Anda di halaman 1dari 44

Halaman Judul

ASUHAN KEPERAWATAN
PADA LUKA BAKAR

Oleh: Kelompok 11 (A4-A):

1. A.A Istri Gunawati (10.321.0939)


2. I Nengah Dwipayana Putra (10.321.0952)
3. Kadek Ayu Astri Novitasari (10.321.0959)
4. Luh Putu Widiatmini (10.321.0965)

STIKES WIRAMEDIKA PPNI BALI


PROGRAM STUDI S1 KEPERAWATAN
2012

i|Page
KATA PENGANTAR

Puja dan puji syukur kami panjatkan ke hadapan Ida Sang Hyang Widhi Wasa, karena
atas berkat dan rahmat-Nya makalah yang berjudul “Asuhan Keperawatan Pada Luka
Bakar” dapat diselesaikan tepat pada waktunya.

Adapun maksud dan tujuan dari penulisan makalah ini adalah sebagai pedoman bagi
mahasiswa untuk mengetahui lebih jelas tentang penyakit yang berhubungan dengan
Sistem Integument sebelum dapat melaksanakan asuhan itu sendiri kepada pasien/klien,
serta dalam memenuhi tugas mata kuliah Sistem Integumen.

Saya menyadari sepenuhnya, bahwa makalah ini jauh dari kata sempurna dan masih
banyak kekurangan mengingat keterbatasan kami dalam penyusunan. Sehingga dengan
keterbatasan tersebut kami mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari berbagai
pihak untuk kesempurnaan makalah ini. Tak lupa kami ucapkan terima kasih dan semoga
sehingga makalah ini dapat bermanfaat dan menambah wawasan yang luas bagi
mahasiswa dalam belajar.

Denpasar, 25 September 2012

Penulis

ii | P a g e
Daftar Isi

Halaman Judul.....................................................................................................................................i
KATA PENGANTAR...........................................................................................................................ii
Daftar Isi..............................................................................................................................................iii
BAB I....................................................................................................................................................1
PENDAHULUAN.................................................................................................................................1
A. Latar Belakang....................................................................................................................1
B. Rumusan Masalah..............................................................................................................2
C. Tujuan...................................................................................................................................2
BAB II...................................................................................................................................................3
PEMBAHASAN...................................................................................................................................3
A. Konsep Dasar Teori..................................................................................................................3
1. Pengertian...............................................................................................................................3
2. Epidemiologi............................................................................................................................3
3. Etiologi.....................................................................................................................................3
4. Faktor Predisposisi.................................................................................................................4
5. Patofisiologi.............................................................................................................................4
6. Klasifikasi.................................................................................................................................7
7. Gejala Klinis..........................................................................................................................12
8. Pemeriksaan Fisik................................................................................................................13
9. Pemeriksaan Penunjang.....................................................................................................15
10. Prognosis.............................................................................................................................16
11. Terapi...................................................................................................................................16
12. Penatalaksanaan................................................................................................................19
B. Konsep Dasar Asuhan Keperawatan Luka Bakar..............................................................22
1. Pengkajian.........................................................................................................................22
2. Diagnosa Keperawatan....................................................................................................24
3. Perencanaan.....................................................................................................................25
4. Implementasi.....................................................................................................................36
5. Evaluasi..............................................................................................................................36

iii | P a g e
BAB III................................................................................................................................................38
PENUTUP..........................................................................................................................................38
A. Kesimpulan........................................................................................................................38
B. Saran..................................................................................................................................38
DAFTAR PUSTAKA.........................................................................................................................39

iv | P a g e
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Sebagaimana diketahui, peristiwa kecelakaan luka bakar bisa terjadi kapan saja
– dimana saja dan pada umumnya adalah disebabkan oleh faktor kelalaian manusia.
Api : sebagai salah satu faktor penyebab utama kecelakaan luka bakar yang sering
disebut sebagai sahabat manusia – tiba-tiba saja bisa berubah menjadi sumber
malapetaka. Demikian pula halnya listrik, bahan-bahan kimia, minyak tanah, bensin,
gas, dan beberapa unsur lainnya yang begitu dekat dan akrab dengan aktivitas
keseharian manusia, tanpa disadari sekaligus juga merupakan musuh yang harus selalu
diwaspadai.

Sebagai salah satu dari permasalahan bidang kesehatan di tanah air, pada
kenyataannya begitu banyak peristiwa kecelakaan luka bakar yang dialami oleh
pelbagai lapisan warga masyarakat. Akibat yang ditimbulkan oleh kecelakaan luka
bakar dipastikan begitu dahsyat dan membutuhkan perawatan yang sangat serius. Para
korban kecelakaan luka bakar bukan hanya merasakan kesakitan yang luar biasa tetapi
diantaranya juga mengakibatkan cacat fisik dan penderitaan psikis yang
berkepanjangan. Bahkan tidak sedikit diantaranya juga menyebabkan kematian bagi
para korbannya.

Dalam kaitannya dengan tingginya tingkat kecelakaan luka bakar sejatinya harus
diupayakan sosialisasi dan publikasi kepada pelbagai lapisan warga masyarakat
mengenai bahaya dan akibat yang ditimbulkan dari kecelakaan luka bakar. Hal lain
yang juga menjadi prioritas adalah upaya menanamkan kesadaran dan merubah
perilaku untuk selalu waspada dan menghindari terjadinya kecelakaan luka bakar di
lingkungannya masing-masing – karena pada umumnya kecelakaan luka bakar adalah
disebabkan oleh faktor kelalaian manusia.

1|Page
B. Rumusan Masalah

1. Apa yang di maksud dengan luka bakar ?


2. Bagaimana epidemiologi luka bakar ?
3. Bagaimana etiologi luka bakar ?
4. Bagaimana faktor predisposisi luka bakar ?
5. Bagaimana patofisiologi luka bakar ?
6. Bagaimana klasifikasi luka bakar ?
7. Bagaimana gejala klinis luka bakar ?
8. Bagaimana pemeriksaan fisik luka bakar ?
9. Bagaimana pemeriksaan penunjang luka bakar ?
10. Bagaimana prognosis luka bakar ?
11. Bagaimana terapi luka bakar ?
12. Bagaimana penatalaksanaan luka bakar ?
13. Bagaimana asuhan keperawatan luka bakar

C. Tujuan

1. Untuk mengetahui apa yang dimaksud dengan luka bakar.


2. Untuk mengetahui bagaimana epidemiologi dari luka bakar.
3. Untuk mengetahui bagaimana etiologi dari luka bakar.
4. Untuk mengetahui bagaimana faktor predisposisi dari luka bakar.
5. Untuk mengetahui bagaimana patofisiologi dari luka bakar.
6. Untuk mengetahui bagaimana klasifikasi dari luka bakar.
7. Untuk mengetahui bagaimana gejala klinis dari luka bakar.
8. Untuk mengetahui bagaimana pemeriksaan fisik dari luka bakar.
9. Untuk mengetahui bagaimana pemeriksaan penunjang dari luka bakar.
10. Untuk mengetahui bagaimana prognosis dari luka bakar.
11. Untuk mengetahui bagaimana terapi dari luka bakar.
12. Untuk mengetahui bagaimana penatalaksanaan dari luka bakar.
13. Untuk mengetahui bagaimana asuhan keperawatan dari luka bakar.

2|Page
BAB II

PEMBAHASAN

A. Konsep Dasar Teori


1. Pengertian
Luka bakar adalah kerusakan jaringan permukaan tubuh disebabkan oleh panas
pada suhu tinggi yang menimbulkan reaksi pada seluruh sistem metabolisme (Buku
Penuntun Diet edisi baru)
Luka bakar adalah suatu trauma yang disebabkan oleh panas, arus listrik, bahan
kimia, dan petir yang mengenai mukosa, dan jaringan yang lebih dalam ( Irna Bedah
RSUD Dr.Soetomo, 2001 )
Luka bakar adalah luka yang disebabkan oleh kontak mata dengan suhu tinggi
seperti api, air panas, listrik, bahan kimia, radiasi, juga oleh sebab kontak dengan suhu
renadah (frost bite). [kapita selekta jilid 2]

2. Epidemiologi
Perawatan luka bakar mengalami perbaikan/kemajuan dalam dekade terakhir ini,
yang mengakibatkan menurunnya angka kematian akibat luka bakar. Pusat-pusat
perawatan luka bakar telah tersedia cukup baik, dengan anggota team yang menangani
luka bakar terdiri dari berbagai disiplin yang saling bekerja sama untuk melakukan
perawatan pada klien dan keluarganya. Di Amerika kurang lebih 2 juta penduduknya
memerlukan pertolongan medik setiap tahunnya untuk injuri yang disebabkan karena
luka bakar. 70.000 diantaranya dirawat di rumah sakit dengan injuri yang berat. Luka
bakar merupakan penyebab kematian ketiga akibat kecelakaan pada semua kelompok
umur. Laki-laki cenderung lebih sering mengalami luka bakar dari pada wanita, terutama
pada orang tua atau lanjut usia ( diatas 70 th).

