Anda di halaman 1dari 2

AYO JADI ANAK YANG MANDIRI

Dongeng ini saya angkat dari kisah nyata seorang anak TK yang di tinggal
bapaknya karena kecelakaan kerja dan ibunya kerja sendiri. Sovia sebutannya dia
Tinggal sendiri bersama Nenenknya.
Pada suatu hari …
Nenek : Sudah jam 06.00… Sovia mana ya…!! Kok aku belum bangun
Sovia : Uaaahh…. Jam berapa ya ini … aku mau sekolah Nek..!! nenek!
Nenek dimana…? Bantu aku untuk mandi dan menyiapkan baju
ya nek…
Nenek : Nenek di dapur nak … goreng telur buat Sovia… Sovia kan
sudah besar. Latihan mandi sendiri ya, pakai baju sendiri ya…
Sovia : Saya enggak bisa nek… bantu ya nek…
Nenek : Hmm… Sovia nenek kan masak..
Sovia : Pokoknya bantu nek!
Nenek : Iya nenek bantu, tapi sovia juga harus belajar mandiri ya..?
Sovia : Iya nek! Sovia berangkat sekolah dulu ya… Assalamualaikum
Nenek : Waalaikumsalam nak. Yang pintar kalau sekolah.
Sovia : Iya nek!!

Sovia : Assalamualaikum Bu Sulis..


Ibu Guru : Waalaikum salam Sovia.. ayo sepatunya di lepas di taruh di rak
Sepatu ya.
Sovia : Sovia tidak bisa bu…! bantu ya bu..
Ibu Guru : Sini kasihkan Ibu Guru caranya lepas sepatu ya..
Besok… Sovia harus bisa mandiri …
Yuk sekarang masuk kelas.

Didalam kelas Ibu Guru Bercerita tentang anak yang mandiri.


Ibu Guru : Anak..anak siapa yang sudah bisa mandi sendiri pakai baju
sendiri? Pakai sepatu sendiri?

Anak-anak di dalam kelas menjawab “saya bu!...saya bu!. Dan Sovia diam tidak
menjawab (karena merasa belum bisa mandiri) Ketika jam pulang sekolah dan
Sovia tiba di rumah.
Sovia : Nenek…nenek!! Sovia pulang nek! Nenek dimana?
Di dapur tidak ada… di ruang tamu… tidak ada… nenek
dimana?

Sovia membuka pintu kamar dan melihat neneknya ketiduran dan kedinginan
Sovia : Nenek…nenek kenapa?
Nenek kok tidur?
Nenek : Nenek gak enak badan nak… nenek kecapean
Sovia : Nenek jangan sakit hik…hik… nenek kecapean ngurus sovia ya
nek.. sovia janji nek akan jadi anak yang mandiri.
Nenek mau minum? Mau makan? Saya ambilkan ya nek!
Nenek : Iya nak terima kasih Sovia pintar. Baju seragamnya di lepas
sendiri ya?
Sovia : Iya nek… aku bisa mandiri. Nenek istirahat ya nek… Jaga sakit.
Nenek : Alhamdulillah akhirnya Sovia menjadi anak yang mandiri.
Terima Kasih Ya Allah.

Anda mungkin juga menyukai