Anda di halaman 1dari 19

7 Resep Menu Makanan Murah dan Mudah untuk Mencegah Stunting

Makanan bergizi bukan berarti harus mahal. Bahkan, Anda bisa membuat menu
bergizi dengan harga di bawah Rp15.000 saja. Berikut beberapa contoh menu
makanan pencegah stunting rekomendasi dari Kementerian Kesehatan beserta
perkiraan harganya:

1. Bubur Singkong Saus Jeruk (MPASI untuk bayi 6-8 bulan)

Bahan:

 60 gram singkong putih, rebus dan haluskan (Rp2.000)


 20 gram daging ikan kembung, cincang halus (Rp1.500)
 10 gram daging ayam, cincang halus (Rp1.500)
 1 sdt minyak kelapa (Rp100)
 100 ml kaldu ayam (Rp2.500)
 10 gram (1 sdm) perasan jeruk manis (Rp1.000)
 20 gram bayam, potong halus (Rp500)

Cara membuat:

 Rebus air kaldu, masukkan singkong, daging ikan, daging ayam, dan minyak
kelapa. Aduk hingga setengah matang.
 Masukkan daun bayam, aduk sampai matang. Jika airnya menyusut dan
terlalu kental, bisa tambahkan sedikit air matang.
 Angkat, lalu saring atau blender. Sajikan dengan tambahan air jeruk manis.

Total harga kurang lebih Rp9.100


2. Bubur Ikan Jagung (MPASI untuk bayi 6-8 bulan)

Bahan:

 15 gram tepung jagung organik/untuk MPASI (Rp2.000)


 10 gram ikan, haluskan (Rp1.500)
 5 gram tempe, haluskan (Rp100)
 25 gram pisang kepok, potong kecil (Rp500)
 20 gram daun kangkung iris tipis (Rp500)
 1 sdt minyak kelapa (Rp100)
 Air matang secukupnya

Cara membuat:

 Ikan, tempe, dan pisang direbus bersamaan. Saat hendak matang, masukkan
daun kangkung.
 Setelah semuanya matang, angkat dan saring. Sisihkan terlebih dahulu.
 Campur tepung jagung dengan sedikit air, lalu masak dengan air secukupnya
dan tambahkan minyak.
 Bila sudah matang dan mengental, tambahkan hasil saringan tadi (poin ke-2)
dan aduk rata.
 Siap dihidangkan.

Total harga kurang lebih Rp4.700


3. Nasi Tim Ayam Lele Cincang dan Sari Jeruk (MPASI untuk usia 9-11 bulan)

Bahan:

 20 gram beras, masak jadi nasi (Rp1.300)


 15 gram daging ayam cincang (Rp2.000)
 10 gram daging ikan lele (Rp1.500)
 10 gram wortel (Rp200)
 1 sdt minyak goreng (100)
 1,5 sdm bawang bombay iris halus (Rp1.000)
 1 buah jeruk manis (Rp3.000)
 1 siung bawang merah (Rp200)
 1 siung bawang putih (Rp200)

Cara membuat:

 Haluskan bawang merah dan bawang putih, lalu tumis sampai harum.
 Masukkan irisan bawang bombay, masak hingga layu.
 Tambahkan daging ayam, lele, dan wortel. Tambahkan sedikit air, lalu masak
hingga matang dan airnya mengental.
 Pindahkan tumisan ke dalam wadah tahan panas. Tambahkan nasi di
atasnya, lalu kukus sampai matang.
 Siap disajikan bersama buah jeruk.

Total harga kurang lebih Rp9.500


4. Nasi Tim Ikan Telur Sayuran (MPASI untuk bayi 9-11 bulan)

Bahan:

 50 gram nasi (Rp1000)


 7,5 gram daging ikan kembung (Rp500)
 2 butir telur puyuh, kocok (Rp1000)
 10 gram sawi hijau, diiris (Rp200)
 20 gram tomat, dicincang (Rp300)
 300 ml kaldu ayam (Rp7000)
 1 sendok teh minyak kelapa (Rp100)

Cara membuat

 Campurkan nasi, ikan kembung, kaldu ayam, dan minyak kelapa, lalu masak
hingga menjadi bubur.
 Masukkan sawi dan tomat, masak sampai lunak dan matang.
 Masukkan telur puyuh kocok, aduk perlahan, dan masak hingga matang.
Total harga kurang lebih Rp10.100