3. Etiologi
Luka bakar dikategorikan menurut mekanisme injurinya meliputi :
 Luka Bakar Termal

3|Page
Luka bakar thermal (panas) disebabkan oleh karena terpapar atau kontak dengan
api, cairan panas atau objek-objek panas lainnya.
 Luka Bakar Kimia
Luka bakar chemical (kimia) disebabkan oleh kontaknya jaringan kulit dengan asam
atau basa kuat. Konsentrasi zat kimia, lamanya kontak dan banyaknya jaringan
yang terpapar menentukan luasnya injuri karena zat kimia ini. Luka bakar kimia
dapat terjadi misalnya karena kontak dengan zat-zat pembersih yang sering
dipergunakan untuk keperluan rumah tangga dan berbagai zat kimia yang
digunakan dalam bidang industri, pertanian dan militer. Lebih dari 25.000 produk
zat kimia diketahui dapat menyebabkan luka bakar kimia.
 Luka Bakar Elektrik
Luka bakar electric (listrik) disebabkan oleh panas yang digerakan dari energi listrik
yang dihantarkan melalui tubuh. Berat ringannya luka dipengaruhi oleh lamanya
kontak, tingginya voltage dan cara gelombang elektrik itu sampai mengenai tubuh.
 Luka Bakar Radiasi
Luka bakar radiasi disebabkan oleh terpapar dengan sumber radioaktif. Tipe injuri
ini seringkali berhubungan dengan penggunaan radiasi ion pada industri atau dari
sumber radiasi untuk keperluan terapeutik pada dunia kedokteran. Terbakar oleh
sinar matahari akibat terpapar yang terlalu lama juga merupakan salah satu tipe
luka bakar radiasi.

4. Faktor Predisposisi
 Kecelakaan kerja
 Pemakaian kosmetik berbahan kimia berbahaya
 Kelalaian saat bekerja

5. Patofisiologi
Luka bakar disebabkan oleh pengalihan energi dari suatu sumber panas kepada
tubuh. Panas dapat dipindahkan lewat hantaran atau radiasi elektromagnetik. Luka
bakar dapat dikelompokkan menjadi luka bakar termal, radiasi atau kimia. Destruksi
jaringan terjadi akibat koagulasi, denaturasi protein atau ionisasi sel. Kulit dan mukosa
saluran nafas atas merupakan lokasi destruksi jaringan. Jaringan yang dalam, termasuk
organ visera, dapat mengalami kerusakan karena luka bakar elektrik atau kontak yang

4|Page
lama dengan agens penyebab ( burning agent ). Nekrosis dan kegagalan organ dapat
terjadi.
Dalamnya luka bakar tergantung pada suhu agen penyebab luka bakar dan
lamanya kontak dengan agen tersebut. Sebagai conth, pada kasus luka bakar tersiram
air panas pada orang dewasa, kontak selama 1 detik dengan air yang panas dari
shower dengan suhu 68,90C dapat menimbulkan luka bakar yang merusak epidermis
serta dermis sehingga terjadi cedera derajat- tiga ( fullthickness injury ). Pajanan selama
15 menit dengan air panas yang suhunya sebesar 56,10C mengakibatkan cedera full-
thickness yang serupa. Suhu yang kurang dari 440C dapat ditoleransi dalam periode
waktu yang lama tanpa menyebabkan luka bakar.

5|Page
Pathway

6|Page
6. Klasifikasi

Fase Luka Bakar

A. Fase akut

Disebut sebagai fase awal atau fase syok. Dalam fase awal penderita akan
mengalami ancaman gangguan airway (jalan nafas), brething (mekanisme bernafas),
dan circulation (sirkulasi). Gnagguan airway tidak hanya dapat terjadi segera atau
beberapa saat setelah terbakar, namun masih dapat terjadi obstruksi saluran pernafasan
akibat cedera inhalasi dalam 48-72 jam pasca trauma. Cedera inhalasi adalah penyebab
kematian utama penderiat pada fase akut. Pada fase akut sering terjadi gangguan
keseimbangan cairan dan elektrolit akibat cedera termal yang berdampak sistemik.

B. Fase sub akut

Berlangsung setelah fase syok teratasi. Masalah yang terjadi adalah


kerusakan atau kehilangan jaringan akibat kontak denga sumber panas. Luka yang
terjadi menyebabkan:

1. Proses inflamasi dan infeksi.


2. Problempenuutpan luka dengan titik perhatian pada luka telanjang atau tidak
berbaju epitel luas dan atau pada struktur atau organ – organ fungsional.
3. Keadaan hipermetabolisme.

C. Fase lanjut

Fase lanjut akan berlangsung hingga terjadinya maturasi parut akibat luka
dan pemulihan fungsi organ-organ fungsional. Problem yang muncul pada fase ini
adalah penyulit berupa parut yang hipertropik, kleoid, gangguan pigmentasi, deformitas
dan kontraktur.

7|Page
Klasifikasi luka bakar
Untuk membantu mempermudah penilaian dalam memberikan terapi dan perawatan,
luka bakar diklasifikasikan berdasarkan penyebab, kedalaman luka, dan keseriusan luka,
yakni :

1. Berdasarkan penyebab

- Luka bakar karena api


- Luka bakar karena air panas
- Luka bakar karena bahan kimia
- Laka bakar karena listrik
- Luka bakar karena radiasi

2. Berdasarkan kedalaman luka bakar

a. Luka bakar derajat I

- Kerusakan terjadi pada lapisan epidermis


- Tampak merah dan kering seperti luka bakar matahari
- Tidak dijumpai bulae
- Nyeri karena ujung-ujung saraf sensorik teriritasi
- Penyembuhan terjadi spontan dalam waktu 5-10 hari

b. Luka bakar derajat II

- Kerusakan meliputi epidermis dan sebagian dermis, berupa reaksi inflamasi


disertai proses eksudasi.
- Dijumpai bulae.
- Nyeri karena ujung-ujung saraf teriritasi.
- Dasar luka berwarna merah atau pucat, sering terletak lebih tinggi diatas kulit
normal.

Luka bakar derajat II ini dibedakan menjadi 2 (dua), yaitu :

1) Derajat II dangkal (superficial)

- Kerusakan mengenai bagian superfisial dari dermis.

8|Page
- Organ-organ kulit seperti folikel rambut, kelenjar keringat, kelenjar sebasea
masih utuh.
- Penyembuhan terjadi spontan dalam waktu 10-14 hari.

2) Derajat II dalam (deep)


- Kerusakan mengenai hampir seluruh bagian dermis.
- Organ-organ kulit seperti folikel rambut, kelenjar keringat, kelenjar sebasea
sebagian besar masih utuh.
- Penyembuhan terjadi lebih lama, tergantung epitel yang tersisa. Biasanya
penyembuhan terjadi lebih dari sebulan.
-

c. Luka bakar derajat III

 Kerusakan meliputi seluruh lapisan dermis dan lapisan yang lebih dalam.
 Organ-organ kulit seperti folikel rambut, kelenjar keringat, kelenjar sebasea
mengalami kerusakan.
 Tidak dijumpai bulae.
 Kulit yang terbakar berwarna putih hingga merah, coklat atau hitam
 Terjadi koagulasi protein pada epidermis dan dermis yang dikenal sebagai
eskar.
 Tidak dijumpai rasa nyeri dan hilang sensasi, oleh karena ujung-ujung saraf
sensorik mengalami kerusakan/kematian.
 Penyembuhan terjadi lama karena tidak terjadi proses epitelisasi spontan
dari dasar luka.

3. Berdasarkan tingkat keseriusan luka

American Burn Association menggolongkan luka bakar menjadi tiga kategori, yaitu:

a. Luka bakar mayor

o Luka bakar dengan luas lebih dari 25% pada orang dewasa dan lebih dari
20% pada anak-anak.
o Luka bakar fullthickness lebih dari 20%.
o Terdapat luka bakar pada tangan, muka, mata, telinga, kaki, dan perineum.

