Anda di halaman 1dari 5

3).

CESTODA
Cestoda adalah cacing yang langsing memanjang dengan bahan pipih seperti pita
atau ikat pinggang, karena itulah dinamakan cacing pita. Semua Cestoda adalah
endoparasit, cacing dewasa berada di dalam usus vetebrata dan larva dalam
jaringan hospes perantara.

Manusia merupakan hospes cestoda ini dalam bentuk :

1. Cacing dewasa , untuk spesies D.latum, T.saginata, T. Solium, H.nana,


H.diminuta, Diplidium caninum.
2. Larva , untuk spesies Diphyllobohrium sp, T. solium, H. nana, E. granulosus,
Multiceps.
a. Taena saginata (Beef tapeworm)
Definisi :

Taenia saginata menyebabkan taeniasis saginata atau infeksi cacing pita sapi.

Penyebaran :

Penyabraan cacing ini bersifat kosmopolit, tersebar luas di seluruh dunia, termasuk di
indonesia, terutama di daerah-daerah yang penduduknya senang makan daging sapi
mentah atau setengah matang.

Hospes dan Habitat :

Hospes definitif manusia dan dapat menyebabkan Taeniasis saginata, habitat di usus halus.
Hospes perantara : sapi, unta, dan herbivora lain.
Taena soleum (pork tapeworm)
Definisi :

Taenia soleum adalah cacing pita babi yang termasuk dalam keluarga taeniidae. Ini
adalah parasit zoonotik usus di temukan di seluruh dunia, dan yang paling umum di
negara-negara di mana babi di makan.

Penyebaran :

Kosmopolit, juga di temukan di indonesia terutama di daerah yang penduduknya non-


muslim.

Hospes dan Habitat :

Hospes definitifnya adalah manusia, habitatnya di usus halus, penyakit yang di


timbulkannya pada manusia di sebut Taniasis soleum.

Anda mungkin juga menyukai