5. Tim Ikan Manado (MPASI untuk bayi 12-23 bulan)

Bahan:

 60 gram jagung muda pipil, tumbuh kasar (Rp2.000)


 60 gram labu kuning, potong dadu (Rp2.000)
 30 gram ikan segar, cincang (Rp2.000)
 1 butir telur ayam, kocok (Rp2.000)
 15 gram daun kangkung, iris tipis (Rp300)
 10 gram tomat, buang kulitnya (Rp200)
 50 gram pisang ambon, potong tipis (Rp500)
 1 sendok teh minyak kelapa (Rp100)
 100 ml kaldu ayam (Rp2.500)

Cara membuat:

 Siapkan mangkuk tim, letakkan jagung pipil, labu kuning, ikan, dan 1 sendok
makan telur ayam.
 Tambahkan air kaldu, lalu tim hingga matang.
 Masukkan pisang ambon, daun kangkung, tomat, dan minyak kelapa. Tim lagi
hingga matang.
 Siap disajikan.

Total harga kurang lebih Rp11.600


6. Sup Ikan Air Tawar (MPASI untuk bayi usia 12-23 bulan)

 70 gram kentang, potong dadu (Rp1.500)


 50 gram labu kuning, potong dadu (Rp2.000)
 25 gram daging ikan mujair yang sudah disuwir (Rp1.500)
 1 butir telur puyuh, kocok (Rp500)
 5 gram kacang merah segar (Rp500)
 25 gram tomat, potong dadu (Rp400)
 1 batang bawang daun (Rp500)
 5 gram bawang goreng (Rp500)
 5 ml minyak (Rp100)
 300 ml kaldu ayam (Rp7.000)
 Garam secukupnya

Cara membuat:

 Rebus kaldu hingga mendidih, lalu tambahkan minyak, kentang, kacang


merah, dan labu kuning. Masak hingga setengah matang.
 Masukkan daging ikan yang sudah disuwir, lalu masak hingga matang.
 Masukkan tomat, bawang daun, bawang goreng, dan telur.
 Aduk perlahan, tambahkan garam dan koreksi rasa.
 Angkat dan siap disajikan.
Total harga kurang lebih Rp14.500
7. Stick Ikan Sayuran (Menu untuk usia 24-59 bulan)

Bahan:

 100 gram fillet ikan segar (Rp4.000)


 40 gram wortel (Rp800)
 25 gram kangkung (Rp500)
 1 butir telur ayam (Rp2.000)
 50 gram tepung bumbu serbaguna (Rp1.500)
 Air es secukupnya
 200 ml minyak goreng (Rp4.000)

Cara membuat:

 Wortel dan kangkung dicincang hingga halus.


 Tambahkan tepung serbaguna dan telur ayam.
 Tambahkan air es sedikit demi sedikit hingga adonan mengental.
 Masukkan fillet ikan ke dalam adonan, lalu goreng hingga matang.
 Siap disajikan.

Total harga kurang lebih Rp12.800


1. Nugget Sayuran

Terkadang anak sangat sulit untuk makan sayuran. Baru melihat bentuknya saja
mungkin si Kecil langsung enggan untuk membuka mulutnya. Padahal, sayuran itu
kaya akan serat makanan, vitamin, dan mineral yang dibutuhkan untuk
memaksimalkan pertumbuhan dan perkembangan anak.

Ibu bisa coba olah sayuran menjadi menu yang berbeda agar si Kecil semakin
tertarik. Yuk, lihat resep di bawah ini.

Bahan yang dibutuhkan:

o 150 gram ubi jalar merah yang sudah direbus dan dihaluskan.
o 1 butir telur ayam, kocok.
o 30 gram daging ayam.
o 1 cangkir bayam, potong kasar.
o 2 sdm wortel yang sudah diparut.
o 3 siung bawang putih, cincang.
o Garam secukupnya.
o Minyak untuk menggoreng.

Cara membuat:

1. Campurkan bayam, ubi rebus, wortel, telur, daging ayam, dan bawang putih.
Setelah itu aduk hingga rata.
2. Tambahkan garam secukupnya pada adonan tersebut.
3. Ambil 1 sendok makan adonan, lalu bentuk menjadi bulat pipih. Lakukan
sampai adonan habis.
4. Ambil 1 potong nugget, rendam ke dalam kocokan telur.
5. Masukkan nugget yang sudah dibaluri telur ke dalam wajan yang berisi
minyak panas.
6. Goreng nugget sayuran hingga berubah warna kuning keemasan.
7. Apabila sudah matang, angkat nugget dari wajan dan tiriskan minyaknya.
8. Nugget sayuran siap disajikan dengan nasi putih hangat.

