2. Buat komitmen menjalani program tanggung jawab akan
dengan: kriteria hasil: pengobatan dengan baik pengobatan yang dijalani
DS: 1. Verbalisasi kemauan mematuhi 3. Dokumentasikan aktivitas selama 3. Mengidentifikasi status
- Pasien pernah program perawatan atau menjalani program pengobatan kesehatan klien dalam rangka
dirawat pada tahun pengobatan meningkat 4. Diskusikan hal-hal yang dapat mencatat kebutuhan klien
2018 sehingga di 2. Verbalisasi mengikuti anjuran mendukung atau menghambat 4. Mengetahui faktor penyebab
rawat di RSJ meningkat berjalannya program pengobatan ketidakpatuhan
Banyumas dan 3. Perilaku mengikuti program 5. Libatkan keluarga untuk mendukung 5. Memberikan dukungan pada
mengalami putus perawatan/pengobatan program pengobatan yang dijalani keberhasilan pengobatan
obat selama 1 membaik 6. Informasikan program pengobatan 6. Sebagai edukasi dan
tahun. Setelah itu 4. Perilaku menjalankan anjuran yang harus dijalani menambah pengetahuan klien
pasien kembali membaik 7. Informasikan manfaat yang akan 7. Sebagai edukasi dan
dirawat pada tahun diperoleh jika teratur menjalani menambah pengetahuan klien
2020 dan di rawat program pengobatan 8. Memberikan dukungan pada
di RSJ Solo dan 8. Anjurkan keluarga untuk keberhasilan pengobatan
kembali mendampingi dan merawat pasien
mengalami putus Alfani selama menjalani program
obat. pengobatan
DO:

92
- Alfani

Alfani
Alfani

TINDAKAN DAN EVALUASI KEPERAWATAN JIWA


Nama : Tn. K Ruangan : Geranium
Nomor RM : 0018xxx
1. HARI 1
Waktu Diagnosa Keperawatan Tindakan Keperawatan Evaluasi Keperawatan Tanda tangan
25 Juli 2023 Gangguan Persepsi Sensori I: S:
17.00 WIB 1. Memberikan obat Risperidone 2 - Pasien mengatakan suara
mg per oral yang mengganggunya
S: Pasien mengatakan sudah muncul ketika malam hari Alfani
minum obatnya dan dirinya merasa
O: Pasien mau dan mampu untuk terganggu terhadap suara
meminum obat, tidak ada reaksi tersebut
alergi obat, tidak ada efek O:
samping dari obat - Pasien berbicara
berlebihan Alfani
17.10 WIB 2. Mempertahankan lingkungan - Pasien tampak waspada
yang aman

93
S: Pasien mengatakan dari - Sesekali pasien melamun
kamarnya ada suara yang tidak A:
jelas Masalah belum teratasi
O: Pasien aman dan tidak berada P:
di dekat benda yang tajam Lanjutkan intervensi

17.11 WIB 3. Mendiskusikan perasaan dan Alfani


respon terhadap halusinasi
S: Pasien mengatakan ketakutan
dan cemas ketika mendengar
suara tersebut
O: Pasien tampak waspada, isi dan
pembicaraan pasien sulit
dimengerti

17.12 WIB 4. Menganjurkan bicara pada orang


yang dipercaya untuk memberi
dukungan dan umpan balik
korektif terhadap halusinasi
S: Pasien mengatakan paham dan
akan berbicara kepada orang
untuk bercakap-cakap apabila
halusinasi muncul
O: Pasien mendengarkan dan Alfani
memperhatikan

17.13 WIB 5. Mengajarkan untuk menghardik


halusinasi
S: Pasien mengatakan paham cara
menghardik tetapi halusinasinya
masih ada

94
O: Pasien mampu memperagakan
cara menghardik, pasien
memperhatikan, pasien tampak
waspada

25 Juli 2023 Gangguan pola tidur I: S:


17.01 WIB 1. Identifikasi faktor pengganggu - Pasien mengatakan tidur
tidur (fisik dan/atau psikologis) dari jam 10 – 4 Pagi
Ds : pasien mengatakan masih - Pasien mengatakan tidak
mendengar bisik-bisikan yang nyenyak saat tidur Alfani
membuat dirinya tidak bisa tidur O:
Do : - - Pasien gelisah
2. Membuat jadwal tidur rutin - Pasien selalu menanyakan
Ds : pasien mengatakan bahwa hal yang sama
tidur jam 12 malam – 4 pagi - Pasien tidak bisa duduk
Alfani
17.02 WIB Do : - dengan tenang
3. MenJelaskan pentingnya tidur - Pasien mondar-mandir
cukup selama sakit A:
Ds : pasien mengatakan mengerti Masalah Gangguan tidur
tujuan dari tidur yang cukup teratasi sebagian
Do : pasien dapat memahami P:
Lanjutkan intervensi Alfani

25 Juli 2023 Harga diri rendah I: S:


17.15 WIB 1. Memonitor verbalisasi yang - Pasien mengatakan bahwa
merendahkan diri sendiri dia kan lebih percaya
Ds : pasien mengatakan bahwa kalau jodoh sudah
dirinya tidak bisa menikah karena ditangan Tuhan Alfani
pasien dirawat di RSJD O:

95
Do : - - Pasien tampak tenang
17.16 WIB 2. Memotivasi terlibat dalam A:
verbalisasi positif untuk diri Masalah Harga diri rendah
sendiri teratasi sebagian
Ds : Pasien mengatakan bahwa P:
dirinya sudah mulai percaya Lanjutkan intervensi Alfani
bahwa jodoh sudah ditangan
Tuhan
Do : -

2. HARI 2
Waktu Diagnosa Keperawatan Tindakan Keperawatan Evaluasi Keperawatan Tanda tangan
26 Juli 2023 Gangguan Persepsi Sensori I: S:
11.00 WIB 1. Mempertahankan lingkungan - Pasien mengatakan suara
yang aman yang mengganggunya
S: Pasien mengatakan dari muncul 2 kali sehari Alfani
kamarnya suara yang biasa - Pasien mengatakan saat
didengar, muncul dengan pasien menghardik suara
frekuensi 2 kali sehari yang menagnggunya
O: Pasien aman dan tidak berada menghilang
di dekat benda yang tajam - Pasien mengatakan Alfani
11.10 WIB melakukan menghardik
2. Mendiskusikan perasaan dan saat mendengar suara
respon terhadap halusinasi yang menganggu dirinya

