Anda di halaman 1dari 5

Praktikum Larutan Asam Basa

KELOMPOK 2
1. I MADE BAGI ARTA
2. NI KADEK LOVIN PERMANA SARI
3. I MADE ARYA MERTHA DANA
4. I GEDE DWI RESTU PRASTYA

KELAS : XI MIPA 3

SMA NEGERI 1 PENEBEL


TAHUN PELAJARAN 2022/2023
BAB I

PENDAHULUAN

I. Latar Belakang
Istilah asam (acid) berasal dari bahasa Latin atan yang berarti cuka. Sedangkan,
istilah basa (alkali) berasal dari bahasa Arab yang berarti abu. Untuk mengenal suatu
zat apakah bersifat asam atau basa tidak boleh megang atau mencicipinya, karena akan
sangat berbahaya. Suatu cara mengenal sifat asam atau besa suatu zat adalah dengan
menggunakan zat penunjuk yang disebut indikator. Indikator asam basa adalah zat
yang dapat berbeda warna jika berada dalam lingkungan asam atau lingkungan basa.
Ada beberapa jenis indikator yang dapat digunakan untuk membedakan antara asam
dengan larutan bersifat basa, yaitu kertas lakmus, larutan indikator, dan indikator
alami

II. Tujuan
1. Menentukan apakah larutan yang akan diuji termasuk ke dalam larutan asam, basa, atau
netral
2. Menunjukkan reaksi asam dan besa terhadap indikator yang telah disediakan
3. Memenuhi tugas Mata Pelajaran Kimia "Uji Asam Basa"

III. Rumusan Masalah


1. Apakah larutan yang diuji termasuk larutan asam, basa, atau netral?
2. Bagaimana reaksi antara asam dan basa terhadap kertas lakmus dan indikator alami?

IV. Hipotesis :
1. Asam dan basa memiliki sifat yang berbeda dan dapat mempengaruhi keseimbangan
ion hidrogen dalam suatu larutan.
2. Penggunaan ekstrat suatu bahan alami (indikator alami) dapat menentukan apakah
larutan yang diuji termasuk asam atau basa
LEMBAR KERJA SISWA
Sekolah : SMA NEGERI 1 PENEBEL
Kelas / SMT : XI / II
Mata Pelajaran : KIMIA
Materi : Larutan Asam Basa

I. JUDUL : Uji Larutan Asam-basa


II. TUJUAN : Memperkirakan larutan dengan berbagai
indikator
III. RUMUSAN MASALAH : Menentukan larutan asam dan basa yang diuji
( Lrutan A B C D E )
IV. HIPOTESIS : Buatlah hipotesis sesuai rumusan masalah
V. RANCANGAN PERCOBAAN :
A. ALAT DAN BAHAN
ALAT :
 Porselin
 Filtrasi
 Kertas saring
 Parutan
 Tabung reaksi
 Pipet Pasteur / pipet tetes
 Gelas kimia
BAHAN
 Bunga kembang sepatu
 Bunga pacar ungu
 Kunyit

B. CARA KERJA
Bunga Kembang Sepatu
• Siapkan porselin, masukkan kembang sepatu lalu haluskan
• Kemudian masukkan air sedikit demi sedikit menggunakan pipet Pasteur
kemudian haluskan kembali hingga mengeluarkan cairan
• Saring kembang sepatu yang sudah dihaluskan menggunakan filtrasi dan lipat
kertas saring menjadi agak runcit agar bisa masuk ke dalam filtrasi, tekan-tekan
hingga mengeluarkan cairan
• Taruh cairan di gelas kimia.

Bunga Pacar Ungu

• Siapkan porselin, masukkan pacar ungu lalu haluskan


• Kemudian masukkan air sedikit demi sedikit menggunakan pipet Pasteur
kemudian haluskan kembali hingga mengeluarkan cairan
• Saring pacar ungu yang sudah dihaluskan menggunakan filtrasi dan lipat kertas
saring menjadi agak runcit agar bisa masuk ke dalam filtrasi, tekan-tekan hingga
mengeluarkan cairan
• Taruh cairan di gelas kimia

Kunyit
• Siapkan kunyit yang sudah diparut dan masukkan ke dalam porselin, tambahkan
air sedikit demi sedikit menggunakan pipet Pasteur lalu haluskan hingga
mengeluarkan cairan
• Saring kunyit yang sudah dihaluskan menggunakan filtrasi dan lalu lipat kertas
saring menjadi agak runcit agar bisa masuk ke dalam filtrasi, tekan-tekan hingga
mengeluarkan cairan
• Masukkan cairan ke dalam gelas kimia

Larutan Kembang Sepatu Pacar Ungu Kunyit


A Pink muda Merah Kuning
B Hijau Coklat Coklat
C Ungu Merah tua Merah tua
D Kuning Kuning tua Coklat
E Merah muda Merah Kuning
 Uji coba kertas lakmus menggunakan larutan A, B, C
Kertas lakmus
Larutan
Biru Merah
A Merah Merah
B Biru Tidak berwarna
C Ungu Merah

 KESIMPULAN
Dari tabel hasil penelitian di atas, kami menyimpulkan beberapa hal sebagai berikut :
1. Larutan A merupakan larutan asam
2. Larutan B merupakan larutan netral
3. Larutan C merupakan larutan asam
4. Larutan D merupakan larutan basa
5. Larutan E merupakan larutan asam

Penggunaan indikator alami seperti ekstrak tumbuhan merupakan salah satu cara yang
mudah untuk menentukan suatu larutan apakah larutan tersebut termasuk asam, basa, atau
netral dapat kita tentukan dengan melihat perubahan warna larutan jika dicampurkan
indikator alami.

Kemudian kita mudah untuk melakukan pengujian larutan asam basa.

Anda mungkin juga menyukai