Estimasi Harga : Rp. 11.000,00

2. Pepes Tahu

Tahu merupakan sumber protein nabati yang baik untuk anak. Mempunyai
kandungan asam lemak omega-3 untuk kesehatan otak dan mata, serta banyak
mengandung zat besi dan seng, yang dibutuhkan anak untuk tumbuh dan
berkembang.

Ibu bisa mencoba resep pepes tahu sebagai menu makan anak usia 2 tahun. Ikuti
resepnya, ya.

Bahan yang diperlukan:


o 300 gram tahu putih yang sudah dihaluskan.
o 100 gram wortel, parut.
o 2 siung bawang putih, iris tipis.
o 3 siung bawang merah, iris tipis.
o 10 gram daging ayam.
o 1 butir telur ayam.
o 10 gram daun bawang.
o 5 gram margarin.
o 1 sdm tepung maizena.
o Daun pisang yang sudah bersih.

Cara membuat:

1. Tumis irisan bawang merah dan bawang putih dengan margarin sampai
harum.
2. Masukkan daging ayam, masak sampai matang, lalu sisihkan.
3. Campurkan dengan tahu putih yang sudah halus, parutan wortel, dan
kocokan telur. Aduk sampai merata.
4. Siapkan beberapa helai daun pisang, ambil 2 sendok makan adonan tahu,
kemudian dibungkus dan tutup bagian pinggirnya memakai tusuk gigi.
5. Kukus sampai matang.
6. Pepes tahu siap disajikan.

Estimasi Harga : Rp. 13.500,00

3. Ayam Tumis Pakcoy

Daging ayam mengandung zat gizi mikro, seperti zinc dan magnesium, yang
memiliki peran penting dalam mendorong sistem kekebalan tubuh si Kecil serta
mencegah infeksi dan penyakit.

Begitu banyak manfaat yang didapat jika si Kecil mengonsumsi daging ayam, Bu.
Untuk itu, yuk ikuti resep di bawah ini.

Bahan yang diperlukan:

o 200 gram dada ayam fillet, diiris tipis.


o 100 gram pakcoy yang telah dipotong-potong.
o 1 siung bawang putih, diiris halus.
o ¼ bawang bombay, diiris.
o 1 batang daun bawang, potong kecil-kecil.
o 40 gram kecap manis.
o 50 ml air matang.
o 2 sdm minyak.

Cara membuat:

1. Panaskan minyak pada sebuah wajan.


2. Kemudian, tumis bawang putih sampai harum.
3. Tambahkan potongan bawang bombay dan aduk hingga tercampur rata.
4. Masukkan potongan ayam ke dalam wajan sampai berubah warna.
5. Tambahkan pakcoy, kecap manis, dan air. Aduk rata sampai ayam benar-
benar matang.
6. Masukkan irisan daun bawang dan aduk hingga merata.
7. Angkat masakan dari wajan dan sajikan dengan nasi hangat.

Estimasi Harga : Rp. 11.500,00

4. Dadar Makaroni Sayur

Olahan telur memang tidak pernah ada habisnya. Namun terkadang anak merasa
bosan dengan olahan telur yang itu-itu saja. Oleh karena itu, Ibu bisa coba
tambahkan makaroni dan sayuran untuk menu makan yang lebih bervariasi. Yuk,
coba resep berikut ini untuk si Kecil, Bu.

Bahan yang diperlukan:

o 3 butir telur ayam.


o 100 gram daging ayam giling.
o 25 gram makaroni yang sudah direbus.
o 50 gram jamur kancing, iris halus.
o 25 gram kacang polong.
o 25 gram wortel yang sudah diparut.
o 50 gram brokoli, rebus lalu dicincang.
o 50 gram keju parut.
o 3 sdm margarin.
o Garam secukupnya.

Cara membuat:

1. Kocok telur pada sebuah wadah besar, lalu tambahkan garam.


2. Masukkan makaroni, daging ayam giling, potongan jamur, parutan wortel,
brokoli dan keju parut. Aduk sampai merata.
3. Panaskan mentega dalam wajan, tuang adonan telur.
4. Masak telur sampai matang dan merata di semua sisinya.
5. Telur dadar makaroni sayuran siap dihidangkan.

