Anda di halaman 1dari 2

KAJIAN KEBUTUHAN PASIEN

No.
095/UKPP/I/2023
Dokumen
No. Revisi 00
SOP
Tanggal
26 Januari 2023
Terbit
Halaman 1/2

PUSKESMAS dr.KHAIRINA FITRIANI


KUTAPANJANG NIP.19870614 201408 2 001

1. Pengertian 1. Proses pengkajian kebutuhan pasien merupakan sebuah


proses memecahkan masalah gizi dengan mengatasi
berbagai faktor yang mempunyai kontribusi pada
ketidakseimbangan atau perubahan status gizi yang akan
menetapkan pilihan intervensi yang sesuai.
2. ADIME adalah singkatan dari Asesmen, Diagnosis Gizi,
Intervensi, Monitoring Dan Evaluasi.
3. ADIME merupakan proses penanganan masalah gizi yang
sistematis dan akan memberikan tingkat keberhasilan
yang tinggi.
2. Tujuan Sebagai acuan bagi petugas dalam menerapkan langkah-
langkah atau prosedur pelaksanaan pengkajian pasien sesuai
dengan proses asuhan gizi di puskesmas.
3. Kebijakan
-

4. Referensi Kementrian Kesehatan RI. 2018. Pedoman Proses Asuhan Gizi


Puskesmas, Jakarta : Kementrian Kesehatan RI.
5. Prosedur/Langkah- 1. Pasien dilakukan skrining pada nurse station.
langkah 2. Dirujuk internal oleh poli terkait/posyandu ke poli Gizi
Puskesmas.
3. Petugas melakukan proses pengkajian data yang meliputi:
Antropometri, Data biokimia, data pemeriksaan fisik/klinis
terkait gizi, riwayat asupan makanan dan riwayat klien.
4. Petugas melakukan diagnosis gizi untuk menggambarkan
masalah gizi spesifik yang dapat diatasi atau diperbaiki
melalui intervensi gizi. Diagnosis gizi meliputi: domain
asupan (intake), domain klinis (clinic) dan domain perilaku
serta lingkungan (behavior). Bentuk mendokumentasikan
diagnosis gizi menggunakan format pernyataan; problem-
etiology-sign/symptom (PES).
5. Petugas melakukan intervensi gizi yang meliputi: intervensi
pemberian makanan, edukasi gizi, konseling gizi dan
koordinasi asuhan gizi (jika di rujuk). Penerapan intervensi
gizi berdasarkan diagnosis dan etiology.
6. Petugas melakukan monitoring dan evaluasi gizi.
Monitoring dilakukan atas intervensi yang telah diberikan
dengan cara mengukur parameter yang ada pada diagnosis
gizi berdasarkan tanda dan gejala.
6. Diagram Alir -

7. Hal-hal yang perlu


-
diperhatikan
8. Unit terkait 1. Poli Umum
2. Poli KIA
3. Poli Tb-paru
4. Posyandu
9. Dokumen terkait 1. Rekam Medik Pasien
2. Formulir Pengkajian Gizi Sesuai ADIME
3. Buku Diagnosis Gizi
4. Alat Antropometri
10. Rekaman histori No. Yang diubah Isi perubahan Tanggal mulai
perubahan diberlakukan

2/2

Anda mungkin juga menyukai