Anda di halaman 1dari 7

Masakan India

India Terletak di Asia Selatan dengan garis pantai sepanjang 7.000 km, dan bagian dari
anak benua India, India merupakan bagian dari rute perdagangan penting, dan
bersejarah. India membagi perbatasan dengan Pakistan, Republik Rakyat Tiongkok,
Myanmar. Bangladesh, Nepal, Bhutan, dan Afganistan.

Ciri khas masakan India adalah penggunaan bermacam rempah-rempah khas India dan
sayuran yang tumbuh di India, dan beraneka ragam hidangan vegetarian. Masakan India juga
mencerminkan keanekaragaman iklim, demografi, dan agama.

https://wanita22.com/kesehatan-dan-kebugaran/makan-malam-vegetarian/

Sejarah

Untuk beberapa orang India, makanan sudah menjadi simbol keagamaan dan identitas
sosial dengan beraneka ragam tabu dan pelarangan. Beberapa penganut Jainisme, misalnya,
tidak makan akar-akaran atau makanan yang diambil dari dalam tanah. Beberapa penganut
Hindu dan Buddha adalah juga vegetarian. Selang 20% sampai 42% penduduk India adalah
vegetarian ketat, sementara hanya 30% dari penduduk India yang pemakan daging.

Sedikit demi sedikit penduduk mulai menerapkan filsafat Hindu ahimsa dan menjadi
vegetarian. Biksu Faxian mengunjungi India pada tahun 405 dan melaporkan orang India
beberapa akbar vegetarian, tidak memelihara babi atau unggas, tidak menjual hewan ternak
hidup, di pasar tidak datang tukang jagal dan tidak datang penjual minuman yang
memabukkan. Vegetarianisme makin populer seiring kemajuan Buddhisme dan berkat iklim
yang bersahabat. Sayuran dan serealia bisa dipanen sembarang waktu dalam setahun.

Hidangan lengkap orang India terdiri dari

nasi putih atau beraneka jenis roti (naan, puri, roti) dan kari sayuran (sabzi).

Daging ternak atau makanan laut tidak dianggap sebagai hidangan utama, termasuk oleh
nonvegetarian. Dalam masakan India, selain sebagai hidangan utama, sayuran dimasak
sebagai hidangan pembuka, makanan ringan, acar, dan hidangan penutup

Bahan-bahan
Rempah-rempah dan bumbu standar untuk masakan India

Makanan pokok orang India adalah

Beras

Atta (Tepung Gandum Utuh)

Jenis Kacang :

Masoor (Lentil)

Chana (Kacang Arab)

Toor (Kacang Gude)

Urad (Kacang Hitam)

Kacang Hijau

Kacang-kacangan dapat digunakan utuh, dikupas, dibelah dua setelah dikupas (disebut dal),
atau kacang arab yang dihaluskan menjadi tepung (besan).

Minyak goreng diperlukan untuk membuat kari. Di India Barat dan Utara, orang
menggunakan minyak kacang dari kacang tanah, dan minyak mustar bertambah umum
dipakai di India Timur. Di India Selatan, minyak kelapa dan minyak wijen bertambah umum
dipakai orang untuk memasak. Selain itu, minyak bunga matahari dan minyak kedelai juga
populer di India. Minyak sayur terhidrogenasi yang disebut vanaspati juga populer sebagai
pengganti ghee (minyak samin).

Rempah-rempah yang sering dipakai dalam masakan India adalah


Cabai (Mirch)

Biji Sesawi Hitam (Rai)

Jintan Putih (Jeera)

Kunyit (Haldi, Manjal)

Klabet (Methi)

Asafetida (Hing, Perungayam)

Jahe (Adrak, Inji)

Kayu Manis (Dalchini)

Ketumbar (Dhania)

Bawang Putih (Lassan, Poondu)

Ajwain (Terutama Di Gujarat Dan Punjab)

Bumbu siap pakai yang paling populer adalah bubuk garam masala yang terdiri dari paling
tidak lima jenis rempah, ketumbar, jintan, kapulaga, kayu manis, dan cengkeh. Garam masala
ditaburkan di atas masakan sewaktu makanan hampir masak supaya aroma garam masala
tidak lenyap.

Masakan India juga memakai bermacam daun herba, misalnya,

Tejpat (Daun Cassia)

Daun Ketumbar

Daun Klabet

Daun Mint (Podina)

Bumbu atau penyedap lain yang sering digunakan adalah

Pala (Jaiphal)

Bubuk Mangga (Amchur)

Kuma-Kuma (Kesari)

Bubuk Paprika Merah (Deghi Mirch)


Daun Salam Koja (Kari Patta)

Masakan menurut daerah

1. Masakan India Utara

Set menu thali untuk vegetarian di Rajasthan, India.