5. Sup Udang Tofu

Udang merupakan sumber protein yang tinggi, mengandung asam lemak omega-3,
serta nutrisi penting seperti vitamin B6, vitamin B12, dan mineral seperti kalsium,
selenium, yodium, dan zinc.

Kombinasi nutrisi ini berperan dalam mendukung pertumbuhan yang cepat pada si
Kecil, perkembangan sistem saraf, menjaga kesehatan jantung serta meningkatkan
kekebalan tubuh.

Jadi, jika anak tidak mempunyai alergi, Ibu bisa mencoba resep yang satu ini untuk
menu makan anak 2 tahun.
Bahan yang diperlukan:

o 6 buah udang kupas yang sudah dibersihkan, lalu potong cincang.


o 1 buah tofu.
o 2 siung bawang putih, diiris tipis.
o 2 siung bawang merah, diiris tipis.
o Bawang bombay secukupnya, diiris.
o 3 lembar daun jeruk.

Cara membuat:

1. Potongan udang direbus dengan irisan bawang merah, bawang putih,


bawang bombay, dan daun jeruk.
2. Jika udah sudah setengah matang, masukkan potongan tofu.
3. Rebus sampai semua bahan matang sempurna.
4. Sup udang tofu siap disajikan bersama dengan nasi hangat.

Estimasi Harga : Rp. 12.500,00

6. Steak Tempe

Meskipun harganya relatif terjangkau, tempe mempunyai banyak sekali manfaat


untuk si Kecil, lho. Bahkan tempe mengandung protein dalam jumlah yang
sebanding dengan daging sapi.

Selain itu, tempe juga mengandung banyak asam lemak omega-3, terutama asam
alfa-linolenat, yang berperan penting dalam perkembangan otak dan kesehatan
mata yang baik.

Bagi anak yang sedang dalam masa pertumbuhan, tempe mengandung vitamin B,
termasuk folat yang membantu dalam pertumbuhan sel, serta mempunyai
kandungan kalsium yang membantu perkembangan otak dan tulang.

Nah, tempe juga bisa diolah menjadi menu makan yang menarik, salah satunya
dibuat menjadi steak. Yuk, simak resepnya, Bu.

Bahan yang diperlukan:

o 1 papan tempe.
o 200 gram daging ayam giling.
o 3 siung bawang putih.
o 1 butir telur.
o 1 batang daun bawang, potong-potong.
o 2 sdm tepung terigu.
o Garam secukupnya.

Bahan saus:

o ½ buah bawang bombay, iris-iris.


o Tepung maizena secukupnya.
o 2 sdm kecap manis.
o Garam secukupnya.
o Gula secukupnya.
o 200 ml air kaldu.
o Margarin untuk menumis.

Cara membuat steak tempe:

1. Kukus tempe selama 5 menit, kemudian haluskan.


2. Campurkan adonan tempe dengan daging ayam giling, telur, daun bawang,
tepung terigu, garam, dan bawang putih pada sebuah wadah. Aduk sampai
merata.
3. Ambil adonan kemudian bentuk menjadi bulat dan pipihkan.

Cara membuat saus steak:

1. Panaskan margarin pada sebuah wajan, kemudian tumis bawang bombay


sampai harum.
2. Tuang air kaldu, kemudian aduk-aduk.
3. Masukkan kecap manis, gula, dan garam.
4. Tunggu sampai mendidih, lalu masukkan larutan maizena, aduk lagi sampai
mengental.
5. Sisihkan.

Cara penyajian:

1. Panaskan pan anti lengket, oleskan margarin.


2. Masak steak tempe sampai matang di semua sisi.
3. Apabila steak tempe sudah matang, sajikan di atas piring lalu siram dengan
saus di bagian atasnya.
4. Steak tempe siap dihidangkan.

Estimasi Harga : Rp. 15.200,00

7. Puding Roti Pisang Apel

Resep yang satu ini cocok untuk dijadikan menu camilan sehat untuk anak, Bu.
Anak biasanya malas untuk mengonsumsi buah secara langsung. Oleh karena itu,
Ibu bisa buatkan camilan dari bahan dasar buah agar lebih menarik. Yuk, ikuti
resepnya di bawah ini.

