Anda di halaman 1dari 4

Tugas Keperawatan Anak II

Script Video Pembelajaran


OSTEOSARCOMA

A. Definisi
Osteosarkoma itu merupakan suatu kanker yang dijumpai pada jaringan yang
menghubungkan bagian-bagian tubuh, seperti tulang, lemak, dan
otot.Osteosarkoma merupakan pertumbuhan abnormal pada tulang yang terjadi
ketika gen di dalam sel-sel pembentuk tulang mengalami mutasi atau
perubahan. Kebanyakan osteosarkoma dialami oleh anak-anak dan dewasa
muda. Meski begitu, kanker ini dapat berkembang tak kenal usia.
B. Etiologi
Perubahan tadi menyebabkan sel-sel pembentuk tulang terus membentuk
tulang baru meski sedang tidak dibutuhkan. Tulang baru tersebut akan
berkembang menjadi tumor yang menyerang dan menghancurkan jaringan
tubuh yang sehat, kemudian menyebar ke bagian tubuh lain.
C. Patofisiologi
Patofisiologi osteosarkoma masih belum diketahui pasti, namun penyakit ini
sering dihubungkan dengan pertumbuhan tulang yang cepat. Faktor genetik
berperan penting dalam munculnya osteosarkoma.
D. Manifestasi Klinis
Untuk tanda dan gejala yang umum pada penyakit osteosarkoma yaitu:
- Nyeri lokal menjadi semakin progresif, yaitu nyeri yang awalnya ringan
namun lama kelamaan menjadi semakin nyeri hebat dan dan menetap.
- Massa, yaitu pada anggota gerak membesar dengan cepat, nyeri pada
penekanan dan terjadi nya venektasi atau pelebaran pembuluh darah.
- Edema jaringan lunak atau terjadi bengkak pada jaringan lunak
- Fraktur patologis atau fraktur akibat lemahnya struktur tulang oleh proses
patologik dapat terjadi pada 5-10% pasien osteosarkoma.
- ROM atau keterbatasan gerak
- Penurunan berat badan
- Anemia atau kurang nya sel darah merah.
E. Pencegahan
- Filter atau saring air yang diminum
- Rendam daging yang akan di panggang
- Perbanyak minum air putih
- Konsumsi suplemen kalsium
- Hindari merokok
- Hindari Alkohol
- Konsumsi makanan yang bergizi
F. Faktor resiko
ada beberapa faktor yang dapat menyebabkan seseorang mengalami penyakit
osteosarcoma, yaitu sebagai berikut:
1. Senyawa kimia : karena dapat menyebabkan perubahan genetik.
Contohnya seperti senyawa antrasiklin dan senyawa pengalkil.
2. Virus : ada bebrapa virus khususnya yang dapat menyebabkan kuraangnya
responsif terhadap pengobatan kemoterapi.
3. Radiasi : akibat dari paparan radiasi yang tinggi dari suatu pengobatan
yang pernah dialami penderita, misalnya radioterapi.
4. Riwayat penyakit paget, yaitu suatu kondisi yang dapat meneybabkan
melemahnya tulang.
5. Genetik
6. Lokasi implan logam
G. Penatalaksanaan
Penatalaksanaan osteosarkoma meliputi terapi pembedahan (limb salvage
surgery (LSS) atau amputasi), kemoterapi dengan atau tanpa radioterapi yang
diberikan konkuren ataupun sekuensial sesuai indikasi. Terapi pembedahan
merupakan terapi utama pada osteosarcoma dengan mengangkat atau
menghancurkan tumor sasaran, berkisar dari eksisi lokal sampai amputasi dan
disartikulasi. Selanjutnya ada penatalaksanaan dengan kemoterapi,kemoterapi
merupakan senyawa kimia untuk membunuh sel kanker. Efektif pada kanker
yang sudah metastase/menyebar.contoh obat kemoterapi yang mempunyai hasil
cukup efektif untuk pengobatan osteosarcoma adalah doxorubicin,cisplati, dan
mesna. Selanjutnya adalah penatalaksanaan radioterapi,Pada osteosarkoma,
radioterapi berperan relatif kecil karena osteosarcoma masuk dalam golongan
radioresisten sehingga tidak sesuai dengan konsep radioterapi sebagai terapi
lokroregional.
A. Naskah video pembelajaran

Anda mungkin juga menyukai