Anda di halaman 1dari 1

TUGAS TUTORIAL 3

MATA KULIAH PEMBARUAN DALAM PEMBELAJARAN DI SD

NAMA : DHANI KRISTANTO


NIM : 836899629
PRODI / SEM : PGSD / SEMESTER 6
POKJAR : SMPN 3 SLEMAN
TANGGAL : 22 November 2020
TUTOR : Thomas Adi Tri Nugroho, M. Pd.

1. Untuk meningkatkan kebugaran dan kecerdasan siswa SD, guru perlu memiliki inovasi
yang menarik dalam pembelajaran. Bermain sambil belajar menjadi salah satu cara
yang efektif untuk menarik siswa dalam pembelajarannya, contohnya permainan
mencari harta karun dimana siswa dibagi menjadi beberapa kelompok untuk mencari
harta karun. Kemudian diberi aturan waktu secara bergantian siswa mencari potongan
puzzle dengan sesuai nama kelompoknya (tokoh pahlawan, warna, bait lagu dll)
tergantung materi pelajaran yang akan diajarkan pada hari itu , ketika semua sudah
melengkapi dengan menyusun kemudian diberikan masing-masing untuk
menceritakan di depan apa yang dibuat dan tugas apa dibalik itu.
2. Seni tidak bisa terlepas dari kegiatan belajar mengajar karena dari segi aspek
manapun dapat diintegrasikan dengan mata pelajaran. Seni merupakan salah salah
satu bagian sarana pembelajaran yang berguna untuk mengekspresikan emosi dan
perasaan yang ada dalam diri manusia serta memiliki fungsi dalam dunia pendidikan
untuk menunjang perkembangan siswa dalam menciptakan sebuah karya nyata.

3. E-learning merupakan hasil perkembangan teknologi informasi dalam bidang


pendidikan yakni sebagai sarana pembelajaran berbasis online berbentuk website
untuk memberi kemudahan belajar karena dapat diakses kapan saja dan dimana saja
serta memiliki fungsi sesuai kebutuhan pengguna (suplemen, komplemen & substitusi)

4. Kegiatan inti pembelajaran yang memanfaatkan media belajar online saat ini salah
satunya memanfaatkan layanan google yang memiliki fitur banyak, mudah diakses
dan familiar digunakan. Contohnya ketika kita menggunakan layanan Google Meet /
Google Classroom akan menyampaikan / menerangkan sebuah materi pelajaran IPA
tentang alat pernafasan manusia berupa video (animasi) dan slide presentasi yang
menarik ini bisa dibagikan ke siswa dalam catatan ada pendukung jaringan dan
perangkat yang memadai. .Kemudian nanti setelah mendapat materi tersebut bisa
dilanjutkan untuk mengerjakan soal bisa berupa link / kuis melalui google form atau
google classroom itu sendiri juga menyediakan halaman untuk menjawab serta bisa
diatur durasi waktu pengerjaannya juga.

Anda mungkin juga menyukai