9|Page
o Terdapat trauma inhalasi dan multiple injuri tanpa memperhitungkan derajat
dan luasnya luka.
o Terdapat luka bakar listrik bertegangan tinggi.

b. Luka bakar moderat

o Luka bakar dengan luas 15-25% pada orang dewasa dan 10-20% pada anak-
anak.
o Luka bakar fullthickness kurang dari 10%.
o Tidak terdapat luka bakar pada tangan, muka, mata, telinga, kaki, dan
perineum.

c. Luka bakar minor

Luka bakar minor seperti yang didefinisikan oleh Trofino (1991) dan Griglak
(1992) adalah :

 Luka bakar dengan luas kurang dari 15% pada orang dewasa dan kurang dari
10 % pada anak-anak.
 Luka bakar fullthickness kurang dari 2%.
 Tidak terdapat luka bakar di daerah wajah, tangan, dan kaki.
 Luka tidak sirkumfer.
 Tidak terdapat trauma inhalasi, elektrik, fraktur.

Luas Luka Bakar :

Dewasa : Hukum 9  (Rule Of Nine(s))  atau anak Table Lund & Bowder

- Permukaan kepala  :  9 % 


- Permukaan pinggang          :  9 % 
- Permukaan setiap lengan :  9 %  
- Permukaan paha     :  9 %
- Permukaan dada :  9 %  
- Permukaan betis :  9 %
- Permukaan perut     :  9 % 
- Perineum & genital  :  9 %
- Permukaan punggung :  9 %  
- Telapak tangan   :  1 % 

10 | P a g e
Bayi    : Rumus 10

Anak   : Rumus 10-15-10 

2. Diagram

Penentuan luas luka bakar secara lebih lengkap dijelaskan dengan diagram Lund
dan Browder sebagai berikut

LOKASI USIA (Tahun)


0-1 1-4 5-9 10-15 DEWASA
KEPALA 19 17 13 10 7
LEHER 2 2 2 2 2
DADA & 13 13 13 13 13
PERUT
PUNGGUNG 13 13 13 13 13
PANTAT KIRI 2,5 2,5 2,5 2,5 2,5

PANTAT 2,5 2,5 2,5 2,5 2,5


KANAN
KELAMIN 1 1 1 1 1

11 | P a g e
LENGAN 4 4 4 4 4
ATAS KA.
LENGAN 4 4 4 4 4
ATAS KI.
LENGAN 3 3 3 3 3
BAWAH KA
LENGAN 3 3 3 3 3
BAWAH KI.
TANGAN KA 2,5 2,5 2,5 2,5 2,5

TANGAN KI 2,5 2,5 2,5 2,5 2,5


PAHA KA. 5,5 6,5 8,5 8,5 9,5
PAHA KI. 5,5 6,5 8,5 8,5 9,5
TUNGKAI 5 5 5,5 6 7
BAWAH KA
TUNGKAI 5 5 5,5 6 7
BAWAH KI
KAKI KANAN 3,5 3,5 3,5 3,5 3,5
KAKI KIRI 3,5 3,5 3,5 3,5 3,5

7. Gejala Klinis
Beratnya luka bakar tergantung kepada jumlah jaringan yang terkena dan kedalaman
luka:
 Luka bakar derajat I
Merupakan luka bakar yang paling ringan. Kulit yang terbakar menjadi merah, nyeri,
sangat sensitif terhadap sentuhan dan lembab atau membengkak.
Jika ditekan, daerah yang terbakar akan memutih; belum terbentuk lepuhan.
 Luka bakar derajat II
Menyebabkan kerusakan yang lebih dalam. Kulit melepuh, dasarnya tampak merah
atau keputihan dan terisi oleh cairan kental yang jernih. Jika disentuh warnanya
berubah menjadi putih dan terasa nyeri.
 Luka bakar derajat III
Menyebabkan kerusakan yang paling dalam. Permukaannya bisa berwarna putih
dan lembut atau berwarna hitam, hangus dan kasar. Kerusakan sel darah merah

12 | P a g e
pada daerah yang terbakar bisa menyebabkan luka bakar berwarna merah terang.
Kadang daerah yang terbakar melepuh dan rambut/bulu di tempat tersebut mudah
dicabut dari akarnya. Jika disentuh, tidak timbul rasa nyeri karena ujung saraf pada
kulit telah mengalami kerusakan.

8. Pemeriksaan Fisik

1. Keadaan umum

Umumnya penderita datang dengan keadaan kotor mengeluh panas sakit dan
gelisah sampai menimbulkan penurunan tingkat kesadaran bila luka bakar mencapai
derajat cukup berat

2. TTV

Tekanan darah menurun nadi cepat, suhu dingin, pernafasan lemah sehingga tanda
tidak adekuatnya pengembalian darah pada 48 jam pertama

3. Pemeriksaan kepala dan leher

 Kepala dan rambut

Catat bentuk kepala, penyebaran rambut, perubahan warna rambut setalah


terkena luka bakar, adanya lesi akibat luka bakar, grade dan luas luka bakar

 Mata

Catat kesimetrisan dan kelengkapan, edema, kelopak mata, lesi adanya benda
asing yang menyebabkan gangguan penglihatan serta bulu mata yang rontok
kena air panas, bahan kimia akibat luka bakar

 Hidung

Catat adanya perdarahan, mukosa kering, sekret, sumbatan dan bulu hidung
yang rontok.

13 | P a g e
 Mulut

Sianosis karena kurangnya supplay darah ke otak, bibir kering karena intake
cairan kurang

 Telinga

Catat bentuk, gangguan pendengaran karena benda asing, perdarahan dan


serumen

 Leher

Catat posisi trakea, denyut nadi karotis mengalami peningkatan sebagai


kompensasi untuk mengataasi kekurangan cairan

4. Pemeriksaan thorak / dada

Inspeksi bentuk thorak, irama parnafasan, ireguler, ekspansi dada tidak maksimal,
vokal fremitus kurang bergetar karena cairan yang masuk ke paru, auskultasi suara
ucapan egoponi, suara nafas tambahan ronchi

5. Abdomen

Inspeksi bentuk perut membuncit karena kembung, palpasi adanya nyeri pada area
epigastrium yang mengidentifikasi adanya gastritis.

6. Urogenital

Kaji kebersihan karena jika ada darah kotor / terdapat lesi merupakantempat
pertumbuhan kuman yang paling nyaman, sehingga potensi sebagai sumber infeksi
dan indikasi untuk pemasangan kateter.

7. Muskuloskletal

Catat adanya atropi, amati kesimetrisan otot, bila terdapat luka baru pada
muskuloskleletal, kekuatan oto menurun karen nyeri

14 | P a g e
8. Pemeriksaan neurologi

Tingkat kesadaran secara kuantifikasi dinilai dengan GCS. Nilai bisa menurun bila
supplay darah ke otak kurang (syok hipovolemik) dan nyeri yang hebat (syok
neurogenik)

9. Pemeriksaan kulit

Merupakan pemeriksaan pada darah yang mengalami luka bakar (luas dan
kedalaman luka). Prinsip pengukuran prosentase luas uka bakar menurut kaidah 9
(rule of nine lund and Browder) sebagai berikut :

1 th 2 th Dewasa
Bag tubuh

Kepala leher 18% 14% 9%

Ekstrimitas atas (kanan dan kiri) 18% 18% 18 %

Badan depan 18% 18% 18%

Badan belakang 18% 18% 18%

Ektrimitas bawah (kanan dan kiri) 27% 31% 30%

Genetalia 1% 1% 1%

9. Pemeriksaan Penunjang
 Pemeriksaan serum : hal ini dilakukan karena ada pada pasien dengan luka bakar
mengalami kehilangan volume
 Pemeriksaan elektrolit pada pasien dengan luka bakar mengalami kehilangan
volume cairan dan gangguan Na-K pump
 Analisa gas darah biasanya pasien luka bakar terjadi asidosis metabolisme dan
kehilanga protein
 Faal hati dan ginjal

 CBC mengidentifikasikan jumlah darah yang ke dalam cairan, penuruan HCT dan
RBC, trombositopenia lokal, leukositosis, RBC yang rusak

15 | P a g e
 Elektolit terjadi penurunan calsium dan serum, peningkatan alkali phospate

 Serum albumin : total protein menurun, hiponatremia

 Radiologi : untuk mengetahui penumpukan cairan paru, inhalas asap dan


menunjukkan faktor yang mendasari
 ECG : untuk mengetahui adanya aritmia

10. Prognosis
Pemulihan tergantung kepada kedalaman dan lokasi luka bakar.
Pada luka bakar superfisial (derajat I dan derajat II superfisial), lapisan kulit yang mati
akan mengelupas dan lapisan kulit paling luar kembali tumbuh menutupi lapisan di
bawahnya. Lapisan epidermis yang baru dapat tumbuh dengan cepat dari dasar suatu
luka bakar superfisial dengan sedikit atau tanpa jaringan parut. Luka bakar superfisial
tidak menyebabkan kerusakan pada lapisan kulit yang lebih dalam (dermis).
Luka bakar dalam menyebabkan cedera pada dermis. Lapisan epidermis yang
baru tumbuh secara lambat dari tepian daerah yang terluka dan dari sisa-sisa epidermis
di dalam daerah yang terluka. Akibatnya, pemulihan berlangsung sangat lambat dan
bisa terbentuk jaringan parut. Daerah yang terbakar juga cenderung mengalami
pengkerutan, sehingga menyebabkan perubahan pada kulit dan mengganggu
fungsinya.
Luka bakar ringan pada kerongkongan, lambung dan paru-paru biasanya akan
pulih tanpa menimbulkan masalah. Luka yang lebih berat bisa menyebabkan
pembentukan jaringan parut dan penyempitan. Jaringan parut bisa menghalangi
jalannya makanan di dalam kerongkongan dan menghalangi pemindahan oksigen yang
normal dari udara ke darah di paru-paru.