96
S: Pasien mengatakan ketakutan O:
sudah berkurang karena suara - Pasien berbicara
yang menganggu dirinya sudah berlebihan
berkurang - Pasien tampak waspada Alfani
O: Pasien tampak waspada, isi dan - Sesekali pasien melamun
pembicaraan pasien sulit A:
11.11 WIB dimengerti Masalah teratasi sebagian
P:
3. Menganjurkan bicara pada orang Lanjutkan intervensi
yang dipercaya untuk memberi
dukungan dan umpan balik
korektif terhadap halusinasi
S: Pasien mengatakan paham dan
akan berbicara kepada orang
untuk bercakap-cakap apabila
halusinasi muncul
O: Pasien mendengarkan dan
11.12 WIB memperhatikan

4. Mengajarkan untuk menghardik


halusinasi
S: Pasien mengatakan paham cara
menghardik tetapi halusinasinya
masih ada
O: Pasien mampu memperagakan
cara menghardik, pasien
memperhatikan, pasien tampak
waspada

97
26 Juli 2023 Harga diri rendah I: S:
11.15 WIB 1. Memonitor verbalisasi yang - Pasien mengatakan bahwa
merendahkan diri sendiri dia kan lebih percaya
Ds : pasien mengatakan bahwa kalau jodoh sudah Alfani
dirinya tidak bisa menikah karena ditangan Tuhan
pasien dirawat di RSJD O:
Do : - - Pasien tampak tenang
11.16 WIB 2. Memotivasi terlibat dalam A:
verbalisasi positif untuk diri Masalah Harga diri rendah
Alfani
sendiri teratasi sebagian
Ds : Pasien mengatakan bahwa P:
dirinya sudah mulai percaya Lanjutkan intervensi
bahwa jodoh sudah ditangan
Tuhan
Do : -
Alfani

98
99
BAB IV
PENUTUP

A. KESIMPULAN
1. Hasil asuhan keperawatan jiwa selama 3 hari dengan 3 kali pertemuan
pada Tn. K, diperoleh laporan tentang “Asuhan Keperawatan Pada Tn. K
Dengan Masalah Utama Halusinasi Pendegaran pada Kasus Skizofrenia di
Ruang Geranium Rumah Sakit Jiwa Daerah (RSJD) Dr. RM. Soedjarwadi
Provinsi Jawa Tengah”. Penyusunan asuhan keperawatan jiwa ini penulis
melakukan asuhan keperawatan yang meliputi pengkajian, menganalisis
data, membuat daftar masalah, membuat pohon masalah, menentukan
diagnosis keperawatan prioritas, melakukan perencanaan,
mengimplementasikannya dan membuat evaluasi keperawatan.
2. Pada pengkajian terhadap Tn. K didapatkan hasil bahwa dirinya dibawa ke
RSJ Dr. RM. Soedjarwadi Klaten karena klien sering berbicara sendiri,
bingung, mondar mandir, susah tidur kurang lebih 2 bulan, ingin berbaring
seharian, tidak focus, mendengar bisikan
3. Setelah dilakukan pengkajian pada Tn. K didapatkan 3 prioritas diagnosis
keperawatan antara lain gangguan persepsi sensori berhubungan dengan
gangguan pendengaran, Harga diri rendah berhubungan dengan kegagalan
hidup dan gangguan pola tidur berhubungan dengan hambatan lingkungan.
4. Kriteria hasil yang diharapkan dari masalah gangguan persepsi sensori
adalah persepsi sensori membaik, sehingga untuk mencapai kriteria hasil
tersebut dilakukan intervensi keperawatan manajemen halusinasi.
5. Kriteria hasil yang diharapkan dari masalah ansietas adalah tingkat
ansietas menurun, sehingga untuk mencapai kriteria hasil tersebut
dilakukan intervensi keperawatan reduksi ansietas.
6. Kriteria hasil yang diharapkan dari masalah gangguan pola tidur adalah
pola tidur membaik, sehingga untuk mencapai kriteria hasil tersebut
dilakukan intervensi keperawatan dukungan tidur.

100
7. Telah dilakukan implementasi manajemen halusinasi selama 3x24 jam
meliputi memberikan obat Risperidone 2 mg per oral, mempertahankan
lingkungan yang aman, mendiskusikan perasaan dan respon terhadap
halusinasi, menganjurkan bicara pada orang yang dipercaya untuk
memberi dukungan dan umpan balik korektif terhadap halusinasi, serta
mengajarkan untuk menghardik halusinasi. Didapatkan hasil evaluasi
bahwa pasien masih merasakan halusinasi yang dialaminya dan pasien
masih menunjukkan gejala bahwa dirinya merasa terganggu akibat
halusinasinya.
8. Telah dilakukan implementasi manajemen halusinasi selama 3x24 jam
meliputi memberikan obat THP 2 mg peroral, memonitor tanda-tanda
ansietas, serta menganjurkan melakukan relaksasi napas dalam.
Didapatkan hasil evaluasi bahwa pasien mengatakan cemas dan
khawatirnya menurun sehingga pasien kesulitan untuk memulai tidur
berkurang.
9. Telah dilakukan implementasi manajemen halusinasi selama 3x24 jam
meliputi mengidentifikasi pola aktivitas dan tidur, memfasilitasi
menghilangkan stress sebelum tidur dengan relaksasi napas dalam,
menetapkan jadwal tidur rutin, serta menjelaskan pentingnya tidur.
Didapatkan hasil evaluasi bahwa pasien mengatakan cemas dan
khawatirnya berkurang, pasien mengatakan bahwa gangguan atau
kesulitan tidur sudah berkurang, pasien mengatakan sudah mulai tidur
nyenyak dan pasien tampak lebih bersemangat.

B. SARAN
1. Bagi perawat
Berdasarkan asuhan keperawatan yang kami buat, saran yang dapat
diberikan adalah diperlukan asuhan yang lebih lanjut terkait Gangguan
Persepsi Sensori : Halusinasi. Diharapkan lebih memperdalam pengkajian
dan intervensi yang lebih jelas untuk memperoleh hasil yang lebih
memuaskan.

101
2. Bagi pembaca
Hasil tugas ini diharapkan mampu untuk menambah wawasan terkait
asuhan keperawatan pada pasien dengan diagnosis medis Skizofrenia.