Bahan yang diperlukan:

o 1 butir telur.
o 2 lembar roti tawar kupas, potong bentuk dadu.
o 1 sdm margarin cair.
o 100 ml susu Bebelac 3 Grogreat+.
o ½ potong apel merah, kupas kulitnya dan iris tipis.
o ½ potong pisang, iris tipis.
o 2 sdm tepung terigu.
o Kayu manis bubuk.

Cara membuat:

1. Kocok telur pada sebuah wadah besar.


2. Masukkan tepung terigu, susu, dan mentega pada wadah tersebut, kemudian
aduk sampai rata.
3. Tambahkan potongan roti tawar, irisan apel dan pisang.
4. Taburkan kayu manis bubuk di bagian atas adonan.
5. Kukus adonan tersebut kurang lebih 15 menit atau sampai berwarna kuning
keemasan.
6. Angkat dan hidangkan selagi hangat.

Estimasi Harga : Rp. 14.500,00

8. Nugget Tempe Keju Mozarella

Bahan-bahan yang Diperlukan:

o Tempe yang sudah dihaluskan 150 gram


o Daging ayam cincang 100 gram
o Bawang Bombay 1 siung
o Bawang putih yang sudah dihaluskan 2 siung
o Tepung serba guna 1 sdm
o Garam merica secukupnya
o Keju mozzarella yang dipotong-potong dadu
o Saus sambal atau tomat untuk topping

Bahan-bahan untuk Baluran:

o Tepung terigu 70 gram


o Telur 2 butir
o Tepung roti 70 gram

Cara Membuat Nugget Tempe Keju

1. Langkah awal, kukus tempe selama 15 menit untuk menghilangkan rasa pahit
dari soya tempe
2. Setelah itu, tumis bawang bombay sampai berwarna kecokelatan, lalu
masukan 2 bawang putih, masak sebentar, dan sisihkan
3. Dalam food processor masukkan tempe, ayam, tepung, garam, merica, serta
tumisan bawang bombay dan bawang putih
4. Jika sudah, bentuk bulat dan bungkus keju mozarela dengan bahan tempe
5. Berikutnya, balur dengan tepung, lalu ke telur dan ke tepung roti
6. Goreng dengan minyak hingga warnanya berubah kecokelatan
7. Terakhir, sajikan resep nugget tempe keju dengan saus tomat atau sambal

Ide Resep MPASI 8 Bulan yang Kaya Serat dan Bergizi

Ibu butuh inspirasi resep MPASI 8 bulan untuk si Kecil? Berikut kumpulan resep-
resep MPASI yang praktis dibuat, bahan-bahannya mudah ditemukan, tentunya
padat nutrisi!

1. Resep Tahu Tim

Olahan resep ini bisa jadi pilihan menu MPASI yang lengkap karena terdiri dari
karbohidrat, protein hewani, protein nabati, dan sayuran. Penasaran bagaimana cara
membuatnya? Simak resepnya di bawah ini ya, Bu.

Bahan:

o 30 gram beras yang sudah dikukus setengah matang.


o 40 gram tahu putih yang diiris kecil-kecil.
o 40 gram daging ikan tuna.
o 20 gram wortel parut.
o 200 ml air.
o ½ sdt minyak wijen.
o ¼ buah tomat tanpa biji dan diiris kecil.
o 2 batang bayam dipetik daunnya, lalu iris kecil-kecil.
o 1 sdt keju parut.
o ¼ sdt bawang putih bubuk.

Cara Membuat MPASI Tahu Tim:

o Kukus beras aron, tahu, daging ikan tuna, dan wortel hingga matang.
o Setelah air di dalam kukusan habis, tambahkan sedikit air. Masukkan tomat,
bayam, keju parut, dan bawang putih bubuk.
o Lanjutkan mengukus hingga menjadi bubur tim yang lembut.

2. Resep Omelet Keju

Jika Ibu sedang mencari resep MPASI 8 bulan yang kaya protein dan probiotik,
makanan ini bisa dicoba. Yuk, ikuti langkah-langkah resepnya berikut ini.

Bahan:

o 1 butir telur.
o 2 lembar keju cheddar, parut.
o 1 genggam, daun bayam segar, cincang kasar.
o 50 ml air.
o Margarin secukupnya.
Cara Membuat MPASI Omelet Keju:

o Masukkan semua bahan kecuali margarin ke dalam wadah.


o Kocok hingga tercampur rata.
o Siapkan wajan panas, lalu lelehkan margarin secukupnya.
o Masak adonan seperti membuat telur dadar.
o Setelah matang, angkat dan potong sesuai selera.