11. Terapi

Medikasi  

 Antibiotika ( bila < 6 jam)  diberikan Sefalosporin generasi III


 Analgetika
 Antasid (H2 blocker ) , untuk mencegah stress ulcer
 ATS / Toxod

16 | P a g e
Sekitar 85% luka bakar bersifat ringan dan penderitanya tidak perlu dirawat di rumah
sakit. Untuk membantu menghentikan luka bakar dan mencegah luka lebih lanjut,
sebaiknya lepaskan semua pakaian penderita. Kulit segera dibersihkan dari bahan
kimia (termasuk asam, basa dan senyawa organik) dengan mengguyurnya dengan air.

Penderita perlu dirawat di rumah sakit jika:

 Luka bakar mengenai wajah, tangan, alat kelamin atau kaki


 Penderita akan mengalami kesulitan dalam merawat lukanya secara baik dan benar
di rumah

Penderita berumur kurang dari 2 tahun atau lebih dari 70 tahun


- Terjadi luka bakar pada organ dalam.

Luka bakar ringan

Jika memungkinkan, luka bakar ringan harus segera dicelupkan ke dalam air dingin.
Luka bakar kimia sebaiknya dicuci dengan air sebanyak dan selama mungkin.
Di tempat praktek dokter atau di ruang emergensi, luka bakar dibersihkan secara
hati-hati dengan sabun dan air untuk membuang semua kotoran yang melekat. Jika
kotoran sukar dibersihkan, daerah yang terluka diberi obat bius dan digosok dengan
sikat. Lepuhan yang telah pecah biasanya dibuang. Jika daerah yang terluka telah
benar-benar bersih, maka dioleskan krim antibiotik (misalnya perak sulfadiazin).

Untuk melindungi luka dari kotoran dan luka lebih lanjut, biasanya dipasang verban.
Sangat penting untuk menjaga kebersihan di daerah yang terluka, karena jika lapisan
kulit paling atas (epidermis) mengalami kerusakan maka bisa terjadi infeksi yang
dengan mudah akan menyebar. Jika diperlukan, untuk mencegah infeksi bisa
diberikan antibiotik,

Untuk mengurangi pembengkakan, lengan atau tungkai yang mengalami luka bakar
biasanya diletakkan/digantung dalam posisi yang lebih tinggi dari jantung.
Pembidaian harus dilakukan pada persendian yang mengalami luka bakar derajat II
atau III, karena pergerakan bisa memperburuk keadaan persendian.
Mungkin perlu diberikan obat pereda nyeri selama beberapa hari. Pemberian booster
tetanus disesuaikan dengan status imunisasi penderita.

17 | P a g e
Luka bakar berat

Luka bakar yang lebih berat dan membahayakan nyawa penderitanya harus segera
ditangani, sebaiknya dirawat di rumah sakit. Kepada korban kebakaran biasanya
diberikan oksigen melalui sungkup muka (masker) untuk membantu menghadapi
efek dari karbon monoksida (gas beracun yang sering terbentuk di lokasi kebakaran).
Di ruang emergensi, dilakukan pemeriksaan terhadap fungsi pernafasan, luka
lainnya di tubuh serta dilakukan pengobatan untuk menggantikan cairan yang hilang
dan untuk mencegah infeksi. Untuk mengobati luka bakar yang berat kadang
digunakan terapi oksigen hiperbarik, dimana penderita ditempatkan dalam ruangan
khusus yang mengandung oksigen bertekanan tinggi.

Jika terjadi cedera pada saluran udara dan paru-paru akibat kebakaran, untuk
membantu fungsi pernafasan bisa dipasang sebuah selang yang dimasukkan ke
dalam tenggorokan. Selang tersebut perlu dipasang jika cedera menimpa wajah atau
jika pembengkakan pada tenggorokan menyebabkan terganggunya fungsi
pernafasan. Jika tidak terjadi gangguan pada sistem pernafasan maka yang perlu
dilakukan hanya memberikan oksigen tambahan melalui sungkup muka. Setelah
daerah yang terluka dibersihkan, lalu dioleskan krim atau salep antibiotik dan
dibungkus dengan verban steril. Verban biasanya diganti sebanyak 2-3 kali/hari.
Luka bakar yang luas sangat rentan terhadap infeksi berat karena itu biasanya
diberikan antibiotik melalui infus. Mungkin perlu diberikan booster tetanus.

Luka bakar luas bisa menyebabkan hilangnya cairan tubuh, karena itu untuk
menggantikannya diberikan cairan melalui infus. Luka bakar dalam bisa
menyebabkan mioglonulinuria, yaitu suatu keadaan dimana protein mioglobulin
dilepaskan dari otot yang rusak dan menyebabkan kerusakan ginjal. Jika tidak
segera diberikan cairan yang memadai, bisa terjadi kegagalan ginjal.Kulit yang
terbakar akan membentuk permukaan yang keras dan tebal yang disebut eskar,
yang bisa menyebabkan terhalangnya aliran darah ke daerah tersebut. Untuk
mengurangi ketegangan pada jaringan yang sehat dibawahnya, biasanya dilakukan
eskarotomi (pemotongan eskar). Jika luasnya tidak lebih dari uang logam 50 sen dan
terjaga kebersihannya, luka bakar yang dalampun bisa pulih dengan sendirinya.
Tetapi jika lapisan kulit dibawahnya mengalami kerusakan yang luas, biasanya perlu
dilakukan pencangkokkan kulit (skin graft).

Bagian kulit yang sehat bisa berasal dari tubuh penderita sendiri (autograft),
dari donor hidup maupun dari kulit orang yang sudah meninggal (allograft), atau dari

18 | P a g e
mahluk lain selain manusia (xenograft, biasanya babi karena kulitnya paling mirip
dengan kulit manusia. Autograft sifatnya permanen, tetapi skin graft dari donor (baik
manusia maupun hewan) sifatnya sementara, yaitu hanya melindungi daerah yang
terbakar pada saat tubuh melakukan penyembuhan sendiri dan 10-14 hari kemudian
akan ditolak oleh tubuh. Biasanya perlu dilakukan terapi fisik dan terapi okupasional
untuk meminimalkan jumlah jaringan parut dan untuk mempertahankan sebanyak
mungkin fungsi dari daerah yang terbakar. Secepat mungkin dipasang bidai untuk
menjaga agar persendian tetap bisa digerakkan sehingga otot dan kulit tidak menjadi
kaku dan memendek. Bidai dipasang sampai terjadi pemulihan yang luas.Sebelum
dilakukan skin graft, persendian yang terkena dilatih terlebih dahulu sehingga
kemampuan geraknya meningkat. Setelah graft ditempelkan, biasanya dilakukan
pembidaian selama 5-10 hari untuk memastikan bahwa graft telah terpasang
sebagaimana mestinya. Penderita harus mengkonsumsi sejumlah kalori dan gizi
yang cukup yang diperlukan untuk proses pemulihan.Jika usus tidak berfungsi akibat
cedera atau pembedahan berulang, zat gizi biasa diberikan melalui infus.

Diperlukan waktu yang lama untuk pemulihan luka bakar yang berat, kadang
sampai bertahun-tahun, karena itu penderita bisa mengalami depresi berat sehingga
dukungan moril sangat diperlukan dari orang-orang di sekelilingnya.