102
DAFTAR PUSTAKA

Ahuja, Niraj. 2011. A Short Text Book Psychiatry Seventh Edition. India: Jaypee
Brothers Medical Publishers (P) Ltd.
American Psychiatric Association. (2013). Diagnostic and Statistical Manual of
Mental Disorder Edition (DSM-V). Washington: American Psychiatric
Publishing.
Baradero, Mary. (2015). Kesehatan mental psikiatri. Jakarta: EGC.
Bengesser SA, Lackner N, Birner A, Fellendorf FT. 2015. Peripheral markers of
oxidative stress and antioxidative defense in euthymia of bipolar
disorder—Gender and obesity effects. J Affect Disord 172:367–374
Direja, Ade Herman Surya. (2011). Buku ajar asuhan keperawatan jiwa.
Yogyakarta: Nuha Medika.
Fitri, Nita. (2014). Prinsip dasar dan aplikasi penulisan laporan pendahuluan
dan strategi pelaksanaan tindakan keperawatan (lp dan sp). Jakarta:
Salemba Medika.
Keliat, Budi Anna & Pawirowiyono, Akemat. (2014). Keperawatan jiwa terapi
aktivitas kelompok. Jakarta: EGC.
Keliat, B.A., Akemat., Helena, N., & Nurhaeni, H. (2015). Keperawatan
kesehatan jiwa komunitas cmhn (basic couse). Jakarta: EGC.
Keliat, Budi. A (2016). Keperawatan kesehatan jiwa komunitas: cmhn. Jakarta:
EGC.
McCance, K., Huether, S., 2014. Pathophysiology : The Biologic Basis For
Disease In Adults and Children Seventh Edition. Canada: Elsevier Inc.
Mental Health. 2018. Bipolar Disorder.
http://www.mentalhealth.gov/what-tolook-for/mood-disorders/bipolar-
disorder/index.html.
NIMH (National Institute of Mental Health), 2016. Bipolar Disorder in Adults.
United States.
Nurhalimah. (2015). Modul keperawatan jiwa i: asuhan keperawatan pada klien
dengan gangguan jiwa. Jakarta: Bakti Husada.

103
Stuart, Gail. (2013). Keperawatan kesehatan jiwa edisi indonesia. Singapore:
Elsevier.

104
105
LAMPIRAN

106
STRATEGI PELAKSANAAN I PADA KLIEN DENGAN

HALUSINASI PENDENGARAN

Nama Klien : TN. K

Diagnosa Keperawatan : Gangguan Persepsi Sensori : Halusinasi


Pendengaran

Pertemuan ke :I

Hari/Tanggal : Selasa, 25 Juli 2023

Waktu : 15.30-15.45

A. Proses Keperawatan
1. Kondisi Pasien
a. Data Subyektif
Klien mengatakan terdengar suara bisik-bisikan
b. Data Obyektif
Klien tampak murung, kepala menunduk dan sedikit berbicara
2. Diagnosa Keperawatan : Gangguan Persepsi Sensori : Halusinasi
Pendengaran
3. Strategi Pelaksanaan I Halusinasi :
 Identifikasi halusinasi : isi, frekuensi, waktu, terjadi, situasi
pencetus, perasaan respon
 Jelaskan cara mengontrol halusinasi : hardik, obat, bercakap-
cakap, melakukan kegiatan
 Latih cara mengontrol halusinasi dengan menghardik
 Bimbing pasien untuk masukkan pada jadwal kegiatan untuk
latihan menghardik
4. Rencana Tindakan Keperawatan
a. Identifikasi halusinasi : isi, frekuensi, waktu terjadinya situasi
pencetus, perasaan dan respon.
1) Mengidentifikasi isi halusinasi
2) Mengidentifikasi frekuensi halusinasi
3) Mengidentifikasi waktu terjadi halusinasi
4) Mengidentifikasi situasi pencetus halusinasi
5) Mengidentifikasi perasaan halusinasi
6) Mengidentifikasi respon halusinasi

107
b. Menjelaskan kepada klien cara mengontrol halusinasi dengan
menghardik
1) Menjelaskan kepada klien cara mengontrol halusinasi dengan
obat
2) Menjelaskan kepada klien cara mengontrol halusinasi dengan
bercakap-cakap
3) Menjelaskan kepada klien cara mengontrol halusinasi dengan
melakukan kegiatan
c. Latih cara mengontrol halusinasi dengan menghardik
1) Menjelaskan pengertian, tujuan dan manfaat menghardik
2) Mendemonstrasikan cara menghardik
3) Melakukan cara menghardik bersama klien
4) Meminta klien untuk melakukan secara mandiri
5) Memberikan pujian kepada klien
6) Memberitahu kapan harus menghardik
d. Bimbing pasien untuk memasukkan jadwal kegiatan menghardik
ke dalam kegiatan harian
1) Mendiskusikan dengan klien untuk membuat jadwal
2) Membimbung klien dalam membuat jadwal latihan
menghardik
3) Memberikan pujian kepada klien setelah bisa melakukan
kegiatan
4) Memotivasi klien untuk melakukan kegiatan secara mandiri

B. Strategi Pelaksanaan Tindakan Keperawatan


1. Tahap Orientasi
a. Salam Terapeutik
Selamat siang mas, Perkenalkan nama saya perawat Nathan, saya akan
berdinas siang ini dari jam 2 sampai jam 9 malam nanti. Boleh saya tau
nama mas siapa?, mas sukanya dipanggil apa?
b. Evaluasi/Validasi
Okey. Mas khasbul hari ini kita mau ngobrol-ngobrol ya mas. Apa yang
dirasakan saat ini mas?
c. Kontrak
 Topik

