Anda di halaman 1dari 14

BOJAKU

(ABON JAMUR MENGKUDU)


KELOMPOK 9
Endah Sulistyoningrum (24020117130069)
Tika Rahmadita (24020117130084)
Eric Ocki Ardinata (24020117130094)
Yudi Santoso (24020118120015)
Latar Belakang
Istilah abon sudah tidak asing lagi dimasyarakat , banyak yang menggemari abon
sebagai teman makan atau dimakan langsung. Abon bentuknya seperti serat. Abon
umumnya dibuat dari daging sapi dan ikan (Said, G., 2001).
Selain serat daging abon juga dapat dibuat dari jamur, karena jamur memiliki
kandungan serat yang tinggi. jamur tiram adalah jamur pangan dengan ciri-ciri umum
tubuh buah berwarna putih hingga krem. Tahun 2018 tingkat konsumsi jamur
Indonesia diperkirakaan mencapai sekitar 47.753 ton. Ini merupakan peluang untuk
meningkatkan produksi olahan jamur di Indonesia (JPNN,2018).
Berdasarkan hal tersebut maka BOJAKU hadir sebagai inovasi abon jamur sehat
dengan ekstrak mengkudu yang rendah kolestrol. Menurut penelitian Abdul (2014)
mengungkapkan bahwa mengkudu dapat digunakan sebagai obat tumor dan kanker.
Sedangkan Sulistyowati (2006) menyatakan bahwa jamur tiram bermanfaat sebagai
pengendalian kolesterol , antioksidan, anti tumor dan imunomodulator. Perpaduan
kedua bahan tersebut mampu menjadikan BOJAKU sebagai pilihan makanan kemasan
yang sehat.
Kandungan Gizi Jamur Tiram
Tujuan
1) Untuk memperoleh penghasilan.
2) Menciptakan produk makanan yang sehat, kaya akan gizi,
praktis dan enak.
3) Memproduksi produk bermanfaat sebagai alternatif produk
pangan rendah kolestrol.
4) Melatih jiwa wirausaha, kreativitas dan inovatif mahasiswa.
Manfaat Produk

1) Menghasilkan produk makanan sehat.


2) Menghasilkan produk makanan yang praktis dikonsumsi masyarakat.
3) Dapat meningkatkan kesehatan masyarakat.
4) Memperoleh keuntungan finansial.
5) Meningkatkan ekonomi penghasil jamur dan mengkudu.
Alat dan Bahan
Bahan : Alat :
- Jamur tiram - Baskom
- Mengkudu - Kompor
- Daun salam - Blender
- Santan - Panci
- Lengkuas - Nampan
- Minyak - Kain bersih
Bahan dihaluskan : - Pisau
- Ketumbar - Sendok
- Gula - Wajan
- Garam
- Bawang merah
- Bawang putih
Cara Kerja
1. Jamur dan mengkudu dicuci dan direbus selama
20-30 menit, lalu angkat dan tiriskan.
2. Jamur disuir-suir dan mengkudu diiris tipis-tipis.
3. Bumbu yang telah disiapkan dihaluskan dan
ditumis.
4. Daun salam, jamur dan mengkudu dimasukkan
kedalam tumisan.
5. Selanjutnya santan dituang, lalu dimasak hingga
meresap dengan api kecil.
6. Adonan BOJAKU digoreng dengan api sedang lalu
ditiriskan dan diperas.
7. Abon selanjutnya dihaluskan dengan blender.
8. BOJAKU siap untuk dikemas dan dipasarkan.
Packaging

Tampak Belakang

Tampak Depan
• HPP(Harga Pokok Produksi)/unit

= 506.000+600.000+200.000
120 unit
= 10.883
= 11.000/ unit

BBB = Biaya Bahan Baku


BTK = Biaya Tenaga Kerja
BOP = Biaya Oprerasional Produksi

Berdasarkan perhitungan HPP yang diperoleh maka BOJAKU harga jual 15.000/unit dengan
berat 250 gram.
Target Pemasaran
Target pasar yang kami bidik yaitu konsumen yang tinggal dan
atau yang sedang berkunjung di Kota Semarang, selain itu pada
masyarakat di luar Kota Semarang dengan segala usia,
utamanya yang bermobilitas tinggi, dengan pribadi yang peduli
akan kesehatan, mencari manfaat yang berhubungan dengan
kualitas produk serta harga terjangkau.
Promosi
Hard Promotion
Poster, pamflet, sticker, merchandise, dll.
Soft Promotion
Facebook, instagram, shopee.
Promosi

• Voucher
Beli 6 gratis 1
• Diskon
Diskon 10% dihari besar
• Iklan internet
Paid promote
Endors
Intagram ads
Kesimpulan
 BOJAKU merupakan abon jamur sehat dan rendah
kolestrol
 BOJAKU praktis dikonsumsi
 BOJAKU memiliki prospek bisnis yang bagus dimasa
mendatang.

Anda mungkin juga menyukai