12. Penatalaksanaan
1. Prioritas pertama dalam mengatasi luka bakar adalah menghentikan proses luka
bakar. Ini meliputi intervensi pertolongan pertama pada situasi :

 Untuk luka bakar termal ( api ), ”berhenti, berbaring, dan berguling.” tutup
individu dengan selimut dan gulingkan pada api yang lebih kecil. Berikan
kompres dingin untuk menurunkan suhu dari luka. ( es atau air dingin
menyebabkan cedera lanjut pada jaringan yang terkena )
 Untuk luka bakar kimia ( cairan ), bilas dengan air dalam jumlah banyak untuk
menghilangkan kinia dari kulit. Untuk luka bakar kimia ( bedak ), sikat bedak
kimia dari kulit kemudian bilas dengan air.

 untuk luka bakar listrik matikan sumber listrik pertama-tama sebelum


berusaha untuk memisahkan korban dengan bahaya

19 | P a g e
2. Prioritas kedua adalah menciptakan jalan nafas yang efektif, untuk klien dengan
kecurigaan cedera inhalasi berikan oksigen dilembabkan 100% melalui masker 10
l/mnt. Gunakan intubasi endotrakeal dan tempatkan pada ventilasi mekanik bila gas
darah arteri menunjukkan hiperkapnia berat meskipun dengan O2 suplemen
3. Prioritas ketiga adalah resusitasi cairan agresif untuk memperbaiki kehilangan
volume plasma secara esensial setengah dari perkiraan volume cairan
diberikanpada delapan jam pertama pasca luka bakar dan setengahnya lagi
diberikan selama 16 jam kemudian. Tipe-tipe cairan yang digunakan melipuit
kristaloid seperti larutan ringer laktat dan atau seperti koloid seperti albumin atau
plasma. Terapi cairan diindikasikan pada luka bakar derajat dua atau tiga dengan
luas > 25 % atau lien tidak dapat minum. Terapi cairan dihentikan bila masukan oral
dapat menggantikan parenteral. Dua cara yang lazim digunakan untuk menghitung
kebutuhan cairan pada penderita luka bakar yaitu :

@ cara Evans

Untuk menghitung kebutuhan pada hari pertama hitunglah :

1. Berat badan (kg) X % luka bakar X 1cc Nacl

2. Berat badan (kg) X % luka bakar X 1cc larutan koloid

3.2000cc glukosa 5%

Separuh dari jumlah (1). (2), (3) diberikan dalam 8 jam pertama. Sisanya diberikan
dalam 16 jam berikutnya. Pada hari kedua diberikan setengah jumlah cairn hari pertama.
Pada hari ketiga diberikan setengah jumlah cairan yang diberikan hari kedua. Sebagai
monitoring pemberian lakukan penghitungan diuresis.

@ cara Baxter

Merupakan cara lain yang lebih sederhana dan banyak dipakai. Jumlah
kebutuhan cairan pada hari pertama dihitung dengan rumus = % luka bakar X BB (kg) X
4cc. Separuh dari jumlah cairan yang diberikan dalam 8 jam pertama, sisanya diberikan
dalam 16 jam. Hari pertama terutama diberika elektrolit yaitu larutan ringer laktat karena
terjadi hiponatremi. Untuk hari kedua diberikan setengah dari jumlah pemberian hari
pertama.

20 | P a g e
4. Prioritas keempat adalah perawatan luka bakar :

 Pembersihan dan pemberian krim antimikroba topikal seperti silver sufadiazin


( silvadene )
 Penggunaan berbagai tipe balutan sintetik atau balutan biologis ( tandur
kulit ) khususnya pada luka bakar ketebalan penuh.

21 | P a g e
B. Konsep Dasar Asuhan Keperawatan Luka Bakar

1. Pengkajian
a) Aktifitas/istirahat:
Tanda: Penurunan kekuatan, tahanan; keterbatasan rentang gerak pada area yang
sakit; gangguan massa otot, perubahan tonus.

b) Sirkulasi:
Tanda (dengan cedera luka bakar lebih dari 20% APTT): hipotensi (syok);
penurunan nadi perifer distal pada ekstremitas yang cedera; vasokontriksi perifer
umum dengan kehilangan nadi, kulit putih dan dingin (syok listrik); takikardia
(syok/ansietas/nyeri); disritmia (syok listrik); pembentukan oedema jaringan (semua
luka bakar).

c) Integritas ego:
Gejala: masalah tentang keluarga, pekerjaan, keuangan, kecacatan.

Tanda: ansietas, menangis, ketergantungan, menyangkal, menarik diri, marah.

d) Eliminasi:
Tanda: haluaran urine menurun/tak ada selama fase darurat; warna mungkin hitam
kemerahan bila terjadi mioglobin, mengindikasikan kerusakan otot dalam; diuresis
(setelah kebocoran kapiler dan mobilisasi cairan ke dalam sirkulasi); penurunan
bising usus/tak ada; khususnya pada luka bakar kutaneus lebih besar dari 20%
sebagai stres penurunan motilitas/peristaltik gastrik.

e) Makanan/cairan:
Tanda: oedema jaringan umum; anoreksia; mual/muntah.

f) Neurosensori:
Gejala: area batas; kesemutan.

Tanda: perubahan orientasi; afek, perilaku; penurunan refleks tendon dalam (RTD)
pada cedera ekstremitas; aktifitas kejang (syok listrik); laserasi korneal; kerusakan
retinal; penurunan ketajaman penglihatan (syok listrik); ruptur membran timpanik
(syok listrik); paralisis (cedera listrik pada aliran saraf).

g) Nyeri/kenyamanan:

22 | P a g e
Gejala: Berbagai nyeri; contoh luka bakar derajat pertama secara eksteren sensitif
untuk disentuh; ditekan; gerakan udara dan perubahan suhu; luka bakar ketebalan
sedang derajat kedua sangat nyeri; smentara respon pada luka bakar ketebalan
derajat kedua tergantung pada keutuhan ujung saraf; luka bakar derajat tiga tidak
nyeri.

h) Pernafasan:
Gejala: terkurung dalam ruang tertutup; terpajan lama (kemungkinan cedera
inhalasi).

Tanda: serak; batuk mengii; partikel karbon dalam sputum; ketidakmampuan


menelan sekresi oral dan sianosis; indikasi cedera inhalasi.

Pengembangan torak mungkin terbatas pada adanya luka bakar lingkar dada; jalan
nafas atau stridor/mengii (obstruksi sehubungan dengan laringospasme, oedema
laringeal); bunyi nafas: gemericik (oedema paru); stridor (oedema laringeal); sekret
jalan nafas dalam (ronkhi).

i) Keamanan:
Tanda:

Kulit umum: destruksi jaringan dalam mungkin tidak terbukti selama 3-5 hari
sehubungan dengan proses trobus mikrovaskuler pada beberapa luka.

Area kulit tak terbakar mungkin dingin/lembab, pucat, dengan pengisian kapiler
lambat pada adanya penurunan curah jantung sehubungan dengan kehilangan
cairan/status syok.

Cedera api: terdapat area cedera campuran dalam sehubunagn dengan variase
intensitas panas yang dihasilkan bekuan terbakar. Bulu hidung gosong; mukosa
hidung dan mulut kering; merah; lepuh pada faring posterior;oedema lingkar mulut
dan atau lingkar nasal.

Cedera kimia: tampak luka bervariasi sesuai agen penyebab.

Kulit mungkin coklat kekuningan dengan tekstur seprti kulit samak halus; lepuh;
ulkus; nekrosis; atau jarinagn parut tebal. Cedera secara mum ebih dalam dari
tampaknya secara perkutan dan kerusakan jaringan dapat berlanjut sampai 72 jam
setelah cedera.

23 | P a g e
Cedera listrik: cedera kutaneus eksternal biasanya lebih sedikit di bawah nekrosis.
Penampilan luka bervariasi dapat meliputi luka aliran masuk/keluar (eksplosif), luka
bakar dari gerakan aliran pada proksimal tubuh tertutup dan luka bakar termal
sehubungan dengan pakaian terbakar.

Adanya fraktur/dislokasi (jatuh, kecelakaan sepeda motor, kontraksi otot tetanik


sehubungan dengan syok listrik).

j) Pemeriksaan diagnostik:
(1) LED: mengkaji hemokonsentrasi.
(2) Elektrolit serum mendeteksi ketidakseimbangan cairan dan biokimia. Ini
terutama penting untuk memeriksa kalium terdapat peningkatan dalam 24 jam
pertama karena peningkatan kalium dapat menyebabkan henti jantung.
(3) Gas-gas darah arteri (GDA) dan sinar X dada mengkaji fungsi pulmonal,
khususnya pada cedera inhalasi asap.
(4) BUN dan kreatinin mengkaji fungsi ginjal.
(5) Urinalisis menunjukkan mioglobin dan hemokromogen menandakan kerusakan
otot pada luka bakar ketebalan penuh luas.
(6) Bronkoskopi membantu memastikan cedera inhalasi asap.
(7) Koagulasi memeriksa faktor-faktor pembekuan yang dapat menurun pada luka
bakar masif.
(8) Kadar karbon monoksida serum meningkat pada cedera inhalasi asap.