3. Bubur Manado

Bubur Manado ini bisa jadi pilihan MPASI berserat yang bisa Ibu coba re-cook jika
sedang ingin masak cepat dan praktis. Yuk, intip cara membuatnya di bawah ini.

Bahan:

o 1 piring nasi
o 1 batang serai
o Garam sesedikit mungkin
o 1 genggam bayam, dipotong kecil-kecil agar anak tidak tersedak
o 100 gr labu kuning
o 3 tangkai kemangi, dipotong kecil-kecil agar anak tidak tersedak
o 700 ml air hangat

Cara Membuat MPASI Bubur Manado:

o Masukkan nasi, serai, labu kuning serta 700 ml air ke dalam panci.
o Masak selama sekitar 40 menit hingga menjadi bubur.
o Masukkan bayam, kemangi, dan garam, lalu masak hingga matang. Matikan
api.
o Sajikan saat masih hangat.

4. Nugget Tempe Keju Mozzarella

Ide resep MPASI 8 bulan selanjutnya adalah nugget tempe keju mozzarella yang
sudah pasti enak dan tinggi prebiotik dari tempe. Berikut cara pembuatannya, Bu.

Bahan:

o 150 gram tempe yang sudah dihaluskan


o 100 gram daging ayam cincang
o 1 siung bawang bombai
o 2 siung bawang putih yang sudah dihaluskan.
o 1 sdm tepung serba guna.
o Garam & merica secukupnya.
o Keju mozzarella yang dipotong-potong dadu

Bahan untuk Baluran:

o 70 gram tepung terigu


o 2 butir telur
o 70 gram tepung roti

Cara Membuat MPASI Nugget Tempe Keju Mozzarella:

1. Kukus tempe selama 15 menit untuk menghilangkan rasa pahit dari soya
tempe.
2. Tumis bawang bombai sampai kecokelatan. Masukkan 2 bawang putih,
masak sebentar, dan sisihkan.
3. Dalam food processor, masukkan tempe, ayam, tepung, garam, merica, serta
tumisan bawang bombai dan bawang putih. Proses hingga adonan halus.
4. Ambil sejumput adonan tempe, bentuk bulat, dan bungkus dengan potongan
keju mozzarella. Pastikan keju tertutup rapat oleh adonan tempe.
5. Masukkan nugget ke dalam kocokan telur. Lalu, pindahkan ke dalam tepung
roti.
6. Panaskan minyak dalam wajan, dan goreng nugget hingga warnanya
kecokelatan dan keju mozzarella meleleh di dalamnya.
7. Sajikan nugget tempe keju dengan saus tomat.

5. Bubur Sumsum

Perpaduan rasa manis dan gurih dari bubur sumsum bisa buat si Kecil makan
dengan lahap, lho, Bu. Ditambah lagi, menu ini tinggi kalori yang bisa bantu
tingkatkan berat badan si Kecil karena mengandung santan. Yuk, coba intip
resepnya di bawah.

Bahan:

o 250 ml santan.
o 2 sdm tepung beras.
o 1 buah alpukat matang, haluskan.
o 10 ml gula jawa cair.
o 100 ml air.
o ¼ sdt garam.

Cara Membuat MPASI Bubur Sumsum Bayi:

1. Campurkan santan dengan tepung beras ke dalam panci. Aduk rata.


2. Nyalakan api, aduk terus sampai mengental.
3. Beri sedikit garam dan alpukat yang sudah dihaluskan. Setelah tercampur
rata, matikan kompor.
4. Pindahkan bubur sumsum ke dalam mangkuk.
5. Beri gula jawa cair di atasnya. Sajikan selagi hangat.

6. Nasi Tim Ayam

Nasi tim ayam adalah salah satu menu MPASI yang cocok untuk bayi usia 8 bulan.
Teksturnya yang tidak terlalu halus seperti bubur, tetapi juga tidak terlalu keras
seperti makanan padat pas untuk si Kecil yang baru naik tekstur. Berikut resepnya:

Bahan Nasi Tim:

o 250 gram beras.


o 350 ml air kaldu ayam.
o 1 sendok teh kecap manis.
o 1 sendok teh kecap asin.
o 1 sendok teh saus tiram.
o 1 sendok teh minyak wijen.
o Kaldu jamur secukupnya.