Ciri khas masakan India Utara pada penggunaan produk ternak perah, seperti susu,
paneer, minyak samin, dan yogurt. Sejumlah masakan India Utara bermula dari
periode invasi Islam, misalnya kebab. Masakan Pakistan dan masakan India Utara
hampir serupa karena keduanya memiliki budaya dan sejarah yang sama.

2. Masakan India Timur

Masakan India Timur terkenal dengan hidangan penutup seperti rasagolla, chum
chum, sandesh, rasabali, chhena poda, chhena gaja, chhena jalebi, dan kheer.
Beberapa dari kue-kue yang sekarang populer di India Utara bermula dari Benggala
atau Orissa. Di India Timur, biji poppy jumlah digunakan dalam masakan.
Seperti halnya orang India aspek selatan, makanan isi orang India Timur adalah nasi.
Lauk yang umum berupa kari lentil dan hidangan daging seperti ikan, ditambah
beberapa jenis sayur.

3. Masakan India Selatan


Idli dihidangkan bersama chutney kelapa, hidangan populer di India selatan.

Masakan India Selatan memiliki beraneka ragam hidangan nasi karena nasi adalah
makanan isi untuk orang India Selatan. Lauk untuk makan nasi adalah sambar dan
rasam, bermacam jenis acar, hidangan dari kelapa parut dan santan, serta hidangan
yang memakai minyak kelapa dan daun salam koja.

Utara
Masakan lebih kental kuahnya.
Masakan lebih pedas rasa bumbunya
Menggunakan minyak kacang (minyak yang diperoleh dari kacang tanah)
Mempergunakan hasil dari hewan ternak seperti susu, yogurt, keju.

Selatan
Kuah tidak terlalu kental
Tidak pedas
menggunakan minyak sayur.
banyak mempergunakan hasil dari tumbuhan seperti kelapa, padi, sayuran.
menyajikan nasi sebagai pendamping menu utama mereka.
4. Masakan India Barat

Makanan ringan Pani puri

Masakan India Barat terdiri dari masakan Maharashtra, masakan Gujarat, dan
masakan Goa. Masakan Maharashtra masih dibagi menjadi dua gugusan, masakan
pesisir dan masakan pegunungan. Masakan pesisir bergantung kepada beras, kelapa,
dan ikan karena memiliki kondisi geografis seperti di Goa.

Minuman

Teh adalah minuman utama di seluruh India. Daerah penghasil teh terbaik adalah Darjeeling
and Assam. Minuman teh yang populer bernama masala chai, cara membuatnya yaitu Teh
biasanya direbus dengan susu bersama rempah-rempah seperti kapulaga, cengkeh, kayu
manis, dan jahe

Kopi susu populer di India Selatan. Kopi arabika terbaik ditanam di bertambah kurang
Mysore dan Karnataka. Produknya disebut Mysore Nuggets. Kopi saring india (kaapi) adalah
minuman populer di India Selatan. Minuman lain yang sering diminum orang India adalah
nimbu pani (lemonade), lassi, chaach, badam doodh (susu badam)

Etika / adat

Di India Selatan, sehelai daun pisang yang sudah dicuci dibuat sebagai pengganti alas makan.
Di India, makanan dimakan sambil duduk di kursi, di lantai, di kursi rendah, atau di atas
bantal untuk duduk. Secara tradisional, makanan dimakan terus dengan tangan, biasanya
dengan jari-jari dan telapak tangan kanan, tanpa sendok dan garpu. Sewaktu makan dengan
tangan, suhu makanan bisa dirasakan dengan tangan sebelum disuap ke mulut. Mulut juga
bisa dicegah dari melepuh akibat makanan panas.

Set menu thali terdiri dari beraneka masakan daerah di India dalam mangkuk-mangkuk kecil
yang disajikan dalam piring logam besar. Hidangan ini dilengkapi dengan raita dan beraneka
jenis roti-rotian seperti naan, puri, roti, atau nasi.

Alat makan seperti sendok dan garpu dipakai oleh kalangan atas di India. Hidangan yang
hanya mengandung nasi biasanya boleh dimakan dengan sendok dan garpu, namun memakan
roti dengan pisau atau garpu dianggap tidak sopan.

Alat memasak yang sering digunakan dalam masakan india


a. Charni, pengayak terigu agar roti naan halus dan lembut
b. Belan, serupa rolling pin untuk meratakan adonan roti
c. Patli, kayu bulat untuk alas menggiling flatbread
d. Kadai, wajan datar dari besi cor untuk menggoreng makanan
e. Jhaara, penyaring minyak sekaligus untuk membalik makanan
f. Chimta, penjepit besi untuk membalik flatbread
g. Masala dabba, wadah untuk menyimpan berbagai jenis rempah
memasak.

Anda mungkin juga menyukai