2. Diagnosa Keperawatan
Marilynn E. Doenges dalam Nursing care plans, Guidelines for planning and
documenting patient care mengemukakan beberapa Diagnosa keperawatan sebagai
berikut :

1 Aktual/Resiko tinggi bersihan jalan nafas tidak efektif berhubungan dengan


obtruksi trakeabronkial;edema mukosa dan hilangnya kerja silia. Luka bakar
daerah leher; kompresi jalan nafas thorak dan dada atau keterdatasan
pengembangan dada.
2 Aktual/Resiko tinggi kekurangan volume cairan berhubungan dengan Kehilangan
cairan melalui rute abnormal. Peningkatan kebutuhan : status hypermetabolik,
ketidak cukupan pemasukan. Kehilangan perdarahan.

24 | P a g e
3 Resiko tinggi infeksi berhubungan dengan Pertahanan primer tidak adekuat;
kerusakan perlinduingan kulit; jaringan traumatik. Pertahanan sekunder tidak
adekuat; penurunan Hb, penekanan respons inflamasi.
4 Nyeri berhubungan dengan Kerusakan kulit/jaringan; pembentukan edema.
Manifulasi jaringan cidera contoh debridemen luka.
5 Resiko tinggi kerusakan perfusi jaringan, perubahan/disfungsi neurovaskuler
perifer berhubungan dengan Penurunan/interupsi aliran darah arterial/vena,
contoh luka bakar seputar ekstremitas dengan edema.
6 Perubahan nutrisi : Kurang dari kebutuhan tubuh berhubungan dengan status
hipermetabolik (sebanyak 50 % - 60% lebih besar dari proporsi normal pada
cedera berat) atau katabolisme protein.
7 Kerusakan integritas kulit berhubungan dengan Trauma : kerusakan permukaan
kulit karena destruksi lapisan kulit (parsial/luka bakar dalam).
8 Kurang pengetahuan tentang kondisi, prognosis dan kebutuhan pengobatan
berhubungan dengan Salah interpretasi informasi Tidak mengenal sumber
informasi.

3. Perencanaan
Rencana Keperawatan
No.
Tujuan dan Kriteria
Dx Intervensi Rasional
Hasil

1. Setelah diberikan 1. Kaji refleks 1. Dugaan cedera inhalasi


asuhan keperawatan gangguan/menelan;
selama ...x 24 jam perhatikan pengaliran air
diharapkan Bersihan liur, ketidakmampuan
jalan nafas tetap efektif menelan, serak, batuk
dengan Kriteria Hasil : mengi.
2. Awasi frekuensi, irama, 2. Takipnea, penggunaan otot
- Bunyi nafas
kedalaman pernafasan ; bantu, sianosis dan
vesikuler, RR
perhatikan adanya perubahan sputum
dalam batas
pucat/sianosis dan menunjukkan terjadi
normal, bebas
sputum mengandung distress pernafasan/edema

25 | P a g e
dispnoe/cyanosis karbon atau merah paru dan kebutuhan
. muda. intervensi medik.
3. Auskultasi paru, 3. Obstruksi jalan
perhatikan stridor, nafas/distres pernafasan
mengi/gemericik, dapat terjadi sangat cepat
penurunan bunyi nafas, atau lambat contoh sampai
batuk rejan. 48 jam setelah terbakar.
4. Perhatikan adanya pucat 4. Dugaan adanya hipoksemia
atau warna buah ceri atau karbon monoksida.
merah pada kulit yang
cidera 5. Meningkatkan ekspansi
5. Tinggikan kepala tempat paru optimal/fungsi
tidur. Hindari pernafasan. Bila
penggunaan bantal di kepala/leher terbakar,
bawah kepala, sesuai bantal dapat menghambat
indikasi pernafasan, menyebabkan
nekrosis pada kartilago
telinga yang terbakar dan
meningkatkan konstriktur
leher.
6. Meningkatkan ekspansi
6. Dorong batuk/latihan paru, memobilisasi dan
nafas dalam dan drainase sekret.
perubahan posisi sering. 7. Membantu
7. Hisapan (bila perlu) mempertahankan jalan
pada perawatan nafas bersih, tetapi harus
ekstrem, pertahankan dilakukan kewaspadaan
teknik steril. karena edema mukosa dan
inflamasi. Teknik steril
menurunkan risiko infeksi.
8. Peningkatan
8. Tingkatkan istirahat sekret/penurunan
suara tetapi kaji kemampuan untuk menelan
kemampuan untuk menunjukkan peningkatan
bicara dan/atau menelan edema trakeal dan dapat
sekret oral secara mengindikasikan kebutuhan
periodik.

26 | P a g e
untuk intubasi.
9. Selidiki perubahan 9. Meskipun sering
perilaku/mental contoh berhubungan dengan nyeri,
gelisah, agitasi, kacau perubahan kesadaran
mental. dapat menunjukkan
terjadinya/memburuknya
hipoksia.
10. Awasi 24 jam 10.Perpindahan cairan atau
keseimbangan cairan, kelebihan penggantian
perhatikan cairan meningkatkan risiko
variasi/perubahan. edema paru. Catatan :
Cedera inhalasi
meningkatkan kebutuhan
cairan sebanyak 35% atau
lebih karena edema.
11. Lakukan program 11.O2 memperbaiki
kolaborasi meliputi : hipoksemia/asidosis.
- Berikan pelembab Pelembaban menurunkan
O2 melalui cara pengeringan saluran
yang tepat, contoh pernafasan dan
masker wajah menurunkan viskositas
sputum.
- wasi/gambaran seri Data dasar penting untuk
GDA pengkajian lanjut status
pernafasan dan pedoman
untuk pengobatan. PaO2
kurang dari 50, PaCO2 lebih
besar dari 50 dan
penurunan pH
menunjukkan inhalasi asap
dan terjadinya
pneumonia/SDPD.
Perubahan menunjukkan
- Kaji ulang seri atelektasis/edema paru tak
rontgen dapat terjadi selama 2 – 3
hari setelah terbakar
12. Berikan/bantu fisioterapi 12.Fisioterapi dada

27 | P a g e
dada/spirometri intensif. mengalirkan area
dependen paru, sementara
spirometri intensif dilakukan
untuk memperbaiki
ekspansi paru, sehingga
meningkatkan fungsi
pernafasan dan
menurunkan atelektasis.
13. Siapkan/bantu intubasi 13.Intubasi/dukungan
atau trakeostomi sesuai mekanikal dibutuhkan bila
indikasi. jalan nafas edema atau
luka bakar mempengaruhi
fungsi paru/oksegenasi.

2. Setelah diberikan 1. Awasi tanda vital, CVP. 1. Memberikan pedoman


asuhan keperawatan Perhatikan kapiler dan untuk penggantian cairan
selama ...x 24 jam kekuatan nadi perifer. dan mengkaji respon
diharapkan Pasien kardiovaskuler.
dapat 2. Awasi tanda-tanda vital 2. Memberikan pedoman
mendemostrasikan untuk pengantian cairan
status cairan dan dan mengkaji respon
biokimia membaik kardiovaskuler
dengan Kriteria hasil : 3. Awasi haluaran urine 3. Secara umum penggantian
dan berat jenis cairan harus dititrasi untuk
- Tidak ada
meyakinkan rata-rata
manifestasi
haluaran urine.
dehidrasi, resolusi
4. Pertahankan pencatatan 4. Mencegah
oedema, elektrolit
kumulatif jumlah dan tipe ketidakseimbangan dan
serum dalam batas
pemasukan cairan. kelebihan cairan
normal, haluaran
5. Timbang berat badan 5. Penggantian cairan
urine di atas 30
setiap hari tergantung pada berat
ml/jam.
badan pertama dan
perubahan selanjutnya
6. Berikan penggantian 6. resusitasi cairan
cairan IV yang dihitung, menggantikan kehilangan
elektrolit, plasma dan cairan/elektrolit,plasma,
membantu mencegah

28 | P a g e
komplikasi albumin
7. Awasi pemeriksaan
laboratorium (Hb, Ht, 7. Kebutuhan penggantian
elektrolit) cairan dan elektrolit