Bahan Topping Ayam:

o 250 fillet daging ayam, potong dadu kecil-kecil agar mudah dikunyah anak
o 100 gram jamur kancing kalengan, iris tipis
o 5 butir bawang merah, iris tipis
o 3 siung bawang putih, geprek, lalu cincang halus
o 3 sdm kecap manis
o 3 sdt kecap asin
o 2 sdt saus tiram
o 1 sdt minyak wijen
o 1 sdt garam
o 1 sdt gula
o ½ sdt lada bubuk
o 1 sdt kaldu jamur
o Air secukupnya
o Margarin dan minyak goreng untuk menumis
o 1 butir telur rebus, belah dua

Cara Membuat MPASI Nasi Tim Ayam:

1. Pertama, buat nasinya terlebih dulu. Panaskan minyak wijen, tumis beras
sebentar lalu tambahkan kecap manis, kecap asin, saus tiram dan kaldu
jamur, aduk hingga merata. Lalu tambahkan air kaldu dan biarkan hingga
meresap ke dalam beras.
2. Di wajan terpisah, masak topping-nya. Tumis bawang merah dan bawang
putih hingga harum. Masukkan potongan ayam dan jamur, aduk rata. Beri air
secukupnya.
3. Pada wajan topping, tambahkan gula, garam, kecap manis, kecap asin, saus
tiram, minyak wijen, gula, garam, kaldu jamur dan lada bubuk. Masak hingga
air menyusut.
4. Tata topping ayam jamur dan telur rebus pada dasar mangkok, lalu tutup
dengan beras yang telah dibumbui tadi. Kemudian aduk semua bahan hingga
merata.
5. Kukus selama kurang lebih 40 menit hingga matang.
6. Sajikan selagi hangat.

7. Sup Krim Tomat

Jika Ibu ingin memberikan si Kecil sup, menu MPASI berserat ini patut dicoba.
Bumbu dan bahannya sederhana, tapi bisa membuat si Kecil lahap makan. Yuk, cek
resepnya di bawah ini.

Bahan:

o 3 buah tomat
o 100 ml air hangat
o 1 sdt oregano kering
o 50 ml cooking cream
o 1 siung bawang putih

Cara Membuat MPASI Sup Krim Tomat:

1. Kupas tomat. Buang bijinya terlebih dahulu, lalu potong kecil-kecil.


2. Cincang bawang putih, lalu tumis sampai wangi
3. Masukkan tomat yang sudah dipotong-potong.
4. Tambahkan oregano dan cooking cream. Masak hingga tomat lembut.
5. Setelah lembut, masukkan tomat dan campur hingga merata.
6. Tuang ke dalam mangkuk, taburi dengan keju (opsional).

8. Strawberry Banana Oatmeal

Menu camilan MPASI 8 bulan yang satu ini pasti akan disukai si Kecil, karena
memiliki perpaduan vitamin C dari stroberi dan serat prebiotik dari pisang. Yuk, ikuti
langkah-langkah membuatnya di bawah ini, Bu.

Bahan:

o 1-2 buah pisang yang sudah diiris tipis-tipis


o 100 ml air hangat dengan suhu di bawah 70˚C
o 30 gram baby oatmeal
o 3-4 buah stroberi yang dipotong kecil-kecil.

Cara Membuat MPASI Strawberry Banana Oatmeal:

1. Seduh oatmeal dengan air hangat.


2. Aduk adonan tersebut secara merata dan tambahkan sedikit ASI.
3. Berikan topping buah pisang serta stroberi.

9. Bubur Tim Jagung

Si Kecil mulai bosan dengan menu nasi? Ibu bisa membuat menu MPASI dari jenis
karbohidrat lain, lho! Jagung juga kaya akan serat yang bermanfaat untuk
melancarkan pencernaan si Kecil. Ini resep bubur tim jagung yang dijamin lezat dan
sehat.

Bahan:

o 30-40 gram daging ikan tenggiri


o 30 gram jagung manis
o 150 cc kaldu
o 25 gram kangkung
o 1,5 sdt mentega
o 50 gram nasi aron
o 1 tangkai seledri
o 25 gram tomat

Cara Membuat MPASI Bubur Tim Jagung:

1. Rebus jagung manis, kemudian parut secara halus.


2. Kupas tomat, cincang halus, dan buang bijinya.
3. Iris halus seledri dan juga kangkung.
4. Masukkan nasi aron, ikan tenggiri, jagung manis, kangkung, dan tomat ke
dalam mangkuk tahan panas.
5. Beri air kaldu hingga bahan-bahan tadi terendam.
6. Saat sebelum matang, masukkan mentega dan seledri, kemudian tim kembali
hingga matang.
7. Setelahnya, angkat dan hidangkan bubur tim jagung manis.

