Anda di halaman 1dari 14

KRITERIA DIAGNOSIS GANGGUAN BIPOLAR

Gangguan bipolar tersifat oleh episode berulang (sekurang-kurangnya dua episode) dimana afek
pasien dan tingkat aktivitasnya jelas terganggu, pada waktu tertentu terdiri dari peningkatan afek
disertai penambahan energi dan aktivitas (mania atau hipomania), dan pada waktu lain berupa
penurunan afek disertai pengurangan energi dan aktivitas (depresi). Yang khas adalah bahwa biasanya
ada penyembuhan sempurna antar episode.
Episode manik biasanya mulai dengan tiba-tiba dan berlangsung antara 2 minggu sampai 4 – 5
bulan, episode depresi cendrung berlangsung lebih lama (rata-rata sekitar 6 bulan) meskipun jarang
melebihi 1 tahun kecuali pada orang usia lanjut. Kedua macam episode itu seringkali terjadi setelah
peristiwa hidup yang penuh stres atau trauma mental lain (adanya stres tidak esensial untuk
penegakkan diagnosis).

GANGGUAN BIPOLAR I
Kriteria PPDGJ III
Untuk diagnosis GB-I, kriteria episode mania harus dipenuhi. Episode mania dapat didahului atau diikuti
oleh episode hipomania atau episode depresi mayor.
Gangguan Bipolar I
A. Kriteria memenuhi paling sedikit satu episode manik (kriteria A-D episode manik).
B. Adanya episode manik dan episode depresif mayor tidak menunjukkan gangguan
skizoafektif, skizofrenia, gangguan skizofreniform, gangguan waham, spektrum
skizofrenia tidak spesifik atau spesifik lainnya dan gangguan psikotik lain.

Kriteria DSM V dan ICD-10


GANGGUAN BIPOLAR II
Kriteria PPDGJ-III
Untuk mendiagnosis GB-II, kriteria berikut untuk episode hipomanik, saat ini atau sebelumnya,
dan kriteria berikut untuk episode depresif, saat ini atau sebelumnya, harus dipenuhi.
Diagnosis GB-II
A. Paling sedikit harus terpenuhi satu episode hipomanik (kriteria “episode hipomanik” A-F)
dan paling sedikit satu episode depresi mayor.
B. Tidak pernah mengalami episode manik
C. Keberadaan episode hipomanik dan episode depresi mayor tidak dapat menjelaskan
gangguan skizoafektif, skizofrenia, gangguan skizofreniform, gangguan waham atau
spektrum skizofrenia tidak spesifik atau spesifik lainnya dan gangguan psikotik lain.
D. Gejala-gejala depresi atau yang tak dapat diprediksi yang disebabkan oleh seringnya
pergantian antara periode depresi dengan hipomania menyebabkan penderitaan yang
bermakna secara klinis atau hendaya sosial, pekerjaan, atau fungsi area penting lainnya.

Kriteria DSM-V dan ICD-10

Anda mungkin juga menyukai