3. Setelah berikan asuhan 1. Pantau: 1. Mengidentifikasi indikasi-


keperawatan - Penampilan luka indikasi kemajuan atau
selama ...x 24 jam bakar (area luka penyimapngan dari hasil
diharapka Pasien bakar, sisi donor yang diharapkan.
bebas dari infeksi dan status balutan di
dengan Kriteria hasil : atas sisi tandur bial
tandur kulit
- Tidak ada demam,
dilakukan) setiap 8
pembentukan
jam.
jaringan granulasi
- Suhu setiap 4 jam.
baik.
- Jumlah makanan
yang dikonsumsi
setiap kali makan.
2. Bersihkan area luka 2. Pembersihan dan
bakar setiap hari dan pelepasan jaringan nekrotik
lepaskan jarinagn meningkatkan
nekrotik (debridemen) pembentukan granulasi.
sesuai pesanan. Berikan
mandi kolam sesuai
pesanan,
implementasikan
perawatan yang
ditentukan untuk sisi
donor, yang dapat
ditutup dengan balutan
vaseline atau op site.
3. Lepaskan krim lama dari 3. Antimikroba topikal
luka sebelum pemberian membantu mencegah
krim baru. Gunakan infeksi. Mengikuti prinsip
sarung tangan steril dan aseptik melindungi pasien
beriakn krim antibiotika dari infeksi. Kulit yang
topikal yang diresepkan gundul menjadi media yang

29 | P a g e
pada area luka bakar baik untuk kultur
dengan ujung jari. pertumbuhan baketri.
Berikan krim secara
menyeluruh di atas luka.
4. Beritahu dokter bila 4. Temuan-temuan ini
demam drainase purulen menadakan infeksi. Kultur
atau bau busuk dari area membantu mengidentifikasi
luka bakar, sisi donor patogen penyebab
atau balutan sisi tandur. sehingga terapi antibiotika
Dapatkan kultur luka dan yang tepat dapat
berikan antibiotika IV diresepkan. Karena balutan
sesuai ketentuan. siis tandur hanya diganti
setiap 5-10 hari, sisi ini
memberiakn media kultur
untuk pertumbuhan bakteri.
5. Tempatkan pasien pada 5. Kulit adalah lapisan
ruangan khusus dan pertama tubuh untuk
lakukan kewaspadaan pertahanan terhadap
untuk luka bakar luas infeksi. Teknik steril dan
yang mengenai area tindakan perawatan
luas tubuh. Gunakan perlindungan lain
linen tempat tidur steril, melindungi pasien terhadap
handuk dan skort untuk infeksi. Kurangnya berbagai
pasien. Gunakan skort rangsang ekstrenal dan
steril, sarung tangan dan kebebasan bergerak
penutup kepala dengan mencetuskan pasien pada
masker bila memberikan kebosanan.
perawatan pada pasien.
Tempatkan radio atau
televisi pada ruangan
pasien untuk
menghilangkan
kebosanan.
6. Bila riwayat imunisasi 6. Melindungi terhadap
tak adekuat, berikan tetanus.
globulin imun tetanus
manusia (hyper-tet)

30 | P a g e
sesuai pesanan.
7. Mulai rujukan pada ahli
diet, berikan protein 7. Ahli diet adalah spesialis
tinggi, diet tinggi kalori. nutrisi yang dapat
Berikan suplemen nutrisi mengevaluasi paling baik
seperti ensure atau status nutrisi pasien dan
sustacal dengan atau merencanakan diet untuk
antara makan bila emmenuhi kebuuthan
masukan makanan nutrisi penderita. Nutrisi
kurang dari 50%. adekuat memabntu
Anjurkan NPT atau penyembuhan luka dan
makanan enteral bial memenuhi kebutuhan
pasien tak dapat makan energi.
per oral.

4. Setelah diberikan 1. Kaji keluhan nyeri, 1. Perubahan lokasi atau


asuhan keperawatan perhatikan lokasi, intensitas, karakter nyeri
selama ...x 24 jam intensitas (skala 0-10). dapat mengindikasikan
diharapkan Pasien 2. Pertahankan suhu terjadinya komplikasi.
dapat lingkungan nyaman, 2. Pengaturan suhu dapat
mendemonstrasikan berikan lampu hilang karena luka bakar
hilang dari penghangat, penutup dan untuk mencegah
ketidaknyamanan tubuh hangat menggigil.
dengan Kriteria hasil : 3. Jelaskan prosedur / 3. Membantu menghilangkan
berikan informasi yang nyeri / meningkatkan
- Menyangkal
tepat, khususnya pada relaksasi.
nyeri,
debridemen 4. Memfokuskan kembali
melaporkan
4. Dorong penggunaan perhatian, meningkatan
perasaan
teknik manajemen strees teknik relaksasi dan untuk
nyaman,
contoh relaksasi progresi, meningkatkan rasa kontrol.
ekspresi wajah
nafas dalam, dll
dan postur
5. Berikan analgesik 5. Menghilangkan rasa nyeri.
tubuh rileks.
(narkotik dan non
narkotik ) sesuai indikasi
6. Berikan aktifitas
6. Membantu mengurangi
terapeutik tepat untuk
konsentrasi rasa nyeri
usia / kondisi
memfokuskan kembali

31 | P a g e
7. Berikan tempat tidur yang
nyaman perhatian.

7. Peninggian linen dari luka


membantu mengurangi rasa
nyeri.
5. Setelah diberikan 1. Untuk luka bakar yang 1. Mengidentifikasi indikasi-
asuhan keperawatan mengitari ekstermitas indikasi kemajuan atau
selama ...x 24 jam atau luka bakar listrik, penyimpangan dari hasil
diharapkan Pasien pantau status yang diharapkan.
menunjukkan sirkulasi neurovaskular dari
tetap adekuat dengan ekstermitas setaip 2 jam.
Kriteria hasil : 2. Pertahankan ekstermitas 2. Meningkatkan aliran balik
bengkak ditinggikan. vena dan menurunkan
- Warna kulit
pembengkakan.
normal,
3. Beritahu dokter dengan 3. Temuan-temuan ini
menyangkal
segera bila terjadi nadi menandakan keruskana
kebas dan
berkurang, pengisian sirkualsi distal. Dokter
kesemutan, nadi
kapiler buruk, atau dapat mengkaji tekanan
perifer dapat
penurunan sensasi. jaringan untuk emnentukan
diraba.
kebutuhan terhadap
intervensi bedah.
4. Siapkan untuk 4. Eskarotomi (mengikis pada
pembedahan eskarotomi eskar) atau fasiotomi
sesuai pesanan. mungkin diperlukan untuk
memperbaiki sirkulasi
adekuat.

6. Setelah diberikan 1. Pertahankan jumlah 1. Pedoman tepat untuk


asuhan keperawatan kalori ketat. Timbang pemasukan kalori tepat.
selama ...x 24 jam tiap hari. Kaji ulang Sesuai penyembuhan luka.
diharapkan kebutuhan persen area permukaan Dievaluasi untuk mengitung
nutrisi pasien terpenuhi tubuh terbuka/luka tiap bentuk diet yang diberikan
dengan Kriteria hasil : minggu. dan penilaian yang tepat
dimulai.
- Masukan nutrisi
2. Awasi massa otot/lemak 2. Mungkin berguna dalam
adekuat untuk
subkutan sesuai indikasi memperkirakan perbaikan
memenuhi

32 | P a g e
kebutuhan tubuh/kehilangan dan
metabolik dan keefektifan terapi.
BB stabil 3. Berikan makan dan 3. Membantu mencegah
makanan kecil sedikit distensi
dan sering. gaster/ketidaknyamanan
dan meningkatkan
pemasukan.
4. Dorong pasien untuk 4. Kalori dan protein
memandang diet diperlukan untuk
sebagai pengobatan dan mempertahankan BB,
untuk mebuat pilihan memenuhi kebutuhan
makanan/minuman metabolik, dan
tinggi kalori/protein. meningkatkan
penyembuhan.
5. Pastikan makanan yang 5. Memberikan pasien/orang
disuka/tidak disukai. terdekat raa
Dorong orang terdekat kontrol;meningkatkan
untuk membawa partisipasi dalam
makanan dari rumah, perawatan dan dapat
yang tepat. memperbaiki pemasukan.
6. Berikan kebersihan oral 6. Mulut/palatum bersih
sebelum makan. meningkatkan rasa dan
membantu nafsu makan
yang baik.
7. Lakukan pemeriksaan 7. Mengawasi terjadinya
glukosa strip jari, hiperglikemia sehubungan
klinitese/asetes sesuai dengan perubahan
indikasi. hormonal/kebutuhan atau
penggunaan
hiperalimentasi untuk
memenuhi kebutuhan
kalori.
8. Rujuk ke ahli diet/tim 8. Berguna dalam membuat
dukungan nutrisi. kebutuhan nutrisi individu
(berdasarkan berat badan
dan cedera area
permukaan tubuh) dan

33 | P a g e
mengidentifikasi nutrisi
yang tepat.
9. Indikator kebutuhan nutrisi
9. Awasi pemeriksaan dan keadekuatan diet total
laboratorium, contoh: terapi.
albumin serum,
kreatinin, transferin,
nitrogen urea urin.