10. Egg & Cheese Crepes

Resep yang satu ini bisa jadi pilihan menu sarapan si Kecil karena mudah dibuat
dan sudah termasuk menu yang lengkap bagi bayi. Yuk, buat langsung di rumah,
Bu!

Bahan:
o 100 gram tepung terigu
o 1 butir telur
o 10 gram keju
o 50 gram buah kiwi

Cara Membuat Egg & Cheese Crepes:

1. Campurkan semua bahan, kecuali kiwi, dan aduk adonan hingga benar-benar
merata.
2. Setelah itu, panaskan wajan dan masak crepes dengan tipis.
3. Ulangi proses tersebut sampai crepes terdiri dari beberapa lembar.
4. Kemudian sajikan dengan topping buah kiwi yang sudah dipotong kecil-kecil.

Rekomendasi Resep MPASI untuk Bayi 9 Bulan

Masih bingung menu apa yang harus dibuat untuk menu MPASI si Kecil hari ini?
Jangan bingung lagi, ya, Bu, sebab kami memiliki beberapa rekomendasi MPASI
bayi 9 bulan yang mudah dibuat, lezat, dan tentunya kaya nutrisi.

Yuk, simak resepnya dibawah ini!

1. Sup Labu Kubis Telur

Bahan yang dibutuhkan:

o 3 gelas air
o 1 cangkir pasta makaroni yang sudah direbus
o ¾ cangkir labu yang sudah dikupas dan dipotong dadu
o ¼ kubis yang sudah diiris tipis
o 1 butir telur

Cara membuat:

1. Cuci sayuran dan telur sebelum dikupas dan diiris. Masukkan dalam satu
wadah dan sisihkan.
2. Rebus satu gelas air di dalam panci.
3. Masukkan labu siam setelah air mendidih. Masak selama 10 menit.
4. Hancurkan labu hingga menjadi pasta.
5. Tambahkan pasta, labu, kubis, dan telur ke dalam panci. Masak selama lima
menit.
6. Angkat dari api dan pindahkan satu porsi ke dalam mangkuk. Dinginkan dan
sajikan.

2. Nasi Tim Ikan Kakap

Bahan yang dibutuhkan:


o 20 gr beras, cuci bersih
o 25 gr daging ikan kakap, buang duri dan potong kecil-kecil
o 25 gr tahu, potong dadu kecil-kecil.
o 30 gram kangkung, cincang kasar.
o 25 gr tomat, potong kecil-kecil

Cara membuat:

1. Campur beras dengan air, daging ikan, dan tahu. Rebus sambil terus diaduk
hingga menjadi bubur setengah padat.
2. Masukkan kangkung dan tomat, masak hingga sayuran matang.
3. Aduk sampai rata, dan angkat.
4. Saring dengan saringan kawat atau blender kasar sebentar saja..
5. Tuang ke mangkuk dan siap diberikan pada bayi.

3. Setup Sayuran

Bahan yang dibutuhkan:

o 3 gelas air
o ¼ cangkir wortel, kupas dan potong dadu
o ⅓ cangkir kentang, kupas dan potong dadu
o 2 cangkir labu botol (upo), kupas dan potong dadu
o 1 sendok makan tomat, potong dadu
o ½ cangkir kubis, potong dadu
o 3 cangkir bubur
o ¼ ayam suwir

Cara membuat:

1. Cuci bersih semua bahan sebelum dikupas dan diiris. Masukkan ke dalam
wadah dan sisihkan.
2. Masukkan semua bahan ke dalam panci dengan 3 gelas air. Rebus selama
20 menit atau sampai sayuran matang. Hilangkan uap panas terlebih dahulu.
3. Saring 1 cangkir sayuran dan tumbuk untuk hingga menjadi ⅓ cangkir sup.
4. Tambahkan 3 sendok makan bubur ke dalam rebusan. Campur rata sup dan
sayuran. Tempatkan ke dalam mangkuk dan sajikan.

Estimasi Harga : Rp. 12.000,00

Anda mungkin juga menyukai