Anda di halaman 1dari 5

1.

Jelaskan apa yang dimaksud dengan:


a. Komunikasi
b. Bisnis
c. Komunikasi Bisnis
b. Jelaskan hubungan antara komunikasi dengan bisnis
2. Dalam Kehidupan Sehari-hari manusia tidak pernah lepas dari kebutuhan dan proses
komunikasi. sebutkan bentuk komunikasi yang sering anda lakukan, kemudian
identifikasi mulai dari pengirim, penyampaian pesan, saluran komunikasi yang
digunakan, penerima pesan dan umpan balik. identifikasi juga hambatam yang muncul
dalam komunikasi tersebut.
3. Ada 2 bentuk komunikasi dalam dunia bisnis yaitu komnunikasi verbal dan komunikasi
nonverbal. sebutkan keunggulan dan kelemahan dari kedua komunikasi tersebut dan
jelaskan mengapa komunikasi nonverbal jauh lebih unggul dan dipercaya dibandingkan
dengan komunikasi verbal.
4. Sebutkan beberapa keterampilan khusus yang diperlukan dalam komunikasi bisnis
5. Jika anda seorrang direktur dari sebuah perusahaan multinasional yang bergerak di
bidang telekomunikasi sedang berencana untuk mengembangkan perusahaan di negara
lain. Dalam kaitannya dengan masalah budaya menurut anda sebagi seorang direktur. apa
saja yang perlu diantisipasi agar perusahaan mampu menangani berbagai permasalahan
yang berhubungan drngan budaya agar komuniskasi bisnis dalam perusahaan anda
berjalan dengan lancar dan baik

Jawaban
1.
a. Pengertian komunikasi adalah:
Penyampaian informasi, gagasan ataupun pesan dari satu tempat ke tempat lain
dengan tujuan untuk menjalin komunikasi dengan baik. Komunikasi itu suatu
transaksi, proses simbolik yang menghendaki orangorang mengatur
lingkungannya,membangun hubungan antar sesama manusia, melalui pertukaran
informasi untuk menguatkan sikap dan tingkah laku orang lain serta berusaha
mengubah sikap orang lain.
b. Pengertian Bisnis adalah:
Semua kegiatan yang dilakukan seseorang atau lebih yang terorganisasi dalam
mencari laba melalui penyediaan produk yang dibutuhkan oleh masyarakat
c. Pengertian Komunikasi Bisnis adalah:
Proses berbagi informasi antara orang di dalam dan di luar bisnis. Komunikasi
bisnis yang efektif adalah cara karyawan dan manajemen berinteraksi untuk
mencapai tujuan bisnis. Tujuannya adalah untuk meningkatkan praktik bisnis dan
mengurangi kesalahan.Semua aktivitas yang terorganisir dalam suatu perusahaan
bergantung pada proses komunikasi bisnis
b. Hubungan antara komunikasi dan bisnis
Hubungan bisnis dan komunikasi sebagai sama-sama suatu proses sosial, bahwa
komunikasi adalah bisnis dan, sebaliknya, bisnis adalah komunikasi. Artinya,
pada tingkatan gejala [fenomena], antara komunikasi dan bisnis merupakan gejala
yang terintegrasi. Tidak bisa dipisah-pisahkan. Bisnis dan komunikasi sama-sama
memulai kegiatannya dengan melakukan proses produksi.:
a. Dalam komunikasi, yang diproduksi dinamakan informasi; sedangkan
dalam bisnis, yang diproduksi adalah barang dan jasa. Dalam konteks
tertentu, informasi juga termasuk barang dan jasa. Misalnya : informasi
lewat surat kabar, majalah, televisi, dll.
b. Kemudian, bisnis dan komunikasi menyampaikan produk tsb kepada pihak
lain. Dalam komunikasi, pihak lain bisa disebut communicator, audience,
destination, dst. Sementara dalam kegiatan bisnis pihak lain sering disebut
konsumen, klien, buyer, dst. Komunikasi dan bisnis sama-sama
menimbulkan reaksi tertentu dan mempunyai hambatan-hambatan yang
spesifik.
2. D
3. Pengertian Komunikasi Verbal:
Salah satu bentuk komunikasi yang disampaikan kepada pihak lain melalui tulisan
(written) dan lisan (oral). Contohnya adalah membaca majalah, mambaca surat kabar,
mempresentasikan makalah dalam suatu acara seminar dan lainlain. Untuk mencapai
komunikasi yang efektif, maka diperlukan komunikasi dua arah, dimana orangorang
yang terlibat di dalamnya memerlukan ketrampilan mendengar (listening) dan
membaca (reading)
Pengertian Komunikasi NonVerbal:
Salah satu bentuk komunikasi yang informasi melalui penggunaan bahasa tubuh
termasuk kontak mata, ekspresi wajah, hingga gerakan tubuh.
Dalam komunikasi verbal maupun NonVerbal memeliki kekurangan dan kelebihan
masing-masing berikut ini adalah kelebihan komnunikasi Verbal dan NonVerbal:
1. Kelebihan Komunikasi Verbal
a. Jarang terjadi kesalapahaman.
b. Komunikasi lebih mudah jika berkomunikasi dengan seseorang dari budaya
sendiri.
c. Komunikasi verbal merupakan komunikasi yang bersifat formal.
d. Komunikasi verbal dapat digunakan untuk menyelesaikan masalah, contoh:
diskusidan rapat
2. Kelebihan Komunikasi NonVerbal
a. Komunikasi mudah di pahami tanpa harus menjelaskan lebih lanjut.
b. Melengkapi/mempertegas komunikasi verbal.
c. Melalui perilaku NonVerbal seseorang kita dapat mengetahui suasana
emosionalorang tersebut.
d. Perilaku NonVerbal dapat menggantikan perilaku verbal.
e. Perilaku NonVerbal lebih jujur dari pada perilaku verbal, contoh: seorang
dosenmelihat jam tangannya beberapa kali,padahal dia mengatakan bahwa dia
mempunyau banyak waktu untuk berbicara dengan mahasiswan.