7. Setelah diberikan 1. Kaji/catat ukuran, warna, 1. Memberikan informasi


asuhan keperawatan kedalaman luka, dasar tentang kebutuhan
selama ...x 24 jam perhatikan jaringan penanaman kulit dan
diharapkan nekrotik dan kondisi kemungkinan petunjuk
memunjukkan sekitar luka. tentang sirkulasi pada aera
regenerasi jaringan graft.
dengan Kriteria hasil: 2. Lakukan perawatan luka 2. Menyiapkan jaringan untuk
bakar yang tepat dan penanaman dan
- Mencapai
tindakan kontrol infeksi. menurunkan resiko
penyembuhan
infeksi/kegagalan kulit.
tepat waktu
3. Pertahankan penutupan 3. Kain nilon/membran silikon
pada area luka
luka sesuai indikasi. mengandung kolagen
bakar.
porcine peptida yang
melekat pada permukaan
luka sampai lepasnya atau
mengelupas secara
spontan kulit repitelisasi.
4. Tinggikan area graft bila 4. Menurunkan
mungkin/tepat. pembengkakan /membatasi
Pertahankan posisi yang resiko pemisahan graft.
diinginkan dan Gerakan jaringan dibawah
imobilisasi area bila graft dapat mengubah
diindikasikan. posisi yang mempengaruhi
penyembuhan optimal.
5. Pertahankan balutan 5. Area mungkin ditutupi oleh
diatas area graft baru bahan dengan permukaan
dan/atau sisi donor tembus pandang tak reaktif.
sesuai indikasi.

34 | P a g e
6. Cuci sisi dengan sabun
ringan, cuci, dan minyaki 6. Kulit graft baru dan sisi
dengan krim, beberapa donor yang sembuh
waktu dalam sehari, memerlukan perawatan
setelah balutan dilepas khusus untuk
dan penyembuhan mempertahankan
selesai. kelenturan.
7. Lakukan program
kolaborasi : 7. Graft kulit diambil dari kulit
- Siapkan / bantu orang itu sendiri/orang lain
prosedur untuk penutupan
bedah/balutan sementara pada luka bakar
biologis. luas sampai kulit orang itu
siap ditanam.

8. Setelah diberikan 1. Kaji ulang prognosis, 1. Memberikan dasar


asuhan keperawatan metastasis dan harapan pengetahuan dimana
diharapkan kebutuhan yang akan datang. pasien dapat membuat
informasi dapat pilihan berdasarkan
terpenuhi dengan informasi.
Kriteria Hasil : 2. Diskusikan harapan 2. Pasien seringkali
pasien untuk kembali ke mengalami kesulitan
- Pasien
rumah, bekerja dan memutuskan untuk pulang.
menyatakan
aktivitas normal. Masalah yang sering terjadi
pemahaman
(gangguan tidur, emosi
tentang kondisi,
labil)yang mempengaruhi
prognosis, dan
keberhasilan menilai
pengobatan
tindakan hidup normal.
3. Diskusikan perawatan 3. Gatal, lepuh dan
kulit contoh penggunaan sensitivitas luka yang
pelembab dan pelindung sembuh/sisi graft dapat
matahari. diharapkan selam waktu
lama.
4. Identifikasi keterbatasan 4. Kemungkinan pembatasan
spesifik aktivitas sesuai tergantung pada
individu. berat/lokasi cedera dan

35 | P a g e
tahap penyembuhan.
5. Kaji ulang pengobatan, 5. Pengulangan
termasuk tujuan, dosis, memungkinkan
rute dan efek samping kesempatan untuk bertanya
yang diharapkan/dapat dan meyakinkan
dilaporkan. pemahaman yang akurat.
6. Beritahu pasien/orang 6. Memberikan pandangan
terdekat tentang terhadap beberapa
kelelahan, kebosanan, masalah pasien/orang
emosi labil, masalah terdekat dapat
pengambilan keputusan. menambah/membantu
Memberikan informasi mereka menjadi waspada
tentang kemungkinan bahwa bantuan/pertolongan
diskusi/interaksi dengan tersedia bila perlu.
penasehat profesiaonal
yang tepat.

4. Implementasi
Implementasi sesuai dengan rencana yang telah dibuat

5. Evaluasi
1. DX 1 : Bunyi nafas vesikuler, RR dalam batas normal, bebas dispnoe/cyanosis
2. DX 2 : Tidak ada manifestasi dehidrasi, resolusi oedema, elektrolit serum dalam
batas normal, haluaran urine di atas 30 ml/jam.
3. DX 3 : Tidak ada demam, pembentukan jaringan granulasi baik.
4. DX 4 : menyangkal nyeri, melaporkan perasaan nyaman, ekspresi wajah dan
postur tubuh rileks.
5. DX 5 : Warna kulit normal, menyangkal kebas dan kesemutan, nadi perifer dapat
diraba.
6. DX 6 : Masukan nutrisi adekuat untuk memenuhi kebutuhan metabolik dan BB
stabil
7. DX 7 : Mencapai penyembuhan tepat waktu pada area luka bakar.

36 | P a g e
8. DX 8 : Pasien menyatakan pemahaman tentang kondisi, prognosis, dan
pengobatan

37 | P a g e
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan
Luka bakar (Combustio) adalah luka yang terjadi akibat sentuhan permukaan tubuh
dengan benda-benda yang menghasilkan panas (api, cairan panas, listrik dll). Beratnya
luka bakar tergantung kepada jumlah jaringan yang terkena dan kedalaman luka.
Kedalaman luka bakar dapat dibagi menjadi 3 yaitu luka bakar derajat I, luka bakar
derajat 2, dan luka bakar derajat 3. berat luka bakar dapat dibagi menjadi 3 yaitu ringan,
sedang, dan berat. Luka bakar dapat dihitung dengan berdasarkan rumus rule of nine
dari wallace.

B. Saran
Luka bakar (cambustio) dapat disebabkan oleh benda-benda yang menghasilkan
panas misalnya api, cairan panas, listrik, dll. Oleh sebab itu, kita harus berhati-hati jika
brdekatan dengan bahan-bahan tersebut , karena luka bakar ini menjadi penyebab
kematian terbesar terutama pada anak dan lansia, setelah kecelakaan.

38 | P a g e
DAFTAR PUSTAKA

Brunner and suddart. (1988). Textbook of Medical Surgical Nursing. Sixth Edition. J.B.

Lippincott Campany. Philadelpia. Hal. 1293 – 1328.

Carolyn, M.H. et. al. (1990). Critical Care Nursing. Fifth Edition. J.B. Lippincott Campany.

Philadelpia. Hal. 752 – 779.

Carpenito,J,L. (1999). Rencana Asuhan Dan Dokumentasi Keperawatan. Edisi 2

(terjemahan). PT EGC. Jakarta.

Djohansjah, M. (1991). Pengelolaan Luka Bakar. Airlangga University Press. Surabaya.

Doenges M.E. (1989). Nursing Care Plan. Guidlines for Planning Patient Care (2 nd ed ).

F.A. Davis Company. Philadelpia.

Donna D.Ignatavicius dan Michael, J. Bayne. (1991). Medical Surgical Nursing. A Nursing

Process Approach. W. B. Saunders Company. Philadelphia. Hal. 357 – 401.

Engram, Barbara. (1998). Rencana Asuhan Keperawatan Medikal Bedah. volume 2,

(terjemahan). Penerbit Buku Kedokteran EGC. Jakarta.

Goodner, Brenda & Roth, S.L. (1995). Panduan Tindakan Keperawatan Klinik Praktis. Alih

bahasa Ni Luh G. Yasmin Asih. PT EGC. Jakarta.

Guyton & Hall. (1997). Buku Ajar Fisiologi Kedokteran. Edisi 9. Penerbit Buku Kedoketran

EGC. Jakarta

Hudak & Gallo. (1997). Keperawatan Kritis: Pendekatan Holistik. Volume I. Penerbit Buku

Kedoketran EGC. Jakarta.

Long, Barbara C. (1996). Perawatan Medikal Bedah. Volume I. (terjemahan). Yayasan

Ikatan Alumni Pendidikan Keperawatan Pajajaran. Bandung.

39 | P a g e
Marylin E. Doenges. (2000). Rencana Asuhan Keperawatan: Pedoman Untuk Perencanaan

dan Pendokumentasian Perawatan Pasien Edisi 3. Penerbit Buku Kedoketran EGC.

Jakarta.

40 | P a g e

Anda mungkin juga menyukai