108
Oh iya, hari ini kita akan ngobrol mengenai suara halus yang
sering didengarkan oleh mas.
 Tempat
tempatnya mau disini apa dimana mas?
 Waktu
Saya minta waktu 20 menit ya
2. Tahap Kerja
a. Identifikasi halusinasi
1) Baik. Mas kalau boleh saya tau suara halus yang didengar mas itu
seperti apa ya?
2) Oh gitu yah, apa yang mas lakukan ketika mendengar suara tersebut?
3) Kalau mas menangis, apakah suara itu akan hilang?
b. Jelaskan cara mengontrol halusinasi dengan hardik, obat, bercakap-
cakap, melakukan kegiatan
“Baik. Untuk menghilangkannya ada 4 cara. Yang pertama yaitu
menolak suara tersebut, yang kedua ngobrol dengan orang lain, yang
ketiga melakukan aktifitas dan yang keempat minum obat secara teratur.
Kita akan lakukan yang pertama dulu ya mas.”
c. Latihan cara mengontrol halusinasi dengan menghardik
“Pertama, saya akan mencontohkannya. mas bisa melihat saya ya. mas
tutup telinga, tutup mata lalu katakan “Tidak, tidak saya tidak mau
dengar. Suara kamu palsu.” Begitu ya. Saya ulang lagi ya dan mas dapat
mengikuti saya, kita lakukan bersama. Tutup telinga, tutup mata dan
katakan “Tidak, tidak saya tidak mau dengar. Suara kamu palsu.”
d. Bimbing klien untuk masukkan pada jadwal kegiatan untuk latihan
fisik
”mas mau melakukannya dalam sehari berapa kali?”
3. Tahap Terminasi
a. Evaluasi Subyektif
“Baik. Kita sudah selesai melakukan yang pertama. Apa yang dirasakan
oleh mas ketika mencoba melakukan yang tadi saya ajarkan?”
b. Evaluasi Obyektif
“Nah, kalo mas sudah merasa lebih rilex, ini kan dapat dilakukan setiap
hari”
c. Rencana Tindak Lanjut
“Baik. Inikan sudah selesai yang pertama. Besok saya minta waktunya
untuk melanjutkan ke yang ke 2 sampai dengan yang terakhir. Apakah
mas bersedia?”
d. Kontrak yang akan dating
 Topik
”Besok saya minta waktunya untuk melanjutkan ke yang ke 2
sampai dengan yang terakhir”
 Tempat
“Tempatnya mau disini saja atau dimana mas?”

109
 Waktu
“Besok saya minta waktunya untuk melanjutkan ke yang ke 2
sampai dengan yang terakhir. Apakah mas bersedia?”

ANALISA PROSES INTERAKSI


(API)
A. PENGERTIAN
Api adalah alat kerja yang dipakai oleh perawat, CI, Mahasiswa untuk mempelajari
& memahami Interkasi yang terjadi antara perawat/ CI/ Mahasiswa dengan klien.
B. TUJUAN
1. Meningkatkan kemampuan mendengar
2. Meningkatkan kemampuan berkomunikasi
3. Memberi dasar belajar
4. Meningkatkan kepekaan terhadap kebutuhan klien
5. Membantu perawat merencanakan tindakan keperawatan

C. KOMPONEN
1. Inisial klien : TN. K
2. Usia Klien : 27 Thn
3. Status interaksi perawat – klien: Kaitkan dengan fase komunikasi terapeutik
4. Lingkungan : tempat interaksi, situasi, posisi mahasiswa & klien
5. Deskripsi klien
6. Tujuan : SP berapa, diagnosis apa, isinya apa
7. Identitas Mahasiswa
8. Tanggal : ......
9. Waktu : jam ......s/d .....
10. Tempat : ......
11. Komunikasi Verbal : - P (Perawat)
- K (Klien)
12. Kmunikasi Non Verbal : - P (perawat)
- K (Klien)
13. Analisa Berpusat Pada Perawat
14. Analisa Berpusat Pada Pasien
15. Alasan Teori (Rasional)
D. Identitas
1. Nama Klien : TN. K
2. Usia : 27 Tahun
2. Status Interaksi : 1 (Fase Perkenalan)

110
3. Lingkungan :Interaksi dilakukan di kamar. Situasi kamar
tenang dan tidak ramai. Klien dengan perawat
duduk santai berhadapan.
4. Deskripsi Klien : Klien tampak rapi, berpakaian seragam
ruangan, menggunakan sandal kaki. Kadang
klien diam sejenak seolah-olah ada orang lain
yang mengajak berbicara.
5. Tujuan : SP : Halusinasi Pendengaran
1.Klien dapat mengevaluasi kegiatan
sebelumnya (menghardik)
2. Klien dapat memutus halusinasi dengan
obat
3. Klien dapat memasukkan minum obat dan
menghardik kedalam jadual kegiatan
6. Identitas Mahasiswa : Alfani Aprilyani Nathaniela
7. Waktu : Tanggal : 25 Juli 2023
Jam 15.30 s/d 15.45

KOMUNIKASI KOMUNIKASI ANALISA ANALISA BERPUSAT RASIONAL


VERBAL NON VERBAL BERPUSAT PD PD KLIEN
PERAWAT

P: Selamat siang P: Kontak mata, Berharap klien Klien tampak biasa saja Ucapan salam
Mas mendekati klien. dapat memenuhi ketika mendengar sapaan sebagai tanda
perkenalan. perawat awal dari
terjadinya
K: Kontak mata hubungan saling
singkat percaya

K: Selamat siang K: Duduk ditempat Merasa senang Duduk agak ragu Belum terbina
sus tidur dan agak karena klien mau hubungan saling
menunduk duduk mendekat percaya, perlu
ditingkatkan

P:Duduk mendekati
klien

P: Perkenalkan P: Kntak mata Berharap dapat Klien duduk berhadapan Untuk


nama saya perawat memperbaiki duduk melanjutkan kelihatan ragu menimbulkan
Nathan, saya akan sambil mendekat. bincang-bincang. rasa percaya bagi

111
berdinas siang ini klien terlebih
dari jam 2 sampai dahulu perawat
jam 9 malam nanti memperkenalkan
K: Memperhatikan diri.
Okey. Mas Khasbul
perawat kelihatan
hari ini kita mau
agak ragu.
ngobrol-ngobrol ya
mbak.

K: Iya Sus K: Kontak mata Ada keraguan pada diri Belum terbawa
singkat, menunduk. klien hubungan saling
percaya sehingga
klien nampak
P: Memperhatikan ragu.
Berharap dapat
tingkah laku klien.
melanjutkan
pertemuan.

P: Boleh saya tau P: Kontak mata Perawat berharap Memotivasi klien


nama mas siapa?, bernada memohon, dapat untuk mengenal
mas sukanya tangan berlangsung diri sendiri
dipanggil apa? mempersilahkan klien pertemuan
untuk bicara. perkenalan ini

K: Kontak mata
kepada perawat
Klien senang disapa
namun terkesan ragu
untuk bicara.

K: Nama saya K: Kontak mata Klien bicara lancar bisa Menyebutkan


Khasbulloh, saya singkat sekali-sekali menjawab pertanyaan nama
suka dipanggil kontak mata menandakan
Khas juga sus kemudian menunduk. kesediaan
menerima
hubungan.
P: Mengamati non
verbal klien.