Berikut ini adalah kelemahan komunikasi verbal dan NonVerbal

1. Kelemahan Komunikasi Verbal


a. Sering mengalami gangguan, seperti: suara yang gaduh sehingga
komunikasi yangdihasilkan menjadi kurang sempurna.
b. Keterbatasan kosa kata, sehingga pesan yang seharusnya dapat
disampaikan dengan baik menjadi kurang tepat.
c. Sulit dimengerti apabila antara komunikator dan komunikan berlainan
bahasa dan budaya, dan mereka tidak memahami bahasa lawan
komunikasinya
2. Kelemahan Komunikasi NonVerbal
a. Kadang terjadi kesalapahaman dalam memahami makna dari komunikasi
NonVerbal.
b. Kurang sopan bila di gunakan dalam komunikasi formal.
c. Tidak dapat digunakan untuk menyelesaikan masalah.
d. Komunikasi NonVerbal hanya bisa dipakai di lingkungan dan budaya
sendiri saja

Penyebab Mengapa komunikasi Nonverbal jauh lebih unggul dan dipercaya


dibandingkan dengan komunikasi verbal.Karena Komunikasi non-verbal dapat lebih
jujur dalam mengungkapkan sebuah makna karena dilakukan secara spontan. Melalui
komunikasi nonverbal kita bisa mengetahui perasaan lawan bicara dengan detail dan
menyeluruh, seperti misalnya apakah lawan bicara kita senang, marah, sedih, atau
benci atas pesan yang kita sampaikan. Kita juga bisa memahami feedback lawan
bicara lebih jelas melalui pesan nonverbalnya. Bentuk-bentuk komunikasi nonverbal
diantaranya, gerakan tubuh, ekspresi wajah, kontak mata, penampilan, bau-bauan,
sentuhan, artifak, dan lain-lain. Komunikasi nonverbal perlu dipelajari karena
sebagian besar persepsi orang lain terhadap diri kita adalah dari perilaku nonverbal
yang kita lakukan.

4. Komunikasi bisnis merupakan salah satu faktor penting dalam keberhasilan pencapaian
usaha. Mengingat, komunikasi yang baik akan berdampak pada hasil bisnis yang lebih
baik pula. Adanya komunikasi juga bisa menghindari terjadinya kesalahpahaman.
Keterampilan komunikasi bisnis menjadi semakin penting untuk dikuasai. Sebenarnya,
bukan hanya penting untuk para eksekutif, melainkan juga penting dimiliki seluruh
karyawan. Kemampuan ini bisa diasah hingga dapat berfungsi baik pula dalam dunia
bisnis yang semakin kompleks ini. keterampilan khusus yang diperlukan dalam
komunikasi bisnis
a. Kemampuan Mendengarkan Secara Aktif
b. Kemampuan Verbal
c. Kemampuan Bernegosiasi
d. Kemampuan Menjual (Selling)
e. Kemampuan Komunikasi Tertulis
f. Kemampuan Komunikasi Interpersonal
5. Budaya merupakan akumulasi dari pengalaman dan nilai", termasuk komunikasi,
ekspektasi, simbol".

budaya adalah cara hidup perusahaan yang dapat dianggap sebagai kepribadian dari bisnis.
seperti halnya dalam budaya global, terdapat beberapa pemahaman yang umum, sebagai
contoh untuk bisa mendapatkan keuntungan, perusaahan harus menyediakan barang atau jasa
yang dibutuhkan oleh konsumen.

Dalam budaya bisnis biasanya ada beberapa hal yang tidak perlu dibicarakan secara
langsung, jika kita berada dalam struktur organisai dalam perusahaan, kita akan segera
memahami bagaimana peran kita dalam struktur tersebut dan kepada siapa saja kita memiliki
hubungan professional dengan para rekan" kerja. beberapa budaya bisnis, mungkin memiliki
harapan adanya hirarki dalam hal kumunikasi, misalnya siapa yang di bolehkan untuk
berbicara dengan karyawan tertentu, misalnya manajer atau direktur.

Anda mungkin juga menyukai