Perawat senang
pertanyaan dapat
dijawab.

P: Apa yang P: Kontak mata Perawat berharap Klien bicara Menstimulasi


dirasakan saat ini hangat tangan klien bicara klien terhadap
mas? mempersilahkan. sesuai apa yang
dirasakan pasien.

112
K:Menjawab

K: Saya sering K: Kontak mata Klien bicara lancar, isi Orientasi


mendengar suara- singkat bicara pelan, sesuai terhadap apa yang
suara halus suara lemah lancar. dirasakan klien
ditelinga saya baik.

P:

P: Oh iya, hari ini P: Kontak mata Perawat Klien senang dengan Menggali
kita akan ngobrol hangat sambil berjharap klien pertanyaan. masalah klien
mengenai suara mempersilahkan menjawab untuk
halus yang sering menjawab. pertanyaan menimbulkan
didengarkan oleh rasa empaty.
mas. Suaranya
seperti apa ya K: Kontak mata,
mbak? tersenyum

K: Suaranya seperti K: Kontak mata lama, Senang klien Klien terkesan bicara Sudah timbul rasa
ada yang ketok2 bicara lancar, nada dapat hati-hati dan ingin banyak percaya sehingga
pintu pelan. mengungkapkan bicara. klien mau
perasaannya. menceritakan
masalahnya.
P: Kontak mata dan
mengamati ekspres
klien

P: Oh gitu yah, apa P: Mempertahankan Berharap klien Ada keinginan banyak Hubungan saling
yang mas lakukan kontak mata. mengungkapkan untuk mengungkapkan percaya sudah
ketika mendengar perasaannya perasaan terbina.
suara tersebut sesuai dengan
yang dialami.

K: Memperhatikan
non verbal P,
menunduk

K: Saya nangis, sus K: Kontak mata lama, Menilai klien Mengungkapan halusnasi Klien
bicara pelan. mengalami mngungkapkan
halusinasi perasaan
halusinasi.
P: Mengamati non
verbal klien

P: Apakah ada P: Kontak mata, Mengetahui Halusiansi adalah


orang lain yang tersenyum penyebab klien stimulasi yang

113
juga ikut ribut dengan tidak nyata yang
mendengar suara kakanya dengan hanya didengar
itu? halusinasi oleh diri sendiri.

K: Diam menunduk
Menilai bahwa hanya
dirinya yang mendengar
suara itu

K: Tidak ada sus. K: Bicara lancar Klien mngungkapkan Rangsangan yang


kontak mata cuckup. persepsi halusinasi. tidak nyata bagi
Senang klien
klien
dapat
menimbulkan
mengungkan
P: Mengamati non persepsi
perasaannya.
verbal klien. halusinasi.

P: “Baik. Untuk P: Mempertahankan Senang interaksi Senang namanya dikenal Membantu


menghilangkannya kontak mata, bicar fase perkenalan dan masalahnya dikenal mengatasi
ada 4 cara. Yang jelas. berjalan dengan oleh perawat. gangguan yang
pertama yaitu baik. dialami klien.
menolak suara
Terminasi yang
tersebut, yang K: kontak mata lama,
disepakati dapat
kedua ngobrol tersenyum membalas
menjalin
dengan orang lain,
hubungan saling
yang ketiga
percaya.
melakukan aktifitas
dan yang keempat
minum obat secara
teratur. Kita akan
lakukan yang
pertama dulu ya
mas.”

K : Iya, sus K: Bicara lancar Senang, karena Klien menerima ingin Keinginan untuk
kontak mata cuckup. klien diajar agar tidak melawan rasa
mengiyakan mendengarkan suara takut klien
tersebut
P: Mengamati non
verbal klien.

P : “Pertama, saya P: Mempertahankan Senang karena Klien melakukan dan Menjelaskan dan
akan kontak mata, bicar klien mengikuti ingin menghilangkan memperagakan
mencontohkannya. jelas. perintah perawat suara tersebut. cara
Mas bisa melihat
saya ya. Mas tutup
telinga, tutup mata K: kontak mata lama,
lalu katakan

114
“Tidak, tidak saya tersenyum membalas
tidak mau dengar.
Suara kamu palsu.”
Begitu ya. Saya
ulang lagi ya dan
mas dapat
mengikuti saya,
kita lakukan
bersama. Tutup
telinga, tutup mata
dan katakan
“Tidak, tidak saya
tidak mau dengar.
Suara kamu palsu.”

K : Baik Sus, K : mata dipejamkan, Senang karena Klien memperagakan Mencoba


(sambil menutup dan memperagakan klien dapat dengan senang hati memahami dan
telinga dan mata) apa yang diajarkan melakukan apa memperagakan
”Tidak, tidak saya perawat yang dikatakan apa yang
tidak mau dengar. dan diajarkan diajarkan perawat
Suara kamu palsu.” perawat dengan
P : memperhatikan baik
klien

P : “Baik. Kita P : Kontak mata dan Senang karena Senang karena dapat Mengevaluasi
sudah selesai tersenyum Klien dapat menyelesaikan tahap respon klien
melakukan yang menjawab pertama
pertama. Apa yang dengan baik
dirasakan oleh mas K : tersenyum dan
ketika mencoba tampak senang
melakukan yang
tadi saya ajarkan?”

K : ”saya merasa K : tampak bahagia Senang karena Senang karena merasa Mengevaluasi
lebih relax sus” klien merasa lebih relax setelah respon klien
lebih relax melakukan tahap pertama
P : memperhatikan
respon verbal non
verbal klien

P : “Baik. Inikan P : kontak mata Senang karena Senang karena akan Melakukan
sudah selesai yang klien sudah melanjutka ke tahap ke kontrak waktu
pertama. Besok melakukan tahap dua
saya minta K: memperhatikan pertama dengan
waktunya untuk perawat baik
melanjutkan ke
yang ke 2 sampai
dengan yang

115
terakhir. Apakah
mas bersedia?”

K : Baik sus K : kontak mata, Senang karena Senang karena kegiatan Inform consent
bersedia tampak menyetujui klien menyetujui pertama telah selesai diperlukan agar
pertemuan kegiatan
selanjutnya selanjutnya
berjalan dengan
lancar

P : ”Baik mas, P : kontak mata, Senang karena Senang karena kegiatan Berpamitan
kalau begitu saya pamitan kegiatan berjalan selesai sebelum
pamit kembali ke lancar meninggalkan
nurse station ya” klien
K : kontak mata dan
mengangguk

K : Iya, sus K : Kontak mata dan Senang karena Senang karena kegiatan Berpamitan
mengangguk kegiatan berjalan selesai sebelum
lancar meninggalkan
klien
P : pamit

STRATEGI PELAKSANAAN

KLIEN DENGAN HALUSINASI PENDENGARAN

Pertemuan : II (Kedua)

Tanggal : 26 Juli 2023

Nama : Tn. K

Ruangan : Geranium

A. PROSES KEPERAWATAN

1. Kondisi klien

a. Data subyektif :

1) Klien mengatakan kemarin mendengar suara seperti mengetok-

ngetok pintu, dan bisikan-bisikan.

116
b. Data obyektif :

1. Kontak mata baik.

2. Klien Hiperaktif.

3. Ekspresi wajah sesuai.

4. Klien sesaat melamun.

5. Saat diajak bicara klien hanya menjawab dengan baik.

2. Diagnosa keperawatan: Gangguan persepsi sensori: halusinasi dengar

3. Tujuan ( SP 2) :

a. Mengevalusi kegiatan menghardik

b. Mengajarkan cara mengontrol halusinasi dengan minum obat.

c. Memasukan dalam jadwal kegiatan harian.

4. Waktu : 11.30 – 11.45

5. Rencana tindakan :

a. Evaluasi kegiatan menghardik

1) Tanyakan apakah aktivitas yang terjadwal sudah dilakukan

2) Anjurkan klien untuk menyebutkan aktivitas yang sudah dilakukan

(menghardik halusinasi)

3) Berikan pujian

b. Ajarkan cara mengontrol halusinasi dengan obat

1) Jelaskan jenis, kegunaan, serta dosis obat.

2) Jelaskan frekuensi, cara pemberian dan kontinuitas minum obat.

3) Latih klien minum obat secara teratur dengan prinsip 6 benar (jenis,

guna, dosis, frekuensi, cara, kontinuitas minum obat)

4) Beri reinforcement positif pada klien

117
c. Bimbing pasien memasukan dalam jadwal kegiatan

B. STRATEGI KOMUNIKASI

1. Tahap orientasi

a. Memberi salam terapeutik

“Selamat pagi Mas K.”

b. Evaluasi / validasi

“ Bagaimana perasaan mas hari ini? Apa yang Mas keluhkan?”

c. Kontrak

 Topik

“Sesuai janji kita kemarin siang hari ini kita akan kembali

berbincang-bincang tentang bagaimana bisik-bisik dengan obat.”

 Tempat

“Mas kita mau berbicara dimana? Ditempat ini saja ya?”

 Waktu

“Kita akan bertemu selama 20 menit ya mas.”

2. Tahap kerja

a. Mengevaluasi kegiatan menghardik

”Baik Mas K, kemarin kita telah belajar bersama cara menghilangkan

suara dengan menghardik. Apakah suara itu masih ada? Apakah Mas K

telah melakukan apa yang telah kita pelajari kemarin? Bagaimana

apakah dengan menghardik, suara itu berkurang?”

“Bagus sekali Mas K , sekarang coba Mas, K praktekkan bagaimana

mas melakukannya.”

118
“ Bagus sekali ya mas masih mengingatnya.”

b. Menjelaskan cara mengontrol halusinasi dengan obat teratur

“ Apakah mas K mendapat obat dari dokter? Ya, Mas mendapat tiga

obat yang berwarna putih ini namanya Risperidone supaya Mas K

merasa tenang dosisnya 2 X sehari satu tablet (2mg), yang kedua ini

namanya Thp 2 mg supaya Mas K tidak tremor dosisnya 1 X 2mg (1

tablet), ketiga obat Lorazepam dosisnya 2 X 2 mg (1 tablet) supaya Mas

K tenang . Obat Risperidone dan Lorazepam ini diminum 2 kali ya

sehari setiap pagi saat makan pagi jam 06.00 dan setiap makan sore jam

17.00, sedangkan obat THP diminum pagi hari saat makan pagi pukul

06.00. Jadi, setiap pagi Mas K mendapat obat tiga macam yaitu

Risperidone, Thp dan Lorazepam harus diminum ya Mas. Setiap sore

mas mendapat dua obat yaitu Risperidone dan Thp.”

“ Tiga macam obat ini harus mas minum ya secara teratur, supaya

pikiran mas tenang dan bisa tidur. Jangan pernah lupa minum obat atau

berhenti minum obat sebelum berkonsultasi dengan dokter. Jadi, saat

mendapat obat mas harus melihat jenis obatnya, nama obatnya,

kegunaannya, dosis obatnya dan frekuensi obat yang diminum pagi atau

sore, dan harus teratur seperti ini ya Mas K.”

“ Sekarang coba Mas K cek obatnya seperti yang saya ajarkan tadi.”

“ Wah, bagus sekali ya Mas K bisa melakukannya.”

c. Memasukan kedalam jadwal kegiatan

119
“ Nah, sebaiknya cara menghilangkan bayangan dan suara dengan obat

ini kita masukkan ke dalam jadwal kegiatan harian supaya Mas K tidak

lupa minum obat dan teratur minum obat.”

3. Tahap terminasi

a. Evaluasi

“ Bagaimana perasaan Mas K setelah kita bercakap-cakap tentang

menghilangkan bayangan dan suara dengan minum obat secara

teratur.”

“ Coba sebutkan nama obat yang diminum Mas?”

“ Kapan saja Mas minum obat?”

b. Rencana tindak lanjut & pujian

“ Wah bagus Mas. K sudah dapat mengingatkannya, sebaiknya

MAS K minum obat secara teratur sesuai jadwal tadi ya mas,

supaya Mas K merasa tenang dan tidak gelisah sehingga MAS bisa

tidur.”

c. Kontrak yang akan datang ( Topik, Tempat, Waktu)

“Mas,. K berhubung topik pembicaraan kita sudah selesai, kita

akhiri dulu pertemuan saat ini. Kita akan bertemu lagi besok siang

ya jam 13.00 ya mas. Bagaimana apa Mas setuju?

“ Kita akan membahas cara menghilangkan bayangan dan suara

dengan bercakap-cakap saat terjadi/saat ada suara.”

“ Tempatnya mau disini lagi atau dimana?”

“ Baik mas, sampai jumpa Besok ya Mas, selamat pagi.”

120
ANALISA PROSES INTERAKSI
(API)

1. Nama : Mas K
2. Usia : 27 tahun
3. Status Interaksi : SP II
4. Lingkungan : Interaksi di lakukan diluar ruangan. Situasi
tenang,sepi. Pasien dan perawat duduk santai saling berhadapan.
5. Deskripsi Klien : berpakaian bebas,tidak memakai sandal, klien
tampak linglung
6. Tujuan :
a. Klien dapat mengevaluasi latihan sebelumnya
b. Klien dapat mengontrol halusinasi pendengaran dengan minum
obat
c. Klien dapat memasukkan dalam jadwal kegiatan harian
7. Identitas mahasiswa : Alfani Aprilyani Nathaniela
8. Tanggal : 26 Juli 2023
9. Waktu : 11.30 – 12.00 WIB

KOMUNIKASI KOMUNIKASI ANALISA ANALISA RASIO


VERBAL NON VERBAL BERPUSAT BERPUSAT NAL
PADA PADA
PERAWAT KLIEN

P : “Selamat siang P : Kontak mata, Berharap Terkejut Ucapan


Ms. K? tersenyum, klien dapat disapa oleh P salam
duduk memenuhi sebagai
berhadapan perkenalan tanda
dengan K awal dari
K : Melihat terjadiny
kearah P a
hubunga
n saling
percaya

121
K : “Selamat pagi, K : Menatap P Merasa Duduk, Belum
Sus.” P : Kontak mata senang klien memakai terbina
kurang fokus mau baju hubunga
menjawab menjawab n saling
dengan nada lirih percaya,
dan singkat perlu
ditingkat
kan

P : “ Bagaimana P : Tenang, P berharap K K duduk Mengaet


perasaan mas rileks, menjawab berhadapan ahui
Khosbul hari ini? mempertahankan pertanyaan dengan yang
Ada yang di kontak mata. tatapan dirasaka
keluhkan ” K : Kontak mata kosong nK
fokus

K : “ Baik, tidak K : menjawab Klien bicara Menggal


ada ”. dan memandang memjawab i
P pertanyaan perasaan
singkat klien
P : Kontak mata Berharap
kurang fokus dapat
sambil melanjutkan
tersenyum pembicaraan

P : “Sesuai janji P : Kontak mata Berharap Klien Menjelas


kita kemarin dan klien berhadapan kan
siang hari ini kita mempersilahkan menjawab dengan P. kontak
akan kembali klien menjawab pertanyaan. untuk
berbincang- K : Kontak mata memuda
bincang tentang singkat hkan
bagaimana intervens
menghilangkan i
bayangan dan selanjutn
bisik-bisik ya.
dengan obat”

K : “ Iya sus” K : Kontak mata Berharap Klien Menging


sinkat nada klien mau berbicara atkan
bicara pelan melanjutkan singkat, kontrak
P: pembicaraan dengan nada sebelum
Memperhatikan tinggi nya
sikap klien

122
P : “Mas kita P : Kontak mata Berharap Klien diam Menging
mau berbicara bernada klien mau memperhatik atkan
dimana? memohon untuk diajak bicara an kontrak
Ditempat ini saja diajak bicara pembicaraan. dan
ya? Kita akan K : Kontak mata menyepa
bertemu selama singkat kati
20 menit ya kontrak.
mas.”

K : “Iya sus” K : Kontak mata Berharap Klien bicara Menyepa


baik klien mau singkat kati
P: melanjutkan kontrak
Memperhatikan pembicaraan waktu
tingkah laku
klien

P : Baik Mas K, P : Kontak mata Berharap Klien Memvali


kemarin kita bernada klien mau mngingat dasi
telah belajar memohon untuk memprakteka cara latihan. latihan
bersama cara menjawab n sebelum
menghilangkan pertanyaan nya
suara dan K : Kontak mata
bayangan dengan pada perwat
menghardik.
Apakah suara itu
masih ada?
Apakah Mas
telah melakukan
apa yang telah
kita pelajari
kemarin?
Bagaimana
apakah dengan
menghardik,
suara itu
berkurang?
Coba mas hosea
praktekan?

K: K : Kontak mata Senang klien Klien senang Menging


“pergi….pergi, pada perawat masih bisa atkan
saya tidak mau mengingat mempraktekk latihan

123
mendengar, suara P : latihan. an latihan sebelum
ittu palsu” Memperhatikan sebelumnya nya
(mempraktekkan) tingkah laku
klien

P : “bagus sekali P : Berharap Klien Mendoro


mas, mas K dapat Mempertahanka klien mau mempraktekk ng klien
mengingatnya”. n kontak mata berlatih lagi an latihan. untuk
K: mngikuti
Memperhatikan latihan
perawat kedua.

P : Apakah Mas K : Kontak mata Berharap Senang lebih Melatih


mendapat obat dari singkat, klien dapat memahami klien
dokter? Mas memperhatikan memahami tentang obat meminu
mendapat tiga obat P yang m obat
yang berwarna P : Menunjukan disampaikan sesuai
putih ini namanya Obat jadwal
Risperidone
supaya mas hosea
merasa tenang
dosisnya 2 X
sehari satu tablet
(2mg), yang kedua
ini namanya THP
supaya mas tidak
tremor dan Mas K
bisa tidur dosisnya
1 X 2mg (1 tablet),
ketiga obat
Lorazepam
dosisnya 2 X 2 mg
(1 tablet) supaya
mas K bisa tenang.
Obat Risperidone
dan Thp ini
diminum 2 kali ya
sehari setiap pagi
saat makan pagi
jam 06.00 dan
setiap makan sore
jam 17.00,
sedangkan obat

124
Thp diminum pagi
hari saat makan
pagi pukul 06.00.
Jadi, setiap pagi
mas mendapat obat
tiga macam yaitu
Risperidone, THP
dan Lorazepam
harus diminum ya
mas . Setiap sore
mas K mendapat
dua obat yaitu
Risperidone dan
Lorazepam

P : “ Sekarang P : Kontak mata, Berharap Senang bisa Menging


coba mas cek bernada klien dapat mendapat atkan
obatnya seperti memohon mengingat cara baru. cara
yang saya latih mejawab dalam minum minum
tadi”. pertanyaan obat obat
K : Mengingat

K : “Iya, Obat K :Kontak mata Senang klien Klien dapat Meingat


Risperidone dan singkat memahami mengerti latihan
Lorazepam ini P: yang dilatih cara
diminum 2 kali Memperhatikan minum
ya sehari setiap tingkah laku obat
pagi saat makan klien
pagi jam 06.00
dan setiap makan
sore jam 17.00,
sedangkan obat
Thp diminum
pagi hari saat
makan pagi
pukul 06.00.”

P : “Nah, P : Kontak mata, Berharap Memasukkan Membua


sebaiknya cara berharap pasien klien dapat dalam jadwal t jadwal

125
menghilangkan bersedia memasukkan kegiatan latihan
suara dengan obat K : Kontak mata dalam jadwal
ini kita masukkan Baik. kegiatan
ke dalam jadwal hariannya
kegiatan harian
supaya Mas. K
tidak lupa minum
obat dan teratur
minum obat.?”

K : “baik sus” K : Kontak mata Senang klien Klien Menging


singkat dan dapat memasukan at cara
tersenyum. melakukanny kejadwal yang
P: a harian. sudah
Memperhatikan diajarkan
tingkah laku
klien.

P : Bagaimana P: Senang klien Klien senang Menberi


perasaan mas Mempertahanka dapat dapat latihan pujian,
setelah kita n kontak mata, berbicara baru dan
bercakap-cakap tersenyum kontrak
tentang K : Kontak mata selanjutn
menghilangkan singkat ya
suara dengan
minum obat secara
teratur.
Mas berhubung
topik pembicaraan
kita sudah selesai,
kita akhiri dulu
pertemuan saat ini.
Kita akan bertemu
lagi besok siang ya
jam 13.00 ya mas.
Bagaimana apa
mas K setuju

K : “senang sus. P : berharap K : klien


Baik SUS.” klien bersedia senang diajak
bertemu lagi
K : kontak mata
Baik

126
P : “Sampai P: Senang K : klien Berharap
bertemu besok ya mempertahankan berbicara tersenyum klien
Mas, selamat kontak mata dengan klien menjawa
siang”. K : kontak mata b salam
singkat

STRATEGI PELAKSANAAN
KLIEN DENGAN HALUSINASI PENDENGAR

A. PROSES KEPERAWATAN
1. Nama Klien : Tn. K
2. Kondisi klien : Mendengar suara ketok-ketok pintu
3. Diagnosa Keperawatan : Perubahan Persepsi Sensori : Halusinasi
Pendengaran.
4. Strategi Pelaksanaan : SP 3
a. Memvalidasi masalah dan latihan
sebelumnya.
b. Melatih pasien cara mengontrol
halusinasi dengan berbincang dengan
orang lain.
c. Membimbing pasien memasukan dalam
jadwal kegiatan harian.
5. Waktu : Kamis, 27 Juli 2023, jam: 13.00-13.15
6. Rencana Keperawatan :
1. Evaluasi kegiatan latihan menghardik dan obat dan bercakap-
cakap. Beri pujian
2. Latih cara mengontrol halusinasi dengan melakukan kegiatan
harian (mulai dua kegiatan)
3. Bimbing pasien untuk masukkan pada jadwal kegiatan untuk
latihan menggardik, minum obat, bercakap-cakap dan kegiatan
harian
B. STRATEGI KOMUNIKASI

127
1. Fase Orientasi
a. Salam terapeutik.
“ Selamat pagi mas. Mas K. apakah masih ingat dengan saya?
Siapa coba nama saya? Iya bagus masih ingat dengan saya”.
b. Evaluasi
“Bagaimana perasaan mas K. hari ini? Apakah mas K. ada
keluhan? Apakah suara itu masih muncul? Apa mas K. sudah
melakukan cara yang saya ajarkan kemarin?
c. Kontrak
“Baik mas, sesuai janji kita kemarin, hari ini akan melatih cara
mengontrol halusinasi mas K. dengan bercakap-cakap dengan
orang lain, waktunya 15 menit di ruang ini ya mas. Bagaimana mas
K. sudah siap ?”

2. Fase Kerja
“Salah satu cara mengontrol halusinasi yang lain adalah dengan
berbincang-bincang atau bercakap-cakap dengan orang lain. Jadi kalau
mas K. mendengar suara-suara itu, mas K. langsung saja mencari
teman untuk diajak ngobrol. Contohnya begini, tolong saya mulai
mendengar suara-suara. Ayo ngobrol dengan saya begitu mas K..
Begitu juga kalau sudah pulang ke rumah, kalau tiba-tiba dengar suara
itu mas K. bisa meminta anggota keluarga mas K. untuk segera
berbincang-bincang dengan mas K.. Bagaimana mas K.? Apakah mas
K. mengerti yang saya katakan tadi ?”
“Baik mas kalau mas K. mengerti coba mas K. lakukan yang saya
ajarkan tadi?”
“ Ya begitu bagus mas K. Bagaimana kalau mas K. memasukkan
latihan tadi dalam jadwal harian mas K. ?”
“Baik mas ini jadwalnya sudah saya tambahkan, selanjutnya saya mau
bertanya, obat kemarin yang kamu minum apa saja mas K. ?”
“Ya mas K. Benar”

128
3. Fase Terminasi.
a. Evaluasi Subyektif
“Bagaiaman perasaan mas K. setelah berbincang-bincanng dengan
saya?”
b. Evaluasi Obyektif.
“Setelah kita berbincang coba mas K. ceritakan kembali apa yang
kita bicarakan tadi? Apakah mas K. masih ingat nama saya?”
c. Rencana Tindak Lanjut.
“Bagaimana mas K., apakah mas K. ingin memakai dengan cara
seperti itu? Saya harap mas K. selalau ingat jika halusinasi itu
datang dan tahu cara mengatasinya?”
d. Kontrak
“Baik mas, karena waktu kita sudah habis jadi pertemuan kita
sudahi ya mas. Besok saya akan datang lagi untuk bertemu dan
berbincang tentang cara mengontrol halusinasi dengan melakukan
kegiatan yang mas K. sukai. Bagaimana apakah mas K. bersedia?”
“mas K. bisa jam berapa untuk berbincang-bincang lagi dengan
saya? Bagaimana kalau pukul 10.00 WIB? Ya baik mas, mas K.
mau berbincang-bincang berapa lama? Bagaimana kalau 10-15
menit lagi?”
“Besok kita berbincang disini lagi ya mas ?”
“Baik mas. Selamat pagi mas”

129
130
131

Anda mungkin juga menyukai